PEMIMPIN NON MUSLIM DALAM PANDANGAN NAHDLATUL ULAMA DKI JAKARTA (Studi Kasus Gubernur Non-Muslim Di DKI Jakarta)
Total Page:16
File Type:pdf, Size:1020Kb
PEMIMPIN NON MUSLIM DALAM PANDANGAN NAHDLATUL ULAMA DKI JAKARTA (Studi Kasus Gubernur Non-Muslim di DKI Jakarta) SKRIPSI Diajukan Kepada Fakultas Syariah dan Hukum Untuk Memenuhi Salah Satu Persyaratan Guna Memperoleh Gelar Sarjana Hukum (S.H) Oleh : MUHAMAD ALI ZAKI NIM : 1113045000003 PROGRAM STUDI HUKUM TATA NEGARA (SIYASAH) FAKULTAS SYARIAH DAN HUKUM UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2017 M / 1438 H i ii iii ABSTRAK Muhamad Ali Zaki, Pemimpin Non-Muslim dalam Pandangan Nahdlatul Ulama DKI Jakarta (Studi Kasus Gubernur Non-Muslim di DKI Jakarta). Program Studi Hukum Tata Negara (Siyasah), Fakultas Syariah dan Hukum, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pandangan Pimpinan Wilayah Nahdlatul Ulama DKI Jakarta terhadap pemimpin non-Muslim baik itu pengurus pada tataran Tanfidziyah maupun Syuriyah. Dalam penelitian ini penulis menggunakan metode penelitian kualitatif berupa kajian studi kasus (field research), sehingga metode pengumpulan data dengan cara interview atau wawancara dan ditambah dengan dokumen seperti buku, jurnal, skripsi, serta artikel. Adapun metode pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode pendekatan politik. Sumber data primer penelitian ini adalah al-Qur’an dan Hadits serta hasil wawancara, sedangkan sumber data sekundernya adalah, buku, jurnal, serta artikel-artikel melalui informasi media internet. Temuan penelitian menunjukkan bahwa Pimpinan Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) DKI Jakarta, pada tataran Tanfidziyah maupun Syuriyah mayoritas menolak pemimpin non-Muslim dengan merujuk kepada hasil Putusan Muktamar Lirboyo 1999, hanya sebagian kecil pendapat yang membolehkan memilih non- Muslim dengan alasan bahwa dalam konteks Pilkada pemilihan Gubernur DKI Jakarta adalah prosesi pemilihan pemimpin yang lebih dilihat kinerja yang baik dan berintegritas tanpa melihat latar belakang agama. Paradigma berfikir ala integralistik masih cukup besar mempengaruhi pola pikir mayoritas pengurus PWNU DKI Jakarta, hal ini terbukti dengan pandangan bahwa seorang pemimpin memiliki fungsi menjalankan agama dan mengatur urusan politik, sehingga dalam menentukan sikap memilih pemimpin mempertimbangkan latar belakang agama. Paradigma pemikiran ala sekuleristik juga terlihat mempengaruhi sebagian kecil pengurus PWNU DKI Jakarta dalam menyatakan pandanganya terhadap pemimpin non-Muslim. Ini terbukti dengan adanya upaya untuk keluar dari lingkar agama dan lebih mengutamakan kinerja, integritas dan keadilan yang ada pada kepemimpinan non-Muslim. Kata kunci : Pemimpin Non-Muslim, Pilkada DKI Jakarta, Darurat, Nahdlatul Ulama DKI Jakarta Pembimbing : Dr. Khamami Zada, SH, MA, MDC Daftar pustaka : Tahun 1967 s.d 2015 iv ﺑِﺴْـــــــــﻢِ اﻟﻠﱠـــــــﻪِ اﻟﺮﱠﺣْﻤَـــــــﻦِ اﻟﺮﱠﺣِ ﻴــــــــﻢِ KATA PENGANTAR Segala puji serta syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT. Tuhan semesta alam yang telah menciptakan manusia, alam semesta beserta hukum- hukumnya, dengan rahmat dan hidayah-Nya dan dengan segala pertolongan-Nya penulis dapat menyelesaikan penelitian dalam bentuk skripsi ini. Shalawat dan salam penulis kirimkan kepada junjugan kita, Nabi Muhammad SAW, beserta keluarganya, sahabat-sahabatanya, serta para pengikut-pengikutnya yang istiqomah hingga hari akhir kelak. Skripsi ini berjudul “Pemimpin Non-Muslim dalam Pandangan Nahdlatul Ulama DKI Jakarta”. Temuan ilmiah skripsi ini menunjukkan bahwa mayoritas pengurus Pwnu DKI Jakarta menolak pemimpin non-Muslim dengan merujuk kepada hasil Putusan Muktamar Lirboyo 1999, hanya sebagian kecil pendapat yang membolehkan memilih non-Muslim dengan alasan bahwa dalam konteks Pilkada pemilihan Gubernur DKI Jakarta adalah prosesi pemilihan pemimpin yang lebih dilihat kinerja yang baik dan berintegritas tanpa melihat agama dan keyakinan. Pemikiran ala klasik dan paradigma integralistik dominan mempengaruhi pemikiran pengurus PWNU DKI Jakarta, baik pada tataran Tanfidzhiyah maupun Syuriyah. Keberadaan skripsi ini dapat terselesaikan dengan berbagai kontribusi dari berbagai pihak. Untuk itu penulis menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan tulus kepada: v 1. Bapak Prof. Dr. Dede Rosyada, MA, Rektor UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang telah memberikan perhatian, dukungan, kontribusi pemikiran dan pandangan terhadap upaya perkembangan mutu mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta pada saat pelepasan KKN 2016, termasuk memberikan kontribusi positif kepada penulis secara pribadi. 2. Bapak Dr. Asep Saepudin Jahar, MA, Dekan Fakultas Syariah dan Hukum, yang telah memberikan dukungan, perhatian, informasi terkait penelitian dalam seminar-seminar dan kuliah umum yang khusus diselenggarakan oleh Fakultas Syariah dan Hukum. 3. Ibu Dra. Hj. Maskufa, MA, Ketua Prodi Hukum Tata Negara (Siyasah) yang telah memberikan dukungan, perhatian, kontribusi pemikiran, catatan kritis serta saran terhadap draft proposal skripsi pada saat seminar proposal skripsi. 4. Ibu Sri Hidayati, M.Ag, Wakil Ketua Prodi Hukum Tata Negara (Siyasah) yang telah memberikan dukungan, kontribusi dan perhatian lebih kepada seluruh mahasiswa Hukum Tata Negara, termasuk penulis dalam proses penyelesaian skripsi ini. 5. Bapak Dr. Khamami Zada, SH, MA, MDC, Pembimbing Skripsi, yang telah meluangkan waktu, memberikan dukungan, memberikan kontribusi pemikiran yang baru demi terselesainya skripsi ini. Beliau sangat teliti, disiplin dan memiliki kepedulian tinggi atas penulis agar selalu berusaha, bekerja keras, semangat, giat, tidak mudah putus asa, vi dan kecermatan supaya terlahir hasil penelitian yang memiliki kualitas terbaik. Beliau berpesan kalau dalam melakukan penelitian harus menghasilkan karya yang baru dan keluar dari kebiasaan-kebiasaan yang dilakukan oleh mahasiswa kebanyakan. 6. Ibu Prof. Dr. Hj. Amany Burhanuddin Lubis, MA, Dosen Pembimbing Akademik penulis yang telah memberikan dukungan dan konrtibusi pemikiran terhadap draft proposal skripsi ini. Meskipun beliau memiliki kesibukan yang luar biasa, tetapi masih menyempatkan hadir ke kampus bertemu dengan penulis untuk memperlancar penyelesaian skripsi ini. 7. Bapak KH. Mahfudz Asirun, Rais Syuriyah Pwnu DKI Jakarta yang telah meluangkan waktu kepada penulis untuk bisa diwancarai, sehingga skripsi ini bisa terselesaikan. 8. Bapak KH. Dr. Samsul Ma’arif, Wakil Ketua Tanfidziyah PWNU DKI Jakarta yang telah meluangkan waktu kapan saja penulis inginkan untuk wawancara, memberikan gambaran yang luas agar skripsi ini teselesaikan dengan baik. 9. Kedua orang tua penulis, Ayahanda Alm. Bakhtiar Tuangku Mudo dan Ibunda Mariani, dengan ikhlas dan sabar mendoakan tiada henti untuk penulis supaya sukses dalam menuntut ilmu. Meskipun ayahanda sekarang tidak bisa menyaksikan penulis menyelesaikan studi strata satu ini, maka keberhasilan ini penulis persembahkan untuk ayahanda tercinta. Kepada brother and sister tercinta, Elvi Hendri Mardiyondri, S.H.I, Mulyandri, S.Pd.i, Muhammad Ridwan, C. SH, Husni Fauziah, vii Afifatul Husna, terima kasih atas dukungan, semangat, serta bantuanya baik materil maupun materil. 10. Ustadz Andi Badren, S.Sy, yang telah memberikan saran dan masukan terhadap kesuksesan penulisan skripsi ini, karena beliaulah memberikan saran untuk mengangkat judul skripsi ini, serta juga membantu dalam menerjemahkan kitab-kitab arab yang dikutip. 11. Ustadz Gustar Umam, S.s, yang telah ambil andil dalam proses penyelesaian skripsi ini, ikut menerjemahkan kitab-kitab arab yang dikutip, serta memotivasi penulis agar cepat-cepat diselesaikan. 12. Segenap rekan-rekan Hukum Tata Negara (Siyasah) Acep Mukhlis, Dara Wahyuni dkk, Reza Fajri Hidayat, SH yang ikut membantu dalam pengeditan skripsi ini, teman-teman seperjuangkan kosan al-Khilafah Abel Herdi Deswan Putra dan Eric Hardiansyah yang keduanya calon SH. 13. Segenap pihak yang memberikan kontribusi positif dalam bantuk apapun, baik langsung maupun tidak langsung, baik moril maupun materil kepada penulis, yang karena keterbatasan tidak dapat disebutkan satu persatu. Atas segala jasa dan bantuan dari semua pihak, penulis ucapkan terima kasih, semoga kontribusi mereka menjadi amal kebaikan di sisi Allah SWT, dan dipermudah segala urusannya. Penulis berharap, semoga hasil penelitian ini dapat memberikan manfaat bagi segenap pihak. Amin Ya Rabb al-Alamin. viii Penulis menyadari dalam penulisan skripsi ini masih terdapat kekurangan- kekurangan. Untuk itu, saran dan kritikan yang kontruktif dari semua pihak sangat diharapkan oleh penulis. Atas saran dan kritikan tersebut, penulis ucapkan terima kasih. Jakarta, 7 Juni 2017 Muhamad Ali Zaki ix DAFTAR ISI LEMBAR PENGESAHAN PEMBIMBING ...................................................i LEMBAR PENGESAHAN PENGUJI .............................................................ii LEMBAR PERNYATAAN ...............................................................................iii ABSTRAK ..........................................................................................................iv KATA PENGANTAR ........................................................................................v DAFTAR ISI .......................................................................................................x BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Masalah ....................................................................1 B. Identifikasi Masalah ..........................................................................11 C. Pembatasan dan Perumusan Masalah ................................................12 D. Tujuan dan Manfaat Penelitian .........................................................13 E.