LAPORAN ISU HOAKS

Periode Desember 2020 Daftar Isi

Laporan Isu Hoaks 1 Desember 2020

1. Foto Megawati dan Tri Risma Mendukung Paslon Nomor Urut 2 di Pilkada Surabaya 2020 2. Air Garam Sumber Energi Listrik Penemuan Anak Bangsa 3. Acara Haul Syeh Abdul Qadir Jailani Dihadiri Gubernur dan Kapolda Banten 4. Miras di DKI Sudah Halal 5. Kapolda Papua Sebut Tidak Bertanggung Jawab atas Penembakan Warga Sipil di Kab. Puncak Ilaga 6. Surat Panggilan Seleksi Karyawan PT Waskita Karya Desember 2020 7. Video Detik-detik Gunung Semeru Meletus

Laporan Isu Hoaks 2 Desember 2020

1. Bantuan dari Pemerintah Uang Tunai 2,4 Juta Bagi Peserta BPJS Kesehatan 2. Surat Rekrutmen THL Satpol PP Kabupaten Gianyar 3. Video Aksi Begal Payudara Dihajar Massa 4. Pembegalan di Desa Dehuwalolo

Laporan Isu Hoaks 3 Desember 2020

1. Pesan Berantai Lowongan Kerja Staf Lab Vaksin RS Citra Medika Lamongan 2. Akun Whatsapp Anggota DPRD Kota Jambi Menawarkan Lelang Mobil 3. Mengundurkan Diri 4. Bupati Bahrain Kasuba Menetapkan Dukungannya Kepada Paslon No. 2 Pilkada Halmahera Selatan 2020 5. Ramuan Penyembuh Tumor dalam Waktu 24 Jam

Laporan Isu Hoaks 4 Desember 2020

1. Operasi Masker Sampai 31 Desember dan Rapid Test atau Swab Test Ditempat Bagi Pelanggar di Kudus 2. Pesan Berantai Asrama Isolasi Mandiri UGM Penuh 3. Vaksin yang Disimpan Dalam Suhu -80 Derajat Bisa Memanipulasi Gen

2 Laporan Isu Hoaks 5 Desember 2020

1. Video Aliran Lahar Dingin Gunung Semeru 2. Pasien Covid-19 Asal Jeneponto Penuhi RS Stella Maris dalam Keadaan Parah 3. Akun WhatsApp Paslon Apri – Roby Kabupaten Bintan 4. Konsumsi Buah Kesemek, Yoghurt, dan Pisang Dapat Menimbulkan Kondisi Keracunan 5. Alfamart merayakan Ultah dengan membagikan voucher Rp800 ribu 6. Puluhan Ekor Sapi Hanyut Terbawa Banjir di Sungai Deli 7. Obral Murah Batubara ke Tiongkok Seharga Rp103 Ribu per Ton 8. Foto Kampanye Rajiun Tumada di Marobo

Laporan Isu Hoaks 6 Desember 2020

1. Kota Solo Lockdown pada 10 Desember hingga 20 Januari 2021 2. Informasi Subsidi Kuota Internet dari Pemerintah Sebesar 35 GB 3. Akun Twitter Mengatasnamakan Badan Intelijen Negara Republik Indonesia 4. Foto Kolase Pelaku Pembantaian di Sigi Palu 5. Video Anak Kecil Terlindas Mobil di SPBU Sumedang 6. Satu RT Positif Covid-19 di Jalan Melong Cikawao Kota Bandung

Laporan Isu Hoaks 7 Desember 2020

1. Akun Twitter Mengatasnamakan Bank Mandiri 2. Informasi Sidak Masker di Kabupaten Jepara 3. Foto Pasukan Tentara Asing Bertolak ke Papua Barat 4. Vaksin Covid-19 Ditanami Barcode yang akan Masuk pada Tubuh Manusia 5. Iriana Jokowi dan Inul Daratista Dukung Paslon No. 1 di Pilkada Malaka 2020

Laporan Isu Hoaks 8 Desember 2020

1. Surat dari K.H. Mustofa Bisri (Gus Mus) 2. Prabowo Tangkap Benny Wenda 3. MUI Memberi Sertifikasi Halal pada Kondom 4. Akun Facebook Mengatasnamakan Anggota DPRD Banten Iip Makmur 5. Akun Facebook Mengatasnamakan Wali Kota Sukabumi 6. Video Longsor di Sambahe pada 5 Desember 2020 7. Kantor Kemensos Terbakar Setelah Mensos Jadi Tersangka Kasus Korupsi 8. Informasi Penerimaan Pegawai di Biro Umum & PBJ Setjen Kemendikbud 9. KPK Periksa Kas Partai Gerindra

3 Laporan Isu Hoaks 9 Desember 2020

1. Undangan Gerakan Subuh Akbar se-Kota Medan pada 9 Desember 2020 2. Covid-19 adalah Senjata Biologis dari Laboratorium di North Carolina 3. Akun Facebook Bupati Ade Yasin 4. Awan Berbentuk Angka 2 Saat Pilkada Depok 5. Salam Satu Jempol Jokowi untuk Mendukung Paslon No. 1 Pilkada Malaka 2020 6. Video Bansos Kemensos Dimanfaatkan Salah Satu Paslon Pilwakot di Surabaya 7. China Sembuh dari Covid-19 Tanpa Vaksin 8. Surat Suara Sudah Tercoblos untuk Paslon No. 4 Pathul-Nursiah di Pilkada Lombok Tengah 9. Video Salah Satu Pintu Air Bendungan Serayu Jebol 10. Video Timses Paslon Pilkada Datangi Paranormal 11. Video Bentrok Depan RS Efarina Etaham Purwakarta Tempat Rizieq Diduga Dirawat 12. Surat Edaran Ajakan Umat Katolik pada Pilkada Sintang Kalbar

Laporan Isu Hoaks 10 Desember 2020

1. KPK Terbitkan Sprindik Erick Thohir 2. Tangkapan Layar WA Penyerangan HRS Mengatasnamakan Kapolda Metro Jaya yang di Muat Dalam Detikcom 3. Prabowo Subianto Berpose Dua Jari untuk Pilkada Bontang 4. Surat Suara Pilkada 2020 Dicoret-coret 5. Video Tayangan Metro Tv Terkait Kampanye Salah Satu Calon Bupati Banggai 6. Foto Artikel Akhyar Nasution Menang Telak atas Bobby Nasution 7. Foto Imbas Bentrokan Polisi dengan Laskar FPI

Laporan Isu Hoaks 11 Desember 2020

1. Prabowo Ultimatum Pemerintah Inggris Serahkan Benny Wenda 2. Akun WhatsApp Mengatasnamakan Anggota DPD RI Fahira Idris 3. Cover Majalah Tempo Berjudul "Sang Dalang Perusak Bhinneka" 4. Operasi Tangkap Tangan Seorang Dokter di Surabaya Terkait Pilkada 2020 5. Foto Ketua Komnas HAM Berdua dengan Tommy Soeharto 6. Pendaftaran Penerima Vaksin Covid-19 Sinovac 7. Video Banjir Hanyutkan Mobil di Sampang Madura 8. Video Diklaim Konvoi Pendukung Gibran Usai Menang Pilkada Solo 2020

4 Laporan Isu Hoaks 12 Desember 2020

1. Surat Permohonan Dana Bantuan Kegiatan Pembersihan Drainase dan Aliran Kali oleh Sekot Kendari 2. Video Warga 1 RT di Ciracas Dievakuasi ke Wisma Atlet karena Covid-19 3. Foto Bingkisan Paslon Pilwakot Mataram Tersebar di Hari Pencoblosan 4. Warga Negara Indonesia Keturunan Tionghoa Dilarang Menjadi Anggota Polri 5. 6 Peserta Uji Coba Meninggal Dunia Setelah Suntikan Vaksin Pfizer

Laporan Isu Hoaks 13 Desember 2020

1. Warga yang Masuk Kota Solo akan Dikarantina Mulai 15 Desember 2020 2. Anies Baswedan Pergi Ke Korea Utara untuk melakukan Penyembuhan dari COVID-19 3. Akun Facebook Mengatasnamakan Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan 4. 1,2 Juta Vaksin Covid-19 Dari Eropa Tiba di Indonesia 5. Foto Awan sebagai Tanda Kemenangan Pasangan Calon Bupati Jember Nomor Urut 2 6. Foto "Pemerintah sudah launching 2 mobil esemka terbaru series J-Owi warna hitam elegan"

Laporan Isu Hoaks 14 Desember 2020

1. Pantangan untuk Tidak Mengadakan Natal di Kabupaten Landak 2. Pesan Larangan ke Kota Malang oleh Kapolresta Malang 3. Lowongan Kerja PT. Astra Daihatsu Motor 4. Prabowo akan Bebaskan Rizieq Shihab 5. Tips Agar Hasil Tes Swab PCR Covid-19 Negatif 6. Video Kecelakaan Mobil Pickup di Kota Metro, Lampung 7. Video Gunung Semeru Kembali Erupsi pada 6 Desember 2020

Laporan Isu Hoaks 15 Desember 2020

1. Akun Twitter Mengatasnamakan Customer Care Bank BNI 2. 44 Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19 di RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare 3. Website Mengatasnamakan BPJS Kesehatan 4. Syarat Pencairan BSU Guru Madrasah Non PNS adalah Membawa BPKB atau Sertifikat Tanah 5. Pesan Berantai tentang Manado Zona Hitam 6. IDI Tolak Jadi yang Pertama Divaksin Covid-19 7. Singapura akan Lakukan Vaksinasi Covid-19 di Bandara Changi 8. Bocah Papua ini Lantunkan Alquran dengan Sangat Merdu 9. Kapolda Metro Jaya Tolak Diperiksa Komnas HAM 10. Video Evakuasi Hewan Purba Menyerang Warga Magetan

5 Laporan Isu Hoaks 16 Desember 2020

1. Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan Lunas Cukup Bayar 6 Bulan 2. Formaldehida dalam Vaksin Menyebabkan Leukemia Pada Anak 3. Pemberhentian Pengurusan Surat Pernyataan Miskin (SPM) di Kabupaten Blitar 4. Pesan Berantai Rawan Begal di Mataram NTB 5. Potret Foto Pekerja PT IMIP Morowali yang Akan Menyerang Warga Sekitar 6. Facebook Tutup Akun Muhammadiyah

Laporan Isu Hoaks 17 Desember 2020

1. Klaster Covid-19 Supermarket Sendys 2. China Tidak Menggunakan Vaksin Buatan Sendiri Namun Memilih Menggunakan Vaksin Impor Dari Jerman 3. Pelaku yang Sebut Polisi Dajjal adalah Karyawan BUMN 4. Media Jepang Beritakan Bansos COVID-19 yang berasal dari Bantuan Perdana Menteri Jepang Dikorupsi 5. Kaca Pos Lantas Perbaungan Ditembak OTK 6. Pengumuman ITB Cuma Beri Beasiswa ke Mahasiswa Muslim

Laporan Isu Hoaks 18 Desember 2020

1. Undian Berhadiah Uang hingga Mobil dari Bank Indonesia. 2. Perang antara Tenaga Kerja Asing dan Tenaga Kerja Indonesia di Morosi 3. Mendikbud: Belajar Tatap Muka Resmi Januari 2021, Anak Wajib Swab Test sebelum Sekolah 4. Pesan Berantai Kota Madiun Terapkan PSBB saat Nataru 5. Akun Whatsapp Mengatasnamakan Wakil Wali Kota Malang, Minta Transfer Dana Pembangunan Masjid 6. Din Syamsuddin Berpidato Pelanggaran HAM Indonesia di PBB 7. Foto 4 Orang Alami Kelumpuhan pada Wajah setelah Divaksin Covid-19 8. Foto Ketum PBNU KH Said Aqil Siradj Terkena Stroke 9. Foto Keluarga Ugur Sahin Penemu Vaksin Covid-19 Pfizer

Laporan Isu Hoaks 19 Desember 2020

1. Kabupaten Gowa Lockdown Tanggal 19 hingga 27 Desember 2020 2. Penerima Vaksin Gratis Covid-19 Harus Jadi Peserta BPJS Aktif 3. Perbandingan Waktu Penemuan Vaksin Covid-19 dan Vaksin HIV, Flu serta Kanker 4. Presiden Jokowi akan Disuntik Vaksin selain Sinovac 5. Susi Pudjiastuti Deklarasikan Partai Humanis Indonesia 6. Siaran Pers SPMB Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN Tahun 2021 Mengatasnamakan BPPK Kemenkeu RI 7. Presiden Jokowi Tak Mau Disuntik Vaksin Duluan 8. Foto Rombongan Koruptor, Tak Satupun yang Diborgol 9. Video Kerumunan Gibran yang Bebas Hukuman

6 Laporan Isu Hoaks 20 Desember 2020

1. Pesan Grup WhatsApp “To Firdaus We Ascend” atau “Ke Surga Kita Pergi” 2. Akun Instagram Mengatasnamakan Pos Indonesia 3. Foto Anggota Kepolisian yang Menjadi Korban Pembacokan dan Dibiarkan Komnas HAM 4. Gubernur Riau Dilarikan ke ICU RSUD 5. Video Kecelakaan Kendaraan Pikap di Lampung 6. Seorang Perawat Pingsan Usai Disuntik Vaksin Covid-19

Laporan Isu Hoaks 21 Desember 2020

1. Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran Dinonaktifkan 2. Narasi Covid-19 dari Ahli Patologi Roger Hodkinson 3. Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Ciamis 4. Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari 5. Tanah Longsor di Desa Kapung Kabupaten Grobogan

Laporan Isu Hoaks 22 Desember 2020

1. Jokowi Akan Menggunakan Vaksin Pfizer dan Vaksin Sinovac Untuk Masyarakat 2. Purworejo Lockdown Mulai 24 Desember 3. Pesan Berantai Berisi Bukti Ilmiah Terkait Penularan Covid-19 4. Vaksin Covid-19 Buatan Pfizer Berbentuk Vape 5. Paus Fransiskus Mengatakan Vaksin Covid Sekarang Akan Diperlukan untuk Masuk Surga 6. Hanya Indonesia yang Beli Vaksin Sinovac Tiongkok 7. WHO Ungkap Vaksin Covid-19 Buatan Sinovac Paling Lemah

Laporan Isu Hoaks 23 Desember 2020

1. Akun Facebook Mengatasnamakan Ketua DPRD Sampang Fadol Abd Rohim 2. Yahya Staquf Ngamuk di Depan Menteri Agama Pilihan Jokowi Yaqut Cholil 3. Tidak Mendapatkan Bansos, Keluarga Ilma Kerap Makan Tepung Goreng 4. Pertama Kalinya Pohon Natal Dipasang di Halaman Istana Negara Indonesia 5. Alat Rapid Test Antigen Menunjukkan Hasil Positif saat Diberikan Coca-Cola 6. Cek KK Penerima Bansos Uang Tunai Rp300 ribu / Bulan Mulai Januari 2021

7 Laporan Isu Hoaks 24 Desember 2020

1. Akun Facebook Wakil Bupati terpilih Lampung Tengah Ardito Wijaya 2. Tsunami Rawan Terjadi di Bulan Desember 3. Negara Cina Buat Kantor Polisi di Indonesia

Laporan Isu Hoaks 25 Desember 2020

1. Kebijakan Lockdown dan Menjaga Jarak Merupakan Strategi untuk Mencegah Revolusi 2. Purworejo Kabupaten dengan Kasus Covid-19 Tertinggi di Jawa Tengah, dan Keempat Tertinggi di Indonesia

Laporan Isu Hoaks 26 Desember 2020

1. Rapid Test Antigen di Rest Area Tol Jatim 2. Akun Facebook Mencatut Nama Gubernur Sumbar Mengajak Bergabung ke Grup Diskusi 3. Rumah Sakit di Lockdown karena Pasien Vaksin Covid Pertama Mulai Makan Pasien Lain

Laporan Isu Hoaks 27 Desember 2020

1. Tes PCR Tidak Bisa Deteksi Varian Baru Virus Covid-19 2. Artikel Mengatasnamakan Ketua Baznas RI, Prof Bambang Sudibyo 3. Voucher Alfamart Berhadiah

Laporan Isu Hoaks 28 Desember 2020

1. Akun WhatsApp Mencatut Nama Kasatpol PP Lhokseumawe Meminta Pulsa 2. Konsumsi Kuning Telur Mentah Bisa Cerdaskan Anak 3. KPK Tangkap Puan Maharani 4. Subsidi Kuota Internet 75 Gb dari KPCPEN 5. Pria Hamili 17 Wanita 6. Potret Video Istora Senayan Digunakan Sebagai Tempat Karantina Pasien Covid-19

Laporan Isu Hoaks 29 Desember 2020

1. Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Serang 2. Pesan Sandiaga Uno di Hari Pertama Kerja sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif 3. Alfamart Bagikan Kupon Rp3 Juta Dalam Karnaval Tahun Baru 4. Menteri Agama Yaqut Cholil Tidak Lulus SMA 5. Serangan Fajar Isi Rp7 Ribu di Pilkada Serentak 2020 6. Artikel “Gawat! Mensos Risma Akan Hapus Semua BLT Untuk Kedepannya”

8 Laporan Isu Hoaks 30 Desember 2020

1. Surat Edaran Mengatasnamakan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Palembang 2. Razia STNK di Seluruh Wilayah Indonesia Tanggal 30 Desember 2020 3. Sambal Bawang Dapat Cegah Covid-19 4. Klaim Gibran Menyerahkan Diri ke KPK 5. Bansos Terbengkalai di Pulogadung Sudah Kedaluwarsa 6. Petugas Medis Pakai Jarum Palsu saat Vaksinasi 7. Tiga Wanita Bintang Iklan Jamu Covid-19 8. Peringatan Keras Menteri Prabowo Subianto Kepada Pemerintah Malaysia Terkait Penghinaan Lagu Indonesia Raya 9. Video GOR Jayabaya Kediri Digunakan Sebagai Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Laporan Isu Hoaks 31 Desember 2020

1. Bill Gates dan CEO Pfizer Menolak Disuntik Vaksin Covid-19 2. Pemadaman Listrik pada Malam Tahun Baru 3. Lima Bangsal Isolasi RSUD Dr Moewardi Penuh Pasien Covid-19 dan Akhirnya Buat Tenda Darurat di Depan IGD 4. Vaksin Pfizer Buatan China 5. Video Eksekusi Mati Para Koruptor di Cina

9 1 Desember 2020 Senin, 1 Desember 2020 1. Foto Megawati dan Tri Risma Mendukung Paslon Nomor Urut 2 di Pilkada Surabaya 2020

Penjelasan : Beredar gambar melalui pesan whatsapp terdapat dua pesan gambar yang dibagikan oleh salah satu anggota grup WhatsApp. Dalam gambar itu terlihat Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dan Wali Kota Surabaya Tri Risma Harini tengah mengacungkan dua jari dan terdapat narasi “ORANG BAIK & CINTA SURABAYA PILIH NOMER DUA” yang seolah-olah Megawati dan Tri Risma mendukung paslon nomor urut 2.

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim gambar Megawati dan Tri Risma mendukung paslon Cawalkot Surabaya nomor urut 2 adalah tidak benar. Faktanya, foto tersebut tidak berkaitan dengan Pilkada Surabaya 2020.

Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/11/30/salah-foto-megawati-dan-tri-risma-mendukung-paslon-nomo r-urut-2-di-pilkada-surabaya-2020/ https://nasional.kompas.com/read/2020/07/18/09165061/perjalanan-gibran-jadi-cawalkot-solo-dan -instruksi-megawati?page=2 https://radarkediri.jawapos.com/read/2018/06/13/81225/vokal-kampanye-gus-ipul-puti-guntur-soe karno Senin, 1 Desember 2020 2. Air Garam Sumber Energi Listrik Penemuan Anak Bangsa

Penjelasan : Beredar postingan berupa video yang memperlihatkan seorang pria sedang memasukan sebotol garam ke dalam tabung. Kemudian tabung tersebut menyala pada bagian dalamnya. Pria tersebut meyakini bahwa air garam dapat menghasilkan listrik. Narasi dalam video pun mengatakan bahwa lampu air garam tersebut produksi dalam negeri, karya anak bangsa dan sudah bersertifikasi Internasional. Pengunggah video itu pun mengatakan "Lampu Air Garam Ciptaan Anak Bangsa" tertuang dalam narasi postingan video yang telah beredar di media sosial Twitter.

Berdasarkan penelusuran, klaim bahwa air garam merupakan sumber energi listrik yang merupakan karya anak bangsa tidak benar atau hoaks. Faktanya, ternyata lampu air garam merupakan ciptaan Peneliti Filipina Aisa Mijeno yang merupakan anggota Greenpeace Filipina. Penemuan lampu air garam tersebut digagas aisa dalam acara KTT UKM Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (APEC) di Manila pada tahun 2015. Dilansir dari Rappler, lampu tidak dialiri daya oleh disosiasi garam dalam air karena tidak menghasilkan elektron yang dibutuhkan untuk penerangan. Aliran elektron yaitu listrik dihasilkan dari reaksi di dalam baterai, yang terletak di dalam wadah lampu. Jenis baterai apa pun, baik yang dapat diisi ulang atau tidak, dapat memberi daya pada lampu selama memenuhi persyaratan voltase dan arus dan tidak hanya terbatas pada baterai logam-udara yang digunakan. Namun setelah beberapa waktu, logam-udara yang digunakan untuk menghasilkan listrik akan terkorosi oleh air garam. Untuk mengembalikan ke kondisi awal semua harus diisi ulang dengan daya yang lebih tinggi atau metalnya diganti.

Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/11/30/salah-air-garam-sumber-energi-listrik/ https://cekfakta.com/focus/5665 https://www.rappler.com/voices/salt-lamp-how-it-works-challenges https://www.goodnewspilipinas.com/salts-aisa-mejino-shares-apec-stage-with-obama-jack-ma/ Senin, 1 Desember 2020 3. Acara Haul Syeh Abdul Qadir Jailani Dihadiri Gubernur dan Kapolda Banten

Penjelasan : Beredar narasi di media sosial yang mengklaim Gubernur dan Kapolda Banten turut hadir dalam acara Haul Syeh Abdul Qadir Jailani yang diadakan pada hari Minggu, 29 November 2020 di Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyyah, Kampung Cilongok, Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang. Salah satu pengguna Twitter dalam unggahannya mempertanyakan ribuan jamaah yang hadir dijaga aparat dan dihadiri Gubernur hingga Kapolda.

Faktanya, klaim Gubernur dan Kapolda Banten hadir dalam acara haul Syekh Abdul Qadir Jailani adalah tidak benar. Kapolresta Tangerang Kombes Ade Ary Syam Indradi memastikan acara tersebut tidak dihadiri Gubernur Banten dan Kapolda Banten.

Hoaks

Link Counter: https://www.inews.id/news/megapolitan/haul-di-ponpes-abuya-uci-membeludak-gubern ur-dan-kapolda-banten-tak-hadir https://humas.polri.go.id/2020/11/30/kapolresta-tangerang-haul-syekh-abd-kadir-tak-diha diri-gubernur-dan-kapolda-banten/ Selasa, 01 Desember 2020

4. Miras di DKI Sudah Halal

Penjelasan : Telah beredar sebuah narasi yang menyebutkan bahwa minuman keras di DKI Jakarta sudah halal. Hal ini berdasar dari bertambahnya saham Pemprov DKI Jakarta di perusahaan bir PT Delta Djakarta.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim yang menyebutkan bahwa miras di DKI sudah halal karena bertambahnya saham Pemprov DKI di perusahaan bir PT Delta Djakarta adalah salah. Faktanya, tidak ada fatwa MUI miras di Jakarta halal dan penambahan saham di PT Delta dibantah oleh Pemprov DKI Jakarta.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/yNL4vaaN-cek-fakta-miras-di-dki-sudah-halal-ini-faktanya Selasa, 01 Desember 2020

5. Kapolda Papua Sebut Tidak Bertanggung Jawab atas Penembakan Warga Sipil di Kab. Puncak Ilaga

Penjelasan : Telah beredar sebuah unggahan yang menampilkan foto Kapolda Papua, Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw. Foto tersebut disertai keterangan yang mengklaim bahwa Kapolda Papua menyebut tidak bertanggung jawab atas penembakan warga sipil di Kabupaten Puncak Ilaga, Papua.

Faktanya, Humas Polda Papua melalui laman Instagram resminya @humaspoldapapua_ membantah informasi yang beredar tersebut. Pihaknya menegaskan bahwa Kapolda Papua, Irjen Pol Drs. Paulus Waterpauw tidak pernah memberikan pernyataan seperti yang tertera pada postingan yang beredar tersebut.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIKsgShnFzc/ Selasa, 01 Desember 2020

6. Surat Panggilan Seleksi Karyawan PT Waskita Karya Desember 2020

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook sebuah surat panggilan seleksi untuk menjadi karyawan PT Waskita Karya. Disebutkan dalam surat tersebut, seleksi panggilan menjadi karyawan PT Waskita Karya akan dilakukan selama dua hari, yakni pada 3 dan 4 Desember 2020. Seleksi disebut bakal dilangsungkan di Jakarta Timur. Para peserta yang menerima surat tersebut juga diminta membawa fotocopy ijazah, KTP Kartu Keluarga, NPWP, hingga BPJS Ketenagakerjaan. Selain itu, para peserta seleksi diminta melakukan pembayaran kepada pihak travel agent untuk penggantian dana calon karyawan PT Waskita Karya.

Faktanya, klaim surat panggilan seleksi karyawan PT Waskita Karya yang beredar di Facebook merupakan informasi hoaks. Melalui akun Twitter resmi milik PT Waskita Karya, pihaknya membantah adanya seleksi karyawan pada 3 hingga 4 Desember 2020. PT Waskita Karya juga melabeli surat yang diklaim dari perusahaan mereka dengan label: "HOAX".

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4422193/cek-fakta-hoaks-panggilan-seleksi-karyawan-pt-waskit a-karya-ini-buktinya https://twitter.com/waskita_karya/status/1333597797010923521 Selasa, 01 Desember 2020

7. Video Detik-detik Gunung Semeru Meletus

Penjelasan : Beredar di media sosial Twitter, video yang diklaim sebagai detik-detik meletusnya Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang. Unggahan tersebut dimuat pada 1 Desember 2020

Setelah dilakukan penelusuran, ditemukan fakta bahwa gunung yang berada di dalam video tersebut bukanlah Gunung Semeru, melainkan Gunung Sakurajima yang berada di Negara Jepang. Adapun video serupa ditemukan dalam salah satu channel YouTube yang diunggah pada 12 November 2019. Dilansir dari Detik.com, Bupati Lumajang Thoriqul Haq membenarkan informasi terkait meletusnya Gunung Semeru dan luncuran awan panas yang diperkirakan mencapai 3 ribu meter pada pukul 03.10 WIB, Selasa (1/12/2020). Meski begitu, luncuran awan panas tersebut masih jauh dari pemukiman warga. BPBD Kabupaten Lumajang mengimbau bagi masyarakat yang masih bertahan di rumah diminta untuk segera mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Disinformasi

Link Counter: https://20.detik.com/detikflash/20201201-201201035/waspada-ini-video-hoax-gunung-semeru-meletus https://isubogor.pikiran-rakyat.com/bogorian/pr-451040157/heboh-video-hoax-gunung-semeru-meletus-ne tizen-ini-video-sakurajima-bukan-semeru https://www.youtube.com/watch?v=wqxnJQcQXss&ab_channel=TN 2 Desember 2020 Rabu, 2 Desember 2020 1. Bantuan dari Pemerintah Uang Tunai 2,4 Juta Bagi Peserta BPJS Kesehatan

Penjelasan : Beredar lewat media sosial Facebook sebuah postingan bantuan dari pemerintah uang tunai 2,4 juta bagi peserta BPJS kesehatan. Dengan narasi "YANG MERASA DIRI PUNYA KARTU BPJS (KIS) KESEHATAN GRATIS DARI PEMERINTAH YANG ADA NOMOR DI SAMPING NAMANYA.. HARAP DIBAWA KE KANTOR BANK BRI TERDEKAT. KATA BANG YANG PUNYA KARTU INI AKAN DIBERIKAN BANTUAN UANG TUNAI SEBESAR 2,4 JUTA. TERIMAKASIH".

Setelah ditelusuri, klaim bantuan dari Pemerintah uang tunai sebesar 2,4 juta bagi peserta BPJS kesehatan adalah tidak benar. Kepala BPJS Kesehatan Kotamobagu Sulawesi Utara Suci Wulandari bahwa postingan yang dimuat di beberapa media sosial terkait masyarakat akan mendapatkan bantuan oleh salah satu bank adalah Hoaks.

Hoaks

Link Counter: https://portalsulut.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-851037798/cek-fakta-info-bantuan-sosial-24-ju ta-bagi-peserta-bpjs-kesehatan?page=2 https://kaltim.tribunnews.com/2020/11/25/uang-belum-masuk-rekening-4-cara-mengecek-blt-bpj s-rp-600-ribu-apakah-diperpanjang-di-2021?page=4 Rabu, 2 Desember 2020 2. Surat Rekrutmen THL Satpol PP Kabupaten Gianyar

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook surat edaran yang menarik perhatian banyak masyarakat terkait perekrutan Tenaga Harian Lepas (THL) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Gianyar, Bali dengan nomor surat pengumuman : 800/5915/Pol.PP/2020.

Faktanya,melalui akun Instagram resmi @satpolppkabgianyar, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Gianyar, Drs I Made Watha SH,MM mengatakan, surat lowongan kerja untuk umum yang beredar di media sosial adalah tidak benar. Dijelaskannya, surat tersebut tidak sah karena belum di cap stampel Dinas Satpol PP Gianyar. Adapun surat itu sebenarnya hanya bersifat internal, dalam artian jumlah formasi dalam surat itu merupakan jumlah THL saat ini yang akan diperpanjang kontraknya.

Disinformasi

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIPaorcJpLT/ https://baliexpress.jawapos.com/read/2020/12/01/227820/pengumuman-rekrutmen-thl-beredar-k asatpol-pp-gianyar-sebut-hoax https://www.balipost.com/news/2020/12/01/160888/Pengumuman-Rekrutmen-THL-Tanpa-Cap...ht ml?fbclid=IwAR1fucQBLRPSiboHXjhkx29g42jI9qjuKIS6aylsIjnLZTHKVdRou_ssPiA Rabu, 2 Desember 2020 3. Video Aksi Begal Payudara Dihajar Massa

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Facebook sebuah video yang meresahkan masyarakat Indonesia terkait video pembegalan payudara yang terjadi di sebuah jalan raya. Pelaku pembegalan juga terlihat dalam video tengah diamuk massa. Unggahan video tersebut diberi narasi bertuliskan "BEGAL PAYUDARA DI HAJAR MASSA" dan telah ditonton lebih dari 3 ribu Tayangan.

Setelah ditelusuri, ditemukan fakta bahwa, video yang diklaim sebagai video aksi begal payudara adalah salah. Video tersebut merupakan aksi perampokan kalung yang terjadi di Binh Doung, Vietnam.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4423403/cek-fakta-ini-bukan-video-aksi-begal -payudara-simak-buktinya https://kienthuc.net.vn/xa-hoi/video-cuop-day-chuyen-bi-ruot-danh-nhu-tu-du-rut-kim-ti em-chong-tra-1430201.html Rabu, 2 Desember 2020 4. Pembegalan di Desa Dehuwalolo

Penjelasan : Beredar informasi di media sosial Facebook yang menyebutkan bahwa terjadi aksi pembegalan/perampokan di Desa Dehuwalolo Kabupaten Gorontalo yang merampas sejumlah harta benda.

Faktanya Kapolres Gorontalo, AKBP Ade Permana SIK membantah adanya peristiwa pembegalan yang terjadi di Desa Dehuwalolo, Kecamatan Limboto, Kabupaten Gorontalo, menyusul adanya unggahan status di media sosial soal pembegalan yang merampas sejumlah harta benda. Adapun yang sebenarnya terjadi adalah penganiayaan di dalam sebuah cafe. Atas tindak penganiayaan itu, menurut Ade Permana, pihaknya telah memeriksa lelaki berinisial MN (38) dan seorang tersangka berinisial VN (17) dan sejumlah saksi lainnya.

Disinformasi

Link Counter: https://hulondalo.id/kapolres-gorontalo-tegaskan-tak-ada-pembegalan-di-desa-dehuwal olo/ 3 Desember 2020 Kamis, 3 Desember 2020 1. Pesan Berantai Lowongan Kerja Staf Lab Vaksin RS Citra Medika Lamongan

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai pada platform media sosial yang menginformasikan Lowongan pekerjaan, pada pesannya disebutkan bahwa RS Citra Medika, Lamongan, Jawa Timur membutuhkan tenaga kerja sebagai staf di Laboratorium Vaksin, dituliskan pula informasi syarat dan kriteria yang dibutuhkan. Pesan tersebut mencantumkan sebuah nomor telepon dan alamat yang diklaim sebagai pengurus penerimaan calon pekerja.

Faktanya, setelah dilakukan penelusuran diketahui bahwa informasi pada pesan tersebut adalah tidak benar. Diketahui pula terdapat pesan serupa namun dengan keterangan nama rumah sakit dan wilayah yang berbeda. dr. Wasian selaku humas Dinkes Kabupaten Lamongan, menegaskan bahwa informasi pasan tersebut adalah hoaks, bahkan alamat pada pesan tersebut bukanlah RS Citra Medika melainkan alamat Dinas Kesehatan Kabupaten Lamongan, saat ini RS Citra Medika tidak sedang membuka lowongan kerja seperti yang dituliskan pada pesan tersebut.

Hoaks

Link Counter: https://web.facebook.com/RScitramedikalamongan/posts/1254699844911758 https://web.facebook.com/cirt.lamongan/posts/181455860316074 https://web.facebook.com/lamonganupdate/posts/197202888671272 https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4419645/hoaks-lowongan-kerja-sebagai-staf-laboratorium-vaksin-d i-rsu-mulia-hati-wonogiri Kamis, 3 Desember 2020

2. Akun Whatsapp Anggota DPRD Kota Jambi Menawarkan Lelang Mobil

Penjelasan : Beredar sebuah tangkapan layar dari percakapan di media sosial WhatsApp dengan menggunakan akun WhatsApp mengatasnamakan Anggota DPRD Kota Jambi, Kemas Faried Alfarelly terlihat menawarkan mobil lelang.

Dilansir dari Detik.com, Kemas Faried Alfarelly menegaskan kalau itu bukan dirinya dan bukan nomor dirinya. Kemas mengatakan bahwa penipu itu berani mencantumkan foto dirinya dan setiap chating-an yang dilakukannya mengatasnamakan dirinya. Kemas menghimbau kepada masyarakat untuk waspada dan berhati-hati saya meminta agar masyarakat untuk mengabaikan nomor tersebut yang sekiranya telah menjalankan aksinya. Hoaks

Link Counter: https://news.detik.com/berita/d-5278257/nama-anggota-dprd-jambi-f-golkar-dicatut-untuk-penipuan-modus-l elang-mobil?single=1 https://www.jambiupdate.co/read/2020/12/02/90167/awas-penipuan-yang-mengatasnamakan-anggota-dprd-k ota-jambi-kemas-faried-alfarelly Kamis, 3 Desember 2020 3. Prabowo Subianto Mengundurkan Diri

Penjelasan : Beredar sebuah video dengan narasi Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengundurkan diri dari jabatannya sebagai Menteri Pertahanan. Hal ini terkait operasi tangkap tangan (OTT) kader Gerindra yang juga Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo.

Dikutip dari cekfakta medcom.id, klaim Prabowo mengundurkan diri karena kasus OTT Menteri KKP Edhy Prabowo adalah salah. Faktanya, hingga saat ini Prabowo masih menjabat sebagai Menteri Pertahanan dan tak terkait dengan kasus OTT Edhy Prabowo.

Hoaks

Link Counter: https://m.medcom.id/telusur/cek-fakta/8N0jZO5k-cek-fakta-prabowo-subianto-mengundurkan-d iri-ini-faktanya Kamis, 3 Desember 2020

4. Bupati Bahrain Kasuba Menetapkan Dukungannya Kepada Paslon No. 2 Pilkada Halmahera Selatan 2020

Penjelasan : Beredar postingan di media sosial berupa gambar yang memperlihatkan foto Bupati Halmahera Selatan, Bahrain Kasuba, berpose dua jari. Foto tersebut kemudian diklaim bahwa Bupati Halsel telah menetapkan pilihannya pada paslon nomor 2 yakni Usman Sidik-Hassan Ali.

Setelah dilakukan penelusuran dengan pencarian gambar Google, didapati bahwa foto tersebut telah beredar sejak Agustus 2020. Gambar yang sama persis dimuat di kanal berita indotimur.com pada tanggal 07 Agustus 2020 disertai dengan keterangan gambar “Gubernur bersama Bupati Halsel saat menghadiri halal bihalal di Desa Bibinoi”. Gambar yang sama persis juga ditemukan di akun Twitter @KasubaBahrain yang diposting pada tanggal 24 Agustus 2020. Lebih lanjut, pose dua jari oleh Bupati Halmahera Selatan juga tidak menyiratkan dukungan pada nomor paslon 2. Karena sebagaimana dilansir dari website resmi KPU Halmahera Selatan, pengumuman resmi nomor paslon baru dikeluarkan pada tanggal 24 September 2020. Hal ini menjadi tidak relevan jika dikaitkan dengan foto pose dua jari oleh Bupati Bahrain yang telah beredar sejak Bulan Agustus 2020 silam.

Disinformasi

Link Counter: https://indotimur.com/halsel/pemprov-malut-gelontorkan-anggaran-rp-35-miliar-untuk-jalan-lingkar-bacan-timur-tengah-dan-selatan ?fbclid=IwAR28l1rGpWt2SxSXRrCdIXiFEOneFp7U6LGiX49r2l-IICFhsTAn0NL-BIg https://twitter.com/KasubaBahrain/status/1297748599124578304?fbclid=IwAR0WLnEDvQYgDUbL41s4rEznha4_vGXNFU_dPl1udI6N KR03X6QiaSzcjpw http://kpu-halselkab.go.id/pengumuman-tentang-penetapan-nomor-urut-pasangan-calon-peserta-pemilihan-bupati-dan-wakil-bupati- kabupaten-halmahera-selatan-pada-pemilihan-tahun-2020/?fbclid=IwAR1OnXmgfc9cmcVwRMWwABDwYTxaYsyUhVtG18zuBHQYtX R9NbAWVls3guA https://www.facebook.com/halmaheraselatanbahrainkasuba/posts/129012545578343

Kamis, 3 Desember 2020 5. Ramuan Penyembuh Tumor dalam Waktu 24 Jam

Penjelasan : Telah beredar informasi di media sosial yang mengklaim bahwa ada ramuan herbal yang dapat menyembuhkan tumor dalam waktu 24 jam. Dalam postingannya dinarasikan bahwa ramuan itu merupakan air rebusan yang terbuat dari daun pepaya muda, daun cermai muda, bayam merah, dan daun belimbing.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, faktanya klaim itu tidak benar. Guru Besar Ilmu Gizi FEMA Institut Pertanian Bogor (IPB), Prof Dr Hardinsyah MS mengatakan bahwa belum ada bukti dan kajian klinis yang kuat bahwa mengkonsumsi air rebusan daun pepaya muda, daun cermai muda, bayam merah, dan daun belimbing dapat menyembuhkan tumor dalam 24 jam.

Disinformasi

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-terbukti-rebusan-daun-belimbing-bisa-sembuhkan-tumo r-dalam-24-jam.html https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4421173/mitos-kesehatan-sepekan-ramuan-penyembuh-tumor-hing ga-vaksin-sebabkan-kerusakan-otak 4 Desember 2020 Jumat, 4 Desember 2020 1. Operasi Masker Sampai 31 Desember dan Rapid Test atau Swab Test Ditempat Bagi Pelanggar di Kudus

Penjelasan : Beredar pesan berantai yang berisi informasi kepada seluruh masyarakat di Kudus bahwa dari tanggal 1 Desember 2020 sampai 31 Desember 2020 akan diadakan operasi masker. Apabila tertangkap melanggar akan Rapid Test dan Swab Test bagi pelanggar.

Faktanya, hal tersebut telah diklarifikasi oleh Diskominfo Kabupaten Kudus melalui portal Instagramnya bahwa informasi tersebut adalah hoaks.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIP_T4rhQrW/?igshid=1mzbpum2ujf2q

Jumat, 4 Desember 2020 2. Pesan Berantai Asrama Isolasi Mandiri UGM Penuh

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di WhatsApp Group

(WAG) sebuah informasi yang menyebutkan bahwa

tempat isolasi mandiri di Universitas Gadjah Mada

(UGM) penuh.

Dilansir dari Kompas.com, Ketua Satgas Covid-19

UGM, Rustamadji menegaskan kalau informasi yang

beredar dalam pesan tersebut tidak benar. Dirinya

mengatakan bahwa pesan tersebut bukan dari

pihaknya. Rustamadji menyampaikan memang UGM

menyiapkan ruang isolasi untuk civitas akademika.

Namun saat ini kondisinya tidak penuh.

Hoaks

Link Counter: https://amp.kompas.com/regional/read/2020/12/03/20170081/beredar-pesan-berantai-soal-tempat-isolasi-pen uh-satgas-covid-19-ugm-itu https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-5279872/viral-asrama-isolasi-mandiri-ugm-penuh-ternyata-begi ni-faktanya Jum'at, 4 Desember 2020 3. Vaksin yang Disimpan Dalam Suhu -80 Derajat Bisa Memanipulasi Gen

Penjelasan : Telah beredar di media sosial sebuah informasi yang mengatakan bahwa vaksin yang sudah disimpan dalam suhu -80 derajat bukan menjadi vaksin lagi, karena agen transfeksi dalam vaksin bisa mengubah materi genetik sel-sel dalam tubuh dengan materi genetik virus hasil rekayasa laboratorium yang ada di dalam vaksin.

Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa vaksin yang disimpan pada suhu minus 80 derajat Celcius dapat memanipulasi gen adalah salah. Menyimpan vaksin dalam suhu dingin agar tidak rusak. Menurut Professor Helen Petoussis-Harris, ahli vaksin di University of Auckland, mengatakan bahwa RNA tidak dapat mengubah genom seseorang. Sejumlah ahli menegaskan, vaksin tidak dapat mengubah genom manusia dan memang harus disimpan dalam suhu sangat dingin untuk melindungi mRNA yang menjadi basis Vaksin Covid-19.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-hoaks-vaksin-yang-disimpan-dalam-suhu-80-der ajat-bisa-memanipulasi-gen.html https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/03/182800565/-hoaks-vaksin-covid-19-disimpan-pad a-suhu-dingin-bisa-sebabkan-manipulasi?page=all#page2 5 Desember 2020 Sabtu, 5 Desember 2020 1. Video Aliran Lahar Dingin Gunung Semeru

Penjelasan : Beredar unggahan video di media sosial Twitter yang memperlihatkan aliran lahar dingin hingga memutus akses jalan beraspal. Pengunggah menyebutkan video itu merupakan aktivitas lahar dingin yang terjadi pada hari Kamis, 3 Desember 2020 akibat letusan Gunung Semeru.

Faktanya, Kepala Sub Bagian Data Evaluasi Pelaporan dan Humas pada Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Sarif Hidayat membantah informasi tersebut. Ia mengatakan bahwa video yang beredar tersebut bukan di kawasan Gunung Semeru. Sarif menduga, aliran lahar dingin yang memutus jalan seperti di dalam video itu merupakan kejadian di luar negeri. Kabid Penanggulangan Bencana dan Logistik BPBD Kabupaten Lumajang, Wawan Hadi mengungkapkan hal yang sama. Wawan menegaskan bahwa informasi itu merupakan kabar hoaks. Hadi menuturkan, aliran lahar dingin sisa material letusan Gunung Semeru memang terjadi pada Kamis (3/12/2020). Namun, tidak seperti yang digambarkan dalam video tersebut. Hoaks

Link Counter: https://regional.kompas.com/read/2020/12/04/20300761/video-hoaks-aliran-lahar-dingin-gunung- semeru-beredar-di-medsos Sabtu, 5 Desember 2020 2. Pasien Covid-19 Asal Jeneponto Penuhi RS Stella Maris dalam Keadaan Parah

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di media sosial WhatsApp yang berisi informasi bahwa kasus Covid-19 mulai mengganas di Kabupaten Jeneponto. Dalam pesan berantai yang beredar itu disebutkan bahwa Rumah Sakit Stella Maris dipenuhi pasien Covid-19 yang berasal dari Kabupaten Jeneponto yang sudah keadaan parah parah.

Menanggapi pesan berantai tersebut Kabid Penerangan dan Pengendalian Covid-19 Kabupaten Jeneponto, Suryaningrat menegaskan bahwa pesan tersebut hoaks dan tidak bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya. Alasan kebenarannya, Suryaningrat yang juga menjabat sebagai Juru Bicara Tim Gerak Cepat (TGC) Kabupaten Jeneponto menjelaskan secara resmi dirinya tidak pernah mengirim pasien ke RS Stella Maris Makassar. Hoaks

Link Counter: https://www.kabarmakassar.com/posts/view/12452/cek-fakta-pesan-berantai-pasien-covid-19-asa l-jeneponto-penuhi-rs-stellamaris-dalam-kondisi-parah.html https://makassar.tribunnews.com/2020/12/05/beredar-kabar-rs-stella-maris-dipenuhi-pasien-covi d-19-dari-jenepontodinkes-itu-hoax Sabtu, 5 Desember 2020 3. Akun WhatsApp Paslon Apri – Roby Kabupaten Bintan

Penjelasan : Beredar pesan berantai yang mengatasnamakan Pasangan Calon (Paslon) nomor urut 1 Kabupaten Bintan Apri Sujadi dan Roby Kurniawan yang menyebarkan pamflet berjudul "Intimidasi Terhadap Perempuan".

Faktanya, Hal tersebut adalah hoaks dan telah diklarifikasi oleh Remon tim pemenangan dan relawan pasangan calon (paslon) nomor urut 1 Apri Sujadi – Roby Kurniawan.

Hoaks

Link Counter: https://suluhkepri.com/2020/12/04/diserang-berita-hoax-tim-dan-relawan-apri-roby-tetap-kampa nye-program/ Sabtu, 5 Desember 2020 4. Konsumsi Buah Kesemek, Yoghurt, dan Pisang Dapat Menimbulkan Kondisi Keracunan

Penjelasan : Telah beredar sebuah pesan berantai WhatsApp, informasi yang mengatakan bahwa setelah makan buah kesemek jangan minum yogurt dan makan pisang karena bisa menyebabkan keracunan. Adapun informasi tersebut mengatakan bahwa seorang pria meninggal dalam perjalanan menuju rumah sakit akibat makan buah kesemek, minum yoghurt dan makan pisang dalam waktu yang bersamaan.

Faktanya, menurut Ahli Nutrisi KONI DKI Jakarta sekaligus asisten fasilitator Asosiasi Pelatih Kebugaran Indonesia, Irtya Qiyamulail mengatakan belum ada penelitian kalau kombinasi yoghurt dan buah bisa menimbulkan racun. Irtya melanjutkan, kombinasi ketiga jenis makanan ini bila dikonsumsi secara bersamaan malah bagus untuk kesehatan tubuh.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-makan-buah-kesemek-yoghurt-dan- pisang-bisa-menimbulkan-racun.html https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4425136/cek-fakta-makan-buah-kesemek-yoghurt-dan -pisang-bersamaan-bisa-bahaya-bagi-tubuh https://id.berita.yahoo.com/cek-fakta-makan-buah-kesemek-070044084.html Sabtu, 5 Desember 2020

5. Alfamart merayakan Ultah dengan membagikan voucher Rp800 ribu

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai WhatsApp sebuah informasi yang mengatakan bahwa Alfamart merayakan ulang tahun dengan membagikan voucher gratis Rp800 ribu.

Faktanya, klaim yang mengatakan Alfamart merayakan ulang tahun dengan membagikan voucher gratis Rp800 ribu adalah hoaks. Menurut Cek Fakta Liputan6.com, Informasi tersebut bukan program resmi Alfamart, pelaku sengaja memanfaatkan momen ulang tahun Alfamart untuk melakukan perbuatan yang bisa merugikan konsumen. Akibat yang ditimbulkan seperti pencurian data pribadi yang digunakan untuk kepentingan pihak tertentu dengan maksud dan tujuan tertentu pula.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4426074/cek-fakta-hoax-informasi-alfamart-rayakan-ultah-bagi kan-voucher-rp-800-ribu https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/akWLVrXK-ulang-tahun-alfamart-bagikan-voucher-senilai-rp80 0-ribu-untuk-semua-orang-ini-faktanya https://www.antvklik.com/headline/kroscek-rayakan-ulang-tahun-alfamart-tawarkan-voucher-rp800-ribu- untuk-semua-orang Sabtu, 5 Desember 2020 6. Puluhan Ekor Sapi Hanyut Terbawa Banjir di Sungai Deli Medan

Penjelasan : Beredar di media sosial sebuah video yang memperlihatkan puluhan ekor sapi hanyut terbawa banjir bandang di sungai Deli, Medan, Sumatera Utara.

Faktanya, melalui akun instagram resmi @pemprovsumut, admin mengklarifikasi bahwa video tersebut bukan terjadi di Medan. Kejadian yang memperlihatkan puluhan sapi hanyut akibat banjir bandang adalah terjadi di Meksiko ketika badai tropis Hanna yang menyebabkan hujan lebat dan meluapnya sungai Zacualpan pada 26 Juli 2020. Video serupa ditemukan dalam situs berbahasa Spanyol Comosucedio.com berjudul "Se desborda río Zacualpan en Nayarit y arrastra ganado", yang dimuat pada 27 Juli 2020. Sementara itu, BPBD Medan melaporkan tujuh dari 21 kecamatan di Medan terendam banjir pada hari Jum’at, 4 Desember 2020, namun, petugas Basarnas, BPBD, dan petugas gabungan lainnya telah melakukan rescue dengan menyusuri aliran sungai setempat.

Disinformasi

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIYHyHmsN0I/ https://www.posmetro-medan.com/2020/12/video-hewan-ternak-yang-hanyut-ternyata.html https://pesacheck.org/false-this-video-of-cattle-being-swept-away-by-floods-is-not-from-west-po kot-in-kenya-753e2e658996 Sabtu, 5 Desember 2020 7. Indonesia Obral Murah Batubara ke Tiongkok Seharga Rp103 Ribu per Ton

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial yang berisi sebuah narasi bahwa pihak Republik Indonesia (RI) mengobral murah batubara hanya Rp103 ribu per ton.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim bahwa RI melakukan obral murah batubara hanya Rp103 ribu per ton, adalah salah. Faktanya, harga per ton batubara lebih dari angka tersebut. Direktur Eksekutif Asosiasi Pertambangan Batubara Indonesia (APBI-ICMA) Hendra Sinadia menegaskan, hal itu adalah kesalahpahaman. Sebab, angka USD 1,4 miliar atau Rp20,6 triliun itu adalah nilai yang disepakati sejumlah perusahaan yang hadir dalam penandatanganan tersebut. Kedua belah pihak sepakat untuk menargetkan ekspor 200 juta ton. Namun, nilai uang yang disepakati pada saat itu bukan untuk ekspor batubara sebanyak 200 juta ton.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/4KZz6BqK-indonesia-obral-murah-batubara-ke-tiongk ok-seharga-rp103-ribu-per-ton-ini-faktanya Sabtu, 5 Desember 2020 8. Foto Kampanye Rajiun Tumada di Marobo

Penjelasan : Beredar sebuah postingan dimedia sosial Facebook sebuah foto kerumunan kampanye yang ditambahkan narasi “RT DIMAROBO” pada gambar tersebut. RT sendiri merupakan singkatan dari sosok Calon Bupati Muna Rajiun Tumada dan Marobo adalah salah satu kecamatan yang ada di kabupaten Muna.

Faktanya, setelah dilakukan penelusuran foto tersebut merupakan foto Prabowo Subianto saat kampanye dalam pemilihan presiden yang digelar di Banten pada 16 Maret 2019 lalu. Berdasarkan seluruh referensi yang ada klaim yang menyebutkan bahwa foto kampanye Rajiun Tumada di Marobo termasuk hoaks dengan kategori konten yang telah dimanipulasi.

Disinformasi

Link Counter: https://gfd.turnbackhoax.id/index.php/focus/5516 https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=1964473353692293&id=869328279873478 https://news.detik.com/berita/d-4467924/canda-prabowo-soal-pakai-sarung-tangan-saya-takut-t angannya-emak-emak 6 Desember 2020 Minggu, 6 Desember 2020 1. Kota Solo Lockdown pada 10 Desember hingga 20 Januari 2021

Penjelasan: Beredar informasi di media sosial yang menyebutkan bahwa Kota Solo, Jawa Tengah, akan menerapkan karantina wilayah (lockdown) pada 10 Desember 2020 hingga 20 Januari 2021. Kabar tersebut ramai tersebar melalui laman media sosial Facebook dan Broadcast WhatsApp.

Menanggapi hal itu, Sekretaris Daerah yang juga Ketua Satgas Penanganan Covid-19 Solo, Ahyani, memastikan kabar tersebut tidak benar atau hoaks. Ahyani menegaskan bahwa Pemerintah Kota (Pemkot) Solo tidak memiliki rencana lockdown, melainkan pengetatan kegiatan masyarakat agar tidak terjadi penularan Covid-19 selama libur akhir tahun. Pengetatan tersebut seperti yang tertuang di Surat Edaran (SE) No.067/2969.1 tentang Penerapan Disiplin dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan sebagai Upaya Pencegahan dan Pengendalian Covid-19 di Kota Solo.

Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/05/165800465/-klarifikasi-informasi-solo-lockdown- pada-desember-2020-januari-2021 https://travel.detik.com/travel-news/d-5283038/solo-lockdown-sampai-januari-2021-ini-faktanya https://kabar24.bisnis.com/read/20201205/621/1326862/cek-fakta-geger-kabar-solo-lockdown-10-d esember-hingga-20-januari Minggu, 6 Desember 2020 2. Informasi Subsidi Kuota Internet dari Pemerintah Sebesar 35 GB

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai di WhatsApp yang berisi informasi mengenai adanya subsidi kuota internet dari Pemerintah sebesar 35 GB. Dalam pesan tersebut juga dimuat tautan situs untuk mengklaim kuota tersebut.

Dilansir dari laman situs Liputan6.com, tim PC-PEN Lalu Hamdani mengatakan bahwa informasi subsidi kuota internet dari Pemerintah sebesar 35 GB adalah tidak benar. Beliau mengungkapkan bahwa informasi subsidi kuota internet dari Pemerintah sebesar 35 GB adalah bukan program Pemerintah. Tautan situs yang tercantum dalam informasi tersebut sudah dihapus.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4426241/cek-fakta-hoaks-informasi-subsidi-ku ota-internet-dari-pemerintah-sebesar-35-gb Minggu, 6 Desember 2020 3. Akun Twitter Mengatasnamakan Badan Intelijen Negara Republik Indonesia

Penjelasan : Ditemukan sebuah akun Twitter dengan nama @BadanIntelegent dan mengatasnamakan Badan Intelijen Negara (BIN) Republik Indonesia. Akun tersebut saat ini memiliki 1081 Followers dan 27 Tweets.

Setelah dilakukan penelusuran, diketahui bahwa akun tersebut merupakan akun palsu dan bukan resmi dikelola oleh BIN RI. Pada akun Twitter resmi BIN RI ditegaskan bahwa BIN hanya memiliki satu akun Twitter dan saat ini sudah terverifikasi resmi dengan tanda centang biru, akun resmi milik BIN RI saat ini adalah @binofficial_ri.

Hoaks

Link Counter: https://twitter.com/binofficial_ri/status/1334814055874273280 https://twitter.com/binofficial_ri Minggu, 6 Desember 2020

4. Foto Kolase Pelaku Pembantaian di Sigi Palu

Penjelasan : Beredar postingan yang berisi kolase dua foto pemuda yang diklaim sebagai pelaku pembantaian keluarga di Kabupaten Sigi 27 November lalu. Foto pertama menunjukkan seorang pemuda membawa senjata api. Satu foto lagi menunjukkan seorang pemuda yang tewas.

Faktanya, hal tersebut adalah hoaks. Foto pria gondrong membawa M16 itu adalah Wahid alias Bojes yang tewas di tangan Satgas Tinombala pada 17 November 2020, sepuluh hari sebelum terjadinya pembantaian satu keluarga di Sigi.

Hoaks

Link Counter: https://www.jawapos.com/hoax-atau-bukan/06/12/2020/salah-foto-dan-narasi-pelaku-pe mbantaian-di-sigi/ Minggu, 6 Desember 2020 5. Video Anak Kecil Terlindas Mobil di SPBU Sumedang

Penjelasan : Telah beredar sebuah video mengenai sebuah mobil yang sedang melindas seorang anak kecil di salah satu SPBU di daerah Sumedang. Terlihat dari cctv SPBU, mobil tersebut terlihat sedang dikendarai oleh pengemudinya yang hendak mengisi bahan bakar. Kemudian mobil tersebut tersebut terlihat melindas seorang anak kecil yang berdiri tepat di depan mobil tersebut. Dalam narasi postingan tersebut, dikatakan bahwa, "TEREKAM CCTV SEORANG ANAK TERLINDAS BAN MOBIL." Narasi tersebut juha menjelaskan tanggal kejadian yaitu pada tanggal 28 November 2020 silam dan bertempat di Parakanmuncang, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.

Setelah dilakukan penelusuran, diketahui video tersebut terjadi di Jalan Raya rancaekek Garut KM 27, Kabupaten Bandung, Provinsi Jawa Barat. Kepala Sub Bagian Humas Polres Sumedang AKP Dedi Juhana, menegaskan kepada Kompas melalui telepon. “Setelah kami kroscek, lokasi kejadiannya itu terjadi di SPBU 34.403.34, tepatnya di Jalan Raya Rancaekek Garut KM 27, Kabupaten Bandung,” ujar Dedi pada Senin, 30 November 2020 lalu. Dilansir dari Kompas.com, Dedi juga memastikan bahwa korban dan sopir di dalam mobil bukan warga Kabupaten Sumedang.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/05/salah-video-anak-kecil-terlindas-mobil-di-spbu/?utm_source= rss&utm_medium=rss&utm_campaign=salah-video-anak-kecil-terlindas-mobil-di-spbu https://regional.kompas.com/read/2020/11/30/11004561/video-viral-bocah-terlindas-mobil-di-spbu- ini-kata-polres-sumedang?page=all https://news.detik.com/berita-jawa-barat/d-5275749/viral-video-bocah-terlindas-mobil-di-spbu-ra ncaekek-bandung Minggu, 6 Desember 2020 6. Satu RT Positif Covid-19 di Jalan Melong Cikawao Kota Bandung

Penjelasan: Telah beredar kabar di media sosial yang menyebut bahwa satu RT di kawasan jalan Melong, Kelurahan Cikawao, Kecamatan Lengkong, Kota Bandung terpapar Covid-19.

Faktanya, dilansir melalui Prfmnews.pikiran-rakyat.com, Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kelurahan Cikawao, Kecamatan Lengkong sekaligus Ketua Kelompok Informasi Masyarakat Kelurahan Cikawao, Fransisca Bellamia mengatakan bahwa kabar tersebut adalah tidak benar. Fransisca menjelaskan jika saat ini ada warga Melong yang reaktif hasil PCR di RS Borromeus, namun yang bersangkutan sudah langsung mengisolasi diri sejak 23 November 2020 dan 5 orang anaknya yang suspect sudah langsung melakukan swab test yang mana hasilnya semua negatif, kemudian pada hari Jum’at tanggal 4 Desember 2020 masa karantina yang bersangkutan telah berakhir dan dalam kondisi sehat.

Disinformasi

Link Counter: https://prfmnews.pikiran-rakyat.com/bandung-raya/pr-131064627/cek-fakta-jangan-datang-ke-jal an-melong-cikawao-karena-satu-rt-positif-covid-19?page=2 https://twitter.com/PRFMnews/status/1335430440807587840 7 Desember 2020 Senin, 7 Desember 2020 1. Akun Twitter Mengatasnamakan Bank Mandiri

Penjelasan : Telah beredar sebuah akun Twitter yang mengatasnamakan Bank Mandiri. Dalam keterangannya dituliskan akun tersebut merupakan akun resmi Bank Mandiri. Akun Twitter itu juga menggunakan logo Bank Mandiri sebagai foto profil.

Setelah ditelusuri, diketahui akun Twitter yang beredar tersebut adalah akun palsu dan merupakan tindak penipuan yang mengatasnamakan Bank Mandiri. Melalui laman Twitter resminya, Bank Mandiri mengklarifikasi bahwa akun resmi dari Bank Mandiri adalah yang memiliki tanda centang biru yang terverifikasi.

Hoaks

Link Counter: https://twitter.com/bankmandiri/status/1334880380810186753/photo/1 Senin, 7 Desember 2020 2. Informasi Sidak Masker di Kabupaten Jepara

Penjelasan : Telah beredar di media sosial, informasi perihal sidak masker pada 1-31 Desember 2020 yang digelar sejumlah instansi Pemerintah Kabupaten Jepara. Informasi itu juga menyebut bila ada yang kedapatan tidak memakai masker maka harus menjalani rapid test atau swab test di tempat.

Faktanya, melalui akun Instagram resmi @pemkabjepara, Pemerintah Kabupaten Jepara mengklarifikasi bahwa informasi tersebut adalah hoaks, pihaknya mengaku tidak pernah menerbitkan informasi soal sidak masker dan tes rapid atau tes usap bagi warga yang tidak mengenakan masker. Namun, Pemerintah Kabupaten Jepara menegaskan masyarakat tetap diwajibkan mematuhi protokol kesehatan, seperti memakai masker, menjaga jarak, dan rutin mencuci tangan. Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIR64ZGMX_x/ https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/04/113900765/-klarifikasi-informasi-sidak-di-jepara-t ak-pakai-masker-langsung-rapid-atau?utm_source=Facebook&utm_medium=Refferal&utm_cam paign=Sticky_Dekstop https://kuasakata.com/read/berita/23188-beredar-info-sidak-masker-satgas-covid-19-jepara-hoaks Senin, 7 Desember 2020 3. Foto Pasukan Tentara Asing Bertolak ke Papua Barat

Penjelasan : Beredar foto sejumlah tentara asing turun dari sebuah pesawat yang diklaim akan menuju ke Papua Barat, Indonesia. Foto tersebut bernarasikan "ini adalah di pangkalan darwin hari ini.seberapa dekat darwin ke west papua?sangat dekat dan tentu sudah dihitung segala kemungkinan nya.tentu saja itu bukan seragam dari indonesia tapi merupakan seragam dari negeri dakocan".

Setelah ditelusuri, klaim tentara asing bertolak menuju ke Papua Barat adalah tidak benar. Faktanya, foto tersebut adalah pasukan terjun payung Amerika Serikat di Teater Operasi Komando Pusat Amerika Serikat setelah menyelesaikan tugasnya.

Hoaks

Link Counter: https://m.medcom.id/telusur/cek-fakta/8KylX8Ok-cek-fakta-foto-pasukan-tentara-asing-bertolak -ke-papua-barat-ini-faktanya https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-foto-tentang-asing-bertolak-ke-papu a-barat.html Senin, 7 Desember 2020 4. Vaksin Covid-19 Ditanami Barcode yang akan Masuk pada Tubuh Manusia

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook yang memuat sebuah tangkapan layar dengan kutipan narasi dari artikel berita yang berjudul "Vaksin Covid-19 Bakal Dipasang Barcode" dan klaim bahwa vaksin Covid-19 tersebut akan diberikan barcode yang akan dimasukan pada tubuh manusia. Postingan tersebut diunggah pada 2 Desember 2020.

Dilansir dari laman situs Antaranews.com, informasi dalam unggahan tersebut adalah salah. Faktanya, barcode tersebut bukan dipasang pada tubuh manusia tetapi pada botol vaksin Covid-19 yang berfungsi untuk pendataan masyarakat yang akan divaksinkan. Pada artikel "Vaksin Covid-19 Bakal Dipasang Barcode" disebutkan bahwa pemasangan barcode adalah pada botol vaksin Covid-19 digunakan untuk pendataan masyarakat yang akan divaksin. Vaksin Covid-19 akan terdiri dari 2 jenis, yaitu vaksin bantuan dari Pemerintah dan vaksin mandiri. Oleh karena itu, klaim yang menyebutkan bahwa vaksin Covid-19 dipasangi barcode yang akan dimasukan pada tubuh manusia adalah klaim yang keliru.

Disinformasi

Link Counter: https://www.antaranews.com/berita/1880688/cek-fakta-kode-batang-vaksin-covid-19-akan-dipas angkan-di-tubuh Senin, 7 Desember 2020 5. Iriana Jokowi dan Inul Daratista Dukung Paslon No. 1 di Pilkada Malaka 2020

Penjelasan : Beredar sebuah foto di sosial media Facebook yang menampilkan ibu Iriana Jokowi dan pedangdut Inul Daratista mengenakan baju putih dan berpose 1 jari jempol. Selain itu, Inul diperlihatkan memakai topi berwarna putih bertuliskan SN-KT. Foto tersebut kemudian diklaim bahwa keduanya mendukung paslon nomor urut 1, Simon Nahak-Louise Lucky Taolin (SN-KT), di Pilkada Malaka 2020.

Dikutip dari Turnbackhoax.id, foto berdua Inul bersama Ibu negara tersebut telah beredar sejak Maret 2019. Saat itu keduanya tengah ikut berkampanye di Banjarmasin dalam momen Pilpres 2019. Hal ini dibuktikan dengan postingan di akun Instagram resmi Inul Daratista pada 27 Maret 2019. Adapun topi Inul yang bertuliskan SN-KT merupakan hasil editan dari tulisan aslinya yakni, “JOKOWI AMIN INDONESIA MAJU 01″

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/06/salah-iriana-jokowi-dan-inul-daratista-dukung-paslon-no-1-di- pilkada-malaka-2020/ https://www.instagram.com/p/BvgXPR4FTN9/?utm_source=ig_embed 8 Desember 2020 Selasa, 8 Desember 2020 1. Surat dari K.H. Mustofa Bisri (Gus Mus)

Penjelasan : Beredar sebuah tulisan di pesan berantai WhatsApp yang diklaim sebagai surat dari K.H. Mustofa Bisri (Gus Mus) dengan perihal “tabiat yang tidak bermanfaat” yang ditujukan kepada para keturunan Arab yang ada di Indonesia. Surat tersebut mengenai perilaku Habib Rizieq, Haikal Hassan juga Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang disebut membuat ulah dan resah.

Dikutip dari akun media sosialnya, Gus Mus menyatakan bahwa ia mengelola sendiri akun media sosialnya seperti Instagram, Facebook, dan Twitter . Apapun yang ingin disampaikan ditulis melalui akun media sosialnya. Selain itu, Gus Mus menegaskan tidak pernah membuat pernyataan melalui Whatsapp. Anak Gus Mus, Ienas Tsuroiya juga mengunggah bantahan mengenai tulisan tersebut melalui akun Facebooknya. Ienas menjelaskan bahwa sebenarnya tulisan tersebut sangat berbeda dengan gaya penulisan Gus Mus.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIPfh-_hgpO/ https://twitter.com/gusmusgusmu https://turnbackhoax.id/2020/12/07/salah-surat-dari-k-h-mustofa-bisri-gus-mus-di-whatsapp/ Selasa, 8 Desember 2020 2. Prabowo Tangkap Benny Wenda

Penjelasan : Beredar sebuah postingan di media sosial Facebook Menteri Pertahanan Indonesia Prabowo Subianto telah menangkap Benny Wenda yang merupakan Ketua Persatuan Gerakan Pembebasan Papua Barat. Postingan tersebut berisikan sebuah video yang diunggah di YouTube mengenai penangkapan dengan narasi "MENGEJUTKAN!!! PRABOWO TANGKAP BENI WENDA OPM PAPUA, PANGLIMA TNI, TERKINI."

Setelah ditelusuri, tidak ditemukan pernyataan yang menyebutkan bahwa Prabowo menangkap Benny Wenda dalam video tersebut. Deklarasi Pemerintahan Sementara Papua Barat oleh Benny pun dilakukan dari Inggris. Deklarasi Benny mendapat kecaman keras dari pemerintah Indonesia bahkan juga ditolak oleh Komnas Tentara Pembebasan Nasional Papua Barat-Organisasi Papua Merdeka (TPNPB-OPM). Mereka menyatakan bahwa Benny Wenda adalah seorang warga Inggris dan tak mewakili sikap mereka. Atas penjelasan tersebut, klaim Prabowo telah menangkap Benny Wenda adalah salah.

Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/07/salah-mengejutkan-berita-hari-ini-prabowo-tangkap-beni-wenda-opm-papua-pangli ma-tni-terkini/ https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/yKXDGn6K-cek-fakta-prabowo-tangkap-benny-wenda-ini-faktanya https://depok.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/pr-091072606/cek-fakta-beredar-kabar-prabowo-subianto-tangkap-benny-w enda-opm-papua-simak-faktanya Selasa, 8 Desember 2020 3. MUI Memberi Sertifikasi Halal pada Kondom

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook yang berisi klaim bahwa Majelis Ulama Indonesia atau MUI telah memberi sertifikasi halal pada kondom. Klaim tersebut dilengkapi dengan gambar kemasan kondom yang disebut telah diberi sertifikasi halal.

Dilansir dari laman situs Liputan6.com, informasi MUI memberi sertifikasi halal pada kondom adalah tidak benar. Wakil Direktur LPPOM MUI Muti Arintawati mengatakan bahwa MUI tidak pernah mengeluarkan sertifikasi halal untuk kondom, meski ada yang pernah mengajukan untuk mendapat sertifikasi halal dari MUI.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4427433/cek-fakta-informasi-hoaks-mui-memberi-serti fikasi-halal-pada-kondom?medium=Headline__mobile&campaign=Headline_click_2 Selasa, 8 Desember 2020 4. Akun Facebook Mengatasnamakan Anggota DPRD Banten Iip Makmur

Penjelasan : Ditemukan sebuah akun Facebook mengatasnamakan Anggota DPRD Banten Iip Makmur. Akun Facebook tersebut diketahui melakukan komunikasi kepada beberapa kolega Iip Makmur dan rekan kerja DPRD Banten menanyakan nomor WhatsApp dan kode verifikasi.

Faktanya, setelah dilakukan penelusuran diketahui bahwa akun tersebut adalah palsu dan bukan milik Iip Makmur. Dilansir dari Bantenhits.com Iip Makmur mengklarifikasi bahwa akun tersebut bukan dikelola olehnya. Ia mengimbau masyarakat agar berhati-hati terhadap akun tersebut dan tidak memberikan nomor WhatsApp atau kode verifikasi apapun.

Hoaks

Link Counter: https://bantenhits.com/2020/12/07/waspada-akun-facebook-iip-makmur-gentayangan-minta-min ta-nomor-whatsapp/ Selasa, 8 Desember 2020 5. Akun Facebook Mengatasnamakan Wali Kota Sukabumi

Penjelasan : Beredar akun media sosial Facebook yang mencatut nama serta foto Wali Kota Sukabumi, Achmad Fahmi. Akun tersebut terlihat menggunakan foto profil Fahmi dengan seragam Wali Kota, sedangkan foto sampul menggunakan foto Wali Kota Achmad Fahmi bersma Wakil Wali Kota Andri S Hamami.

Menanggapi hal itu, Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi melalui akun Instagram pribadi-nya mengklarifikasi bahwa akun tersebut adalah akun palsu. Ia juga meminta warganet untuk melaporkan akun palsu itu. Selanjutnya, Fahmi mengimbau kepada warganet untuk berhati-hati dan tidak melayani percakapan atau apapun dari akun Facebook yang mengatasnamakan dirinya.

Hoaks

Link Counter: https://radarsukabumi.com/berita-utama/awas-hati-hati-ada-akun-facebook-palsu-walikota-sukabumi-min ta-macem-macem/ https://sukabumiupdate.com/detail/sukabumi/pemerintahan/79597-Hati-hati-Akun-FB-Catut-Nama-dan-F oto-Wali-Kota-Sukabumi-Sempat-Minta-Sesuatu https://www.instagram.com/p/CIhWbOEF7OC/?igshid=jo00d9xflat8 Selasa, 8 Desember 2020 6. Video Longsor di Sambahe pada 5 Desember 2020

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video di Twitter berupa kejadian longsor yang diklaim terjadi di Sambahe pada tanggal 5 Desember 2020.

Faktanya, video serupa juga pernah dipublikasikan oleh Newsflare.com pada tanggal pada 27 September 2020 yang diberi keterangan terjadinya longsor di daerah Medog, Tibet Tenggara. Terjadinya longsor berupa air banjir bercampur lumpur dan bebatuan diakibatkan hujan selama berhari-hari sehingga landasan jalan serta jembatan besi ikut tersapu oleh longsor.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/06/salah-video-longsor-di-sambahe-pada-5-desember-2020/ https://www.newsflare.com/video/382724/massive-mudslide-hits-eastern-tibet-washing-away-ro adbed Selasa, 8 Desember 2020 7. Kantor Kemensos Terbakar Setelah Mensos Jadi Tersangka Kasus Korupsi

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Facebook yang menyertakan tautan artikel yang menyebut terjadi kebakaran di Kantor Kementerian Sosial (Kemensos). Unggahan itu disertai narasi yang mengklaim bahwa kebakaran di Kantor Kemensos tersebut terjadi setelah Menteri Sosial (Mensos) Juliari Batubara ditetapkan menjadi tersangka KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi) Republik Indonesia.

Setelah ditelusuri, klaim unggahan yang menyebut Kantor Kemensos terbakar setelah Mensos Juliari Batubara ditetapkan menjadi tersangka KPK adalah keliru. Faktanya, kebakaran Kantor Kemensos tersebut terjadi pada 21 September 2020, jauh sebelum penetapan Mensos Juliari Batubara sebagai tersangka kasus korupsi pada Minggu, 6 Desember 2020 dini hari.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4427516/cek-fakta-hoaks-kantor-kemensos-kebakaran -pada-senin-7-desember-2020-ini-buktinya https://www.antaranews.com/berita/1882236/gedung-kemensos-terbakar-setelah-mensos-jadi-te rsangka-kasus-korupsi-cek-faktanya Selasa, 8 Desember 2020 8. Informasi Penerimaan Pegawai di Biro Umum & PBJ Setjen Kemendikbud

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook, informasi penerimaan pegawai pemerintah non pegawai negeri (PPNPN) di Biro Umum dan Pengadaan Barang dan Jasa Sekretariat Jenderal Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud). Sejumlah pekerjaan ditawarkan mulai dari supir, penerima tamu, hingga tenaga kebersihan.

Setelah dilakukan penelusuran, ditemukan fakta bahwa informasi tersebut tidak benar. Melalui Kemendikbud.go.id, Ka Biro Umum dan Pengadaan Barang dan Jasa Moch. Wiwin Darwina, S.E., MMSI mengklarifikasi bahwa surat pengumuman tentang Penerimaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) di lingkungan Setjen Kemendikbud dengan nomor 115316/A7/2020 tanggal 19 November 2020 dan 116498/A7/KP/2020 tanggal 23 November 2020 tentang Ralat Penerimaan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN) adalah palsu. Wiwin Menegaskan bahwasanya Biro Umum dan Pengadaan Barang dan Jasa tidak membuka formasi PPNPN baru. Disinformasi

Link Counter: https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2020/11/klarifikasi-penerimaan-ppnpn-di-lingkungan-biro-umum- dan-pengadaan-barang-dan-jasa-kemendikbud https://biroumumpbj.kemdikbud.go.id/web/berita-pengumuman-klarifikasi--penerimaan-pegawai-pemeri ntah-non-pegawai-negeri-ppnpn-di-lingkungan-biro-um.html https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/03/153100265/-klarifikasi-informasi-penerimaan-pegawai-di-bi ro-umum-pbj-setjen?page=all Selasa, 8 Desember 2020 9. KPK Periksa Kas Partai Gerindra

Penjelasan : Beredar sebuah video di media sosial yang berisi narasi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa kas keuangan Partai Gerindra.

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim KPK memeriksa kas keuangan Partai Gerindra adalah salah. Faktanya, KPK belum menemukan bukti aliran uang korupsi kasus ekspor benih lobster ke Partai Gerindra. Dilansir dari Kabar24bisnis.com, KPK hingga kini terus mendalami kasus korupsi izin ekspor benih lobster yang melibatkan Menteri Kelautan dan Perikanan (KKP) nonaktif Edhy Prabowo. Ketua KPK Firli Bahuri menyatakan sejauh ini belum menemukan bukti atas kekhawatiran publik kasus mengarah ke lingkaran politik Edhy Prabowo di Gerindra.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/1bV2jV7b-cek-fakta-kpk-periksa-kas-partai-gerindra-ini-faktanya https://kabar24.bisnis.com/read/20201128/16/1323726/kpk-belum-ada-bukti-korupsi-edhy-prabowo-mengar ah-ke-lingkaran-gerindra https://news.detik.com/berita/d-5272724/edhy-prabowo-tersangka-korupsi-partai-gerindra-minta-maaf-ke- jokowi-maruf 9 Desember 2020 Rabu, 9 Desember 2020 1. Undangan Gerakan Subuh Akbar se-Kota Medan pada 9 Desember 2020

Penjelasan : Beredar undangan melalui broadcast WhatsApp yang ditujukan kepada masyarakat dan masjid-masjid terkait Gerakan Subuh Akbar Serentak se-Kota Medan pada Rabu, 9 Desember 2020. Dalam undangan itu dituliskan, kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka Pilkada Medan agar berlangsung aman, jujur, adil dan kondusif.

Setelah ditelusuri, informasi yang beredar tersebut tidak benar. Polrestabes Medan melalui laman Instagram-nya @polrestabes.medan mengklarifikasi bahwa undangan Gerakan Subuh Akbar Serentak se-Kota Medan pada Rabu, 9 Desember 2020 adalah kabar bohong atau hoaks. Polrestabes Medan juga menghimbau kepada segenap masyarakat untuk menyaring segala informasi yang belum terbukti kebenarannya.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIh9bmjJc9R/ https://sumut.inews.id/berita/hoaks-beredar-di-pilkada-medan-nama-ketua-mui-dicatut-dalam-g erakan-subuh-akbar Rabu, 9 Desember 2020

2. Covid-19 adalah Senjata Biologis dari Laboratorium di North Carolina

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai pada WhatsApp berisi kabar yang menyebutkan bahwa Virus Corona (Covid-19) adalah hasil rekayasa genetika sebagai senjata biologis yang berasal North Carolina, Amerika Serikat.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim bahwa Covid-19 adalah hasil rekayasa genetika sebagai senjata biologis yang berasal North Carolina, Amerika Serikat adalah salah. Faktanya, sejumlah pakar membantah klaim tersebut. Salah satunya hasil temuan dari artikel pada laman situs Kompas.com terdapat pernyataan dari seorang Profesor imunologi dan mikrobiologi di Scripps Research Kristian Andersen, PhD bahwa hasil analisis data urutan genom publik dari Virus Corona, SARS-CoV-2 tidak ditemukan bukti epidemi virus penyebab Covid-19 itu dibuat di laboratorium.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/aNrXaXPk-cek-fakta-covid-19-adalah-senjata-biologis- dari-laboratorium-di-north-carolina-cek-faktanya https://www.kompas.com/sains/read/2020/03/18/190200123/bukan-rekayasa-genetika-ini-bukti-vi rus-corona-dari-epidemi-alami?page=all Rabu, 9 Desember 2020 3. Akun Facebook Bupati Ade Yasin

Penjelasan : Beredar akun Facebook yang menggunakan foto profil Ade Yasin sedang memakai pakaian dinas.

Dari penelusuran diketahui akun tersebut palsu. Menurut Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Bogor, Irwan Purnawan, Bupati Bogor hanya memiliki satu akun asli. Akun Facebook resmi Bupati Bogor, Ade Yasin bernama “Ade Munawaroh Yasin” (https://www.facebook.com/ademunawaroh.yasin) yang saat ini memuat foto profil sang Bupati mengenakan hijab berwarna hijau sembari memegang mikrofon dan memiliki pertemanan di Facebook sebanyak 4.864 orang. Lebih lanjut Irwan menyampaikan, agar masyarakat lebih berhati-hati dan waspada dengan akun Facebook yang mengatasnamakan Bupati Bogor.

Hoaks

Link Counter: https://megapolitan.okezone.com/read/2020/12/06/338/2322569/waspada-akun-facebook-palsu-pakai-nam a-bupati-bogor-ade-yasin?fbclid=IwAR2Km5fFpk05p-aoKUm_bsdvuCVqywic6jrlx2x0SK-rfTizztyX7tw2ooU https://www.radarbogor.id/2020/12/06/beredar-akun-facebook-palsu-bupati-ade-yasin-masyarakat-diminta -waspada/?fbclid=IwAR16q7mOiEassUc2Ec7IDG2ZVXMuRTqpQzaCDnAL4bYRmU9bRQnej26LWVg Rabu, 9 Desember 2020

4. Awan Berbentuk Angka 2 Saat Pilkada Depok

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Facebook sebuah foto awan berbentuk angka 2 yang diidentikkan dengan nomor urut paslon di pilkada Depok yang diunggah pada 8 Desember 2020.

Faktanya, Klaim tersebut adalah salah. Menurut penelusuran Viva.com hingga kini beberapa warga Depok belum pernah melihat fenomena awan berbentuk angka 2 tersebut. Bahkan sejak Senin, 7 Desember 2020, cuaca di Depok hampir setiap hari hujan, sehingga bisa dikatakan tak ada langit biru yang bisa menunjukkan awan cerah. Hoaks gambar awan yang sama juga sudah pernah digaungkan hampir dua tahun lalu.

Hoaks

Link Counter: https://www.viva.co.id/ragam/cek-fakta/1329967-cek-fakta-muncul-awan-berbentuk-angka-2-saa t-pilkada-depok https://www.instagram.com/p/CIkZZMehqoo/ https://id.berita.yahoo.com/cek-fakta-muncul-awan-berbentuk-044959216.html Rabu, 9 Desember 2020 5. Salam Satu Jempol Jokowi untuk Mendukung Paslon No. 1 Pilkada Malaka 2020

Penjelasan : Beredar postingan berupa gambar yang memperlihatkan foto Presiden Jokowi dengan pose 1 jari jempol. Gambar tersebut diklaim bahwa Jokowi melalui salam satu jempolnya mengajak untuk mendukung paslon nomor urut 1, Simon Nahak-Louise Lucky Taolin (SN-KT), di Pilkada Malaka 2020.

Setelah dilakukan penelusuran, foto Presiden Jokowi dengan pose 1 jari jempol tersebut telah beredar sejak tahun 2018. Dilansir dari artikel berita Kompas.com yang berujudul “Jokowi: Saya Mengajak Kita Semua Untuk Hijrah”, pertama kali tayang pada 3 November 2018, menyertakan foto yang sama persis. Diberitakan bahwa saat itu Jokowi sedang berpidato di acara deklarasi pendukung Jokowi-Ma’ruf Amin, Relawan Pengusaha Muda Nasional (Repnas), di Hotel Fairmont, Jakarta, Sabtu (3/11/2018). Maka, dapat disimpulkan bahwa, foto dalam unggahan tersebut tidak ada kaitannya dengan dukungan kepada paslon nomor urut 1 Pilkada Malaka 2020.

Disinformasi

Link Counter: https://nasional.kompas.com/read/2018/11/03/13470871/jokowi-saya-mengajak-kita-semua-untuk-hijrah?fbclid=IwAR3hSM3kzAhXY5dF V1g0qkTjHPuALaIrghzTeUGD25MxyIOQBVHAMuvyPD4 https://nasional.kompas.com/read/2018/10/28/16083021/jokowi-perkenalkan-salam-jempol?fbclid=IwAR03poWTqZmWCZf6qUBVSdDy 1t-ztG6z50j6s_fSlIb6zYB6xccnldYQl4w https://news.detik.com/berita/d-4285853/jokowi-ke-relawan-mari-hijrah-dari-marah-marah-ke-sabar?fbclid=IwAR3Fc-cP9930yP-jAjF8 3-LxkmaSn6roE8pphNW4dPbNoyynkO0kV3m7K7g Rabu, 9 Desember 2020 6. Video Bansos Kemensos Dimanfaatkan Salah Satu Paslon Pilwakot di Surabaya

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook, unggahan video berdurasi 0:42 detik berisi kegiatan pembagian sembako yang dipadukan dengan beberapa foto di Kecamatan Gayungan, Surabaya. Video itu dinarasikan Menteri Sosial Juliari Batubara yang terlibat kasus korupsi terlibat dalam pembagian beras, disertakan juga narasi kalau Ketua Dewan Kehormatan Ikatan Penasehat Hukum Indonesia meminta KPK memeriksa ke Surabaya, dan dihubungkan dengan mundurnya Ka. Dinsos Surabaya yang dicopot karena menolak menyalurkan bantuan untuk kebutuhan kampanye.

Faktanya, video dengan narasi bantuan sosial beras yang mengaitkan Menteri Sosial Juliari Batubara adalah disinformasi. Adapun lokasi dalam video tersebut memang bertempat di Surabaya, namun bukan di Kecamatan Gayungan, melainkan di kawasan kampung Wilayah Sidonipah, Kelurahan Simolawang, Surabaya. Video ini merupakan kegiatan komunitas cangkrukan 83 family yang merupakan salah satu relawan Paslon no 1 Eri-Pamuji. Bentuk kegiatan adalah Bakti Sosial Pasar Gratis dan tidak ada Menteri Sosial dalam kegiatan ini. Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/4KZzRJ0K-cek-fakta-beredar-video-mensos-juliari-bantu-kampa nye-paslon-pilwakot-surabaya-cek-faktanya https://beritajatim.com/politik-pemerintahan/cek-fakta-beredar-video-bansos-dimanfaatkan-salah-satu-pa slon/ https://klikjatim.com/di-surabaya-viral-bantuan-beras-ada-gambar-bakal-calon-walikota/ Rabu, 9 Desember 2020 7. China Sembuh dari Covid-19 Tanpa Vaksin

Penjelasan : Beredar di media sosial Twitter sebuah narasi yang mengklaim bahwa China sembuh dari Covid-19 tanpa vaksin.

Faktanya, dilansir dari Covid.go.id, klaim yang menyebutkan bahwa China sembuh dari Covid-19 tanpa vaksin adalah informasi yang salah. Mengutip dari artikel South China Morning Post yang terbit pada 19 November 2020, hampir 1 juta orang di China telah diberi vaksin eksperimental Covid-19 yang dikembangkan oleh Sinopharm dibawah skema penggunaan darurat negara.

Disinformasi

Link Counter: https://covid19.go.id/p/hoax-buster/salah-china-sembuh-dari-covid-19-tanpa-vaksin https://turnbackhoax.id/2020/12/08/salah-china-sembuh-dari-covid-19-tanpa-vaksin/?utm_source=rss&utm _medium=rss&utm_campaign=salah-china-sembuh-dari-covid-19-tanpa-vaksin https://www.scmp.com/news/china/society/article/3110519/china-sinopharms-coronavirus-vaccine-taken-a bout-1-million Rabu, 9 Desember 2020 8. Surat Suara Sudah Tercoblos untuk Paslon No. 4 Pathul-Nursiah di Pilkada Lombok Tengah

Penjelasan : Beredar foto di media sosial disertai narasi yang menyebutkan ada surat suara yang sudah tercoblos untuk Paslon nomor 4 Lalu Pathul Bahri-Nursiah di Pilkada Lombok Tengah. Peristiwa tersebut diklaim terjadi di TPS 12, Desa Kabul, Kecamatan Praya Barat Daya, Kabupaten Lombok Tengah.

Faktanya menurut keterangan Bawaslu, yang sebenarnya terjadi adalah seorang warga mengambil swafoto sesaat setelah melakukan pencoblosan di bilik TPS guna diberikan ke tim pemenangan. Baiq Husnawati dari Bawaslu Lombok Tengah menjelaskan bahwa foto itu kemudian disebarkan oleh pihak tidak bertanggung jawab dengan menambahkan narasi berbeda dari tujuan warga pemilih tersebut.

Disinformasi

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIkOwKIhnww/?igshid=98oy6rs1un5p Rabu, 9 Desember 2020 9. Video Salah Satu Pintu Air Bendungan Serayu Jebol

Penjelasan : Beredar postingan berupa video amatir yang menampilkan sebuah objek yang hanyut oleh derasnya aliran air di bendungan Gerak Serayu, Banyumas Jawa Tengah. Dalam video seorang pria mengatakan objek tersebut adalah bagian dari bendungan yang terbawa aliran air. Beberapa informasi lain menyebutkan benda tersebut merupakan salah satu pintu bendungan yang jebol.

Faktanya, dari hasil penelusuran diketahui klaim tersebut salah. Objek yang hanyut sebenarnya adalah kapal ponton yang sedang beroperasi di sekitaran bendungan. Dilansir dari Detik.com, Kepala UPT Bendung Gerak Serayu (BGS) Sugeng menyebut kapal ponton yang sedang beroperasi terlepas ikatannya dan tersangkut di bendungan.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/09/salah-bendungan-serayu-jebol-1/ https://news.detik.com/berita-jawa-tengah/d-5280091/viral-bendung-gerak-serayu-jebol-kepala- upt-itu-kapal-ponton-hanyut Rabu, 9 Desember 2020 10. Video Timses Paslon Pilkada Datangi Paranormal

Penjelasan : Beredar video di media sosial Facebook, sebuah video yang disebut-sebut aksi seorang paranormal menjelang Pilkada. Informasi itu menyebutkan bahwa menjelang Pilkada, dukun dan paranormal selalu didatangi para timses paslon.

Dilansir dari Merdeka.com, video paranormal didatangi timses paslon jelang Pilkada sebagian benar. Namun video itu sudah beredar sejak 2018 lalu. Saat itu, Ketua Paguyuban Paranormal Jabar, Tubagus Zunaedi mendukung Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi. Untuk mewujudkan keyakinan tersebut, Paguyuban Paranormal Sunda akan meminta bantuan gaib.

Disinformasi

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-viral-video-timses-paslon-pilkada-datangi-parano rmal-ini-faktanya.html https://www.merdeka.com/politik/paguyuban-paranormal-minta-bantuan-gaib-menangkan-ded dy-mizwar-dedi-mulyadi.html Rabu, 9 Desember 2020 11. Video Bentrok Depan RS Efarina Etaham Purwakarta Tempat Rizieq Diduga Dirawat

Penjelasan : Beredar sebuah video di Whatsapp berisi klaim bahwa telah terjadi bentrokan antara aparat dengan pendukung Rizieq Shihab di depan Rumah Sakit Efarina Etaham Purwakarta. Rizieq Shihab dalam narasi unggahan tersebut diduga tengah dirawat di RS tersebut.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, faktanya klaim tersebut keliru. Video itu adalah kejadian saat demonstrasi mahasiswa menolak UU Cipta Kerja Omnibus Law di Pekanbaru, Riau.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/xkEyYXMk-cek-fakta-video-bentrok-depan-rs-etaham- purwakarta-tempat-rizieq-diduga-dirawat-ini-faktanya https://www.merdeka.com/peristiwa/demo-di-dprd-riau-ricuh-mahasiswa-terluka-dievakuasi-ke- rumah-sakit.html Rabu, 9 Desember 2020 12. Surat Edaran Ajakan Umat Katolik pada Pilkada Sintang Kalbar

Penjelasan : Beredar sebuah foto surat edaran dengan memberikan 17 poin keterangan yang diklaim sebagai ajakan bagi Umat Katolik untuk memilih pasangan calon nomor urut 3 yaitu pasangan Yohanes Rumpak dan Syarifudin pada Pilkada Sintang, Provinsi Kalimantan Barat. Tujuh Belas poin pada surat tersebut syarat akan muatan SARA dan provokasi dengan menyudutkan agama-agama, suku-suku dan pribadi para calon Pilkada Kabupaten Sintang.

Dilansir dari Turnbackhoax.id, surat edaran ajakan umat Katolik untuk memilih pasangan Yohanes Rumpak-Syarifudin dalam Pilkada Sintang adalah tidak benar. Pasangan Yohanes Rumpak dan Syarifudin diketahui telah mengadakan jumpa pers terkait surat edaran tersebut dan menyatakan surat edaran itu adalah hoaks. Surat itu tidak dikeluarkan oleh tim sukses dan simpatisannya. Pasangan calon nomor urut 3 ini pun telah melaporkan hal tersebut ke Polres Sintang. Iptu Hariyanto selaku Kasubag Humas Polres Sintang turut mengimbau masyarakat agar tidak terpengaruh oleh isi surat edaran tersebut.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/09/salah-surat-edaran-ajakan-umat-katolik-untuk-memilih-pasangan-nom or-urut-3-yohanes-rumpak-syarifudin-pada-pilkada-sintang/ https://www.kalimantan-news.com/merasa-di-rugikan-koalisi-sintang-baru-dan-pasangan-yohanes-rumpa k-syarifuddin-buat-laporan-polisi/ https://www.zonamedianews.com/2020/12/ini-klarifikasi-tim-koalisi-mandau.html 10 Desember 2020 Kamis, 10 Desember 2020 1. KPK Terbitkan Sprindik Erick Thohir

Penjelasan : Beredar di media sosial Whatsapp sebuah surat perintah penyidikan (Sprindik) mengatasnamakan KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi). Sprindik yang seolah-olah diteken Ketua KPK, Komjen Firli Bahuri tersebut menyatakan KPK tengah mengusut dugaan korupsi pengadaan rapid test melalui PT Rajawali Nusantara Indonesia yang dilakukan Menteri BUMN, Erick Thohir. Tertera pula empat nama penyidik yang ditugaskan untuk menyidik dugaan korupsi tersebut. Salah satunya adalah penyidik senior KPK, Novel Baswedan.

Faktanya, dikutip dari Kumparan.com Plt juru bicara KPK, Ali Fikri, memastikan sprindik tersebut hoaks. Ali juga menyebut KPK tidak pernah mengeluarkan surat itu. Ia mengimbau masyarakat untuk mewaspadai dan tidak percaya begitu saja dengan informasi yang mengatasnamakan KPK, kecuali memang disampaikan langsung oleh KPK.

Hoaks

Link Counter: https://kumparan.com/kumparannews/hoaxbuster-benarkah-kpk-terbitkan-sprindik-erick-thohir -1ukfcLEsZtU/full?utm_source=kumApp&utm_medium=whatsapp&utm_campaign=share&shareID =dVVEfh4cWc8R https://www.kpk.go.id/id/berita/klarifikasi-informasi-hoaks/1991-klarifikasi-surat-perintah-penyid ikan-palsu

Kamis, 10 Desember 2020 2. Tangkapan Layar WA Penyerangan HRS Mengatasnamakan Kapolda Metro Jaya yang Dimuat Dalam Detikcom

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Facebook sebuah tangkapan layar berupa percakapan WhatsApp yang seolah-olah Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran soal laskar Front Pembela Islam (FPI). Percakapan WA tersebut tersebar bersama dengan sebuah artikel yang mencatut detikcom dengan judul artikel “Viral...! Hacker Membocorkan Percakapan Whatsapp Perihal Upaya Pembunuhan HRS Oleh Anggota Kepolisian”

Faktanya, melalui akun Instagram resmi @humas.pmj, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengklarifikasi bahwa pesan WhatsApp tersebut hoaks. Kemudian dilansir dari Detik.com, Pemimpin redaksi redaksi detikcom, Alfito Deannova juga turut memberikan klarifikasi dengan memastikan bahwa berita tersebut tidak pernah ada. Alfito mengaku detikcom tidak pernah menerbitkan berita dengan tajuk tersebut.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIk3HYpp2lk/ https://news.detik.com/berita/d-5288650/polisi-buru-penyebar-hoax-chat-kapolda-metro-soal-sik at-laskar-hrs https://medan.tribunnews.com/2020/12/10/beredar-isi-percakapan-kapolda-metro-jaya-terkait-up aya-serang-rizieq-polisi-klarifikasi-hoaks

Kamis, 10 Desember 2020 3. Prabowo Subianto Berpose Dua Jari untuk Pilkada Bontang

Penjelasan : Beredar sebuah foto Menteri Pertahanan, Prabowo subianto yang berpose dengan dua jari. Pose dua jari itu dikaitkan dengan bentuk dukungannya kepada paslon nomor urut 2 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di kota Bontang. Postingan yang tersebar di media sosial Facebook tersebut memiliki narasi, "Untuk orang-orang Bontang, katanya mas PS kok seperti ini."

Faktanya, klaim pose dua jari Prabowo Subianto itu sebagai bentuk dukungan kepada paslon nomor urut 2 pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di kota Bontang adalah salah. Foto tersebut merupakan foto Prabowo usai mendapat nomor urut 2 pada Pilpres tahun 2019 lalu. Prabowo saat itu keluar dari gedung KPU (Komisi Pemilihan Umum) dan menemui para pendukungnya sambil mengacungkan dua jari sebagai simbol dirinya dan Sandiaga Uno. Disinformasi

Link Counter: https://www.facebook.com/MafindoID/posts/1990115774461384 https://tirto.id/sejumlah-caleg-golkar-deklarasi-dukungan-untuk-prabowo-sandiaga-c2kl https://kabar24.bisnis.com/read/20181012/15/848569/kata-prabowo-politik-itu-menang-atau-kalah Kamis, 10 Desember 2020 4. Surat Suara Pilkada 2020 Dicoret-coret

Penjelasan : Telah beredar sebuah foto di media sosial yang mengklaim bahwa surat suara Pilkada 2020 dicoret-coret. Terlihat kertas surat suara itu ada tulisan dengan huruf kapital: "KORUPTOR SEMUANYA".

Setelah ditelusuri lebih lanjut, klaim surat suara Pilkada 2020 dicoret-coret dengan tulisan “KORUPTOR SEMUANYA” adalah salah. Dikutip dari Liputan6.com, foto surat suara yang beredar di media sosial itu merupakan surat suara untuk Pemilu tahun 2019 lalu.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4429403/cek-fakta-ini-bukan-surat-suara-pilkada-2020 -yang-dicoret-coret-simak-buktinya Kamis, 10 Desember 2020 5. Video Tayangan Metro TV Terkait Kampanye Salah Satu Calon Bupati Banggai

Penjelasan : Beredar unggahan video di media sosial Facebook yang memperlihatkan tayangan siaran berita Metro Tv dengan judul "Pesona Tenun Nambo yang Mendunia". Unggahan tersebut disertai narasi yang mengklaim bahwa video itu merupakan kampanye pasangan calon Bupati Banggai, Herwin Yatim - Mustar Labolo (Winsar).

Faktanya, berdasarkan penelusuran cek fakta Liputan6.com, klaim yang menyebutkan video itu merupakan kampanye salah satu pasangan calon Bupati Banggai adalah tidak benar. Video tersebut tidak terkait dengan kampanye salah satu calon Bupati Banggai. Video itu mengulas warisan budaya tenun Nambo khas Banggai Sulawesi Tengah dan proses pembuatannya. Dalam video tersebut tidak ada kalimat terkait dengan kampanye calon Bupati Banggai Herwin Yatim - Mustar Labolo.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4429273/cek-fakta-tidak-benar-tayang-video-metro-tv- terkait-kampanye-salah-satu-calon-bupati-banggai Kamis, 10 Desember 2020 6. Foto Artikel Akhyar Nasution Menang Telak atas Bobby Nasution

Penjelasan : Beredar narasi di media sosial bahwa calon Wali Kota Medan, Sumatera Utara, Akhyar Nasution menang telak atas rivalnya, Bobby Nasution. Narasi tersebut tampak pada sebuah tangkapan layar sebuah artikel media online berjudul "Akhyar Nasution Menang Telak atas Bobby Nasution".

Faktanya, narasi judul artikel yang mengklaim calon Wali Kota Medan, Sumatera Utara, Akhyar Nasution menang telak atas Bobby Nasution adalah salah. Judul artikel sebagaimana yang terlihat dalam tangkapan layar itu tidak utuh. Judul artikel selengkapnya adalah "Akhyar Nasution Menang Telak atas Bobby Nasution di TPS Tempatnya Mencoblos". Artikel itu diproduksi SUMUT NEWS dan dimuat di Kumparan.com pada tanggal 9 Desember 2020 pukul 15.44 WIB.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/Rb1m0vlb-akhyar-nasution-menang-telak-atas-bobby- nasution-ini-faktanya?utm_source=desktop&utm_medium=sorot&utm_campaign=WP https://kumparan.com/sumutnews/akhyar-nasution-menang-telak-atas-bobby-nasution-1ukNaiA AKpP Kamis, 10 Desember 2020 7. Foto Imbas Bentrokan Polisi dengan Laskar FPI

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook kolase foto sejumlah jenazah dan mobil yang rusak. Pada salah satu foto terdapat narasi yang menyebutkan bahwa tidak ada baku tembak. Yang ada, polisi menembaki rombongan pengawal Rizieq Syihab. Dalam unggahan kolase foto tersebut diberi keterangan ”Polisi pintar fitnah sama membolak-balikan fakta iya bund", yang seolah-olah semua gambar itu berkaitan dengan apa yang terjadi setelah bentrokan antara anggota Polri dan anggota FPI.

Dilansir dari Jawapos.com foto-foto jenazah di rumah sakit serta mobil yang rusak tersebut tidak berkaitan dengan peristiwa bentrokan polisi dengan anggota FPI. Adapun foto sejumlah jenazah itu merupakan perampok yang ditembak mati oleh Polrestabes Surabaya serta residivis curanmor asal Pasuruan yang dilumpuhkan Satgas Jogoboyo Unit Jatanras Ditreskrimum Polda Jatim pada Mei 2020. Sementara itu, foto mobil yang kacanya berlubang adalah milik Ketua PA 212, Slamet Maarif yang dirusak pada Minggu dini hari (6/12).

Disinformasi

Link Counter: https://www.jawapos.com/hoax-atau-bukan/10/12/2020/salah-foto-imbas-bentrokan-polisi-denga n-laskar-fpi/ 11 Desember 2020 Jumat, 11 Desember 2020 1. Prabowo Ultimatum Pemerintah Inggris Serahkan Benny Wenda

Penjelasan : Telah beredar sebuah video yang menyebutkan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto mengultimatum Pemerintah Inggris untuk segera menyerahkan pemimpin Gerakan Persatuan Pembebasan Papua (ULMWP), Benny Wenda.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, klaim Prabowo mengultimatum Pemerintah Inggris agar segera menyerahkan Benny Wenda adalah salah. Faktanya, tidak ada informasi valid Prabowo mengultimatum Pemerintah Inggris.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ybDVlovK-cek-fakta-prabowo-ultimatum-inggris-sera hkan-benny-wenda-ini-faktanya

Jumat, 11 Desember 2020 2. Akun WhatsApp Mengatasnamakan Anggota DPD RI Fahira Idris

Penjelasan : Beredar sebuah akun WhatsApp mengatasnamakan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPD) RI Fahira Idris. Akun tersebut menggunakan foto profil Fahira Idris dan melakukan komunikasi kepada beberapa orang dengan menawarkan pembelian mobil dan meminta transfer uang DP.

Faktanya, akun WhatsApp mengatasnamakan Fahira Idris adalah akun palsu. Fahira Idris mengklarifikasi dalam akun Twitter resminya @fahiraidris, ia mengatakan agar masyarakat berhati-hati atas akun yang mengatasnamakan dirinya dan telah melaporkan kepada Polda Metro Jaya.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-hoaks-akun-whatsapp-mencatut-nama-anggota-dpd-fahir a-idris.html http://fokusparlemen.id/2020/12/10/cek-fakta-hoaks-pesan-berantai-mencatut-nama-anggota-dpd-ri-fahira -idris/ https://twitter.com/fahiraidris/status/1334411243558342656

Jumat, 11 Desember 2020 3. Cover Majalah Tempo Berjudul "Sang Dalang Perusak Bhinneka"

Penjelasan : Beredar unggahan tangkapan layar di media sosial Facebook yang menyerupai cover Majalah Tempo dengan judul "Sang Dalang Perusak Bhinneka" pada 9 Desember 2020. Bagian kanan bawah gambar tersebut tertulis bahwa edisi ini terbit pada 7-13 Desember 2020. Terdapat pula ilustrasi empat pria yang mirip dengan mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, penyidik KPK Novel Baswedan, pemimpin FPI Rizieq Shihab dan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Berdasarkan pemeriksaan fakta Tempo.co, klaim bahwa cover yang berjudul "Sang Dalang Perusak Bhinneka" adalah cover Majalah Tempo edisi 7-13 Desember 2020 adalah keliru. Majalah Tempo tidak pernah menerbitkan edisi dengan cover yang juga memuat ilustrasi empat pria mirip Jusuf Kalla, Novel Baswedan, Rizieq Shihab dan Anies Baswedan tersebut, termasuk edisi 7-13 Desember 2020. Majalah Tempo edisi 7-13 Desember berjudul "Outlook Ekonomi 2021: Saatnya Berubah". Pemimpin Redaksi Majalah Tempo pun telah memastikan bahwa cover tersebut hoaks.

Hoaks

Link Counter: https://cekfakta.tempo.co/fakta/1137/keliru-cover-majalah-tempo-berjudul-sang-dalang-perusak- bhinneka https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/akWL5rWK-cek-fakta-sampul-majalah-tempo-berjudu l-sang-dalang-perusak-bhinneka-ini-faktanya

Jumat, 11 Desember 2020 4. Operasi Tangkap Tangan Seorang Dokter di Surabaya Terkait Pilkada 2020

Penjelasan : Sebuah akun Facebook diketahui membagikan unggahan di grup Facebook berisi klaim bahwa seorang dokter gigi di Surabaya bernama David Andreasmito telah ditangkap KPK atas dugaan korupsi alat kesehatan. Penangkapan itu turut dikaitkan dengan pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 di Surabaya.

Faktanya, pemberitaan Komisi Pemberantasan Korupsi melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) terhadap seorang dokter gigi bernama David Andreasmito, terkait Pilkada 2020 di Surabaya adalah tidak benar. Dokter David melalui video berdurasi 4 menit 44 detik dalam akun YouTube resmi berita Jatimnowcom, menyatakan pemberitaan hoaks mengenai dirinya terkait situasi pilkada 2020. Ia juga mengimbau masyarakat Surabaya agar tidak mudah termakan kabar hoaks tersebut. Selanjutnya, pihak KPK juga membantah adanya penangkapan kepada Dokter David. KPK mengonfirmasi bahwa tidak ada Operasi Tangkap Tangan (OTT) yang dilakukan di Surabaya terkait kasus korupsi alat kesehatan.

Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/10/salah-kpk-lakukan-ott-seorang-dokter-gigi-di-surabaya-berka itan-dengan-pilkada-2020/ https://www.youtube.com/watch?v=nQ6CzCJx2SQ&feature=emb_title

Jumat, 11 Desember 2020 5. Foto Ketua Komnas HAM Berdua dengan Tommy Soeharto

Penjelasan : Beredar sebuah foto di media sosial Facebook yang diklaim merupakan foto Ketua Umum Partai Berkarya Hutomo Mandala Putra (Tommy Soeharto) bersama dengan Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM), Ahmad Taufan Damanik.

Faktanya, klaim bahwa foto itu memperlihatkan Tommy Soeharto berdua dengan Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik, tidak benar. Komnas HAM membantah pria bersama Tommy itu adalah Ahmad Taufan Damanik. Komnas HAM memastikan Ahmad Taufan Damanik tidak bertemu atau berfoto dengan keluarga Cendana dalam kesempatan apapun. Pihak Komnas HAM mengimbau masyarakat agar tidak terpengaruh dengan berita bohong tersebut.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/aNrXanPk-beredar-foto-ketua-komnas-ham-berdua-dengan-to mmy-soeharto-ini-faktanya https://www.komnasham.go.id/index.php/siaran-pers/2020/12/10/122/keterangan-pers-nomor-052-humas-k h-xii-2020-klarifikasi-komnas-ham-ri-atas-berita-hoax-ketua-komnas-ham-ri-ahmad-taufan-damanik-bone ka-cendana.html

Jumat, 11 Desember 2020 6. Pendaftaran Penerima Vaksin Covid-19 Sinovac

Penjelasan : Beredar di media sosial informasi pendaftaran vaksin Covid-19 Sinovac beserta link pendataan pasien vaksinasi. Formulir pendataan pasien itu mencantumkan lambang salah satu rumah sakit.

Dilansir dari Kompas.com, menurut Juru Bicara Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito, informasi yang beredar di media sosial tentang formulir pendaftaran vaksin Covid-19 di salah satu rumah sakit adalah tidak benar. Ia menegaskan bahwa vaksinasi Covid-19 masih diprioritaskan untuk program vaksinasi pemerintah. Artinya, vaksinasi saat ini diperuntukkan bagi tenaga kesehatan, tenaga pendukung lain di fasilitas kesehatan serta beberapa kelompok lain sesuai ketetapan pemerintah. Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/10/173500765/hoaks-pendaftaran-penerima-vaksin-c ovid-19-sinovac?page=1

Jumat, 11 Desember 2020 7. Video Banjir Hanyutkan Mobil di Sampang Madura

Penjelasan : Beredar di media sosial sebuah video memperlihatkan kondisi banjir yang menyeret sejumlah mobil. Kejadian tersebut diklaim terjadi di Sampang, Madura.

Setelah ditelusuri, klaim bahwa video yang memperlihatkan kondisi banjir itu terjadi di daerah Sampang, Madura adalah salah. Video tersebut merupakan kejadian banjir di Bekasi, Jawa Barat beberapa waktu lalu. Selain itu, menurut Kapolres Sampang AKBP Abdul Hafidz mengatakan, video yang beredar di masyarakat adalah hoaks. Namun, ia tak menampik jika sejumlah daerah di Sampang kini sedang banjir, akan tetapi kondisinya sudah surut. Abdul menyebut pihaknya juga telah turun untuk mengecek kondisi banjir dan memberikan bantuan pada masyarakat terdampak.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/dN6A05vK-benarkah-video-banjir-seret-banyak-mobil- ini-di-sampang-madura-ini-faktanya https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-5291139/hoaks-video-banjir-hanyutkan-mobil-di-sam pang-madura-ini-faktanya?fbclid=IwAR1XPSblEe9-4yEHf6QES6hbP-mw7aYuIudnhkqXcL0HOrkU FZPUG9CHoJY Jumat, 11 Desember 2020 8. Video Diklaim Konvoi Pendukung Gibran Usai Menang Pilkada Solo 2020

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook memuat sebuah video yang diklaim sebagai konvoi pendukung Gibran Rakabuming Raka usai menang Pilkada Solo 2020. Unggahan tersebut dimuat pada 11 Desember 2020.

Dilansir dari laman situs Liputan6.com, video yang diklaim sebagai konvoi pendukung Gibran Rakabuming Raka usai menang Pilkada Solo 2020 adalah tidak benar. Faktanya, video tersebut merupakan konvoi pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin saat kampanye Pilpres di tahun 2019 lalu.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4430851/cek-fakta-viral-video-diklaim-konvoi-penduku ng-gibran-usai-menang-pilkada-solo-2020-benarkah https://www.youtube.com/watch?v=SFA79R125fs&ab_channel=Bersabarlah 12 Desember 2020 Sabtu, 12 Desember 2020 1. Surat Permohonan Dana Bantuan Kegiatan Pembersihan Drainase dan Aliran Kali oleh Sekot Kendari

Penjelasan : Beredar sebuah surat permohonan dana bantuan untuk membantu proses kegiatan pembersihan drainase dan aliran kali yang terdapat di Kota Kendari. Selebaran tersebut mengatasnamakan Sekretariat Kota (Sekot) Kendari.

Dikutip dari akun Facebook Forum Anti Fitnah, Hasut, dan Hoax yang dikelola oleh Mafindo, surat tersebut adalah surat palsu yang hanya mengatasnamakan Sekretariat Kota (Sekot) Kendari. Dikutip dari sultrademo.co, Dinas Kominfo Kota Kendari menyatakan bahwa selebaran tersebut adalah Hoaks. Pemerintah Kota Kendari sendiri tidak pernah mengeluarkan surat edaran sebagaimana yang tersebar. Terdapat beberapa kejanggalan juga ditemukan dalam surat edaran tersebut. Salah satunya penulisan kata ‘Sekertariat’ yang seharusnya ‘Sekretariat’. Selain itu format penulisan surat yang tidak sesuai.

Hoaks

Link Counter: https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/1369257236740141/ https://sultrademo.co/heboh-surat-permintaan-bantuan-sekot-kominfo-kendari-itu-hoaks/?fbclid =IwAR2mmvEsLhqeMEqofx7JMxEnXHF7EqvDOYEjk9Eh9AO31DLtSrnw-251Ed0 Sabtu, 12 Desember 2020 2. Video Warga 1 RT di Ciracas Dievakuasi ke Wisma Atlet karena Covid-19

Penjelasan : Beredar unggahan video di media sosial yang memperlihatkan beberapa warga sedang antre masuk ke dalam sebuah bus berwarna kuning. Unggahan itu disertai narasi yang mengklaim bahwa video tersebut merupakan warga 1 RT di Ciracas, Jakarta Timur yang dievakuasi ke Wisma Atlet karena positif Virus Corona (Covid-19).

Berdasarkan penelusuran cek fakta Liputan6.com, diketahui video yang diklaim warga 1 RT di Ciracas, Jakarta Timur dievakuasi ke Wisma Atlet karena positif Covid-19 adalah keliru. Video tersebut memang merekam suasana evakuasi warga Ciracas ke Wisma Atlet karena terinfeksi Covid-19. Namun, bukan warga 1 RT melainkan se-Kecamatan Ciracas.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4431078/cek-fakta-viral-video-diklaim-1-rt-di-ciracas-di evakuasi-ke-wisma-atlet-karena-covid-19 https://kumparan.com/kumparannews/warga-satu-rt-di-ciracas-disebut-dievakuasi-karena-coron a-ini-fakta-sebenarnya-1ukn2xySk4I/full Sabtu, 12 Desember 2020 3. Foto Bingkisan Paslon Pilwakot Mataram Tersebar di Hari Pencoblosan

Penjelasan :

Telah beredar pesan unggahan di media sosial Facebook yang memuat sejumlah foto yang memperlihatkan bingkisan berwarna kuning tersebar di area pencoblosan. Bingkisan tersebut diklaim sebagai bingkisan yang dibagikan pada hari pencoblosan oleh pasangan calon Pilwakot Mataram nomor urut satu Mohan Roliskana - TGH Mujiburrahman (HARUM). Narasi dalam unggahan tersebut memprotes Bawaslu setempat terkait dugaan pembiaran salah satu paslon yang masih berkampanye di hari pencoblosan.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim bahwa paslon Pilwakot Mataram nomor urut satu Mohan Roliskana - TGH Mujiburrahman (HARUM) masih membagikan bingkisan pada hari pencoblosan adalah salah. Faktanya, informasi tersebut dibantah Ketua KPU Kota Mataram. Ketua KPU Kota Mataram, Husni Abidin menjelaskan ada kekeliruan terkait beredarnya foto bingkisan di media sosial. Husni menjelaskan bingkisan tersebut hanya untuk saksi yang diutus oleh pasangan nomor 1.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/3NOqG3zk-cek-fakta-beredar-foto-bingkisan-paslon-p ilwakot-mataram-tersebar-di-hari-pencoblosan-ini-faktanya Sabtu, 12 Desember 2020 4. Warga Negara Indonesia Keturunan Tionghoa Dilarang Menjadi Anggota Polri Penjelasan : Beredar sebuah postingan disertai foto di media sosial Facebook yang menyesalkan bahwa di rezim Presiden (Jokowi) terdapat aparatur negara atau polisi keturunan Tiongkok atau Tionghoa.

Dilansir dari Medcom.id, klaim yang menyebutkan bahwa keturunan asing termasuk Tionghoa dilarang menjadi aparatur negara diantaranya polisi, adalah salah. Faktanya, keturunan Tiongkok atau Tionghoa yang menjadi polisi sudah ada, setidaknya sejak orde lama. Hal tersebut seperti dikutip BBC Indonesia dari buku berjudul "Tionghoa dalam Sejarah Kemiliteran" yang ditulis oleh Iwan Ong Santosa. Pada tahun 1960-an, polisi atau militer dari etnis Tionghoa bukan sesuatu yang aneh. Kala itu, jumlah polisi atau militer disebut mencapai ratusan orang.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/0kp402Lk-benarkah-keturunan-tiongkok-dilarang-jad i-polisi-ini-faktanya

Sabtu, 12 Desember 2020 5. 6 Peserta Uji Coba Meninggal Dunia Setelah Suntikan Vaksin Pfizer

Penjelasan : Beredar sebuah narasi di media sosial mengenai enam orang meninggal dunia selama uji coba tahap akhir vaksin Covid-19 Pfizer.

Dilansir dari Kompas.com, hasil dari dokumen Administrasi Makanan dan Obat-obatan (Food and Drug Administration/FDA) Amerika Serikat yang terbit pada 10 Desember 2020 memang benar ada enam peserta meninggal dunia selama uji coba vaksin Pfizer. Namun, tidak semua mendapat vaksin Pfizer. Hanya dua orang memperoleh suntikan vaksin Pfizer, sedangkan empat lainnya menerima plasebo. Dua penerima vaksin yang meninggal dunia itu mengalami serangan jantung dan arteriosklerosis.

Disinformasi

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/12/130100165/klarifikasi-klaim-6-peserta-uji-coba-me ninggal-dunia-setelah-suntikan?page=1 13 Desember 2020 Minggu, 13 Desember 2020 1. Warga yang Masuk Kota Solo akan Dikarantina Mulai 15 Desember 2020

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai berisi informasi yang menyebutkan bahwa adanya proses karantina selama 14 hari bagi warga pendatang yang memasuki Kota Solo mulai 15 Desember 2020. Imbauan tersebut mengatasnamakan Kapolresta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak.

Dilansir dari laman situs Kompas.com, dari penjelasan Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak dan Wali Kota Solo F.X. Hadi Rudyatmo diketahui bahwa informasi terkait adanya proses karantina kepada warga pendatang yang memasuki kota Solo mulai 15 Desember adalah tidak benar alias hoaks. Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak menegaskan, dirinya tidak pernah membuat pemberitahuan atau imbauan seperti dalam unggahan di atas.

Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/11/202000865/-hoaks-warga-yang-masuk-kota-solo- akan-dikarantina-mulai-15-desember?page=all

Minggu, 13 Desember 2020 2. Anies Baswedan Pergi Ke Korea Utara untuk melakukan Penyembuhan dari COVID-19

Penjelasan : Diunggah oleh salah satu akun Facebook, sebuah konten gambar hasil digital editing yang terlihat mirip Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dengan disertai narasi unggahan yang menyebutkan bahwa Anies Baswedan berobat ke Korea Utara guna penyembuhan infeksi Covid-19, adapun narasi unggahannya adalah "Setelah dikabarkan terkena Covid-19, doski langsung pergi berobat ke KorUt dan inilah penampilannya yg sekarang,, Gabener Pyongyang wan Abud Anies Baswedan".

Faktanya, klaim yang menyebutkan Gubernur Anies Baswedan berobat ke Korea Utara guna penyembuhan Covid-19 pada unggahan tersebut adalah salah. Dilansir dari Cek Fakta Medcom.id diketahui bahwa Anies Baswedan tetap berada di Jakarta, usai dinyatakan positif pada 1 Desember 2020 lalu, Anies mulai menjalani isolasi mandiri di Rumah Dinas Gubernur di kawasan Menteng, Jakarta Pusat.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/GKdppnmK-positif-covid-19-anies-baswedan-berobat-di-korea-utara-ini-fakt anya https://megapolitan.kompas.com/read/2020/12/01/11150451/terpapar-covid-19-anies-isolasi-mandiri-di-rumah-dinas-gub ernur https://metro.tempo.co/read/1412041/anies-baswedan-jalani-isolasi-mandiri-rumah-dinas-yang-senyap-di-akhir-pekan Minggu, 13 Desember 2020 3. Akun Facebook Mengatasnamakan Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan

Penjelasan : Beredar di media sosial sebuah akun Facebook yang mengatasnamakan Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan, H. Abdul Rasyid, S.Ag. Dalam info aku tersebut mencantumkan keterangan bekerja di Humas DPRD Tangsel.

Melalui akun Instagram resmi @dprdtangsel kota, mengklarifikasi terkait beredarnya akun Facebook dan WhatsApp palsu Ketua DPRD Tangerang Selatan H. Abdul Rasyid, S.Ag. Kasubag Humas, Protokol dan Kesekretariatan DPRD Tangsel Azwar menghimbau kepada warga Tangerang Selatan agar lebih waspada terhadap berbagai jenis penipuan keluarga, kerabat, pejabat publik dan lainnya.

Hoaks

Link Counter: https://banten.suara.com/read/2020/12/12/083047/pilkada-usai-ketua-dprd-tangsel-banting-setir-j ual-motor-ini-faktanya?page=all https://www.instagram.com/p/CIqNAg7pwIj/?igshid=frne5leoc9u2 Minggu, 13 Desember 2020 4. 1,2 Juta Vaksin Covid-19 Dari Eropa Tiba di Indonesia

Penjelasan : Beredar postingan di media sosial Facebook dengan klaim bahwa 1,2 juta vaksin Covid-19 dari Eropa telah tiba di Indonesia. Berikut merupakan narasi pada klaim tersebut "Alhamdulillah. 1,2 juta vaksin Covid-19 dari Eropa sudah tiba di Indonesia. Semoga ujian covid ini bisa secepatnya hilang dari bumi pertiwi dan selalu bnyak berdo'a. Amiin,".

Dilansir dari Suara.com, klaim yang menyebut bahwa 1,2 juta vaksin Covid-19 dari Eropa sudah tiba di Indonesia adalah keliru. Faktanya, berdasarkan keterangan Pemerintah, vaksin Sinovac telah dipesan oleh Indonesia kepada perusahaan China, Sinovac Biotech Ltd beberapa waktu lalu dan telah sampai di Indonesia Minggu malam.

Hoaks

Link Counter: https://www.suara.com/news/2020/12/12/194606/cek-fakta-benarkah-12-juta-vaksin-covid-19-dari- eropa-tiba-di-indonesia?page=all Minggu, 13 Desember 2020 5. Foto Awan sebagai Tanda Kemenangan Pasangan Calon Bupati Jember Nomor Urut 2

Penjelasan : Beredar postingan di media sosial Facebook, sebuah foto awan berbentuk seperti tangan manusia dengan ibu jari dan telunjuk mengangkat ke atas yang diklaim sebagai tanda kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman.

Dilansir dari Liputan6.com, foto awan yang diklaim sebagai tanda kemenangan pasangan calon Bupati Jember nomor urut 2, Hendy Siswanto-Muhammad Balya Firjaun Barlaman ternyata tidak benar. Faktanya, foto awan tersebut sudah beredar sejak 2014 lalu dan tidak ada kaitannya dengan Pilkada Jember 2020.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4432226/cek-fakta-foto-awan-ini-tidak-ada-kaitannya- dengan-pilkada-jember-2020

Minggu, 13 Desember 2020 6. Foto "Pemerintah sudah launching 2 mobil esemka terbaru series J-Owi warna hitam elegan"

Penjelasan : Beredar di sosial media Facebook sebuah foto mobil yang diklaim sebagai mobil esemka series terbaru. Narasi pada foto tersebut adalah "Woooowwwwwww di rezim kali ini, pemerintah sudah launching 2 mobil esemka terbaru. Kalau ini series J-Owi loh dengan dengan warna hitam elegan cocok untuk disumbangkan kalau kita terkena kasus korupsi."

Dikutip dari akun Facebook Forum Anti Fitnah, Hasut dan Hoax yang dikelola oleh mafindo, mobil tersebut bukan produk Esemka. Mobil di foto itu adalah mobil Bugatti La Voiture Noire. Foto yang diunggah oleh sumber klaim telah diedit dengan menambahkan logo Esemka. Foto yang identik, diunggah pada artikel berjudul "Bugatti La Voiture Noire revealed as most expensive new car of all time" yang dimuat di situs autocar.co.uk pada 6 Maret 2019. Di foto itu, pada bagian depan mobil terdapat lambang Bugatti, bukan logo Esemka seperti yang ada di foto yang diunggah oleh sumber klaim.

Disinformasi

Link Counter: https://www.facebook.com/groups/fafhh/permalink/1369630943369437/ https://www.autocar.co.uk/car-news/motor-shows-geneva-motor-show/bugatti-la-voiture-noire-r evealed-most-expensive-new-car-all

14 Desember 2020 Senin, 14 Desember 2020 1. Pantangan untuk Tidak Mengadakan Natal di Kabupaten Landak

Penjelasan : Beredar postingan yang berisi informasi bahwa di Kabupaten Landak tidak ada yang mengikuti Natal, dikarenakan ada pantangan se-Kabupaten yang acaranya mulai tanggal 23 sampai seterusnya. Selain itu, juga menghimbau masyarakat Kabupaten Landak yang berada di luar Kabupaten Landak apabila mau kembali ke Kabupaten Landak untuk dapat kembali paling lambat tanggal 20 Desember 2020.

Faktanya, menanggapi postingan tersebut Bupati Landak Karolin Margret Natasa mengatakan bahwa hal tersebut tidak benar dan postingan tersebut adalah hoaks.

Hoaks

Link Counter: https://www.suaraindo.id/2020/12/beredar-postingan-hoax-natal-karolin-itu-tidak-benar/ Senin, 14 Desember 2020 2. Pesan Larangan ke Kota Malang oleh Kapolresta Malang

Penjelasan : Beredar pesan berantai melalui WhatsApp yang mencatut Kapolresta Malang Kota sebagai pihak yang memberikan himbauan. Pesan tersebut berisi pemberitahuan agar tanggal 15 hingga 25 Desember untuk tidak bepergian atau memasuki Kota Malang. Dijelaskan dalam pesan yang beredar itu, jika mereka yang bukan merupakan warga Malang, namun tetap masuk ke Kota Malang, maka nantinya akan langsung dikarantina selama 14 hari. Di dalam pesan itu juga disampaikan bahwa Kota Malang berada di zona hitam.

Faktanya dilansir dari Kompas.com, Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Leonardus Simarmata mengatakan, bahwa pesan yang beredar melalui aplikasi WhatsApp itu adalah hoaks. Leonardus mempersilakan warga luar daerah untuk datang ke Kota Malang asal disiplin menjalankan protokol kesehatan Covid-19. Sementara itu, terkait klaim yang menyebutkan bahwa Kota Malang zona hitam tidak tepat, sebab meski kasus Covid-19 meningkat drastis, Kota Malang masih berada di zona oranye risiko sedang penyebaran Covid-19.

Hoaks

Link Counter: https://regional.kompas.com/read/2020/12/13/18483321/beredar-pesan-hoaks-larangan-ke-kota-m alang-akibat-zona-hitam-ini-penjelasan https://jatimtimes.com/baca/231125/20201213/195500/beredar-pesan-larangan-ke-kota-malang-ole h-kapolresta-malang-humas-hoaks Senin, 14 Desember 2020 3. Lowongan Kerja PT. Astra Daihatsu Motor

Penjelasan : Beredar sebuah informasi lowongan kerja PT. Astra Daihatsu Motor di media sosial Instagram. Dalam gambar yang beredar tersebut terlihat beberapa posisi lowongan kerja yang tersedia, salah satunya adalah Management Trainee (MT) Program Astra Daihatsu 2021.

Setelah ditelusuri, PT. Astra Daihatsu Motor menyatakan informasi tersebut adalah tidak benar, sesuai dengan postingan informasi yang ada di situs resmi PT. Daihatsu bahwasannya mereka tidak melakukan perekrutan tenaga kerja.

Hoaks

Link Counter: https://indramayu.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/pr-111106719/hoaks-atau-fakta-benarkah-pt-astra- daihatsu-motor-buka-lowongan-kerja-simak-penjelasannya https://turnbackhoax.id/2020/12/13/salah-lowongan-kerja-pt-astra-daihatsu-motor/?utm_source=r ss&utm_medium=rss&utm_campaign=salah-lowongan-kerja-pt-astra-daihatsu-motor https://cekfakta.com/focus/5816

Senin, 14 Desember 2020 4. Prabowo akan Bebaskan Rizieq Shihab

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video di YouTube yang menyebutkan Menteri Pertahanan yang juga Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto akan membebaskan pimpinan Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab. Video tersebut berjudul "MENGEJUTKAN! BERITA HARI INI, PRABOWO AKAN BEBASKAN HRS, DITAHAN, DUDUNG KAPOLRI, HABIB RIZIEQ FPI".

Dikutip dari Tim Cek Fakta Medcom.id, klaim Menteri Pertahanan Prabowo Subianto akan membebaskan Rizieq Shihab adalah salah. Faktanya, tidak ada pernyataan resmi dari Prabowo Subianto terkait penahanan Rizieq Shihab dalam kasus pelanggaran protokol kesehatan yang menimbulkan kerumunan massa.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/VNxvvgJk-cek-fakta-prabowo-akan-bebaskan-rizieq-s hihab-ini-faktanya?utm_source=mobile&utm_medium=cekfakta&utm_campaign=WP Senin, 14 Desember 2020 5. Tips Agar Hasil Tes Swab PCR Covid-19 Negatif

Penjelasan : Beredar unggahan video di YouTube mengenai cara agar tes swab PCR untuk Covid-19 menjadi negatif. Video berdurasi 7 menit 39 detik tersebut mengklaim bisa memberikan hasil test ke arah negatif dengan beberapa tipsnya.

Faktanya, dilansir dari Liputan6.com, dr. RA Adaninggar. Sp.PD menyebut informasi yang disampaikan dalam video YouTube tersebut tidak benar. Terkait penggunaan obat merah atau betadine (povidone iodine) juga dianggap berbahaya, apalagi jika sampai diminum. Sementara terkait berkumur dengan air garam, dr. Ning juga menyebut belum ada bukti ilmiahnya bisa mencegah atau mengobati orang yang terinfeksi Covid-19.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4432826/cek-fakta-benarkah-tips-dalam-video-ini-bisa -bikin-swab-pcr-covid-19-jadi-negatif Senin, 14 Desember 2020 6. Video Kecelakaan Mobil Pickup di Kota Metro, Lampung

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Twitter sebuah unggahan video yang memperlihatkan video kecelakaan mobil yang bertuliskan "Hati-hati dalam berkendaraan di musim hujan yang licin! Menurut kabar dari WAG, peristiwa tragis ini terjadi di daerah Metro, Lampung”.

Faktanya, video kecelakaan mobil yang diklaim terjadi di Lampung adalah salah. Video tersebut merupakan kejadian di Desa Argosari, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur.

Disinformasi

Link Counter: https://www.suara.com/news/2020/12/12/193946/cek-fakta-benarkah-kecelakaan-kendaraan-pikap-ini-terja di-di-lampung?page=all https://www.suara.com/video/2020/11/24/181647/mengerikan-detik-detik-mobil-pickup-terjun-ke-jurang-di- lumajang https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-5267992/viral-video-pikap-jatuh-terguling-guling-ke-jurang-di- lumajang

Senin, 14 Desember 2020 7. Video Gunung Semeru Kembali Erupsi pada 6 Desember 2020

Penjelasan : Beredar unggahan video di media sosial Instagram yang memperlihatkan kepulan asap tebal yang berjarak dekat dari kediaman warga. Video itu merekam kepanikan warga sekitar yang sedang berusaha menjauh dari kepulan asap tersebut. Unggahan tersebut juga disertai narasi yang mengklaim bahwa Gunung Semeru kembali erupsi pada Minggu, 6 Desember 2020.

Faktanya, berdasarkan penelusuran Tim Cek Fakta Universitas Multimedia Nusantara (UMN) yang bekerja sama dengan Kompas.com, diketahui narasi video dengan klaim Gunung Semeru kembali erupsi adalah keliru. Peristiwa yang terekam dalam video tersebut merupakan kabut asap tebal akibat pertemuan lahar dingin dengan endapan abu lava yang masih panas di Curah Kobokan, Desa Supiturang, Kecamatan Pronojiwo, Lumajang, pada Minggu, 6 Desember 2020.

Disinformasi

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/14/120900165/klarifikasi-video-diklaim-gunung-seme ru-kembali-erupsi-pada-6-desember-2020?page=all 15 Desember 2020 Selasa,, 15 Desember 2020 1. Akun Twitter Mengatasnamakan Customer Care Bank BNI

Penjelasan : Ditemukan sebuah akun Twitter yang mengatasnamakan Customer Care Bank BNI dengan nama akun @BniCust98381235, akun tersebut menjawab beberapa keluhan yang ditanyakan oleh pelanggan Bank BNI pada platform Twitter dan mengarahkan pelanggan tersebut untuk berkomunikasi langsung melalui nomor WhatsApp yang dicantumkan.

Faktanya, akun Twitter yang mengklaim sebagai Customer Care Bank BNI tersebut adalah palsu dan bukan dikelola oleh Pihak Bank BNI. Dalam kesempatan lain, pihak Bank BNI melakukan klarifikasi pada akun resminya bahwa ada empat akun palsu yang mengatasnamakan Bank BNI yaitu @BNICars, @bni46_1, @BNICust82384126, dan @BniCust98381235. Bank BNI memiliki akun Twitter resmi yang telah diverifikasi yaitu @BNI (PT. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk.) Hoaks

Link Counter: https://twitter.com/BNI/status/1338443803313594368 https://twitter.com/BNI/status/1338443806610354176 https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/14/110500465/waspada-akun-akun-palsu-mencatut- nama-bni-di-media-sosial?page=all Selasa,, 15 Desember 2020 2. 44 Tenaga Kesehatan Terpapar Covid-19 di RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai pada media sosial Whatsapp mengenai 44 orang tenaga kesehatan yang terpapar Covid-19 di RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare. Pesan berantai tersebut menjelaskan bahwa, RSUD tersebut telah penuh dengan penderita Covid-19, maka dengan itu RSUD tersebut tutup untuk sementara waktu oleh Pemerintah Kota Parepare.

Berdasarkan penelusuran, informasi mengenai 44 orang tenaga kesehatan yang terpapar Covid-19 di RSUD Andi Makkasau, Kota Parepare adalah tidak berdasar. Faktanya, Direktur RS Andi Makkasau Renny Angraeny mengklarifikasi, "Itu hoaks, sama sekali tidak benar." Reny mengatakan pihaknya hingga saat ini masih menelusuri sumber dari informasi hoax tersebut. Masyarakat, khususnya warga Parepare, diminta tidak mempercayai kabar bohong tersebut. Direktur RS Andi Makkasau menghimbau kepada masyarakat untuk tidak mempercayai informasi yang berasal dari sumber yang tidak jelas dan tidak ikut serta meneruskan pesan berantai tersebut. Hoaks

Link Counter: https://news.detik.com/berita/d-5294582/rs-andi-makkasau-parepare-tepis-kabar-44-nakes-posit if-covid-itu-hoax?_ga=2.161146621.1783667906.1607979159-149467522.1598924082 https://suaraya.news/2020/12/14/info-hoaks-rsud-andi-makkasau-luruskan-pesan-beredar-44-nak es-terpapar-covid-19/ Selasa, 15 Desember 2020 3. Website Mengatasnamakan BPJS Kesehatan

Penjelasan : Beredar tangkapan layar dari halaman depan sebuah website yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan. Terlihat dari halaman depan website tersebut terdapat beberapa berita terkait Pemerintahan.

Melalui akun Instagram resmi milik BPJS Kesehatan @bpjskesehatan_ri, tangkapan layar terkait website tersebut telah di tambahkan label hoaks dan bukan merupakan website resmi milik BPJS Kesehatan. Pihaknya menghimbau untuk berhati-hati terhadap penipuan yang mengatasnamakan BPJS Kesehatan. Website resmi BPJS Kesehatan yaitu www.bpjs-kesehatan.go.id dan BPJS memiliki portal berita resmi yang dapat diakses melalui portal www.jamkesnews.com.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CIxTMyyM_j9/?igshid=ori7axpqft4q Selasa, 15 Desember 2020 4. Syarat Pencairan BSU Guru Madrasah Non PNS adalah Membawa BPKB atau Sertifikat Tanah

Penjelasan : Beredar informasi terkait teknis pencairan Bantuan Subsidi Upah (BSU) Guru Madrasah Non PNS dengan menyebutkan bahwa salah satu syarat pencairannya adalah dengan membawa BPKB atau Sertifikat Tanah.

Faktanya, melalui akun Twitter resmi @Kemenag_RI, Kementerian Agama RI menyatakan bahwa informasi tersebut Hoaks. Dilansir dari Kompas.com, Direktur Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Madrasah Kemenag, M Zain menjelaskan cara mencairkan BSU bagi guru honorer madrasah adalah guru honorer Kemenag datang ke kantor bank penyalur yang ditunjuk, yaitu Bank BRI/BRI Syariah dengan membawa KTP, Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) jika sudah memiliki, Surat Keterangan Penerima BSU GBPNS 2020, dan SPTJM yang sudah ditandatangani di atas materai. Kemudian, guru honorer bisa mengisi formulir pembukaan buku rekening baru di Bank BRI/BRI Syariah. Setelah proses itu selesai, guru honorer akan menerima buku rekening dan kartu ATM baru dari BRI/BRI Syariah. Guru bisa mengambil atau tetap menabung BSU GBPNS 2020 di bank.

Hoaks

Link Counter: https://twitter.com/Kemenag_RI/status/1338678774187999232 https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/15/152800965/-klarifikasi-bpkb-sertifikat-tanah-tak- masuk-syarat-pencairan-bsu-guru?utm_source=dlvr.it&utm_medium=twitter https://deskjabar.pikiran-rakyat.com/ragam/pr-1131112662/bsu-guru-madrasah-non-pns-bisa-cair- bila-membawa-sertifikat-inilah-komentar-dari-kemenag-ri Selasa, 15 Desember 2020 5. Pesan Berantai tentang Manado Zona Hitam

Penjelasan : Beredar pesan berantai yang berisi informasi bahwa Manado masuk zona hitam terkait dengan Covid-19.

Faktanya, hal tersebut adalah hoaks dan telah diklarifikasi Juru Bicara Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid-19 Sulawesi Utara (Sulut), Steaven Dandel. Dandel mengatakan, dalam zonasi wilayah resiko Covid-19 tidak ada wilayah yang namanya zona hitam. Dijelaskannya juga, tidak benar Rumah Sakit (RS) Teling ditutup karena sampai sekarang RS Teling tetap beroperasi dan merawat pasien seperti biasa.

Hoaks

Link Counter: https://zonautara.com/2020/12/14/pesan-berantai-melalui-wa-tentang-manado-zona-hitam-itu-ho ax/ https://kumparan.com/manadobacirita/manado-disebut-zona-hitam-corona-ini-penjelasan-satga s-covid-19-sulawesi-utara-1umTC8zdT7E/full Selasa,, 15 Desember 2020 6. IDI Tolak Jadi yang Pertama Divaksin Covid-19

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial klaim bahwa penolakan Ikatan Dokter Indonesia (IDI) untuk menjadi pihak pertama yang menerima program Pemerintah untuk vaksinasi Covid-19. Klaim tersebut tersebar di media sosial pada 12 Desember 2020.

Dilansir dari laman situs Kompas.com, Ketua Umum Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) Daeng M Faqih mengklarifikasi informasi mengenai IDI menolak vaksin Covid-19 program Pemerintah tersebut. Menurutnya, informasi itu kurang tepat. Beliau mengatakan pihaknya siap menjadi bagian yang pertama disuntik vaksin Covid-19. Hal ini dilakukan untuk mendukung program vaksinasi yang hendak dilakukan Pemerintah, selain untuk membangun kepercayaan publik. Berdasarkan temuan tersebut, klaim bahwa IDI menolak menjadi pihak pertama yang disuntik vaksin Covid-19 merupakan disinformasi atau salah penafsiran. Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/14/184857765/klarifikasi-benarkah-idi-tolak-jadi-yan g-pertama-divaksin-covid-19?page=all https://nasional.kompas.com/read/2020/12/14/12573241/idi-bantah-dianggap-tolak-vaksin-covid-19 -pemerintah Selasa, 15 Desember 2020 7. Singapura akan Lakukan Vaksinasi Covid-19 di Bandara Changi

Penjelasan : Beredar di media sosial narasi yang menyebut Singapura akan membuka "Vaccine Tourism", yang mana vaksinasi Covid-19 itu dilakukan di Bandara Changi.

Dilansir dari Liputan6.com, klaim yang menyebut Singapura melakukan vaksinasi Covid-19 di Bandara Changi adalah informasi palsu alias hoaks. Faktanya, Bandara Changi menjadi tempat distribusi vaksin Covid-19 di Asia Tenggara.

Hoaks

Link Counter: https://m.liputan6.com/amp/4433706/cek-fakta-hoaks-singapura-lakukan-vaksinasi-covid-19-di-b andara-changi-simak-penelusurannya Selasa,, 15 Desember 2020 8. Bocah Papua ini Lantunkan Alquran dengan Sangat Merdu

Penjelasan : Beredar di media sosial video seorang anak kecil yang melantunkan ayat Al Qur'an di YouTube. Dalam judul video itu menyatakan anak tersebut berasal dari Wamena, Papua.

Faktanya setelah dilakukan penelusuran, diketahui bahwa narasi tersebut salah. Video ini sudah dipasang oleh akun YouTube Mufti Menk pada tanggal 4 Desember 2020 dengan judul "Most Beautiful Tone of Recitation." Dari kolom komentar pada video tersebut diketahui bahasa yang digunakan oleh pemilik suara di awal video adalah bahasa Swahili dan anak dalam video berasal dari Tanzania Zanzibar.

Disinformasi

Link Counter: https://www.youtube.com/watch?v=wfEungJ1-mw&feature=youtu.be&fbclid=IwAR3thr7UkWggg zon7D5gfk0HnwpqSfcUWJKnhfe32U3it4PivPlFEhHfrXk https://www.instagram.com/waterfallcharity/?igshid=10t5i0dohjul6&fbclid=IwAR05NAsXpEC-W8 8SszeIP674HAC08jb_dKQ0pRFKuZTY3vo2rzema0KOA1I Selasa,, 15 Desember 2020 9. Kapolda Metro Jaya Tolak Diperiksa Komnas HAM

Penjelasan : Beredar sebuah narasi di media sosial yang menyebutkan bahwa Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran pengecut lantaran menolak diperiksa Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM).

Dilansir dari Medcom.id, klaim bahwa Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran pengecut karena menolak diperiksa Komnas HAM, adalah tidak benar. Faktanya, Fadil memenuhi panggilan Komnas HAM. Fadil tiba di Komnas HAM pada Senin 14 Desember 2020 pukul 12.15 WIB. Fadil memenuhi panggilan Komnas HAM terkait peristiwa penembakan yang menewaskan enam laskar FPI.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ZkeYY1Pk-benarkah-kapolda-metro-jaya-pengecut-tol ak-diperiksa-komnas-ham-ini-faktanya https://news.detik.com/berita/d-5294223/tiba-di-komnas-ham-kapolda-metro-penuhi-panggilan- soal-6-laskar-fpi-tewas Selasa, 15 Desember 2020 10. Video Evakuasi Hewan Purba Menyerang Warga Magetan

Penjelasan : Beredar postingan di media sosial Facebook sebuah video pendek yang menampilkan sosok yang menyerupai hewan purba yang sedang diturunkan dari kendaraan truk oleh sejumlah orang. Hewan tersebut terlihat meronta hingga membuat seorang yang memegang tali pengikat terjatuh. Video tersebut diberi narasi "BREAKING NEWS! Berkat bantuan TNI Akhirnya Hewan Purba yang menyerang Warga Kab. Magetan berhasil dievakuasi dan dikembalikan ke Habitatnya di Mojosemi Forest Park Kabupaten Magetan. *Ojo Lali Gabung Komunitas Orang Jawa Timur <- like".

Dilansir dari Liputan6.com, klaim video evakuasi hewan purba yang menyerang warga Magetan tidak benar. Faktanya, hewan tersebut merupakan replika hewan purba yang menjadi koleksi wahana Dinosaurus Park yang ada di Mojosemi Forest Park, Magetan. General Manager Mojosemi Forest Park, Nanang Sedayu menyatakan bahwa video tersebut merupakan teaser video promosi wahana Dinosaurus Park yang ada di dalam Kawasan Mojosemi Forest Park. Menurut Nanang, hewan purba dalam video tersebut dibuat dengan skala dan bentuk menyerupai aslinya, bisa bergerak dengan bantuan mesin animatronik.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4433840/cek-fakta-tidak-benar-video-ini-evakuasi-he wan-purba-menyerang-warga-magetan 16 Desember 2020 Rabu, 16 Desember 2020 1. Tunggakan Iuran BPJS Kesehatan Lunas Cukup Bayar 6 Bulan

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai di WhatsApp yang berisi informasi tentang relaksasi program dari BPJS Kesehatan yang menyebutkan bahwa tunggakan iuran BPJS Kesehatan bisa lunas hanya membayar 6 bulan.

Dilansir dari laman situs Liputan6.com, informasi relaksasi tunggakan iuran BPJS Kesehatan bisa lunas hanya membayar 6 bulan adalah tidak benar. BPJS Kesehatan memang benar memberikan relaksasi tunggakan iuran dengan membayar tunggakan 6 bulan untuk mengaktifkan kembali keanggotaan, bukan untuk melunasi tunggakan lebih dari 6 bulan.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4434198/cek-fakta-tunggakan-iuran-bpjs-kesehatan-lu nas-cukup-bayar-6-bulan-simak-faktanya Rabu, 16 Desember 2020 2. Formaldehida dalam Vaksin Menyebabkan Leukemia Pada Anak

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai WhatsApp sebuah informasi yang mengatakan bahwa formaldehida dalam vaksin bisa menyebabkan leukimia di kalangan anak-anak.

Faktanya, menurut Dr Seong Lin Khaw, seorang penelitian senior di Institut Penelitian Walter dan Elizabeth Hall, mengatakan tingkat formaldehida yang ada dalam beberapa vaksin aman untuk manusia. Tingkat jejak formaldehida yang ada dalam beberapa vaksin jauh lebih rendah daripada tingkat formaldehida alami yang diproduksi secara fisiologis sebagai bagian dari metabolisme normal atau hadir dalam makanan seperti buah-buahan. Sementara itu faktor risiko untuk anak-anak terkena leukemia sebagian besar tidak diketahui, kata Kathryn Huntley, manajer umum Leukemia Foundation, bisa jadi disebabkan karena faktor keturunan.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-formaldehida-dalam-vaksin-menyeb abkan-leukemia-pada-anak.html Rabu, 16 Desember 2020 3. Pemberhentian Pengurusan Surat Pernyataan Miskin (SPM) di Kabupaten Blitar

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Facebook terkait pemberhentian pengurusan Surat Pernyataan Miskin (SPM) di Kabupaten Blitar. Dalam unggahan tersebut dituliskan, pengurusan SPM diberhentikan sementara hingga Bupati baru mulai menjabat.

Faktanya, Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar membantah informasi yang beredar tersebut. Kepala Bidang Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Blitar, dr Cristine Indrawati mengatakan, sampai saat ini pengurusan SPM di Kabupaten Blitar tetap berjalan normal. Sehingga adanya informasi di Facebook yang menyebutkan pengurusan SPM tidak bisa dilakukan dan menunggu kepemimpinan Kepala Daerah Kabupaten yang baru dipastikan tidak benar. Menurutnya, masyarakat tetap bisa melakukan pengurusan SPM sesuai prosedur dimulai dari tingkat desa hingga ke tingkat Dinkes Kabupaten Blitar.

Hoaks

Link Counter: https://mayangkaranews.com/dinkes-kabupaten-blitar-bantah-pemberhentian-pengurusan-sura t-pernyataan-miskin-spm/ https://www.instagram.com/p/CI2CQqBA_ed/ https://www.instagram.com/p/CIzU39xD67Q/ Rabu, 16 Desember 2020 4. Pesan Berantai Rawan Begal di Mataram NTB

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di media sosial WhatsApp yang berisi informasi tentang aksi perampokan dan pembegalan di Jalan dr Soedjono, Lingkar Selatan, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Dilansir dari Detik.com, Polisi pun menelusuri kebenaran informasi yang tersebar itu karena membuat keresahan di kalangan masyarakat. Polisi menyatakan, hasil penyelidikan menyimpulkan isi pesan berantai itu adalah berita bohong atau hoaks. Kasat Reskrim Polresta Mataram, AKP Kadek Adi Budi Astawa menegaskan bahwa informasi tersebut tidak benar.

Hoaks

Link Counter: https://news.detik.com/berita/d-5296153/beredar-pesan-berantai-rawan-begal-di-mataram-ntb-p olisi-hoax https://ntb.inews.id/berita/viral-cerita-begal-di-jalan-lingkar-kota-mataram-polisi-pastikan-hoaks Rabu, 16 Desember 2020 5. Potret Foto Pekerja PT IMIP Morowali yang Akan Menyerang Warga Sekitar

Penjelasan : Diunggah sebuah potret foto pada laman Grup Facebook "Grup IMIP BERSATU" atau grup dari civitas pekerja PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP), foto tersebut menampilkan beberapa orang laki-laki yang terlihat membawa tongkat runcing. Pada percakapan komentar unggahan tersebut, diklaim bahwa peristiwa yang terlihat dalam potret foto itu adalah momen para pekerja PT IMIP yang akan melakukan penyerangan terhadap warga sekitar.

Faktanya, klaim yang menyebutkan bahwa potret foto tersebut merupakan peristiwa pekerja PT IMIP yang akan menyerang warga adalah tidak benar. Chief Executive Officer (CEO) PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) Alexander Barus, memberikan klarifikasi pada Liputan6.com bahwa foto tersebut bukan merupakan karyawan atau pekerja dari PT IMIP. Alexander Barus menjelaskan bahwa seragam beserta helm yang digunakan pekerja tersebut tidak terdapat nama perusahaan PT IMIP seperti yang biasa digunakan karyawan dari PT IMIP.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4433974/cek-fakta-hoaks-foto-karyawan-sebuah-peru sahaan-bakal-serang-warga-sekitar Rabu, 16 Desember 2020 6. Facebook Tutup Akun Muhammadiyah

Penjelasan : Telah beredar sebuah informasi di media sosial yang mengatakan bahwa Facebook menutup akun Muhammadiyah yang merupakan salah satu organisasi Islam terbesar di Indonesia.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, klaim bahwa Facebook menutup akun Muhammadiyah adalah salah. Faktanya, akun resmi milik Muhammadiyah tidak ditutup dan masih bisa digunakan seperti biasa.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/VNnll7Ok-cek-fakta-benarkah-facebook-tutup-akun- muhammadiyah-ini-faktanya 17 Desember 2020 Kamis, 17 Desember 2020 1. Klaster Covid-19 Supermarket Sendys

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di media sosial WhatsApp yang berisi informasi adanya klaster Covid-19 di supermarket Sendys. Dalam pesan yang beredar disebutkan sebanyak 28 pegawai beserta pemiliknya dari hasil swab dinyatakan positif Covid-19 dan pemiliknya sedang rawat inap di Betang Pambelum.

Faktanya dilansir dari media sosial Instagram milik Humas Polda Kalteng informasi tersebut telah dilabeli stempel hoaks. Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol Dwi Tunggal Jaladri yang juga sebagai Koordinator Lapangan Satgas Covid-19 Kota Palangka Raya menegaskan bahwa informasi tersebut tidak benar. Kombes Pol Dwi mengatakan bahwa sementara sampai saat ini belum ada klaster Sendys.

Hoaks

Link Counter: https://kaltengpos.co/berita/-59884-tiga-asn-dan-satu-mahasiswi-penyebar-hoax-klaster-sendys- dipanggil-polisi https://www.instagram.com/p/CI2FP9-prEe/?igshid=1faufoonpli8a Kamis, 17 Desember 2020 2. China Tidak Menggunakan Vaksin Buatan Sendiri Namun Memilih Menggunakan Vaksin Impor Dari Jerman

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di media sosial WhatsApp yang berisi informasi China mengimpor vaksin karena tidak mau menggunakan vaksin buatan sendiri. Dalam pesan yang beredar menyatakan bahwa "Cina impor vaksin 7,2 juta dosis dari Jerman, Indonesia impor vaksin dari china. HEBATNYA PEMERINTAH INDONESIA, SAKING HEBATNYA SAMPAI DI BODOHI CHINA, HEBATNYA PEMERINTAH INDONESIA ADALAH IMPORT VAKSIN DARI CHINA, SEDANGKAN CHINA IMPORT VAKSIN DARI JERMAN. PINTARNYA CHINA ADALAH CHINA SENDIRI TAK MAU MEMAKAI VAKSIN BUATANNYA MEREKA SENDIRI".

Dilansir dari Merdeka.com, informasi China membeli vaksin Covid-19 dari Jerman karena tahu efek dan bahayanya adalah tidak benar. China membeli vaksin dari Jerman karena akan dijual kembali, dan China sudah menggunakan vaksin buatan Negaranya sendiri sejak juli.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-hoaks-china-tak-gunakan-vaksin-buatan-sendiri- dan-pilih-impor-dari-jerman.html Kamis, 17 Desember 2020 3. Pelaku yang Sebut Polisi Dajjal adalah Karyawan BUMN

Penjelasan : Beredar unggahan di media sosial Twitter bahawa pelaku yang menghina Polisi dengan kata 'dajjal', merupakan karyawan Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

Dilansir dari Liputan6.com, klaim tentang pelaku yang menyebut Polisi dajjal merupakan karyawan BUMN ternyata tidak benar. Faktanya, pelaku merupakan ibu rumah tangga yang tinggal di Kecamatan Cibunglang, Bogor, Jawa Barat.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4435160/cek-fakta-tidak-benar-pelaku-yang-sebut-poli si-dajjal-karyawan-bumn https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-pelaku-yang-sebut-polisi-dajjal-adal ah-karyawan-bumn.html Kamis, 17 Desember 2020 4. Media Jepang Beritakan Bansos COVID-19 yang berasal dari Bantuan Perdana Menteri Jepang Dikorupsi

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook yang berisi informasi bahwa media Jepang memuat berita yang menyebut bantuan sosial atau bansos Covid-19 yang dikorupsi oleh mantan Menteri Sosial RI Juliari Batubara adalah pinjaman dari Perdana Menteri Jepang. Menurut klaim itu, pinjaman tersebut bernilai Rp7 miliar. Dalam unggahan tersebut juga terdapat tangkapan layar status WhatsApp yang memperlihatkan sebuah tayangan televisi yang menyorot tumpukan uang pecahan Rp100 ribu. Dalam status tersebut, terdapat pula narasi yang berbunyi, "Ini uang pinjaman dari PM Jepang untuk bantuan corona di Indonesia sebesar 7m. Eh terus dikorupsi 3.5M Dan beritanya sampe jepang dong."

Dilansir dari laman situs Tempo.co, klaim bahwa media Jepang memuat berita yang menyebut bansos Covid-19 yang dikorupsi adalah pinjaman dari Perdana Menteri Jepang adalah keliru. Artikel yang dibagikan bersama klaim tersebut memang ditulis oleh jurnalis Jepang, Hidefumi Nogami, dan dimuat di dua situs, yakni Asahi.com dan Cha-ganju.com. Namun, artikel ini sama sekali tidak menyebut bahwa bansos Covid-19 yang diduga dikorupsi oleh mantan Mensos Juliari Batubara itu adalah pinjaman dari Perdana Menteri Jepang. Disinformasi

Link Counter: https://cekfakta.tempo.co/fakta/1148/keliru-media-jepang-beritakan-bansos-covid-19-yang-dikor upsi-pinjaman-dari-perdana-menterinya https://www.asahi.com/articles/ASND7644QND7UHBI00C.html https://www.cha-ganju.com/articles/ASND7644QND7UHBI00C.html?iref=comtop_BreakingNews_ list Kamis, 17 Desember 2020 5. Kaca Pos Lantas Perbaungan Ditembak OTK

Penjelasan : Beredar unggahan status yang menyebutkan telah terjadi penembakan di pos lantas Perbaungan oleh Orang Tidak Dikenal (OTK) hingga melubangi kaca pos.

Menanggapi kabar tersebut, Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang didampingi Kasat Reskrim AKP Pandu Winata di Perbaungan mengatakan postingan tersebut tidak benar alias hoaks dan menyebut lubang di kaca sebagai akibat dari kerikil yang terhempas dari jalan. Hal itu berdasarkan hasil cek olah TKP yang dilakukan Tim Inavis Polres Sergai bersama Tim Labfor Polda Sumut.

Disinformasi

Link Counter: https://sumut.inews.id/berita/beredar-kabar-pos-lantas-perbaungan-ditembak-polda-sumut-tidak-benar?f bclid=IwAR1v_b4b31J7oX1jgRvOqgBNopC_cm3cmPUiEGIh2sLwU_ZxJv8CPwjqyiw https://www.gosumut.com/berita/baca/2020/12/12/beredar-kabar-kaca-pos-lantas-perbaungan-ditembak-o tk-kapolres-sergai-sebut-hoax?fbclid=IwAR3J6wfvFEmHeMSaljbUk-ovTEu5n0dTeMgmkmRsR-UmNSgJGLP tO8aMLXM Kamis, 17 Desember 2020 6. Pengumuman ITB Cuma Beri Beasiswa ke Mahasiswa Muslim

Penjelasan : Beredar postingan yang berisi sebuah pamflet pengumuman yang diunggah di Twitter mendadak bikin netizen heboh. Dalam pamflet tersebut tertulis bahwa penerima beasiswa Institut Teknologi Bandung (ITB) harus beragama Islam. Berikut narasi postingan tersebut "Knp hrs ada syarat no 2? Beragama islam. Apa ITB hanya khusus yg beragama islam? Serius nanya,".

Faktanya, setelah ditelusuri diketahui bahwa program Beasiswa Perintis digelar oleh Lembaga Amil Zakat Kota Bandung, Rumah Amal Salman. Beasiswa Perintis juga merupakan kelanjutan program beasiswa antara Pemprov Jawa Barat dan Masjid Salman ITB pada 2010. Calon penerima beasiswa tersebut memang harus beragama Islam karena dibiayai oleh dana zakat dari Rumah Amal Salman. Jadi kesimpulannya, beasiswa tersebut bukan berasal dari APBN atau dana dari ITB.

Disinformasi

Link Counter: https://www.reqnews.com/the-other-side/26295/heboh-pengumuman-itb-cuma-beri-beasiswa-k e-mahasiswa-muslim-ini-faktanya https://beasiswaperintis.id/ 18 Desember 2020 Jumat, 18 Desember 2020 1. Undian Berhadiah Uang hingga Mobil dari Bank Indonesia.

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai melalui WhatsApp yang mengatasnamakan Bank Indonesia. Pesan tersebut berisikan mengenai undian berhadiah uang tunai hingga mobil dan menjelaskan bahwa, "YTH nasabah BANK INDONESIA Anda resmi terpilih pemenang ke(2) dengan PIN Pemenang: 02579120 dari BANK INDONESIAINFO lengkap www.program-bi.online". Di pesan lainnya, ada yang menyebutkan hadiah dalam bentuk mobil. Pesan tersebut juga menyisipkan sebuah link untuk diklik.

Berdasarkan penelusuran, pesan berantai mengenai undian uang hingga mobil yang mengatasnamakan Bank Indonesia adalah tidak benar atau hoaks. Humas Bank Indonesia, Anton mengklarifikasi bahwa, pesan berantai atau informasi itu hoaks. "Itu hoaks. Linknya saja bukan dari situs Bank Indonesia". Dalam Facebook Bank Indonesia yang sudah terverifikasi memastikan bahwa pesan berisi hadiah uang tunai hingga mobil adalah hoaks. "Dapat mobil gratis dari Bank Indonesia...? Siapa sih yang gak mau, bener gak #SobatRupiah? Tapi ingat, untuk selalu kritis serta cerdas dalam menerima informasi, karena BI tidak pernah mengadakan "Bonus Pembagian Mobil" seperti gambar berikut! Jadi waspadalah terhadap HOAX!! Yuk kritis dan cerdas dalam menerima informasi. Jadi, jangan pernah ragu untuk Hubungi BICARA 131 untuk menghindari penipuan yang mengatasnamakan Bank Indonesia." Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4435859/cek-fakta-hoaks-undian-berhadiah-uang-hin gga-mobil-dari-bank-indonesia Jumat, 18 Desember 2020 2. Perang antara Tenaga Kerja Asing dan Tenaga Kerja Indonesia di Morosi

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan yang mengatakan bahwa terjadi perang antara TKA dan TKI di Morosi. Unggahan tersebut bertuliskan "Innalillahi waa Innailaihi rojiun…morosi berdarah udah perang antara cina n tenaga kerja di morosi. Gimana gak baku hantam upah buruh lokal 3,7 juta, upah buruh kasa cina 8-10 juta".

Faktanya, klaim yang mengatakan bahwa terjadi perang antara TKA dan TKI di Morosi adalah salah. Kericuhan yang terjadi di Morosi disebabkan oleh demonstrasi buruh smelter nikel milik PT VDNI. Demonstrasi dimulai sejak senin pagi, di mana para demonstran menuntut pengangkatan pekerja yang telah bekerja selama lebih dari 3 tahun untuk menjadi pekerja tetap serta menuntut kenaikan upah bagi para pekerja yang sudah bekerja lebih dari satu tahun. Hoaks

Link Counter: https://www.cnnindonesia.com/nasional/20201215101741-20-582229/demo-buruh-ricuh-berujung-pembakaran-pabrik-ni kel-di-konawe?fbclid=IwAR2Tm0v0BUgV8B7w4-8tHx2SKHgj84ZkvYafd45xMWom721Vu7WDw7l9I_M https://regional.kompas.com/read/2020/12/15/06120581/demo-buruh-perusahaan-nikel-pt-vdni-di-konawe-rusuh-sejuml ah-fasilitas?page=all&fbclid=IwAR3tFnmxlB9-7lY7mkzpymiiCZhv8RHjW5XbCYNQomlvD3z7eNyZc1Kxc6E Jum'at, 18 Desember 2020 3. Mendikbud: Belajar Tatap Muka Resmi Januari 2021, Anak Wajib Swab Test sebelum Sekolah

Penjelasan : Beredar sebuah artikel berita di blog yang berjudul "Belajar Tatap Muka Resmi Januari 2021, Anak Wajib Swab Test Sebelum Sekolah" yang diunggah pada tanggal 14 Desember 2020. Dalam artikel tersebut terdapat informasi bahwa Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim merencanakan mulai Januari 2021, rencananya sekolah sudah bisa melakukan pembelajaran tatap muka dan anak wajib swab test sebelum sekolah.

Melalui surat resmi yang dikirimkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan kepada Kementerian Komunikasi dan Informatika, mengklarifikasi bahwa Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim tidak pernah mengeluarkan pernyataan bahwa masuk sekolah wajib swab PCR. Selain itu, judul dan penggunaan foto Mendikbud menimbulkan kesalahpahaman di masyarakat. Terkait pembelajaran tatap muka tahun 2021, Pemerintah mengumumkan Surat Keputusan Bersama (SKB) Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Agama (Menag), Menteri Kesehatan (Menkes), dan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) tentang Panduan Penyelenggaraan Pembelajaran pada Semester Genap Tahun Ajaran dan Tahun Akademik 2020/2021 di Masa Pandemi Covid-19. Mendikbud menegaskan bahwa keputusan pemerintah pusat ini adalah berdasarkan permintaan daerah. “Kewenangan yang diberikan kepada pemerintah daerah untuk mengizinkan pembelajaran tatap muka merupakan permintaan daerah. Kendati kewenangan ini diberikan, perlu saya tegaskan bahwa pandemi belum usai. Pemerintah daerah tetap harus menekan laju penyebaran virus korona dan memperhatikan protokol kesehatan,” jelas Mendikbud mengingatkan agar pemerintah daerah menimbang situasi pandemi dengan matang sebelum memberikan izin pembelajaran tatap muka. Hoaks

Link Counter: https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2020/11/pemerintah-daerah-diberikan-kewenangan-pe nuh-tentukan-izin-pembelajaran-tatap-muka Jum'at, 18 Desember 2020 4. Pesan Berantai Kota Madiun Terapkan PSBB saat Nataru

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di aplikasi perpesanan WhatsApp yang berisi informasi penerapan pembatasan sosial berskala besar atau PSBB selama liburan Natal dan Tahun Baru atau Nataru di Kota Madiun.

Dilansir dari Solopos.com, Walikota Madiun Maidi saat dimintai konfirmasi terkait pesan berantai itu menegaskan kalau informasi tersebut tidak benar atau hoaks. Dirinya mengaku tidak pernah mengeluarkan kebijakan seperti yang tertulis pada pesan berantai yang beredar tersebut. Maidi menuturkan saat ini Kota Madiun masih termasuk zona dengan risiko penularan cukup rendah se-Jawa Timur. Sejak adanya pandemi Covid-19 hingga sekarang, Pemkot Madiun juga tidak pernah memberlakukan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

Hoaks

Link Counter: https://www.solopos.com/beredar-isu-kota-madiun-terapkan-psbb-saat-nataru-cek-faktanya-109 7926 https://madiuntoday.id/2020/12/17/muncul-pesan-berantai-terkait-psbb-libur-nataru-wali-kota-itu -tidak-benar/ Jum'at, 18 Desember 2020 5. Akun Whatsapp Mengatasnamakan Wakil Wali Kota Malang, Minta Transfer Dana Pembangunan Masjid

Penjelasan : Beredar di media sosial sebuah tangkapan layar dari akun WhatsApp yang mengatasnamakan Wakil Walikota Malang Sofyan Edi Jarwoko. Dalam tangkapan yang beredar tersebut terlihat akun tersebut menggunakan foto profil Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko mengirimi sebuah pesan meminta transfer dana dengan embel-embel donasi kepada seseorang yang sedang sakit melalui pesan singkat.

Saat dikonfirmasi, Wakil Wali Kota Malang, Sofyan Edi Jarwoko menyampaikan, bahwa kabar yang telah ramai di media sosial tersebut adalah penipuan. Dia meminta kepada masyarakat agar lebih hati-hati dan waspada agar tidak ada lagi korban selanjutnya yang mengatasnamakan dirinya.

Hoaks

Link Counter: https://madura.tribunnews.com/2020/12/17/waspada-modus-penipuan-berkedok-nama-wakil-wali-kota-malang-minta-transfer-dana- pembangunan-masjid?page=2 https://jatim.tribunnews.com/2020/12/17/nama-wakil-wali-kota-malang-kembali-dicatut-penipu-okum-minta-donasi-dengan-embel-e mbel-orang-sakit https://nusadaily.com/regional/nama-wawali-kota-malang-dicatut-aksi-penipuan.html https://www.instagram.com/p/CI4rLuEBKxk/ Jum'at, 18 Desember 2020 6. Din Syamsuddin Berpidato Pelanggaran HAM Indonesia di PBB

Penjelasan : Beredar postingan tangkapan layar video di Facebook yang diklaim bahwa Din Syamsuddin menyampaikan pidato mengenai pelanggaran HAM Pemerintah Indonesia di Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Dilansir dari Turnbackhoax.id, klaim terkait pidato Din Syamsuddin yang menyampaikan pelanggaran HAM Indonesia di Majelis PBB adalah tidak benar. Faktanya, tangkapan layar video tersebut merupakan pidato Din Syamsuddin saat acara peringatan World Interfaith Harmony Week 2012 di New York, Amerika Serikat.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/18/salah-din-syamsuddin-sampaikan-pidato-pelanggaran-ham-in donesia-di-majelis-pbb/ Jumat, 18 Desember 2020 7. Foto 4 Orang Alami Kelumpuhan pada Wajah setelah Divaksin Covid-19

Penjelasan : Beredar sebuah foto yang diklaim memperlihatkan sejumlah orang mengalami kelumpuhan pada bagian wajah setelah di vaksin Virus Corona tipe baru (Covid-19). Foto itu beredar di platform media sosial Facebook.

Faktanya, dari hasil penelusuran, klaim bahwa foto yang beredar tersebut memperlihatkan sejumlah orang mengalami kelumpuhan wajah setelah divaksin virus Covid-19 adalah salah. Foto tersebut adalah foto lama yang muncul sebelum adanya uji coba vaksin Pfizer pada manusia.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/eN4Z3Wrk-cek-fakta-4-orang-lumpuh-setelah-divaksi n-covid-19-ini-cek-faktanya https://www.youtube.com/watch?v=YIe9Xhe-294&ab_channel=TribunnewsWIKIOfficial Jumat, 18 Desember 2020 8. Foto Ketum PBNU KH Said Aqil Siradj Terkena Stroke

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai di WhatsApp yang berisi sebuah foto Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Said Aqil Siradj bersarung dan mengenakan tongkat. Foto tersebut diklaim bahwa KH Said Aqil mengalami serangan stroke.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim bahwa Ketum PBNU KH Said Aqil Siradj terkena stroke adalah salah. Faktanya, foto tersebut adalah foto lama dan kondisinya terkini dalam keadaan sehat yang dikonfirmasi langsung oleh pihak keluarga.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/lKYwryVb-cek-fakta-foto-ketum-pbnu-kh-said-aqil-sir adj-terkena-stroke-ini-faktanya Jumat, 18 Desember 2020 9. Foto Keluarga Ugur Sahin Penemu Vaksin Covid-19 Pfizer

Penjelasan : Beredar sebuah foto di media sosial Twitter yang diklaim sebagai foto Ugur Sahin ketika masih kecil bersama keluarganya yang baru tiba di Jerman dari Turki. Ugur Sahin merupakan pendiri perusahaan bioteknologi BioNTech yang memproduksi vaksin Covid-19 bersama perusahaan farmasi asal Amerika Serikat Pfizer.

Dilansir dari fakta Tempo, klaim bahwa foto tersebut adalah foto Ugur Sahin, pendiri BioNTech, ketika masih kecil bersama keluarganya yang baru tiba di Jerman dari Turki, tidak benar. Foto itu memang merupakan foto keluarga imigran Turki yang datang ke Jerman pada 1965, tapi bukan keluarga Sahin. Keluarga dalam foto itu berasal dari Aksaray, sedangkan Sahin berasal dari Iskenderun.

Disinformasi

Link Counter: https://cekfakta.tempo.co/fakta/1150/sesat-klaim-ini-foto-keluarga-ugur-sahin-penemu-vaksin-co vid-19-pfizer 19 Desember 2020 Sabtu, 19 Desember 2020 1. Kabupaten Gowa Lockdown Tanggal 19 hingga 27 Desember 2020

Penjelasan : Beredar pesan berantai melalui WhatsApp berisi informasi bahwa Kabupaten Gowa akan lockdown mulai tanggal 19 hingga 27 Desember 2020.

Faktanya, Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Gowa, Arifuddin Saeni menegaskan informasi tersebut tidak benar atau hoaks.

Hoaks

Link Counter: https://makassar.tribunnews.com/2020/12/18/info-gowa-lockdown-besok-hoax-begini-penjelasan -kadis-kominfo Sabtu, 19 Desember 2020 2. Penerima Vaksin Gratis Covid-19 Harus Jadi Peserta BPJS Aktif

Penjelasan : Beredar di media sosial Twitter informasi yang menyebutkan bahwa penerima vaksin Covid-19 gratis hanya peserta BPJS Kesehatan yang aktif.

Faktanya, dilansir dari Kompas.com, Juru Bicara Vaksinasi Covid-19 Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi menegaskan, program vaksin gratis Covid-19 tidak ada hubungannya dengan BPJS Kesehatan. Penegasan ini sekaligus membantah adanya kabar bahwa penerima vaksin gratis Covid-19 harus menjadi peserta BPJS Kesehatan secara aktif. Nadia menjelaskan, pihaknya menggandeng BPJS Kesehatan hanya untuk saling berbagi data sebelum nantinya diintegrasikan dengan data yang pihaknya miliki. Lebih lanjut, Nadia menjelaskan bahwa nantinya mekanisme pemberian vaksin Covid-19 akan dimulai dari dikirimkannya notifikasi melalui SMS ke orang yang akan diberikan vaksin. Kemudian, penerima SMS tadi harus mengisi formulir yang sudah terlampir.

Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/18/090600165/ramai-soal-penerima-vaksin-gratis-co vid-19-harus-jadi-peserta-bpjs-aktif https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-5300651/bantah-isu-terkait-bpjs-kesehatan-jubir-va ksin-corona-gratis-tanpa-syarat https://katadata.co.id/pingitaria/berita/5fdcff90c4762/bukan-peserta-bpjs-kesehatan-juga-akan- dapat-gratis-vaksin-covid-19 Sabtu, 19 Desember 2020 3. Perbandingan Waktu Penemuan Vaksin Covid-19 dan Vaksin HIV, Flu serta Kanker

Penjelasan : Beredar narasi mengenai penemuan vaksin Covid-19 yang begitu cepat ketimbang penemuan vaksin HIV, kanker dan flu biasa. Narasi yang beredar tersebut berbunyi: "Tidak ada vaksin selama HIV setelah 40 tahun penelitian. Tidak ada vaksin untuk flu biasa. Tidak ada vaksin untuk kanker setelah 100 tahun penelitian. Tidak ada. Sebuah virus muncul secara misterius dan dalam waktu satu tahun vaksin dibuat dan kita semua diharapkan untuk menerimanya".

Faktanya, narasi mengenai cepatnya penemuan vaksin Covid-19 dibandingkan dengan penemuan vaksin HIV, kanker, dan flu biasa adalah keliru. Dilansir dari Kompas.com, menurut Ahli virologi, vaksin mRNA untuk Covid-19 dikembangkan relatif cepat karena teknologi yang digunakan di dalamnya dikembangkan sejak 2003 untuk Virus Corona lain seperti MERS dan SARS. Kolaborasi kuat antara kemajuan teknologi, sumber daya dan para ilmuwan juga mempercepat penemuan vaksin Covid-19. Penemuan vaksin untuk HIV, kanker dan flu biasa menghadapi sejumlah kendala yang berbeda dari penemuan vaksin Covid-19.

Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/18/175500165/-klarifikasi-lama-waktu-penemuan-vak sin-covid-19-hiv-kanker-dan-flu- Sabtu, 19 Desember 2020 4. Presiden Jokowi akan Disuntik Vaksin selain Sinovac

Penjelasan : Beredar sebuah narasi di media sosial WhatsApp bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan disuntik vaksin selain Sinovac. Disebutkan pula bahwa warga Negara Tiongkok tempat Vaksin Sinovac dibuat, enggan disuntik Vaksin Sinovac dan mereka hanya mau disuntik Vaksin buatan Jerman.

Faktanya, dikutip dari Medcom.id klaim bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan disuntik vaksin selain Sinovac, tidak berdasar. Tidak ditemukan informasi resmi mengenai hal itu. Informasi ini masuk kategori hoaks jenis misleading content (konten menyesatkan).

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/PNgY6Y9k-cek-fakta-benarkah-presiden-jokowi-akan- disuntik-vaksin-selain-sinovac-tiongkok-ini-faktanya Sabtu, 19 Desember 2020 5. Susi Pudjiastuti Deklarasikan Partai Humanis Indonesia

Penjelasan : Beredar informasi dan undangan deklarasi Partai Humanis Indonesia di kalangan wartawan. Undangan ini mencatut nama mantan Menteri Kelautan dan Perikanan (KP) Susi Pudjiastuti sebagai ketua umum. Tertulis dalam undangan itu Susi akan mendeklarasikan Partai Humanis Indonesia pada Sabtu, 19 Desember 2020 pukul 18.00-21.00 WIB di All Seasons Hotels, Tanah Abang, Jakarta.

Faktanya, melalui akun Twitternya @susipudjiastuti Susi menegaskan informasi dan undangan deklarasi Partai Humanis Indonesia tersebut tidak benar. Ia memohon masyarakat untuk tidak mempercayai kabar tersebut.

Hoaks

Link Counter: https://twitter.com/susipudjiastuti/status/1340105654619369472 https://kumparan.com/kumparannews/hoaxbuster-tak-benar-susi-pudjiastuti-akan-deklarasi-par tai-humanis-indonesia-1uoDnHcHf9E/full Sabtu, 19 Desember 2020 6. Siaran Pers SPMB Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN Tahun 2021 Mengatasnamakan BPPK Kemenkeu RI

Penjelasan : Telah beredar di media sosial sebuah gambar tangkapan layar siaran pers mengatasnamakan Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan (BPPK) Kemenkeu RI terkait rencana Pelaksanaan Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN Tahun 2021. Disebutkan bahwa SPMB PKN STAN direncanakan akan diselenggarakan pada 2021 untuk program reguler maupun afirmasi. Hal lain yang disampaikan adalah adanya penyesuaian jumlah mahasiswa yang diterima dan tahapan seleksi awal yang akan menggunakan hasil Ujian Tes Berbasis Komputer (UTBK) untuk meminimalkan dampak pandemi Covid-19.

Faktanya, informasi pada siaran pers mengatasnamakan BPPK Kemenkeu RI tersebut adalah salah. BPPK Kemenkeu RI melalui laman media sosialnya, mengklarifikasi bahwa informasi terkait SPMB PKN STAN tersebut bukan dikeluarkan oleh BPPK. Informasi resmi tentang SPMB PKN STAN dapat diakses melalui website resmi kemenkeu.go.id, bppk.kemenkeu.go.id dan pknstan.ac.id.

Hoaks

Link Counter: https://twitter.com/BPPKkemenkeu/status/1339729289445396481 https://twitter.com/BPPKkemenkeu/status/1339729303953543168/photo/1 https://tirto.id/hoaks-informasi-penerimaan-pkn-stan-tahun-2021-f8jw Sabtu, 19 Desember 2020 7. Presiden Jokowi Tak Mau Disuntik Vaksin Duluan

Penjelasan : Beredar unggahan tangkapan layar di media sosial Facebook dengan narasi yang menyebutkan bahwa Presiden Joko Widodo (Jokowi) tak mau disuntik vaksin Covid-19 duluan. Tangkapan layar broadcast WhatsApp tersebut juga disertai tautan sebuah artikel berita.

Setelah ditelusuri, klaim yang menyebutkan Presiden Jokowi tak mau disuntik vaksin duluan adalah tidak benar. Faktanya, dilansir dari kanal YouTube resmi Sekretariat Presiden pada Rabu, 16 Desember 2020, dalam konferensi pers-nya, Presiden Jokowi menegaskan bahwa dirinya selaku Kepala Negara akan menjadi penerima vaksin Covid-19 pertama. Keputusan tersebut diambil untuk menepis keraguan masyarakat terkait keamanan vaksin Covid-19 yang disediakan.

Disinformasi

Link Counter: https://www.facebook.com/official.jabarsaberhoaks/posts/730948341173088 https://www.facebook.com/humaspoldaktg/photos/a.302147653825661/716607899046299 https://www.youtube.com/watch?v=SUINJJOyTqo Sabtu, 19 Desember 2020 8. Foto Rombongan Koruptor, Tak Satupun yang Diborgol

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook yang memuat foto yang diklaim sebagai rombongan koruptor mengenakan jas oranye sedang antre dengan narasi “Rombongan koruptor, tak satupun yang diborgol”.

Dilansir dari laman situs Turnbackhoax.id, klaim dalam unggahan tersebut adalah keliru. Foto tersebut diambil pada saat pemindahan sejumlah Anggota DPRD Kota Malang periode 2014-2019 pada 25 Juli 2018. Diketahui bahwa aturan borgol terhadap tersangka korupsi berlaku mulai 2 Januari 2019, sementara foto pada postingan tersebut diambil pada Juli 2018 sebelum ada penerapan aturan dari KPK terkait hal pemborgolan tersangka korupsi.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/18/salah-rombongan-koruptor-tak-satupun-yang-diborgol/ https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/xkEyya5k-foto-para-tersangka-korupsi-ini-tidak-dibor gol-cek-faktanya Sabtu, 19 Desember 2020 9. Video Kerumunan Gibran yang Bebas Hukuman

Penjelasan : Beredar sebuah video yang memperlihatkan kumpulan foto Wali Kota Solo terpilih, Gibran Rakabuming Raka sedang berjalan dengan menggunakan kemeja berwarna merah. Video tersebut telah beredar di media sosial Facebook dan memiliki narasi bahwa kerumunan Gibran bebas hukuman.

Berdasarkan penelusuran, klaim bahwa sejumlah foto pada video itu memperlihatkan kerumunan Gibran di masa pandemi Covid-19 adalah tidak benar atau hoaks. Faktanya, suasana kerumunan itu merupakan peristiwa sebelum pandemi. Video itu sebenarnya memperlihatkan suasana Gibran saat mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Solo di kantor DPD PDIP Jawa Tengah pada Kamis 12 Desember 2019 lalu. Pada saat itu, Gibran berorasi di depan sejumlah pendukungnya.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/wkBW4WaK-video-kerumunan-gibran-yang-bebas-hu kuman-ini-faktanya 20 Desember 2020 Minggu, 20 Desember 2020 1. Pesan Grup WhatsApp “To Firdaus We Ascend” atau “Ke Surga Kita Pergi”

Penjelasan : Beredar pesan di grup WhatsApp yang menyatakan bahwa terdapat sebuah grup WhatsApp dengan nama “To Firdaus We Ascend” atau “Ke Surga Kita Pergi”. Disebutkan bahwa jika pengguna telah bergabung dalam grup tersebut, maka pengguna tidak akan bisa keluar dari grup.

Faktanya, dikutip dari Turnbackhoax.id, pesan serupa telah beredar sejak tahun 2017 yang lalu di media sosial Facebook. Pihak WhatsApp sendiri telah menegaskan bahwa tidak ada fitur yang dapat menghalangi pengguna untuk keluar dari grup WhatsApp. Pengguna dapat keluar dari grup maupun menghapus grup kapan saja dan admin grup tersebut tidak akan dapat menghalanginya.

Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/18/salah-pesan-grup-whatsapp-to-firdaus-we-ascend-atau-ke-su rga-kita-pergi/ Minggu, 20 Desember 2020 2. Akun Instagram Mengatasnamakan Pos Indonesia

Penjelasan : Telah beredar sebuah akun Instagram yang mengatasnamakan Pos Indonesia. Dalam kolom bio akun tersebut dituliskan menyediakan layanan kurir, logistik serta jasa keuangan.

Setelah ditelusuri, diketahui akun Instagram yang beredar tersebut adalah hoaks. Melalui laman Instagram resminya, Pos Indonesia mengklarifikasi bahwa akun itu merupakan modus tindak penipuan yang mengatasnamakan Pos Indonesia. Pihaknya menambahkan, informasi resmi terkait layanan dan produk Pos Indonesia bisa diakses melalui website www.posindonesia.co.id dan menghubungi Halo Pos di 161.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CI9mO3Kgtdp/ Minggu, 20 Desember 2020 3. Foto Anggota Kepolisian yang Menjadi Korban Pembacokan dan Dibiarkan Komnas HAM

Penjelasan : Telah diunggah di media sosial sebuah foto seorang anggota Kepolisian dengan kondisi mengalami luka di kepala dan diklaim sebagai korban pembacokan oleh sejumlah massa. Unggahan itu juga disertai narasi yang menyebut Komnas HAM membiarkan peristiwa pembacokan tersebut.

Faktanya, klaim mengenai foto tersebut adalah salah. Anggota Kepolisian tersebut bukan merupakan korban pembacokan, melainkan seorang personel Brimob yang ikut menjadi korban dalam kecelakaan tunggal bus di Kabupaten Kerinci, Jambi, pada 16 Desember 2020 lalu. Adapun klaim mengenai Komnas HAM yang melakukan pembiaran tersebut adalah klaim yang tidak berdasar.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/20/salah-foto-polisi-dengan-luka-bacok/ https://regional.kompas.com/read/2020/12/17/13460011/lewati-medan-curam-bus-berisi-33-anggot a-brimob-terguling-di-jambi https://daerah.sindonews.com/read/270352/174/bus-rombongan-brimob-terguling-di-kerinci-jam bi-1608109976 Minggu, 20 Desember 2020 4. Gubernur Riau Dilarikan ke ICU RSUD

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook informasi yang menyebutkan bahwa Gubernur Riau Syamsuar dilarikan ke ruang Intensive Care Unit (ICU) RSUD Arifin Achmad.

Faktanya, dilansir dari Kompas.com, klaim bahwa Gubernur Riau Syamsuar dilarikan ke ICU adalah tidak benar. Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Riau dr Indra Yovi membantah isu tersebut dengan menjelaskan bahwa Gubernur Riau dan juga istrinya memang tengah menjalani perawatan di RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru karena Covid-19, namun kondisi Gubernur Riau beserta istri saat ini masih stabil, baik, tidak demam dan tidak di ICU.

Disinformasi

Link Counter: https://regional.kompas.com/read/2020/12/13/13555231/beredar-kabar-gubernur-riau-dilari kan-ke-icu-satgas-itu-tidak-benar?page=all https://www.liputan6.com/regional/read/4433190/2-pekan-dirawat-karena-covid-19-bena rkah-gubernur-riau-masuk-icu Minggu, 20 Desember 2020 5. Video Kecelakaan Kendaraan Pikap di Lampung

Penjelasan : Beredar di media sosial Twitter, sebuah unggahan yang memperlihatkan video kecelakaan dengan tambahan narasi “Hati-hati dalam berkendaraan di musim hujan yang licin! Menurut kabar dari WAG, peristiwa tragis ini terjadi di daerah Metro, Lampung”.

Setelah dilakukan penelusuran lebih lanjut, diketahui bahwa peristiwa tersebut terjadi di Dusun Gedok, Desa Argosari, Kecamatan Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada Selasa, 24 November 2020. Mobil pikap tergelincir akibat jalanan licin dan ban mobil pikap yang selip.

Disinformasi

Link Counter: https://www.suara.com/news/2020/12/12/193946/cek-fakta-benarkah-kecelakaan-kendaraan-pika p-ini-terjadi-di-lampung?fbclid=IwAR021T03IEf4sGPSZ19fz6AvWQvkoH6i9Ovp4TfnvlWfk1q4bTAO xj8lrjQ Minggu, 20 Desember 2020 6. Seorang Perawat Pingsan Usai Disuntik Vaksin Covid-19

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Twitter sebuah unggahan video yang meresahkan masyarakat, berisi seorang perawat yang tidak sadarkan diri usai disuntik vaksin Covid-19.

Faktanya, klaim yang menyebut seorang perawat pingsan karena vaksin Covid-19 adalah salah. Perawat tersebut memang memiliki riwayat pingsan bukan karena vaksinnya. Dilansir dari channel YouTube saluran TV WRCB Chattanooga, perawat tersebut yang bernama Tiffany Dover memberikan penjelasan dengan mengatakan “Saya memang memiliki respons vagal yang terlalu aktif. Akibatnya jika saya merasa sakit apapun seperti tersandung atau terinjak saya bisa pingsan. Saya mungkin pingsan enam kali dalam enam pekan terakhir, jadi itu biasa bagi saya, Saya merasa baik-baik saja sekarang. Sakit yang saya rasakan di lengan saya sebenarnya sangat minimal, namun saya memang punya riwayat pingsan"

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4437739/cek-fakta-perawat-pingsan-usai-divaksin-covi d-19-simak-fakta-sesungguhnya https://www.youtube.com/watch?v=tOH7XLHl2mo&feature=youtu.be&ab_channel=WRCBChatta nooga https://factcheck.afp.com/nurses-collapse-does-not-mean-covid-19-vaccines-are-unsafe 21 Desember 2020 Senin, 21 Desember 2020 1. Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran Dinonaktifkan

Penjelasan : Beredar unggahan sebuah gambar dengan narasi "Alhamdulillah... MAMPUS kau Dil.. Makanya jgn so' jadi Jagoan.. n Pahlawan Kesiangan..". Di gambar tersebut, terdapat postingan dengan narasi "Alhamdulillah kapolda metro jaya fadil di nonaktifkan semoga komnasham berhasil mengungkap pembantaian tewasnya 6 warga sipil" dan artikel berjudul "PA 212: Demi Kelancaran Investigasi Komnas HAM Nonaktifkan Kapolda Metro Jaya".

Berdasarkan hasil penelusuran, klaim bahwa Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran dinonaktifkan adalah klaim yang salah. Faktanya, hingga kini Irjen Fadil Imran masih resmi menjabat sebagai Kapolda Metro Jaya. Isi artikel dalam unggahan tersebut, hanya permintaan dari PA 212 agar Irjen Fadil Imran dinonaktifkan sementara sambil menunggu hasil investigasi Komnas HAM.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/PNgY6Aok-cek-fakta-kapolda-metro-jaya-irjen-fadil-i mran-dinonaktifkan-ini-faktanya?fbclid=IwAR1Mo4Lm6VvNBsELt8p-mpd5Md_pjHl_idf3HTaAUNo 5J091dPgVOutZ6oU Senin, 21 Desember 2020 2. Narasi Covid-19 dari Ahli Patologi Roger Hodkinson Penjelasan : Telah beredar narasi di media sosial yang menyebutkan bahwa Covid-19 adalah tipuan terbesar yang menimpa publik yang tidak menaruh curiga. Narasi itu diutarakan ahli patologi Dr. Roger Hodkinson yang memuat sejumlah klaim. Hodkinson mengaku dirinya mantan pimpinan Royal College of Physicians and Surgeons of Canada. Ia menyebut bahwa Covid-19 tidak lebih dari musim flu yang buruk. Memakai masker dan menjaga jarak sosial disebutnya tidak berguna. Ia juga mengklaim bahwa hasil tes positif Covid-19 tidak berarti infeksi klinis.

Dilansir dari laman situs Kompas.com, klaim seputar Covid-19 yang disampaikan Dr. Roger Hodkinson tersebut adalah tidak benar. Beliau tidak pernah duduk sebagai pimpinan Royal College of Physicians and Surgeons of Canada. Klaimnya bahwa Covid-19 tidak lebih dari musim flu yang buruk keliru. Selain itu, klaim bahwa masker dan jaga jarak tidak berguna dibantah WHO dan penelitian ilmiah. Begitu juga, klaimnya bahwa hasil tes positif tidak berarti infeksi klinis pun disanggah pakar kesehatan. Hoaks

Link Counter: https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/02/073100665/-hoaks-narasi-covid-19-dari-ahli-patol ogi-roger-hodkinson?page=all Senin, 21 Desember 2020 3. Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Ciamis

Penjelasan : Beredar di media sosial sebuah tangkapan layar dari akun Facebook yang mengatasnamakan Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya. Dalam tangkapan layar tersebut terlihat akun yang menggunakan foto profil Bupati Ciamis tersebut mengirimkan direct message meminta nomer WhatsApp lalu meminta kode OTP (One Time Password) yang dikirim melalui sms.

Kepala Bagian Humas dan Protokol, Sekretariat Daerah (Setda) Kabupaten Ciamis, Ani Supiani menghimbau kepada orang yang mengenal Bupati untuk tidak menanggapi permintaan pertemanan dengan beliau karena akun tersebut merupakan akun palsu.

Hoaks

Link Counter: https://www.harapanrakyat.com/2020/12/facebook-palsu-bupati-ciamis-hati-hati-pelaku-minta-otp-sampai -pulsa/ https://kabar-priangan.com/waspada-akun-facebook-palsu-bupati-ciamis-herdiat-sunarya-cari-korban-war ganet/ https://sakata.id/regional/viral-akun-facebook-palsu-mengatasnamakan-bupati-ciamis-meminta-pulsa/ Senin, 21 Desember 2020 4. Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari

Penjelasan : Ditemukan sebuah akun Facebook dengan mengatasnamakan Bupati Probolinggo Puput Tantriana Sari. Akun tersebut menggunakan foto Bupati Probolinggo yang menggunakan baju dinas Bupati dan melakukan komunikasi kepada Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Probolinggo, Agus Hariyanto dengan maksud meminta nomor verifikasi aplikasi chatting WhatsApp.

Faktanya, akun tersebut merupakan akun palsu dan bukan dikelola oleh pihak Bupati Probolinggo, Puput Tantriana Sari. Menanggapi hal itu, Kepala Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian (Diskominfo) Kabupaten Probolinggo, Yulius Christian berpesan agar pihak-pihak yang menerima pesan dari akun duplikasi tersebut diharapkan untuk tidak menanggapinya. Hoaks

Link Counter: https://www.pantura7.com/2020/12/20/lagi-akun-palsu-bupati-tantriana-tebar-teror/ Senin, 21 Desember 2020 5. Tanah Longsor di Desa Kapung Kabupaten Grobogan

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Facebook, informasi yang menyebutkan adanya bencana tanah longsor di ruas jalan raya yang berada di Desa Kapung, Kecamatan Tanggungharjo, Kabupaten Grobogan. Adanya informasi ini sempat membuat khawatir warga sekitar serta pengguna jalan yang biasa lewat di jalur tersebut, karena jalur tersebut menjadi akses menuju wilayah Kabupaten Semarang, Boyolali, dan Salatiga.

Faktanya, dilansir dari laman web resmi Humas.polri.go.id, anggota Polsek Tanggungharjo Brigadir Sedyo Wibowo didampingi dengan dua rekannya mengklarifikasi informasi tersebut dengan menegaskan bahwa informasi longsor di ruas jalan Gubug-Kedungjati, tepatnya di Desa Kapung tersebut tidak benar. Pihak Kepolisian Sektor Tanggungharjo sudah mengecek kondisi di lapangan dan faktanya aman-aman saja serta jalanan bisa dilalui dengan baik.

Disinformasi

Link Counter: https://humas.polri.go.id/2020/12/19/viral-di-medsos-informasi-ada-longsor-di-kapung-grobogan-ternyata-hoax/ http://www.polresgrobogan.com/detailberita-884-viral-di-medsos-informasi-ada-longsor-di-kapung-grobogan-ternyat a-hoax.html https://kabartegal.pikiran-rakyat.com/kabar-jateng/pr-931132489/viral-di-medsos-longsor-di-desa-kapung-ternyata-hoa ks# 22 Desember 2020 Selasa, 22 Desember 2020 1. Jokowi Akan Menggunakan Vaksin Pfizer dan Vaksin Sinovac Untuk Masyarakat

Penjelasan : Beredar di sosial media Facebook sebuah unggahan narasi dengan klaim bahwa vaksin Pfizer dipersiapkan untuk Presiden Joko Widodo beserta jajarannya sedangkan vaksin Sinovac dipersiapkan untuk masyarakat sebagai kelinci percobaan.

Faktanya, berdasarkan penelusuran dari Turnbackhoax.id, tidak ditemukan informasi resmi mengenai hal itu. Presiden Jokowi sampai saat ini belum menentukan vaksin apa yang akan dipakai. Pasalnya, hingga kini pemerintah Indonesia belum mengumumkan jenis vaksin yang akan digunakan. Menurut Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito, pemerintah masih menunggu hasil uji kelayakan dan keamanan vaksin, serta emergency use of authorization, atau otorisasi penggunaan darurat. Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/21/salah-jokowi-akan-menggunakan-vaksin-pfizer-dan-vaksin-si novac-untuk-masyarakat/ https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/PNgY6Y9k-cek-fakta-benarkah-presiden-jokowi-akan- disuntik-vaksin-selain-sinovac-tiongkok-ini-faktanya Selasa, 22 Desember 2020 2. Purworejo Lockdown Mulai 24 Desember

Penjelasan : Beredar pesan berantai di WhatsApp informasi yang diklaim merupakan hasil dari rapat gugus tugas bahwa Purworejo akan diberlakukan lockdown per 24 Desember 2020.

Faktanya, berdasarkan klarifikasi dari Asisten II Sekda Purworejo, Drs. Boedhi Harjono, menyampaikan bahwa tidak benar bila Pemerintah Kabupaten Purworejo akan mengambil kebijakan lockdown di tanggal 24 Desember. Namun, menurut Boedhi untuk mengantisipasi dan menekan eskalasi Pandemi Covid-19, Pemkab Purworejo mengambil beberapa kebijakan menghadapi libur natal dan tahun baru yaitu, antara lain: 1. Diberlakukan Protokol Kesehatan yang lebih ketat di seluruh Destinasi Pariwisata Kabupaten Purworejo. 2. Bagi pemilik Cafe jam tutup beroperasi maksimal pukul 22.00 WIB 3. Bagi penyelenggara Event, tidak diperbolehkan menyelenggarakan event pada pergantian tahun baru 2021. 4. Bagi masyarakat agar merayakan pergantian tahun baru 2021 di rumah saja. 5. Tidak ada acara perayaan pergantian tahun baru 2021 di Alun-Alun Purworejo, Alun-Alun Kutoarjo maupun semua Alun-Alun di Kecamatan. 6. Diberlakukan penutupan kawasan Alun-Alun Purworejo dan Alun-Alun Kutoarjo mulai pukul 18.00 WIB pada akhir tahun. 7. Larangan konvoi kendaraan untuk perayaan pergantian tahun baru 2021. 8. Satgas Covid-19 Kabupaten Purworejo untuk melakukan monitoring. 9. Seluruh obyek wisata di Kabupaten Purworejo ditutup mulai tanggal 24 Desember 2020 s/d tanggal 4 Januari 2021 untuk mengurangi penyebaran Covid-19.

Hoaks

Link Counter: http://dinkominfo.purworejokab.go.id/hoaks-hasil-rapat-gugus-tugas-bahwa-purworejo-akan-dib erlukan-lockdown-per-24-desember-2020 https://www.instagram.com/p/CJAGaWvHvST/?igshid=1ascgartydfdu Selasa, 22 Desember 2020 3. Pesan Berantai Berisi Bukti Ilmiah Terkait Penularan Covid-19

Penjelasan : Telah beredar sebuah pesan berantai WhatsApp berisi petunjuk dari DR.dr.Erlina Burhan,MSc, Sp. P (K) tentang bukti ilmiah terkait penularan Covid-19.

Faktanya, dilansir dari Liputan6.com, DR.dr.Erlina Burhan, MSc, Sp. P (K) mengklarifikasi bahwa isi dalam pesan tersebut adalah bukan tulisannya. Terkait hubungan golongan darah dengan Covid-19, Cek Fakta Liputan6.com meminta penjelasan dari dr RA Adaninggar, SpPD. Dia menyebut penjelasan dalam pesan berantai tersebut tidak benar. Dalam pesan berantai tersebut ada kata-kata 'pasti selamat', 'akan aman-aman saja', atau 'paling kuat' itu jelas salah. Semua golongan darah punya risiko yang sama untuk terkena Covid-19, lagipula itu baru faktor genetik saja dan faktor genetik itu merupakan faktor kecil dalam mempengaruhi manifestasi penyakit. Masih ada faktor virus, lingkungan, dan sistem imun lain yang kompleks. Jadi faktor golongan darah saja tidak cukup untuk menentukan kebal tidaknya seseorang pada suatu penyakit. Terkait isi pesan berantai soal seberapa banyak virus Covid-19 yang bisa membuat seseorang terjangkit juga tidak benar. Penjelasan di atas merupakan tingkat penyebaran untuk virus influenza. Hal ini dijelaskan dalam link yang disertakan dalam pesan berantai tersebut.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4438989/cek-fakta-tidak-benar-pesan-berantai-berisi- bukti-ilmiah-terkait-penularan-covid-19 https://www.erinbromage.com/post/the-risks-know-them-avoid-them Selasa, 22 Desember 2020 4. Vaksin Covid-19 Buatan Pfizer Berbentuk Vape

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial yang memuat gambar sebuah alat yang diklaim sebagai vaksin Covid-19 yang diklaim buatan Pfizer yang berbentuk vape atau rokok elektrik. Dalam unggahan tersebut terdapat vape yang masih dibungkus dengan logo dan kemasan mirip Pfizer. Terdapat juga tulisan Coronavirus Vaccine Covid-19 dan Vaporizer Cartridge.

Dilansir dari laman situs Merdeka.com, klaim terkait vaksin Covid-19 Pfizer berbentuk vape adalah tidak benar. Vaksin Pfizer yang asli disuntikkan ke lengan atas dan diberikan sebagai dua dosis dengan selang waktu 21 hari.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-tidak-benar-vaksin-covid-19-berbentuk-vape.html https://www.reuters.com/article/uk-factcheck-vape/fact-check-covid-19-vape-vaccine-is-a-hoax-idUSKBN2 8V1XE https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4439494/cek-fakta-hoaks-vaksin-covid-19-buatan-pfizer-berbent uk-vape Selasa, 22 Desember 2020 5. Paus Fransiskus Mengatakan Vaksin Covid Sekarang Akan Diperlukan untuk Masuk Surga

Penjelasan : Beredar postingan di media sosial Facebook, sebuah gambar tangkapan layar sebuah artikel yang berjudul "Pope Francis Says Covid Vaccine Will Now Be Required To Enter Heaven". Dalam tangkapan layar tersebut disertai narasi yang menyatakan “Selain digunakan sebagai tiket masuk pertunjukkan, pesawat dan kegiatan sosial lainnya, vaksin juga bisa dipakai sebagai tiket masuk surga .. OMG”.

Dilansir dari Cekfakta.tempo.co, klaim bahwa Paus Fransiskus menyebut vaksin Covid-19 adalah tiket masuk surga adalah tidak benar. Klaim ini berasal dari artikel yang ditulis oleh situs The Babylon Bee, yang merupakan situs satire. Tidak ditemukan pemberitaan dari media kredibel maupun Kantor Pers Takhta Suci Vatikan bahwa Paus Fransiskus pernah menyatakan hal tersebut. Hoaks

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/22/salah-paus-fransiskus-mengatakan-vaksin-covid-sekarang-ak an-diperlukan-untuk-masuk-surga/ https://cekfakta.tempo.co/fakta/1170/keliru-paus-fransiskus-sebut-vaksin-covid-19-tiket-masuk-s urga Selasa, 22 Desember 2020 6. Hanya Indonesia yang Beli Vaksin Sinovac Tiongkok

Penjelasan : Beredar informasi di media sosial WhatsApp dengan narasi sebagai berikut: "hanya Indonesia yang beli vaksin sinovac, padahal China sendiri beli vaksin dari Inggris sebanyak 200 juta unit".

Dilansir dari Medcom.id, klaim bahwa hanya Indonesia yang membeli vaksin Sinovac asal Tiongkok adalah salah. Faktanya, sejumlah negara lain juga membeli vaksin Sinovac, sebanyak empat negara lainnya telah memesan vaksin Sinovac. Katadata.co.id mengutip Duke Global Health Innovation Center per 4 Desember 2020. Adapun negara tersebut adalah Chili dengan pesanan 60 juta dosis, Turki (50 juta dosis), Brasil (46 juta dosis) dan Bangladesh 100 ribu dosis. Sementara Indonesia disebutkan memesan sebanyak 128 juta dosis.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/3NOq9A2k-hanya-indonesia-yang-beli-vaksin-sinovac- tiongkok-ini-faktanya https://databoks.katadata.co.id/datapublish/2020/12/11/selain-indonesia-negara-negara-ini-beli-va ksin-covid-19-sinovac Selasa, 22 Desember 2020 7. WHO Ungkap Vaksin Covid-19 Buatan Sinovac Paling Lemah

Penjelasan : Telah beredar informasi di media sosial terkait WHO yang menyebut vaksin Covid-19 buatan Sinovac punya respon imun paling rendah dibanding 10 vaksin lainnya.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, faktanya klaim itu salah. Dikutip dari Covid19.go.id, menyatakan bahwa hingga saat ini, tidak ada dokumen dan informasi resmi dari WHO yang membandingkan respon imunitas 10 kandidat vaksin, atau pernyataan bahwa vaksin Sinovac rendah sebagaimana ditampilkan dalam pemberitaan. Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4439138/cek-fakta-tidak-benar-who-ungkap-vaksin-co vid-19-buatan-sinovac-paling-lemah?medium=Headline&campaign=Headline_click_1 https://covid19.go.id/berita/klarifikasi-tentang-pemberitaan-sinovac 23 Desember 2020 Rabu, 23 Desember 2020

1. Akun Facebook Mengatasnamakan Ketua DPRD Sampang Fadol Abd Rohim

Penjelasan : Ditemukan sebuah akun Facebook dengan nama akun "Fadol Abd", akun tersebut mengatasnamakan Ketua DPRD Sampang Madura Fadol Abd Rohim, dan melakukan komunikasi terhadap beberapa orang dengan maksud meminta transfer pulsa sejumlah Rp 200.000;.

Faktanya, akun tersebut adalah palsu dan bukan dikelola oleh pihak Fadol Abd Rohim selaku Ketua DPRD Sampang. Pada laman Facebook milik Ketua DPRD Sampang diklarifikasi bahwa akun yang mengatasnamakan dirinya tersebut merupakan akun duplikasi yang dibuat oleh orang tidak bertanggung jawab.

Hoaks

Link Counter: https://www.facebook.com/fadol.abdrohim/posts/752870675578432 https://madura.tribunnews.com/2020/12/22/modus-penipuan-duplikat-akun-facebook-ke tua-dprd-hingga-wabup-sampang-tipu-korban-agar-kirim-pulsa https://www.facebook.com/fadol.abdrohim/posts/752860948912738 Rabu, 23 Desember 2020

2. Yahya Staquf Ngamuk di Depan Menteri Agama Pilihan Jokowi Yaqut Cholil

Penjelasan : Beredar narasi pada pesan berantai WhatsApp dengan klaim Katib Aam Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Yahya Cholil Staquf mengamuk di depan Menteri Agama pilihan Presiden Joko Widodo (Jokowi), Yaqut Cholil Qoumas.

Dikutip dari Medcom.id, klaim bahwa Yahya Staquf mengamuk di depan adiknya Yaqut terkait reshuffle kabinet adalah tidak benar. Faktanya, tidak ada informasi resmi mengenai hal itu. Di sisi lain, Yaqut mengatakan tidak mendapatkan informasi bahwa kakaknya, Yahya dipanggil ke istana untuk menjadi menteri baru Jokowi.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/PNgY6DPk-cek-fakta-yahya-staquf-ngamuk-d i-depan-menteri-agama-pilihan-jokowi-yaqut-cholil-ini-faktanya Rabu, 23 Desember 2020

3. Tidak Mendapatkan Bansos, Keluarga Ilma Kerap Makan Tepung Goreng

Penjelasan : Telah beredar sebuah video yang merekam satu keluarga di Kota Depok, Jawa Barat, hanya makan tepung goreng selama satu pekan, karena terdampak pandemi Covid-19. Dalam postingan video tersebut, dijelaskan jika keluarga tersebut tidak pernah mendapatkan bantuan sosial sembako dari Pemerintah Kota (Pemkot) Depok.

Setelah ditelusuri, informasi tersebut tidak benar. Kabar itu pun langsung direspon petugas Dinas Sosial (Dinsos) Kota Depok, Kelurahan PGS, Kecamatan Cimanggis, Polsek Cimanggis, dan Polrestro Depok. Lurah PGS, Supriyatun mengklarifikasi perihal video tersebut. Menurutnya, keluarga tersebut terdaftar mendapatkan bansos. Kasat Binmas Polrestro Depok, Kompol Lumban mengaku, sudah terjun ke lokasi memberikan bantuan ke keluarga tersebut. Ia mengutarakan, keluarga tersebut pernah mendapat bantuan dari Gubernur Jabar Ridwan Kamil sebanyak dua kali.

Disinformasi

Link Counter: https://republika.co.id/berita//ql743x484/satu-keluarga-makan-tepung-di-depok-?fbclid=IwAR2V Xt2A0qAFyEn3Tst7NKdiS21uze88Vcp_YmRtR0ppwoEav0BfX_CKJkw https://www.radardepok.com/2020/12/pembuat-video-keluarga-makan-tepung-di-depok-dicari/? fbclid=IwAR24Q2V0txbCieBVRzc4yOihPk7W4y67ArvRho3hEWxBcQ95TieE350N6rY Rabu, 23 Desember 2020 4. Pertama Kalinya Pohon Natal Dipasang di Halaman Istana Negara Indonesia

Penjelasan : Beredar postingan yang berisi gambar yang diklaim untuk pertama kalinya pohon Natal dipasang di halaman Istana Negara Indonesia, semenjak Indonesia merdeka tahun 1945.

Faktanya, gambar tersebut bukan di halaman Istana Negara melainkan halaman Balai Kota DKI Jakarta pada tahun 2014. Pemasangan dua pohon Natal di halaman Balai Kota DKI Jakarta ini terjadi ketika Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok masih menjabat sebagai Gubernur DKI Jakarta.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/22/salah-untuk-pertama-kalinya-pohon-natal-di-pasang- di-halaman-istana-negara-indonesia/ https://cekfakta.tempo.co/fakta/1172/keliru-klaim-ini-foto-pohon-natal-yang-dipasang-di- halaman-istana-negara-pada-2020 Rabu, 23 Desember 2020

5. Alat Rapid Test Antigen Menunjukkan Hasil Positif saat Diberikan Coca-Cola

Penjelasan : Telah beredar di media sosial Facebook sebuah unggahan terkait klaim bahwa anggota Parlemen Austria yang menguji alat rapid test antigen dengan Coca-Cola. Berikut adalah narasinya "Parlemen di Austria membuktikan ngawurnya hasil rapid test dgn memberi contoh segelas Coke yg dites dan hasilnya positif. Yg bikin gw trenyuh, marah sekaligus bingung, udah ada ribuan bukti dari hampir seluruh dunia bahkan dokter2 patologi Indonesia juga sependapat, tapi kenapa rapid masih DIWAJIBKAN sampai memakan banyak korban jiwa? Lu psikopat apa gimana? Demi lindungin bisnis iblis kayak gini lu sampai penjarain orang ya IKATAN DOKTER INDONESIA. Mana sumpah dokter lu?".

Dilansir dari Liputan6.com, klaim yang menyebut bahwa anggota Parlemen Austria, Michael Schnedlitz yang menguji alat rapid test antigen dengan Coca-Cola dan hasilnya positif adalah salah. Faktanya Schnedlitz melakukan test tidak sesuai dengan instruksi yang diberikan dan itu membuat hasilnya rusak.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4440633/cek-fakta-alat-rapid-test-antigen-menunjukkan-hasil-p ositif-saat-diberikan-coca-cola-simak-fakta-sebenarnya https://www.politifact.com/factchecks/2020/dec/17/instagram-posts/austrian-politician-goofed-testing-coc a-cola-sampl/ Rabu, 23 Desember 2020

6. Cek KK Penerima Bansos Uang Tunai Rp300 ribu / Bulan Mulai Januari 2021

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai di WhatsApp yang berisi sebuah informasi Bansos dalam bentuk uang tunai Rp300 ribu/bulan selama 6 bulan mulai Januari 2021. Dalam pesan tersebut disertai link https://corona.jakarta.go.id/id/informasi-bantuan-sosial.

Dilansir dari Data.jakarta.go.id, informasi yang beredar tersebut adalah tidak benar. Dinas Sosial Provinsi DKI Jakarta menjelaskan bahwa link yang dicantumkan dalam pesan adalah link informasi penerima Bantuan Sosial (Bansos) Covid-19 Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahap 2 yang telah disalurkan pada tanggal 14 s/d 22 Mei 2020.

Disinformasi

Link Counter: https://data.jakarta.go.id/jalahoaks/detail/HOAKS-Cek-KK-Daftar-Penerima-Bansos-Rp-300000-Bulan-Mulai -Januari-2021-Melalui-Link-httpscoronajakartagoididinformasi-bantuan-sosial 24 Desember 2020 Kamis, 24 Desember 2020 1. Akun Facebook Wakil Bupati terpilih Lampung Tengah Ardito Wijaya

Penjelasan : Beredar akun Facebook Wakil Bupati terpilih Lampung Tengah Ardito Wijaya, dengan nama pengguna “Ardito Wijaya” (www.facebook.com/profile.php?id=10000875 2546657), meminta sejumlah pulsa kepada warganet melalui direct message dan terakhir mengunggah postingan pada 24 April 2019.

Dari penelusuran diketahui akun tersebut palsu. Menurut Ardito Wijaya, saat dikonfirmasi melalui Lampung.inews.id, Ardito mengonfirmasi bahwa akun Facebook tersebut bukan miliknya, dan akun Facebook resminya hanya berupa fanspage bernama “Ardito Wijaya”. Lebih lanjut Ardito mengimbau masyarakat jangan mudah percaya, apabila ada akun yang mencoba meminta transfer sejumlah pulsa atau uang, dan cek terlebih dahulu kebenarannya agar terhindar dari penipuan.

Hoaks

Link Counter: https://lampung.inews.id/berita/muncul-akun-facebook-palsu-ardito-wijaya-pelaku-minta-pulsa? fbclid=IwAR2zizAQuZ8ZgxtWoo_X8X7LSMMyjoG_wZObnQQy74D7IJc0yXMjiDXCUOA https://radarmetro.id/facebook-ardito-wijaya-minta-pulsa/?fbclid=IwAR16RsdJs_b3c24WoQqBQ WSx2TcTbIQlg8Sa1VvdAdvLc_rxQHlmGwhxhxI Kamis, 24 Desember 2020 2. Tsunami Rawan Terjadi di Bulan Desember

Penjelasan : Beredar sebuah narasi yang telah meresahkan masyarakat tentang anggapan bahwa bulan Desember merupakan satu-satunya bulan yang sangat rawan terjadi Tsunami.

Faktanya, pendapat yang menyebutkan bahwa Desember adalah satu-satunya bulan yang sangat rawan terjadi tsunami tidaklah benar. Melalui akun Instagram pribadi @daryonobmkg, Kepala Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Dr Daryono menyampaikan analisisnya terhadap data kejadian tsunami di wilayah Indonesia yang menunjukkan adanya variasi jumlah peristiwa tsunami untuk masing-masing bulan. Daryono menjelaskan, berdasarkan sumber dan pembangkitnya, secara ilmiah tsunami memang tidak mengenal musim. Gempa tektonik, longsoran dalam laut, erupsi gunung api adalah fenomena geologis yang dapat terjadi kapan saja tidak hanya pada bulan-bulan tertentu seperti halnya fenomena cuaca dan iklim, sehingga kapan saja dapat terjadi tsunami. Disinformasi

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CJHklRBnU7E/?igshid=1604m5py4qfiy https://kumparan.com/kumparannews/menguak-mitos-bencana-tsunami-kerap-terjadi-di-desember-1upp NOYkCoK/full?utm_medium=post&utm_source=Twitter&utm_campaign=int https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/23/150500565/benarkah-tsunami-rawan-terjadi-di-bulan-dese mber-?fbclid=IwAR2Pa2nQsVnoC_asKALk39_1NsLTrfCGn01GnkswBKojjDRHcpvvfmUum7I

Kamis, 24 Desember 2020 3. Negara Cina Buat Kantor Polisi di Indonesia

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook dengan klaim bahwa Cina telah membuat kantor Polisi di Indonesia. Klaim tersebut disertai dengan cuplikan video berdurasi 1 menit yang berjudul “Heboh Cina Buka Kantor Polisi – Apa Kabar Indonesia Malam”. Unggahan tersebut dimuat pada 19 Desember 2020.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim bahwa Tiongkok telah membuat kantor polisi di Indonesia adalah salah. Faktanya, video yang beredar adalah video lama dan sudah dibantah oleh Kapolres Ketapang. Kapolres Ketapang telah membuat klarifikasi dan bantahan atas isu yang beredar di masyarakat, bahwa tidak ada kerjasama ataupun pendirian kantor Polisi Tiongkok di Ketapang. Sampai saat ini juga tidak ada pendirian kantor Polisi Cina di Indonesia serta kesepakatan kerjasama antara kepolisian Cina dan Indonesia.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/0k8RXY2N-cek-fakta-tiongkok-sudah-membuat-kanto r-polisi-di-indonesia-ini-faktanya https://turnbackhoax.id/2020/12/24/salah-negara-cina-buat-kantor-polisi-di-indonesia/ 25 Desember 2020 Jumat, 25 Desember 2020 1. Kebijakan Lockdown dan Menjaga Jarak Merupakan Strategi untuk Mencegah Revolusi

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial yang memuat foto dengan klaim bahwa kebijakan lockdown dan menjaga jarak yang diterapkan oleh pemerintah dunia di masa pandemi Covid-19 ini bukan merupakan usaha untuk menjaga keamanan dan keselamatan warga, melainkan merupakan strategi pemerintah untuk mencegah revolusi.

Dilansir dari laman situs Covid19.go.id, klaim dalam unggahan tersebut adalah tidak benar. Ditemukan penjelasan dari situs Who.int yang menyatakan bahwa kebijakan lockdown dan menjaga jarak merupakan cara paling efektif untuk menekan angka persebaran Covid-19. Hal ini dikarenakan virus penyebab Covid-19 ditularkan melalui percikan air liur yang berasal dari saluran pernapasan dan keluar melalui hidung atau mulut ketika seseorang yang terinfeksi Covid-19 batuk, bersin, maupun berbicara. Centers for Disease Control and Prevention (CDC) juga menegaskan pentingnya menjaga jarak untuk mengurangi resiko penularan Covid-19.

Hoaks

Link Counter: https://covid19.go.id/p/hoax-buster/salah-kebijakan-lockdown-dan-menjaga-jarak-merupakan-strategi-unt uk-mencegah-revolusi https://www.who.int/emergencies/diseases/novel-coronavirus-2019/advice-for-public https://www.who.int/news-room/q-a-detail/herd-immunity-lockdowns-and-covid-19 Jum’at, 25 Desember 2020

2. Purworejo Kabupaten dengan Kasus Covid-19 Tertinggi di Jawa Tengah, dan Keempat Tertinggi di Indonesia

Penjelasan : Beredar sebuah gambar di berbagai platform media sosial yang menampilkan sebuah tabel yang diklaim sebagai data "The highest covid case", gambar tersebut disertai narasi yang mengklaim bahwa Kabupaten Purworejo merupakan kabupaten dengan jumlah kasus Covid-19 tertinggi di Jawa Tengah.

Faktanya, klaim bahwa Purworejo adalah Kabupaten dengan kasus Covid-19 tertinggi di Jawa Tengah, dan keempat tertinggi di Indonesia adalah salah, juga tidak sesuai dengan data Covid-19 yang dimiliki Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Tengah dan Data Pemerintah Indonesia. Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Purworejo mengklarifikasi bahwa saat ini jumlah kasus Covid-19 di kabupaten Purworejo relatif terkendali dan secara kumulatif bukan berada pada posisi tertinggi di Jawa Tengah, Purworejo sendiri sudah masuk kategori orange, dengan risiko sedang. Adapun tabel gambar yang diklaim sebagai "The highest covid case" adalah tidak benar. Tabel tersebut adalah tabel Grafik Rate of Transmission kasus Covid-19 yang didasarkan pada rata-rata penyebaran kasus dari satu orang ke orang yang lainnya hasil testing dan tracing dalam penanganan pandemi Covid-19.

Disinformasi

Link Counter: https://www.facebook.com/story.php?story_fbid=1007560619755975&id=250634595448585 https://corona.jatengprov.go.id/data https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/24/193500165/hati-hati-11-daerah-tujuan-wisata-mas uk-zona-merah-covid-19-mana-saja https://covid19.go.id/peta-sebaran-covid19 26 Desember 2020 Sabtu, 26 Desember 2020 1. Rapid Test Antigen di Rest Area Tol Jatim

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai WhatsApp sebuah informasi yang mengatakan adanya rapid test antigen di beberapa titik di rest area atau tempat istirahat jalan tol Jawa Timur.

Faktanya, informasi yang mengatakan bahwa ada rapid test antigen di jalan tol adalah salah. Menurut Kanit 2 Sat PJR Jatim Iptu Roni Faslah menegaskan bahwa saat ini tidak ada layanan rapid test antigen di jalan tol di Jatim seperti kabar yang beredar. Roni mengatakan bahwa memang ada layanan rapid test antigen di jalan dan itu ada di Kota Malang yang digelar Pemkot Malang. Tetapi tidak ada layanan rapid test antigen di tol di Jatim. Kalau di Kota Malang ada. Infonya dari wali kota Malang, tapi bukan di jalan tol.

Hoaks

Link Counter: https://news.detik.com/berita-jawa-timur/d-5308544/beredar-pesan-rapid-test-antigen-di-rest-area-tol-jati m-polisi-hoaks?_ga=2.257492683.1763720519.1608939741-430230865.1581994719 https://www.madiunpos.com/hoaks-pesan-rapid-test-antigen-di-rest-area-tol-jatim-1055087 Sabtu, 26 Desember 2020 2. Akun Facebook Mencatut Nama Gubernur Sumbar Mengajak Bergabung ke Grup Diskusi

Penjelasan : Beredar akun Facebook yang mencatut nama serta foto Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno. Terlihat akun tersebut melakukan percakapan yang berisi, “Assalamualaikum. Saya buat grup diskusi online “Cara menanggulangi wabah C19 terhadap lingkungan kita” Saya pribadi meminta dengan hormat untuk bergabung dengan grup ini.”

Faktanya Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno melalui akun Facebook pribadinya mengklarifikasi langsung bahwa ada yang sedang berusaha melakukan penipuan menggunakan akun mengatasnamakannya, untuk itu Irwan meminta masyarakat untuk tidak menanggapi. Sementara itu, Kepala Biro Humas Setdaprov Sumbar, Hefdi turut mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap akun palsu yang mengatasnamakan Gubernur Sumbar.

Hoaks

Link Counter: https://padangkita.com/ada-akun-palsu-di-media-sosial-mencatut-nama-irwan-prayinto-jangan- ditanggapi/ https://www.facebook.com/IrwanPrayitnoOfficial/posts/3856983727678543 Sabtu, 26 Desember 2020 3. Rumah Sakit di Lockdown karena Pasien Vaksin Covid Pertama Mulai Makan Pasien Lain

Penjelasan : Beredar di media sosial Facebook sebuah postingan yang berisi sebuah gambar tangkapan layar dari sebuah media online yang berjudul "HOSPITALS ON LOCKDOWN AS FIRST COVID VACCINE PATIENTS START EATING OTHER PATIENTS" yang bila diartikan ke dalam Bahasa Indonesia "RUMAH SAKIT DI LOCKDOWN KARENA PASIEN VAKSIN COVID PERTAMA MULAI MAKAN PASIEN LAIN”.

Setelah dilakukan penelusuran, klaim adanya berita yang menyatakan ada rumah sakit di lockdown karena pasien vaksin Covid-19 pertama mulai memakan pasien lain adalah klaim yang salah. Foto tersebut merupakan foto editan yang menggabungkan tampilan berita dari media online dengan foto asli yang sudah diunggah sejak Februari tahun 2019 dan tidak ada hubungan dengan pasien vaksin Covid-19". Foto asli, dimuat pada artikel berjudul “I Remember the First Time I Saw a Teenager Die” yang tayang di situs The New York Times pada 14 Februari 2019 dengan keterangan “The trauma bay in the emergency department at Temple University Hospital after resuscitation efforts failed” atau jika diterjemahkan “Tempat trauma di unit gawat darurat di Temple University Hospital setelah upaya resusitasi gagal”. Disinformasi

Link Counter: https://cekfakta.com/focus/5902 https://factcheck.afp.com/photo-has-circulated-online-2019-reports-about-gun-violence-it-does-n ot-relate-coronavirus-pandemic https://www.nytimes.com/2019/02/14/opinion/sunday/guns-violence-hospitals.html 27 Desember 2020 Minggu, 27 Desember 2020 1. Tes PCR Tidak Bisa Deteksi Varian Baru Virus Covid-19

Penjelasan : Beredar postingan di Facebook terkait informasi varian baru dari Virus Covid-19. Dimana Virus jenis baru tersebut telah bermutasi secara meluas serta penyebarannya sudah sampai di Singapura. Dalam postingan disebutkan bahwa varian baru dari Virus Covid-19 ini tidak dapat terdeteksi melalui tes PCR dan Rapid Test Antigen.

Dilansir dari Tasikmalaya.pikiran-rakyat.com, dr. Zubairi Djoerban, selaku Ketua Satgas Covid-19 Ikatan Dokter Indonesia (IDI) membantah melalui cuitan dalam akun Twitternya yang menyatakan bahwa "Ada yang bilang varian baru ini tidak bisa terdeteksi tes PCR. Itu tidak benar". dr Zubair menjelaskan, Tes PCR ini bisa mendeteksi tiga spike (seperti paku-paku yang menancap pada permukaan virus korona) berbeda. Sehingga, varian baru ini masih tetap bisa dideteksi tes PCR.

Hoaks

Link Counter: https://tasikmalaya.pikiran-rakyat.com/cek-fakta/amp/pr-061171863/hoaks-atau-fakta-benarkah-t es-pcr-tidak-bisa-deteksi-varian-baru-virus-covid-19 https://twitter.com/ProfesorZubairi/status/1342339299740553218 MInggu, 27 Desember 2020 2. Artikel Mengatasnamakan Ketua Baznas RI, Prof Bambang Sudibyo

Penjelasan : Beredar pesan berantai di Whatsapp yang berisi sebuah artikel yang berjudul "Progja Presiden Jokowi mulai Januari 2021: Rekayasa Pandemi Covid-19, Perwujudan Industri dari China Tiongkok" dengan menyebut Prof Bambang Sudibyo, Guru Besar UGM dan Ketua BAZNAS RI, sebagai penulisnya.

Dilansir dari Republika.co.id, Prof Bambang Sudibyo menegaskan tulisan pada artikel yang beredar itu tidak benar atau hoaks. Prof Bambang Sudibyo juga menegaskan bahwa tulisan tersebut bukan darinya.

Hoaks

Link Counter: https://republika.co.id/berita/nasional/umum/qlxj3j440/viral-artikel-catut-namanya-bambang-su dibyo-itu-hoaks https://www.harianaceh.co.id/2020/12/26/beredar-artikel-catut-namanya-bambang-sudibyo-itu-h oaks/ Minggu, 27 Desember 2020 3. Voucher Alfamart Berhadiah

Penjelasan : Beredar pesan berantai berupa link website berisi survei kepada konsumen yang seolah-olah dibuat oleh Alfamart untuk karnaval tahun baru dengan imbalan hadiah voucher untuk konsumen yang telah mengikuti survei.

Faktanya, menurut Nur Rachman selaku Corporate Communication GM Alfamart. Ia mengatakan bahwa pesan tersebut tidak resmi dari Alfamart, untuk itu masyarakat yang menerimanya tidak perlu dihiraukan. Pelaku sengaja memanfaatkan momen tahun baru untuk melakukan perbuatan yang bisa merugikan konsumen. Selain itu Rachman juga menghimbau untuk masyarakat jangan mudah tergiur oleh iming-iming yang diberikan meski seolah-olah dibuat resmi oleh Alfamart.

Hoaks

Link Counter: https://palembang.tribunnews.com/2020/12/26/cek-fakta-pesan-berantai-di-medsos-voucher-alfa mart-berhadiah-waspada-data-pribadi-anda-dicuri 28 Desember 2020 Senin, 28 Desember 2020 1. Akun WhatsApp Mencatut Nama Kasatpol PP Lhokseumawe Meminta Pulsa

Penjelasan : Beredar WhatsApp mencatut nama serta foto Kasatpol PP dan Wilayatul Hisbah (WH) Kota Lhokseumawe, Zulkifli. Akun WhatsApp tersebut mengirimkan pesan yang meminta diisikan pulsa.

Dilansir dari aceh.tribunnews.com, Zulkifli menjelaskan bahwa akun WhatsApp yang meminta pulsa tersebut bukan miliknya. Ia meminta kepada warga untuk berhati-hati dan tidak menanggapi bila kedepan ada pesan melalui WhatsApp yang memakai fotonya untuk meminta pulsa.

Hoaks

Link Counter: https://aceh.tribunnews.com/2020/12/27/hati-hati-pakai-foto-kasatpol-pp-lhokseumawe-pelaku- minta-pulsa-via-whatshapp Senin, 28 Desember 2020 2. Konsumsi Kuning Telur Mentah Bisa Cerdaskan Anak Penjelasan : Beredar sebuah video yang meresahkan masyarakat berisi seorang ibu yang memberikan telur ayam mentah dicampur susu kepada anak bayinya. Ibu tersebut mengklaim resepnya dapat membuat bayinya cerdas dan juga sehat.

Faktanya, dilansir dari Detik.com, dr. Florentina M. Rahardja, M.Gizi, SpGK menjelaskan kalau telur tidak disarankan untuk dikonsumsi dalam keadaan mentah atau setengah matang karena beresiko terkontaminasi bakteri Salmonella Enteritidis yang bisa menyebabkan diare hingga dehidrasi. dr. Florentina merekomendasikan telur dijadikan makanan MPASI untuk anak usia 6 bulan ke atas. Sementara untuk alasan kecerdasan, dr. Florentina berpendapat kalau tingkat kecerdasan anak dipengaruhi oleh beberapa faktor. Termasuk di dalamnya pemberian zat gizi lengkap dan seimbang, serta diiringi juga dengan stimulasi.

Hoaks

Link Counter: https://food.detik.com/info-kuliner/d-5308785/berikan-telur-mentah-pada-bayi-ibu-ini-dihujat-netizen/2 https://www.kompas.com/tren/read/2020/12/28/100500065/-klarifikasi-konsumsi-kuning-telur-mentah-dikl aim-bisa-cerdaskan-anak-?page=all https://www.idnpos.com/berita/viral-ibu-beri-campuran-susu-dan-telur-mentah-ke-bayi?utm_source=dlvr.i t&utm_medium=twitter&utm_campaign=idnpublic Senin, 28 Desember 2020

3. KPK Tangkap Puan Maharani

Penjelasan : Beredar sebuah video berjudul "KPK TANGKAP TANGAN PUAN MAHARANI DI KANTOR PDIP". Video ini beredar di media sosial Facebook. Dimana akun tersebut mengunggah video yang berasal dari platform YouTube.

Berdasarkan penelusuran, klaim KPK melakukan OTT terhadap Puan Maharani adalah salah. Faktanya, tidak ada informasi valid dari media arus utama mengenai hal itu. Dalam isi video tersebut tidak terdapat informasi operasi tangkap tangan (OTT) KPK terhadap Ketua DPR Puan Maharani, melainkan hanya mencatut pernyataan politikus Partai Demokrat Benny K Harman yang menantang KPK agar berani mengusut keterlibatan Puan dalam korupsi dana bantuan sosial (bansos). Dilansir dari Medcom.id, KPK sendiri akan mengusut dugaan aliran dana korupsi bantuan sosial (bansos) Covid-19 ke partai politik (parpol). Mengingat salah satu tersangka, Menteri Sosial Juliari P Batubara, merupakan seorang politikus. "Bahwa dia bendahara umum (bendum) parpol, iya faktanya. (Tetapi) apakah kemudian ada aliran dana ke parpol tertentu, ada di situ misalnya, nanti digali lebih lanjut dalam pemeriksaan saksi-saksi," kata pelaksana tugas (Plt) juru bicara bidang penindakan KPK Ali Fikri di Gedung Merah Putih KPK, Jakarta Selatan, Minggu, 6 Desember 2020 lalu.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/3NOqzM3k-cek-fakta-klaim-puan-maharani-kena-ott- kpk-di-kantor-pdip-hoaks-ini-faktanya Senin, 28 Desember 2020

4. Subsidi Kuota Internet 75 Gb dari KPCPEN

Penjelasan : Telah beredar pesan berantai di WhatsApp yang berisi sebuah narasi bahwa Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) memberikan subsidi kuota internet gelombang 3 sebesar 75 gb untuk semua operator. Dalam pesan berantai disebutkan bahwa subsidi kuota bisa didapatkan dengan masuk ke tautan situs yang telah dibagikan. Subsidi ini ada batas waktu sampai 31 Desember 2020.

Dilansir dari laman situs Medcom.id, ditemukan konten hoaks serupa dengan pesan berantai di atas terkait adanya subsidi kuota internet sebesar 75 gb untuk semua operator. Faktanya, diduga situs tersebut merupakan modus penipuan upaya phising atau peretasan yang dapat bermula dari link atau situs tertentu jika sempat di-klik penerima pesan.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/GKdpJzEK-cek-fakta-subsidi-kuota-internet-75-gb-dar i-kemendikbud-ini-faktanya Senin, 28 Desember 2020 5. Pria Hamili 17 Wanita

Penjelasan : Beredar sebuah video yang menampilkan seorang pria dikerubungi banyak orang seakan sedang diinterogasi, viral di media sosial. Kabar yang beredar, pria tersebut telah menghamili 17 wanita.

Kapolsek Teluknaga, AKP Edy Suprayitno angkat bicara terkait hal ini. Ia menjelaskan kabar mengenai pria yang menghamili 17 wanita itu tidak benar. Setelah mendapatkan kabar tersebut, polisi memintai beberapa pihak terkait video itu. Ternyata duduk perkaranya karena jalinan asmara yang kandas. Usut punya usut, si wanita tidak terima diputusin oleh sang kekasih. Kemudian sang wanita menyebarkan kabar bahwa si pria menghamili 17 perempuan lain.

Disinformasi

Link Counter: https://news.detik.com/berita/d-5310802/putus-cinta-di-balik-heboh-kabar-pria-hamili-17-wanita Senin, 28 Desember 2020

6. Potret Video Istora Senayan Digunakan Sebagai Tempat Karantina Pasien Covid-19

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan video berdurasi 33 detik dengan menampilkan para pasien Covid-19 sedang menjalani perawatan atau karantina di sebuah tempat yang sekilas mirip dengan gedung olahraga, unggahan tersebut mengklaim bahwa lokasi karantina pada video tersebut adalah di Istora Senayan Jakarta, bahkan sebagian unggahan menyebutkan pula bahwa video tersebut adalah potret karantina pasien Covid-19 di RSD Wisma Atlet.

Faktanya, klaim bahwa lokasi karantina pasien Covid-19 pada video tersebut adalah di Istora Senayan atau di Wisma Atlet merupakan klaim yang salah. Kepala Unit Istora Senayan Jujuk Bandung Windargo mengatakan bahwa video tersebut hoaks, dan bukan merupakan salah satu gedung yang berada di Istora Senayan. Dalam kesempatan lain Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Yusri Yunus mengemukakan pihaknya sudah melakukan pengecekan langsung ke lokasi untuk memastikan video yang viral di media sosial. Namun, hasilnya tidak ada satupun pasien Covid-19 yang ditaruh di Istora Senayan, Jakarta Selatan. Diketahui bahwa gedung yang digunakan untuk karantina pada video tersebut adalah Stadion Indoor Kompleks Olahraga (Sukpa) Pahang, Malaysia.

Disinformasi

Link Counter: https://megapolitan.kompas.com/read/2020/12/28/11073161/beredar-video-istora-senayan-jadi-te mpat-isolasi-pasien-covid-19 https://kabar24.bisnis.com/read/20201228/621/1335969/cek-fakta-istora-senayan-jadi-tempat-pen ampungan-pasien-covid-19-betulkah https://www.hmetro.com.my/mutakhir/2020/12/652151/sukpa-pilihan-tepat-sebagai-pkrc-metrotv 29 Desember 2020 Selasa, 29 Desember 2020 1. Akun Facebook Mengatasnamakan Bupati Serang

Penjelasan : Beredar sebuah tangkapan layar dari akun Facebook Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah. Terlihat pada akun tersebut menggunakan foto profil Bupati Serang menggunakan baju dInas Bupati dan kerudung hitam.

Kadis Kominfo Anas Dwi Satya Prasadya mengatakan, pihaknya bertindak cepat agar akun palsu tersebut tidak menyalahgunakan media sosial. Menurutnya, pembuat akun facebook palsu akan menyerang orang-orang terdekatnya dengan cara meminta pulsa. Kendati demikian, pihaknya telah melaporkan keberadaan akun tersebut kepada yang berwajib untuk dilakukan pemblokiran melalui menu yang tersedia di media sosial facebook. Selain itu, membuat pemberitahuan tentang akun palsu tersebut melalui medsos milik Pemerintah Kabupaten Serang.

Hoaks

Link Counter: https://tangerangonline.id/2020/12/28/akun-fb-bupati-serang-tatu-dipalsukan/?amp https://m.facebook.com/story.php?story_fbid=2892164647733576&id=1885430841740300 Selasa, 29 Desember 2020 2. Pesan Sandiaga Uno di Hari Pertama Kerja sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Penjelasan : Beredar sebuah gambar pada unggahan platform media sosial, gambar tersebut memberikan enam poin keterangan yang diklaim sebagai instruksi atau pesan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno kepada Kepala Biro Umum Kementeriannya di hari pertama kerja sebagai Menteri. Isi pesan tersebut diantaranya "Dikumandangkannya adzan pada setiap waktu sholat, Rapat berhenti saat waktu sholat, Senin dan Kamis Puasa, ke kantor di hari Selasa, Rabu dan Jumat harus pakai sepeda, gaji menteri akan diserahkan untuk staff dan perjalanan dinas menteri pakai uang pribadi".

Faktanya, klaim-klaim pada unggahan gambar tersebut tidak memiliki sumber kredibel, dan dari hasil penelusuran tidak ditemukan pemberitaan pada media kredibel yang memuat terkait pesan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif tersebut. Akun media sosial yang mengatasnamakan Dewan Pengurus Nasional Rumah SandiUno Indonesia (DPN RSI) memberikan penjelasan bahwa pesan pada gambar tersebut adalah tidak benar alias hoaks.

Hoaks

Link Counter: https://web.facebook.com/permalink.php?story_fbid=231318738504225&id=111611987141568 https://www.instagram.com/p/CJWGq5KAsu4/?igshid=1hd70qquvtpfy https://www.instagram.com/p/CJWGmMhnhnk/?igshid=311ioprtswy3 Selasa, 29 Desember 2020 3. Alfamart Bagikan Kupon Rp3 Juta Dalam Karnaval Tahun Baru

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di WhatsApp terkait informasi karnaval tahun baru. Alfamart membagikan kupon senilai Rp3 juta. Informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp3 juta tersebut berupa tautan http://alfamart.kupon.gratisurl.xyz/?c=tahunbaru yang menampilkan tulisan "Karnaval Tahun Baru Alfamart".

Dari penelusuran Cek Fakta Liputan6.com, pihak Alfamart melalui Coorporate Communication GM Alfamart, Nur Rachman menyatakan, informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp3 juta hoaks. Nur Rachman pun meminta, masyarakat tidak perlu menanggapi informasi tersebut. Sebab informasi karnaval tahun baru Alfamart bagikan kupon Rp3 juta bukan pesan resmi yang dikeluarkan dari Alfamart.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4443682/cek-fakta-hoaks-informasi-karnaval-tahun-ba ru-alfamart-bagikan-kupon-rp-3-juta Selasa, 29 Desember 2020 4. Menteri Agama Yaqut Cholil Tidak Lulus SMA

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial Facebook yang berisi narasi bahwa Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas tidak lulus Sekolah Menengah Atas (SMA). Berikut adalah narasi dalam unggahan tersebut "berani tidak menag tunjukan ijazah SMA nya? kami sangat yakin lima juta persen tidak akan pernah berani karena tidak punya ijazah sma."

Dilansir dari laman situs Medcom.id, klaim bahwa Menteri Yaqut tidak lulus SMA adalah salah. Faktanya, Menteri Yaqut merupakan alumni SMAN 2 Rembang yang telah dinyatakan lulus SMA pada tahun 1993.

Hoaks

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/JKRA3qwk-menteri-agama-yaqut-cholil-tidak-lulus-s ma-ini-faktanya https://kumparan.com/kumparannews/gus-yaqut-menteri-agama-lulusan-sma-dan-pernah-kulia h-di-ui-1upxt3FVxbW/full

Selasa, 29 Desember 2020 5. Serangan Fajar Isi Rp7 Ribu di Pilkada Serentak 2020

Penjelasan : Beredar postingan di media sosial Twitter, sebuah unggahan gambar yang memperlihatkan uang sebesar Rp7 Ribu di dalam amplop sebagai serangan fajar di Pilkada 2020. Dalam amplop tersebut juga terdapat tulisan yang berbunyi "Kami janji kalau kami jadi kami tambah sisanya Rp 493.000".

Dilansir dari laman Suara.com, klaim yang menyebutkan serangan fajar berisi amplop Rp7 ribu di Pilkada serentak 2020 adalah klaim yang keliru. Faktanya, foto yang beredar tersebut adalah guyon semata, bukan amplop serangan fajar sungguhan.

Disinformasi

Link Counter: https://www.suara.com/news/2020/12/28/220559/cek-fakta-benarkah-ada-serangan-fajar-isi-rp-7-ribu-di-pil kada-cianjur?page=all Selasa, 29 Desember 2020 6. Artikel “Gawat! Mensos Risma Akan Hapus Semua BLT Untuk Kedepannya”

Penjelasan : Beredar di sosial media Facebook sebuah unggahan yang disertai dengan tautan artikel dengan judul "Gawat! Mensos Risma Akan Hapus Semua BLT Untuk Kedepannya"

Dikutip dari Turnbackhoax.id, klaim bahwa Mensos Risma akan hapus BLT adalah keliru. Faktanya, BLT tidak dihapus melainkan diubah skemanya menjadi elektronik sebagai upaya menghindari penyelewengan. Judul artikel yang digunakan oleh Batasindo[dot]com tersebut tidak mencerminkan isi artikel secara keseluruhan sehingga berpotensi menyesatkan pembaca.

Disinformasi

Link Counter: https://turnbackhoax.id/2020/12/29/salah-artikel-gawat-mensos-risma-akan-hapus-semua-blt-unt uk-kedepannya/ https://cekfakta.tempo.co/fakta/1176/sesat-judul-artikel-mensos-risma-akan-hapus-semua-blt

30 Desember 2020 Rabu, 30 Desember 2020 1. Surat Edaran Mengatasnamakan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Palembang

Penjelasan : Beredar sebuah edaran yang mengatasnamakan Dinas Kesehatan Pemerintah Kota Palembang. Surat edaran tersebut menggunakan kop surat layaknya surat resmi dan dibubuhkan tanda tangan Plt Kepala Dinas Kota Palembang.

Dilansir dari situs resmi dinkes.palembang.go.id, surat edaran tersebut telah ditambahkan stempel hoaks. Dalam situs tersebut juga dihimbau kepada masyarakat untuk berhati- hati terhadap berita hoaks atau penipuan. Apapun berita yang berkaitan yang mengatasnamakan Dinas Kesehatan Kota Palembang agar dapat dikonfirmasikan terlebih dahulu datang langsung ke alamat kami atau melalui via telepon terima kasih.

Hoaks

Link Counter: https://www.instagram.com/p/CJXHp0zg93f/?igshid=1m9rvp4cxomyb https://dinkes.palembang.go.id/?nmodul=berita&bhsnyo=id&bid=716 Rabu, 30 Desember 2020 2. Razia STNK di Seluruh Wilayah Indonesia Tanggal 30 Desember 2020

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai di media sosial WhatsApp soal adanya Razia STNK yang akan dilakukan di seluruh wilayah di Indonesia. Dalam pesan berantai itu, razia disebut akan dilakukan pada 30 Desember 2020.

Faktanya, dilansir dari Merdeka.com, Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Rusdi Hartono menegaskan, jika informasi tersebut tidaklah benar alias hoaks. Mengutip dari Headlinekaltim.co, Kabag Humas Polresta Samarinda, AKP Annisa Prastiwi juga turut membantah informasi tersebut. Dirinya pun meminta masyarakat untuk tidak mudah mempercayai kabar-kabar yang tidak jelas kebenaran sumbernya.

Hoaks

Link Counter: https://www.merdeka.com/cek-fakta/cek-fakta-hoaks-pesan-razia-stnk-di-seluruh-wilayah-indon esia.html https://headlinekaltim.co/polresta-samarinda-bantah-isu-razia-stnk-besok/ https://ijn.co.id/cek-fakta-hoaks-pesan-razia-stnk-di-seluruh-wilayah-indonesia/ Rabu, 30 Desember 2020 3. Sambal Bawang Dapat Cegah Covid-19

Penjelasan : Beredar pesan berantai terkait sambal bawang yang dapat mencegah Covid-19. Dalam pesan berantai disebutkan orang Indonesia kebal pada Covid-19 karena sering mengonsumsi sambal bawang. Klaim bahwa bawang harus dikonsumsi dengan cabai karena mengandung vitamin C dosis tinggi untuk mencegah virus, kuman, maupun bakteri.

Dilansir dari Liputan6.com, klaim yang menyebutkan sambal bawang bisa mencegah Covid-19 adalah tidak benar. Menurut dr Putu Eka Prayastiti Kefani, Dokter keluarga sekaligus Co-founder Sadar Sehat menjelaskan bahwa klaim yang menyebut bawang harus dikonsumsi dengan cabai karena mengandung vitamin C dosis tinggi untuk mencegah Covid-19 tidak tepat, sebab jumlah vitamin C yang dibutuhkan sebagai dosis terapeutik (membantu tubuh melawan virus pada umumnya) adalah 1000-2000 mg, yakni setara dengan 2 kg cabai. Hal tersebut tidak rasional karena dalam 100 gram cabai hanya mengandung 50 mg vitamin C. Ia juga menyebut pencegahan efektif untuk menangkal Covid-19 adalah dengan penerapan protokol kesehatan.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4445466/cek-fakta-tidak-benar-sambal-bawang-bisa-c egah-covid-19 Rabu, 30 Desember 2020 4. Klaim Gibran Menyerahkan Diri ke KPK

Penjelasan : Telah beredar unggahan di media sosial yang memuat tautan dari Youtube berjudul "HEB0H! GIBRAN SERAHKAN DIRI KE KPK DEMI IST4NA ! KENAPA LURR". Sedangkan dalam thumbnail video tersebut terdapat narasi yang berbunyi "GIBRAN MENYERAH !!! DEMI ISTANA".

Dilansir dari Medcom.id, Klaim Gibran menyerahkan diri ke KPK adalah salah. Faktanya, tidak ada informasi valid dari media arus utama terkait hal itu.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ZkeYv2rk-cek-fakta-klaim-gibran-menyerahkan-diri-k e-kpk-hoaks-ini-faktanya Rabu, 30 Desember 2020 5. Bansos Terbengkalai di Pulogadung Sudah Kedaluwarsa

Penjelasan : Telah beredar sebuah video di media sosial yang diklaim puluhan ribu paket bansos terbengkalai yang sudah kedaluwarsa di kawasan industri Pulogadung.

Setelah ditelusuri lebih lanjut, faktanya klaim tersebut tidak benar. Kanit Reskrim Polsek Cakung, Iptu Stevanus Leonard Johannes memastikan bahwa paket bansos tersebut belum kadaluarsa. Di mana masa kadaluarsa masa cukup lama, yakni pada 2023 mendatang.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4444843/cek-fakta-tidak-benar-bansos-terbengkalai-d i-pulogadung-sudah-kedaluwarsa Rabu, 30 Desember 2020 6. Petugas Medis Pakai Jarum Palsu saat Vaksinasi

Penjelasan : Telah beredar sebuah video di media sosial Facebook yang menyebut petugas medis menggunakan jarum palsu saat vaksinasi. Dengan narasi "Sudah diketahui bahwa mereka menggunakan jarum suntik palsu untuk orang yang disuntik. Tapi, tolong jangan terlalu kelihatan di TV. Mereka menunjukkannya, bahkan lebih dari sekali? Hampir seperti mereka ingin kau melihat ini... oh...".

Dilansir dari Liputan6.com, klaim jarum palsu dalam pemberitaan video di situs BBC News adalah tidak benar. Faktanya, itu merupakan jarum suntik yang bisa ditarik (retractable needles). BBC menjelaskan, petugas medis tersebut menggunakan safety syringe. Jarum ini akan masuk ke perangkat secara otomatis setelah digunakan. Masih dalam penjelasan BBC, safety syringe sudah digunakan secara luas selama lebih dari satu dekade. Alat ini berfungsi untuk melindungi staf medis dan pasien dari cedera hingga infeksi.

Disinformasi

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4444711/cek-fakta-petugas-medis-ini-pakai-jarum-pals u-saat-vaksinasi-simak-penelusurannya https://www.bbc.com/news/55364865 Rabu, 30 Desember 2020 7. Tiga Wanita Bintang Iklan Jamu Covid-19

Penjelasan : Beredar sebuah unggahan yang menampilkan dua buah foto dimana terdapat beberapa wanita bersama dengan Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto. Dalam keterangannya, nama akun Deni ini menyatakan bahwa foto tersebut merupakan foto bintang iklan untuk jamu Covid-19.

Namun, setelah dilakukan penelusuran, unggahan tersebut ternyata hoaks. Wanita yang terdapat dalam gambar bukan merupakan bintang iklan untuk jamu Covid-19. Foto pertama merupakan foto dari pasien 01,02, dan 03 Covid-19 yang berhasil sembuh. Dilansir dari detiknews, Menteri Kesehatan pada saat itu, Terawan Agus Putranto pun secara langsung memberikan jamu dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) sebagai buah tangan. Sementara foto kedua adalah foto dari ketiga orang yang sama yaitu pasien 01,02 dan 03 Covid-19 yang berhasil sembuh. Melansir dari Kumparan.com, Juru bicara pemerintah untuk penanganan Corona pada saat itu, Achmad Yurianto, untuk pertama kali memperkenalkan ketiga pasien tersebut di RSPI Sulianti Saroso, Jakarta Utara.

Disinformasi

Link Counter: https://news.detik.com/berita/d-4941297/menkes-beri-langsung-jamu-dari-jokowi-ke-tiga-pasien -corona-yang-sembuh https://kumparan.com/kumparannews/foto-sosok-pasien-1-2-3-yang-sembuh-dari-corona-1t2NkP KXXER Rabu, 30 Desember 2020 8. Peringatan Keras Menteri Prabowo Subianto Kepada Pemerintah Malaysia Terkait Penghinaan Lagu Indonesia Raya

Penjelasan : Beredar sebuah video pada platform Youtube berdurasi 9:36 menit dengan judul "MENGEJUTKAN! BERITA HARI INI, PRABOWO, PERINGATKAN MALAYSIA, LAGU INDONESIA RAYA, HRS KAPOLRI", video tersebut menampilkan cuplikan pidato Menteri Pertahanan Prabowo Subianto yang diklaim sebagai tindakan peringatan keras terhadap Pemerintah Malaysia atas sebuah video penghinaan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang diduga diunggah oleh akun Youtube Malaysia "MT Asean".

Faktanya, dari hasil penelusuran Cek Fakta Medcom.id diketahui bahwa klaim Prabowo memberikan peringatan kepada Malaysia soal penghinaan lagu kebangsaan Indonesia Raya adalah salah. Pidato pernyataan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto pada video tersebut merupakan hasil manipulasi digital editing yang mengambil cuplikan video pidato Prabowo Subianto pada saat kampanye Pilpres 2019 lalu, tepatnya disampaikan saat berkunjung ke Kawasan Wisata Danau Cimpago, Padang, Sumatra Barat, Rabu, 3 April 2019. Saat ini kasus penghinaan lagu kebangsaan Indonesia Raya oleh kanal YouTube bernama MT Asean tengah diselidiki oleh pihak berwajib di Malaysia. Hal tersebut disampaikan oleh pihak Kedutaan Malaysia di Jakarta pada akun Facebook resminya pada Minggu, 27 Desember 2020, dengan menyatakan Kedutaan mengutuk segala bentuk provokasi negatif yang mempengaruhi hubungan bilateral Malaysia dan Indonesia dan memastikan bakal melakukan tindakan tegas bila terbukti video diunggah oleh warga mereka, hukum bakal diberlakukan sesuai undang-undang setempat.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/nbwlMa3k-cek-fakta-prabowo-peringatkan-malaysia-soal-peng hinaan-lagu-indonesia-raya-ini-faktanya https://www.medcom.id/internasional/asia/1bV2qwGb-beredar-video-penghinaan-lagu-indonesia-raya-mal aysia-lakukan-investigasi https://nasional.republika.co.id/berita/nasional/politik/ppdsu3428/nasional/politik/19/04/03/ppd1c7409-pra bowo-tak-ingin-rakyat-indonesia-dihina-bangsa-lain Rabu, 30 Desember 2020 9. Video GOR Jayabaya Kediri Digunakan Sebagai Tempat Isolasi Pasien Covid-19

Penjelasan : Beredar sebuah video berdurasi 24 detik yang dinilai dapat meresahkan masyarakat, menunjukkan kondisi isolasi yang diduga pasien Covid-19 dengan keterangan video yang mengatakan bahwa isolasi itu berlokasikan di GOR Jayabaya Kediri.

Faktanya, dilansir dari laman resmi Kedirikota.go.id, Kepala Dinas Kesehatan Kota Kediri, dr. Fauzan Adima membantah bahwa kondisi tersebut terjadi di Kota Kediri. Menurut pihaknya, GOR Jayabaya memang sempat difungsikan untuk observasi pemudik lebaran lalu. Namun, tercatat sejak 1 Oktober 2020 GOR Jayabaya sudah tidak difungsikan untuk tempat observasi bagi pemudik lagi. Adapun video serupa sempat beredar di daerah lain seperti di Istora Senayan Jakarta dan GOR Lembupeteng, tentu saja hal ini dibantah oleh pemerintah setempat.

Disinformasi

Link Counter: https://rsudgambiran.kedirikota.go.id/siaran-pers-pemkot-kediri-pastikan-berita-isolasi-pasien-c ovid-19-di-gor-jayabaya-adalah-hoax/ https://surabaya.tribunnews.com/2020/12/28/inilah-kondisi-gor-kediri-sekarang-video-yang-sebut -pasien-covid-19-dirawat-di-sini-dipastikan-hoax http://www.elshinta.com/news/222210/2020/12/29/pemkot-kediri-pastikan-kabar-isolasi-pasien-c ovid19-di-gor-jayabaya-adalah-hoaks 31 Desember 2020 Kamis, 31 Desember 2020 1. Bill Gates dan CEO Pfizer Menolak Disuntik Vaksin Covid-19

Penjelasan : Beredar informasi mengunggah di media sosial sebuah klaim yang menyebut Bill Gates melarang keluarganya untuk disuntik vaksin covid-19. Akun tersebut juga menyebut CEO Pfizer, Albert Bourla tidak mau divaksin covid-19.

Dilansir dari Liputan6.com, Klaim yang menyebut Bill Gates dan CEO Pfizer, Albert Bourla menolak disuntik vaksin covid-19 merupakan informasi yang tidak benar. Faktanya, Bill Gates dan Albert Bourla siap untuk disuntik vaksin covid-19.

Hoaks

Link Counter: https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4445535/cek-fakta-benarkah-bill-gates-dan-ceo-pfizer- menolak-disuntik-vaksin-covid-19 Kamis, 31 Desember 2020 2. Pemadaman Listrik pada Malam Tahun Baru

Penjelasan : Telah beredar informasi diberbagai daerah yang menyebutkan bahwa mulai tanggal 31 Desember 2020 pukul 6 sore atau menjelang malam sampai dengan tanggal 1 Januari 20201 akan dilakukan pemadaman listrik total.

Faktanya informasi pemadaman listrik pada malam tahun baru adalah hoaks. Dikutip dari okezone.com, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif memastikan pasokan listrik untuk wilayah Jawa dan Bali pada Natal 2020 dan menjelang Tahun Baru 2021 dalam kondisi aman dan memiliki pasokan cadangan optimal. Arifin menjelaskan, penempatan layanan kebutuhan rakyat akan sektor ketenagalistrikan menjadi salah satu prioritas utama meskipun tengah beradaptasi dengan kebiasaan baru akibat pandemi Covid-19. Arifin berharap PT PLN berkomitmen untuk terus menjaga kehandalan pasokan listrik di seluruh unit operasinya dan selalu memberikan siaga dalam memberikan pelayanannya. PT PLN melalui Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Gorontalo dan UP3 Bojonegoro juga memastikan bahwa suplai listrik tetap aman dan tidak ada rencana pemadaman.

Hoaks

Link Counter: https://economy.okezone.com/read/2020/12/30/320/2336409/jelang-tahun-baru-2021-listrik-dijamin-tak-pada m https://kabarjombang.com/info-pemadaman-listrik-tangkal-perayaan-tahun-baru-di-jombang-hoax/ http://www.bojonegorokab.go.id/berita/baca/5556/Beredar-Hoax-Pemadaman-Listrik-Malam-Tahun-Baru,- Warga-Diimbau-Tak-Percaya Kamis, 31 Desember 2020 3. Lima Bangsal Isolasi RSUD Dr Moewardi Penuh Pasien Covid-19 dan Akhirnya Buat Tenda Darurat di Depan IGD

Penjelasan : Beredar sebuah pesan berantai yang disertai potret tenda oranye di depan RSUD Dr Moewardi pada platform WhatsApp, pesan tersebut memberikan keterangan bahwa lima bangsal isolasi pasien Covid-19 di RSUD Dr Moewardi telah penuh dan tidak bisa lagi menampung pasien Covid-19, disebutkan pula bahwa akhirnya RSUD Dr Moewardi membuat dua tenda darurat guna penanganan pasien Covid-19 di Wilayah Solo, Jawa Tengah.

Faktanya, klaim pada pesan berantai tersebut adalah salah. Direktur RSUD Dr Moewardi Solo, Cahyono Hadi mengklarifikasi pesan tersebut dengan menjelaskan bahwa bangsal isolasi RSUD Dr Moewardi masih tersedia tempat tidur kosong untuk pasien Covid-19, bahkan sesuai dengan adanya instruksi Kementerian Kesehatan tempat tidur pada bangsal isolasi RSUD Dr Moewardi bisa bertambah. Adapun potret tenda oranye bertuliskan BNPB di depan RSUD Dr Moewardi tersebut dimanfaatkan untuk keluarga yang mengantar pasien umum bukan sebagai tenda darurat isolasi pasien Covid-19. Disinformasi

Link Counter: https://solo.tribunnews.com/2020/12/30/viral-pesan-wa-bangsal-covid-19-rsud-moewardi-solo-pe nuh-sampai-dirikan-tenda-ini-penjelasannya Kamis, 31 Desember 2020 4. Vaksin Pfizer Buatan China

Penjelasan : Beredar pesan berantai di aplikasi perpesanan Whatsapp berisi sebuah informasi yang mengklaim bahwa Vaksin Pfizer buatan China. Dalam pesan tersebut disebutkan bahwa penemu dan pembuatnya juga China.

Dilansir dari laman Medcom.id, klaim bahwa vaksin Pfizer buatan China adalah salah. Faktanya, Vaksin Pfizer merupakan produk gabungan perusahaan Amerika Serikat dan Jerman. Pfizer merupakan perusahaan farmasi Amerika Serikat yang menggandeng BioNTech, perusahaan asal Jerman.

Disinformasi

Link Counter: https://www.medcom.id/telusur/cek-fakta/ZkeYLJ6k-vaksin-pfizer-buatan-tiongkok-ini-faktanya Kamis, 31 Desember 2020 5. Video Eksekusi Mati Para Koruptor di Cina

Penjelasan : Beredar di sosial media Facebook sebuah video yang diklaim sebagai video eksekusi mati para koruptor di Cina. Dalam video tersebut terdapat tulisan "Ini lah para koruptor2 di CINA. Tembak MATI koruptor di CINA. Kapan indonesia juga begini. Semua koruptor tembak mati. Agar ada efek jera pd yg lain. Koruptor harus di bunuh. Jangan di hukum. KORUPTOR TEMBAK MATI. INDONESIA KAPAN? Korupror makan uang rakyat. KORUPTOR GAK PUNYA MALU." Unggahan video tersebut juga disertai dengan narasi "Bagus diberlakukan di indonesia."

Setelah ditelusuri, klaim yang menyebutkan video tersebut adalah video eksekusi mati para koruptor Cina adalah salah. Faktanya, Dikutip dari cek fakta.tempo.co, video tersebut merupakan video yang menyorot seorang perempuan Cina yang menjadi terpidana mati karena membunuh suaminya. Ia dieksekusi mati bersama tujuh narapidana lainnya. Disinformasi

Link Counter: https://cekfakta.tempo.co/fakta/1179/sesat-klaim-ini-video-eksekusi-mati-para-koruptor-di-cina https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4444096/cek-fakta-tidak-benar-dalam-video-ini-korup tor-di-china-jalani-hukuman-tembak-mati?fbclid=IwAR0rITrJWJqG_mr1zcY5HFHzIOr4XSfRlecjXz U0VK6pRg0benK6oUeBUGw