Prakata

Buku ini adalah buku panduan yang menghimpun informasi tentang jenis program beasiswa pertukaran mahasiswa ke Jepang yang dijalin oleh Universitas Padjadjaran dengan universitas negeri maupun universitas swasta di Jepang. Program kerjasama beasiswa yang digalang Universitas maupun program studi Sastra Jepang terbagi menjadi dua jenis, yakni program beasiswa pertukaran long term (satu tahun) dan program beasiswa pertukaran short term (prgram duta budaya dan workshop). Mahasiswa tidak hanya sekedar mengetahui profil singkat universitasnya saja, tetapi juga mahasiswa dapat mengetahui lebih lanjut tentang riwayat hubungan kerjasama yang telah dijalin dan profil lulusan yang telah menempuh program pertukaran di masing-masing kampus tujuan.

Belajar di negeri Sakura, bukan hanya merupakan impian bagi mahasiswa program studi Sastra Jepang, tetapi juga impian bagi seluruh mahasiswa Universitas Padjadjaran. Dengan demikian, mahasiswa program studi sastra Jepang pada khususnya dapat lebih siap dan terpacu lagi untuk meningkatkan kemampuan akademis dan soft skills-nya sehingga dapat dengan bangga menjadi wakil dari Universitas Padjadjaran, bahkan sebagai wakil dari Indonesia untuk menjadi kandidat mahasiswa program beasiswa pertukaran di Jepang.

Program studi akan membantu menyeleksi mahasiswa berprestasi untuk mendapatkan beasiswa yang sesuai dengan menyelenggarakan seleksi internal pada akhir bulan Desember tiap tahunnya. Mahasiswa yang berhak mengikuti seleksi adalah mahasiswa mulai semester tiga, lima dan tujuh yang memiliki IPK 3,25 dan berprestasi di bidang non-akademik. Dengan demikian, mahasiswa yang memiliki riwayat akademik dan non-akademik akan tetap diprioritaskan untuk mendapatkan program beasiswa secara adil dan merata.

Jatinangor, 24 Agustus 2017 Ketua Program Studi Sastra Jepang,

Dr. Riza Lupi Ardiati, M.Hum

1

Daftar Isi

Prakata ...... 1

Daftar Isi ...... 2

1. Universitas Daito Bunka ...... 3

2. Universitas Fukuoka ...... 10

3. Universitas Hiroshima ...... 15

4. Universitas Kwansei Gakuin ...... 22

5. Manabi Gakuin Institute ...... 29

6. Universitas Nanzan ...... 33

7. Universitas ...... 39

8. Universitas Rikkyo ...... 46

9. Universitas Tenri ...... 54

10. Universitas Yamanashi Gakuin ...... 61

11. Duta Budaya Sakai-Shi Minkantaishi Asean Week ...... 65

12. Duta Budaya Shounan ...... 67

13. Informasi Umum Kehidupan di Jepang ...... 72

Lampiran-lampiran

2

大東文化大学 Universitas Daito Bunka

P r o f i l

Pada 1923, yayasan yang bernama Daito Bunka didirikan dengan nama Daito Bunka Gakuin, tetapi kemudian sering dengan peraturan pendidikan yang berlaku, berubah menjadi sebuah universitas dengan nama Bunsei Daigaku pada 1949 lalu berganti nama menjadi Daito Bunka Daigaku pada 1953.

Dengan memfokuskan pendidikan dan penelitian pada kebudayaan timur khususnya kajian Mandarin, Universitas Daito Bunka memiliki tujuan untuk dapat berkontribusi dalam mempromosikan bidang kajian ini, memelihara pemertahanan prinsip-prinsip moral berdasar Konfusianisme, menyerap elemen-elemen dari budaya Barat dengan tetap mempertahankan yayasan dalam budaya ketimuran dan mengkolaborasikan pandangan timur dan barat dalam menciptakan budaya yang baru dan terbuka untuk masyarakat internasional. Seiring dengan tujuannya, Daito Bunka juga mengarahkan para lulusannya untuk memiliki wawasan dan pandangan luas dunia internasional sehingga mereka pun dapat turut berkontribusi dalam mengembangkan budaya global dan mewujudkan kesejahteraan masyarakat umum.

Daito Bunka juga dikenal sebagai sebagai universitas yang mengembangkan ilmu kaligrafi dan merupakan salh satu universitas yang mengajarkan Bahasa Arab dan Urdu.

3

Pengenalan Kampus

Universitas Daito Bunka memiliki 8 fakultas dan terbagi menjadi 3 buah kampus yang memiliki lingkungan akademis yang menunjang bagi kehidupan mahasiswanya. Setiap kampusnya memiliki peran unik sesuai dengan pendidikan yang ditawarkan oleh konsep pendidikan Daito Bunka, yakni kampus Higashimatsuyama, kampus Itabashi dan kampus Shinanomachi.

1. Kampus Higashi-matsuyama Kampus Higashimatsuyama terletak di lingkungan yang dekat dengan alam, yang dapat menciptakan lingkungan yang nyaman dan memudahkan siswa untuk berpartisipasi dalam setiap kegiatan olahraga, khususnya atletik.

Alamat Kampus: 560 Iwadono, Higashi-Matsuyama-shi, Saitama 355-8501

Gambar 1. Peta Kampus Higashimatsuyama, Universitas Daito Bunka

4

Akses menuju kampus Higashi-matsuyama:

1. Tobu Tojo Line : Turun di stasiun Takasaka, Exit Pintu Barat. Naik bis kampus. (waktu tempuh 7 min). 2. Bis Kota (Kawagoe Kanko): Dari Stasiun Takasaka, Exit Pintu Barat, naik bis tujuan Hatoyama New Town. Turun di halte bis Univ. Daito Bunka Daigaku. 3. JR Takasaki Line : Turun di Stasiun Konosu, Exit Pintu Barat. Naik bis kampus. (kira-kira. 35 min).

2. Kampus Itabashi Sedangkan Kampus Itabashi terletak di wilayah urban perkotaan, menawarkan kesempatan bagi siswa tingkat tiga dan empat untuk memperoleh keahlian yang mereka perlukan. Di kampus ini terdapat Fakultas Sastra, Ekonomi, Bahasa Asing, Hukum, Administrasi Bisnis dan Ilmu Lingkungan Hidup & Sosial.

Alamat Kampus Itabashi: 1-9-1 Takashimadaira, Itabashi-ku, Tokyo 175-8571

Gambar 2. Peta Kampus Itabashi, Universitas Daito Bunka

5

Akses Menuju kampus Itabashi:

1.Tobu Tojo Line : Turun di stasiun Tobu Nerima, Exit Pintu Utara. Disambung dengan bis kampus (waktu tempuh: 7min). 2. Toei Mita Line : Turun di stasiun Nishidai, Exit Pintu Barat, berjalan kaki 10 min. 3. Bis Kota : Dari stasiun Tobu Nerima, naik bis tujuan Ukimafunado (Kokusai Kogyo). Turun di halte Takashima Rokunohashi. Berjalan kaki 5min. 4. Bis Kota Kokusai Kogyo : Dari stasiun Narimasu, Exit Pintu Utara, naik bis tujuan Stasiun Arabane Nishiguchi atau Stasiun Shimura Sanchome. Turun di halte Univ. Daito Bunka

3. Kampus Shinanomachi Kampus Shinanomachi merupakan rumah bagi mahasiswa yang akan menempuh program pascasarjana Hukum (Program Juris Doctor). Terletask berdekatan dengan stasiun JR Shinanomachi Station, di kawasan Shinjuku, Tokyo.

Program Pasca Sarjana, Universitas Daito Bunka

Sastra Ekonomi Bahasa Asing Sastra Jepang Ekonomi Bahasa dan Budaya Mandarin Studi Mandarin Linguistik Bahasa Inggris Sastra Inggris Bahasa dan Budaya Jepang Kaligrafi Ilmu Pendidikan

Ilmu Hukum Kajian Wilayah Asia Administrasi Bisnis Hukum Kajian Wilayah Asia Administrasi Bisnis Ilmu Politik

Ilmu Olahraga dan Sekolah Hukum Kesehatan Program Doctor Juris Studi lmu Olahraga dan Kesehatan

(Sumber: http://www.daitobunka-u.ac.jp)

6

Program S1, Universitas Daito Bunka

Fakultas Sastra Fakultas Ekonomi Fakultas Bahasa Asing Sastra Jepang Sosio-Ekonomi Bahasa Mandarin Sastra Mandarin Ekonomi Modern Bahasa Inggris Sastra Inggris Bahasa Jepang Pendidikan Kaligrafi

Fakultas Hukum Fakultas Hubungan Fakultas Administrasi Hukum Internasional Bisnis Politik Hubungan Internasional Administrasi Bisnis Budaya Internasional

Faculty of Social-Human Fakultas Olahraga dan Pusat Kerjasama Environmentology Ilmu Kesehatan Internasional Ilmu Lingkungan Hidup dan Ilmu Olahraga Sosial Ilmu Kesehatan

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran dengan Universitas Daito Bunka dan Universitas Padjadjaran telah dimulai sejak awal tahun 1988. Sejak dibukanya kelas bahasa Indonesia sebagai salah satu kelas peminatan bahasa Asing pada Fakultas Hubungan Internasional tahun 1986, program studi tur pun menjadi titik awal berlanjutnya program kerjasama hingga sekarang. Mahasiswa yang mengambil kelas bahasa Indonesia sebagai mata kuliah pilihan pada semester satu dan dua, direkomendasikan untuk mengikuti program studi tur (pelatihan bahasa dan budaya Indonesia) selama dua minggu pada bulan Agustus setiap tahunnya di program studi Sastra Jepang. Dan pada awal tahun 2013 kerjasama pun makin erat dengan disepakatinya oleh kedua universitas untuk memberikan kesempatan pada masing-masing mahasiswa terpilih untuk dapat menempuh program pertukaran selama satu tahun dengan penghapusan biaya kuliah bagi kedua belah pihak. Sehingga, mahasiswa dari Universitas Daito Bunka dapat mengikuti program pertukaran dengan mengikuti kelas

7 bahasa Indonesia di BIPA, Pusat Bahasa. Sedangkan, mahasiswa dari Universitas Padjadjaran dapat mengikuti program bahasa Jepang di kelas internasional, Pusat Kerjasama Internasional, Universitas Daito Bunka.

Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Daito Bunka (lih. Lampiran 1).

1. Formulir pendaftaran Universitas Daito Bunka 2. Formulir pendaftaran kemampuan Bahasa Jepang 3. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 4. Surat Rekomendasi dari dosen yang ditunjuk 5. Surat pernyataan finansial dari sponsor 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Juni dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Juli. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan dan informasi asrama.

Asrama Mahasiswa

8

Berikut adalah informasi mengenai asrama di Universitas Daito Bunka.

CITY PALACE Ryugakusei-kaikan Green House Takasaka Self-catered Self-catered house Public Apartment apartment rooms for shared for 16 students. (University registered 16 students Single accommodation) Type bedrooms,Furnished Self-catered en-suite kitchen and bathroom rooms are sheared. bathroom, washing desk, chair, bed, air bathroom, washing machine, kitchen, conditioner, TV machine, kitchen, refrigerator, refrigerator, desk, Room Facility microwave, desk, chair, bed, air chair, bed, TV, air conditioner, TV conditioner non-smoking 42,500 yen/month 52,500 yen/month 38,000 yen/month (including internet including utility bills not including utility access) not including (Electric, Water, bills Accommodation utility bills Gas,Internet access) *utility bills are fee *utility bills are approximately 12,500 approximately 10,000 yen/month yen/month Sakado station on Higashi-matsuyama Takasaka station on Tobu-tojo Line station on Tobu-tojo Tobu-tojo Line Nearest station (3 minute walk) Line (5 minute walk) (10 minute walk) Tobu-tojo Line bound Tobu-tojo Line bound University bus for Shinrin-koen (1 for Ikebukuro (1 stop) stop) One way ticket 140 yen Access to One way ticket 140 *University bus from campus yen Takasaka station *University bus from Takasaka station 1 month 2,000 yen 1 month 2,000 yen N/A 3 months 5,700 yen 3 months 5,700 yen Train pass 6 months 10,800 yen 6 months 10,800 yen *You can purchase a train pass after you receive a student ID card at the orientation.

9

福岡大学 Universitas Fukuoka

P r o f i l

Universitas Fukuoka merupakan salah satu universitas tertua di Jepang yang didirikan pada tahun 1934 dan memiliki rangking tinggi di antara universitas yang ada di Asia. Universitas ini juga menegelola rumah sakit yang termasuk dalam rumah sakit terbaik di Jepang.

Pendirian Universitas Fukuoka didedikasikan untuk pendidikan umum, menumbuhkembangkan generasi dengan mengintegrasikan pengetahuan melalui pendidikan interdisiplin dan penelitian. Dalam hal pengajaran dan penelitian, Universitas Fukuoka bertekad untuk memuliakan pendidik dan peneliti, menutrisi keunggulan kedua akademisi tersebut. Dengan demikian, maka akan tercapailah visi dan misi universitas untuk dapat berkontribusi pada masyarakat dengan melahirkan lulusan yang kreatif yang dapat berpikir dan bertindak global dan lokal untuk mengusung kebenaran dan kebebasan.

Universitas Fukuoka terletak di kota Fukuoka, perfektur Fukuoka yang berada di sebelah utara pulau Kyushu. Kota Fukuoka sendiri merupakan kota dengan populasi terbesar kelima di Jepang dan secara geografis berbatasan langsung dengan semenanjung Korea dan China, sehingga membuat kota Fukuoka dikenal sebagai pusat perdagangan dan kebudayaan selama dua ribu tahun lebih. Dan hingga kini pun, kota Fukuoka terus berkembang menjadi pusat pemerintahan, ekonomi dan budaya di Jepang Barat dan wilayah Kyushu. Terdapat sekitar 20 universitas negeri dan swasta, dan termasuk dalam daftar kota dengan jumlah rasio siswa ketiga terbesar di Jepang, setelah Tokyo dan Kyoto.

10

Pengenalan Kampus

Universitas Fukuoka memiliki 9 fakultas dengan mahasiswa berjumlah 20.000 orang dan 800 orang diantaranya adalah mahasiswa asing. Terbagi menjadi dua kampus, yaitu kampus Nanakuma dan kampus Kitakyushu.

Program Sarjana, Universitas Fukuoka

Fakultas Ilmu Budaya Fakultas Perdagangan Fakultas Teknik Budaya Perdagangan Teknik Mekanik Sejarah Manajemen Bisnis Teknik Elektro Bahasa dan Perdagangan Teknik Ilmu Komputer Sastra Jepang Internasional Teknik Kimia Pendidikan dan Teknik Sipil Psikologi Klinis Teknik Arsitektur Bahasa Inggris Bahasa Jerman Bahasa Perancis Kajian Asia Timur

Fakultas Hukum Fakultas Kedokteran Fakultas MIPA Hukum Bisnis Kedokteran Matematika Terapan Jurisprudence Keperawatan Fisika Terapan Kimia Ilmu Sistem Bumi

Fakultas Ekonomi Fakultas Farmasi Fakultas Olahraga dan Ekonomi Farmasi Ilmu Kesehatan Ekonomi Industri Ilmu Olahraga Ilmu Kesehatan

Program Pasca Sarjana, Universitas Fukuoka

Ilmu Budaya Kedokteran Teknik Sejarah Biologi Manusia Teknik Mekanik Bahasa dan Sastra Jepang Biologi Regulatori Teknik Elektro Bahasa dan Sastra Inggris Patormologi Teknik Ilmu Komputer Bahasa dan Sastra Jerman Biodinamika Patologi Teknik Kimia Bahasa dan Sastra Perancis Pengobatan sosial dan Teknik Ecco-teknologi Kajian Budaya Sosial Kesehatan Teknik Energi dan Sistem Pendidikan dan Psikologi Lingkungan Lingkungan Klinis Ilmu Kedokteran Teknik Arsitektur dan Sipil Keperawatan Teknik Sistem Informasi

11

Hukum Farmasi Fakultas MIPA Hukum Masyarakat Ilmu Farmasi Matematika Terapan Hukum Sipil dan Kriminal Kesehatan Fisika Terapan Ilmu Farmasi Kimia Ilmu Sistem Bumi

Ekonomi Fakultas Perdagangan Fakultas Olahraga dan Ilmu Ekonomi Perdagangan Kesehatan Ekonomi Industri Ilmu Olahraga dan Kesehatan

(Sumber : http://www.fukuoka-u.ac.jp )

Gambar 3. Peta Kampus Nanakuma, Universitas Fukuoka

Akses menuju kampus:

1. Bis Kota: turun di halte Fukudai-Mae

2. Subway Nanakuma Line : Turun di stasiun Fukudai-mae

Alamat kampus :

12

8-19-1 Nanakuma, Jonan-ku, Fukuoka

Fukuoka Perfecture, 814-0180

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dan dengan Universitas Fukuoka telah dimulai sejak pertengahan tahun 2013. Diprakarsai oleh Prof. Kubo dari Pusat Kerjasama Internasional Universitas Fukuoka, yang menyelenggarakan program Studi Tur ke Indonesia selama dua minggu pada bulan Agustus tiap tahunnya. Program kunjungan ini dapat diikuti oleh mahasiswa dari berbagai jurusan di Universitas Fukuoka. Kemudian di tahun berikutnya, program beasiswa pertukaran selama satu tahun dan program beasiswa workshop selama 10 hari bagi mahasiswa Indonesia pun dibuka. Kedua beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa sastra Jepang yang telah mengikuti seleksi internal yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Fukuoka (lih. Lampiran 2 dan 3).

1. Formulir pendaftaran program pertukaran 2. CV 3. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 4. Surat Rekomendasi (bahasa Inggris atau Jepang) 5. Essay 6. Surat Keterangan Mahasiswa 7. Surat Keterangan Sehat 8. Fotokopi Paspor (warna) 9. Pass Foto warna (3 bh) 10. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Juni dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Juli. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan dan informasi

13 asrama. Dan akan mengikuti program perkuliahan periode September – Agustus.

14

広島大学

Universitas Hiroshima

P r o f i l

Berdasarkan peraturan pemerintah Jepang yang dikeluarkan setelah perang dunia kedua, yakni menghimbau pemerintah daerah untuk mendirikan hanya satu sekolah tinggi saja di setiap perfektur. Maka di perfektur Hiroshima pun, pemerintah daerahnya harus menggabungkan beberapa sekolah tinggi yang telah berdiri saat itu. Universitas Hiroshima merupakan gabungan dari delapan sekolah tinggi yang bersatu pada 31 Mei 1949, yakni Sekolah Tinggi Ilmu Bahasa Hiroshima dan Sekolah Tinggi Pendidikan dan Pengajaran Hiroshima, Sekolah Tinggi Pendidikan untuk Pemuda Hiroshima dan lainnya. Sebagai, universitas yang memiliki reputasi sebagai universitas pelopor diantara universitas lainnya di Jepang Barat, Universitas Hiroshima juga menjadi salah satu universitas yang memiliki jumlah mahasiswa paling banyak.

Universitas Hiroshima terletak di kota Hiroshima, perfektur Hiroshima, pulau Honshu. Kota Hiroshima adalah kota pertama yang pernah dijatuhi bom atom di akhir perang dunia kedua pada 6 Agustus 1945. Sehingga sekarang ini kota Hiroshima dijadikan sebagai kota perdamaian dengan dibangunnya Monumen Perdamaian Hiroshima (Genbaku Dome) yang terletak di pusat kota Hiroshima. Secara geografis, karena letak Hiroshima yang berada di teluk laut Seto, menyebabkan iklim yang hangat dan terkenal dengan hasil lautnya yakni rumput laut dan oyster yang sangat lezat. Sedangkan di sebelah utara terdapat dataran Pegunungan yang terkenal dengan pertunjukan tradisional Kagura dan juga kerajinan besi Tatara.

15

Pengenalan Kampus

Universitas Hiroshima terdiri dari 11 fakultas program sarjana dan 11 departemen program pasca sarjana, dan telah menjadi rumah bagi pendidikan dan penelitian yang mempertemukan kebutuhan dunia sekarang ini, termasuk informasi terbaru abad ini, internasionalisasi dan pembelajaran sepanjang masa. Terlepas dari program sarjana dan pasca sarjana, Universitas Hiroshima juga menyelenggarakan beragam pusat penelitian unik, Institut Riset Pendidikan Tinggi, Institut Ilmu Perdamaian dan Intitut Riset Biologi Radiasi dan Pengobatan. Terlebih lagi Fakultas Pendidikan menawarkan program pendidikan Bahasa Jepang Khusus bagi para ahli yang akan menjadi Pengajar Bahasa Jepang atau ahli Bahasa Jepang.

Program Sarjana, Universitas Hiroshima

Fakultas Sastra Fakultas MIPA Fakultas Teknik Filsafat Matematika Teknik Sistem Mekanika Sejarah Ilmu Fisika Teknik Sistem Komputer dan Geografi Kimia Electro Arkeologi Ilmu Biologi Kimia Terapan Warisan Budaya Ilmu Bumi dan Tata Teknik Kimia Bahasa dan Sastra Jepang Surya Bioteknologi Bahasa dan Sastra Teknik Lingkungan dan Sipil Mandarin Teknik Lingkungan Bahasa dan Sastra Inggris Teknik Arsitektur

Fakultas Pendidikan Fakultas Kedokteran Fakultas Ilmu Biologi Terapan

Fakultas Ekonomi Fakultas Farmasi Fakultas Kedokteran Gigi

Fakultas Hukum Fakultas Ilmu Global Terintegrasi

16

Program Pasca Sarjana, Universitas Hiroshima

Kajian Sastra Fakultas MIPA Teknik Filsafat Matematika Sejarah Ilmu Fisika Geografi, Arkeologi dan Kimia Warisan Budaya Ilmu Biologi Bahasa dan Sastra Jepang Ilmu Bumi dan Tata Bahasa dan Sastra Mandarin Surya Bahasa dan Sastra Inggris

Pendidikan Kajian Global Ilmu Biologi Terapan Pengembangan Pendidikan Terintegrasi Pengembangan Kurikulum dan Instruksi Pendidikan Berkebutuhan Khusus

Ekonomi Kajian Biosfer Ekonomi Sosial Ilmu Kesehatan dan Manajemen Biomedik

Hukum Ilmu Sosial Hukum Pemerintahan Hubungan Internasional Hukum Administrasi dan Kerjasama Hukum Sosial

(sumber: https://www.hiroshima-u.ac.jp )

Universitas Hiroshima terbagi menjadi tiga kampus, yakni kampus Higashi- Hiroshima, kampus Kasumi dan kampus Higashihasenda.

1. Kampus Higashi-Hiroshima Pada tahun 1995, Universitas Hiroshima dipindahkan dari kota Hiroshima ke kota Higashi-Hiroshima. Terpisah dari keramaian kota dan dikelilingi oleh keindahan alam yang pastinya akan sangat mendukung lingkungan belajar yang nyaman.

Alamat Kampus : Kagamiyama 1-chome, Higashi Hiroshima

17

2. Kampus Kasumi Kampus Kasumi, 1-2-3 Kasumi, Minami-ku Hiroshima

3. Kampus Higashihasenda Kampus Higashisenda 1-1-89, Higashisenda-machi, Naka-ku, Hiroshima

International Exchange Group, International Center, Hiroshima University

Address: Student Plaza, 1-7-1 Kagamiyama Higashi-Hiroshima City, Hiroshima 739-8514 Phone: +81-82-424-6182(Direct) Fax: +81-82-424-4545 Email: [email protected]

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dan dengan Universitas Hiroshima telah dimulai sejak pertengahan tahun 2012. Diprakarsai oleh Prof. Itou dari Departemen Bahasa dan Budaya, mahasiswa program studi sastra Jepang yang telah mengikuti seleksi internal, akan dapat mengikuti program pertukaran ke Universitas Hiroshima. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Hiroshima (lih. Lampiran 4).

Berkas pendaftaran program pertukaran Universitas Hiroshima 1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana penelitian 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

18

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Juni dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Juli. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan, tiket pesawat dan informasi asrama.

Program Kelas Bahasa Jepang khusus Mahasiswa Asing

Pada dasarnya perkuliahan dilaksanakan dalam 15 minggu selama dua semester.

1) Mata Kuliah wajib

Bahasa Jepang Khusus dan Kajian Budaya Program I dan II: dua jam pelajaran (2 hours) per minggu selama dua semester. Termasuk di dalamnya kuliah khusus tentang bahasa Jepang, budaya dan isunya yang akan diampu oleh staf pengajar dari Pusat Kerjasama Internasional dan fakultas lainnya, juga mengunjungi institusi budaya dan situs warisan budaya. Kemudian di akhir semester siswa diminta untuk menyusun rencana penelitian dan mempresentasikannya di pertengahan semester.

2) Studi Tur dan Partisipasi dalam Komunitas Lokal ・Hiroshima City Tour 1 , 2 ・Miyajima Study Tour ・Shimanami Study Trip (Laut dalam Seto)

3) Kuliah lain dan Mata Kuliah Pilihan ・Japanese Phonetics and Phonology ・Modern Japanese Lexicology ・Japanese Stylistics 1 ・Let’s enjoy HAIKU ・Peace Education in the world ・A view point of contrastive analysis on languages and cultures ・Japanese Stylistics 2 ・KOJIKI and Japanese Mythology ・Language of Okinawa ・Japanese Society and Gender ・Internationalization and marketization of Higher Education in Japan

19

Asrama Mahasiswa (Higashi-Hiroshima City)

Sunsquare Higashi-Hiroshima: Ukuran kamar 17.46 m2, Biaya sewa : ¥ 20,000/bulan, Biaya listrik, air, gas - ¥ 3,500/bulan, Sprei – ¥ 6,000, Deposit - ¥ 40,000. Durasi menuju International Student Center: Bis – 15 mins, Sepeda – 25mins

Asrama lain yang dikelola Universitas

Ukuran kamar 15~17m2, Biaya sewa ¥8,000-18,000/bulan, Deposit ¥20,000

Apartemen

Ukuran 15-17m2, Rent ¥ 25,000 – 45,000/bulan; biaya listrik, air dan gas - ¥ 1,000- 3,000/bulan, Deposit 1-3 bulan Biaya sewa, Biaya pindah 1 bulan biaya sewa, biaya registrasi 1 bulan harga sewa.

*Disarankan agar mahasiswa membawa uang tunai min. ¥ 100,000 agar supaya dapat memenuhi biaya hidup selama tiga bulan pertama di Jepang, sampai menerima dana beasiswanya.

Student Voice

Saya, Farah Zia Ulul Albab mendapatkan beasiswa penuh program Research Student di Universitas Hiroshima periode 2015-2016 dan memutuskan untuk meneliti tentang “Ekspresi tuturan marah orang Jepang yang lahir pada era Heisei”. Pada awalnya saya mengalami kesulitan untuk dapat membiasakan diri dengan ritme penelitian, tetapi karena dosen pembimbinga sangat perhatian dan gigih memberikan pengetahuan kebahasaan terutama ilmu linguistik bahasa Jepang. Sehingga saya pun lambat laun dapat membiasakan diri dengan penenlitian dan kehidupan di Jepang. Pada awalnya saya menggunakan sosial media untuk mencari teman orang Jepang jauh sebelum saya belajar di Hiroshima dengan kunci memiliki kegemaran yang sama. Dari situ akan muncul percakapan yang pada awalnya masih terasa kaku, semakin lama akan terbiasa menggunakan bahasa Jepang keseharian secara natural. Dengan cara ini, saya memiliki cukup banyak teman orang Jepang dari yang berumur 16 tahun hingga 50 tahun. Kunci

20 dari menjaga hubungan pertemanan dengan orang jepang adalah komunikasi yang baik serta kita dapat menangkap denagn baik apa yang dikatakan oleh lawan bicara. Karena saya berada di Hiroshima, ketika saya berbincang dengan teman asli orang Hiroshima yang menggunakan Hiroshima-ben awalnya sulit menangkap, namun setelah terbiasa mendengar, saya perlahan mengerti bahkan terbawa menggunakan Hiroshima-ben saat berbincang dengannya. Menurut teman-teman Jepang saya, mereka akan lebih terbuka kepada orang asing yang bisa berbahasa Jepang secara natural dalam percakapan karena merasa dekat.

関西学院 大学 21 Universitas Kwansei Gakuin

P r o f i l

Kwansei Gakuin didirikan pada 1889 di Kobe oleh Dr. Walter Russell Lambuth, seorang misionaris dari Gereja Episcopal Methodist – Amerika Serikat. Pada awalnya pendirian sekolah ditujukan untuk institut swasta yang terdiri dari dua jurusan, yaitu sekolah teologi dan sekolah menengah pertama. Tapi pada 1910, Gereja Metodhist Canada dan Gereja Methodist Jepang bergabung dalam proyek ini, sehingga akhirnya membangun institut yang lebih besar dan kuat dalam kesusasteraan dan ilmu bisnis pada 1912.

Sesuai dengan misinya, yang bertujuan untuk mengembangkan dan memperluas pandangan para siswanya dalam memahami beragam budaya dari berbagai negara di dunia, sehingga melahirkan motto universitas yaitu yang tergerak untuk membantu sesama “Mastery for Service.” Motto ini mencerminkan rasa kasih sayang dalam mengemban tugas dan amanah yang diberikan Tuhan untuk dapat membantu sesama dan masyarakat luas.

Kini, Universitas Kwansei Gakuin dikenal sebagai universitas swasta yang mandiri dan konsisten memberikan standar pendidikan tinggi diantara institusi swasta lainnya di Jepang, menawarkan pendidikan program sarjana dan pasca sarjana dalam hampir 40 disiplin ilmu dan terdiri dari sekitar 20.000 siswa. Pada program sarjana terdapat 11 fakultas dan pada program pasca sarjana terdapat 13 departemen. Juga menaungi Taman Kanak-kanak, Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama dan Menengah Atas, serta Seiwa College dan Seiwa Junior College.

22

Sesuai dengan mottonya, Kwansei Gakuin menyelenggarakan misi : "Kwansei Gakuin, sebagai komunitas pembelajar yang berdasar pada prinsip Kristiani, menginspirasi anggotanya untuk mencari tujuan hidup mereka dan menumbuhkan kreatifitas serta mewujudkan warga dunia yang mengaktualisasikan motto, 'Mastery for Service,' dengan mengubah masyarakat dengan penuh kasih sayang integritas.

Pengenalan Kampus

Universitas Kwansei Gakuin terdiri dari 11 fakultas program sarjana dan 10 departemen program pasca sarjana.

Program Sarjana, Universitas Kwansei Gakuin

Fakultas Teologi Fakultas Sosiologi Fakultas Ekonomi

Fakultas Fakultas Kajian Fakultas Hukum Administrasi Bisnis Internasional Hukum Ilmu Politik

Fakultas Ilmu Fakultas Ilmu Fakultas MIPA Budaya Kesejahteraan Sosial Matematika Sejarah dan Budaya Pekerjaan Sosial Fisika Ilmu Psikoogi Pengembangan Kimia Integrasi Organisasi Sosial Biosains Susastra dan Ilmu Holistic Manusia Informatika Linguistik Ilmu Sistem Interaksi Manusia

Fakultas Pendidikan Fakultas Kebijakan Pendidikan Sekolah Publik Dasar dan Anak Ilmu Urban Usia Dini Informatika Terapan Pendidikan Terapan Kebijakan Internasional

23

Program Pasca Sarjana, Universitas Kwansei Gakuin

Fakultas Teologi Fakultas Sosiologi Fakultas Ekonomi

Fakultas Administrasi Fakultas Bahasa, Komunikasi Fakultas Hukum Bisnis dan Budaya Hukum Ilmu Politik

Fakultas Ilmu Fakultas Ilmu Kesejahteraan Fakultas MIPA Budaya Sosial Matematika Sejarah dan Budaya Pekerjaan Sosial Fisika Ilmu Psikoogi Pengembangan Kimia Integrasi Organisasi Sosial Biosains Susastra dan Ilmu Holistic Manusia Informatika Linguistik Ilmu Sistem Interaksi Manusia

Fakultas Kebijakan Publik Ilmu Urban Informatika Terapan Kebijakan Internasional

Universitas Kwansei Gakuin terdiri dari 5 kampus, yakni.

1. Kampus Nishinomiya Seiwa

Kampus ini menaungi Fakultas Pendidikan, Sekolah Menengah Pertama dan Taman Kanak-kanak. Akses menuju kampus ditempuh 10 min dari kampus Nishinomiya Uegahara dengan berjalan kaki. Kampus ini dipenuhi dengan atmosfir keceriaan dan kehangatan anak-anak.

2. Kampus Kobe Sanda

Berlokasi di kota Sanda, sekitar 70 min dari halte bis Nishinomiya, kampus yang sangat ramah lingkungan ini menaungi Fakultas Kebijakan Publik, Fakultas Ilmu Pengetahuan Alam dan Teknologi. Oleh karena itu kampus ini dilengkapi dengan fasilitas yang megah untuk memenuhi kegiatan riset unggul. Gaya bangunan juga mengadaptasi gaya kampus Nishinomiya Uegahara.

3. Kampus Umeda-

Kampus ini tepat berada di Applause Tower, yang terletak berdekatan dengan pusat stasiun Osaka seperti stasiun Hankyu Umeda, Stasiun subway

24

Osaka City dan juga stasiun JR Osaka. Disamping menaungi beberapa program pasca sarjana, kampus ini juga menawarkan dukungan untuk penempatan kerja.

4. Kampus Tokyo Marunouchi

Kampus ini berada di lantai 10 Menara Sapia Tower, dekat stasiun Tokyo Station. Kampus ini juga dturut mendukung penempatan kerja bagi para lulusannya di wilayah sekitar metropolitan Tokyo.

5. Kampus Takarazuka

Kampus ini menaungi Sekolah dasar. Berlokasi di daerah bekas taman ria keluarga Takarazuka. Sekolah dasar ini juga menawarkan impian, kejutan dan kebahagiaan bagi anak-anak. Di sana juga berdekatan dengan teater Takarazuka, Museum Manga Tezuka Osamu dan Istana Takarazuka.

6. Kampus Internasional Senri

Kampus Senri menaungi Osaka International School (OIS) dan Senri International School, Middle and High Schools (SIS).

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dan dengan Universitas Kwansei Gakuin telah dimulai dibina sejak pertengahan tahun 2005. Program beasiswa yang ditawarkan adalah program beasiswa pertukaran selama satu tahun (biaya kuliah gratis) dan program beasiswa partisipasi seminar internasional selama 9 hari. Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya untuk direkomendasikan pada seleksi beasiswa Kwansei Gakuin yang diselenggarakan tingkat Universitas pada bulan Oktober, untuk keberangkatan April tahun berikutnya. Sedangkan, seleksi untuk program short term Seminar Internasional diadakan pada bulan Juni. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Universitas Kwansei Gakuin (lih. Lampiran 5).

25

Berkas pendaftaran program pertukaran Universitas Kwansei Gakuin. 1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana penelitian 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Januari dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Maret. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan, tiket pesawat dan informasi asrama.

Student Voice : Program Long Term

Ketika saya mendapat kabar bahwa saya gagal pada tes seleksi beasiswa universitas di Tokyo, saya sangat kecewa, tapi selang 3 minggu kemudian saya mendapat tawaran kembali untuk menjadi kandidat mahasiswa pertukaran ke Kwansei Gakuin University. Pada awalnya saya mengeluh pada diri sendiri, kenapa harus Osaka dan bukan Tokyo. Tetapi setelah sampai di Jepang dan menjalani kehidupan di Osaka, saya sangat bersyukur mendapat tawaran di Kwansei Gakuin University, karena Osaka terkenal dengan Kansai-Ben-nya. Dan entah mengapa dengan menggunakan Kansai-Ben saya merasa lebih mudah untuk mengeluarkan ekspresi saat berbicara. Kegiatan di Kwansei Gakuin University juga sangat banyak, mulai dari Yumi, Kendou, Judou, hingga Klub Bahasa. Hal terakhir, orang-orang Kansai itu super ramah! Apalagi para obaa-chan. Jadi, ayo datang ke Kwansei Gakuin University!

Stefano Sugianto Penerima Beasiswa Univ. Kwansei Gakuin periode April 2016 – Maret 2017

26

Student Voice : Program Short Term

Suatu kehormatan bagi saya menjadi perwakilan dari Universitas Padjadjaran dalam kegiatan Summer Intensive Seminar ASEAN Project 2017 di Kwansei Gakuin University. Selama 7 hari mengikuti kegiatan tersebut, banyak hal-hal baru yang saya pelajari, khususnya mengenai hubungan antara ASEAN dan Jepang. Kami mendapatkan materi-materi seputar ASEAN yang disampaikan oleh pemateri yang luar biasa, seperti konsulat, dosen-dosen dari negara ASEAN dan Jepang, serta dari salah satu petinggi perusahaan Jepang. Setelah kegiatan di dalam kelas selesai, kami bersama kelompok masing-masing (yang anggotanya berasal dari universitas yang berbeda) diberikan waktu untuk berdiskusi mengenai materi presentasi yang akan disampaikan pada akhir kegiatan. Presentasi yang disampaikan tersebut mengenai kolaborasi yang bisa dilakukan antara ASEAN dan Jepang dalam bidang sosial, politik, ekonomi, dan budaya. Saat berdiskusi, para mahasiswa dari Jepang, Indonesia, dan Malaysia bisa bertukar pikiran mengenai banyak hal, yang akhirnya membuat kami menjadi lebih akrab. Selain kegiatan di kelas, kami juga melakukan kunjungan ke Daikin Technology Innovation Center. Pada akhir pekan, kami mengunjungi kuil di berkeliling menikmati keindahan bangunan-bangunan Jepang tempo

27 dulu, juga belajar mengenai sejarah Jepang. Perjalanan ini membuat saya kembali terkesan dengan Negara Jepang yang meskipun Negara maju tetapi tetap melestarikan dan menjunjung tinggi budayanya. Melalui program ini, selain mendapatkan teman baru, saya juga bisa mengembangkan keilmuan saya untuk bekal dimasa depan. Sebagai generasi muda, saya kembali terrsadar bahwa suatu saat, saya akan menjadi warga global yang harus berguna bagi dunia. Akhir kata, saya sangat berterima kasih kepada Universitas Padjadjaran yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk bisa mengembangkan diri dengan memberikan dukungan baik moril maupun materiil. Saya harap semoga kegiatan seperti ini bisa terus dilaksanakan agar teman-teman UNPAD yang lain bisa merasakan juga pengalaman yang berharga ini. Siti Nurasiah Penerima Beasiswa Seminar Internasional Univ. Kwansei Gakuin - Agustus 2017

28

まなび外語学院

Manabi Japanese Language Institute

P r o f i l

Manabi Language Institute merupakan satu-satunya lembaga pendidikan bahasa Jepang yang bekerjasama dengan program studi sastra Jepang, Universitas Padjadjaran. Program kerjasama diawali pada tahun 2005 dan dipererat kemabli sejak tahun 2015. Manabi didirikan pada tahun 2003 atas prakarsa yayasan Yokosawa. Manabi membuka kelas persiapan bagi mahasiswa asing yang ingin melanjutkan studi di Jepang, ataupun kelas budaya bagi mahasiswa asing yang datang untuk mendapatkan pengalaman hidup di Jepang dalam jangka pendek.

Pengenalan Kampus

Manabi memiliki dua kampus, yakni kampus Tokyo dan kampus Ueda (yang berada di perfektur Nagano). Keduanya sama-sama memiliki keistimewaan tersendiri. Manabi kampus Tokyo menawarkan hiruk pikuk kehidupan kota metropolitan yang ramai dan multikultur. Sedangkan kampus Ueda menawarkan keindahan alam dan keramahtamahan warga masyarakat yang menjunjung tinggi nilai budaya tradisional. (Hanya saja untuk program beasiswa yang ditawarkan adalah program beasiswa di kampus Ueda).

29

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dan dengan Manabi Language Institute telah dimulai dibina sejak pertengahan tahun 2005. Program beasiswa yang ditawarkan adalah program beasiswa pertukaran selama satu tahun (biaya kuliah gratis) dan hanya untuk program beasiswa di kampus Ueda. Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap, untuk keberangkatan April atau Sepetember tahun berikutnya. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Manabi Language Institue (lih. Lampiran 6).

Berkas pendaftaran program pertukaran Universitas Kwansei Gakuin. 1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana penelitian 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Januari dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Maret. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan, tiket pesawat dan informasi asrama.

Student Voice

Institut Bahasa Jepang Manabi, atau juga dikenal sebagai Manabi Gaigo Gakuin (MANABI 外語学院), adalah sekolah bahasa jepang dimana orang-orang yang ingin mempelajari bahasa Jepang berkumpul dan berdiskusi bersama. Disana tidak hanya

30 mempelajari bahasa saja, namun juga dapat berinteraksi secara langsung dengan penduduk setempat sekaligus merasakan pengalaman budaya Jepang seperti, upacara minum teh, memakai pakaian tradisional Jepang, Kimono, berpartisipasi dengan event-event kota seperti Gion Matsuri, Ueda Sanada Matsuri, dan sebagainya. Manabi memiliki 2 cabang, yaitu sekolah Tokyo yang terletak di daerah Ryogoku, dan sekolah Nagano yang terletak di kota Ueda, prefekturNagano.

Pada juli 2016 tahun lalu, setelah berhasil mendapatkan beasiswa untuk belajar di Manabi Nagano, sesampainya tiba disana merasa sangat gugup karena kemampuan bahasa jepang yang pas-pasan, namun sedikit demi sedikit mulai terbiasa dan beradaptasi dengan pola kehidupan disana dan guru-guru di Manabi yang senantiasa menemani muridnya untuk mengajari cara hidup di Jepang juga cara mengajar mereka yang santai dan menyenangkan. Siswa-siswa yang belajar di Manabi tidak hanya dari Indonesia saja tetapi juga ada yang berasal dari berbagai macam negara, seperti Vietnam, Cina, Rusia, Myanmar, Inggris, Filipina, Thailand, Taiwan, juga Nepal. Selain biaya hidup di kota Ueda murah, seperempat dari biaya hidup di Tokyo, kota Ueda juga dikelilingi oleh indahnya alam serta pemandangan gunung yang dapat berubah pemandangan setiap musim. Setiap bulannya Manabi memiliki event-event khusus tergantung dari musimnya, pada musim panas mengadakan kegiatan naik gunung, turnamen bowling, juga undoukai, pada musim gugur membuat hoshigaki juga panen hasil berkebun yang ditanam saat musim panas, pada musim dingin mengadakan acara jalan- jalan dan menginap 2 hari 1 malam di penginapan onsen yang dikenal juga sebagai 温泉 一泊旅行 (onsen ippaku ryokou), dan di musim semi ada kegiatan hanami untuk menyambut siswa baru. Berpetualang ke berbagai kota di Jepang seperti Osaka, Kyoto, Kamikouchi, Yudanaka, prefektur Gunma, dan lain-lain, berwisata ke Disneyland, lalu juga berpartisipasi sebagai panitia penyelenggara MANABI 際 , atau festival Manabi yang diselenggarakan untuk mengenalkan negara-negara asal siswa-siswa murid Manabi juga speech contest, merasakan ramainya uchiage, tidak lupa juga dengan serunya pengalaman kerja sambilan disana yang juga disebut dengan istilah アルバイト (arubaito).

Di tempat baito banyak pengalaman yang bisa diambil, mulai dari kedisiplinan orang Jepang terhadap pekerjaan, serius tapi juga having fun, ketat dan tepatnya waktu dalam sehingga dapat teliti dalam bekerja, bersenda-gurau dikala waktu senggang, sampai pernah juga dimarahi atasan dan diberi berbagai macam nasehat sehingga menjadi pengalaman yang berharga agar kesalahan yang sama tak terulangi lagi (LOVE YOU KAKARI-CHOOU!!). Dari pengalaman-pengalaman disana banyak suka-duka yang

31

didapatkan, kebahagiaan karena menginjak negara yang sejak kecil diimpi-impikan untuk pergi kesana dan berteman juga bertualang dengan teman-teman yang didapat disana, juga rasa sedih karena harus meninggalkan Jepang dan berpisah dengan teman juga guru-guru yang sudah saya anggap sebagai sahabat. Semoga di lain waktu, dapat berkunjung lagi ke Manabi dan dapat menikmati indahnya alam di Jepang. Ganbaruzo!!!

Anestyo N. Penerima Beasiswa Manabi Gakuin Institute periode Juli 2016 – Juni 2017

32

名古屋 大学 Universitas Nagoya

P r o f i l

Universitas Nagoya atau lebih dikenal dengan nama Meidai adalah universitas negeri yang berpusat di Chikusa-ku, Nagoya, dan menjadi salah satu universitas terbaik di Jepang. Saat didirikan pada tahun 1871, Universitas Nagoya adalah sebuah sekolah medis. Tahun 1939 berubah menjadi Nagoya Imperial University dan tahun 1947 berubah nama menjadi Nagoya University. Dan kemudian pada tahun 2004 berubah menjadi National University Corporation. Selain itu, universitas ini banyak menerima mahasiswa asing, terutama dari Amerika Serikat, Cina, Korea, dan Indonesia. Saat ini terdapat lebih dari seribu mahasiswa asing yang belajar diberbagai fakultas di universitas ini. Universitas Nagoya menjadi universitas ketiga tertinggi yang memiliki mahasiswa asing terbanyak di antara semua universitas lain di Jepang. Dr. Ryoji Noyori, salah satu penerima Nobel pada tahun 2001 adalah peneliti dan pengajar di universitas ini. Reiji Okazaki , penemu fragmen Okazaki, adalah lulusan dan profesor universitas ini. Yoshinori Okazaki, penemu obat kanker, oxaliplatin. Sehingga pada 2014, Meidai telah menghasilkan enam pemenang Hadiah Nobel. Seperti namanya, Universitas Nagoya terletak di Kota Nagoya, perfektur Aichi yang berada di kawasan Jepang Tengah. Kota Nagoya merupakan kota terbesar keempat di Jepang. Juga merupakan salah satu kota tua yang memiliki peranan penting dalam sejarah Jepang. Kampung halaman dari samurai Oda Nobunaga yang membangun Benteng Nagoya pada awal abad ke-17 dan berhasil mengembangkan Nagoya menjadi pusat dagang dan industri otomotif. Sekarang ini, Nagoya memiliki populasi penduduk sekitar 2,2 juta dan terus berkembang menjadi pusat bisnis, budaya dan pendidikan. Pelabuhannya, pusat bisnisnya, museum dan universitas yang terdapat di dalamnya semakin membuat Nagoya menjadi destinasi yang banyak dituju mahasiswa asing dari seluruh dunia.

33

Pengenalan Kampus

Sejak tahun 1990, Meidai telah mulai mengembangkan program pasca sarjana yang independen dengan sangat sukses. Adalah program pasca sarjana Pengembangan Internasional atau Graduate School of International Development (GSID) yang dididirkan pada 1991, diikuti oleh pasca sarjana Informatika Masyarakat atau Graduate School of Human Informatics pada 1992, Pasca Sarjana Matematika pada 1995, dan program pasca sarjana Bahasa dan Budaya pada 1998. Dilanjutkan dengan pendirian program pasca Ilmu Lingkungan pada 2001, dan diikuti dua tahun kemudian oleh program pasca Ilmu Informatika. Sehingga pada tahun 2012, Meidai semakin kuat dan membanggakan dinobatkan sebagai univseritas negeri yang amat komperhensif memiliki 9 program sarjana dan 14 program pasca sarjana, tiga institut riset dan dua fasilitas pelayanan intra-kampus.

Program Sarjana, Universitas Nagoya

Fakultas Sastra Fakultas Pertanian Fakultas Teknik

Fakultas Hukum Fakultas Kedokteran Fakultas MIPA

Fakultas Ekonomi Fakultas Pendidikan Fakultas Komunikasi Budaya

Program Pasca Sarjana, Universitas Nagoya

Sastra Fakultas Pertanian Fakultas Teknik

Fakultas Hukum Fakultas Kedokteran Fakultas MIPA

Fakultas Ekonomi Fakultas Pendidikan Fakultas Ilmu Informasi

Fakultas Seni Matematika Budaya Bahasa Internasional

Pengembangan Ilmu Lingkungan Internasional

34

Kampus ini terletak di salah satu empat kota terbesar di Jepang, yaitu di kota Nagoya yang merupakan ibu kota perfektur Aichi. Meidai terbagi menjadi empat kampus, yakni,

1. Kampus Higashiyama

Dari stasiun Nagoya Station: naik Subway Higashiyama Line ke Motoyama Sta. (15Min), lalu transfer ke Subway Meijo Line tujuan sta. Nagoya Daigaku. Dari Bendara Centrair (Central Japan International Airport): Naik Meitetsu Line menuju sta. Kanayama (30 min.), transfer ke Subway Meijyo Line tujuan sta. Nagoya Daigaku (21 Min.).

2. Kampus Tsurumai

Dari sta. Nagoya, naik JR Chuo Line (tujuan Tajimi) kemudian turun di sta. Tsurumai, lalu berjalan kaki 5 min.

3. Kampus Daiko

Dari sta. Nagoya, naik subway Higashiyama line menuju Sta Sakae (5 min), lalu pindah ke subway Meijo Line menuju sta Nagoya Dome mae Yada (12 min), lalu berjalan kaki 5 min.

Gambar 6. Peta Kampus Higashiyama, Universitas Nagoya

35

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dan dengan Universitas Nagoya telah mulai dibina sejak pertengahan tahun 2005. Program beasiswa yang ditawarkan adalah program beasiswa pertukaran selama satu tahun penuh. Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya dan telah mendapatkan sertifikat N2. Periode program adalah bulan Oktober – September. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Nagoya (lih. Lampiran 6).

Berkas pendaftaran program pertukaran Universitas Nagoya. 1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana penelitian 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Juni dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Juli. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan, tiket pesawat dan informasi asrama oleh staf terkait.

Asrama Mahasiswa

Nagoya University menyediakan asrama sebagai akomodasi mahasiswa internasional yang baru tiba. Asrama Nagoya University (dilengkapi furniture di kamar). Ada lima Asrama Universitas Nagoya yang tersedia bagi siswa internasional, yakni Asrama Mahasiswa Asing (Ryugakusei Kaikan), International Holiday Higashiyama, Internasional Ohmeikan, Internasional The Residence Yamate dan Internasional The Residence Myoken (per2011).

36

Berikut informasi detil tentang asramanya.

Setiap kamar Perlengkapan dapur, kamar mandi, toilet, tempat dilengkapi dengan tidur, lemari, kotak perlengkapan, meja, kursi, dan AC.

Harga sewa kamar 5,900 yen per bulan (plus bayaran tambahan untuk fasilitas kamar (6,000 yen) untuk satu orang per kamar. 11,900 yen per bulan (plus bayaran tambahan untuk fasilitas kamar (4,500 yen) untuk mereka yang berdua dalam satu kamar. 14,200 yen per bulan (plus bayaran tambahan untuk fasilitas kamar (4,500 yen) untuk mereka yang lebih dari dua orang.

Student Voice

Saya, Rina Saparina Mustikawati pada September 2016 lalu mendapatkan kesempatan untuk mengikuti program exchange di Universitas Nagoya selama satu tahun. Pada awalnya, Saya tidak percaya bisa pergi menimba ilmu di negeri sakura, karena sebelumnya telah mengikuti beberapa seleksi beasiswa ke Jepang, namun gagal. Tetapi pada saat-saat akhir perkuliahan, kesempatan itu pun akhirnya datang. Program yang Saya ikuti adalah program satu tahun Bahasa dan Budaya Jepang. Tahun 2016-2017, program ini hanya diikuti oleh 7 orang saja, diantaranya dua orang dari Indonesia, satu orang dari Kamboja, satu orang dari India, satu orang dari Kroasia, satu orang dari Korea, dan satu orang dari Singapura. Disatu sisi saat KBM berlangsung bisa lebih fokus karena jumlah siswanya yang sedikit. Namun disisi lain, ada perasaan sepi dan seperti masuk kelas privat di lembaga bimbingan belajar. Yang paling berkesan selama perkuliahan adalah adanya tugas untuk membuat laporan penelitian. Karena tidak mempunyai pengalaman dalam menulis laporan dalam bahasa Jepang, akhirnya kelabakan dan kebingungan. Namun, adanya tugas ini pula berbagai macam pengalaman baru dapat dirasakan. Selain laporan penelitian, Saya juga disuruh untuk sedikit meneliti mengenai Nagoya, mulai dari makanan khas Nagoya, sampai kerajinan khas Nagoya. Gambaran awal Saya dari Nagoya adalah kota pabrik saja, namun di Nagoya juga terkenal dengan kerajinan barang pecah belah seperti alat makan, guchi, dan lain sebagainya. Diluar jam pelajaran, yang paling berkesan selama ada di Jepang adalah Hanabi Taikai. Karena sering melihat hanabi taikai di drama atau film, untuk

37 melihat yang asli itu mimpi buat Saya. Dan mimpi itu terwujud dua kali. Hanabi di Jepang sangat besar dan sangat bagus, jadi tidak bosan untuk melihatnya. Selain Hanabi Taikai, mimpi-mimpi lain yang ingin dicapai satu persatu dapat terwujud. Jika dulu Saya menyerah untuk mencari dan mendapatkan beasiswa, mimpi itu tidak akan tercapai. 諦めなくてよかったです。 Rina Saparina Mustikawati Penerima Beasiswa MEXT Nagoya periode 2016 -2017

38

南山大学 Universitas Nanzan

P r o f i l

Universitas Nanzan merupakan universitas Katolik swasta yang terletak di にんげん そんげん Nagoya, Aichi, Jepang. Bermoto “Hominis Dignitati” (人間の尊厳のために、 Demi Meningkatkan Martabat Manusia), Universitas Nanzan memiliki 2 kampus terpisah, dengan kampus utama berada di Yagoto (sebelah timur Nagoya), dan kampus lainnya di kota Seto.

Pengenalan Kampus

Universitas Nanzan memiliki 17 program studi yang dinaungi oleh 8 fakultas untuk program sarjana. Begitu pula dengan program pasca sarjana, terdapat 8 departemen dan 17 program peminatan.

Program Sarjana, Universitas Nanzan

Fakultas Ilmu Budaya Fakultas Pendidikan Fakultas Sains dan Teknik Pendidikan Kristen Internasional Mekatroni Antropologi dan Filosofi Inggris dan Amerika Teknik Perangkat Lunak Psikologi dan Hubungan Spanyol dan Amerika Ilmu Kesisteman dan Antarmanusia latin Matematika Pendidikan Bahasa Perancis Jepang Jerman Asia

Fakultas Hukum Fakultas Administrasi Fakultas Fakultas Ilmu Bisnis Kebijakan Pemerintah

39

Fakultas Ekonomi Fakultas Pendidikan Global Liberal

Program Pasca Sarjana, Universitas Nanzan

Ilmu Budaya Administrasi Bisnis Sains dan Teknik Pemikiran Kristen Administrasi Bisnis Mekatronik Pemikiran Religius Manajemen Teknik Perangkat Lunak Antropologi Ilmu Kesisteman dan Fasilitas Pendidikan Matematika Ilmu Linguistik

Hukum Ilmu Kajian Ilmu Kebijakan Pemerintah Internasional

Sosial Pendidikan Global Ilmu Matematika dan Teknik Ekonomi Liberal Informasi Manajemen Kebijakan Pemerintah

Selain program di atas, Nanzan juga memiliki 2 program lain, yaitu Nanzan Junior College dengan Jurusan Bahasa Inggris, dan program pendidikan Bahasa Jepang yang ditujukan untuk pelajar luar negeri yang disebut dengan Japanese Language Program (CJS).

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadajran dengan Universitas Nanzan telah dimulai sejak tahun 2000. Kerjasama dipererat dengan disepakatinya ketentuan program beasiswa oleh kedua universitas untuk memberikan kesempatan pada masing-masing mahasiswa untuk dapat menempuh program pertukaran selama satu tahun dengan penghapusan biaya kuliah bagi kedua belah pihak. Sehingga, mahasiswa dari Universitas Nanzan dapat mengikuti program pertukaran dengan mengikuti kelas bahasa Indonesia di BIPA, Pusat Bahasa. Sedangkan,

40 mahasiswa dari Universitas Padjadjaran dapat mengikuti program bahasa Jepang di kelas internasional, Pusat Kerjasama Internasional, Universitas Nanzan.

Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya pada mahasiswa dengan peringkat pertama. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Daito Bunka (lih. Lampiran 8).

1. Formulir pendaftaran Universitas Nanzan 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris ataupun bahasa JEpang 4. Surat pernyataan 5. Surat Keterangan Sehat 6. Fotokopi Paspor (warna) 7. Pass Foto warna (3 bh) 8. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Juni dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Juli. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan dan informasi asrama.

Program Kelas Bahasa Jepang khusus Mahasiswa Asing

Universitas Nanzan memiliki 2 program berbeda untuk mahasiswa pertukaran. Satu diantaranya menempatkan mahasiswa asing di jurusan yang sama dengan mahasiswa Jepang dan di situ mahasiswa asing akan mempelajari ilmu jurusan tersebut. Program lainnya adalah Japanese Language Program yang dinaungi oleh Center for Japanese Studies. Sesuai dengan namanya, yang akan kita pelajari di sini sebagian besar berhubungan dengan ke-Jepang-an. Dengan beasiswa Toyota-Nanzan, Program yang bisa saya ikuti adalah Japanese Language Program. Karena tujuan utama dari program ini adalah meningkatkan kemampuan Bahasa Jepang mahasiswa asing, kita tidak bisa memilih jurusan yang ada di Universitas Nanzan. Terdapat 2 semester yang terdiri dari Semester Musim Gugur (5 September - 16 Desember), dan Semester Musim Semi (13 Januari - 20 Mei).

41

Japanese Language Program memiliki 5 kelas yaitu kelas 300, kelas 400, kelas 500, kelas 600, dan kelas 700. Menurut dosen pengajar di Japanese Language Program, jika disamakan dengan JLPT, kelas 300 setara N5, 400 setara N5-N4, 500 setara N4-N3, 600 setara N3-N1, dan 700 setara N2-N1. Karena itulah setiap dimulainya semester baru, selalu diadakan placement test untuk mengetahui kemampuan mahasiswa pertukaran. Placement test ini dilaksanakan 3 kali. Tes pertama diadakan segera setelah Japanese Language Program dimulai. Jika pada tes pertama kita ditempatkan di, misalnya, kelas 500 dan kita merasa tidak puas, kita bisa mengikuti tes kedua untuk ditempatkan di kelas 600. Tes ketiga adalah tes yang menentukan kelas kita sepenuhnya. Jika kita sudah berhasil masuk ke kelas 600 dan sukses di tes ketiga, maka kita akan menetap di kelas 600 selama 1 semester. Sebaliknya, jika kita berhasil masuk ke kelas 600 pada tes kedua, namun gagal di tes ketiga, maka kita akan diturunkan ke kelas 500. Untuk mahasiswa yang mengikuti program 2 semester, di Semester Musim Semi, pasti akan “naik kelas” ke 1 kelas di atasnya. Jika merasa mampu, kita bisa juga loncat kelas dengan mengikuti tes yang diadakan pada waktu liburan pada bulan Januari.

Mata Kuliah

Pada masa orientasi, mahasiswa asing akan diminta untuk memilih mata kuliah apa saja yang ingin diambil. Jumlah SKS minimal yang wajib diambil sejumlah 14 SKS, dengan maksimal 18 SKS per semester.

- Mata kuliah wajib: New Intensive Japanese: Japanese for Communication (5 SKS), New Intensive Japanese: Japanese Reading and Writing (3 SKS) • Mata kuliah pilihan : New Intensive Japanese: Project Work (1 SKS), Japanese Economy I dan seminar (3 SKS), Japanese Business I dan seminar (3 SKS), Japanese Foreign Policy dan seminar ( 3 SKS), Japanese Culture dan seminar (3 SKS), Japanese Culture and Art I dan seminar (3 SKS), Fieldwork Research Methods for Japan dan seminar (3 SKS), Japanese History dan seminar (3 SKS), Japanese Religions seminar (3 SKS), Japanese Literature dan seminar (3 SKS), Survey of Traditional Japanese Literature I dan seminar (3 SKS), Elementary Translation (2 SKS), Intermediate Translation (2 SKS), Introduction to Creative Writing (2 SKS), Introduction to Academic Japanese Writing (2 SKS), Readings in Social Sciences I

42

(2 SKS), Readings in Japanese Literature I (2 SKS), Business Japanese (2 SKS), Japanese in Tourism (2 SKS), Introduction to Business Japanese (2 SKS), Japanese in Volunteering (2 SKS), Political and Social Issues of Japan (2 SKS), Seminar in War and Peace: A Transnational Perspective (2 SKS), Seminar in American Foreign Relations: A View from Japan (2 SKS), Seminar in American History (2 SKS), Special Seminar: An Introduction to the Social Studies of Latin America: A Comparative View and Analysis between Latin America and Japan (2 SKS), Japanese Linguistics I (2 SKS), Japanese Linguistics II (2 SKS), Observations and Analysis of Japanese Language Activities (2 SKS), Studies in Japanese Language Pedagogy (2 SKS), Principles of Language Education (2 SKS), Japanese Society and Law I (2 SKS), Shodo I-A (2 SKS), Shodo I-B (2 SKS), Sumie (2 SKS), Ikebana (2 SKS), Hanga (2 SKS), Sado A (2 SKS), Sado B (2 SKS).

Asrama Mahasiswa

Universitas Nanzan mengelola 2 asrama, yaitu Nagoya Koryu Kaikan (NKK) untuk asrama perempuan, dan Yamazato Koryu Kaikan (YKK) untuk asrama laki-laki. Bentuk Nagoya Koryu Kaikan bisa dikatakan menyerupai apartemen, namun masing-masing apartemen mendapatkan kamar tidur pribadi sebanyak 4 kamar. Satu orang Jepang dan setidaknya 2 mahasiswa asing juga akan ditempatkan di masing-masing apartemen tersebut, dan akan tinggal bersama sebagai “teman sekamar.” Fasilitas yang didapatkan adalah dapur beserta perabotannya, ruang tengah, toilet, dan kamar mandi yang akan digunakan bersama, Sedangkan fasilitas pribadi adalah kasur ranjang, lemari baju, meja belajar, dan AC. Di lantai 1, terdapat community room yang biasa dimanfaatkan oleh penghuni Koryu Kaikan untuk berinteraksi.

43

Student Voice

Sungguh pengalaman yang luar biasa. Kelas 600 dan 700 yang menuntut saya untuk selalu mengutarakan pendapat di dalam kelas, serta dosen yang sangat detail mengoreksi setiap kesalahan bahasa Jepang mahasiswa, benar-benar membantu dalam meningkatkan kemampuan bahasa Jepang saya. Di samping itu, Nagoya Koryu Kaikan, asrama dimana mahasiswa dari berbagai negara tinggal, juga membuat pemikiran saya terhadap dunia semakin terbuka. Karena di NKK kita akan ditempatkan bersama dengan 1 mahasiswa Jepang dan 2 mahasiswa asing lainnya, dan kebetulan juga saat itu tidak ada mahasiswa Indonesia di NKK (selain saya), setiap hari saya harus berkomunikasi dengan bahasa Jepang atau bahasa Inggris. Pada awalnya memang kaget dan penuh dengan kekhawatiran, namun dengan ilmu yang sudah saya dapatkan dari UNPAD, serta persahabatan global yang telah saya jalin dengan mahasiswa Jepang dan juga mahasiswa asing lainnya, saya dapat mengikuti perkuliahan di negeri sakura dengan baik. Hal itu-pun membuat saya sadar bahwa kita (mahasiswa UNPAD) mampu untuk mengikuti perkuliahan dengan level tinggi dan sangat mampu untuk bersaing dengan mahasiswa asing lainnya.

Osvicia Dessiana Utami Penerima Beasiswa Nanzan-Toyota September 2016 – Mei 2017

44

45

立教大学 Universitas Rikkyo

P r o f i l

Didirikan pada 1874 oleh Channing Moore Williams, seorang missionaris dari gereja Episkopal yang dikirim dari Amerika ke Jepang pada 1859. Saat itu bertepatan setelah restorasi Meiji, penyebaran ajaran Kristiani masih dilarang pemerintah Jepang. Tetapi, Williams tidak patah arang, ia kemudian memilih untuk menyebarkan ajaran Kristus melalui pengabdian pada masyarakat dengan pendidikan. William yakin bahwa pendidikan berperan penting dalam memberikan pemahaman kepada tiap individu untuk memiliki kebebasan berpendapat demi menjamin hak-hak setiap orang untuk mempercayai keyakinannya. Di saat yang bersamaan, Jepang kala itu tengah membuka diri terhadap pemikiran dan budaya luar sehingga mengelu-elukan ilmu pengetahuan dan teknologi untuk pertumbuhan dan perkembangan masyarakatnya.

46

Pengenalan Kampus

Program Sarjana, Universitas Rikkyo

Fakultas Sastra Fakultas Komunikasi Fakultas Sosiologi

Fakultas Ekonomi Fakultas Hukum & Fakultas MIPA Politik

Fakultas Bisnis Fakultas Pelayanan Fakultas Psikologi Kontemporer Masyarakat

Fakultas Pariwisata

Program Pasca Sarjana, Universitas Rikkyo

Hukum dan Ilmu Politik Komunikasi Sosiologi Interkultural

Kepariwisataan Kajian Ilmu Kristiani MIPA

Bisnis Administrasi Pelayanan Psikologi Kontemporer Masyarakat

Ilmu Desain Sosial

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dengan Universitas Rikkyo telah dimulai sejak awal tahun 2000. Mulai tahun 2005 kerjasama pun makin erat dengan disepakatinya program beasiswa pertukaran (biaya kuliah gratis) bagi mahasiswa dari kedua universitas untuk menempuh program pertukaran selama satu tahun. Sehingga, mahasiswa dari Universitas Rikkyo dapat mengikuti program pertukaran dengan mengikuti kelas bahasa Indonesia di BIPA, Pusat Bahasa.

47

Sedangkan, mahasiswa dari Universitas Padjadjaran dapat mengikuti program bahasa Jepang di kelas internasional, Pusat Kerjasama Internasional, Universitas Rikkyo.

Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya untuk direkomendasikan pada seleksi beasiswa Kwansei Gakuin yang diselenggarakan tingkat Universitas pada bulan Oktober, untuk keberangkatan April tahun berikutnya. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Rikkyo (lih. Lampiran 9).

1. Formulir pendaftaran Universitas Rikkyo 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dari dosen yang ditunjuk 4. Surat pernyataan finansial dari sponsor 5. Surat Keterangan Sehat 6. Fotokopi Paspor (warna) 7. Pass Foto warna (3 bh) 8. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Januari dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Maret. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan dan informasi asrama.

Pusat Kajian Internasional

Pusat Kajian Internasional (Center for International Studies) Universitas Rikkyo menyelenggarakan program kegiatan yang mendukung program pertukaran internasional, pemahaman lintas budaya dan pengembangan sumber daya manusia internasional. Program ini ditujukan bagi kedua siswa yang belajar di universitas Rikkyo, baik itu siswa Jepang maupun siswa asing pertukaran lainnya. Dalam tiap tahunnya, banyak kegiatan rutin yang dilakukan bekerjasama dengan para alumni Rikkyo.

48

Alamat Kampus Ikebukuro 3-34-1 Nishi Ikebukuro, Toshima-ku, Tokyo 171-850 Tel: +81-3-3985-2202

Alamat Kampus Niiza 1-2-26 Kitano, Niiza-shi, Saitama 352-8558

Program Kelas Bahasa Jepang Khusus Siswa Asing

Berikut adalah daftar mata kuliah yang terbagi dalam dua semester (Spring

semester dan fall semester) yang dapat diikuti oleh mahasiswa program

pertukaran.

1. Spring Semester (1 kelas 1 SKS)

Mata Kuliah Ket Japanese Language and Japanese Culture A Japanese Language and Japanese Society A Japanese J0 (J0 level) 3 kali/ mgg Japanese J1-1 ~ J1-5 (J1 level) 5 kali/ mgg Japanese J1S (J1S level) 3 kali/ mgg Japanese J2-1 ~ J2-5 (J2 level) 5 kali/ mgg Japanese J2S (J2S level) 3 kali/ mgg Japanese J3-1 ~ J3-5 (J3 level) 5 kali/ mgg Japanese J3S (J3S level) 3 kali/ mgg Japanese J4-1 ~ J4-4 (J4 level) Japanese J5-1 ~ J5-4 (J5 level) Japanese J6-1 ~ J6-4 (J6 level) Japanese J7-1 ~ J7-4 (J7 level) Japanese J8-1 ~ J8-8 (J8 level) Seminar on Japanese Language and Culture 1A, 2A, 3A Integrated Japanese 6-8 A1~A3, B1~B3 Kanji A (offered at Niiza Campus) Integrated Japanese 4-6 A, 4-6 B (offered at Niiza Campus) Integrated Japanese 6-8 A4, 6-8 A5 (offered at Niiza

Campus) Integrated Japanese 6-8 B4, 6-8 B5 (offered at Niiza

Campus) Japanese J8-4, J8-5A, J8-73 (offered at Niiza Campus)

49

2. Fall Semester (1 kelas 1 SKS)

Mata Kuliah Ket Japanese Language and Japanese Culture B Japanese Language and Japanese Society B Japanese J0 (J0 level) 3 kali/ mgg Japanese J1-1 ~ J1-5 (J1 level) 5 kali/ mgg Japanese J1S (J1S level) 3 kali/ mgg Japanese J2-1 ~ J2-5 (J2 level) 5 kali/ mgg Japanese J2S (J2S level) 3 kali/ mgg Japanese J3-1 ~ J3-5 (J3 level) 5 kali/ mgg Japanese J3S (J3S level) 3 kali/ mgg Japanese J4-1 ~ J4-4 (J4 level) Japanese J5-1 ~ J5-4 (J5 level) Japanese J6-1 ~ J6-4 (J6 level) Japanese J7-1 ~ J7-4 (J7 level) Integrated Japanese 6-8 C1~C3, D1~D3 Japanese J8-1B, J8-1C, J8-2B, J8-3, J8-5A, J8-5B, J8-73, J8-

74, J8-8 (J8 level) Seminar on Japanese Language and Culture 1B, 2B, 3B Kanji B (offered at Niiza Campus) Integrated Japanese 4-6 C, 4-6 D (offered at Niiza Campus) Integrated Japanese 6-8 C4, 6-8 C5 (offered at Niiza

Campus) Integrated Japanese 6-8 D4, 6-8 D5 (offered at Niiza

Campus) Japanese J8-3, J8-5B, J8-74, J8-8 (offered at Niiza Campus)

Student Voice

Halo, perkenalkan saya Afifah Anggraeni angkatan 2013. Saat ini saya sedang mengikuti program pertukaran pelajar di Universitas Rikkyo selama 1 tahun. Sebelum saya pergi ke Jepang, banyak hal yang sempat saya cemaskan, perbedaan budaya misalnya. Akan tetapi, Rikkyo memfasilitasi kami, para mahasiswa asing dengan memberikan 4 orang buddy, yang akan membantu kehidupan kampus, dan 3 orang Resident Supporter (RS) yang akan membantu selama kami tinggal di asrama yang telah ditentukan Rikkyo. RS inilah yang sangat berjasa,

50 karena kami akan sering bertemu dengan mereka, dan sering meminta tolong atau bertanya seputar masalah di asrama. Kemudian, setiap mahasiswa asing akan mendapatkan 1 orang dosen wali yang mungkin hanya bertemu 1 kali dalam 1 semester, yaitu ketika berkonsultasi tentang mata kuliah yang akan diambil. Tetapi, dosen wali ini akan mengutus 1 orang muridnya untuk menjadi tutor selama menjalankan program pertukaran pelajar di Rikkyo, jadi jika ada masalah mengenai perkuliahan, kangen rumah, atau masalah pribadi lainnya kami bisa berbicara kepada tutor ini. Mahasiswa asing dapat bebas memilih mata kuliah yang ingin mereka ambil, dengan ketentuan pemerintah di Jepang, minimal mata kuliah yang diambil oleh mahasiswa asing adalah 7 mata kuliah. Rikkyo sendiri mempunyai aturan bahwa setiap mahasiswa asing dianjurkan untuk mengambil mata kuliah Bahasa Jepang yang sebelumnya diadakan placement test untuk mengukur sejauh mana Bahasa Jepang yang kami kuasai. Untuk mata kuliah di sini, saya mengambil 6 mata kuliah Bahasa Jepang dan 2 mata kuliah reguler. Setiap tahunnya, Rikkyo University, Center for Japanese Language Education mengadakan kompetisi pidato Bahasa Jepang untuk mahasiswa asing, dan saya berkesempatan untuk mengikuti kompetisi tersebut. Persiapan untuk kompetisi ini kurang lebih selama 3 bulan, yang terdiri dari 1 bulan pertama untuk seleksi isi pidato dan 2 bulan untuk persiapan. Lalu, terdapat Japanese advisor yang akan membantu proses persiapan kompetisi, seperti mengkoreksi isi pidato dan melatih pelafalan dalam Bahasa Jepang. Tema yang saya ambil untuk kompetisi ini adalah pengalaman pribadi selama menjadi teacher assistant mata pelajaran Bahasa Indonesia di SMA Sakado. Mengikuti kompetisi pidato ini merupakan sebuah kesempatan yang bagus untuk melatih kepercayaan diri dalam berbahasa Jepang di depan umum dan juga menceritakan pengalaman unik bahwa selain dengan teman-teman dari Indonesia yang berada di Jepang, saya juga dapat berkomunikasi menggunakan Bahasa Indonesia di Jepang, dengan murid SMA Jepang yang mempelajari Bahasa Indonesia. Banyak kegiatan yang dapat diikuti oleh mahasiswa asing, seperti ekstra kurikuler, global lounge atau hari dimana kita dapat bertukar pengetahuan menvgenai Negara tempat asal mahasiswa asing setiap bulannya (budaya Indonesia akan diadakan pada

51

bulan September dan akan di isi oleh performance Angklung dari teman – teman UNPAD), tawaran part time, dan tawaran kegiatan volunteer. Kami diberi kebebasan untuk memilih kegiatan yang ingin dilakukan, dan setiap ada tawaran volunteer dan part time, Internation office center akan mengirimkan e-mail kepada semua mahasiswa asing. Saya mendapat kesempatan mengikuti tawaran English Summer Camp (ESC) pada tanggal 10 Agustus hingga 12 Agustus lalu. ESC ini merupakan sebuah camp di mana kami harus mengajarkan dan berbicaha Bahasa Inggris kepada murid kelas 2 SMP di Jepang. Seluruh mahasiswa asing yang ikut serta adalah Kapten dan harus memberikan contoh yang baik serta membuat murid SMP tersebut mau berbicara dalam Bahasa Inggris. Walaupun sebagian besar kapten mengerti Bahasa Jepang, tapi kami harus berpura-pura untuk tidak mengerti Bahasa Jepang sama sekali agar murid SMP tidak malas untuk berbicara dalam Bahasa Inggris. Selain mengajarkan Bahasa Inggris, kami juga memperkenalkan budaya dari Negara kami. Selain kegiatan ekstra kurikuler, volunteer dan part time, saya suka menjelejah ke tempat wisata yang terkenal di sekitar Tokyo, Yokohama, Chiba, Yamanashi, Gunma, Kanagawa dan lainnya. Selain itu saya juga suka pergi ke festival hanami, dan yosakoi selama berada di sini. Festival yang terakhir kali saya kunjungi adalah “Harajuku Omotesando Genki Matsuri Super Yosakoi”, terdapat 106 tim yang mengikuti kompetisi yosakoi tersebut dan berasal dari tempat kelahiran tari yosakoi yaitu Prefektur Kochi. Mendapat kesempatan mengikuti program pertukaran pelajar di Universitas Rikkyo merupakan sebuah pengalaman yang tidak dapat tergantikan oleh apapun. Percakapan Bahasa Jepang yang sebelumnya jarang digunakan di Indonesia, menjadi satu-satunya Bahasa yang dapat saya mengerti di sini, mungkin ketika berkomunikasi dengan sesama mahasiswa asing saya menggunakan Bahasa Inggris karena tidak semua mahasiswa asing dapat berbahasa Jepang, akan tetapi terhadap orang Jepang saya memilih untuk menggunakan Bahasa Jepang karena mereka sendiri berkata tidak fasih dalam berbahasa Inggris dan mereka akan sangat senang jika kami, mahasiswa asing

52 mencoba untuk menggunakan Bahasa Jepang. Awalnya, saya malu dan takut bagaimana jika penggunaan Bahasa Jepang saya salah, akan tetapi teman – teman Jepang saya berkata: “Walaupun pola kalimat yang digunakan berantakan, jika tersampaikan apa yang dimaksud itu sudah bagus, dan nantinya kesalahan yang dibuat akan menjadi sesuatu yang benar di penggunaan selanjutnya.”Dari situ, saya mendapat sebuah kepercayaan diri untuk berbicara kepada teman – teman lainnya, walaupun terkadang untuk menjelaskan suatu hal kecil membutuhkan waktu yang cukup lama, tapi mereka dengan senang hati akan menunggu sampai saya selesai berbicara. Maka dari itu, untuk teman –teman angkatan 2017 yang ingin mengikuti program beasiswa ke luar negeri jangan takut untuk mulai bermimpi dan berusaha dari sekarang, karena kita tidak pernah tau rezeki datang dari mana. 新入生の みなさん頑張ってください!

Afifah Anggraeni Penerima Beasiswa Pertukaran Universitas Rikkyo periode 2017 - 2018

53

天理大学

Universitas Tenri

P r o f i l

Universitas Tenri didirikan pada 1925 oleh Shozen Nakayama (1905-1967) dan hingga kini telah melahirkan kurang lebih 30.000 alumni. Tenri berkomitmen untuk tetap memprioritaskan potensi tiap siswanya sebagai tujuan pendidikan. Juga memupuk kewaspadaan para siswa terhadap globalisasi dengan tetap menanamkan jiwa kontributif terhadap masyarakat. Pengajaran pendidikan didasarkan pada ajaran Tenrikyo, Tenri mempromosikan falsafah “hidup bahagia” pada seluruh umat di dunia. Hal tersebut menjadi filosofi pendidikan yang diusung oleh Tenri.

Untuk memenuhi pengembangan keahlian tiap siswanya, Tenri tetap konsisten untuk mempertahankan sistem pembelajaran dengan kelas-kelas kecil selama 8 semester. Selain itu, para dosen juga tetap mendampingi seluruh kegiatan pembelajaran dan pendidikan dengan siswanya, orang per orang. Terlebih lagi, semua fakultas dan setiap departemen berusaha dengan giat untuk membangun ikatan yang kuat dengan seluruh siswa.

Dalam rangka mengembangkan pribadi yang dapat berkontribusi aktif untuk komunitas internasional, sejak berdiri Tenri telah memulai kerja sama dan pertukaran internasional dengan kurang lebih 30 Universitas dan institut dari belahan dunia, mendukung secara aktif pelatihan bahasa dan budaya asing serta kolaborasi penelitian, program pertukaran ke luar negeri serta ajang olahraga internasional. Didukung pula oleh semangat pendirinya, Shozen Nakayama yang sangat mengagungkan olahraga, karena menurutnya “olahraga dapat memupuk jiwa dan raga, sehingga melengkapi penyampaian ajaran Tenrikyo”.

Universitas Tenri sendiri terletak di kota Nara, yang berada di bagian utara perfektur Nara. Kota Nara terkenal sebagai kota tua di Jepang, bekas ibu

54

kota Jepang di zaman Nara. Kini Nara menjadi destinasi wisata yang terkenal di Jepang. Menawarkan keindahan alam dan juga kuil-kuil bersejarah yang termasuk dalam warisan dunia UNESCO. Antara lain adalah Toudai-ji, Houryuu-ji, Saidai-ji, Istana Heijo, Hutan Kasugayama dan lain sebagainya.

Pengenalan Kampus

Universitas Tenri sangat menerima dengan baik mahasiswa internasional dari berbagai belahan dunia sebagi bentuk penghargaan atas globalisasi dunia. Program bahasa Jepang khusus Kelas mahasiswa asing dibuka pertama kalinya di Departemen Bahasa Asing, Fakultas Kajian Ilmu Internasional yang diperuntukan mahasiswa asing. Dan program tersebut telah menarik banyak peminat dari mancanegara seperti negara Amerika Serikat, Brazil, Kanada, Cina, Perancis, India, Indonesia, Kenya, Korea, Mexico, Selandia Baru, Rusia, Singapura, Spanyol, Taiwan, Thailan dan Ukraina.

Tenri memiliki 4 fakultas, 1 program pasca sarjana dan program bahasa Jepang khusus kelas mahasiswa asing.

Program Sarjana, Universitas Tenri

Fakultas Ilmu Budaya Fakultas Sastra Fakultas Ilmu Internasional

Fakultas Ilmu Olahraga dan Bela Diri

Program Paasca Sarjana, Universitas Tenri

Fakultas Ilmu Kesehatan Klinis

55

Akses menuju Kampus Tenri, hanya diperlukan jarak tempuh 1 jam saja dari kota Osaka maupun Kyoto, meliputi rute kereta JR (Japan Railways), Kintetsu Railways, dan Meihan Expressway.

1. Kampus Somanouchi Kampus Somanouchi terketak di wilayah yang luas lingkungan hijaunya. Terdapat fakultas ilmu budaya, fakultas sastra, fakultas ilmu internasional dan program pasca sarjana. Selain itu terdapat fasilitas kampus seperti, Perpustakaan Pusat Universitas Tenri, Museum Tanri Sankokan.

56

A Hall No.1 B Hall No.2 C Hall No.3 D Hall No.4 E Faculty Research Hall

F Somanouchi Gymnasium No.1 G Somanouchi Gymnasium No.2 H Tenri Central Library I Shinkokan Student Union (cafeteria and extracurricular activity offices) J Hall No.8(library) K Ten Fifty(shop and bookstore) L Medical and Student Counseling Room M Hall No.9(Furusato Kaikan Alumni House) N Tenri Sankokan Museum O Founder’s Hall

2. Kampus Taiikugakubu Kampus ini didirikan khusus untuk fakultas ilmu olahraga dan bela diri, karena dilengkapi dengan aula bela diri, pusat olahraga dan gedung latihan olahraga.

57

A Hall No.6 B Hall No.7 C BudoHall

D Taiikugakubu Gymnasium No.3 E Sports Center F Student Hall G Cafeteria H Taiikugakubu Shinkokan Student Union I Tainosho Furusato Dormitory J Tennis Court K Field with 400m Track L West Field M Athletic Gym N Multi-purpose Court

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran dan dengan Universitas Tenri telah mulai dibina sejak pertengahan tahun 2004. Kedua universitas sepakat untuk memberikan kesempatan pada masing-masing mahasiswanya untuk dapat menempuh program pertukaran selama satu tahun dengan penghapusan biaya kuliah bagi kedua belah pihak. Sehingga,

58

2 orang mahasiswa tiap tahunnya dari Universitas Tenri dapat mengikuti program pertukaran dengan mengikuti kelas bahasa Indonesia di BIPA, Pusat Bahasa. Sedangkan, 2 orang mahasiswa dari Universitas Padjadjaran dapat mengikuti program bahasa Jepang di kelas internasional, Pusat Kerjasama Internasional, Universitas Tenri. Program beasiswa yang ditawarkan adalah program beasiswa pertukaran selama satu tahun penuh. Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi internal prodi yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya dan direkomendasikan untuk mengikuti program seleksi tingkat fakultas yang diadakan pada bulan november tiap tahunnya. Periode program adalah bulan April – Maret. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Tenri (lih. Lampiran 10).

Berkas pendaftaran program pertukaran Universitas Tenri. 1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana penelitian 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Januari dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Maret. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan, tiket pesawat dan informasi asrama oleh staf terkait.

Informasi Asrama dan lainnya

Asrama (estimasi) : ¥39,000—44,500/bulan (termasuk biaya makan harian) Apartemen (estimasi) : ¥30,000—50,000/bulan (ekstra uang kunci dan deposit)

Pengeluaran pribadi Estimasi ¥40,000—50,000 diperlukan untuk biaya hidup tiap bulannya.

59

Asuransi Para mahasiswa asing diwajibkan untuk mendaftar asuransi nasional pemerintah Jepang dan dapat mendaftar untuk penalangan biaya pengobatan melalui kampus Tenri. Biaya asuransi tahunannya adalah kurang lebih ¥20,000.

60

山梨学院大学

Universitas Yamanashi Gakuin

P r o f i l

Universitas Yamanashi Gakuin (YGU) terletak di kota Yamanashi, perfektur Kofu. Universitas ini didirikan pada tahun 1946. Dan hingga kini masih tetap mengusung pendidikan yang menyeluruh mulai dari tingkat taman kanak-kanak, sekolah dasar, sekolah menengah pertama hingga tingkat universitas.

YGU berdiri sebagai inti dari keseluruhan institusi dan bertujuan untuk memberikan kontribusi terhadap masyarakat luas dengan menyiapkan siswa yang kaya akan pengetahuan dan kreatifitas, perpektif yang global dan memiliki pemahaman dan penghargaan terhadap budaya Jepang.

Selain itu, YGU juga terkenal sebagai pencetak atlet/olahragawan terbaik di Jepang. Dan dalam kurun waktu 70 tahun telah meluluskan 42 orang atlet yang berhasil tampil di olimpiade. 10 orang atlet tampil di Olimpiade Musim Panas, London tahun 2012. Pada tahun 2010, YGU menerima penghargaan istimewa dari Penyelenggara Olimpiade Jepang, pada 2013 dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Jepang atas sumbangsihnya dalam dunia olahraga.

YGU terletak di jantung ibukota perfektur Yamanashi, yaitu kota Kofu. Yang juga merupakan destinasi wisata terbaik di Jepang tengah yang memiliki keindahan alam dan situs bersejarah. Dikenal sebagai kota penghasil buah-buahan seperti, anggur, pir dan persik. Museum Kristal dan Museum Perfektur Yamanashi juga

61

menjadi andalan tempat wisata yang bisa dikunjungi. Selain itu, Kofu juga dikenal sebagai kota dengan pemandian air panas (onsen) , seprti Spa Kofu dan Yumura Spa. Kofu juga berada di wilyah yang mudah terjangkau dari Tokyo. Dari stasiun Shinjuku, Tokyo hanya memerlukan waktu kurang lebih 1,5 jam untuk sampai di Kofu dengan kereta JR (chuo line), 2 jam dengan Chuo Expres, 2 jam 10 menit dengan Bis Chuo Highway dari pintu barat stasiun Shinjuku.

Pengenalan Kampus

Berikut adalah fakultas yang terdapat di program Sarjana YGU.

Program Sarjana, Universitas Yamanashi Gakuin

Fakultas Sastra Liberal Fakultas MIPA Fakultas Ilmu Pengetahuan Terapan Sosial

Fakultas Hukum Fakultas Ilmu Fakultas Perawatan Anak Kesehatan dan Gizi

Fakultas Bisnis

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran dengan Universitas Yamanashi Gakuin dan Universitas Padjadjaran telah dimulai sejak awal tahun 2013. Kedua universitas sepakat untuk memberikan kesempatan pada masing-masing mahasiswanya untuk dapat menempuh program pertukaran selama satu tahun dengan penghapusan biasa kuliah bagi kedua belah pihak. Sehingga, mahasiswa dari Universitas YGU dapat mengikuti program pertukaran dengan mengikuti kelas bahasa Indonesia di BIPA, Pusat Bahasa. Sedangkan, mahasiswa dari Universitas Padjadjaran dapat mengikuti

62

program bahasa Jepang di kelas internasional, Pusat Kerjasama Internasional, YGU.

Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program pertukaran ke Universitas Yamanashi Gakuin (lih. Lampiran 10).

1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana penelitian 6. Surat Keterangan Sehat 7. Fotokopi Paspor (warna) 8. Pass Foto warna (3 bh) 9. Formulir Certificate of Eligibility

Berkas dokumen yang sudah dikirimkan akan diproses pada awal Juni dan Certificate of Elligibility akan diterbitkan sekitar akhir Juli. Setelah itu, mahasiswa akan diinformasikan mengenai jadwal kedatangan dan informasi asrama.

Student Voice

Saya Tyas Utami, mahasiswi Sastra Jepang Universitas Padjadjaran 2012 yang diberikan kepercayaan oleh pihak kampus untuk melaksanakan program ‘Nihon Shakai Kenkyuu’ di Yamanashi Gakuin University pada September 2016 lalu. Di Yamanashi Gakuin, saya dinaungi Fakultas Hukum untuk memperdalam ilmu sosial khususnya dalam kehidupan masyarakat di Jepang. Selain belajar secara formal di kelas, saya pun banyak belajar kemampuan sosial dalam berorganisasi dan bermasyarakat. YGU banyak menyelenggarakan kegiatan yang banyak melibatkan mahasiswa asing di dalamnya. Saya mengikuti kegiatan klub di kampus dan menghadiri event-event 63 sosial yang mengenalkan budaya Indonesia. Ternyata, belajar di luar negeri tidak hanya menjadikan kita sebagai mahasiswa, namun sekaligus menjadikan kita sebagai duta negara yang memperkenalkan citra Indonesia di mata masyarakat negara lain. Menjadi mahasiswa yang banyak beraktifitas dalam masyarakat terlebih masyarakat Jepang, menjadi pengalaman yang menyenangkan, sekaligus menyenangkan. Pada 31 Agustus 2017 ini saya resmi mengakhiri studi saya dalam program Nihon Shakai Kenkyuu di Yamanashi Gakuin University. Ada banyak hal yang saya pelajari dan semoga kedepannya menjadi ilmu yang bermanfaat yang dapat saya terapkan dalam kehidupan bermasyarakat khususnya di Indonesia kedepannya.

Tyas Utami D. Penerima Beasiswa Pertukaran YGU periode 2016 – 2017

64

堺市民間大使プログラム

Duta Budaya Sakai City

P r o f i l

Adalah Sakai City Asean Week, salah satu pagelaran terbesar tiap bulan Oktober yang diselenggarakan oleh pemerintah kota Sakai di perfektur Osaka dalam merayakan hari ulang tahun kota yang ditandai dengan perpaduan budaya lokal dan internasional. Warga kota Sakai dapat dapat bersentuhan langsung dengan budaya asing dari Asean dan dapat mempererat indahnya persaudaraan multikultur yang terjalin. Acara utama sendiri digelar selama 2 hari yang terdiri dari pagelaran budaya, pertunjukan film, stand merchandise dari negara Asean dan sebagainya. Untuk mendukung penyelenggaraan pagelaran akbar itu pemerintah kota Sakai bekerja sama dengan 5 universitas dari negara- negara di Asean, yakni Malaysia, Thailand, Vietnam, Indoenesia dan Filipina dalam menampilkan kesenian dan budaya tradisional masing-masing. Kebudayaan tersebut tidak hanya ditampilkan pada pagelarannya saja, tapi wakil dari tiap negara akan mempersembahkannya pada siswa SD dan SMP yang terdapat di kota Sakai.

Program Pertukaran Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran (dalam hal ini program studi sastra Jepang) dengan panitia penyelenggara program Asean Week Kota Sakai telah dimulai sejak tahun 2015. Melalui program kerjasama ini, universitas Padjadjaran dapat memberikan kesempatan pada mahasiswa Sastra Jepang untuk dapat mengenalkan Indonesia secara umum dan mempresentasikan kebudayaan tradisional yang dikuasai. Para duta budaya ini kemudian akan mengikuti rangkaian acara presentasi kebudayaan

65 selama kurang lebih dua minggu, pada siswa sekolah dasar yang telah ditentukan. Selain itu, dua kandidat yang terpilih akan mendapatkan kesempatan untuk homestay di rumah keluarga orang Jepang.

Beasiswa ini akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya. Dan kemudian akan dilaksanakan seleksi interview dan presentasi budaya untuk menyaring kandidat yang berpotensi. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program duta budaya Sakai City Asean Week (lih. Lampiran 11).

1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana belajar 6. CV 7. Surat Keterangan Sehat 8. Fotokopi Paspor (warna) 9. Pass Foto warna (3 bh) 10. Formulir Certificate of Eligibility

Student Voice

Belajar bahasa dan budaya ternyata mampu mewujudkan mimpi saya untuk bisa pergi ke Jepang. Bagi saya, mendapat kesempatan menjadi delegasi Indonesia untuk program ''Sakai, ASEAN Week 2015'' merupakan suatu kebanggaan. Di sana saya belajar banyak hal mulai dari keseharian masyarakat Jepang hingga belajar berbagai budaya tradisional Jepang. Tinggal bersama host family, berkunjung ke SD dan ke tempat- tempat bersejarah, berteman dengan delegasi dari negara-negara ASEAN lainnya, serta bercengkrama dengan penduduk lokal, akan selalu menjadi pengalaman yang luar biasa!

Nita Yuniar Penerima Beasiswa Duta Budaya Sakai City Asean Week 2015

66

湘南民間大使プログラム

Duta Budaya Shounan

P r o f i l

Program duta budaya Shounan, merupakan program pertukaran budaya yang sudah lama terjalin antara Program Studi Sastra Jepang – Unpad dengan pemerintah kota Fujisawa, perfektur Kanagawa. Dalam rangka pengenalan program budaya tradisional Indonesia pemerintah kota Fujisawa mengundang duta budaya dari partner universitas untuk dapat memberikan wawasan dan pengetahuan kebudayaan pada siswa tingkat sekolah dasar dan sekolah menengah tingkat pertama pada khususnya dan warga kota Fujisawa pada umumnya. Sehingga warga kota FUjisawa dapat bersentuhan langsung dengan budaya asing dari Asean dan dapat mempererat indahnya persaudaraan multikultur yang terjalin. Acara presentasi budaya yang diusung oleh wakil dari mahasiswa Sastra Jepang ini, tiap tahunnya akan diselenggarakan selama satu bulan pada bulan oktober.

Program Pertukaran dan Beasiswa

Program kerjasama pertukaran antara Universitas Padjadjaran (dalam hal ini program studi sastra Jepang) dengan panitia penyelenggara program Shounan Kota Fujisawa – Kanagawa ini, telah dimulai sejak tahun 1990. Hanya saja, program ini kemudian sempat meredup di pertengahan tahun millenium dan mulai digalakkan lagi sejak 2015. Melalui program kerjasama ini, universitas Padjadjaran dapat memberikan kesempatan pada mahasiswa Sastra Jepang untuk dapat mengenalkan Indonesia secara umum dan mempresentasikan kebudayaan tradisional yang dikuasai. Para duta budaya

67

ini kemudian akan mengikuti rangkaian acara presentasi kebudayaan selama kurang lebih satu bulan, pada siswa sekolah dasar dan sekolah tingkat menegah pertama yang telah ditentukan. Selain itu, dua kandidat yang terpilih akan mendapatkan kesempatan untuk homestay di rumah keluarga orang Jepang.

Beasiswa ini juga akan ditawarkan pada mahasiswa yang telah mengikuti seleksi ujian beasiswa Monbukagakusho yang diselenggarakan pada awal Januari setiap tahunnya. Dan kemudian akan dilaksanakan seleksi interview dan presentasi budaya untuk menyaring kandidat yang berpotensi. Berikut adalah dokumen yang harus dilengkapi untuk pendaftaran program duta budaya Shounan (lih. Lampiran 12).

1. Formulir pendaftaran 2. Transkrip Nilai dalam bahasa Inggris 3. Surat Rekomendasi dalam bahasa Inggris/ Jepang 4. Surat Keterangan Mahasiswa dalam bahasa Inggris 5. Essay tentang rencana belajar 6. CV 7. Surat Keterangan Sehat 8. Fotokopi Paspor (warna) 9. Pass Foto warna (3 bh) 10. Formulir Certificate of Eligibility

Kandidat yang telah lolos seleksi pada bulan April, kemudian akan meluai mengerjakan materi presentasi budaya dan latihan presentasi budaya dalam bahasa Jepang secara intensif mulai Mei hingga September.

Student Voice

Saya merasa kaget sekali ketika ditunjuk sebagai perwakilan untuk program Shounan dalam misi mengenalkan budaya Indonesia kepada anak-anak muda di Jepang. Senang karena akhirnya bisa pergi ke Jepang tanpa biaya apapun namun banyak juga kekhawatirannya seperti cuaca, makanan, dan lain-lain. Bagaimana harus berinteraksi dengan warga disana karena khawatir akan ada culture clash, khawatir juga bagaimana reaksi anak-anak terhadap disana tapi pada akhirnya semua berjalan lancar dan menyenangkan. Kami bahkan jadi pusat perhatian

68 terutama dari anak-anak kecil yang penasaran. Tidak hanya berkeliling sekolah tapi kami juga diajak berkeliling ke beberapa tempat wisata seperti Disneyland, Kamakura, melihat hanabi matsuri di Enoshima, juga berbagai tempat di Yokohama dan Tokyo. Senang sekali mendapat kesempatan ini dan hal ini dapat menjadi pelajaran untuk saya, saya harap bisa kesana lagi.

Fairuz Shalsabila Penerima Beasiswa Duta Budaya Shounan - Oktober 2016 ______

Sungguh sebuah kehormatan bagi saya terpilih pada kegiatan pertukaran budaya program shounan di Fujisawa, Jepang. Program ini merupakan kerja sama antara Program Studi Sastra Jepang Universitas Padjadjaran dengan pihak perkumpulan guru di Fujisawa. Fujisawa sendiri berada di Kanagawa-ken sebelah barat daya Tokyo. Program ini mengharuskan untuk dapat mempresentasikan budaya, bahasa, fauna dan flora,kuliner hingga apa itu negara Indonesia dihadapan anak-anak TK, SD, SMP, bahkan sampai berbicara di depan para sachou atau pemimpin perusahaan saat mengadakan pertemuan rutinan. Tentu saja semua itu menggunakan bahasa Jepang. Pada awalnya saya merasa takut dan tidak percaya diri karena apa yang saya pelajari di bangku kuliah akankah sama atau tidak saat berhadapan situasi yang lebih nyata. Nyatanya semua ketakuan itu hanyalah isapan belaka. Semua sangat menyenangkan, sampai ketagihan. Berkomunikasi secara langsung dengan native secara formal maupun non formal. Non formalnya saya dapatkan saat saya tinggal bersama orang jepang atau bisa disebut homestay serta kegiatan jalan-jalan bersama volunteer. Selama homestay, saya dapat lebih mengenal keluarga Jepang lebih dekat. Bahkan saking senangnya, saya sampe lima kali berganti tempat homestay. Mulai tinggal di apartemen, mansion, rumah didesa, sampai rumah otentik jepang pun saya singgahi. Masing- masing memiliki kesan yang berbeda. Pengalaman yang hanya bisa kita dengar saat kuliah, disini akan kita alami. Mulai dengan budaya makanan mentah, toilet banyak tombol, kuliner Jepang yang belum kita cicipi, jalan-jalan ke spot terkenal, sampai pengalaman masuk onsen dengan hadaka. Semua hal yang saya alami saat mengikuti program ini sangat bermanfaat, khususnya dalam meningkatkan kemampuan bahasa dan rasa percaya diri. Oleh karena itu, pesan saya untuk siapapun yang akan mengikuti program ini “jangan takut uji kemampuanmu di sini,

69 tak perlu malu dengan kemampuan yang masih kurang terasah, karena semua itu hanya terhambat oleh diri sendiri”.

Alamsyah Nur Fauzy Penerima Beasiswa Duta Budaya Shounan - Oktober 2016

70

Informasi Umum tentang Kehidupan di Jepang

1. I k l i m

Jepang beriklim subtropis (empat musim) dengan perubahan suhu yang berbeda tiap musimnya. Para siswa pendatang yang berasal dari negara tropis, seperti Indonesia, harus selalu memperhatikan perubahan suhu tiap harinya agar dapat menyesuaikan diri dengan pakaian yang harus dikenakan dan kondisi kesehatan.

2. Biaya Hidup

Biaya hidup rata-rata bulanan di Jepang kira-kira sebagai berikut:

Sewa asrama atau apartemen: ¥20.000 – 50,000 Biaya Makan: ¥20.000 – 25.000 Biaya listrik, gas, air: ¥7.500 – 10.000 Biaya transportasi (tiket komuter): ¥ 5.000 – 15.000 Biaya lain-lain: ¥10.000

3. Nomor Darurat

Berikut adalah momor telepon darurat yang dapat dihubungi di Jepang bila terjadi kecelakaan dan lainnya (kode wilayah tidak diperlukan; toll free). Sebutkan nama lengkap dan alamat jelas/ lokasi tempat terjadinya peristiwa/kecelakaan. 110 untuk menghubungi polisi melaporkan kecelakaan ataupun peristiwa kriminal 119 untuk menghubungi pemadam kebarakan (bila terjadi kebakaran atau saat memanggil ambulans)

71

Atau kita juga dapat langsung melaporkan kejadian/ peristiwa yang terjadi bila terdapat pos polisi (Koban) di sekitar. Koban adalah pos polisi yang hampir terdapat di area terkecil Jepang, untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

4. Registrasi Alien Card (Kartu penduduk khusus orang asing)

Siswa asing yang baru saja datang ke Jepang wajib melaporkan diri ke Kantor Kecamatan (kuyakusho) dekat tempat tinggal. Pihak kampus biasanya akan mendampingi mahasiswa untuk mengurus pembuatan kartu tersebut pada hari kedua kedatangan di Jepang. Kartu tersebut menjadi kartu identitas wajib yang harus dibawa kemanapun dan dipergunakan ketika akan membuka akun bank, telepon dan lain sebagainya. Kartu kemudian dikembalikan di bagian imigrasi saat akan pulang ke negara asal, meninggalkan Jepang.

5. B a n k

Bank di Jepang menyediakan berbagai macam fasilitas dan pelayanan. Nasabah dapat memperoleh akun Bank, pelayanan transfer uang, dan lain sebagainya. (Jam operasional Bank mulai dari pukul 09:00 – 15:00 pada hari kerja dan tutup pada akhir pekan). Untuk membuka akun di Bank, biasanya kita harus mengisi formulir akun baru dan menyertakan data pribadi untuk memverifikasi nama lengkap, alamat dan tanggal lahir. Dan khususnya di Jepang, bagi orang asing pun diperlukan stempel nama diri (inkan) ketika akan mendaftar akun baru Bank.

72

6. Pemilahan Sampah

Pemilahan sampah ke dalam beberapa kategori yang lebih terperinci yaitu, seperti sampah yang dapat dibakar (di Jepang sampah jenis ini meliputi sampah organik atau sampah dapur dan sampah non-organik atau sampah yang sebagian besar berbahan dasar plastik), sampah yang tidak dapat dibakar (sampah rumah tangga seperti alat-alat dapur, kaleng, baterai), botol plastik, botol kaca, kardus dan sampah yang tidak dapat didaur ulang seperti alat-alat elektronik dan furnitur. Tidak hanya sampai di situ saja, untuk menertibkan pembuangan sampah tersebut, pemerintahnya juga kemudian menetapkan hari pembuangan sampah untuk tiap kategori sampah yang berbeda. Misalnya, sampah yang dapat dibakar dibuang tiap hari Senin dan Kamis, sampah yang tidak dapat dibakar dibuang tiap hari Sabtu. Sedangkan, sampah kaleng, botol kaca, kardus dibuang tiap hari Rabu dan sampah botol plastik dibuang tiap hari Sabtu. Dan sampah-sampah tersebut harus dibuang dalam kantong plastik khusus. Jadi, pemerintah Jepang menjual kantong plastik khusus berbagai ukuran untuk tiap kategori sampah di setiap supermarket, untuk mempermudah warga melakukan pemilahan sampah. Klasifikasi ini dijelaskan lagi oleh Pemerintah Jepang dalam lembar klasifikasi sampah dan jadwal pembuangan berikut.

73

6. Transportasi

Mahasiswa asing pun dapat membeli kartu transportasi dengan diskon khusus mahasiswa untuk jarak tempuh tempat tinggal – kampusnya, atau lebih dikenal dengan nama teikiken (kartu komuter siswa). Dengan memperoleh surat keterangan dari kampus, dan menyertakan kartu mahasiswa, siswa dapat mengajukan pembelian teikiken di stasiun terdekat. Harga tiket komuter tergantung dari jauh-dekatnya jarak tempuh. Kisaran harga tiket per bulan biasanya mulai dari 5.000 yen.

Diskon bagi Mahasiswa

Di Jepang, diskon bagi mahasiswa (gakuseiwari) banyak diperoleh dalam berbagai jenis transaksi. Hanya dengan menunjukan kartu mahasiswa, biasanya langsung bisa mendapatkan diskon tiket transportasi (Kereta, bis) dan tiket masuk tempat edukasi dan hiburan (museum, bioskop, taman ria, restoran dll). Bagi siswa yang akan bepergian menggunakan kereta JR dengan radius lebih dari 100 km, bisa mendapatkan diskon khusus mahasiswa sebanyak 20% dengan menunjukan kartu wisata berdiskon khusus pelajar. Tiap siswa bisa mendapatkan kartu diskon tersebut 10 lembar per tahun dengan cara mengurusnya ke bagian kemahasiswaan tiap kampus.

Jasa Pengiriman dan Pos

Kantor Pos di Jepang tidak hanya menyediakan pelayanan mengirim surat ataupun barang saja, tetap juga membuka layanan tabungan, asuransi, belanja online. Bagian yang melayani jasa pengiriman surat dan barang beroperasi mulai pukul 09:00 – 17:00 setiap harinya pada hari kerja dan ada juga yang membuka layanan pada akhir pekan. Sementara, bagian yang melayani tabungan dan asuransi buka mulai pukul 09:00 – 16:00 pada hari kerja.

74

Pembayaran Biaya Air, Listrik, dll

Tiap siswa bertanggung jawab atas pembayaran pengeluaran pribadi yang meliputi biaya air, listrik, gas dan telepon. Tagihan listrik dan gas biasanya dikeluarkan tiap bulan, sementara tagihan air dikeluarkan tiap dua bulan sekali. Selain itu, biaya TV kabel bagi yang berlangganan pun akan dikenakan biaya tagihan. Semua tagihan tersebut dapat dibayar di kantor pos ataupun mini market. Bisa juga dipotong dari rekening tabungan.

Gempa Bumi

Gempa mayor hanya akan berlangsung selama beberapa menit. Dan guncangan akibat gempa tidak akan terlalu besar terjadi. Pada saat gempa terjadi, sebaiknya bernaunglah di bawah meja, kursi atau furnitur yang kuat lainnya. Pastikan untuk mematikan stop kontak gas atau peralatan listrik lainnya yang dapat memicu timbulnya api dari panas. Bukalah jendela dan pintu untuk memastikan pintu keluar terbuka dengan aman. Jangan terburu- buru bergegas keluar ruangan/ bangunan di saat darurat, karena akan membahayakan keselamatan diri akibat terluka oleh jatuhnya papan reklame, dsb. Biasanya informasi gempa secara akurat akan ditayangkan dan disiarkan oleh tv, radio dan sumber lainnya. Jangan sungkan untuk memanggil tetangga dan saling memberikan pertolongan saat terjadi gempa bumi. Jika berada di luar ruangan, jauhilah dinding, pintu gerbang atau infrastruktur lainnya yang dapat membahayakan keselamatan.

75