KATA PENGANTAR

Buku Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal ini disusun dengan mengacu pada Rencana Pembangunan Jangka Menengah (RPJMN) Tahun 2015-2019 Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi terkait percepatan pembangunan di 122 Kabupaten yang telah ditetapkan, berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 131/2015 tentang Penetapan Daerah Tertinggal Tahun 2015 - 2019 sebagai daerah tertinggal. Buku ini berisi kebijakan dan strategi pembangunan daerah tertinggal, data dan informasi penetapan daerah tertinggal, sebaran tipologi desa di daerah tertinggal serta data kawasan strategis nasional di daerah tertinggal yang mampu mendukung percepatan pembangunan daerah tertinggal. Data dan informasi yang disajikan adalah data kondisi eksisting daerah tertinggal yang diolah dari sumber data Potensi Desa (PODES) Tahun 2014, Daerah dalam Angka, Indeks Pembangunan Manusia 2013, Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) 2014, Indeks Pembangunan Desa (IPD), Indeks Pembangunan Manusia (IPM), data Kawasan Perdesaan, data Kota Terpadu Mandiri, data Unit Permukiman Transmigrasi, dan data Daerah Tertentu. Sedangkan data spasial diolah dari sumber data Peta Dasar yang dikeluarkan oleh Badan Informasi Geospasial (BIG) Tahun 2013 Skala 1:250.000. Dalam penyusunan Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal di samping buku juga disusun album peta. Buku Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal ini diharapkan dapat digunakan sebagai dasar penentuan

ii [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

DAFTAR ISI

SAMBUTAN ...... i KATA PENGANTAR ...... ii DAFTAR ISI ...... iv DAFTAR TABEL...... vi DAFTAR DIAGRAM ...... vii DAFTAR LAMPIRAN ...... viii BAB I PENDAHULUAN ...... 1 1.1. Latar Belakang ...... 1 1.2. Tujuan ...... 4 1.3. Ruang Lingkup ...... 4 1.4. Metodologi Penulisan ...... 5 1.5. Tim Penyusun ...... 8 BAB II KEBIJAKAN DAN STRATEGI PEMBANGUNAN DAERAH TERTINGGAL ...... 9 2.1. Konsep Pembangunan Daerah Tertinggal ...... 9 2.2. Kebijakan dan Strategi Pembangunan Daerah Tertinggal .. 12 BAB III PRIORITAS PENGEMBANGAN DAERAH TERTINGGAL ...... 14 3.1. Tipologi Desa Berdasarkan Indeks Pembangunan Desa dan Indeks Desa Membangun di 122 Daerah Tertinggal .... 14 3.2. Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal ...... 27 3.3. Permukiman Transmigrasi di Daerah Tertinggal ...... 31 3.4. Kawasan Perkotaan Baru/Kota Terpadu Mandiri di Daerah Tertinggal ...... 37 3.5. Daerah Tertentu ...... 39 3.5.1. Daerah Rawan Pangan ...... 39

iv [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

3.5.2. Daerah Pasca Konflik ...... 45 3.5.3. Daerah Rawan Bencana ...... 51 3.5.4. Daerah Pulau Kecil dan Terluar ...... 55 3.5.5. Daerah Perbatasan ...... 59 BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ...... 62 4.1. Kesimpulan ...... 62 4.2. Saran ...... 63 DAFTAR PUSTAKA ...... 65 LAMPIRAN ...... 67

v [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1. Sasaran Pokok Pembangunan Daerah Tertinggal Dalam RPJMN 2015-2019 ...... 3 Tabel 2.1. Sebaran Daerah Tertinggal Tahun 2015-2019 ...... 10 Tabel 2.2. Daerah Otonom Baru yang Menjadi Daerah Tertinggal ...... 11 Tabel 3.1. Tipologi Desa Berdasarkan Indeks Pembangunan Desa di 122 Daerah Tertinggal di ...... 16 Tabel 3.2. Persentase Desa Berdasarkan IPD di Daerah Tertinggal Berdasarkan 7 Wilayah ...... 20 Tabel 3.3. Tipologi Desa Berdasarkan Indeks Desa Membangun di 122 Daerah Tertinggal di Indonesia...... 21 Tabel 3.4. Persentase Desa Berdasarkan IDM di Daerah Tertinggal Berdasarkan 7 Wilayah ...... 25 Tabel 3.5. Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal ...... 28 Tabel 3.6. Data Permukiman Transmigrasi Bina di Daerah Tertinggal ...... 32 Tabel 3.7. Data Permukiman Transmigrasi Serah di Daerah Tertinggal ...... 36 Tabel 3.8. Kawasan Perkotaan Baru / Kota Terpadu Mandiri di Daerah Tertinggal ...... 38 Tabel 3.9. Kota Terpadu Mandiri Prioritas RPJMN 2015-2019 di Daerah Tertinggal ...... 39 Tabel 3.10. Daerah Rawan Pangan di Daerah Tertinggal ...... 41 Tabel 3.11. Daerah Rawan Pangan di Daerah Tertinggal ...... 44 Tabel 3.12. Tabel Pasca Konflik di Daerah Tertinggal ...... 47 Tabel 3.13. Daerah Rawan Bencana di Daerah Tertinggal ...... 52 Tabel 3.14. Daerah Rawan Bencana di Daerah Tertinggal ...... 56 Tabel 3.15. Jumlah Pulau Kecil Terluar Per kabupaten ...... 57 Tabel 3.16. Pulau Kecil Terluar di Daerah Tertinggal ...... 57 Tabel 3.17. Daerah Perbatasan Di Kabupaten Tertinggal ...... 60

vi [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

DAFTAR DIAGRAM

Diagram 1.1. Diagram Alir Penyusunan Buku ...... 7 Diagram 3.1. Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IPD di 122 Daerah Tertinggal ...... 15 Diagram 3.2. Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IDM di 122 Daerah Tertinggal ...... 15 Diagram 3.3. Sebaran Jumlah Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal ...... 29 Diagram 3.4. Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IPD di 40 Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal ...... 30 Diagram 3.5. Perbandingan Jumlah Unit Permukiman Transmigrasi di Daerah Tertinggal Berdasarkan Wilayah ...... 31 Diagram 3.6. Sebaran Rawan Pangan di Daerah Tertinggal Per Pulau 45 Diagram 3.7. Sebaran Pasca Konflik di Daerah Tertinggal Per Pulau .. 50

vii [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Persentase Daerah Rawan Bencana dan Konflik di 122 Daerah Tertinggal ...... 68 Lampiran 2. Perekonomian Masyarakat dan Sumber Daya Manusia di 122 Daerah Tertinggal ...... 75 Lampiran 3. Persentase Jenis Permukaan Jalan di 122 Daerah Tertinggal ...... 82 Lampiran 4. Jumlah Keluarga Pengguna Listrik dan Telepon di 122 Daerah Tertinggal ...... 88 Lampiran 5. Jumlah Dokter dan Sarana Pendidikan (SD dan SMP) Per Seribu Penduduk di 122 Daerah Tertinggal ...... 94 Lampiran 6. Persentase Desa yang Mempunyai Pasar Tanpa Bangunan Permanen di 122 Daerah Tertinggal ...... 100 Lampiran 7. Persentase Desa Pengguna Air Bersih untuk Minum di 122 Daerah Tertinggal ...... 106 Lampiran 8. Persentase Desa Pengguna Air Bersih untuk Mandi dan Cuci di 122 Daerah Tertinggal ...... 113 Lampiran 9. Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan di 122 Daerah Tertinggal ...... 120 Lampiran 10. Kemampuan Keuangan Lokal di 122 Daerah Tertinggal ...... 126 Lampiran 11. Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Kabupaten dan Pelayanan Pendidikan di 122 Daerah Tertinggal...... 132 Lampiran 12. Jumlah Desa dengan Akses Menuju Tempat Pelayanan Kesehatan > 5 Km ...... 138 Lampiran 13. Jumlah Desa dengan Akses Menuju Tempat Pelayanan Kesehatan > 5 Km ...... 144 Lampiran 14. Daerah Rawan Bencana di Daerah Tertinggal ...... 151 Lampiran 15. Daerah Rawan Konflik ...... 164 Lampiran 16. Daftar Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal ...... 170 Lampiran 17. Daftar Unit Permukiman Transmigrasi Bina di Daerah Tertinggal...... 187 Lampiran 18. Daftar Kawasan Perkotaan Baru/Kota Terpadu Mandiri di Daerah Tertinggal ...... 193 viii [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Daerah tertinggal menurut Peraturan Presiden Nomor 131/2005 Tahun 2015 adalah daerah kabupaten yang wilayah serta masyarakatnya kurang berkembang dibandingkan dengan daerah lain dalam skala nasional. Suatu daerah dikategorikan sebagai daerah tertinggal, karena beberapa faktor penyebab, antara lain: a. Geografis. Umumnya secara geografis daerah tertinggal relatif sulit dijangkau karena letaknya yang jauh di pedalaman, perbukitan / pegunungan, kepulauan, pesisir, dan pulau-pulau terpencil atau karena faktor geomorfologis lainnya sehingga sulit dijangkau oleh jaringan baik transportasi maupun media komunikasi. b. Sumberdaya Alam. Beberapa daerah tertinggal tidak memiliki potensi sumberdaya alam, daerah yang memiliki sumberdaya alam yang besar namun lingkungan sekitarnya merupakan daerah yang dilindungi atau tidak dapat dieksploitasi, dan daerah tertinggal akibat pemanfaatan sumberdaya alam yang berlebihan. c. Sumberdaya Manusia. Pada umumnya, masyarakat di daerah tertinggal mempunyai tingkat pendidikan, pengetahuan, dan keterampilan yang relatif rendah serta kelembagaan adat yang belum berkembang. d. Sarana dan Prasarana. Keterbatasan sarana dan prasarana komunikasi, transportasi, air bersih, irigasi, kesehatan, pendidikan, dan pelayanan lainnya yang menyebabkan masyarakat di daerah tertinggal tersebut mengalami kesulitan untuk melakukan aktivitas ekonomi dan sosial.

1 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

e. Daerah Rawan Bencana dan Konflik Sosial. Seringnya suatu daerah mengalami bencana alam dan konflik sosial dapat menyebabkan terganggunya kegiatan pembangunan sosial dan ekonomi. f. Kebijakan Pembangunan. Suatu daerah menjadi tertinggal dapat disebabkan oleh beberapa kebijakan yang tidak tepat seperti kurang memihak pada pembangunan daerah tertinggal, kesalahan pendekatan dan prioritas pembangunan, serta tidak dilibatkannya kelembagaan masyarakat adat dalam perencanaan dan pembangunan.

Salah satu penyebab munculnya daerah tertinggal adalah adanya kesenjangan pembangunan yang terjadi di Indonesia. Untuk mengurangi kesenjangan antara daerah tertinggal dan non tertinggal, diperlukan upaya pembangunan daerah tertinggal yang terencana dan sistematis. Pembangunan daerah tertinggal menurut Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2014 merupakan upaya terencana untuk mengubah suatu daerah yang dihuni oleh komunitas dengan berbagai permasalahan sosial ekonomi dan keterbatasan fisik, menjadi daerah yang maju dengan komunitas yang kualitas hidupnya sama atau tidak jauh tertinggal dibandingkan dengan masyarakat Indonesia lainnya. Pembangunan daerah tertinggal tidak hanya meliputi aspek ekonomi, tetapi juga aspek sosial, budaya, dan keamanan (bahkan menyangkut hubungan antara daerah tertinggal dengan daerah maju). Pembangunan daerah tertinggal harus dilakukan secara terencana, terkoodinasi dan terpadu untuk mengubah suatu daerah tertinggal menjadi daerah maju atau mengubah ketertinggalannya. Berdasarkan Fokus Prioritas Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Tahun 2015–2019, percepatan pembangunan difokuskan pada 122 kabupaten yang dikategorikan daerah tertinggal. Jumlah tersebut merupakan hasil dari terentaskannya 70 2 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] kabupaten dari 183 kabupaten tertinggal pada periode RPJMN 2010–2014 dan adanya penambahan 9 kabupaten tertinggal yang merupakan Daerah Otonom Baru (DOB). Sesuai dengan Lokus Prioritas Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Tahun 2015–2019, ditargetkan dapat terentaskan paling sedikit 80 kabupaten tertinggal. Pada Buku Saku RPJMN 2015–2019, dijabarkan bahwa terdapat 5 hal yang menjadi sasaran pokok pembangunan daerah tertinggal yang disajikan pada Tabel 1.1. berikut:

Tabel 1.1. Sasaran Pokok Pembangunan Daerah Tertinggal dalam RPJMN 2015-2019 No. Sasaran Pembangunan Baseline 2014 Sasaran 2019 122 1. Jumlah kabupaten tertinggal 42 (termasuk 9 daerah otonom baru) 2. Kabupaten terentaskan 70 80 Rata-rata pertumbuhan ekonomi di daerah 3. 7.1% 7.24% tertinggal Persentase penduduk miskin di daerah 4. 16.64% 14% tertinggal Indeks Pembangunan Manusia di daerah 5. 68.46 69.59 tertinggal Sumber: Buku Saku RPJMN 2015-2019 Strategi percepatan pembangunan daerah tertinggal dilakukan dengan memperkuat daerah-daerah dan desa sesuai dengan Nawacita ke-3 yang diusung oleh Presiden. Keberadaan Pusat Kegiatan Strategi Nasional (PKSN) di daerah tertinggal dapat menjadi salah satu daya dukung dalam pelaksanaan percepatan pembangunan daerah tertinggal seperti Kawasan Perdesaan, Kota Terpadu Mandiri serta Unit Permukiman Transmigrasi. Disamping itu, pengembangan daerah tertentu yang menjadi salah satu prioritas Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Tahun 2015–2019 dapat mendukung program percepatan pembangunan daerah tertinggal yang meliputi daerah rawan pangan; daerah perbatasan, daerah rawan bencana; daerah pasca konflik; dan daerah pulau

3 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] kecil dan terluar. Pengembangan daerah tertentu bertujuan untuk meningkatkan derajat ketahanan Pemerintah Daerah dan masyarakat dalam hal kerawanan bencana; menghadapi kerawanan pangan, konflik sosial (bencana sosial); meningkatkan derajat kesejahteraan masyarakat di daerah perbatasan dan pulau kecil terluar, terutama di daerah yang tergolong daerah tertinggal.

1.2. Tujuan Tujuan dari kegiatan ini adalah melakukan penyusunan data dan informasi penyiapan pembangunan di daerah tertinggal yang terintegrasi dengan unit teknis. Kegiatan penyusunan buku data dan informasi penyiapan pembangunan daerah tertinggal ini dimaksudkan untuk memberikan kemudahan setiap stakeholders terkait serta instansi lainnya dalam merumuskan kebijakan serta pelaksanaan kebijakan di bidang pembangunan daerah tertinggal. Buku Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal diharapkan mampu digunakan sebagai dasar dalam analisis kondisi, potensi serta permasalahan yang ada di daerah tertinggal baik dari aspek ekonomi, sosial, kelembagaan, serta keberadaan kawasan strategis nasional yang berada di daerah tertinggal dalam mendukung percepatan pembangunan daerah tertinggal.

1.3. Ruang Lingkup Ruang lingkup kegiatan penyusunan data dan informasi penyiapan pembangunan di daerah tertinggal sebagai berikut: 1. Kebijakan dan strategi pembangunan daerah tertinggal RPJMN 2015– 2019;

4 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

2. Identifikasi dan analisa deskriptif tentang 6 indikator penetapan daerah tertinggal, sebaran tipologi desa di daerah tertinggal, serta identifikasi kawasan strategis nasional yang ada di daerah tertinggal.

1.4. Metodologi Penulisan Metode penulisan yang digunakan dalam penyusunan data dan informasi penyiapan pembangunan daerah tertinggal adalah sebagai berikut:

1.4.1. Pengumpulan Data

Pengumpulan data yang dilakukan dalam penyusunan Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal merupakan kompilasi data sekunder. Koordinasi dengan unit teknis terkait dilakukan dalam proses pengumpulan data yang terkait dengan pembangunan daerah tertinggal. Pengumpulan data sekunder juga dilakukan melalui koordinasi dengan instasi terkait, khususnya Badan Pusat Statistik untuk memperoleh data Potensi Desa Tahun 2014, Provinsi Dalam Angka (PDA), Kecamatan Dalam Angka (KDA), Daerah Dalam Angka (DDA) dan Indeks Pembangunan Desa (IPD).

Di lingkungan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, koordinasi dengan unit teknis terkait dilakukan untuk memperoleh data Indeks Desa Membangun (IDM); Unit Permukiman Transmigrasi; Kota Terpadu Mandiri; Kawasan Perdesaan; dan data terkait Daerah Tertentu yang mencakup daerah rawan pangan, daerah perbatasan, daerah rawan bencana, daerah pasca konflik dan daerah pulau kecil terluar. Sedangkan data spasial berupa batas administrasi wilayah yang digunakan dalam pembuatan peta tematik bersumber dari peta dasar yang dikeluarkan oleh Badan Informasi Geospasial (BIG).

5 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

1.4.2 Pengolahan Data

Pengolahan data dalam proses penyusunan data dan informasi pembangunan daerah tertinggal dilakukan dengan verifikasi data yang sudah dikompilasi kepada unit teknis terkait pembangunan daerah tertinggal di lingkungan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi untuk selanjutnya digunakan sebagai materi bahasan dalam buku.

Analisis deskriptif dilakukan terhadap informasi hasil pengolahan data untuk menggambarkan sebaran dan kondisi daerah tertinggal di Indonesia. Sedangkan untuk mengetahui sebaran lokasi, informasi hasil pengolahan data disajikan dalam bentuk peta tematik.

6 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Diagram 1.1. Diagram Alir Penyusunan Buku

PODES, IPD, DDA, Data UPT, Peta Dasar RPJMN 2015-2019 Data KTM, Data Kawasan Skala 1:250.000 Perdesaan, Data Daerah Tahun 2013 Tertentu dan IPM

Identifikasi

122 Darah Tertinggal

Pengolahan Data

1. Kebijakan dan Strategi Pembangunan Daerah Tertinggal 2. Identifikasi 6 Indikator Penetapan Daerah Tertinggal 3. Identifikasi Sebaran Tipologi Desa di Daerah Tertinggal 4. Identifikasi Kawasan Strategis Nasional di Daerah Tertinggal 5. Identifikasi Karakteristik dan Potensi Daerah Tertinggal: a. Daerah Rawan Pangan b. Daerah Perbatasan c. Daerah Rawan Bencana d. Daerah Pasca Konflik e. Daerah Pulau Kecil Terluar

Data Tabuler

Integrasi Keterangan:

: Input Peta Tematik : Proses

: Output

Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal

7 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

1.5. Tim Penyusun Tim Penyusun Buku Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal terdiri dari: 1. Pengarah Ir. Anto Pribadi, MM., MMSi. 2. Penanggungjawab Ir. Elly Sarikit, MM. 3. Tim Penyusun . Ria Fajarianti, SE., MM. . Esti Afriyani, S.Sos. . Sigit Tri Sudarsono, S.Kom. . Nanda Rizqi Tawakkal, S.H. . Kurniasih Cahya Paramita, S.Si.

8 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

BAB II KEBIJAKAN DAN STRATEGI PEMBANGUNAN DAERAH TERTINGGAL

2.1. Konsep Pembangunan Daerah Tertinggal Indonesia merupakan salah satu Negara berkembang yang berada di kawasan Asia Tenggara. Layaknya sebuah Negara berkembang, Indonesia tak akan pernah lepas dengan program-program pembangunan baik dalam skala lokal maupun skala nasional. Pada hakikatnya tujuan pembangunan adalah mewujudkan masyarakat yang mempunyai tingkat kesejahteraan sosial yang tinggi. Namun dalam perjalanannya, berbagai kendala masih sering dijumpai. Kesenjangan pembangunan di berbagai sektor masih banyak dijumpai baik antar wilayah, sektor wilayah, maupun antar masyarakat. Kondisi tersebut menjadi salah satu pemicu munculnya pandangan tentang “daerah tertinggal” yang menandakan belum optimalnya pemerataan pembangunan di Indonesia. Kesenjangan pembangunan terutama terjadi antara Kawasan Barat Indonesia (KBI) dan Kawasan Timur Indonesia (KTI). Salah satu akar dari permasalahan pembangunan di Indonesia adalah strategi pembangunan yang belum tepat.

Presiden telah menetapkan 122 daerah tertinggal yang menjadi lokus prioritas pada Tahun 2015-2019. Penetapan tersebut tertuang dalam Peraturan Presiden Nomor 131/2005. Dalam Perpres tersebut disebutkan bahwa daerah tertinggal merupakan daerah kabupaten yang wilayah serta masyarakatnya kurang berkembang dibandingkan dengan daerah lain dalam skala nasional.

9 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Adapun ketertinggalan suatu daerah ditetapkan dengan mempertimbangkan 6 (enam) kriteria utama: 1. perekonomian masyarakat; 2. sumber daya manusia; 3. sarana dan prasarana; 4. kemampuan keuangan daerah; 5. aksesibilitas; dan 6. karakteristik daerah. Penetapan daerah tertinggal dilakukan berdasarkan usulan menteri dengan melibatkan kementerian/lembaga terkait dan pemerintah daerah yang dilakukan setiap 5 (lima) tahun sekali. Tabel 2.1. Sebaran Daerah Tertinggal Tahun 2015–2019 Jumlah No. Wilayah DOB Kabupaten Kawasan Barat Indonesia 19 2 1 Sumatera 13 2 Sumatera Papua 11% Jawa dan 27% Bali 2 Jawa dan Bali 6 0 5% Kalimantan 10% Kawasan Timur Indonesia 103 7 Sulawesi 3 Kalimantan 12 1 11% 15% Nusa Tenggara 4 Sulawesi 18 4 21% 5 Nusa Tenggara 26 1 6 Maluku 14 1 7 Papua 33 0

Jumlah 122 9 Sumber: STRANAS PPDT, 2015 (diolah)

Pembangunan daerah tertinggal menurut Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2014 merupakan upaya terencana untuk mengubah suatu daerah yang dihuni oleh komunitas dengan berbagai permasalahan sosial ekonomi dan keterbatasan fisik, menjadi daerah yang maju dengan komunitas yang kualitas hidupnya sama atau tidak jauh tertinggal dibandingkan dengan masyarakat Indonesia lainnya.

10 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 2.2. Daerah Otonom Baru yang Menjadi Daerah Tertinggal Daerah Induk No. Kabupaten Dasar Hukum Provinsi Kabupaten 1 Pesisir Barat Lampung Lampung Barat UU No. 22 Th 2012 2 Malaka NTT Belu UU No. 3 Th 2013 3 Mahakam Ulu Kalimantan Timur Kutai Barat UU No. 2 Th 2013 4 Banggai Laut Sulawesi Tengah Banggai Kepulauan UU No. 5 Th 2013 5 Mamuju Tengah Sulawesi Barat Mamuju UU No. 4 Th 2013 6 Pulau Taliabu Maluku Utara Kepulauan Sula UU No. 6 Th 2013 7 Morowali Utara Sulawesi Tengah Morowali UU No. 12 Th 2013 8 Musi Rawas Utara Sumatera Selatan Musi Rawas UU No. 16 Th 2013 9 Konawe Kepulauan Sulawesi Tenggara Konawe UU No. 13 Th 2013 Sumber: STRANAS PPDT, 2015

Pembangunan di daerah tertinggal perlu memperhatikan isu-isu strategis, antara lain: 1. Belum optimalnya pembangunan antar sektor yang mengakibatkan lemahnya koordinasi antar pelaku pembangunan; 2. Regulasi yang bersifat afirmatif terhadap percepatan pembangunan daerah tertinggal belum terintegrasi; 3. Belum optimalnya kerangka sistem kelembagaan yang menempatkan masing-masing pelaku pada tugas, dan fungsi yang jelas; 4. Terbatasnya sarana dan prasarana serta aksesibilitas daerah tertinggal terhadap wilayah cepat tumbuh; 5. Pemanfaatan sumber daya lokal sebagai sumber perekonomian di daerah tertinggal belum optimal; dan 6. Terbatasnya kemampuan keuangan daerah da lemahnya kualitas belanja daerah tertinggal.

11 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

2.2. Kebijakan dan Strategi Pembangunan Daerah Tertinggal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015– 2019 telah menetapkan arah kebijakan pembangunan daerah tertinggal yang antara lain meliputi: promosi potensi daerah untuk mempercepat pembangunan di daerah tertinggal, pemenuhan kebutuhan dasar dan pelayanan dasar publik, dan pengembangan perekonomian masyarakat yang didukung oleh sumber daya manusia yang berkualitas dan infrastruktur yang memadai. Tujuannya adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, pemerataan pembangunan dan mengurangi kesenjangan pembangunan antara daerah tertinggal dan daerah maju. Adapun sasaran strategis yang ingin dicapai dalam pembangunan daerah tertinggal ditujukan untuk mengentaskan minimal 80 (delapan puluh) daerah tertinggal dengan target sebagai berikut: 1. Meningkatnya pertumbuhan ekonomi di daerah tertinggal menjadi rata-rata 7.24%; 2. Menurunnya persentase penduduk miskin di daerah tertinggal menjadi rata-rata 14.00%; 3. Meningkatnya Indeks Pembangunan Manusia (IPM) di daerah tertinggal menjadi rata-rata 69.59%; 4. Indeks komposit pembangunan daerah tertinggal di bawah satu atau negatif (<1) sebanyak 80 kabupaten. Mengacu pada arah kebijakan pembangunan daerah tertinggal, salah satu upaya yang dapat ditempuh adalah melalui strategi percepatan. Dalam Dokumen STRANAS PPDT Tahun 2015–2019, disebutkan beberapa alternatif strategi percepatan berbasis kewilayahan, antara lain: 1. Pemerintah harus memantapkan kelembagaan untuk meningkatkan ‘urbanisasi perdesaan’ di wilayah yang sebagaian besar merupakan daerah perdesaan;

12 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

2. Di wilayah yang merupakan daerah tertinggal, pemerintah harus mengembangkan pelayanan dasar secara merata, agar mobilitas masyarakat lebih baik sebagai upaya mempercepat integritas ekonomi antar wilayah; 3. Pemerintah perlu menyediakan tiga instrumen di wilayah yang jauh dari pasar, yaitu: pelayanan infrastruktur wilayah, kelembagaan sosial–ekonomi dan insentif ekonomi untuk memantapkan ekonomi lokal; 4. Penyeimbangan perkembangan antar wilayah, melalui: a. Peningkatan kemampuan masyarakat dan kemandirian daerah; b. Pemanfaatan potensi wilayah darat dan laut secara optimal; c. Integrasi ekonomi antara daerah tertinggal dan daerah maju; 5. Penanganan daerah tertinggal dilakukan melalui pendekatan potensi kewilayahan secara terintegrasi dalam kondisi internal pulau-pulau itu sendiri.

13 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

BAB III PRIORITAS PENGEMBANGAN DAERAH TERTINGGAL

3.1. Tipologi Desa Berdasarkan Indeks Pembangunan Desa dan Indeks Desa Membangun di 122 Daerah Tertinggal Desa sebagai unit administrasi terkecil yang ada dalam suatu wilayah pemerintahan, memegang peranan penting dalam mendukung percepatan pembangunan daerah tertinggal. Desa diharapkan mampu berfungsi sebagai titik awal berkembangnya pusat-pusat pertumbuhan perekonomian masyarakat yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat di daerah tertinggal. Hal tersebut sejalan dengan konsep Nawacita yang merupakan agenda prioritas Presiden, terutama Nawacita ketiga yaitu, “Membangun Indonesia dari Pinggiran dengan Memperkuat Daerah-Daerah dan Desa dalam Kerangka Negara Kesatuan”. Berkaitan dengan pembangunan, ketertinggalan suatu kabupaten mempunyai hubungan yang erat dengan kondisi desa yang masuk dalam wilayah administrasi kabupaten tersebut. Ketertinggalan suatu kabupaten dapat ditandai dengan banyaknya desa tertinggal di daerah tersebut. BAPPENAS dalam hal ini, menggunakan Indeks Pembangunan Desa (IPD) yang membagi desa menjadi 3 (tiga) tipologi yaitu, Desa Tertinggal, Desa Berkembang dan Desa Mandiri. Sementara itu, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi menggunakan Indeks Desa Membangun (IDM) yang membagi desa kedalam 5 (lima) kategori yaitu Desa Sangat Tertinggal, Desa Tertinggal, Desa Berkembang, Desa Maju dan Desa Mandiri. Berdasarkan 2 (dua) indeks tersebut, berikut ini dikaji bagaimana sebaran kondisi desa di 122 daerah tertinggal yang menjadi fokus prioritas pembangunan berdasarkan RPJMN 2015-2019.

14 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Diagram 3.1. Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IPD di 122 Daerah Tertinggal

Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IPD di 122 Daerah Tertinggal

1%

40% MANDIRI

59% BERKEMBANG

TERTINGGAL

Diagram 3.2. Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IDM di 122 Daerah Tertinggal

Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IDM di 122 Daerah Tertinggal

0%

4% 7% MANDIRI 28% MAJU 61% BERKEMBANG TERTINGGAL SANGAT TERTINGGAL

Sebanyak 59% desa di 122 daerah tertinggal seluruh Indonesia masih tergolong tertinggal berdasarkan Indeks Pembangunan Desa (IPD), 40% desa tergolong berkembang, dan hanya 1% desa di daerah tertinggal yang tergolong mandiri. Sedangkan berdasarkan Indeks Desa Membangun (IDM),

15 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] sebanyak 61% desa di 122 daerah tertinggal tergolong sangat tertinggal; 28% tergolong tertinggal; 7% tergolong berkembang; 4% tergolong maju; dan 0% tergolong mandiri. Dalam hal ini terbukti bahwa ketertinggalan suatu daerah berkorelasi positif dengan jumlah desa tertinggal di daerah tersebut dan berkorelasi negatif dengan jumlah desa mandiri.

Tabel 3.1. Tipologi Desa Berdasarkan Indeks Pembangunan Desa di 122 Daerah Tertinggal di Indonesia JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS PEMBANGUNAN DESA NO. KABUPATEN MANDIRI BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL

PROVINSI ACEH 1 ACEH SINGKIL 3 78 35 116 PROVINSI SUMATERA UTARA

2 NIAS 0 33 137 170 3 NIAS BARAT 0 13 92 105 4 NIAS SELATAN 0 69 390 459 5 NIAS UTARA 0 30 82 112 PROVINSI SUMATERA BARAT

6 KEPULAUAN MENTAWAI 1 13 29 43 7 PASAMAN BARAT 5 14 0 19 8 SOLOK SELATAN 3 34 2 39 PROVINSI SUMATERA SELATAN

9 MUSI RAWAS 1 169 16 186 10 MUSI RAWAS UTARA 0 69 13 82 PROVINSI BENGKULU

11 SELUMA 1 115 66 182 PROVINSI LAMPUNG

12 LAMPUNG BARAT 1 81 49 131 13 PESISIR BARAT 0 63 53 116 PROVINSI JAWA TIMUR

14 BANGKALAN 1 228 44 273 15 BONDOWOSO 3 189 17 209 16 SAMPANG 2 164 14 180 17 SITUBONDO 11 109 12 132

16 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS PEMBANGUNAN DESA NO. KABUPATEN MANDIRI BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL

PROVINSI BANTEN

18 LEBAK 1 262 77 340 19 PANDEGLANG 4 251 71 326 PROVINSI NUSA TENGGARA BARAT

20 BIMA 3 173 15 191 21 DOMPU 0 67 5 72 22 LOMBOK BARAT 12 105 2 119 23 LOMBOK TENGAH 6 118 3 127 24 LOMBOK TIMUR 10 226 3 239 25 LOMBOK UTARA 6 27 0 33 26 SUMBAWA 3 147 7 157 27 SUMBAWA BARAT 2 54 1 57 PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR

28 ALOR 0 60 98 158 29 BELU 1 31 37 69 30 ENDE 0 105 150 255 31 KUPANG 0 134 25 159 32 LEMBATA 0 67 77 144 33 MALAKA 0 48 79 127 34 MANGGARAI 0 82 63 145 35 MANGGARAI BARAT 0 42 122 164 36 MANGGARAI TIMUR 0 58 101 159 37 NAGEKEO 0 50 47 97 38 ROTE NDAO 0 63 19 82 39 SABU RAIJUA 0 32 25 57 40 SUMBA BARAT 0 23 40 63 41 SUMBA BARAT DAYA 0 41 88 129 42 SUMBA TENGAH 0 16 49 65 43 SUMBA TIMUR 0 58 82 140 44 TIMOR TENGAH SELATAN 1 79 186 266 45 TIMOR TENGAH UTARA 0 96 64 160 PROVINSI KALIMANTAN BARAT

46 BENGKAYANG 0 66 56 122 47 KAPUAS HULU 2 109 167 278 48 KAYONG UTARA 1 32 10 43 49 KETAPANG 0 109 131 240 17 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS PEMBANGUNAN DESA NO. KABUPATEN MANDIRI BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL

50 LANDAK 1 68 87 156 51 MELAWI 1 52 116 169 52 SAMBAS 4 156 33 193 53 SINTANG 2 82 197 281 PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

54 SERUYAN 1 47 49 97 PROVINSI KALIMANTAN SELATAN

55 HULU SUNGAI UTARA 0 161 51 212 PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

56 MAHAKAM HULU 0 16 34 50 PROVINSI KALIMANTAN UTARA

57 NUNUKAN 0 27 205 232 PROVINSI SULAWESI TENGAH

58 BANGGAI KEPULAUAN 0 84 57 141 59 BANGGAI LAUT 0 32 31 63 60 BUOL 1 95 12 108 61 DONGGALA 1 130 27 158 62 MOROWALI UTARA 1 76 45 122 63 PARIGI MOUTONG 3 236 39 278 64 SIGI 1 112 63 176 65 TOJO UNA-UNA 1 71 62 134 66 TOLI-TOLI 1 84 14 99 PROVINSI SULAWESI SELATAN

67 JENEPONTO 0 82 0 82 PROVINSI SULAWESI TENGGARA

68 BOMBANA 0 53 64 117 69 KONAWE 2 178 61 241 70 KONAWE KEPULAUAN 0 4 68 72 PROVINSI GORONTALO

71 BOALEMO 2 72 8 82 72 GORONTALO UTARA 1 77 45 123 73 POHUWATO 2 97 2 101 PROVINSI SULAWESI BARAT

74 MAMUJU TENGAH 0 33 21 54 75 POLEWALI MANDAR 1 107 36 144

18 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS PEMBANGUNAN DESA NO. KABUPATEN MANDIRI BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL

PROVINSI MALUKU

76 3 51 28 82 77 BURU SELATAN 0 27 52 79 78 KEPULAUAN ARU 0 4 113 117 79 MALUKU BARAT DAYA 0 23 94 117 80 MALUKU TENGAH 2 127 57 186 81 MALUKU TENGGARA BARAT 0 35 45 80 82 SERAM BAGIAN BARAT 1 45 46 92 83 SERAM BAGIAN TIMUR 0 30 162 192 PROVINSI MALUKU UTARA

84 BARAT 1 86 83 170 85 HALMAHERA SELATAN 1 49 198 248 86 HALMAHERA TIMUR 0 50 52 102 87 KEPULAUAN SULA 0 32 46 78 88 PULAU 0 27 61 88 89 PULAU TALIABU 0 11 60 71 PROVINSI PAPUA BARAT

90 MAYBRAT 0 6 253 259 91 RAJA AMPAT 0 14 103 117 92 SORONG 0 14 101 115 93 SORONG SELATAN 0 16 105 121 94 TAMBRAUW 0 7 204 211 95 TELUK BINTUNI 0 18 97 115 96 TELUK WONDAMA 0 8 68 76 PROVINSI PAPUA

97 ASMAT 0 1 220 221 98 BIAK NUMFOR 0 68 186 254 99 BOVEN DIGOEL 0 7 105 112 100 DEIYAI 0 0 30 30 101 DOGIYAI 0 4 75 79 102 INTAN JAYA 0 0 97 97 103 JAYAWIJAYA 0 22 306 328 104 KEEROM 1 20 70 91 105 KEPULAUAN YAPEN 0 25 135 160 106 LANNY JAYA 0 2 352 354 107 MAMBERAMO RAYA 0 1 68 69 19 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS PEMBANGUNAN DESA NO. KABUPATEN MANDIRI BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL

108 MAMBERAMO TENGAH 0 0 59 59 109 MAPPI 0 7 155 162 110 MERAUKE 1 73 107 181 111 NABIRE 0 33 39 72 112 NDUGA 0 0 248 248 113 PANIAI 0 10 67 77 114 PEGUNUNGAN BINTANG 0 3 274 277 115 PUNCAK 0 0 80 80 116 PUNCAK JAYA 0 4 298 302 117 SARMI 0 14 78 92 118 SUPIORI 0 18 20 38 119 TOLIKARA 0 1 540 541 120 WAROPEN 0 5 95 100 121 YAHUKIMO 0 4 506 510 122 YALIMO 0 4 295 299

TOTAL 120 7540 10911 18571 Sumber: Indeks Pembangunan Desa, 2014 (diolah)

Tabel 3.2. Persentase Desa Berdasarkan IPD di Daerah Tertinggal Berdasarkan 7 Wilayah PERSENTASE DESA BERDASARKAN INDEKS PEMBANGUNAN DESA JUMLAH DESA NO. WILAYAH (PUM) MANDIRI BERKEMBANG TERTINGGAL

1 SUMATERA 1760 0.85% 44.38% 54.77% 2 JAWA 1460 1.51% 82.40% 16.10% 3 NUSA TENGGARA 3434 1.28% 58.30% 40.42% 4 KALIMANTAN 3352 0.63% 55.04% 44.33% 5 SULAWESI 1016 0.79% 69.19% 30.02% 6 MALUKU 1702 0.47% 35.08% 64.45% 7 PAPUA 5847 0.03% 7.00% 92.97%

JUMLAH 18571 1% 40% 59%

Sumber: 1) Indeks Pembangunan Desa, 2014 (diolah) 2) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 56 Tahun 2015 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan

20 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Berdasarkan hasil pengolahan data pada Tabel 3.2. diatas, dapat disimpulkan bahwa persentase desa tertinggal tertinggi dijumpai di daerah tertinggal yang terletak di Wilayah Papua sebesar 92.97% dan terendah dijumpai di daerah tertinggal Wilayah Jawa yaitu sebesar 16.10%. Desa mandiri tertinggi dijumpai di daerah tertinggal yang berada di Wilayah Jawa yaitu sebesar 1.51%. Sedangkan desa berkembang terbanyak dijumpai di Wilayah Jawa yaitu sebesar 82.40%. Tabel 3.3. Tipologi Desa Berdasarkan Indeks Desa Membangun di 122 Daerah Tertinggal di Indonesia JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN NO. KABUPATEN SANGAT MANDIRI MAJU BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL TERTINGGAL

PROVINSI ACEH 1 ACEH SINGKIL 0 2 0 8 19 29 PROVINSI SUMATERA UTARA

2 NIAS 0 0 0 4 21 25 3 NIAS BARAT 0 0 0 1 30 31 4 NIAS SELATAN 0 0 0 4 77 81 5 NIAS UTARA 0 0 0 3 26 29 PROVINSI SUMATERA BARAT

6 KEPULAUAN MENTAWAI 0 4 0 5 9 18 7 PASAMAN BARAT 0 8 3 1 0 12 8 SOLOK SELATAN 0 1 3 2 4 10 PROVINSI SUMATERA SELATAN

9 MUSI RAWAS 0 0 4 31 7 42 10 MUSI RAWAS UTARA 0 1 0 5 5 11 PROVINSI BENGKULU

11 SELUMA 0 0 1 7 21 29 PROVINSI LAMPUNG

12 LAMPUNG BARAT 0 1 1 11 19 32 13 PESISIR BARAT 0 0 2 5 6 13 PROVINSI JAWA TIMUR

14 BANGKALAN 0 4 6 37 0 47 15 BONDOWOSO 0 13 21 12 1 47 16 SAMPANG 0 3 6 18 0 27 17 SITUBONDO 0 8 7 11 0 26 21 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN NO. KABUPATEN SANGAT MANDIRI MAJU BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL TERTINGGAL PROVINSI BANTEN

18 LEBAK 0 1 8 27 34 70 19 PANDEGLANG 0 9 7 16 33 65 PROVINSI NUSA TENGGARA

BARAT 20 BIMA 0 1 3 23 4 31

21 DOMPU 0 2 7 0 9

22 LOMBOK BARAT 0 9 12 10 0 31

23 LOMBOK TENGAH 0 3 12 10 0 25

24 LOMBOK TIMUR 0 10 19 22 0 51

25 LOMBOK UTARA 0 9 2 2 0 13

26 SUMBAWA 0 7 15 15 5 42

27 SUMBAWA BARAT 0 2 1 6 0 9

PROVINSI NUSA TENGGARA TIMUR 28 ALOR 0 0 0 3 28 31

29 BELU 0 0 0 1 9 10

30 ENDE 0 0 2 13 32 47

31 KUPANG 0 1 1 8 13 23

32 LEMBATA 0 0 3 16 4 23

33 MALAKA 0 0 1 12 4 17

34 MANGGARAI 0 0 0 4 10 14

35 MANGGARAI BARAT 0 0 2 5 27 34

36 MANGGARAI TIMUR 0 0 0 2 42 44

37 NAGEKEO 0 0 0 4 9 13

38 ROTE NDAO 0 0 1 8 7 16

39 SABU RAIJUA 0 0 0 1 8 9

40 SUMBA BARAT 0 0 0 5 0 5

41 SUMBA BARAT DAYA 0 0 0 3 33 36

42 SUMBA TENGAH 0 0 0 7 5 12

43 SUMBA TIMUR 0 0 0 7 19 26

44 TIMOR TENGAH SELATAN 0 0 2 17 23 42

45 TIMOR TENGAH UTARA 0 0 0 16 9 25

PROVINSI KALIMANTAN BARAT

46 BENGKAYANG 0 0 2 6 17 25

47 KAPUAS HULU 0 0 0 3 51 54

48 KAYONG UTARA 0 1 2 4 4 11

22 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN NO. KABUPATEN SANGAT MANDIRI MAJU BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL TERTINGGAL 49 KETAPANG 0 2 0 6 38 46

50 LANDAK 0 1 1 2 42 46

51 MELAWI 0 0 0 3 31 34

52 SAMBAS 0 5 3 16 15 39

53 SINTANG 0 1 0 6 60 67

PROVINSI KALIMANTAN TENGAH

54 SERUYAN 0 0 1 5 16 22

PROVINSI KALIMANTAN SELATAN 55 HULU SUNGAI UTARA 0 0 0 17 23 40

PROVINSI KALIMANTAN TIMUR

56 MAHAKAM HULU 0 0 1 1 9 11

PROVINSI KALIMANTAN UTARA

57 NUNUKAN 0 1 0 2 42 45

PROVINSI SULAWESI TENGAH

58 BANGGAI KEPULAUAN 0 0 1 26 3 30

59 BANGGAI LAUT 0 0 0 7 7 14

60 BUOL 0 0 1 12 4 17

61 DONGGALA 0 0 0 15 10 25

62 MOROWALI UTARA 0 0 0 10 13 23

63 PARIGI MOUTONG 0 3 2 26 5 36

64 SIGI 0 5 5 24 10 44

65 TOJO UNA-UNA 0 0 1 13 22 36

66 TOLI-TOLI 0 2 0 12 2 16

PROVINSI SULAWESI SELATAN

67 JENEPONTO 0 0 0 11 0 11

PROVINSI SULAWESI TENGGARA

68 BOMBANA 0 0 0 3 19 22

69 KONAWE 0 0 0 29 23 52

70 KONAWE KEPULAUAN 0 0 0 1 20 21

PROVINSI GORONTALO

71 BOALEMO 0 2 5 5 3 15

72 GORONTALO UTARA 0 2 1 14 7 24

73 POHUWATO 0 1 3 10 1 15

PROVINSI SULAWESI BARAT

74 MAMUJU TENGAH 0 0 3 6 4 13

23 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN NO. KABUPATEN SANGAT MANDIRI MAJU BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL TERTINGGAL 75 POLEWALI MANDAR 0 1 2 10 5 18

PROVINSI MALUKU

76 BURU 0 0 0 6 9 15

77 BURU SELATAN 0 0 1 1 34 36

78 KEPULAUAN ARU 0 0 0 0 20 20

79 MALUKU BARAT DAYA 0 0 2 4 19 25

80 MALUKU TENGAH 0 3 2 10 12 27

MALUKU TENGGARA 81 0 0 0 5 11 16 BARAT 82 SERAM BAGIAN BARAT 0 2 2 2 13 19

83 SERAM BAGIAN TIMUR 0 1 0 3 27 31

PROVINSI MALUKU UTARA

84 HALMAHERA BARAT 0 1 7 10 12 30

85 HALMAHERA SELATAN 0 1 1 6 80 88

86 HALMAHERA TIMUR 0 0 0 10 17 27

87 KEPULAUAN SULA 0 0 1 3 17 21

88 PULAU MOROTAI 0 1 1 4 7 13

89 PULAU TALIABU 0 0 1 1 10 12

PROVINSI PAPUA BARAT

90 MAYBRAT 0 0 0 0 46 46

91 RAJA AMPAT 0 0 0 3 22 25

92 SORONG 0 0 0 1 25 26

93 SORONG SELATAN 0 0 0 2 31 33

94 TAMBRAUW 0 0 0 1 16 17

95 TELUK BINTUNI 0 0 0 1 27 28

96 TELUK WONDAMA 0 0 1 3 13 17

PROVINSI PAPUA

97 ASMAT 0 0 0 0 4 4

98 BIAK NUMFOR 0 0 1 13 17 31

99 BOVEN DIGOEL 0 1 0 0 9 10

100 DEIYAI 0 0 0 0 3 3

101 DOGIYAI 0 0 0 0 13 13

102 INTAN JAYA 0 0 0 0 1 1

103 JAYAWIJAYA 0 0 1 1 67 69

104 KEEROM 0 0 3 3 6 12

105 KEPULAUAN YAPEN 0 0 0 5 18 23

24 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

JUMLAH DESA BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN NO. KABUPATEN SANGAT MANDIRI MAJU BERKEMBANG TERTINGGAL TOTAL TERTINGGAL 106 LANNY JAYA 0 0 0 0 13 13

107 MAMBERAMO RAYA 0 0 0 0 5 5

108 MAMBERAMO TENGAH 0 0 0 0 16 16

109 MAPPI 0 0 0 2 8 10

110 MERAUKE 0 0 0 6 22 28

111 NABIRE 0 0 2 3 8 13

112 NDUGA Belum Terklasifikasi

113 PANIAI 0 0 1 1 10 12

114 PEGUNUNGAN BINTANG 0 0 0 1 6 7

115 PUNCAK 0 0 0 0 2 2

116 PUNCAK JAYA 0 0 0 0 11 11

117 SARMI 0 0 0 2 15 17

118 SUPIORI 0 0 0 3 1 4

119 TOLIKARA 0 0 0 0 8 8

120 WAROPEN 0 0 0 4 13 17

121 YAHUKIMO 0 0 1 0 6 7

122 YALIMO 0 0 0 0 33 33

TOTAL 0 134 209 860 1892 3095 Sumber: 1) Indeks Desa Membangun, 2015 (diolah)

Tabel 3.4. Persentase Desa Berdasarkan IDM di Daerah Tertinggal Berdasarkan 7 Wilayah

Jumlah PERSENTASE DESA BERDASARKAN INDEKS DESA MEMBANGUN NO. WILAYAH Desa DESA SANGAT (PUM) MANDIRI MAJU BERKEMBANG TERTINGGAL TERKLASIFIKASI TERTINGGAL

1 SUMATERA 1760 20.57% 0.00% 4.70% 3.87% 24.03% 67.40% 2 JAWA 1460 19.32% 0.00% 13.48% 19.50% 42.91% 24.11% NUSA 3 3434 18.58% 0.00% 6.58% 12.23% 35.58% 45.61% TENGGARA 4 KALIMANTAN 3352 20.32% 0.00% 3.08% 2.94% 31.72% 62.26% 5 SULAWESI 1016 18.80% 0.00% 3.14% 7.33% 46.60% 42.93% 6 MALUKU 1702 22.33% 0.00% 2.37% 4.74% 17.11% 75.79% 7 PAPUA 5847 9.59% 0.00% 0.18% 1.78% 9.80% 88.24% JUMLAH 18571 16.66% 0% 4% 7% 28% 61%

Sumber: 1) Indeks Desa Membangun, 2015 (diolah) 2) Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 56 Tahun 2015 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan 25 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Berdasarkan data 15.000 desa yang telah terklasifikasi IDM, diketahui hanya 20.57% desa yang terletak di daerah tertinggal Wilayah Sumatera yang sudah terklasifikasi, dengan proporsi 0.00% desa mandiri; 4.70% desa maju; 3.87% desa berkembang; 24.03% desa tertinggal; dan 67.40% desa sangat tertinggal. Sedangkan di daerah tertinggal yang terletak di Wilayah Jawa, hanya 19.32% desa yang sudah terklasifikasi IDM dengan persentase tertinggi terdapat pada desa tertinggal sebesar 42.91%. Di Wilayah Nusa Tenggara, desa di daerah tertinggal yang sudah terklasifikasi sebesar 18.58%, dengan proporsi tertinggi desa sangat tertinggal yaitu sebesar 45.61%. Di daerah tertinggal lain yang terletak di Wilayah Kalimantan, Sulawesi, Maluku dan Papua, desa yang telah terklasifikasi IDM secara berturut-turut adalah 20.32%; 18.80%; 22.33%; dan 9.59%. Di Wilayah Sulawesi, proporsi tertinggi dijumpai di desa tertinggal yaitu sebesar 46.60%. Sedangkan di Wilayah Kalimantan, Maluku dan Papua, proporsi tertinggi masih dijumpai di desa yang tergolong sangat tertinggal.

26 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

3.2. Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal Kawasan perdesaan merupakan salah satu kawasan strategis nasional yang memiliki peran penting dalam mendukung pembangunan nasional. Pembangunan kawasan perdesaan diatur dalam Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa. Berdasarkan undang-undang tersebut, kawasan perdesaan diartikan sebagai kawasan yang mempunyai kegiatan utama pertanian, termasuk pengelolaan sumber daya alam dengan susunan fungsi kawasan sebagai tempat permukiman perdesaan, pelayanan jasa pemerintahan, pelayanan social dan kegiatan ekonomi. Pembangunan kawasan perdesaan bertujuan untuk mempercepat dan meningkatkan kualitas pelayanan, pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa. Selain itu, kawasan perdesaan juga berfungsi sebagai cikal bakal tumbuh dan berkembangnya perekonomian masyarakat desa melalui pemanfaatan potensi yang dimiliki oleh masing-masing daerah sehingga menjadi lebih maju. Pembangunan kawasan perdesaan dapat mendukung gerakan 5000 desa mandiri yang menjadi salah satu nawakerja prioritas Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Terdapat 72 kawasan perdesaan pada tahun 2015 yang diinisasi oleh Direktorat Jenderal Pembangunan Kawasan Perdesaan, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi di seluruh Indonesia. Dari jumlah tersebut, terdapat 40 kawasan perdesaan yang terletak di wilayah kabupaten/kota yang tergolong daerah tertinggal.

27 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.5. Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal

NAMA KAWASAN PERDESAAN NO. PROVINSI KABUPATEN JML NO. NAMA

1 Banten Pandeglang 1 1 Mina-Agrowisata

2 Kalimantan Tengah Seruyan 1 1 Kawasan Perdesaan Agrobahari Sejahtera Hulu Sungai 3 Kalimantan Selatan 1 1 Kawasan Perdesaan Pertanian Rawa Utara Kawasan Perdesaan Long Pahangai 4 Kalimantan Timur Mahakam Ulu 1 1 Penghasil Coklat Kawasan Perdesaan Perkebunan di 5 Kalimantan Utara Nunukan 1 1 Perbatasan Negara 6 Kalimantan Barat Sambas 1 1 Kawasan Pengambangan Agroteknologi Kawasan Perdesaan Perbatasan Berbasis 7 Kalimantan Barat Bengkayang 1 1 Agribisnis 8 Sulawesi Selatan Jeneponto 1 1 Kawasan Perdesaan Kawasan Agrowisata Makeng Tana Bailo 9 Sulawesi Tengah Donggala 1 1 Berbasis Produk Pangan Sehat 10 Sulawesi Tenggara Konawe 1 1 Kawasan Lumbung Pangan Wonua Asaki

1 Kawasan Minapolitan Perikanan Tangkap 2 Kawasan Minapolitan Budidaya Perikanan 3 Kawasan Minapolitan Budidaya Rumpuit Laut Kawasan Industri Pengolahan Produk 4 Perikanan Halmahera 11 Maluku Utara 10 5 Kawasan Transmigrasi Selatan Kawasan Perdesaan Pesisir Pantai Sumae - 7 Kusubibi 8 Pertambangan Panas Bumi Kawasan Perdesaan Pulau-Pulau Kecil 9 10 Kawasan Perdesaan Agropolitan 1 Kawasan Desa Ekonomi Terpadu (Pertanian) Halmahera Kawasan Desa Ekonomi Terpadu 12 Maluku Utara 3 2 Timur (Perikanan) Kawasan Desa Ekonomi Terpadu 3 (Pertambangan) 1 Kawasan Minapolitan Tangkap Maluku 13 Maluku 3 2 Kawasan Wisata Bahari, Budaya & Sejarah Tengah 3 Kawasan Tanaman Pangan 1 Kawasan Perdesaan Wer Tamrian II Maluku 14 Maluku Tenggara 3 2 Kawasan Perdesaan Kormomolin I Barat 3 Kawasan Perdesaan Selaru II 15 Papua Merauke 2 1 Daerah Perbatasan

28 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

NAMA KAWASAN PERDESAAN NO. PROVINSI KABUPATEN JML NO. NAMA

2 Daerah Terluar dan Tertinggal 1 Kawasan Ketahan Pangan 16 Papua Keerom 2 2 Kawasan Tanaman kering 1 Kawasan Strategis Pariwisata 17 Papua Barat Raja Ampat 3 2 Kawasan Pertanian dan Agrobisnis 3 Kawasan Perkebunan 1 Kawasan Pertanian 2 Kawasan Peternakan 18 Papua Barat Sorong 4 3 Kawasan Perkebunan 4 Kawasan Perikanan TOTAL 40 Sumber: Matriks Data/Informasi Kawasan Perdesaan Kabupaten/Kota yang Diinisiasi Direktorat Jenderal Pembangunan Kawasan Perdesaan Tahun 2015 (diolah)

Diagram 3.3. Sebaran Jumlah Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal

Jumlah Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal 10 10 9 8 7 6 5 4 4 3 3 3 3 3 2 2 2 1 1 1 1 1 1 0

Berdasarkan Diagram 3.3., terlihat bahwa terdapat 40 kawasan perdesaan di daerah tertinggal yang tersebar di 13 kabupaten. Kawasan perdesaan terbanyak terdapat di Kabupaten Halmahera

29 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Selatan yaitu sebanyak 10 kawasan, disusul Kabupaten Sorong sebanyak 4 kawasan. Di Halmahera Selatan, kawasan perdesaan didominasi dengan peruntukkan di bidang pengolahan hasil laut seperti rumput laut maupun perikanan yang sesuai dengan kondisi geografis wilayah tersebut. Apabila ditinjau dari kondisi desa yang masuk dalam 40 kawasan perdesaan di daerah tertinggal, sebesar 51% desa di kawasan perdesaan tersebut masih tergolong tertinggal; 43% desa tergolong berkembang; dan 2% desa tergolong mandiri. Pada diagram 3.4, berikut dapat terlihat sebaran tipologi desa berdasarkan IPD di 40 kawasan perdesaan yang terletak di daerah tertingggal. Diagram 3.4. Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IPD di 40 Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal Sebaran Tipologi Desa Berdasarkan IPD di 40 Kawasan Perdesaan

4%

43% Berkembang 51% Mandiri Tertinggal Belum Terklasifikasi

2%

30 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

3.3. Permukiman Transmigrasi di Daerah Tertinggal Berdasarkan Peraturan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor PER.22/MEN/X/2007, Unit Permukiman Transmigrasi (UPT), merupakan satuan permukiman transmigrasi yang berfungsi sebagai tempat tinggal dan tempat usaha transmigran yang sejak awal direncanakan untuk membentuk suatu desa atau bergabung dengan desa setempat. Di daerah tertinggal, keberadaan UPT dapat mendukung pusat pertumbuhan wilayah. Sampai pada tahun 2015, terdapat 170 UPT yang berada dibawah binaan Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi. Dari 170 UPT Bina yang ada di seluruh Indonesia, terdapat 65 UPT yang berada di Kabupaten yang masuk dalam kategori tertinggal. Disamping itu, terdapat 32 UPT yang telah diserahkan kepada Pemerintah Daerah sampai pada Tahun 2014, dimana 11 unit diantaranya adalah UPT yang terletak di daerah tertinggal. Diagram 3.5. Perbandingan Jumlah Unit Permukiman Transmigrasi di Daerah Tertinggal Berdasarkan Wilayah

Perbandingan Jumlah UPT di Daerah Tertinggal Berdasarkan Wilayah

20 Jumlah UPT Bina 15 Jumlah UPT Serah

10

5

0

31 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.6. Data Permukiman Transmigrasi Bina di Daerah Tertinggal

NO KODE UPT NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI

13 Sumatera Barat I 1308 Pasaman Barat 1 1308001 Aek Nabirong 16 Sumatera Selatan II 1605 Musi Rawas 2 1605001 Cecar Bunga Mas/V/F/SP.10 61 Kalimantan Barat III 6101 Sambas 3 6101043 Sabung SP.1 4 6101044 Sebunga IV 6111 Kayong Utara 5 6111002 Ds. Kamboja/P. Maya 6 6111003 Sei Mata-mata Sp.3 7 6111004 Sei Mata-mata Sp.4 8 6111005 P. Maya Kamata/Ds. Satai Lestari 9 6111006 Satai Lestari SP.2 V 6106 Kapuas Hulu 10 6106020 Nanga Kalis SP.1 11 6106021 Keliling Semulung SP.1 VI 6104 Ketapang 12 6104001 Sei Besar SP.1 13 6104002 Sungai Pelang SP.2 VII 6110 Melawi 14 6110001 Lengkong Nyadom SP.1 62 Kalimantan Tengah VIII 6207 Seruyan 15 6207001 Ds. Tanggul Harapan 65 Kalimantan Utara IX 6503 Nunukan 16 6503007 Simanggaris SP.5 75 Gorontalo X 7502 Boalemo 17 7502002 Dusun Longi Pangea SP.4 18 7502003 Huwongo/Pangea SP.6 19 7502004 Lito

32 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

NO KODE UPT NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI

XI 7504 Pahuwato/Marisa 20 7504001 Marisa V/B XII 7505 Gorontalo Utara 21 7505001 Sumulata IV/ Desa Bulantio Timur 72 Sulawesi Tengah XIII 7209 Tojo Una-Una 22 7209001 Balingara (Garkim) XIV 7203 Donggala 23 7203001 Tinauka Sp.1 24 7203002 Tinauka Sp.2 25 7203003 Tinauka Sp.3 XV 7204 Toli-Toli 26 7204029 Lampasio (Garkim) XVI 7207 Buol 27 7207003 Dusun Kokobuka (Garkim) 28 7207005 Poongan 29 7207006 Moppu XVII 7210 Sigi 30 7210001 Lemban Tongoa 31 7210002 Lemban Tongoa SP.2 XVIII 7208 Parigi Moutong 32 7208001 Ongka SP.1 74 Sulawesi Tenggara XIX 7406 Bombana 33 7406024 Lengora pantai XX 7402 Konawe 34 7402034 Awua Jaya 52 Nusa Tenggara Barat XXI 5203 Lombok Timur 35 5203001 Jeringgo XXII 5207 Sumbawa Barat 36 5207001 Tongo II Sp.2 XXIII 5205 Dompu 37 5205001 Nangakara Sp 2 XXIV 5206 Bima 38 5206009 Sori Panihi Sp.5 39 5206010 Rade Dara/Sori Panihi SP.6

33 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

NO KODE UPT NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI

XXV 5204 Sumbawa 40 5204016 Brang Lamar 53 Nusa Tenggara Timur XXVI 5308 Ende 41 5308001 Kolikapa XXVII 5305 Alor 42 5305001 Remasingfui 43 5305002 Kaipera XXVIII 5311 Sumba Timur 44 5311003 La Tappu XXIX 5304 Bellu 45 5304001 Halituku/Ds.Naekasa 46 5304002 Ulu Klubuk XXX 5316 Sumba Barat Daya 47 5316001 Walandimu XXXI 5312 Sumba Barat 48 5312001 Elopare/Gaura SP.2 XXXII 5314 Rote Ndao 49 5314001 Lidor XXXIII 5302 Timor Tengah Selatan 50 5302001 Klus Kualin 81 Maluku XXXIV 8101 Maluku Tengah 51 8101033 Besi SP.1/Huaulu SP.1 52 8101034 Karlutu SP.2 53 8101035 Sariputih Sp.2 54 8101036 Tanah Merah 55 8101037 Karlutu SP.1 56 8101039 Sariputih SP.4 82 Maluku Utara XXXV 8204 Halmahera Selatan 57 8204036 Fida Sp 6 XXXVI 8206 Halmahera Timur 58 8206026 Patlean Sp 4 XXXVII 8207 Kep. Morotai 59 8207001 Daruba SP.3 60 8207002 Dehegila SP.3

34 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

NO KODE UPT NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI

91 Papua XXXVIII 9111 Keerom 61 911103 Senggi Sp.1 62 911104 Senggi Sp.2 XXXIX 9101 Merauke 63 910106 Tanah Miring SP.1 64 910107 Salor SP.4 92 Papua Barat XXXX 9207 Teluk Wondama 65 9207002 Werianggi Sumber: Data Permukiman Transmigrasi Bina Edisi Desember 2015

35 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.7. Data Permukiman Transmigrasi Serah di Daerah Tertinggal

KODE NO NAMA PROVINSI/ KABUPATEN/UPT KECAMATAN NAMA DESA UPT

61 Kalimantan Barat

I 6101 Sambas

1 6101042 Serat Ayon SP.2 Tebas Ds. Serat Ayon

II 6106 Kapuas Hulu

2 6106018 Ds. Kepala Gunung SP.1 Mentebah Ds. Mujan

75 Gorontalo

III 7502 Boalemo

3 7502001 Pangea SP.2 Wanasari Desa Pangea

72 Sulawesi Tengah

IV 7207 Buol

4 7207002 Bokat VI/A/6 Tiloan Kokobuka

5 7207004 Bokat Sp.7 Tiloan Desa Nanasan

74 Sulawesi Tenggara

V 7406 Bombana

6 7406023 Labota/Tedubara Kabaena Desa Tedubara

VI 7403 Konawe

7 7403033 Asinua Jaya Abuki Desa Asinuajaya

81 Maluku

VIII 8105 Seram Bagian Timur

8 8105032 Air Mata/Kabo Sp 5,6 (revitalisasi) Bula Desa Waisamit Desa 9 8105039 Banggoi Sp 2 (revitalisasi) Bula Waiketambaru 53 Nusa Tenggara Timur

IX 5311 Sumba Timur

10 5311002 Lailara Katala Hamu Lingu Desa Laelara

92 Papua Barat

X 9207 Teluk Wondama

11 9207001 Sobei Wasior Desa Sobey Sumber: Data Permukiman Transmigrasi Serah Edisi Desember 2014

36 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

3.4. Kawasan Perkotaan Baru / Kota Terpadu Mandiri di Daerah Tertinggal Kota Terpadu Mandiri yang selanjutnya disebut KTM, merupakan kawasan transmigrasi yang dirancang untuk menjadi pusat pertumbuhan melalui pengelolaan sumber daya alam yang dimiliki oleh masing-masing daerah. Kota Terpadu Mandiri termasuk dalam kawasan strategis nasional yang berfungsi sebagai daya dorong bagi pengembangan daerah. Keberadaan Kota Terpadu Mandiri di daerah tertinggal tentunya dapat mendorong pertumbuhan perekonomian di daerah tertinggal dan menjadi cikal bakal terbentuknya Kawasan Perkotaan Baru. Saat ini, terdapat 48 Kota Terpadu Mandiri yang ada di seluruh Indonesia. Dari 48 KTM tersebut, terdapat 18 KTM yang terletak di kabupaten yang tergolong daerah tertinggal yaitu Kabupaten Bima, Sumbawa, Timor Tengah Utara, Kayong Utara, Sambas, Nunukan, Tojo Una-Una, Parigi Moutong, Buol, Boalemo, Mamuju Tengah, Morotai, Merauke dan Keerom. Disamping itu, terdapat 6 KTM di daerah tertinggal yang masuk dalam 20 KTM Prioritas RPJMN 2015- 2019 yaitu KTM Subah dan KTM Gerbang Mas Perkasa di Kabupaten Sambas; KTM Seimanggaris di Kabupaten Nunukan; KTM Pawonsari di Kabupaten Boalemo; KTM Morotai di Kabupaten Morotai; dan KTM Salor di Kabupaten Merauke.

37 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.8. Kawasan Perkotaan Baru / Kota Terpadu Mandiri di Daerah Tertinggal

NO PROVINSI KABUPATEN NAMA KAWASAN

1 NUSA TENGGARA BARAT BIMA KTM TAMBORA

2 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA KTM LABANGKA

3 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA KTM PONU

4 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA KTM GERBANG KAYONG

5 KALIMANTAN BARAT SAMBAS KTM SUBAH

KTM GERBANG MAS 6 KALIMANTAN BARAT SAMBAS PERKASA

7 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN KTM SEBATIK

8 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN KTM SEIMANGGARIS

9 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA KTM PADAULOYO

10 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG KTM BAHARI TOMINI RAYA

11 SULAWESI TENGAH BUOL KTM AIR TERANG

12 GORONTALO BOALEMO KTM PAWONSARI

13 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH KTM TOBADAK

14 MALUKU MALUKU TENGAH KTM KOBISONTA

15 MALUKU UTARA MOROTAI KTM MOROTAI

16 PAPUA MERAUKE KTM SALOR

17 PAPUA MERAUKE KTM MUTING

18 PAPUA KEEROM KTM SENGGI Sumber: Data 48 Kota Terpadu Mandiri

38 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.9. Kota Terpadu Mandiri Prioritas RPJMN 2015-2019 di Daerah Tertinggal

NO PROVINSI KABUPATEN NAMA KAWASAN

1 KALIMANTAN BARAT SAMBAS KTM SUBAH

KTM GERBANG MAS 2 KALIMANTAN BARAT SAMBAS PERKASA

3 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN KTM SEIMANGGARIS

4 GORONTALO BOALEMO KTM PAWONSARI

5 MALUKU UTARA MOROTAI KTM MOROTAI

6 PAPUA MERAUKE KTM SALOR Sumber: RPJMN 2015–2019

3.5. Daerah Tertentu Daerah tertentu terdiri dari 5 (lima) aspek kajian pembahasan, yaitu sebagai berikut: 1. Daerah Rawan Pangan; 2. Daerah Rawan Bencana; 3. Daerah Rawan Konflik; 4. Daerah Perbatasan; 5. Daerah Pulau Terkecil dan Terluar.

3.5.1. Daerah Rawan Pangan Daerah rawan pangan sebagai salah satu aspek kajian daerah tertentu, merupakan daerah dengan kondisi penduduk yang mengalami kekurangan pangan. Kebijakan yang berkaitan dengan daerah rawan pangan diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 18 Tahun 2012 Tentang Pangan dan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 68 Tahun 2002 tentang Ketahanan Pangan. Penanganan daerah rawan pangan menjadi salah satu fokus dalam pembangunan daerah tertentu, selain 39 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] beberapa fokus lain yang meliputi penanganan daerah rawan bencana, daerah pasca konflik, pengembangan daerah perbatasan dan daerah pulau kecil dan terluar. Penanganan daerah rawan pangan juga menjadi salah satu topik yang dibahas dalam program prioritas pemerintah Indonesia yang dikaitkan dengan kedaulatan pangan yang merupakan bagian dari agenda ke-7 Nawa Cita untuk Indonesia. Tujuan dari kedaulatan pangan adalah untuk memenuhi kebutuhan pangan masyarakat dan meningkatkan kesejahteraan pelaku usaha utama pertanian pangan. Berkaitan dengan hal tersebut, sesuai dengan Peraturan Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2015 tentang Organisasi dan Tata Kerja Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, pengembangan daerah rawan pangan menjadi salah satu bidang yang ditangani oleh Direktorat Jenderal Pengembangan Daerah Tertentu yang kemudian secara spesifik ditangani oleh Direktorat Penanganan Daerah Rawan Pangan. Data pada tahun 2015 menunjukkan jumlah daerah rawan pangan sebanyak 112 kabupaten di daerah tertinggal pada tahun 2015. Daerah Rawan Pangan yang tertinggi dijumpai pada Kabupaten Puncak Provinsi Papua dengan peringkat 1, dan daerah rawan pangan terendah dijumpai pada Kabupaten Solok Selatan, Provinsi Sumatera Selatan dengan peringkat 260. Berikut data daerah rawan pangan di 122 kabupaten daerah tertinggal.

40 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.10. Daerah Rawan Pangan di Daerah Tertinggal Prioritas Jumlah Provinsi Kabupaten Peringkat

1 13 Papua Puncak 1

Intan Jaya 2

Nduga 3

Lanny Jaya 4

Pegunungan Bintang 5

Tolikara 6

Puncak Jaya 7

Mamberamo Tengah 8

Yahukimo 9

Deiyai 11

Dogiyai 12

Yalimo 13

Asmat 14

2 11 Papua Jayawijaya 15

Paniai 16

Mappi 17

Supiori 19

Boven Digoel 20

Waropen 21

Sarmi 36

Keerom 45

Kepulauan Yapen 47

Nabire 48

Biak Numfor 59

9 Nusa Tenggara Timur Sumba Tengah 22

Timor Tengah Selatan 23

Sumba Barat Daya 26

Sabu Raijua 30

Sumba Barat 37

Sumba Timur 41

Manggarai Timur 44

41 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Prioritas Jumlah Provinsi Kabupaten Peringkat Alor 53

Manggarai Barat 58

7 Papua Barat Tambrauw 18

Teluk Bintuni 24

Teluk Wondama 28

Maybrat 33

Sorong 38

Sorong Selatan 46

Raja Ampat 61

6 Maluku Kepulauan Aru 27

Maluku Barat Daya 32

Seram Bagian Timur 35

Buru Selatan 40

Seram Bagian Barat 60

Maluku Tenggara Barat 63

4 Sumatera Utara Nias 25

Nias Selatan 29

Nias Barat 39

Nias Utara 42

1 Sumatera Barat Kepulauan Mentawai 43

1 Maluku Utara Kepulauan Sula 55

3 8 Nusa Tenggara Barat Lombok Utara 49

Lombok Barat 89

Lombok Tengah 108

Sumbawa 128

Lombok Timur 135

Dompu 164

Sumbawa Barat 176

Bima 203

5 Sulawesi Tengah Tojo Una-Una 64

Donggala 113

Banggai Kepulauan 114

42 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Prioritas Jumlah Provinsi Kabupaten Peringkat Buol 159

Toli-Toli 198

4 Jawa Timur Sampang 74

Bangkalan 116

Bondowoso 141

Situbondo 163

3 Nusa Tenggara Timur Kupang 84

Ende 124

Nagekeo 136

3 Kalimantan Barat Kayong Utara 91

Sambas 96

Kapuas Hulu 132

2 Banten Pandeglang 228

Lebak 245

2 Sumatera Barat Pasaman Barat 231

Solok Selatan 260

1 Kalimantan Selatan Hulu Sungai Utara 186

1 Aceh Aceh Singkil 100

1 Sulawesi Barat Polewali Mandar 122

1 Sumatera Selatan Musi Rawas 151

1 Sulawesi Selatan Jeneponto 200

1 Maluku Utara Halmahera Barat 110

1 Maluku Maluku Tengah 99

4 3 Kalimantan Barat Melawi 54

Landak 90

Ketapang 94

3 Maluku Utara Halmahera Selatan 65

Halmahera Timur 82

Pulau Morotai 86

3 Gorontalo Boalemo 105

Gorontalo Utara 139

Pohuwato 142

43 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Prioritas Jumlah Provinsi Kabupaten Peringkat 2 Sulawesi Tengah Sigi 75

Parigi Moutong 106

1 Kalimantan Tengah Seruyan 92

1 Bengkulu Seluma 77

1 Lampung Lampung Barat 131

1 Nusa Tenggara Timur Belu 72

1 Maluku Buru 51

1 Papua Merauke 88

5 4 Nusa Tenggara Timur Rote Ndao 78

Lembata 85

Timor Tengah Utara 101

Manggarai 111

2 Sulawesi Tenggara Bombana 138

Konawe 172

1 Kalimantan Barat Sintang 57

6 1 Kalimantan Utara Nunukan 70

1 Kalimantan Barat Bengkayang 210

Sumber: Peta Ketahanan dan Kerentanan Pangan Indonesia, Kementerian Pertanian Republik Indonesia, 2015 (diolah)

Dari 122 Kabupaten Daerah Tertinggal terdapat 10 kabupaten daerah tertinggal yang tidak ada datanya. Berikut nama kabupaten daerah rawan pangan yang tidak ada datanya sebagai berikut:

Tabel 3.11. Daerah Rawan Pangan di Daerah Tertinggal Provinsi Kabupaten Peringkat Kalimantan Timur MAHAKAM HULU #N/A Lampung PESISIR BARAT #N/A Maluku Utara PULAU TALIABU #N/A Nusa Tenggara Timur MALAKA #N/A Papua MAMBERAMO RAYA #N/A Sulawesi Barat MAMUJU TENGAH #N/A 44 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Provinsi Kabupaten Peringkat BANGGAI LAUT #N/A Sulawesi Tengah MOROWALI UTARA #N/A Sulawesi Tenggara KONAWE KEPULAUAN #N/A Sumatera Selatan MUSI RAWAS UTARA #N/A Sumber: Peta Ketahanan dan Kerentanan Pangan Indonesia, Kementerian Pertanian Republik Indonesia, 2015 (diolah)

Tingkat persentase rawan pangan di daerah tertinggal di Wilayah Sumatera sebesar 23%, Jawa sebesar 20%, Nusa Tenggara sebesar 21%, Kalimantan sebesar 8%, Sulawesi sebesar 15%, sebesar Maluku 2% dan sebesar Papua 11%. Berikut hasil sebaran daerah rawan pangan yang terbagi menjadi 7 Pulau besar di Indonesia. Diagram 3.6. Sebaran Rawan Pangan di Daerah Tertinggal Per Pulau Sebaran Rawan Pangan di Daerah Tertinggal Per Pulau

Sumatera 11% 2% 23% Jawa 15% Nusa Tenggara 8% 20% Kalimantan 21% Sulawesi Maluku Papua

3.5.2. Daerah Pasca Konflik Secara garis besar konflik timbul karena adanya ketidaksesuaian kepentingan antara satu pihak dengan pihak lainnya. Dalam pengertian yang lebih dalam, konflik muncul karena tiga faktor yaitu faktor yang pertama adalah Perbedaan Kepentingan. Dalam hal ini, terdapat perbedaan pendapat dan juga kepentingan antara satu 45 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] pihak dengan pihak lainnya. Kedua, Gap (Kesenjangan) antara Harapan dengan Kenyataan. Dalam hal ini, konflik dipicu oleh adanya ketidakpuasan masyarakat; artinya harapan mereka akan sesuatu tidak dapat dipenuhi secara maksimal dan ketiga karena perebutan sumber daya yang terbatas. Dalam hal ini beragam pihak melakukan perebutan sumber daya yang terbatas. Berdasarkan Rakornas Direktorat Jenderal Pengembangan Daerah Tertentu khususnya pada aspek penanganan daerah pasca konflik. kebijakan penanganan konflik sosial menurut Undang-undang Nomor 7 Tahun 2012 merupakan serangkaian kegiatan yang dilakukan secara sistematis dan terencana dalam situasi dan peristiwa baik sebelum, pada saat, maupun sesudah terjadi konflik yang mencakup pencegahan konflik, penghentian konflik, dan pemulihan pascakonflik. Hal ini memberikan makna sebagai berikut, penanganan konflik sosial memerlukan upaya berkelanjutan untuk membangun persepsi dan cara pandang baru dari kelompok masyarakat yang berkonflik dan dalam pencegahan konflik sosial perlu dibutuhkan sistem deteksi dini (early warning system). Berikut jumlah kejadian konflik yang terdapat di daerah tertinggal dengan jumlah terendah kejadian konflik dijumpai di kabupaten Kepulauan Mentawai, Hulu Sungai Utara, Gorontalo utara dan Mappi dengan jumlah kejadian 1 dengan kelasifikasi Sangat Rendah. Dan jumlah kejadian 518 dijumpai di Kabupaten Malaku Tengah dengan kelasifikasi Sangat Rendah. Berikut jumlah kejadian konflik dan kelas kejadian rawan konflik di daerah tertinggal sebagai berikut:

46 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.12. Tabel Pasca Konflik di Daerah Tertinggal Jumlah Provinsi Kabupaten Kelas Kejadian Aceh ACEH SINGKIL 39 SANGAT RENDAH Sumatera Barat KEPULAUAN MENTAWAI 1 SANGAT RENDAH Lampung LAMPUNG BARAT 33 SANGAT RENDAH Sumatera Selatan MUSI RAWAS 36 SANGAT RENDAH NIAS 13 SANGAT RENDAH NIAS BARAT 4 SANGAT RENDAH Sumatera Utara NIAS SELATAN 7 SANGAT RENDAH NIAS UTARA 7 SANGAT RENDAH Sumatera Barat PASAMAN BARAT 8 SANGAT RENDAH Bengkulu SELUMA 19 SANGAT RENDAH Sumatera Barat SOLOK SELATAN 4 SANGAT RENDAH BANGKALAN 190 SANGAT RENDAH Jawa Timur BONDOWOSO 52 SANGAT RENDAH LEBAK 11 SANGAT RENDAH Banten PANDEGLANG 7 SANGAT RENDAH SAMPANG 82 SANGAT RENDAH Jawa Timur SITUBONDO 214 SANGAT RENDAH ALOR 103 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur BELU 103 SANGAT RENDAH BIMA 357 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat DOMPU 213 SANGAT RENDAH ENDE 82 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur KUPANG 188 SANGAT RENDAH LEMBATA 57 SANGAT RENDAH LOMBOK BARAT 170 SANGAT RENDAH LOMBOK TENGAH 292 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat LOMBOK TIMUR 195 SANGAT RENDAH LOMBOK UTARA 29 SANGAT RENDAH MANGGARAI 95 SANGAT RENDAH MANGGARAI BARAT 69 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur MANGGARAI TIMUR 62 SANGAT RENDAH NAGEKEO 28 SANGAT RENDAH ROTE NDAO 57 SANGAT RENDAH

47 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Provinsi Kabupaten Kelas Kejadian SABU RAIJUA 25 SANGAT RENDAH SUMBA BARAT 37 SANGAT RENDAH SUMBA BARAT DAYA 37 SANGAT RENDAH SUMBA TENGAH 3 SANGAT RENDAH SUMBA TIMUR 40 SANGAT RENDAH SUMBAWA 314 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat SUMBAWA BARAT 49 SANGAT RENDAH TIMOR TENGAH SELATAN 76 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur TIMOR TENGAH UTARA 132 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat BENGKAYANG 33 SANGAT RENDAH Kalimantan Selatan HULU SUNGAI UTARA 1 SANGAT RENDAH KAPUAS HULU 39 SANGAT RENDAH KAYONG UTARA 15 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat KETAPANG 63 SANGAT RENDAH LANDAK 54 SANGAT RENDAH MELAWI 15 SANGAT RENDAH Kalimantan Utara NUNUKAN 13 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat SAMBAS 140 SANGAT RENDAH Kalimantan Tengah SERUYAN 32 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat SINTANG 72 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah BANGGAI KEPULAUAN 28 SANGAT RENDAH Gorontalo BOALEMO 5 SANGAT RENDAH Sulawesi Tenggara BOMBANA 8 SANGAT RENDAH BUOL 49 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah DONGGALA 93 SANGAT RENDAH Gorontalo GORONTALO UTARA 1 SANGAT RENDAH Sulawesi Selatan JENEPONTO 54 SANGAT RENDAH Sulawesi Tenggara KONAWE 4 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah PARIGI MOUTONG 109 SANGAT RENDAH Gorontalo POHUWATO 2 SANGAT RENDAH Sulawesi Barat POLEWALI MANDAR 2 SANGAT RENDAH SIGI 164 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah TOJO UNA-UNA 34 SANGAT RENDAH TOLI-TOLI 58 SANGAT RENDAH Maluku BURU 78 SANGAT RENDAH

48 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Provinsi Kabupaten Kelas Kejadian BURU SELATAN 36 SANGAT RENDAH HALMAHERA BARAT 61 SANGAT RENDAH Maluku Utara HALMAHERA SELATAN 55 SANGAT RENDAH HALMAHERA TIMUR 12 SANGAT RENDAH Maluku KEPULAUAN ARU 42 SANGAT RENDAH Maluku Utara KEPULAUAN SULA 32 SANGAT RENDAH MALUKU BARAT DAYA 8 SANGAT RENDAH Maluku MALUKU TENGAH 518 SANGAT RENDAH MALUKU TENGGARA BARAT 32 SANGAT RENDAH Maluku Utara PULAU MOROTAI 34 SANGAT RENDAH SERAM BAGIAN BARAT 115 SANGAT RENDAH Maluku SERAM BAGIAN TIMUR 56 SANGAT RENDAH ASMAT 12 SANGAT RENDAH BIAK NUMFOR 47 SANGAT RENDAH BOVEN DIGOEL 5 SANGAT RENDAH DEIYAI 9 SANGAT RENDAH DOGIYAI 12 SANGAT RENDAH INTAN JAYA 8 SANGAT RENDAH JAYAWIJAYA 110 SANGAT RENDAH KEEROM 36 SANGAT RENDAH KEPULAUAN YAPEN 20 SANGAT RENDAH LANNY JAYA 18 SANGAT RENDAH Papua MAMBERAMO RAYA 8 SANGAT RENDAH MAMBERAMO TENGAH 3 SANGAT RENDAH MAPPI 1 SANGAT RENDAH MERAUKE 170 SANGAT RENDAH NABIRE 63 SANGAT RENDAH NDUGA 3 SANGAT RENDAH PANIAI 26 SANGAT RENDAH PEGUNUNGAN BINTANG 2 SANGAT RENDAH PUNCAK 15 SANGAT RENDAH PUNCAK JAYA 130 SANGAT RENDAH Papua Barat RAJA AMPAT 17 SANGAT RENDAH SARMI 14 SANGAT RENDAH Papua SORONG 81 SANGAT RENDAH

49 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Provinsi Kabupaten Kelas Kejadian Papua Barat SORONG SELATAN 32 SANGAT RENDAH Papua SUPIORI 3 SANGAT RENDAH TAMBRAUW 3 SANGAT RENDAH Papua Barat TELUK BINTUNI 11 SANGAT RENDAH TELUK WONDAMA 13 SANGAT RENDAH TOLIKARA 18 SANGAT RENDAH WAROPEN 2 SANGAT RENDAH Papua Papua YAHUKIMO 14 SANGAT RENDAH YALIMO 5 SANGAT RENDAH Sumber: Podes 2014

Persentase kejadian rawan konflik di daerah tertinggal rata - rata kejadian di setiap daerah tertinggal yang tersebar di seluruh indonesia Sangat Rendah yang tersebar di 7 Wilayah sebagai berikut: 1) Wilayah Sumatera; 2) Wilayah Jawa; 3) Wilayah Nusa Tenggara; 4) Wilayah Kalimantan; 5) Wilayah Sulawesi; 6) WIlayah Maluku; 7) Wilayah Papua. Hasil kejadian rawan konflik di daerah tertinggal sebagai berikut: Diagram 3.7. Sebaran Pasca Konflik di Daerah Tertinggal Per Pulau Daerah Pasca Konflik di Daerah Tertinggal Per Pulau

20% 5% 17% Aceh 5% Jawa

12% Nusa Tenggara Kalimantan 9% 32% Sulawesi Maluku Papua

50 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

3.5.3. Daerah Rawan Bencana Bencana menurut Undang-undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang penanggulangan bencana dijelaskan bahwa bencana adalah rangkaian peristiwa yang mengancam dan mengganggu kehidupan dan penghidupan masyarakat yang disebabkan baik oleh faktor alam dan/atau faktor non alam maupun faktor manusia sehingga mengakibatkan timbulnya korban jiwa manusia, kerusakan lingkungan, kerugian harta benda, dan dampak psikologis. Penyebab bencana terbagi menjadi 3 faktor, yaitu: 1. Faktor Alam terdiri dari bencana gempa bumi, banjir, tanah longsor, erupsi gunung api, angin puting beliung, wabah penyakit, dan lainnya; 2. Faktor Non alam terdiri dari kebakaran hutan dan lahan, kecelakaan transportasi, kegagalan teknologi, dan lainnya; 3. Faktor Manusia terdiri dari Kerusuhan sosial,konflik, teror, dan lainnya. Berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015 – 2019, daerah tertinggal di Indonesia pada tahun 2015 adalah sebanyak 122 kabupaten yang tersebar di beberapa wilayah di Indonesia. Dari 122 Kabupaten tertinggal di Indonesia, 10 Kabupaten diantaranya tidak terdapat data mengenai jumlah daerah rawan bencana. Berdasarkan 122 Kabupaten tersebut, dapat diketahui bahwa sebagian besar daerah tertinggal di Indonesia merupakan daerah rawan bencana beresiko tinggi yang bersumber dari data Indeks Resiko Bencana Indonesia Tahun 2013 yang tertera pada Tabel 3.13. berikut.

51 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.13. Daerah Rawan Bencana di Daerah Tertinggal

Indeks Resiko Rawan Provinsi Kabupaten Bencana Tahun 2013

Skor Kelas Aceh ACEH SINGKIL 178.00 Tinggi Sumatera Barat KEPULAUAN MENTAWAI 197.00 Tinggi Lampung LAMPUNG BARAT 214.00 Tinggi Sumatera Selatan MUSI RAWAS 155.00 Tinggi NIAS 214.00 Tinggi NIAS BARAT 211.00 Tinggi Sumatera Utara NIAS SELATAN 202.00 Tinggi NIAS UTARA 214.00 Tinggi Sumatera Barat PASAMAN BARAT 203.00 Tinggi Bengkulu SELUMA 191.00 Tinggi Sumatera Barat SOLOK SELATAN 137.00 Sedang BANGKALAN 164.00 Tinggi Jawa Timur BONDOWOSO 166.00 Tinggi LEBAK 215.00 Tinggi Banten PANDEGLANG 215.00 Tinggi SAMPANG 155.00 Tinggi Jawa Timur SITUBONDO 168.00 Tinggi ALOR 183.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur BELU 181.00 Tinggi BIMA 209.00 Tinggi Nusa Tenggara Barat DOMPU 184.00 Tinggi ENDE 186.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur KUPANG 185.00 Tinggi LEMBATA 150.00 Tinggi LOMBOK BARAT 205.00 Tinggi LOMBOK TENGAH 168.00 Tinggi Nusa Tenggara Barat LOMBOK TIMUR 180.00 Tinggi LOMBOK UTARA 152.00 Tinggi MANGGARAI 175.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur MANGGARAI BARAT 168.00 Tinggi MANGGARAI TIMUR 167.00 Tinggi 52 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Rawan Provinsi Kabupaten Bencana Tahun 2013

Skor Kelas NAGEKEO 156.00 Tinggi ROTE NDAO 142.00 Sedang SABU RAIJUA 102.00 Sedang SUMBA BARAT 128.00 Sedang SUMBA BARAT DAYA 138.00 Sedang SUMBA TENGAH 119.00 Sedang SUMBA TIMUR 145.00 Tinggi SUMBAWA 150.00 Tinggi Nusa Tenggara Barat SUMBAWA BARAT 152.00 Tinggi TIMOR TENGAH SELATAN 167.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur TIMOR TENGAH UTARA 132.00 Sedang Kalimantan Barat BENGKAYANG 178.00 Tinggi Kalimantan Selatan HULU SUNGAI UTARA 128.00 Sedang KAPUAS HULU 163.00 Tinggi KAYONG UTARA 168.00 Tinggi Kalimantan Barat KETAPANG 192.00 Tinggi LANDAK 132.00 Tinggi MELAWI 132.00 Sedang Kalimantan Utara NUNUKAN 173.00 Tinggi Kalimantan Barat SAMBAS 180.00 Tinggi Kalimantan Tengah SERUYAN 144.00 Tinggi Kalimantan Barat SINTANG 156.00 Tinggi Sulawesi Tengah BANGGAI KEPULAUAN 163.00 Tinggi Gorontalo BOALEMO 122.00 Sedang Sulawesi Tenggara BOMBANA 179.00 Tinggi BUOL 150.00 Tinggi Sulawesi Tengah DONGGALA 189.00 Tinggi Gorontalo GORONTALO UTARA 138.00 Sedang Sulawesi Selatan JENEPONTO 151.00 Tinggi Sulawesi Tenggara KONAWE 174.00 Tinggi Sulawesi Tengah PARIGI MOUTONG 174.00 Tinggi Gorontalo POHUWATO 162.00 Tinggi

53 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Rawan Provinsi Kabupaten Bencana Tahun 2013

Skor Kelas Sulawesi Barat POLEWALI MANDAR 202.00 Tinggi SIGI 72.00 Sedang Sulawesi Tengah TOJO UNA-UNA 138.00 Sedang TOLI-TOLI 159.00 Tinggi BURU 180.00 Tinggi Maluku BURU SELATAN 155.00 Tinggi HALMAHERA BARAT 144.00 Tinggi Maluku Utara HALMAHERA SELATAN 224.00 Tinggi HALMAHERA TIMUR 173.00 Tinggi Maluku KEPULAUAN ARU 186.00 Tinggi Maluku Utara KEPULAUAN SULA 219.00 Tinggi MALUKU BARAT DAYA 223.00 Tinggi Maluku MALUKU TENGAH 214.00 Tinggi MALUKU TENGGARA BARAT 181.00 Tinggi Maluku Utara PULAU MOROTAI 166.00 Tinggi SERAM BAGIAN BARAT 180.00 Tinggi Maluku SERAM BAGIAN TIMUR 150.00 Tinggi ASMAT 123.00 Sedang BIAK NUMFOR 138.00 Sedang BOVEN DIGOEL 133.00 Sedang DEIYAI 108.00 Sedang DOGIYAI 124.00 Sedang INTAN JAYA 67.00 Sedang Papua JAYAWIJAYA 115.00 Sedang KEEROM 127.00 Sedang KEPULAUAN YAPEN 117.00 Sedang LANNY JAYA 91.00 Sedang MAMBERAMO RAYA 166.00 Tinggi MAMBERAMO TENGAH 45.00 Sedang MAPPI 126.00 Sedang Papua Barat MAYBRAT 88.00 Sedang Papua MERAUKE 170.00 Tinggi

54 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Rawan Provinsi Kabupaten Bencana Tahun 2013

Skor Kelas NABIRE 181.00 Tinggi NDUGA 96.00 Sedang PANIAI 117.00 Sedang PEGUNUNGAN BINTANG 126.00 Sedang PUNCAK 100.00 Sedang PUNCAK JAYA 117.00 Sedang Papua Barat RAJA AMPAT 201.00 Tinggi Papua SARMI 172.00 Tinggi Papua Barat SORONG SELATAN 179.00 Tinggi Papua SUPIORI 92.00 Sedang TAMBRAUW 118.00 Sedang Papua Barat TELUK BINTUNI 167.00 Tinggi TELUK WONDAMA 147.00 Tinggi TOLIKARA 114.00 Sedang WAROPEN 140.00 Sedang Papua YAHUKIMO 133.00 Sedang YALIMO 96.00 Sedang Sumber: Indeks Risiko Bencana Indonesia 2013, BNPB

3.5.4. Daerah Pulau Kecil dan Terluar Terkait dengan implementasi Undang-undang Nomor 27 Tahun 2007, telah dibuat regulasi terbaru yaitu Peraturan Presiden Nomor 73 Tahun 2015 tentang Pelaksanaan Koordinasi Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil di Tingkat Nasional dimana isinya terkait dengan proses harmonisasi dan upaya siknkronisasi serta sinergi pelaksanaan kegiatan pengelolaan wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil dilakukan secara terpadu dan berkelanjutan. Berikut nama kabupaten daerah rawan bencana yang tidak ada datanya sebagai berikut:

55 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.14. Daerah Rawan Bencana di Daerah Provinsi Kabupaten Sumatera Selatan MUSI RAWAS UTARA Lampung PESISIR BARAT Nusa Tenggara Timur MALAKA Kalimantan Timur MAHAKAM HULU Sulawesi Tengah BANGGAI LAUT Sulawesi Tenggara KONAWE KEPULAUAN Sulawesi Barat MAMUJU TENGAH Sulawesi Tengah MOROWALI UTARA Maluku Utara PULAU TALIABU Papua SORONG Sumber: Indeks Risiko Bencana Indonesia 2013, BNPB

Pengelolaan pulau-pulau kecil terluar adalah rangkaian kegiatan yang dilakukan secara terpadu untuk memanfaatkan dan mengembangkan potensi sumber daya pulau-pulau kecil terluar dari Wilayah Republik Indonesia untuk menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia, dan hasil lainnya dari Peraturan Presiden ini, yaitu telah terpilihnya 92 Pulau yang masuk kedalam definisi dari pulau kecil dan terluar tersebut. Seiring dengan pengelompokkan tersebut, kemudian dilanjutkan lagi penelitian, mengenai keberadaan penghuni dari ke 92 pulau tersebut, dari aspek kependudukan sehingga diketahui hanya ada 31 Pulau berpenghuni/berpenduduk yang terbagi dalam 7 wilayah pulau besar di Indonesia. Berdasarkan letak administrasi pada pulau kecil terluar di Indonesia, jumlah pulau kecil terluar di daerah tertinggal berjumlah 20 Kabupaten tertinggal yang termasuk pulau kecil terluar seperti tertera pada Tabel 3.15. berikut.

56 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Tabel 3.15. Jumlah Pulau Kecil Terluar Per kabupaten

Jumlah Kabupaten yang Masuk Daerah No Wilayah Tertinggal

1 SUMATERA 3 2 JAWA 1 3 KALIMANTAN 1 4 NUSA TENGGARA 5 5 SULAWESI 1 6 MALUKU 3 7 PAPUA 6

Total 20 Sumber data : Pengolahan Data dari Direktorat Pendayagunaan Pulau-Pulau Kecil, Dirjen Kelautan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Tahun 2012

Berikut nama-nama pulau kecil terluar yang berada di daerah tertinggal: Tabel 3.16. Pulau Kecil Terluar di Daerah Tertinggal No. Nama Pulau Lokasi Perbatasan Kecamatan Kabupaten Provinsi Samudera 1 Pulau Batu Kecil Laut lepas Way Krui Pesisir Barat Lampung Hindia Samudera Sumatera 2 Pulau Simuk Laut lepas Simuk Nias Selatan Hindia Utara Samudera Sumatera 3 Pulau Wunga Laut lepas Afulu Nias Hindia Utara Samudera 4 Pulau Deli Australia Cikeusik Pandeglang Banten Hindia Siebatik, Selat Kalimantan 5 Pukau Sebatik Malaysia Sebatik Barat, Nunukan Makasar Utara Sebatik Gosong Laut Kalimantan 6 Malaysia Sebatik Nunukan Makasar Sulawesi Utara Nusa Selat 7 Pulau Alor Timor Leste 17 Kecamatan Alor Tenggara Ombai Timur Nusa 8 Pulau Batek Laut Sawu Timor Leste Amfoang Timur Kupang Tenggara Timur

57 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

No. Nama Pulau Lokasi Perbatasan Kecamatan Kabupaten Provinsi Nusa Samudera Rote Barat 9 Pulau Ndana Australia Rote Ndao Tenggara Hindia Daya Timur Nusa Samudera 10 Pulau Dana Australia Raijua Kupang Tenggara Hindia Timur Nusa Samudera 11 Pulau Mangudu Australia Karera Sumba Timur Tenggara Hindia Timur Nusa Pulau Samudera 12 Australia Sekotong Lombok Barat Tenggara Sophialouisa Hindia Barat Selat Sulawesi 13 Pulau Lingian Malaysia Dampal Utara Toli-Toli Makasar Tengah Laut Sulawesi 14 Pulau Salando Malaysia Dako Pamean Toli-Toli Sulawesi Tengah Laut Sulawesi 15 Pulau Dolangan Malaysia Tolitoli Utara Toli-Toli Sulawesi Tengah 16 Pulau Ararkula Laut Aru Australia Aru Utara Kepulauan Aru Maluku

Aru Tengah 17 Pulau Karaweira Laut Aru Australia Kepulauan Aru Maluku Timur

Pulau Aru Tengah 18 Laut Aru Australia Kepulauan Aru Maluku Penambulai Selatan

Pulau Kultubai 19 Laut Aru Australia Kepulauan Aru Maluku Utara Pulau Kultubai 20 Laut Aru Australia Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku Selatan

21 Pulau Karang Laut Aru Australia Aru Selatan Kepulauan Aru Maluku

Laut 22 Pulau Enu Australia Aru Tengah Kepulauan Aru Maluku Arafuru Pulau 23 Laut Aru Australia Aru Selatan Kepulauan Aru Maluku Batugoyang Maluku Tanimbar 24 Pulau Larat Laut Aru Australia Tenggara Maluku Utara Barat Maluku Tanimbar 25 Pulau Asutubun Laut Timor Australia Tenggara Maluku Selatan Barat Maluku 26 Pulau Selaru Laut Timor Australia Selaru Tenggara Maluku Barat Maluku Tanimbar 27 Pulau Batarkusu Laut Timor Australia Tenggara Maluku Selatan Barat

58 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

No. Nama Pulau Lokasi Perbatasan Kecamatan Kabupaten Provinsi Maluku 28 Pulau Masela Laut Timor Australia Masela Tenggara Maluku Barat Timor Leste Pulau Maluku Barat 29 Laut Timor dan Mdona Hiera Maluku Meatimiarang Daya Australia Maluku Barat 30 Pulau Laut Timor Timor Leste Leti Lakor Maluku Daya Selat Pulau-Pulau Maluku Barat 31 Pulau Timor Leste Maluku Terselatan Daya Selat Maluku Barat 32 Pulau Wetar Timor Leste Wetar Maluku Wetar Daya Selat Maluku Barat 33 Pulau Liran Timor Leste Wetar Barat Maluku Wetar Daya Samudera Papua 34 Pulau Budd Palau Kep. Ayau Raja Ampat Pasifik Barat Samudera Papua 35 Pulau Fani Palau Ayau Raja Ampat Pasifik Barat Samudera Papua 36 Pulau Miossu Palau Bikar Tambrauw Pasifik Barat Samudera 37 Pulau Fanildo Palau Supiori Barat Supiori Papua Pasifik Samudera 38 Pulau Brass Palau Supriori Barat Supiori Papua Pasifik Samudera 39 Pulau Bepondi Palau Supriori Barat Supiori Papua Pasifik Samudera 40 Pulau Liki Palau Sarmi Sarmi Papua Pasifik 41 Pulau Kolepon Laut Aru Australia Kimaam Merauke Papua 42 Pulau Laag Laut Aru Australia Asmat Papua

Sumber data : Pengolahan Data dari Direktorat Pendayagunaan Pulau-Pulau Kecil, Dirjen Kelautan Pesisir dan Pulau-Pulau Kecil, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Tahun 2012

3.5.5. Daerah Perbatasan Daerah perbatasan negara adalah bagian wilayah negara yang terletak pada sisi dalam sepanjang batas wilayah Indonesia dengan negara lain, dalam hal batas wilayah negara di darat, kawasan perbatasan berada di kecamatan (Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2008 tentang Wilayah Negara). Terdapat tiga aspek pokok yang mendasari karakteristik daerah perbatasan, yaitu sosial ekonomi,

59 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] pertahanan–keamanan dan politis. Daerah perbatasan Indonesia terdiri atas perbatasan kontinen yang berbatasan langsung dengan negara-negara Malaysia, Papua Nugini dan Republik Demokratik Timor Leste serta perbatasan maritim yang berbatasan dengan 10 Negara, yaitu: India, Malaysia, Singapura, Thailand, Vietnam, Filipina, Republik Palau, Australia, Republik Demokratik Timor Leste dan Papua Nugini. Dari 122 daerah tertinggal yang termasuk daerah perbatasan ada 23 Kabupaten yang tersebar di Indonesia sebagai berikut:

Tabel 3.16. Daerah Perbatasan di Kabupaten Tertinggal No. Provinsi Kabupaten Kecamatan Desa 1 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 7 51 2 TIMOR TENGAH UTARA 9 65 3 BELU 2 20 4 ALOR 8 97 5 ROTE NDAO 4 44 6 SABU RAIJUA 1 5 7 MALAKA 5 57 8 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 2 13 9 BENGKAYANG 2 14 10 SINTANG 2 58 11 KAPUAS HULU 6 61 12 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 2 23 13 NUNUKAN 12 211 MALUKU TENGGARA 14 MALUKU 7 56 BARAT 15 KEPULAUAN ARU 2 17 16 MALUKU BARAT DAYA 5 31 17 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 5 88 18 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 2 9 19 PAPUA MERAUKE 5 45 20 BOVEN DIGOEL 7 44 21 PEGUNUNGAN BINTANG 9 77 60 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

No. Provinsi Kabupaten Kecamatan Desa 22 KEEROM 5 36 23 SUPIORI 3 21 Jumah 23 Kabupaten 112 1143 Sumber: Badan Nasional Pengelola Perbatasan (BNPP), 2015

61 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN

4.1. Kesimpulan 1. Sebanyak 59% desa di 122 daerah tertinggal seluruh Indonesia masih tergolong tertinggal berdasarkan Indeks Pembangunan Desa (IPD), 40% desa tergolong berkembang, dan hanya 1% desa di daerah tertinggal yang tergolong mandiri. Sedangkan berdasarkan Indeks Desa Membangun (IDM), sebanyak 61% desa di 122 daerah tertinggal tergolong sangat tertinggal; 28% tergolong tertinggal; 7% tergolong berkembang; 4% tergolong maju; dan 0% tergolong mandiri. 2. Sebesar 55.5% atau 40 dari 72 kawasan perdesaan yang terletak di wilayah kabupaten/kota yang tergolong daerah tertinggal. Ditinjau berdasarkan tipologi desanya, sebesar 51% desa di kawasan perdesaan tersebut masih tergolong tertinggal; 43% desa tergolong mandiri; dan 2% desa tergolong mandiri. 3. Terdapat 65 Unit Permukiman Transmigrasi (UPT) Bina dan 11 Unit Permukiman Transmigrasi (UPT) Serah yang berlokasi di Daerah Tertinggal. 4. 18 dari 48 Kota Terpadu Mandiri (KTM) di seluruh Indonesia, terletak di Kabupaten yang tergolong Daerah Tertinggal, 6 diantaranya merupakan KTM prioritas Tahun 2015-2019 yang menjadi awal mula terbentuknya Kawasan Perkotaan Baru (KPB).

62 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

5. Persentase daerah rawan pangan yang terdapat di 122 daerah tertinggal masih sangat tinggi khususnya pada Wilayah Sumatera dengan angka 23%. 6. Daerah pasca konflik di daerah tertinggal masih tinggi khususnya pada Wilayah Nusa Tenggara yaitu sebesar 32%. 7. Dalam upaya antisipasi bencana di Indonesia yang berkaitan dengan sistem peringatan dini bencana alam, sistem peringatan dini khusus Tsunami, perlengkapan keselamatan, gotong royong warga, penyuluhan keselamatan dan jalur evakuasi di sebagian daerah di seluruh Indonesia masih sangat minim, mengingat Indonesia merupakan Negara dengan tingkat risiko bencana kelas tinggi. 8. 23 dari 41 Kabupaten yang termasuk dalam daerah perbatasan, merupakan daerah tertinggal yang menjadi fokus priotitas Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

4.2. Saran 1. Dari pihak pemerintah pusat dan pemerintah daerah harus memantau masalah infratstruktur yang terdapat di daerah tertinggal. 2. Kurangnya persiapan untuk menangani masalah rawan bencana, rawan pangan, dan pasca konflik yang terjadi di Indonesia. 3. Masih kurang merata angka persentase desa mandiri dengan persentase desa berkembang dan desa tertinggal, 63 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal] pemerintah pusat dan pemerintah daerah perlu meningkatkan tingkat ekonomi, pariwisata dan produk unggulan di masing-masing daerah tertinggal.

64 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

DAFTAR PUSTAKA

Administrasi dan Perbatasan. Soegijoko, Budhi Tjahjati. 1994. Percepatan Pembangunan Daerah Perbatasan, Jurnal PWK, Nomor 15. Bandung: Institut Teknologi Bandung.

Badan Pusat Statistik. 2014. Data dan Informasi Kemiskinan Kabupaten/Kota Tahun 2013. Jakarta: Badan Pusat Statistik.

Badan Pusat Statistik. 2014. Indeks Pembangunan Manusia 2013. Jakarta: Badan Pusat Statistik.

BAPPENAS. 2014. Indeks Pembangunan Desa. Jakarta: BAPPENAS.

Direktorat Tata Ruang dan Pertanahan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional. 2015. Buku Saku Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Tahun 2015-2019. Jakarta.

Jusnadi, Ahmad et al. 2005. Platform Penanganan Permasalahan Perbatasan Antarnegara. Jakarta: Departemen Dalam Negeri Direktorat Jenderal Pemerintahan Umum, Direktorat Wilayah

KEMENDESAPDTT. 2014. Data Permukiman Transmigrasi Serah. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

KEMENDESAPDTT. 2015. STRANAS PPDT. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

KEMENDESAPDTT. 2015. Indeks Pembangunan Desa. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

KEMENDESAPDTT. 2015. Data Permukiman Transmigrasi Bina. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

65 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KEMENDESAPDTT. 2015. Data Kawasan Perdesaan. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

KEMENDESAPDTT. 2015. Data Kota Terpadu Mandiri. Jakarta: Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

Keputusan Menteri PDT Nomor 001/KEP/M-PDT/I/2005 tentang Strategi Nasional Pembangunan Daerah Tertinggal Muta’ali. 2014. Pengembangan Wilayah Tertinggal. Yogyakarta: Badan Penerbit Fakultas Geografi Universitas Gadjah Mada.

Peraturan Presiden Nomor 131/2005 Tahun 2015

Peraturan Pemerintah Nomor 78 Tahun 2014 tentang Percepatan Pembangunan Daerah Tertinggal.

Peraturan Presiden No. 2 Tahun 2015 tentang Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional Peraturan Pemerintah Nomor 26 Tahun 2008 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (RTRWN) Peraturan Pemerintah No 78 Tahun 2014 tentang Percepatan Pembangunan Daerah tertinggal Peraturan Menteri Dalam Negeri No.56 Tahun 2015 tentang Kode dan Data Wilayah Administrasi Pemerintahan Peraturan Menteri Pekerjaan Umum (PerMen PU) No.16/PRT/M/2009 tentang Pedoman Penyusunan Rencana Tata Ruang Wilayah Kabupaten UU No. 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan Peraturan Perundang- undangan Undang-Undang No. 25 Tahun 2004 tentang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah

66 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

LAMPIRAN

67 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 1. Persentase Daerah Rawan Bencana dan Konflik di 122 Daerah Tertinggal

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 20.83% 3.33% 38.33% 31.67% 11.67% 45.00% 3.33% 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 0.59% 4.71% 3.53% 4.71% 0.00% 19.41% 0.59% 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 4.12% 8.46% 6.94% 1.74% 0.00% 22.78% 0.00% 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 22.12% 11.50% 19.47% 4.42% 0.88% 50.44% 2.65% 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 15.24% 17.14% 33.33% 8.57% 0.00% 23.81% 3.81% 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 18.60% 2.33% 34.88% 16.28% 23.26% 58.14% 2.33% 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 25.64% 7.69% 35.90% 15.38% 56.41% 82.05% 10.26% 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 10.53% 5.26% 52.63% 36.84% 15.79% 89.47% 15.79% 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 0.00% 0.00% 13.57% 1.51% 2.01% 28.14% 0.50% 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 0.00% 10.11% 39.33% 2.25% 6.74% 26.97% 10.11% 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 4.46% 7.43% 22.77% 3.47% 3.47% 38.12% 1.98% 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 0.00% 12.50% 15.44% 3.68% 30.88% 34.56% 0.00% 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 0.00% 12.71% 20.34% 2.54% 8.47% 22.88% 0.00% 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 0.00% 10.05% 11.87% 12.33% 11.42% 49.32% 0.00% 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 1.47% 12.50% 27.94% 24.26% 8.82% 58.09% 0.74% 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 0.00% 2.14% 3.91% 10.68% 0.36% 16.73% 0.71% 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 0.00% 17.74% 10.75% 9.14% 0.00% 24.19% 1.08% 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 4.13% 13.57% 39.53% 11.21% 8.26% 39.53% 1.77%

68 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

19 3602 BANTEN LEBAK 345 1.45% 25.22% 33.91% 6.67% 13.91% 53.33% 1.74% 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 4.10% 10.66% 16.39% 21.31% 15.57% 46.72% 4.10% 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 0.72% 2.88% 7.19% 10.07% 2.16% 38.13% 6.47% 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 0.00% 2.36% 9.45% 8.27% 11.02% 38.19% 7.09% 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 1.81% 3.61% 37.95% 9.04% 24.70% 59.64% 0.60% 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 23.46% 4.94% 56.79% 16.05% 12.35% 49.38% 9.88% 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 9.96% 2.60% 35.93% 23.81% 12.55% 59.31% 8.66% 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 1.54% 3.08% 50.77% 16.92% 49.23% 63.08% 3.08% 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 48.48% 21.21% 3.03% 15.15% 15.15% 69.70% 9.09% 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 0.00% 5.41% 9.46% 2.70% 17.57% 83.78% 4.05% 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 0.64% 3.85% 32.69% 43.59% 29.49% 82.05% 5.77% 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 0.88% 19.74% 14.47% 27.63% 17.11% 44.74% 17.54% TIMOR TENGAH 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR 278 0.00% 42.09% 10.07% 22.30% 18.35% 48.20% 7.91% SELATAN 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 0.00% 23.83% 11.92% 13.47% 25.39% 55.44% 4.66% 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 0.00% 51.85% 23.46% 33.33% 33.33% 58.02% 7.41% 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 2.86% 13.71% 21.14% 34.86% 2.86% 56.57% 8.00% 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 53.64% 6.62% 7.95% 42.38% 13.91% 59.60% 3.97% 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 0.00% 14.03% 19.42% 35.25% 6.83% 43.53% 2.52% 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 0.00% 35.80% 13.58% 43.83% 28.40% 48.15% 1.85% 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 0.00% 4.49% 8.99% 8.99% 32.58% 52.81% 3.37% 69 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 0.00% 26.63% 18.93% 28.99% 23.67% 50.89% 0.00% 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 0.00% 3.08% 15.38% 1.54% 15.38% 61.54% 3.08% 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 0.00% 2.29% 4.58% 4.58% 17.56% 25.95% 12.98% 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 0.00% 16.81% 23.01% 30.09% 27.43% 45.13% 2.65% 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 0.00% 23.86% 2.84% 18.75% 38.64% 48.86% 0.00% 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 0.00% 4.76% 3.17% 9.52% 4.76% 58.73% 0.00% 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 0.00% 22.05% 19.69% 40.94% 11.02% 60.63% 3.15% 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 0.00% 0.54% 30.43% 23.91% 10.33% 53.80% 0.54% 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 0.00% 2.42% 30.65% 9.68% 21.77% 39.52% 0.00% 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 0.00% 0.64% 3.21% 0.64% 13.46% 37.18% 3.85% 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 0.00% 1.20% 35.34% 19.28% 17.27% 49.00% 4.42% 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 0.00% 3.69% 29.24% 21.38% 17.69% 35.87% 2.21% 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 0.00% 9.93% 30.85% 9.93% 18.09% 30.14% 0.00% 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 0.00% 3.55% 35.50% 14.20% 46.15% 30.77% 0.59% 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 0.00% 0.00% 4.65% 18.60% 25.58% 62.79% 0.00% 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 0.00% 1.00% 15.00% 2.00% 9.00% 43.00% 7.00% 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 0.00% 6.39% 63.01% 89.95% 0.00% 89.50% 0.46% 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 0.00% 0.00% 46.00% 16.00% 0.00% 16.00% 4.00% 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 0.00% 10.42% 35.00% 2.50% 61.25% 44.58% 0.00% 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 0.00% 6.94% 10.42% 5.56% 0.00% 71.53% 2.08%

70 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 17.37% 23.95% 46.71% 10.18% 8.98% 48.50% 12.57% 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 8.57% 20.00% 65.71% 14.29% 8.57% 47.62% 0.95% 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 13.91% 7.83% 49.57% 16.52% 4.35% 71.30% 9.57% 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 7.39% 10.89% 50.58% 12.84% 12.45% 48.64% 9.34% 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 0.00% 10.34% 36.55% 21.38% 3.45% 57.24% 4.14% 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 33.33% 19.77% 36.16% 1.69% 27.68% 46.89% 19.21% 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 0.00% 6.06% 18.18% 16.67% 0.00% 84.85% 1.52% 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 0.80% 7.20% 42.40% 11.20% 11.20% 59.20% 2.40% 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 0.00% 1.77% 30.97% 21.24% 4.42% 40.71% 9.73% 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 0.00% 1.44% 47.84% 4.32% 19.60% 30.26% 2.31% 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 0.00% 2.86% 20.71% 5.00% 3.57% 40.71% 0.71% 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 0.00% 1.05% 13.68% 2.11% 71.58% 9.47% 1.05% 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 89.53% 12.79% 47.67% 23.26% 15.12% 56.98% 0.00% 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 0.95% 2.86% 39.05% 10.48% 33.33% 60.00% 4.76% 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 13.82% 8.13% 34.96% 11.38% 19.51% 44.72% 1.63% 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 0.00% 5.39% 9.58% 39.52% 8.38% 41.92% 0.60% 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 0.00% 8.93% 32.14% 5.36% 12.50% 41.07% 3.57% MALUKU TENGGARA 76 8101 MALUKU 79 10.13% 6.33% 11.39% 13.92% 0.00% 58.23% 7.59% BARAT 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 4.21% 11.58% 25.26% 9.47% 5.26% 41.05% 20.53% 78 8104 MALUKU BURU 83 0.00% 6.02% 45.78% 9.64% 50.60% 55.42% 16.87% 71 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 5.04% 1.68% 4.20% 12.61% 2.52% 64.71% 18.49% 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 0.00% 14.13% 30.43% 10.87% 9.78% 55.43% 16.30% 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 0.00% 15.00% 21.88% 37.50% 0.00% 73.13% 3.13% 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 15.38% 1.71% 12.82% 21.37% 3.42% 41.88% 8.55% 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 0.00% 2.47% 13.58% 6.17% 4.94% 59.26% 12.35% 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 41.18% 9.41% 22.94% 18.24% 10.00% 38.82% 14.12% 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 0.00% 0.00% 37.18% 23.08% 84.62% 38.46% 7.69% 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 10.16% 5.08% 27.73% 17.19% 12.89% 75.78% 15.23% 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 0.96% 3.85% 25.00% 21.15% 51.92% 60.58% 7.69% 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 10.23% 0.00% 6.82% 12.50% 38.64% 28.41% 21.59% 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 8.45% 11.27% 36.62% 26.76% 43.66% 50.70% 4.23% 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 1.30% 1.30% 1.30% 1.30% 61.04% 35.06% 15.58% 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 40.34% 1.26% 3.78% 0.84% 30.67% 20.59% 0.84% 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 9.09% 0.83% 13.22% 6.61% 39.67% 42.15% 7.44% 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 1.74% 1.16% 10.47% 1.74% 23.26% 30.23% 4.07% 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 0.83% 1.65% 1.65% 14.88% 11.57% 37.19% 0.00% 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 13.16% 0.00% 0.00% 1.32% 23.68% 30.26% 5.26% 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 0.64% 0.64% 2.55% 0.00% 21.66% 51.59% 1.91% 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 0.00% 0.00% 1.19% 1.19% 14.88% 22.02% 0.60% 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 0.00% 2.11% 20.48% 0.30% 6.93% 5.12% 6.02%

72 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

99 9404 PAPUA NABIRE 83 1.20% 1.20% 26.51% 8.43% 31.33% 25.30% 8.43% 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 0.61% 1.21% 7.88% 4.24% 2.42% 47.27% 3.03% 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 8.33% 39.02% 5.68% 102 9410 PAPUA PANIAI 70 4.29% 18.57% 21.43% 0.00% 0.00% 25.71% 10.00% 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 0.00% 16.23% 0.00% 0.99% 70.53% 10.26% 3.31% 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 19.09% 20.91% 5.45% 105 9414 PAPUA MAPPI 164 0.00% 0.00% 1.22% 0.00% 0.61% 12.80% 1.83% 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 6.13% 0.47% 14.15% 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 1.74% 6.95% 4.63% 1.54% 16.99% 1.16% 1.35% 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 0.72% 10.47% 7.94% 0.00% 29.24% 4.69% 1.81% 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 21.97% 7.01% 1.89% 0.38% 58.33% 0.38% 1.89% 110 9419 PAPUA SARMI 110 1.82% 0.00% 9.09% 1.82% 0.91% 8.18% 4.55% 111 9420 PAPUA KEEROM 61 0.00% 1.64% 22.95% 0.00% 6.56% 16.39% 6.56% 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 23.75% 0.00% 8.75% 11.25% 70.00% 35.00% 6.25% 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 0.00% 0.00% 15.79% 0.00% 84.21% 39.47% 10.53% 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 0.00% 0.00% 11.86% 0.00% 0.00% 5.08% 0.00% 115 9429 PAPUA NDUGA 248 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.40% 0.00% 0.00% 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 0.00% 3.50% 0.00% 0.00% 1.40% 1.40% 6.99% 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 118 9432 PAPUA YALIMO 278 67.27% 1.08% 2.88% 0.00% 52.52% 0.36% 0.36%

73 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa % Desa % Desa % Desa % Desa di % Desa % Desa Kode Jumlah Rawan Rawan Rawan No Provinsi Kabupaten Rawan Kawasan Berlahan Dengan Kabupaten Desa Gempa Tanah Bencana Banjir Lindung Kritis Konflik Bumi Longsor Lainnya

119 9433 PAPUA PUNCAK 80 0.00% 5.00% 1.25% 0.00% 0.00% 3.75% 1.25% 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 1.27% 5.06% 18.99% 5.06% 44.30% 16.46% 13.92% 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 0.00% 47.44% 1.28% 3.85% 5.13% 0.00% 1.28% 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 0.00% 3.33% 0.00% 3.33% 0.00% 6.67% 0.00% Sumber: Pengolahan Data Podes 2014

74 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 2. Perekonomian Masyarakat dan Sumber Daya Manusia di 122 Daerah Tertinggal Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 18.73 620,40 65.58 7.83 96.27 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 17.28 618,20 70.12 6.47 90.80 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 18.83 611,02 70.86 6.47 85.38 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 30.94 615,94 69.39 6.46 91.02 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 29.65 618,17 69.40 6.19 84.48 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 16.12 613,89 68.72 6.76 93.88 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 8.12 623,15 64.94 8.17 97.72 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 7.86 631,43 65.77 8.06 98.37 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 17.85 620,49 65.56 7.19 97.37 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 N/A 620,24 63.82 7.09 97.64 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 21.84 601,69 66.26 7.63 95.46 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 13.96 611,41 67.81 7.47 97.59 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 N/A 614,52 63.98 7.71 96.55 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 15.29 636,55 63.95 5.94 81.22 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 13.65 645,21 63.95 6.28 78.62 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 23.23 643,34 64.02 5.75 82.93 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 27.08 642,16 64.52 4.39 69.47

75 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 10.25 633,32 64.35 7.04 96.78 19 3602 BANTEN LEBAK 345 9.5 637,32 63.62 6.29 96.05 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 17.43 633,44 62.13 6.11 79.22 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 16.2 636,00 62.44 6.19 75.89 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 19.16 630,94 62.14 6.92 86.16 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 17.04 641,66 61.43 7.65 92.07 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 14.24 648,44 61.68 7.99 89.07 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 16.24 625,11 63.95 7.6 88.42 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 17.1 635,60 62.13 8.03 93.14 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 35.88 621,41 61.72 5.73 77.03 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 28.92 615,31 65.75 6.64 82.16 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 28.58 604,68 62.33 6.49 87.31 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 9.12 609,65 65.94 7.49 90.99 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 27.81 614,65 67.26 6.71 84.44 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 21.59 613,28 69.19 6.94 88.82 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 14.58 606,93 66.75 6.76 85.54 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 20.11 607,09 67.67 7.56 96.02 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 23.25 613,77 66.88 7.38 93.98 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 21.03 612,03 65.31 7.76 95.01 76 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 20.96 608,68 67.74 6.87 93.16 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 28.25 598,92 68.74 6.71 90.14 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 18.21 598,49 66.84 6.87 93.04 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 31.93 617,82 63.14 6.23 77.60 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 26.87 617,75 64.20 5.39 75.60 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 12.08 612,24 63.89 7.39 96.39 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 24.85 592,53 68.19 6.57 93.82 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 31.02 518,35 68.01 5.72 78.33 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 N/A 501,83 66.87 6.07 82.43 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 9.9 634,12 62.31 6.22 91.59 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 8.01 612,23 69.61 6.55 91.42 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 14.18 620,61 66.35 7.55 94.23 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 12.85 624,23 68.37 6.65 91.63 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 10.09 619,57 69.04 6.74 91.60 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 11.11 640,73 67.17 7.18 92.67 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 13.7 617,95 68.29 7.29 92.45 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 10.87 614,92 66.30 6.02 89.07 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 8.77 639,78 68.12 7.8 99.33 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 6.92 641,95 64.17 7.57 96.73 77 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 N/A 631,45 70.14 7.33 97.12 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 9.51 649,91 72.01 7.57 94.82 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 16.3 618,98 64.85 7.96 95.11 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 17.18 642,32 66.29 7.67 94.75 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 13.86 630,53 64.82 8.09 95.76 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 15.06 621,86 65.95 8.38 98.75 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 17.03 634,41 66.02 7.19 94.85 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 20.61 628,01 64.22 7.94 97.58 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 12.27 603,03 66.00 8.09 96.59 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 N/A 615,02 63.33 8.08 97.57 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 N/A 609,31 69.46 8.29 95.20 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 16.52 640,30 65.40 6.27 78.92 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 16.58 619,08 68.32 8.9 94.73 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 14.28 613,89 68.52 7.57 91.47 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 N/A 601,74 64.81 6.86 90.99 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 21.79 611,25 68.64 6.6 95.82 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 21.47 626,72 68.17 7.04 97.09 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 19.16 628,08 67.37 6.93 96.67 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 19.09 644,06 65.62 7.08 87.64 78 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 N/A 631,00 70.95 6.66 91.14

76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 29.75 606,50 64.62 8.99 99.94 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 22.15 624,30 66.09 8.9 99.15 78 8104 MALUKU BURU 83 18.51 617,56 68.98 7.95 92.87 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 27.34 607,65 68.24 8.31 99.16 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 24.63 608,75 66.88 8.74 98.33 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 24.63 599,09 66.35 7.95 98.21 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 29.25 590,54 64.59 8.11 98.60 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 17.05 632,97 67.85 7.34 89.80 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 9.78 601,37 65.23 8.03 97.51 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 9.16 603,81 66.01 8.58 97.48 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 6.04 611,91 66.30 7.7 96.27 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 16.43 607,40 66.28 7.85 97.26 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 9.18 587,29 66.07 7.41 95.45 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 N/A 570,58 64.74 7.66 94.55 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 39.43 605,45 68.06 7.62 85.79 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 40.33 604,05 68.90 7.22 87.41 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 20.5 596,59 67.07 8.1 88.56 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 35.48 606,19 68.65 8.19 99.71 79 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 21.16 567,35 67.07 7.64 94.86 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 38.68 449,68 66.48 5.83 77.72 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 35.64 588,25 66.95 8.64 91.41 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 12.33 609,35 63.85 9.47 88.55 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 41.81 600,90 66.86 5.32 53.08 99 9404 PAPUA NABIRE 83 27.69 626,51 68.05 7.33 83.73 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 N/A 641,47 69.10 6.76 90.94 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 30.28 600,19 67.06 9.67 99.01 102 9410 PAPUA PANIAI 70 40.15 595,13 68.36 6.23 62.97 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 39.92 632,95 67.86 6.13 86.83 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 23.7 589,86 67.62 3.65 35.28 105 9414 PAPUA MAPPI 164 30.35 596,97 66.66 4.37 33.50 106 9415 PAPUA ASMAT 212 33.84 602,78 67.34 4.44 31.18 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 43.27 595,08 67.44 2.93 32.77 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 37.23 596,51 66.24 2.62 32.64 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 38 621,15 66.24 3.48 33.56 110 9419 PAPUA SARMI 110 17.72 624,57 66.58 7.02 87.77 111 9420 PAPUA KEEROM 61 23.23 628,84 67.53 7.45 92.50 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 37.27 614,24 66.24 6.56 78.35 80 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Perekonomian Masyarakat Sumber Daya Manusia

Kode Jumlah Persentase Angka Rata-Rata No Provinsi Kabupaten Konsumsi Angka Kabupaten Desa Keluarga Harapan Lama Per Melek Huruf Miskin Hidup Sekolah Kapita (IPM 2013) (Statistik BPS) (IPM 2013) (IPM 2013)

113 9427 PAPUA SUPIORI 38 41.5 605,17 66.53 8.15 96.76 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 34.25 610,20 66.34 5.21 65.43 115 9429 PAPUA NDUGA 248 39.69 588,62 66.02 2.82 30.61 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 43.79 579,59 66.70 3.75 36.93 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 39.59 582,29 66.62 2.94 34.58 118 9432 PAPUA YALIMO 278 40.33 581,32 66.78 2.85 33.72 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 41.96 582,12 67.85 2.86 32.17 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 32.25 581,24 67.44 4.17 34.68 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 42.03 598,91 66.87 2.3 28.08 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 47.52 593,06 66.64 2.97 31.05 Sumber : Indeks Pembangunan Manusia 2013

81 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 3. Persentase Jenis Permukaan Jalan di 122 Daerah Tertinggal

% Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Kabupaten Desa Aspal/Beton Diperkeras Tanah Lainnya

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 52.50% 32.50% 13.33% 0.00% 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 47.06% 25.29% 27.06% 0.59% 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 34.27% 25.81% 35.36% 3.25% 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 56.64% 30.09% 12.39% 0.88% 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 15.24% 54.29% 30.48% 0.00% 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 41.86% 18.60% 25.58% 0.00% 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 74.36% 15.38% 10.26% 0.00% 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 89.47% 5.26% 5.26% 0.00% 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 68.84% 24.62% 6.53% 0.00% 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 66.29% 29.21% 3.37% 1.12% 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 52.97% 40.59% 5.94% 0.50% 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 44.85% 16.18% 38.97% 0.00% 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 60.17% 26.27% 13.56% 0.00% 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 73.06% 26.94% 0.00% 0.00% 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 97.06% 2.94% 0.00% 0.00% 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 92.17% 7.47% 0.36% 0.00% 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 77.96% 22.04% 0.00% 0.00% 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 56.64% 38.64% 4.72% 0.00% 19 3602 BANTEN LEBAK 345 49.57% 47.83% 0.87% 0.29% 82 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Kabupaten Desa Aspal/Beton Diperkeras Tanah Lainnya

20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 90.98% 4.10% 4.10% 0.82% 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 60.43% 23.02% 16.55% 0.00% 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 66.54% 15.35% 17.72% 0.00% 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 75.90% 13.25% 10.84% 0.00% 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 95.06% 2.47% 2.47% 0.00% 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 87.01% 3.90% 8.66% 0.00% 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 78.46% 16.92% 3.08% 1.54% 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 72.73% 21.21% 6.06% 0.00% 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 44.59% 55.41% 0.00% 0.00% 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 52.56% 33.97% 13.46% 0.00% 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 43.86% 43.42% 12.28% 0.00% 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 21.58% 60.07% 18.35% 0.00% 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 32.12% 45.08% 22.28% 0.52% 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 53.09% 41.98% 4.94% 0.00% 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 53.71% 12.57% 31.43% 0.00% 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 42.38% 43.05% 14.57% 0.00% 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 58.99% 22.66% 16.55% 0.36% 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 81.48% 15.43% 3.09% 0.00% 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 35.96% 61.80% 2.25% 0.00% 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 34.91% 44.38% 14.79% 0.59% 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 41.54% 56.92% 1.54% 0.00% 83 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Kabupaten Desa Aspal/Beton Diperkeras Tanah Lainnya

41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 23.66% 49.62% 23.66% 0.76% 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 68.14% 15.93% 14.16% 0.88% 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 30.68% 51.14% 18.18% 0.00% 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 26.98% 42.86% 30.16% 0.00% 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 27.56% 66.14% 6.30% 0.00% 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 59.78% 35.87% 3.80% 0.54% 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 33.87% 35.48% 29.03% 0.00% 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 36.54% 13.46% 49.36% 0.64% 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 23.69% 10.84% 63.45% 0.00% 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 12.04% 12.04% 62.41% 1.72% 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 31.91% 23.76% 24.11% 7.80% 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 8.88% 18.93% 64.50% 1.78% 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 67.44% 6.98% 18.60% 0.00% 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 13.00% 24.00% 37.00% 0.00% 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 65.30% 17.81% 7.76% 5.94% 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 10.00% 32.00% 24.00% 20.00% 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 17.50% 17.92% 41.67% 10.42% 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 92.36% 5.56% 2.08% 0.00% 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 64.07% 25.15% 10.78% 0.00% 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 70.48% 24.76% 1.90% 1.90% 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 63.48% 31.30% 5.22% 0.00% 84 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Kabupaten Desa Aspal/Beton Diperkeras Tanah Lainnya

62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 70.43% 22.57% 7.00% 0.00% 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 46.21% 21.38% 20.69% 2.76% 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 61.02% 14.69% 23.16% 1.13% 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 53.03% 9.09% 21.21% 1.52% 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 43.20% 44.80% 4.00% 2.40% 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 91.15% 7.96% 0.88% 0.00% 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 45.24% 42.36% 12.10% 0.00% 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 32.14% 51.43% 12.86% 3.57% 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 2.11% 29.47% 63.16% 5.26% 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 62.79% 29.07% 8.14% 0.00% 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 86.67% 11.43% 0.95% 0.00% 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 77.24% 17.07% 5.69% 0.00% 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 78.44% 10.78% 10.78% 0.00% 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 19.64% 75.00% 5.36% 0.00% 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 43.04% 17.72% 17.72% 1.27% 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 78.42% 8.95% 10.00% 1.05% 78 8104 MALUKU BURU 83 57.83% 16.87% 20.48% 3.61% 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 4.20% 0.00% 25.21% 4.20% 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 61.96% 4.35% 27.17% 0.00% 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 25.63% 20.63% 51.25% 1.88% 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 22.22% 5.98% 55.56% 0.85% 85 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Kabupaten Desa Aspal/Beton Diperkeras Tanah Lainnya

83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 17.28% 24.69% 50.62% 1.23% 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 62.35% 8.82% 23.53% 0.00% 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 33.33% 6.41% 44.87% 2.56% 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 22.66% 6.25% 23.83% 10.16% 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 51.92% 27.88% 14.42% 0.00% 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 56.82% 7.95% 23.86% 2.27% 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 5.63% 7.04% 69.01% 2.82% 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 28.57% 23.38% 7.79% 10.39% 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 14.71% 28.57% 33.19% 11.34% 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 36.36% 28.10% 1.65% 6.61% 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 34.30% 25.00% 26.16% 2.91% 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 14.88% 14.05% 7.44% 1.65% 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 21.05% 23.68% 43.42% 7.89% 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 56.05% 34.39% 5.10% 2.55% 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 32.74% 8.93% 44.64% 0.00% 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 23.80% 13.25% 37.35% 25.60% 99 9404 PAPUA NABIRE 83 51.81% 4.82% 30.12% 0.00% 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 27.88% 16.36% 20.00% 4.85% 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 82.95% 3.79% 10.23% 1.14% 102 9410 PAPUA PANIAI 70 10.00% 17.14% 68.57% 0.00% 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 3.97% 10.93% 83.11% 0.00% 86 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

% Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan % Desa Dengan Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Dominasi Jalan Kabupaten Desa Aspal/Beton Diperkeras Tanah Lainnya

104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 20.91% 12.73% 39.09% 0.00% 105 9414 PAPUA MAPPI 164 7.93% 1.83% 18.29% 10.98% 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.00% 0.47% 8.49% 21.70% 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 1.16% 1.35% 74.71% 22.78% 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 2.89% 4.33% 6.50% 86.28% 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 2.46% 12.69% 51.14% 33.14% 110 9419 PAPUA SARMI 110 35.45% 29.09% 19.09% 5.45% 111 9420 PAPUA KEEROM 61 45.90% 36.07% 14.75% 3.28% 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 16.25% 38.75% 40.00% 2.50% 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 60.53% 10.53% 0.00% 2.63% 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 0.00% 11.86% 13.56% 25.42% 115 9429 PAPUA NDUGA 248 0.00% 0.00% 16.53% 83.47% 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 0.70% 2.80% 86.71% 9.79% 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 23.73% 13.56% 6.78% 55.93% 118 9432 PAPUA YALIMO 278 14.03% 26.26% 56.83% 2.88% 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 0.00% 5.00% 78.75% 16.25% 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 5.06% 7.59% 86.08% 1.27% 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 0.00% 1.28% 88.46% 10.26% 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 10.00% 43.33% 36.67% 10.00% Sumber : Pengolahan Data Podes 2014

87 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 4. Jumlah Keluarga Pengguna Listrik dan Telepon di 122 Daerah Tertinggal

Kode Jumlah Jumlah Keluarga Pengguna Jumlah Keluarga Pengguna No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Listrik Telepon

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 26972 100 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 18669 0 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 35557 30 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 18471 0 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 13318 0 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 10192 192 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 41866 214 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 93954 406 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 106861 80 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 47799 200 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 48937 152 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 67049 744 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 26207 62 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 278680 753 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 238876 1192 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 316851 6703 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 267495 397 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 314144 1252 19 3602 BANTEN LEBAK 345 344821 2275 88 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Jumlah Keluarga Pengguna Jumlah Keluarga Pengguna No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Listrik Telepon

20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 187010 701 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 316254 470 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 415935 928 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 121430 3993 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 63804 326 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 160724 484 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 38003 712 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 67132 0 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 12285 417 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 31813 155 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 128035 15693 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 55619 492 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 40570 212 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 29727 732 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 33793 110 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 26163 130 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 56749 679 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 52967 967 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 29209 322 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 33181 667 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 7840 0 89 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Jumlah Keluarga Pengguna Jumlah Keluarga Pengguna No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Listrik Telepon

41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 20378 30 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 24911 0 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 30564 0 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 7563 33 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 22833 100 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 143809 3091 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 48229 622 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 61965 130 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 117184 1588 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 82334 2022 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 59496 98 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 44746 1967 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 21588 0 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 37848 1399 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 62501 803 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 6508 0 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 36385 693 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 22911 112 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 61535 206 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 48164 1599 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 28616 381 90 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Jumlah Keluarga Pengguna Jumlah Keluarga Pengguna No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Listrik Telepon

62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 93461 227 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 31555 880 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 56195 101 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 13274 458 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 26291 415 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 98733 301 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 54634 197 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 31043 0 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 6942 0 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 30333 0 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 35020 49 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 24583 129 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 98336 1118 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 22031 0 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 17083 42 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 84977 717 78 8104 MALUKU BURU 83 24492 883 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 11270 866 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 36892 0 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 19218 320 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 10308 0 91 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Jumlah Keluarga Pengguna Jumlah Keluarga Pengguna No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Listrik Telepon

83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 11094 0 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 24330 27 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 15423 103 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 38451 24 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 16642 0 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 10634 0 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 6926 0 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 4255 0 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 13489 84 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 10613 20 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 79282 11131 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 9910 0 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 2665 0 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 7321 0 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 53671 338 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 22678 117 99 9404 PAPUA NABIRE 83 40577 93 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 19122 199 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 39057 61 102 9410 PAPUA PANIAI 70 3550 0 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 1993 0 92 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Jumlah Keluarga Pengguna Jumlah Keluarga Pengguna No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Listrik Telepon

104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 10101 95 105 9414 PAPUA MAPPI 164 4919 0 106 9415 PAPUA ASMAT 212 6631 20 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 1157 0 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 2683 0 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 1545 0 110 9419 PAPUA SARMI 110 7325 12 111 9420 PAPUA KEEROM 61 11882 0 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 6787 0 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 3147 0 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 1188 0 115 9429 PAPUA NDUGA 248 421 0 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 1109 0 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 2108 0 118 9432 PAPUA YALIMO 278 3570 0 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 867 0 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 7997 2 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 85 0 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 2960 0 Sumber : Pengolahan Data Podes 2014

93 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 5. Jumlah Dokter dan Sarana Pendidikan (SD dan SMP) Per Seribu Penduduk di 122 Daerah Tertinggal Jumlah Dokter Kode Jumlah Jumlah SD & SMP No Provinsi Kabupaten (Umum & Gigi) Kabupaten Desa /1000 Penduduk /1000 Penduduk 1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 0.4309 1.2378 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 0.0266 1.2946 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 0.0671 1.3228 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 0.1041 1.4711 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 0.0553 1.5919 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 0.2235 1.8998 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 0.2921 1.1570 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 0.1459 0.8544 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 0.0929 1.0472 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 0.0547 1.0779 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 0.1122 1.2542 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 0.1278 1.0799 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 0.1041 1.0863 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 0.1127 1.1871 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 0.1117 1.0426 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 0.0757 1.0337 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 0.0653 1.7258 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 0.0807 1.2519 19 3602 BANTEN LEBAK 345 0.0669 1.2417 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 0.0974 0.9005 94 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Dokter Kode Jumlah Jumlah SD & SMP No Provinsi Kabupaten (Umum & Gigi) Kabupaten Desa /1000 Penduduk /1000 Penduduk 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 0.0710 1.2005 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 0.0765 1.0645 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 0.1685 1.0331 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 0.2083 1.6904 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 0.1637 1.4710 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 0.3933 1.1194 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 0.0745 1.1394 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 0.2521 0.8895 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 0.1244 1.3985 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 0.4832 1.6976 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 0.1000 1.4892 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 0.1412 1.4244 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 0.2156 0.8580 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 0.1012 1.8416 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 0.1449 1.7391 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 0.1762 1.6381 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 0.1077 0.9502 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 0.1154 1.3054 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 0.1262 1.3728 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 0.1572 1.3305 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 0.0698 0.9808

95 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Dokter Kode Jumlah Jumlah SD & SMP No Provinsi Kabupaten (Umum & Gigi) Kabupaten Desa /1000 Penduduk /1000 Penduduk 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 0.0951 1.4576 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 0.0361 1.8806 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 0.0548 1.0414 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 0.0585 1.3825 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 0.0861 0.9298 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 0.1355 1.1770 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 0.0944 1.4438 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 0.1307 1.1136 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 0.1731 1.3800 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 0.1922 2.1991 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 0.1370 1.6130 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 0.1162 1.2703 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 0.2618 1.5070 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 0.1662 1.5096 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 0.4524 2.0153 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 0.4094 1.0858 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 0.1471 2.0080 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 0.0796 1.6027 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 0.1390 1.6636 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 0.1682 1.9139 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 0.0954 1.4225

96 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Dokter Kode Jumlah Jumlah SD & SMP No Provinsi Kabupaten (Umum & Gigi) Kabupaten Desa /1000 Penduduk /1000 Penduduk 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 0.1660 1.6867 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 0.1077 1.4958 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 0.2902 5.8206 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 0.2646 1.7673 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 0.0641 1.0769 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 0.1875 1.4642 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 0.3817 1.7363 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 0.0610 2.0429 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 0.2750 1.4312 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 0.2344 1.3476 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 0.1391 1.5793 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 0.1208 1.0503 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 0.1846 1.2069 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 0.3010 1.4799 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 0.1958 1.3539 78 8104 MALUKU BURU 83 0.3106 1.5298 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 0.2777 1.7751 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 0.1611 1.4644 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 0.2466 1.8936 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 0.2943 3.5489 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 0.1959 1.8472

97 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Dokter Kode Jumlah Jumlah SD & SMP No Provinsi Kabupaten (Umum & Gigi) Kabupaten Desa /1000 Penduduk /1000 Penduduk 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 0.2073 1.9045 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 0.1395 1.6271 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 0.2295 1.8316 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 0.5218 1.6828 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 0.3307 2.1417 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 0.1241 1.9140 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 0.1993 1.4700 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 0.4108 1.5107 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 0.3958 1.6553 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 0.5988 2.3107 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 0.2435 2.2080 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 0.2666 1.9805 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 0.2743 2.5468 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 0.2823 1.1521 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 0.2575 0.5793 99 9404 PAPUA NABIRE 83 0.1468 0.9174 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 0.2527 1.4790 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 0.2888 1.6029 102 9410 PAPUA PANIAI 70 0.1005 0.8865 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 0.0339 0.1984 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 0.4555 2.0118

98 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Dokter Kode Jumlah Jumlah SD & SMP No Provinsi Kabupaten (Umum & Gigi) Kabupaten Desa /1000 Penduduk /1000 Penduduk 105 9414 PAPUA MAPPI 164 0.2689 1.6035 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.3942 1.3304 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 0.1571 0.4488 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 0.2877 0.8534 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 0.0441 0.3443 110 9419 PAPUA SARMI 110 0.4487 2.2156 111 9420 PAPUA KEEROM 61 0.5192 1.4364 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 0.3819 1.9094 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 0.6461 2.4354 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 0.3889 1.7951 115 9429 PAPUA NDUGA 248 0.0864 0.2975 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 0.1266 0.7234 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 0.2775 0.8095 118 9432 PAPUA YALIMO 278 0.1697 0.5335 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 0.0671 0.1678 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 0.0818 0.6911 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 0.3276 0.4405 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 0.0650 1.0836 Sumber : Pengolahan Data Podes 2014

99 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 6. Persentase Desa yang Mempunyai Pasar Tanpa Bangunan Permanen di 122 Daerah Tertinggal

Kode Jumlah Persentase Desa Mempunyai Pasar No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Tanpa Bangunan Permanen

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 0.83% 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 35.29% 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 23.86% 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 4.42% 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 9.52% 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 6.98% 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 12.82% 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 100.00% 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 7.54% 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 19.10% 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 5.45% 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 18.38% 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 9.32% 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 3.20% 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 6.62% 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 16.37% 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 9.14% 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 2.65% 19 3602 BANTEN LEBAK 345 12.75% 100 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Persentase Desa Mempunyai Pasar No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Tanpa Bangunan Permanen

20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 11.48% 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 24.46% 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 66.54% 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 5.42% 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 2.47% 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 10.82% 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 4.62% 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 9.09% 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 0.00% 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 15.38% 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 11.84% 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 16.55% 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 4.66% 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 8.64% 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 11.43% 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 5.30% 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 5.04% 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 6.79% 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 17.98% 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 4.14% 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 4.62% 101 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Persentase Desa Mempunyai Pasar No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Tanpa Bangunan Permanen

41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 15.27% 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 9.73% 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 30.68% 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 31.75% 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 18.90% 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 4.35% 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 3.23% 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 38.46% 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 4.42% 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 3.19% 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 0.71% 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 1.18% 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 6.98% 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 22.00% 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 21.92% 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 2.00% 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 4.58% 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 7.64% 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 5.99% 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 13.33% 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 7.83% 102 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Persentase Desa Mempunyai Pasar No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Tanpa Bangunan Permanen

62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 10.89% 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 2.07% 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 1.69% 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 4.55% 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 6.40% 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 0.88% 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 0.29% 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 3.57% 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 4.21% 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 1.16% 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 0.00% 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 3.25% 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 4.19% 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 16.07% 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 1.27% 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 8.95% 78 8104 MALUKU BURU 83 8.43% 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 6.72% 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 18.48% 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 0.63% 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 0.00% 103 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Persentase Desa Mempunyai Pasar No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Tanpa Bangunan Permanen

83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 7.41% 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 0.00% 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 3.85% 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 2.34% 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 0.96% 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 5.68% 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 14.08% 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 5.19% 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 1.26% 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 14.05% 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 5.23% 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 3.31% 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 0.00% 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 4.46% 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 3.57% 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 6.02% 99 9404 PAPUA NABIRE 83 14.46% 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 56.36% 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 1.14% 102 9410 PAPUA PANIAI 70 44.29% 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 26.49% 104 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kode Jumlah Persentase Desa Mempunyai Pasar No Provinsi Kabupaten Kabupaten Desa Tanpa Bangunan Permanen

104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 6.36% 105 9414 PAPUA MAPPI 164 5.49% 106 9415 PAPUA ASMAT 212 1.89% 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 16.22% 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 7.22% 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 20.83% 110 9419 PAPUA SARMI 110 0.00% 111 9420 PAPUA KEEROM 61 11.48% 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 5.00% 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 13.16% 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 6.78% 115 9429 PAPUA NDUGA 248 4.84% 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 6.99% 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 1.69% 118 9432 PAPUA YALIMO 278 0.36% 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 28.75% 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 5.06% 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 2.56% 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 30.00% Sumber : Pengolahan Data Podes 2014

105 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 7. Persentase Desa Pengguna Air Bersih untuk Minum di 122 Daerah Tertinggal Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 4.17% 15.00% 20.83% 15.83% 0.00% 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 0.00% 0.43% 0.22% 4.99% 0.00% 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 0.88% 1.77% 1.77% 3.54% 0.00% 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 0.00% 0.00% 0.95% 3.81% 0.00% 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 2.33% 0.00% 0.00% 9.30% 0.00% 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 7.69% 28.21% 0.00% 5.13% 0.00% 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 26.32% 5.26% 5.26% 0.00% 0.00% 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 2.01% 3.52% 0.50% 5.53% 0.00% 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 6.74% 6.74% 1.12% 15.73% 0.00% 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 5.94% 0.50% 0.00% 2.97% 0.00% 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 0.00% 14.71% 0.00% 0.00% 0.00% 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 0.00% 7.31% 5.94% 0.46% 0.00% 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 0.00% 9.56% 36.76% 0.00% 0.00% 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 6.76% 3.56% 9.61% 0.00% 0.00% 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 2.15% 8.06% 9.68% 0.00% 0.00% 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 2.65% 3.24% 10.91% 2.95% 0.00% 19 3602 BANTEN LEBAK 345 2.03% 3.19% 12.46% 1.16% 0.58% 106 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 3.28% 14.75% 1.64% 0.00% 0.00% 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 0.00% 12.23% 0.72% 0.00% 0.00% 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 2.76% 12.99% 0.39% 0.00% 0.00% 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 13.25% 12.05% 7.23% 7.83% 0.00% 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 2.47% 12.35% 41.98% 1.23% 0.00% 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 1.73% 10.39% 53.25% 0.00% 0.00% 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 27.69% 15.38% 20.00% 0.00% 0.00% 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 3.03% 30.30% 0.00% 3.03% 0.00% 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 0.00% 5.77% 1.28% 5.13% 0.00% 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 1.32% 18.86% 4.39% 1.75% 0.00% 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 0.00% 5.40% 0.00% 6.12% 0.36% 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 0.00% 8.29% 0.52% 7.25% 0.00% 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 0.00% 8.64% 2.47% 3.70% 0.00% 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 0.00% 4.00% 1.14% 4.00% 1.14% 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 0.00% 4.64% 1.32% 0.66% 0.00% 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 0.00% 7.55% 0.72% 2.52% 0.00% 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 0.00% 12.96% 0.62% 3.09% 0.00% 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 0.00% 4.49% 1.12% 0.00% 0.00% 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 0.00% 5.33% 0.00% 5.33% 0.00%

107 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 0.00% 0.00% 1.54% 10.77% 0.00% 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 0.00% 0.00% 12.21% 4.58% 0.00% 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 0.88% 5.31% 0.00% 0.00% 1.77% 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 0.00% 1.70% 1.70% 4.55% 0.00% 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 0.00% 1.59% 0.00% 0.00% 0.00% 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 0.00% 0.00% 1.57% 6.30% 0.00% 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 0.00% 1.63% 1.63% 0.00% 0.00% 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 2.42% 2.42% 2.42% 30.65% 0.00% 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 2.56% 2.56% 0.00% 39.10% 0.00% 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 4.02% 1.20% 8.03% 12.45% 0.00% 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 15.72% 0.74% 5.90% 42.01% 0.49% 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 1.77% 9.93% 1.42% 38.30% 0.00% 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 6.51% 7.69% 2.37% 48.52% 0.00% 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 0.00% 2.33% 2.33% 2.33% 0.00% 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 5.00% 5.00% 6.00% 43.00% 0.00% 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 0.00% 29.68% 41.10% 23.29% 0.00% 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 10.00% 0.00% 2.00% 70.00% 0.00% 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 2.92% 1.25% 0.00% 33.75% 0.00% 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 0.69% 16.67% 0.69% 0.00% 0.00% 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 2.40% 6.59% 27.54% 13.77% 0.00%

108 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 0.00% 19.05% 4.76% 16.19% 0.95% 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 6.96% 9.57% 1.74% 4.35% 0.00% 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 5.06% 1.95% 23.74% 14.79% 0.00% 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 0.00% 20.69% 0.69% 13.10% 0.00% 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 0.56% 2.82% 22.03% 27.68% 0.00% 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 0.00% 19.70% 0.00% 0.00% 0.00% 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 2.40% 9.60% 0.00% 8.00% 0.00% 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 5.31% 8.85% 51.33% 0.00% 0.00% 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 10.95% 3.75% 3.75% 5.19% 0.00% 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 4.29% 3.57% 7.86% 9.29% 0.00% 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 0.00% 0.00% 1.05% 0.00% 0.00% 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 15.12% 10.47% 2.33% 0.00% 0.00% 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 26.67% 22.86% 1.90% 3.81% 0.00% 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 17.89% 11.38% 0.00% 5.69% 0.00% 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 0.60% 8.38% 10.78% 11.98% 0.00% 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 7.14% 1.79% 12.50% 5.36% 0.00% 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 0.00% 6.33% 0.00% 0.00% 0.00% 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 0.00% 11.05% 6.84% 3.68% 0.00% 78 8104 MALUKU BURU 83 10.84% 1.20% 2.41% 8.43% 0.00% 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 0.00% 1.68% 1.68% 0.00% 0.00%

109 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 0.00% 0.00% 6.52% 3.26% 0.00% 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 1.25% 0.00% 1.88% 2.50% 0.00% 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 0.00% 1.23% 0.00% 9.88% 0.00% 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 4.71% 12.35% 1.18% 1.18% 0.00% 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 0.00% 10.26% 2.56% 1.28% 0.00% 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 0.78% 7.81% 4.30% 12.11% 0.00% 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 0.96% 0.00% 0.96% 2.88% 0.00% 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 0.00% 17.05% 0.00% 2.27% 0.00% 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 0.00% 1.41% 1.41% 16.90% 0.00% 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 0.00% 1.30% 0.00% 76.62% 0.00% 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 5.88% 0.00% 6.30% 21.85% 0.00% 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 0.00% 4.96% 0.83% 35.54% 0.00% 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 13.37% 4.07% 4.07% 14.53% 0.58% 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 3.31% 0.00% 0.00% 4.96% 0.00% 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 0.00% 0.00% 0.00% 42.11% 0.00% 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 0.00% 1.91% 0.00% 40.76% 0.00% 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 2.38% 2.98% 0.60% 10.12% 5.36% 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 0.00% 0.60% 0.00% 29.52% 0.00% 99 9404 PAPUA NABIRE 83 10.84% 1.20% 3.61% 12.05% 0.00%

110 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 1.82% 6.06% 0.00% 12.73% 0.00% 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 2.27% 6.06% 1.14% 1.14% 0.00% 102 9410 PAPUA PANIAI 70 0.00% 0.00% 0.00% 8.57% 0.00% 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 0.00% 0.00% 0.00% 5.96% 0.00% 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 0.00% 0.00% 3.64% 23.64% 0.00% 105 9414 PAPUA MAPPI 164 0.61% 0.00% 0.00% 14.63% 0.00% 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.00% 0.00% 0.00% 32.55% 0.00% 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 0.19% 0.00% 0.00% 5.41% 0.00% 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 0.00% 0.00% 0.00% 19.13% 0.00% 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 0.19% 0.00% 0.00% 6.06% 0.00% 110 9419 PAPUA SARMI 110 1.82% 0.00% 10.00% 10.91% 0.00% 111 9420 PAPUA KEEROM 61 4.92% 0.00% 3.28% 16.39% 3.28% 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 0.00% 0.00% 0.00% 1.25% 0.00% 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 0.00% 0.00% 0.00% 13.16% 0.00% 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 0.00% 0.00% 1.69% 47.46% 0.00% 115 9429 PAPUA NDUGA 248 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 0.00% 0.00% 0.70% 2.10% 0.00% 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 0.00% 1.69% 0.00% 0.00% 0.00% 118 9432 PAPUA YALIMO 278 0.00% 0.00% 0.00% 12.23% 0.00% 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00%

111 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Minum % Desa % Desa % Desa Kode Jumlah % Desa % Desa No Provinsi Kabupaten Pengguna Pengguna Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Air Pengguna Sumur/ Sungai/Danau/ Sumber Air Kemasan PDAM Pompa Air Kolam Lainnya 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 0.00% 0.00% 0.00% 20.25% 0.00% 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% 0.00% Sumber: Pengolahan Data Podes 2014

112 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 8. Persentase Desa Pengguna Air Bersih untuk Mandi dan Cuci di 122 Daerah Tertinggal Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 15.00% 22.50% 21.67% 0.00% 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 0.00% 0.00% 10.00% 0.00% 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 0.43% 0.22% 16.70% 0.00% 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 0.88% 1.77% 14.16% 0.00% 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 0.00% 0.00% 5.71% 0.00% 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 0.00% 0.00% 18.60% 0.00% 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 35.90% 0.00% 41.03% 0.00% 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 5.26% 5.26% 15.79% 0.00% 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 4.02% 0.00% 19.10% 0.00% 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 4.49% 0.00% 47.19% 0.00% 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 0.99% 0.00% 19.80% 0.00% 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 15.44% 0.00% 0.00% 0.00% 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 0.00% 0.00% 5.93% 0.00% 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 4.57% 5.48% 21.92% 0.46% 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 7.35% 35.29% 11.03% 0.00% 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 1.78% 11.03% 0.00% 0.00% 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 6.99% 9.68% 10.22% 0.00% 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 3.54% 10.32% 7.08% 0.00% 19 3602 BANTEN LEBAK 345 4.06% 12.75% 16.81% 0.29% 113 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 12.30% 1.64% 8.20% 0.00% 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 7.91% 0.72% 2.88% 0.72% 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 11.42% 0.39% 4.72% 0.39% 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 17.47% 7.83% 18.07% 0.00% 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 13.58% 38.27% 6.17% 0.00% 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 6.49% 53.68% 4.33% 0.00% 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 13.85% 33.85% 3.08% 0.00% 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 21.21% 0.00% 12.12% 0.00% 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 0.00% 0.00% 8.11% 0.00% 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 5.13% 0.00% 35.26% 0.00% 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 16.23% 5.26% 3.95% 0.00% TIMOR TENGAH 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR 278 4.68% 0.00% 11.51% 0.36% SELATAN 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 7.77% 1.55% 8.81% 0.00% 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 7.41% 2.47% 6.17% 0.00% 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 4.00% 0.57% 11.43% 1.14% 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 0.66% 5.30% 3.97% 0.00% 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 7.19% 0.36% 9.35% 0.00% 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 11.73% 0.62% 4.32% 0.00% 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 3.37% 0.00% 1.12% 0.00% 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 8.28% 2.96% 11.24% 0.00%

114 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 0.00% 0.00% 20.00% 0.00% 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 0.00% 11.45% 13.74% 0.00% 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 5.31% 0.00% 6.19% 1.77% 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 1.70% 0.00% 18.75% 0.00% 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 1.59% 0.00% 0.00% 0.00% 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 0.00% 0.79% 7.09% 0.00% 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 2.72% 2.17% 38.59% 0.00% 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 1.61% 4.03% 45.16% 0.00% 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 0.64% 1.28% 77.56% 0.00% 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 2.41% 8.84% 45.78% 0.00% 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 2.70% 8.11% 61.92% 0.25% 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 8.16% 1.06% 60.99% 0.00% 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 4.73% 4.14% 73.96% 0.00% 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 0.00% 2.33% 20.93% 0.00% 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 3.00% 4.00% 71.00% 0.00% 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 19.18% 30.59% 48.40% 0.00% 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 0.00% 0.00% 86.00% 0.00% 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 2.08% 0.42% 52.92% 0.00% 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 15.28% 0.69% 0.69% 0.00% 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 7.78% 28.74% 18.56% 0.00%

115 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 17.14% 4.76% 16.19% 0.00% 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 9.57% 1.74% 9.57% 0.00% 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 2.33% 20.62% 20.62% 0.00% 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 17.24% 1.38% 17.93% 0.00% 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 3.39% 21.47% 29.38% 0.00% 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 19.70% 1.52% 1.52% 0.00% 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 8.00% 0.00% 9.60% 0.00% 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 8.85% 46.02% 0.88% 0.00% 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 4.32% 6.05% 7.49% 0.00% 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 6.43% 8.57% 8.57% 0.00% 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 0.00% 0.00% 1.05% 0.00% 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 16.28% 1.16% 4.65% 0.00% 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 33.33% 2.86% 4.76% 0.95% 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 8.94% 0.00% 17.07% 0.00% 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 4.79% 11.38% 14.97% 0.00% 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 1.79% 14.29% 7.14% 0.00% MALUKU TENGGARA 76 8101 MALUKU 79 3.80% 0.00% 2.53% 0.00% BARAT 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 10.53% 4.74% 12.63% 0.53% 78 8104 MALUKU BURU 83 2.41% 4.82% 21.69% 0.00% 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 1.68% 0.84% 1.68% 0.00%

116 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 0.00% 7.61% 14.13% 0.00% 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 0.00% 1.25% 16.25% 0.00% 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 0.00% 0.00% 11.11% 0.00% 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 1.23% 0.00% 23.46% 0.00% 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 12.35% 1.76% 7.06% 0.00% 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 10.26% 3.85% 5.13% 0.00% 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 7.81% 0.00% 13.67% 0.00% 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 0.00% 0.96% 2.88% 0.00% 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 12.50% 1.14% 5.68% 0.00% 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 2.82% 0.00% 16.90% 0.00% 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 0.00% 0.00% 76.62% 0.00% 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 0.00% 7.56% 40.76% 0.00% 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 4.96% 0.00% 57.85% 0.00% 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 2.33% 18.02% 17.44% 0.00% 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 0.00% 3.31% 4.13% 0.00% 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 0.00% 1.32% 64.47% 0.00% 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 1.27% 0.00% 45.22% 0.00% 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 1.79% 3.57% 13.10% 2.38% 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 0.30% 0.00% 78.61% 0.00% 99 9404 PAPUA NABIRE 83 1.20% 4.82% 9.64% 0.00%

117 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 6.06% 0.00% 15.76% 0.00% 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 7.95% 0.76% 3.03% 0.00% 102 9410 PAPUA PANIAI 70 0.00% 0.00% 42.86% 0.00% 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 0.33% 0.00% 21.85% 0.00% 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 0.00% 3.64% 54.55% 0.00% 105 9414 PAPUA MAPPI 164 0.00% 0.00% 42.07% 0.00% 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.00% 0.00% 83.02% 0.00% 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 0.00% 0.19% 56.37% 0.00% 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 0.00% 0.00% 40.07% 0.00% 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 0.00% 0.00% 33.71% 0.19% 110 9419 PAPUA SARMI 110 0.00% 12.73% 21.82% 0.00% 111 9420 PAPUA KEEROM 61 0.00% 6.56% 52.46% 0.00% 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 0.00% 0.00% 36.25% 0.00% 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 0.00% 0.00% 13.16% 0.00% 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 0.00% 0.00% 79.66% 0.00% 115 9429 PAPUA NDUGA 248 0.00% 0.00% 94.35% 0.00% 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 0.00% 0.00% 85.31% 0.00% 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 0.00% 0.00% 100.00% 0.00% 118 9432 PAPUA YALIMO 278 0.00% 0.00% 47.12% 0.00% 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 0.00% 0.00% 43.75% 0.00%

118 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Sumber Air Mandi/Cuci

Kode Jumlah % Desa % Desa Pengguna % Desa Pengguna No Provinsi Kabupaten % Desa Pengguna Kabupaten Desa Pengguna Sungai/Danau/ Sumber Air Sumur/Pompa Air PDAM Kolam Lainnya

120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 0.00% 0.00% 54.43% 0.00% 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 0.00% 0.00% 3.85% 0.00% 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 0.00% 0.00% 36.67% 0.00% Sumber: Pengolahan Data Podes 2014

119 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 9. Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan di 122 Daerah Tertinggal Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan /1000 Penduduk Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Rumah Sakit Puskesmas Kabupaten Desa Rumah Sakit Puskesmas Poliklinik Bersalin Pembantu 1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 0.0078 0.0078 0.0862 0.2664 0.0783 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 0.0000 0.0000 0.0598 0.1793 0.0199 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 0.0084 0.0000 0.1007 0.1650 0.0559 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 0.0000 0.0000 0.0833 0.2290 0.0139 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 0.0000 0.0000 0.0774 0.2432 0.0000 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 0.0124 0.0000 0.1242 0.3228 0.0124 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 0.0057 0.0745 0.0974 0.2635 0.0344 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 0.0047 0.0071 0.0424 0.0871 0.0400 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 0.0025 0.0075 0.0578 0.2762 0.0251 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 0.0055 0.0000 0.0492 0.2681 0.0055 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 0.0049 0.0000 0.0927 0.2294 0.0146 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 0.0034 0.0034 0.0404 0.1514 0.0101 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 0.0000 0.0000 0.0650 0.1236 0.0000 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 0.0052 0.0013 0.0341 0.0825 0.0026 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 0.0074 0.0000 0.0387 0.0938 0.0089 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 0.0019 0.0019 0.0208 0.0615 0.0132 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 0.0012 0.0012 0.0254 0.0665 0.0024 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 0.0009 0.0009 0.0333 0.0640 0.0404 19 3602 BANTEN LEBAK 345 0.0026 0.0009 0.0360 0.0669 0.0480

120 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan /1000 Penduduk Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Rumah Sakit Puskesmas Kabupaten Desa Rumah Sakit Puskesmas Poliklinik Bersalin Pembantu 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 0.0014 0.0014 0.0311 0.0790 0.0141 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 0.0019 0.0039 0.0311 0.0876 0.0175 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 0.0023 0.0000 0.0242 0.0718 0.0055 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 0.0040 0.0059 0.0476 0.2062 0.0178 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 0.0047 0.0000 0.0473 0.1752 0.0047 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 0.0058 0.0000 0.0578 0.2156 0.0096 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 0.0076 0.0000 0.0756 0.2193 0.0303 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 0.0044 0.0000 0.0394 0.1271 0.0438 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 0.0140 0.0000 0.0630 0.0770 0.0280 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 0.0129 0.0086 0.1030 0.3174 0.0043 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 0.0253 0.0228 0.1012 0.5085 0.0430 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 0.0043 0.0000 0.0674 0.0913 0.0174 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 0.0040 0.0040 0.1009 0.1695 0.0282 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 0.0184 0.0000 0.0780 0.0734 0.0367 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 0.0096 0.0096 0.1302 0.2025 0.0145 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 0.0229 0.0000 0.0686 0.2212 0.0153 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 0.0075 0.0037 0.0975 0.1462 0.0262 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 0.0063 0.0000 0.0760 0.2059 0.0190 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 0.0072 0.0000 0.1226 0.5265 0.0000 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 0.0000 0.0000 0.0631 0.1262 0.0158 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 0.0121 0.0000 0.0968 0.1814 0.0121

121 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan /1000 Penduduk Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Rumah Sakit Puskesmas Kabupaten Desa Rumah Sakit Puskesmas Poliklinik Bersalin Pembantu 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 0.0033 0.0000 0.0399 0.1164 0.0100 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 0.0000 0.0000 0.0444 0.2218 0.0570 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 0.0000 0.0000 0.0882 0.2165 0.0241 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 0.0110 0.0000 0.0658 0.6358 0.0000 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 0.0053 0.0000 0.1117 0.1223 0.0213 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 0.0048 0.0000 0.0463 0.1419 0.0000 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 0.0071 0.0000 0.0606 0.2140 0.0000 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 0.0026 0.0000 0.0408 0.1913 0.0459 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 0.0035 0.0035 0.0540 0.2039 0.0209 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 0.0050 0.0050 0.0627 0.2158 0.0452 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 0.0128 0.0000 0.1238 0.4227 0.0683 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 0.0044 0.0000 0.0751 0.2121 0.0000 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 0.0000 0.0000 0.0747 0.2325 0.0166 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 0.0141 0.0000 0.0849 0.3750 0.1698 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 0.0092 0.0000 0.0600 0.1431 0.0000 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 0.0000 0.0000 0.5347 0.9460 0.0411 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 0.0059 0.0119 0.0831 0.3441 0.0356 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 0.0000 0.0000 0.0866 0.3808 0.0087 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 0.0035 0.0000 0.0588 0.2215 0.0104 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 0.0048 0.0048 0.0671 0.3404 0.0240 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 0.0080 0.0000 0.0881 0.5606 0.0240

122 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan /1000 Penduduk Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Rumah Sakit Puskesmas Kabupaten Desa Rumah Sakit Puskesmas Poliklinik Bersalin Pembantu 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 0.0045 0.0023 0.0477 0.1704 0.0136 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 0.0066 0.0000 0.0863 0.2988 0.0066 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 0.0000 0.0000 0.0704 0.1782 0.0124 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 0.0161 0.0000 0.0806 0.2902 0.0322 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 0.0095 0.0000 0.0945 0.3308 0.0000 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 0.0025 0.0000 0.0518 0.1553 0.0049 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 0.0080 0.0000 0.0918 0.1875 0.0120 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 0.0075 0.0000 0.1646 0.1646 0.0075 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 0.0000 0.0000 0.2134 0.1525 0.0000 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 0.0071 0.0000 0.0776 0.2397 0.0000 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 0.0073 0.0000 0.1318 0.2124 0.0073 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 0.0082 0.0000 0.1309 0.2046 0.0082 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 0.0039 0.0019 0.0390 0.1247 0.0000 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 0.0000 0.0000 0.0710 0.0000 0.0000 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 0.0334 0.0084 0.1338 0.2926 0.0251 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 0.0096 0.0000 0.0764 0.2627 0.0072 78 8104 MALUKU BURU 83 0.0078 0.0000 0.0777 0.2873 0.0155 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 0.0099 0.0099 0.2678 0.1983 0.0298 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 0.0049 0.0000 0.1025 0.2490 0.0049 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 0.0080 0.0000 0.1432 0.4137 0.0000 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 0.0000 0.0000 0.1558 0.7963 0.0000

123 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan /1000 Penduduk Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Rumah Sakit Puskesmas Kabupaten Desa Rumah Sakit Puskesmas Poliklinik Bersalin Pembantu 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 0.0140 0.0000 0.1819 0.3918 0.0280 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 0.0077 0.0000 0.0998 0.1536 0.0077 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 0.0093 0.0000 0.1023 0.2696 0.0186 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 0.0123 0.0000 0.1229 0.1229 0.0000 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 0.0130 0.0000 0.2087 0.3261 0.0261 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 0.0472 0.0000 0.0945 0.3307 0.0315 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 0.0000 0.0000 0.1063 0.3013 0.0000 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 0.0000 0.0000 0.1993 0.8970 0.0498 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 0.0133 0.0000 0.2650 0.5168 0.0265 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 0.0180 0.0000 0.2879 0.6477 0.0000 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 0.0590 0.0000 0.2193 0.6662 0.1855 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 0.0162 0.0000 0.4546 0.8442 0.0325 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 0.0000 0.0000 0.3809 0.7998 0.0000 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 0.0000 0.0000 0.3526 0.9404 0.0000 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 0.0273 0.0137 0.0956 0.6603 0.0182 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 0.0038 0.0038 0.0492 0.1552 0.0076 99 9404 PAPUA NABIRE 83 0.0061 0.0061 0.1590 0.2630 0.0734 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 0.0187 0.0000 0.1498 0.4306 0.0281 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 0.0072 0.0000 0.1300 0.2744 0.0361 102 9410 PAPUA PANIAI 70 0.0183 0.0091 0.0548 0.2193 0.0548 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 0.0097 0.0000 0.0435 0.1355 0.0919

124 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Sarana dan Prasarana Kesehatan /1000 Penduduk Kode Jumlah No Provinsi Kabupaten Rumah Sakit Puskesmas Kabupaten Desa Rumah Sakit Puskesmas Poliklinik Bersalin Pembantu 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 0.0759 0.0380 0.2277 0.3796 0.0569 105 9414 PAPUA MAPPI 164 0.0100 0.0000 0.1195 0.5079 0.0299 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.0099 0.0000 0.1281 0.8574 0.0099 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 0.0064 0.0000 0.1411 0.2180 0.0833 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 0.0096 0.0000 0.1630 0.1630 0.0096 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 0.0000 0.0000 0.0795 0.1898 0.0000 110 9419 PAPUA SARMI 110 0.0000 0.0000 0.2524 0.6170 0.0000 111 9420 PAPUA KEEROM 61 0.0173 0.0000 0.1384 0.7095 0.0346 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 0.0000 0.0000 0.3819 0.5410 0.0000 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 0.0497 0.0000 0.2485 1.1928 0.0000 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 0.0299 0.0000 0.2992 0.4787 0.0000 115 9429 PAPUA NDUGA 248 0.0000 0.0000 0.0864 0.0768 0.2303 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 0.0181 0.0000 0.1176 0.3255 0.0452 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 0.0000 0.0000 0.1156 0.3469 0.0231 118 9432 PAPUA YALIMO 278 0.0000 0.0000 0.1697 0.1697 0.1334 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 0.0000 0.0000 0.0537 0.0940 0.0000 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 0.0091 0.0000 0.1637 0.1728 0.0273 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 0.0000 0.0000 0.0565 0.1017 0.0000 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 0.0000 0.0000 0.0867 0.2167 0.0000 Sumber: Pengolahan Data Podes 2014

125 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 10. Kemampuan Keuangan Lokal di 122 Daerah Tertinggal Kemampuan Keuangan Lokal Kode Jumlah (Dalam Juta Rupiah) No Provinsi Kabupaten Klasifikasi Kabupaten Desa Belanja Penerimaan Celah Fiskal Pegawai 1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 475096 248307 226789 Sedang 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 461359 190406 270953 Sedang 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN* 461 757449 275786 481663 Tinggi 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 401461 144507 256954 Sedang 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 326277 115919 210358 Sedang 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI* 43 719966 218267 501699 Tinggi 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 515128 240098 275030 Sedang 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 1033664 690847 342817 Sedang 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 1514399 555029 959370 Tinggi 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 5011 633 4378 Rendah 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 558013 296017 261996 Sedang 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT* 136 606057 310644 295413 Sedang 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 551262 258729 292533 Sedang 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO* 219 1360410 830962 529448 Tinggi 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 1109471 619282 490189 Tinggi 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 1405788 815813 589975 Tinggi 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 1102953 573933 529020 Tinggi 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 705733 266539 439194 Tinggi 19 3602 BANTEN LEBAK* 345 1678190 950225 727965 Tinggi

126 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kemampuan Keuangan Lokal Kode Jumlah (Dalam Juta Rupiah) No Provinsi Kabupaten Klasifikasi Kabupaten Desa Belanja Penerimaan Celah Fiskal Pegawai 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 994525 576813 417712 Tinggi 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 1230524 736750 493774 Tinggi 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 1434650 869908 564742 Tinggi 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 955352 538232 417120 Tinggi 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 670627 400403 270224 Sedang 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 1001007 642667 358340 Sedang 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 544251 218701 325550 Sedang 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 494116 205061 289055 Sedang 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 497178 212423 284755 Sedang 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 534150 233219 300931 Sedang 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 750108 440710 309398 Sedang 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 838702 488375 350327 Sedang 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 608393 359229 249164 Sedang 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 N/A N/A N/A N/A 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR* 175 726530 356775 369755 Sedang 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 468279 244563 223716 Sedang 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 689786 395601 294185 Sedang 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI* 162 754796 328407 426389 Tinggi 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO* 89 507111 213652 293459 Sedang 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 534110 250195 283915 Sedang 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 341655 132730 208925 Sedang

127 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kemampuan Keuangan Lokal Kode Jumlah (Dalam Juta Rupiah) No Provinsi Kabupaten Klasifikasi Kabupaten Desa Belanja Penerimaan Celah Fiskal Pegawai 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 497178 212423 284755 Sedang 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO* 113 537647 263584 274063 Sedang 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 534150 233219 300931 Sedang 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 376887 106173 270714 Sedang 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA* 127 358384 225358 133026 Rendah 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 1063077 566115 496962 Tinggi 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 676354 291415 384939 Sedang 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 863851 341328 522523 Tinggi 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 1396275 524829 871446 Tinggi 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 1093482 445788 647694 Tinggi 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 1081457 384904 696553 Tinggi 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 669009 289043 379966 Sedang 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 477221 159731 317490 Sedang 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 783613 208591 575022 Tinggi 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA* 219 801147 412432 388715 Sedang 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 100004 38386 61618 Rendah 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 1579757 445066 1134691 Tinggi 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 616517 282150 334367 Sedang 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 788244 377412 410832 Tinggi 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 N/A N/A N/A N/A 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 560955 286974 273981 Sedang 128 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kemampuan Keuangan Lokal Kode Jumlah (Dalam Juta Rupiah) No Provinsi Kabupaten Klasifikasi Kabupaten Desa Belanja Penerimaan Celah Fiskal Pegawai 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 747597 395277 352320 Sedang 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 615869 264900 350969 Sedang 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 667657 357200 310457 Sedang 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT* 66 201403 107666 93737 Rendah 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA* 125 503655 226896 276759 Sedang 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 707692 417255 290437 Sedang 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 269222 474104 -204882 Rendah 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 569487 220891 348596 Sedang 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 5500 140 5360 Rendah 71 7501 GORONTALO BOALEMO* 86 540372 278783 261589 Sedang

72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 1541836 973195 568641 Tinggi 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 408355 176211 232144 Sedang 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 808539 464045 344494 Sedang 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH* 56 231622 110893 120729 Rendah 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT* 79 668298 273271 395027 Sedang 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH* 190 1152869 690763 462106 Tinggi 78 8104 MALUKU BURU 83 485557 246371 239186 Sedang 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 502693 227250 275443 Sedang 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT* 92 651806 343278 308528 Sedang 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 531232 189004 342228 Sedang 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA* 117 636614 299549 337065 Sedang

129 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kemampuan Keuangan Lokal Kode Jumlah (Dalam Juta Rupiah) No Provinsi Kabupaten Klasifikasi Kabupaten Desa Belanja Penerimaan Celah Fiskal Pegawai 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 397753 137158 260595 Sedang 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 505215 248509 256706 Sedang 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA* 78 505929 205835 300094 Sedang 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN* 256 700971 344255 356716 Sedang 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR* 104 617736 154588 463148 Tinggi 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 435733 116296 319437 Sedang 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU* 71 162424 55704 106720 Rendah 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 607258 146019 461239 Tinggi 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 1451019 241028 1209991 Tinggi 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 626315 151505 474810 Tinggi 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 762888 288390 474498 Tinggi 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 840353 212321 628032 Tinggi 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 629297 84825 544472 Tinggi 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 646732 138669 508063 Tinggi 97 9401 PAPUA MERAUKE* 168 1674388 481048 1193340 Tinggi 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 N/A N/A N/A N/A 99 9404 PAPUA NABIRE 83 816662 368705 447957 Tinggi 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 620039 279226 340813 Sedang 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 709244 339209 370035 Sedang 102 9410 PAPUA PANIAI 70 828783 426039 402744 Tinggi 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 833222 227900 605322 Tinggi

130 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Kemampuan Keuangan Lokal Kode Jumlah (Dalam Juta Rupiah) No Provinsi Kabupaten Klasifikasi Kabupaten Desa Belanja Penerimaan Celah Fiskal Pegawai 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL* 110 10654774 196190 10458584 Tinggi 105 9414 PAPUA MAPPI 164 884593 233322 651271 Tinggi 106 9415 PAPUA ASMAT 212 1007803 298988 708815 Tinggi 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 829910 267282 562628 Tinggi 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 328870 185648 143222 Rendah 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 803918 236681 567237 Tinggi 110 9419 PAPUA SARMI* 110 880169 143859 736310 Tinggi 111 9420 PAPUA KEEROM 61 691550 206219 485331 Tinggi 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 634100 152681 481419 Tinggi 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 575972 141834 434138 Tinggi 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 868322 99753 768569 Tinggi 115 9429 PAPUA NDUGA 248 654043 172394 481649 Tinggi 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 847234 203728 643506 Tinggi 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH* 59 8653337 163601 8489736 Tinggi 118 9432 PAPUA YALIMO* 278 820711 192220 628491 Tinggi 119 9433 PAPUA PUNCAK* 80 1075288 189176 886112 Tinggi 120 9434 PAPUA DOGIYAI* 79 655163 216689 438474 Tinggi 121 9435 PAPUA INTAN JAYA* 78 913505 149801 763704 Tinggi 122 9436 PAPUA DEIYAI* 30 594425 158245 436180 Tinggi *) Data Tahun 2014 Sumber : Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) http://www.djpk.kemenkeu.go.id/ 131 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 11. Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Kabupaten dan Pelayanan Pendidikan di 122 Daerah Tertinggal Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Pelayanan Rata-rata Jarak Kode Jumlah Pendidikan (Km) No Provinsi Kabupaten Tempuh Kantor Desa Kabupaten Desa ke Kabupaten (Km) Sekolah Dasar Sekolah Menengah (SD) Pertama (SMP) 1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 48.58 1.97 3.00 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 35.54 2.08 3.70 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 56.45 4.06 6.67 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 39.82 1.82 4.34 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 16.10 1.17 2.18 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 94.28 0.00 24.95 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 32.36 0.00 2.25 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 39.05 0.00 0.00 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 54.11 2.10 6.82 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 40.42 0.50 5.21 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 35.57 1.61 3.65 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 44.24 2.56 4.12 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 37.93 1.25 3.50 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 18.62 0.55 3.00 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 27.17 0.00 4.33 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 27.58 0.75 3.98 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 25.83 0.00 2.68 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 42.98 1.50 2.54 19 3602 BANTEN LEBAK 345 60.56 0.80 2.89

132 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Pelayanan Rata-rata Jarak Kode Jumlah Pendidikan (Km) No Provinsi Kabupaten Tempuh Kantor Desa Kabupaten Desa ke Kabupaten (Km) Sekolah Dasar Sekolah Menengah (SD) Pertama (SMP) 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 18.72 1.00 1.96 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 14.44 0.00 1.96 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 18.99 0.50 1.23 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 52.00 0.78 3.16 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 35.73 0.00 2.16 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 54.55 1.00 1.94 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 22.17 0.68 1.83 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 23.58 0.00 0.00 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 20.19 1.08 2.66 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 77.26 2.50 8.67 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 46.00 0.43 3.51 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 50.15 2.83 5.18 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 35.03 1.51 3.84 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 26.67 1.00 5.50 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 70.57 0.65 4.61 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 39.03 0.61 3.70 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 49.43 1.68 4.69 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 33.85 1.15 4.43 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 32.01 1.00 6.63 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 78.60 3.93 7.10 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 28.34 2.67 5.48 133 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Pelayanan Rata-rata Jarak Kode Jumlah Pendidikan (Km) No Provinsi Kabupaten Tempuh Kantor Desa Kabupaten Desa ke Kabupaten (Km) Sekolah Dasar Sekolah Menengah (SD) Pertama (SMP) 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 33.48 3.30 3.88 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 43.65 0.00 5.00 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 72.75 1.00 4.91 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 25.41 1.83 4.42 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 22.23 1.13 3.93 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 38.67 0.40 4.40 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 65.72 1.98 10.83 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 79.28 0.00 10.80 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 165.10 2.00 15.31 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 126.86 3.98 15.21 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 125.74 4.32 14.82 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 61.96 1.13 9.96 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 52.33 0.00 2.22 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 304.39 8.33 14.88 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 12.29 0.89 1.83 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 178.78 6.82 4.65 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 1290.08 3.09 15.54 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 65.90 1.62 3.77 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 104.71 0.00 4.37 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 76.73 0.00 4.73 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 38.53 1.53 7.67 134 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Pelayanan Rata-rata Jarak Kode Jumlah Pendidikan (Km) No Provinsi Kabupaten Tempuh Kantor Desa Kabupaten Desa ke Kabupaten (Km) Sekolah Dasar Sekolah Menengah (SD) Pertama (SMP) 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 156.09 2.00 3.24 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 76.28 0.50 5.75 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 53.51 4.72 7.22 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 43.47 1.25 4.21 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 65.97 1.20 6.28 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 18.15 0.00 2.61 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 39.74 1.78 2.96 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 64.84 1.99 4.55 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 27.74 0.69 2.78 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 30.67 1.00 2.14 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 42.40 1.06 2.53 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 53.10 0.91 2.04 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 35.60 1.47 3.26 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 31.07 1.75 4.78 MALUKU TENGGARA 76 8101 MALUKU 79 1296.01 0.00 24.05 BARAT 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 159.47 0.57 13.17 78 8104 MALUKU BURU 83 79.39 1.00 9.09 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 79.69 15.93 20.79 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 1370.26 1.15 8.92 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 157.18 3.31 4.76

135 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Pelayanan Rata-rata Jarak Kode Jumlah Pendidikan (Km) No Provinsi Kabupaten Tempuh Kantor Desa Kabupaten Desa ke Kabupaten (Km) Sekolah Dasar Sekolah Menengah (SD) Pertama (SMP) 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 2841.70 25.50 38.30 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 120.93 10.25 8.71 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 50.48 0.55 2.95 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 1303.19 0.00 2.55 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 95.24 0.56 8.93 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 111.81 0.88 6.74 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 53.40 1.63 6.71 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 74.06 0.37 3.88 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 66.17 6.71 15.42 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 150.35 12.18 21.83 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 73.49 1.91 11.75 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 65.59 29.24 18.71 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 274.61 16.39 33.14 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 439.08 32.97 39.21 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 26.58 6.35 15.30 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 206.17 13.18 23.58 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 27.37 5.21 9.93 99 9404 PAPUA NABIRE 83 53.06 40.09 49.04 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 40.74 7.50 8.36 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 59.10 9.86 6.56 102 9410 PAPUA PANIAI 70 22.59 18.58 25.10 136 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Rata-rata Jarak Kantor Desa ke Pelayanan Rata-rata Jarak Kode Jumlah Pendidikan (Km) No Provinsi Kabupaten Tempuh Kantor Desa Kabupaten Desa ke Kabupaten (Km) Sekolah Dasar Sekolah Menengah (SD) Pertama (SMP) 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 37.82 18.78 22.78 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 922.50 57.16 61.99 105 9414 PAPUA MAPPI 164 161.74 12.60 52.34 106 9415 PAPUA ASMAT 212 0.00 26.32 62.03 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 166.12 29.48 49.28 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 48.40 10.24 29.94 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 63.78 73.88 77.99 110 9419 PAPUA SARMI 110 85.84 8.92 17.84 111 9420 PAPUA KEEROM 61 67.00 23.90 25.08 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 136.59 52.30 33.27 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 331.13 1.20 47.69 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 168.31 64.08 58.81 115 9429 PAPUA NDUGA 248 71.33 11.04 29.86 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 30.64 4.34 6.75 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 58.19 11.99 13.63 118 9432 PAPUA YALIMO 278 45.14 2.49 7.07 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 26.48 14.01 18.70 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 75.27 15.92 36.71 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 60.76 20.83 20.48 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 13.53 7.46 10.60 Sumber: Pengolahan Data Podes 2014 137 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 12. Jumlah Desa dengan Akses Menuju Tempat Pelayanan Kesehatan > 5 Km Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km Kode Jumlah Rumah Tempat Tempat No Provinsi Kabupaten Rumah Kabupaten Desa Sakit Praktek Praktek Poliklinik Apotek Sakit Bersalin Dokter Bidan 1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 112 112 68 53 76 76 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 168 168 170 139 144 169 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 408 426 431 337 377 443 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 112 112 106 90 105 103 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 105 105 97 92 105 105 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 41 43 39 35 42 37 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 24 29 16 3 25 14 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 16 14 1 0 11 7 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 197 185 127 59 154 173 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 82 89 72 48 88 88 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 186 202 104 36 177 138 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 129 130 71 10 120 111 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 115 118 82 5 90 94 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 193 189 65 9 185 126 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 101 129 62 7 98 76 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 271 271 132 17 236 179 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 174 173 102 5 163 130 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 322 310 183 52 210 204 19 3602 BANTEN LEBAK 345 319 324 229 62 268 272

138 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km Kode Jumlah Rumah Tempat Tempat No Provinsi Kabupaten Rumah Kabupaten Desa Sakit Praktek Praktek Poliklinik Apotek Sakit Bersalin Dokter Bidan 20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 89 95 23 16 56 33 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 116 128 33 42 87 75 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 228 249 63 54 183 103 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 150 150 93 69 150 122 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 66 77 38 46 71 46 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 188 231 93 104 177 132 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 53 65 21 21 48 24 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 28 33 15 9 26 24 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 55 71 52 57 63 57 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 147 153 142 154 147 147 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 177 178 166 167 173 167 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 261 262 253 252 241 256 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 181 177 177 177 163 176 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 65 78 66 65 54 66 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 157 168 158 157 157 160 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 144 151 140 125 138 141 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 250 264 213 257 245 247 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 135 159 141 127 143 150 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 79 89 81 87 87 81 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 169 169 161 153 153 158 40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 64 65 61 61 58 61 139 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km Kode Jumlah Rumah Tempat Tempat No Provinsi Kabupaten Rumah Kabupaten Desa Sakit Praktek Praktek Poliklinik Apotek Sakit Bersalin Dokter Bidan 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 120 128 115 117 104 122 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 112 112 96 106 89 99 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 176 176 167 156 165 173 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 58 63 59 54 63 57 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 117 120 117 125 111 107 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 166 184 115 81 184 156 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 119 123 110 93 120 116 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 153 155 131 105 132 151 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 235 233 194 162 215 228 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 394 394 351 278 380 387 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 270 282 234 190 271 264 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 162 169 139 112 168 157 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 43 43 28 22 39 40 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 94 100 86 80 88 92 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 175 219 84 15 202 139 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 50 50 46 45 48 50 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 237 235 188 183 216 222 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 144 144 125 99 138 134 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 161 165 139 110 153 141 60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 99 99 82 56 93 89 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 108 114 98 100 110 106 140 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km Kode Jumlah Rumah Tempat Tempat No Provinsi Kabupaten Rumah Kabupaten Desa Sakit Praktek Praktek Poliklinik Apotek Sakit Bersalin Dokter Bidan 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 236 246 173 47 226 207 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 134 145 121 141 132 126 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 167 167 153 89 145 147 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 59 66 49 48 58 54 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 119 125 91 101 124 115 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 102 109 70 43 100 73 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 297 345 227 217 302 242 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 132 140 93 117 133 112 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 95 95 82 81 95 95 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 76 86 42 39 85 67 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 92 105 55 90 102 62 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 117 123 96 102 103 83 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 155 156 98 97 167 98 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 56 56 43 47 56 52 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 72 75 76 72 71 76 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 161 180 144 133 173 162 78 8104 MALUKU BURU 83 75 80 78 80 76 67 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 118 117 117 112 115 117 80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 85 90 82 79 88 82 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 153 158 147 147 159 146 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 117 117 113 117 117 114 141 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km Kode Jumlah Rumah Tempat Tempat No Provinsi Kabupaten Rumah Kabupaten Desa Sakit Praktek Praktek Poliklinik Apotek Sakit Bersalin Dokter Bidan 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 72 79 71 74 77 73 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 149 168 122 111 162 125 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 69 78 68 64 74 68 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 236 256 239 254 256 233 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 99 104 83 89 92 75 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 76 80 79 81 79 80 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 71 71 71 69 71 71 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 71 77 77 77 75 66 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 231 238 228 232 225 227 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 119 121 116 121 121 102 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 145 160 133 132 124 130 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 117 120 118 121 118 118 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 76 76 76 76 76 76 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 157 157 157 156 149 146 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 160 162 157 150 162 161 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 300 304 302 300 288 298 99 9404 PAPUA NABIRE 83 69 70 64 56 55 58 100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 145 165 145 148 155 142 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 235 249 229 231 213 230 102 9410 PAPUA PANIAI 70 55 61 58 70 63 57 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 295 296 294 294 271 296 142 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km Kode Jumlah Rumah Tempat Tempat No Provinsi Kabupaten Rumah Kabupaten Desa Sakit Praktek Praktek Poliklinik Apotek Sakit Bersalin Dokter Bidan 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 99 109 107 107 108 108 105 9414 PAPUA MAPPI 164 161 164 161 162 159 160 106 9415 PAPUA ASMAT 212 207 212 208 212 211 207 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 512 517 511 511 485 512 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 267 276 277 277 266 267 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 528 528 528 528 528 528 110 9419 PAPUA SARMI 110 110 110 103 109 110 103 111 9420 PAPUA KEEROM 61 56 61 57 52 55 56 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 80 80 64 80 80 64 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 36 38 38 38 38 38 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 58 59 59 59 59 59 115 9429 PAPUA NDUGA 248 248 248 247 248 152 246 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 123 142 142 142 129 143 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 59 59 59 59 56 59 118 9432 PAPUA YALIMO 278 278 278 277 278 162 278 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 80 80 80 80 80 80 120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 74 76 78 70 75 78 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 78 78 78 78 78 78 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 30 30 30 30 30 30 Sumber: Pengolahan Data Podes 2014

143 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 13. Jumlah Desa dengan Akses Menuju Tempat Pelayanan Kesehatan > 5 Km Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

1 1102 ACEH ACEH SINGKIL 120 57 43 28 23 99 87 2 1201 SUMATERA UTARA NIAS 170 105 100 67 103 154 142 3 1214 SUMATERA UTARA NIAS SELATAN 461 303 234 212 309 389 408 4 1224 SUMATERA UTARA NIAS UTARA 113 57 44 34 30 96 105 5 1225 SUMATERA UTARA NIAS BARAT 105 37 56 32 55 80 76 6 1301 SUMATERA BARAT KEPULAUAN MENTAWAI 43 14 14 14 25 31 38 7 1310 SUMATERA BARAT SOLOK SELATAN 39 1 2 1 25 27 25 8 1312 SUMATERA BARAT PASAMAN BARAT 19 0 1 0 6 1 10 9 1605 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS 199 45 52 34 55 47 167 10 1612 SUMATERA SELATAN MUSI RAWAS UTARA 89 25 25 15 41 17 74 11 1705 BENGKULU SELUMA 202 101 60 60 84 161 139 12 1801 LAMPUNG LAMPUNG BARAT 136 69 51 29 37 136 108 13 1813 LAMPUNG PESISIR BARAT 118 62 48 34 22 118 87 14 3511 JAWA TIMUR BONDOWOSO 219 29 25 11 9 13 60 15 3512 JAWA TIMUR SITUBONDO 136 27 25 14 17 21 52 16 3526 JAWA TIMUR BANGKALAN 281 87 82 44 61 5 131 17 3527 JAWA TIMUR SAMPANG 186 29 24 20 30 2 113 18 3601 BANTEN PANDEGLANG 339 163 113 106 157 244 210 19 3602 BANTEN LEBAK 345 154 143 119 165 286 270 144 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

20 5201 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK BARAT 122 27 9 6 2 105 68 21 5202 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TENGAH 139 6 17 12 24 7 93 22 5203 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK TIMUR 254 29 102 14 25 29 141 23 5204 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA 166 9 45 17 96 65 115 24 5205 NUSA TENGGARA BARAT DOMPU 81 15 26 13 1 64 73 25 5206 NUSA TENGGARA BARAT BIMA 231 33 83 31 82 96 179 26 5207 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA BARAT 65 14 19 11 3 65 65 27 5208 NUSA TENGGARA BARAT LOMBOK UTARA 33 2 3 2 12 8 25 28 5301 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT 74 26 38 37 50 31 70 29 5302 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TIMUR 156 46 54 41 143 62 156 30 5303 NUSA TENGGARA TIMUR KUPANG 228 3 1 1 186 200 194 31 5304 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH SELATAN 278 129 129 118 212 145 260 32 5305 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA 193 113 79 81 137 13 180 33 5306 NUSA TENGGARA TIMUR BELU 81 30 30 25 38 17 75 34 5307 NUSA TENGGARA TIMUR ALOR 175 74 81 63 99 115 162 35 5308 NUSA TENGGARA TIMUR LEMBATA 151 74 104 32 68 30 148 36 5311 NUSA TENGGARA TIMUR ENDE 278 130 194 145 95 165 259 37 5313 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI 162 59 49 36 54 93 150 38 5314 NUSA TENGGARA TIMUR ROTE NDAO 89 5 8 5 85 88 86 39 5315 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI BARAT 169 100 90 82 94 119 167

145 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

40 5316 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA TENGAH 65 22 39 28 46 16 65 41 5317 NUSA TENGGARA TIMUR SUMBA BARAT DAYA 131 43 55 44 63 32 130 42 5318 NUSA TENGGARA TIMUR NAGEKEO 113 56 64 32 90 29 106 43 5319 NUSA TENGGARA TIMUR MANGGARAI TIMUR 176 76 89 55 82 134 176 44 5320 NUSA TENGGARA TIMUR SABU RAIJUA 63 0 2 0 52 55 63 45 5321 NUSA TENGGARA TIMUR MALAKA 127 40 34 30 44 16 122 46 6101 KALIMANTAN BARAT SAMBAS 184 57 51 40 32 88 127 47 6102 KALIMANTAN BARAT BENGKAYANG 124 57 47 47 5 102 112 48 6103 KALIMANTAN BARAT LANDAK 156 62 60 51 105 37 147 49 6106 KALIMANTAN BARAT KETAPANG 249 111 95 84 114 144 207 50 6107 KALIMANTAN BARAT SINTANG 407 273 273 249 222 190 381 51 6108 KALIMANTAN BARAT KAPUAS HULU 282 138 144 129 121 152 272 52 6110 KALIMANTAN BARAT MELAWI 169 98 88 95 92 100 153 53 6111 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA 43 4 4 7 10 19 31 54 6208 KALIMANTAN TENGAH SERUYAN 100 40 39 30 56 77 88 55 6308 KALIMANTAN SELATAN HULU SUNGAI UTARA 219 115 44 15 15 218 77 56 6411 KALIMANTAN TIMUR MAHAKAM HULU 50 8 8 5 43 45 46 57 6504 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN 240 123 116 68 189 217 207 58 7201 SULAWESI TENGAH BANGGAI KEPULAUAN 144 74 75 31 53 87 120 59 7205 SULAWESI TENGAH DONGGALA 167 61 77 41 41 112 149

146 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

60 7206 SULAWESI TENGAH TOLI-TOLI 105 19 20 13 21 45 85 61 7207 SULAWESI TENGAH BUOL 115 26 23 11 40 80 108 62 7208 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG 257 102 122 53 33 122 181 63 7209 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA 145 58 73 44 37 135 125 64 7210 SULAWESI TENGAH SIGI 177 77 98 61 45 78 152 65 7211 SULAWESI TENGAH BANGGAI LAUT 66 42 28 28 25 32 56 66 7212 SULAWESI TENGAH MOROWALI UTARA 125 57 67 40 28 98 93 67 7304 SULAWESI SELATAN JENEPONTO 113 13 13 5 21 63 80 68 7403 SULAWESI TENGGARA KONAWE 347 208 125 84 171 155 303 69 7406 SULAWESI TENGGARA BOMBANA 140 52 60 66 81 82 119 70 7412 SULAWESI TENGGARA KONAWE KEPULAUAN 95 72 46 71 95 70 95 71 7501 GORONTALO BOALEMO 86 17 34 10 14 34 58 72 7503 GORONTALO POHUWATO 105 28 34 25 20 93 75 73 7505 GORONTALO GORONTALO UTARA 123 48 45 32 36 71 117 74 7602 SULAWESI BARAT POLEWALI MANDAR 167 34 32 34 35 150 85 75 7606 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH 56 34 39 38 2 54 48 76 8101 MALUKU MALUKU TENGGARA BARAT 79 21 20 18 64 66 76 77 8103 MALUKU MALUKU TENGAH 190 47 40 28 106 160 152 78 8104 MALUKU BURU 83 18 18 18 35 48 75 79 8105 MALUKU KEPULAUAN ARU 119 64 62 64 82 117 116

147 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

80 8106 MALUKU SERAM BAGIAN BARAT 92 33 26 19 52 52 81 81 8107 MALUKU SERAM BAGIAN TIMUR 160 79 61 40 155 157 154 82 8108 MALUKU MALUKU BARAT DAYA 117 58 62 50 87 107 114 83 8109 MALUKU BURU SELATAN 81 36 39 33 75 79 71 84 8201 MALUKU UTARA HALMAHERA BARAT 170 99 77 78 91 60 165 85 8203 MALUKU UTARA KEPULAUAN SULA 78 37 28 20 66 77 68 86 8204 MALUKU UTARA HALMAHERA SELATAN 256 177 147 174 256 93 239 87 8206 MALUKU UTARA HALMAHERA TIMUR 104 35 45 46 63 63 94 88 8207 MALUKU UTARA PULAU MOROTAI 88 48 47 34 54 56 87 89 8208 MALUKU UTARA PULAU TALIABU 71 40 42 31 67 70 71 90 9103 PAPUA BARAT TELUK WONDAMA 77 28 27 13 59 70 68 91 9104 PAPUA BARAT TELUK BINTUNI 238 141 113 109 237 237 230 92 9106 PAPUA BARAT SORONG SELATAN 121 62 46 32 110 113 111 93 9107 PAPUA BARAT SORONG 172 61 61 52 152 118 136 94 9108 PAPUA BARAT RAJA AMPAT 121 40 35 33 116 87 121 95 9109 PAPUA BARAT TAMBRAUW 76 42 33 37 75 76 76 96 9110 PAPUA BARAT MAYBRAT 157 115 92 56 131 133 157 97 9401 PAPUA MERAUKE 168 6 12 11 161 168 164 98 9402 PAPUA JAYAWIJAYA 332 240 199 184 280 208 324 99 9404 PAPUA NABIRE 83 20 14 14 69 66 67

148 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

100 9408 PAPUA KEPULAUAN YAPEN 165 81 77 52 139 135 159 101 9409 PAPUA BIAK NUMFOR 264 122 124 94 211 176 233 102 9410 PAPUA PANIAI 70 27 30 24 70 69 66 103 9411 PAPUA PUNCAK JAYA 302 261 262 246 279 278 279 104 9413 PAPUA BOVEN DIGOEL 110 81 64 77 108 105 108 105 9414 PAPUA MAPPI 164 93 98 94 134 161 164 106 9415 PAPUA ASMAT 212 97 106 94 207 205 212 107 9416 PAPUA YAHUKIMO 518 379 363 303 451 488 518 108 9417 PAPUA PEGUNUNGAN BINTANG 277 229 209 227 263 273 277 109 9418 PAPUA TOLIKARA 528 455 419 401 526 528 528 110 9419 PAPUA SARMI 110 73 62 56 110 110 110 111 9420 PAPUA KEEROM 61 13 14 11 61 57 60 112 9426 PAPUA WAROPEN 80 43 44 45 80 76 72 113 9427 PAPUA SUPIORI 38 6 5 5 38 38 38 114 9428 PAPUA MAMBERAMO RAYA 59 32 32 33 59 59 59 115 9429 PAPUA NDUGA 248 231 189 181 248 248 248 116 9430 PAPUA LANNY JAYA 143 96 51 91 140 138 143 117 9431 PAPUA MAMBERAMO TENGAH 59 36 26 21 59 1 59 118 9432 PAPUA YALIMO 278 185 92 123 158 233 278 119 9433 PAPUA PUNCAK 80 59 51 48 80 80 80

149 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Jumlah Desa Dengan Akses Pelayanan Kesehatan >5Km

Kode Jumlah Puskesmas Puskesmas Toko No Provinsi Kabupaten Puskesmas Poskes Polin Kabupaten Desa dengan Tanpa Khusus Pembantu des des Rawat Inap Rawat Inap Obat

120 9434 PAPUA DOGIYAI 79 45 31 44 70 66 78 121 9435 PAPUA INTAN JAYA 78 44 57 57 77 78 78 122 9436 PAPUA DEIYAI 30 17 8 12 28 26 30 Sumber : Pengolahan Data Podes 2014

150 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 14. Daerah Rawan Bencana di Daerah Tertinggal

Indeks Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Rawan Bencana Banjir Gempa Bumi Tsunami Tanah Longsor Provinsi Kabupaten Tahun 2013

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Aceh ACEH SINGKIL 178.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 12.00 Sedang Sumatera Barat KEPULAUAN MENTAWAI 197.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 19.00 Tinggi 24.00 Tinggi Lampung LAMPUNG BARAT 214.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Sumatera Selatan MUSI RAWAS 155.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 24.00 Tinggi

NIAS 214.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi NIAS BARAT 211.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi Sumatera Utara NIAS SELATAN 202.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi NIAS UTARA 214.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Sumatera Barat PASAMAN BARAT 203.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Bengkulu SELUMA 191.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Sumatera Barat SOLOK SELATAN 137.00 Sedang 0.00 32.00 Tinggi 0.00 24.00 Tinggi

BANGKALAN 164.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 8.00 Sedang 12.00 Tinggi Jawa Timur BONDOWOSO 166.00 Tinggi 35.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 24.00 Tinggi

LEBAK 215.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Banten PANDEGLANG 215.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi SAMPANG 155.00 Tinggi 26.00 Tinggi 11.00 Sedang 14.00 Sedang 12.00 Sedang Jawa Timur SITUBONDO 168.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 24.00 Tinggi

151 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Rawan Bencana Banjir Gempa Bumi Tsunami Tanah Longsor Provinsi Kabupaten Tahun 2013

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas ALOR 183.00 Tinggi 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur BELU 181.00 Tinggi 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 16.00 Sedang 24.00 Tinggi BIMA 209.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Nusa Tenggara Barat DOMPU 184.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 12.00 Sedang 24.00 Tinggi ENDE 186.00 Tinggi 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 16.00 Sedang 36.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur KUPANG 185.00 Tinggi 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 16.00 Sedang 36.00 Tinggi LEMBATA 150.00 Tinggi 6.00 Sedang 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi LOMBOK BARAT 205.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi LOMBOK TENGAH 168.00 Tinggi 0.00 11.00 Sedang 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Nusa Tenggara Barat LOMBOK TIMUR 180.00 Tinggi 0.00 11.00 Sedang 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi

LOMBOK UTARA 152.00 Tinggi 0.00 11.00 Sedang 0.00 24.00 Tinggi

MANGGARAI 175.00 Tinggi 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi MANGGARAI BARAT 168.00 Tinggi 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi MANGGARAI TIMUR 167.00 Tinggi 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 17.00 Tinggi 24.00 Tinggi NAGEKEO 156.00 Tinggi 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 6.00 Sedang 24.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur ROTE NDAO 142.00 Sedang 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 13.00 Sedang 24.00 Tinggi SABU RAIJUA 102.00 Sedang 6.00 Sedang 22.00 Tinggi 10.00 Sedang 12.00 Sedang SUMBA BARAT 128.00 Sedang 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 10.00 Sedang 12.00 Sedang SUMBA BARAT DAYA 138.00 Sedang 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 13.00 Sedang 12.00 Tinggi

152 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Rawan Bencana Banjir Gempa Bumi Tsunami Tanah Longsor Provinsi Kabupaten Tahun 2013

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas SUMBA TENGAH 119.00 Sedang 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 10.00 Sedang 12.00 Sedang SUMBA TIMUR 145.00 Tinggi 7.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi SUMBAWA 150.00 Tinggi 0.00 11.00 Sedang 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi Nusa Tenggara Barat SUMBAWA BARAT 152.00 Tinggi 0.00 11.00 Sedang 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi

TIMOR TENGAH SELATAN 167.00 Tinggi 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 5.00 Sedang 36.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur TIMOR TENGAH UTARA 132.00 Sedang 22.00 Tinggi 22.00 Tinggi 5.00 Sedang 24.00 Tinggi Kalimantan Barat BENGKAYANG 178.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 12.00 Sedang

Kalimantan Selatan HULU SUNGAI UTARA 128.00 Sedang 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 8.00 Sedang 12.00 Sedang KAPUAS HULU 163.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 24.00 Tinggi

KAYONG UTARA 168.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 12.00 Sedang

Kalimantan Barat KETAPANG 192.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 24.00 Tinggi

LANDAK 132.00 Tinggi 23.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 12.00 Tinggi

MELAWI 132.00 Sedang 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 24.00 Tinggi

Kalimantan Utara NUNUKAN 173.00 Tinggi 24.00 Tinggi 11.00 Sedang 5.00 Sedang 24.00 Tinggi Kalimantan Barat SAMBAS 180.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 12.00 Sedang

Kalimantan Tengah SERUYAN 144.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 12.00 Sedang

Kalimantan Barat SINTANG 156.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 0.00 24.00 Tinggi

Sulawesi Tengah BANGGAI KEPULAUAN 163.00 Tinggi 0.00 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi

Gorontalo BOALEMO 122.00 Sedang 0.00 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang

153 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Rawan Bencana Banjir Gempa Bumi Tsunami Tanah Longsor Provinsi Kabupaten Tahun 2013

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Sulawesi Tenggara BOMBANA 179.00 Tinggi 20.00 Tinggi 11.00 Sedang 14.00 Sedang 24.00 Tinggi BUOL 150.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sulawesi Tengah DONGGALA 189.00 Tinggi 12.00 Sedang 32.00 Tinggi 19.00 Tinggi 24.00 Tinggi Gorontalo GORONTALO UTARA 138.00 Sedang 0.00 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi

Sulawesi Selatan JENEPONTO 151.00 Tinggi 0.00 11.00 Sedang 24.00 Tinggi 12.00 Sedang

Sulawesi Tenggara KONAWE 174.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sulawesi Tengah PARIGI MOUTONG 174.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Gorontalo POHUWATO 162.00 Tinggi 24.00 Tinggi 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sulawesi Barat POLEWALI MANDAR 202.00 Tinggi 12.00 Sedang 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi SIGI 72.00 Sedang 10.00 Sedang 14.00 Sedang 0.00 14.00 Tinggi

Sulawesi Tengah TOJO UNA-UNA 138.00 Sedang 0.00 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi

TOLI-TOLI 159.00 Tinggi 0.00 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi

BURU 180.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Maluku BURU SELATAN 155.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 13.00 Sedang 24.00 Tinggi HALMAHERA BARAT 144.00 Tinggi 0.00 22.00 Tinggi 16.00 Sedang 24.00 Tinggi

Maluku Utara HALMAHERA SELATAN 224.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi HALMAHERA TIMUR 173.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Maluku KEPULAUAN ARU 186.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 12.00 Sedang Maluku Utara KEPULAUAN SULA 219.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi

154 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Rawan Bencana Banjir Gempa Bumi Tsunami Tanah Longsor Provinsi Kabupaten Tahun 2013

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas MALUKU BARAT DAYA 223.00 Tinggi 24.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi

Maluku MALUKU TENGAH 214.00 Tinggi 24.00 Tinggi 32.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi MALUKU TENGGARA 181.00 Tinggi 12.00 Sedang 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 12.00 Sedang BARAT Maluku Utara PULAU MOROTAI 166.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 19.00 Tinggi 12.00 Sedang SERAM BAGIAN BARAT 180.00 Tinggi 24.00 Tinggi 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi Maluku SERAM BAGIAN TIMUR 150.00 Tinggi 12.00 Sedang 14.00 Sedang 24.00 Tinggi 7.00 Sedang ASMAT 123.00 Sedang 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang 8.00 Sedang BIAK NUMFOR 138.00 Sedang 0.00 14.00 Sedang 24.00 Tinggi 17.00 Tinggi

BOVEN DIGOEL 133.00 Sedang 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 4.00 Sedang 17.00 Tinggi DEIYAI 108.00 Sedang 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 17.00 Tinggi

DOGIYAI 124.00 Sedang 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

INTAN JAYA 67.00 Sedang 12.00 Sedang 14.00 Sedang 0.00 17.00 Tinggi

Papua JAYAWIJAYA 115.00 Sedang 0.00 32.00 Tinggi 0.00 24.00 Tinggi

KEEROM 127.00 Sedang 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 0.00 25.00 Tinggi

KEPULAUAN YAPEN 117.00 Sedang 0.00 22.00 Tinggi 24.00 Tinggi 22.00 Tinggi

LANNY JAYA 91.00 Sedang 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

MAMBERAMO RAYA 166.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 19.00 Tinggi 17.00 Tinggi MAMBERAMO TENGAH 45.00 Sedang 14.00 Sedang 6.00 Sedang 0.00 6.00 Sedang

MAPPI 126.00 Sedang 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 5.00 Sedang 8.00 Sedang 155 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Indeks Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Rawan Bencana Banjir Gempa Bumi Tsunami Tanah Longsor Provinsi Kabupaten Tahun 2013

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Papua Barat MAYBRAT 88.00 Sedang 12.00 Sedang 14.00 Sedang 0.00 25.00 Tinggi

MERAUKE 170.00 Tinggi 36.00 Tinggi 11.00 Sedang 8.00 Sedang 12.00 Sedang NABIRE 181.00 Tinggi 36.00 Tinggi 32.00 Tinggi 16.00 Sedang 24.00 Tinggi NDUGA 96.00 Sedang 24.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

Papua PANIAI 117.00 Sedang 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

PEGUNUNGAN BINTANG 126.00 Sedang 26.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

PUNCAK 100.00 Sedang 17.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

PUNCAK JAYA 117.00 Sedang 31.00 Tinggi 14.00 Sedang 0.00 25.00 Tinggi

Papua Barat RAJA AMPAT 201.00 Tinggi 17.00 Tinggi 32.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Papua SARMI 172.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi 25.00 Tinggi Papua Barat SORONG SELATAN 179.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 13.00 Sedang 36.00 Tinggi Papua SUPIORI 92.00 Sedang 0.00 14.00 Sedang 6.00 Sedang 17.00 Tinggi

TAMBRAUW 118.00 Sedang 14.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 17.00 Tinggi Papua Barat TELUK BINTUNI 167.00 Tinggi 36.00 Tinggi 22.00 Tinggi 10.00 Sedang 24.00 Tinggi TELUK WONDAMA 147.00 Tinggi 31.00 Tinggi 22.00 Tinggi 19.00 Tinggi 25.00 Tinggi TOLIKARA 114.00 Sedang 31.00 Tinggi 14.00 Sedang 0.00 17.00 Tinggi

WAROPEN 140.00 Sedang 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 14.00 Sedang 17.00 Tinggi Papua YAHUKIMO 133.00 Sedang 31.00 Tinggi 22.00 Tinggi 0.00 25.00 Tinggi

YALIMO 96.00 Sedang 22.00 Tinggi 14.00 Sedang 0.00 25.00 Tinggi

156 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lanjutan Tabel

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

Aceh ACEH SINGKIL 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sumatera Barat KEPULAUAN MENTAWAI 0.00 36.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang Lampung LAMPUNG BARAT 0.00 36.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sumatera Selatan MUSI RAWAS 0.00 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi NIAS 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi NIAS BARAT 0.00 21.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sumatera Utara NIAS SELATAN 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang NIAS UTARA 0.00 36.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sumatera Barat PASAMAN BARAT 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Bengkulu SELUMA 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Sumatera Barat SOLOK SELATAN 7.00 Sedang 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi BANGKALAN 0.00 Jawa Timur BONDOWOSO 24.00 Tinggi 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang LEBAK 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Banten PANDEGLANG 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Jawa Timur SAMPANG 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 24.00 Tinggi

157 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

SITUBONDO 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang ALOR 7.00 Sedang 21.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi Nusa Tenggara Timur BELU 0.00 18.00 Tinggi 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 24.00 Tinggi BIMA 13.00 Tinggi 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Nusa Tenggara Barat DOMPU 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang ENDE 8.00 Sedang 10.00 Sedang 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang Nusa Tenggara Timur KUPANG 0.00 18.00 Tinggi 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang LEMBATA 4.00 Sedang 21.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang LOMBOK BARAT 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 10.00 Sedang 16.00 Sedang LOMBOK TENGAH 8.00 Sedang 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Nusa Tenggara Barat LOMBOK TIMUR 16.00 Tinggi 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang LOMBOK UTARA 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang MANGGARAI 7.00 Sedang 16.00 Sedang 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang MANGGARAI BARAT 7.00 Sedang 0.00 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang MANGGARAI TIMUR 7.00 Sedang 18.00 Tinggi 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang Nusa Tenggara Timur NAGEKEO 8.00 Sedang 21.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang ROTE NDAO 0.00 9.00 Sedang 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang SABU RAIJUA 0.00 0.00 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang 158 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

SUMBA BARAT 0.00 18.00 Tinggi 24.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang SUMBA BARAT DAYA 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang SUMBA TENGAH 0.00 8.00 Sedang 24.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang SUMBA TIMUR 0.00 18.00 Tinggi 24.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang SUMBAWA 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang Nusa Tenggara Barat SUMBAWA BARAT 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang TIMOR TENGAH SELATAN 0.00 18.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Nusa Tenggara Timur TIMOR TENGAH UTARA 0.00 0.00 24.00 Tinggi 20.00 Tinggi 16.00 Sedang Kalimantan Barat BENGKAYANG 0.00 34.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Kalimantan Selatan HULU SUNGAI UTARA 0.00 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang KAPUAS HULU 0.00 0.00 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 36.00 Tinggi KAYONG UTARA 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Kalimantan Barat KETAPANG 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi LANDAK 0.00 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi MELAWI 0.00 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang Kalimantan Utara NUNUKAN 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Kalimantan Barat SAMBAS 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Kalimantan Tengah SERUYAN 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 12.00 Sedang 159 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

Kalimantan Barat SINTANG 0.00 0.00 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi Sulawesi Tengah BANGGAI KEPULAUAN 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang Gorontalo BOALEMO 0.00 21.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Sulawesi Tenggara BOMBANA 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 24.00 Tinggi BUOL 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Sulawesi Tengah DONGGALA 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Gorontalo GORONTALO UTARA 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Sulawesi Selatan JENEPONTO 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 20.00 Tinggi 36.00 Tinggi Sulawesi Tenggara KONAWE 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Sulawesi Tengah PARIGI MOUTONG 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Gorontalo POHUWATO 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang Sulawesi Barat POLEWALI MANDAR 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi SIGI 0.00 0.00 14.00 Sedang 10.00 Sedang 10.00 Sedang Sulawesi Tengah TOJO UNA-UNA 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang TOLI-TOLI 0.00 36.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 16.00 Sedang BURU 0.00 31.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 24.00 Tinggi Maluku BURU SELATAN 0.00 26.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 16.00 Sedang Maluku Utara HALMAHERA BARAT 16.00 Tinggi 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 7.00 Sedang 12.00 Sedang 160 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

HALMAHERA SELATAN 16.00 Tinggi 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 36.00 Tinggi HALMAHERA TIMUR 0.00 21.00 Tinggi 24.00 Tinggi 20.00 Sedang 12.00 Sedang Maluku KEPULAUAN ARU 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 24.00 Tinggi Maluku Utara KEPULAUAN SULA 0.00 24.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 36.00 Tinggi MALUKU BARAT DAYA 7.00 Sedang 31.00 Tinggi 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 24.00 Tinggi Maluku MALUKU TENGAH 16.00 Tinggi 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 8.00 Sedang MALUKU TENGGARA BARAT 0.00 31.00 Tinggi 36.00 Tinggi 20.00 Tinggi 24.00 Tinggi Maluku Utara PULAU MOROTAI 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 7.00 Sedang 12.00 Sedang SERAM BAGIAN BARAT 0.00 36.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 8.00 Sedang Maluku SERAM BAGIAN TIMUR 0.00 34.00 Tinggi 24.00 Tinggi 14.00 Sedang 22.00 Tinggi ASMAT 0.00 14.00 Sedang 17.00 Tinggi 5.00 Sedang 21.00 Tinggi BIAK NUMFOR 0.00 20.00 Tinggi 25.00 Tinggi 7.00 Sedang 31.00 Tinggi BOVEN DIGOEL 0.00 0.00 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 31.00 Tinggi DEIYAI 0.00 0.00 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 10.00 Sedang Papua DOGIYAI 0.00 0.00 25.00 Tinggi 5.00 Sedang 10.00 Sedang INTAN JAYA 0.00 0.00 8.00 Sedang 5.00 Sedang 10.00 Sedang JAYAWIJAYA 0.00 0.00 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 16.00 Sedang KEEROM 0.00 0.00 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 31.00 Tinggi 161 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

KEPULAUAN YAPEN 0.00 14.00 8.00 Sedang 4.00 Rendah 21.00 Tinggi LANNY JAYA 0.00 0.00 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 21.00 Tinggi MAMBERAMO RAYA 0.00 20.00 Tinggi 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 31.00 Tinggi MAMBERAMO TENGAH 0.00 0.00 6.00 Sedang 2.00 Rendah 10.00 Sedang MAPPI 0.00 14.00 Sedang 25.00 Tinggi 14.00 Sedang 10.00 Sedang Papua Barat MAYBRAT 0.00 0.00 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 13.00 Sedang MERAUKE 0.00 18.00 Tinggi 36.00 Tinggi 14.00 Sedang 36.00 Tinggi NABIRE 0.00 18.00 Tinggi 36.00 Tinggi 7.00 Sedang 12.00 Sedang NDUGA 0.00 0.00 8.00 Sedang 7.00 Sedang 10.00 Sedang Papua PANIAI 0.00 0.00 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 10.00 Sedang PEGUNUNGAN BINTANG 0.00 0.00 36.00 Tinggi 5.00 Sedang 31.00 Tinggi PUNCAK 0.00 0.00 8.00 Sedang 7.00 Sedang 21.00 Tinggi PUNCAK JAYA 0.00 0.00 8.00 Sedang 7.00 Sedang 31.00 Tinggi Papua Barat RAJA AMPAT 0.00 36.00 Tinggi 24.00 Tinggi 5.00 Sedang 36.00 Tinggi Papua SARMI 0.00 20.00 Tinggi 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 31.00 Tinggi Papua Barat SORONG SELATAN 0.00 18.00 Tinggi 24.00 Tinggi 7.00 Sedang 24.00 Tinggi Papua SUPIORI 0.00 14.00 Sedang 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 21.00 Tinggi Papua Barat TAMBRAUW 0.00 20.00 Tinggi 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 10.00 Sedang 162 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Resiko Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Resiko Bencana Bencana Gelombang Kebakaran Cuaca Ekstrim Kekeringan Provinsi Kabupaten Gunung Api Ekstrim

Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas Skor Kelas

TELUK BINTUNI 0.00 24.00 Tinggi 24.00 Tinggi 4.00 Rendah 24.00 Tinggi TELUK WONDAMA 0.00 17.00 Tinggi 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 13.00 Sedang TOLIKARA 0.00 0.00 17.00 Tinggi 4.00 Rendah 31.00 Tinggi WAROPEN 0.00 14.00 Sedang 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 21.00 Tinggi Papua YAHUKIMO 0.00 0.00 17.00 Tinggi 7.00 Sedang 31.00 Tinggi YALIMO 0.00 0.00 8.00 Sedang 7.00 Sedang 19.00 Tinggi Sumber: Indeks Risiko Bencana Indonesia 2013, BNPB

163 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 15. Daerah Rawan Konflik

Konflik Konflik Konflik Tata Konflik Main Konflik Konflik Provinsi Kabupaten Sumber Kelola Jumlah Kelas Identitas Hakim lainnya Separatisme Daya Pemerintahan Sendiri

Aceh ACEH SINGKIL 11 3 0 6 2 12 39 SANGAT RENDAH Sumatera Barat KEPULAUAN MENTAWAI 1 0 0 0 0 0 1 SANGAT RENDAH Lampung LAMPUNG BARAT 9 2 2 17 2 0 33 SANGAT RENDAH Sumatera Selatan MUSI RAWAS 9 4 2 21 0 0 36 SANGAT RENDAH NIAS 4 0 0 3 5 0 13 SANGAT RENDAH NIAS BARAT 0 0 0 1 3 0 4 SANGAT RENDAH Sumatera Utara NIAS SELATAN 1 0 0 0 4 0 7 SANGAT RENDAH NIAS UTARA 2 2 0 0 1 0 7 SANGAT RENDAH Sumatera Barat PASAMAN BARAT 3 3 1 0 1 0 8 SANGAT RENDAH Bengkulu SELUMA 1 0 0 15 0 0 19 SANGAT RENDAH Sumatera Barat SOLOK SELATAN 1 2 0 1 0 0 4 SANGAT RENDAH Jawa Timur BANGKALAN 29 18 11 117 2 0 190 SANGAT RENDAH Jawa Timur BONDOWOSO 7 2 3 34 2 0 52 SANGAT RENDAH Banten LEBAK 0 4 0 6 0 0 11 SANGAT RENDAH Banten PANDEGLANG 0 5 0 1 0 0 7 SANGAT RENDAH Jawa Timur SAMPANG 12 17 5 36 4 0 82 SANGAT RENDAH Jawa Timur SITUBONDO 32 7 7 146 8 0 214 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat BENGKAYANG 5 6 8 10 0 0 33 SANGAT RENDAH Kalimantan Selatan HULU SUNGAI UTARA 0 0 0 1 0 0 1 SANGAT RENDAH 164 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Konflik Konflik Konflik Tata Konflik Main Konflik Konflik Provinsi Kabupaten Sumber Kelola Jumlah Kelas Identitas Hakim lainnya Separatisme Daya Pemerintahan Sendiri

Kalimantan Barat KAPUAS HULU 7 11 1 10 5 0 39 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat KAYONG UTARA 4 4 2 2 0 0 15 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat KETAPANG 24 11 0 22 2 0 63 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat LANDAK 12 11 4 18 1 0 54 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat MELAWI 5 2 0 8 0 0 15 SANGAT RENDAH Kalimantan Utara NUNUKAN 3 2 0 6 1 0 13 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat SAMBAS 29 15 37 48 7 0 140 SANGAT RENDAH Kalimantan Tengah SERUYAN 9 2 2 13 3 0 32 SANGAT RENDAH Kalimantan Barat SINTANG 14 15 3 34 2 0 72 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah BANGGAI KEPULAUAN 1 16 1 6 2 0 28 SANGAT RENDAH Gorontalo BOALEMO 4 0 0 1 0 0 5 SANGAT RENDAH Sulawesi Tenggara BOMBANA 5 1 0 0 2 0 8 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah BUOL 5 16 8 10 2 0 49 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah DONGGALA 24 15 11 25 6 0 93 SANGAT RENDAH Gorontalo GORONTALO UTARA 1 0 0 0 0 0 1 SANGAT RENDAH Sulawesi Selatan JENEPONTO 9 7 0 18 4 0 54 SANGAT RENDAH Sulawesi Tenggara KONAWE 1 2 0 0 1 0 4 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah PARIGI MOUTONG 14 22 22 34 7 0 109 SANGAT RENDAH Gorontalo POHUWATO 1 0 0 0 1 0 2 SANGAT RENDAH Sulawesi Barat POLEWALI MANDAR 0 1 0 1 0 0 2 SANGAT RENDAH

165 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Konflik Konflik Konflik Tata Konflik Main Konflik Konflik Provinsi Kabupaten Sumber Kelola Jumlah Kelas Identitas Hakim lainnya Separatisme Daya Pemerintahan Sendiri

Sulawesi Tengah SIGI 25 13 49 56 14 0 164 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah TOJO UNA-UNA 5 8 10 2 4 0 34 SANGAT RENDAH Sulawesi Tengah TOLI-TOLI 5 15 3 10 2 0 58 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur ALOR 12 6 24 38 19 0 103 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur BELU 9 11 21 25 10 14 103 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat BIMA 46 50 63 138 14 0 357 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat DOMPU 24 58 46 49 2 0 213 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur ENDE 29 10 9 23 7 0 82 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur KUPANG 46 17 21 79 20 1 188 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur LEMBATA 16 11 2 18 3 0 57 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat LOMBOK BARAT 28 35 19 64 7 0 170 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat LOMBOK TENGAH 40 47 36 127 7 0 292 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat LOMBOK TIMUR 29 37 20 79 11 0 195 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat LOMBOK UTARA 7 4 2 12 0 0 29 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur MANGGARAI 48 15 5 14 7 0 95 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur MANGGARAI BARAT 39 3 0 18 1 0 69 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur MANGGARAI TIMUR 34 9 2 10 0 0 62 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur NAGEKEO 19 1 1 5 1 0 28 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur ROTE NDAO 13 3 12 19 6 0 57 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur SABU RAIJUA 13 3 0 7 1 0 25 SANGAT RENDAH

166 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Konflik Konflik Konflik Tata Konflik Main Konflik Konflik Provinsi Kabupaten Sumber Kelola Jumlah Kelas Identitas Hakim lainnya Separatisme Daya Pemerintahan Sendiri

Nusa Tenggara Timur SUMBA BARAT 13 1 5 13 4 0 37 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur SUMBA BARAT DAYA 18 4 1 4 0 0 37 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur SUMBA TENGAH 0 0 0 0 2 0 3 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur SUMBA TIMUR 5 4 3 14 5 0 40 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat SUMBAWA 72 26 13 160 27 0 314 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Barat SUMBAWA BARAT 22 5 0 15 1 0 49 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur TIMOR TENGAH SELATAN 26 10 4 17 8 0 76 SANGAT RENDAH Nusa Tenggara Timur TIMOR TENGAH UTARA 28 22 12 39 13 3 132 SANGAT RENDAH Maluku BURU 31 9 19 6 5 0 78 SANGAT RENDAH Maluku BURU SELATAN 6 1 22 3 1 1 36 SANGAT RENDAH Maluku Utara HALMAHERA BARAT 9 17 17 5 2 0 61 SANGAT RENDAH Maluku Utara HALMAHERA SELATAN 6 12 19 5 3 0 55 SANGAT RENDAH Maluku Utara HALMAHERA TIMUR 3 3 3 0 0 0 12 SANGAT RENDAH Maluku KEPULAUAN ARU 5 7 11 8 2 0 42 SANGAT RENDAH Maluku Utara KEPULAUAN SULA 0 5 7 5 1 0 32 SANGAT RENDAH Maluku MALUKU BARAT DAYA 3 3 1 1 0 0 8 SANGAT RENDAH Maluku MALUKU TENGAH 165 24 200 48 22 4 518 SANGAT RENDAH MALUKU TENGGARA Maluku 7 6 8 4 0 0 32 SANGAT RENDAH BARAT Maluku Utara PULAU MOROTAI 3 9 6 4 1 0 34 SANGAT RENDAH Maluku SERAM BAGIAN BARAT 23 13 52 8 5 1 115 SANGAT RENDAH

167 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Konflik Konflik Konflik Tata Konflik Main Konflik Konflik Provinsi Kabupaten Sumber Kelola Jumlah Kelas Identitas Hakim lainnya Separatisme Daya Pemerintahan Sendiri

Maluku SERAM BAGIAN TIMUR 3 12 18 3 0 0 56 SANGAT RENDAH Papua ASMAT 0 3 0 6 1 0 12 SANGAT RENDAH Papua BIAK NUMFOR 9 3 0 20 9 3 47 SANGAT RENDAH Papua BOVEN DIGOEL 1 1 0 2 0 1 5 SANGAT RENDAH Papua DEIYAI 1 3 0 0 0 3 9 SANGAT RENDAH Papua DOGIYAI 0 2 1 2 0 1 12 SANGAT RENDAH Papua INTAN JAYA 0 1 1 0 2 1 8 SANGAT RENDAH Papua JAYAWIJAYA 2 18 13 29 3 20 110 SANGAT RENDAH Papua KEEROM 4 7 1 8 1 8 36 SANGAT RENDAH Papua KEPULAUAN YAPEN 0 2 0 1 0 13 20 SANGAT RENDAH Papua LANNY JAYA 0 0 1 1 0 15 18 SANGAT RENDAH Papua MAMBERAMO RAYA 1 0 1 0 1 4 8 SANGAT RENDAH Papua MAMBERAMO TENGAH 0 1 0 0 0 0 3 SANGAT RENDAH Papua MAPPI 0 0 0 1 0 0 1 SANGAT RENDAH Papua MERAUKE 15 11 5 81 37 13 170 SANGAT RENDAH Papua NABIRE 9 15 7 18 3 2 63 SANGAT RENDAH Papua NDUGA 0 1 0 1 0 0 3 SANGAT RENDAH Papua PANIAI 0 0 2 4 1 18 26 SANGAT RENDAH Papua PEGUNUNGAN BINTANG 0 2 0 0 0 0 2 SANGAT RENDAH Papua PUNCAK 0 0 0 1 0 10 15 SANGAT RENDAH

168 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Konflik Konflik Konflik Tata Konflik Main Konflik Konflik Provinsi Kabupaten Sumber Kelola Jumlah Kelas Identitas Hakim lainnya Separatisme Daya Pemerintahan Sendiri

Papua PUNCAK JAYA 0 5 0 0 0 119 130 SANGAT RENDAH Papua Barat RAJA AMPAT 7 4 0 5 0 0 17 SANGAT RENDAH Papua SARMI 1 1 0 0 1 11 14 SANGAT RENDAH Papua SORONG 10 13 3 35 6 7 81 SANGAT RENDAH Papua Barat SORONG SELATAN 5 10 0 7 1 0 32 SANGAT RENDAH Papua SUPIORI 0 1 0 0 0 1 3 SANGAT RENDAH Papua Barat TAMBRAUW 1 1 0 1 0 0 3 SANGAT RENDAH Papua Barat TELUK BINTUNI 3 2 1 2 1 2 11 SANGAT RENDAH Papua Barat TELUK WONDAMA 3 3 0 1 0 5 13 SANGAT RENDAH Papua TOLIKARA 0 3 0 5 0 1 18 SANGAT RENDAH Papua WAROPEN 0 1 0 0 0 0 2 SANGAT RENDAH Papua YAHUKIMO 2 3 0 3 1 2 14 SANGAT RENDAH Papua YALIMO 0 4 0 1 0 0 5 SANGAT RENDAH Sumber: Podes 2014

169 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 16. Daftar Kawasan Perdesaan di Daerah Tertinggal

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

1 Banten Pandeglang 1 1 Mina-Agrowisata Labuan Labuan Mandiri - Banyubiru Berkembang - Caringin Berkembang Maju Teluk Berkembang Maju Jiput Jiput Berkembang Tertinggal Sukacai Berkembang - Tenjolahang Berkembang Tertinggal

Banyuresmi Berkembang - Kalimantan Kawasan Perdesaan Pematang Limau Berkembang Tertinggal 2 Tengah Seruyan 1 1 Agrobahari Sejahtera Seruyan Hilir Sungai Perlu Tertinggal Tertinggal Sungai Undang Berkembang Tertinggal Persil Raya Berkembang Tertinggal Seruyan Hilir Timur Pematang Panjang Berkembang Tertinggal Sungai Bakau Berkembang Tertinggal Kartika Bhakti Berkembang Tertinggal Bangun Harja Berkembang Tertinggal Halimaung Jaya Berkembang Tertinggal

Mekar Indah Berkembang Tertinggal

170 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Kalimantan Hulu Sungai Kawasan Perdesaan Sungai 3 1 1 Pasar Sabtu Tertinggal Tertinggal Selatan Utara Pertanian Rawa Tabukan

Gampa Raya Tertinggal Sangat Tertinggal Hilir Mesjid Tertinggal Sangat Tertinggal Sungai Haji Berkembang Tertinggal Rantau Bujur Hulu Berkembang Tertinggal Rantau Bujur Tengah Berkembang Tertinggal

Rantau Bujur Darat Tertinggal Sangat Tertinggal Kalimantan Mahakam Kawasan Perdesaan Long Kampung Long Berkembang Tertinggal 4 Timur Ulu 1 1 Pahangai Penghasil Coklat Long Pahangai Pahangai I Kampung Long Tuyoq Tertinggal Sangat Tertinggal

Kampung Liu Mulang Tertinggal Sangat Tertinggal Kawasan Perdesaan Kalimantan Perkebunan di Perbatasan Maspul Tertinggal Tertinggal 5 Utara Nunukan 1 1 Negara Sebatik Tengah Sei Limau Tertinggal Tertinggal Aji Kuning Berkembang Berkembang

Bukit Harapan Tertinggal Tertinggal Kalimantan Kawasan Pengambangan Tebas, Semparuk, Singa raya Berkembang - 6 Barat Sambas 1 1 Agroteknologi Pemangkat Sepadu Berkembang - Seburing Berkembang - Sepinggan Berkembang - Serindang Berkembang - 171 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Matang Labong Berkembang -

Perapakan Berkembang - Kawasan Perdesaan Kalimantan Perbatasan Berbasis Jagoi Berkembang - 7 Barat Bengkayang 1 1 Agribisnis Jagoi Babang Kumba Tertinggal - Sinar Baru Tertinggal - Gersik Tertinggal - Sekida Berkembang -

Semunying Jaya Tertinggal - Sulawesi Loka Berkembang - 8 Selatan Jeneponto 1 1 Kawasan Perdesaan Rumbia Kassi Berkembang - Pallantikang Berkembang - Lebang Manai Utara Tertinggal - Lebang Manai Berkembang -

Rumbia Berkembang - KAWASAN AGROWISATA MAKENG TANA BAILO BERBASIS Siweli Berkembang Sangat Tertinggal Sulawesi PRODUK PANGAN 9 Tengah Donggala 1 1 SEHAT Balaesang Mapane Tambu Berkembang - Tovia Tambu Berkembang - Tambu Berkembang - 172 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Meli Berkembang - Sulawesi KAWASAN LUMBUNG Tamesandi pemekaran - 10 Tenggara Konawe 1 1 PANGAN WONUA ASAKI Uepai Baruga Berkembang - Langgomea Berkembang - Matahoalu Berkembang -

Tawamelewe Berkembang - Maluku Halmahera Kawasan Minapolitan Panamboang Tertinggal Sangat Tertinggal 11 Utara Sela 10 1 Perikanan Tangkap Bacan Selatan Bacan Timur Sayoang Berkembang - Bori Tertinggal Sangat Tertinggal Kawasan Minapolitan Kepulauan Bajo Tertinggal - 2 Budidaya Perikanan Botanglomang Pasimbaos Tertinggal - Sawanakar Tertinggal - Toin Tertinggal - Kampung Baru Tertinggal - Batutaga Tertinggal - Prapakanda Tertinggal - Tanjung Obit Tertinggal - Kawasan Minapolitan Kepulauan Kukupang Tertinggal - 3 Budidaya Rumpuit Laut Joronga Gonone Tertinggal Sangat Tertinggal Pulau Gala Tertinggal Sangat Tertinggal

173 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Tawabi Tertinggal Sangat Tertinggal Yomen Tertinggal - Kurunga Berkembang Sangat Tertinggal Libobahijrah Tertinggal Sangat Tertinggal Kawasan Industri Pengolahan Produk Panamboang Tertinggal Sangat Tertinggal 4 Perikanan Bacan Selatan Bacan Timur Sayoang Berkembang - Bori Tertinggal Sangat Tertinggal Kawasan Sumber Makmur Berkembang Sangat Tertinggal 5 Transmigrasi Gane Timur Bacan Kaputusang Tertinggal Sangat Tertinggal Gane Timur Lelewi Tertinggal Sangat Tertinggal Tengah Bacan Timur Sayoang Berkembang - Tertinggal - Pulau Suma Tertinggal - Kawasan Perdesaan Pesisir Pantai Sumae Sumea Tertinggal - 7 - Kusubibi Bacan Kaputusang Tertinggal Sangat Tertinggal Sumatinggi Tertinggal - Bacan Barat Kasubibi Tertinggal Sangat Tertinggal Indari Tertinggal - Nondang Tertinggal -

174 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM Pertambangan Bacan Timur Tawa Tertinggal - 8 Panas Bumi Tengah Songa Tertinggal - Kawasan Perdesaan Siko Tertinggal - 9 Pulau-Pulau Kecil Kayoa Kayoa Gafi Tertinggal - Laigoma Tertinggal - Gunange Tertinggal - Dorolamo Tertinggal - Talimau Tertinggal - Lelei Berkembang - Kida Tertinggal - Ligua Tertinggal - Buli Tertinggal - Karamat Tertinggal - Bajo Berkembang - Tawabi Tertinggal - Guruapin Tertinggal - Kawasan Perdesaan Bacan Timur Silang Tertinggal Sangat Tertinggal 10 Agropolitan Selatan Liaro Tertinggal - Wayakuba Tertinggal Sangat Tertinggal Pigaraja Berkembang - Tabangame Tertinggal - 175 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Wayaua Berkembang - Tabajaya Tertinggal - Bacan Timur Tawa Tertinggal - Tengah Songa Tertinggal - Bibinoi Berkembang - Tabapoma Tertinggal - Tutupa Tertinggal - Tomara Tertinggal Sangat Tertinggal

Wayatim Tertinggal - Maluku Halmahera Kawasan Desa Ekonomi Cemara Jaya Berkembang - 12 Utara Timur 3 1 Terpadu (Pertanian) Wasile Batu Raja Berkembang - Bumi Restu Berkembang - Mekar Sari Berkembang - Wasile Timur Daka Ino Berkembang - Rawamangun Berkembang Tertinggal Akedaga Berkembang - Sidomulyo Berkembang - Tabo Ino Berkembang Tertinggal Woka Jaya Berkembang - Taluling Jaya Berkembang - Maba Tengah Bangul Berkembang Sangat Tertinggal 176 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Beringin Lamo Berkembang Tertinggal Bebabsaram Tertinggal Sangat Tertinggal Dorolamo Tertinggal - Maratana Jaya Tertinggal Sangat Tertinggal Maba Utara Trans Patlean Sp 1 Tertinggal - Trans Patlean Sp 2 Tertinggal Sangat Tertinggal Trans Patlean Sp 4 Berkembang - Kawasan Desa Ekonomi Bina Gara Berkembang - 2 Terpadu (Perikanan) Wasile Selatan Ake Jawi Tertinggal - Ino Jaya Tertinggal Tertinggal Jiko Mui Tertinggal - Waijoi Berkembang - Tomares Tertinggal - Loleba Tertinggal - Sondo-Sondo Berkembang - Maba Selatan Bicoli Berkembang - Waci Berkembang - Kotowasi - - Kasuba Berkembang - Peteley Berkembang - Kawasan Desa Ekonomi Wayafly Berkembang - 3 Terpadu (Pertambangan) Maba 177 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Buli Asal Tertinggal - Buli Karya Tertinggal - Teluk Buli Tertinggal - Sailal Berkembang - Buli Berkembang - Geltoli Berkembang Tertinggal Gamesan Tertinggal - Boborino Tertinggal -

Pekaulang Tertinggal - Maluku Kawasan Minapolitan Lesane - - 13 Maluku Tengah 3 1 Tangkap Kota Masohi Ampera - - Noloth Berkembang - Haria Berkembang - Itawaka Berkembang - Sorisori Islam - - Salahutu Tulehu Berkembang Berkembang Waai Berkembang - Liang Berkembang - Tehoru Tehoru Berkembang Maju Haya Berkembang - Seram Utara Pasanea Berkembang - Barat 178 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Labuan Tertinggal - Gale-Gale Berkembang - Saleman Berkembang - Seram Utara Sawai Berkembang - Wahai Berkembang Berkembang Banda Kampung Baru Berkembang - Nusantara Mandiri Maju Lonthoir Tertinggal - P. Hatta Tertinggal - P. Rhun Berkembang - Kawasan Wisata Bahari, Larike Berkembang - 2 Budaya & Sejarah Lehitu Barat Leihitu Morela Berkembang - Mamala Berkembang - Hila Berkembang - Salahutu Tulehu Mandiri - Liang Mandiri - Suli Mandiri - Waai Mandiri - Pulau Haruku Hulaliu Berkembang - Kailolo Berkembang - Oma Berkembang - 179 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Pelauw Berkembang - Saparua Paperu - - Saparua Berkembang - Kulur Berkembang - Amahai Tamailaow Berkembang - Amahai Berkembang - Rutah Berkembang - Seram Utara Sawai Berkembang - Seram Utara Saleman Berkembang - Barat Pasanea Berkembang - Labuan Tertinggal - Gale-Gale Berkembang - Kawasan Tanaman Seram Utara Kobi Berkembang - 3 Pangan Timur Kobi Leaway Berkembang - Samal Berkembang - Waitonipa Berkembang - Morokai Berkembang - Waemusi Berkembang - Wae Asih Berkembang - Marasahua Tertinggal Sangat Tertinggal Sariputih Berkembang - 180 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Kabuhari Tertinggal - Seram Utara Tihuana Tertinggal Sangat Tertinggal Timur Seti Kobisonta Berkembang - Seti Berkembang - Wailoping Berkembang - Waitila Berkembang - Waiputih Berkembang - Tanah Merah Berkembang - Nampto Berkembang - Waimusal Tertinggal - Loping Mulyo Tertinggal - Seram Utara Karlutukara Tertinggal - Barat

Wailulu Berkembang - Maluku Tenggara Kawasan Perdesaan Amdasa Berkembang - 14 Maluku Barat 3 1 Wer Tamrian II Wer Tamrian Sangliat Dol Tertinggal - Sangliat Krawain Berkembang - Lorwembun Berkembang - Kawasan Perdesaan Alusi Batjasi Tertinggal - 2 Kormomolin I Kormomolin Alusi Tamrian Tertinggal - Alusi Bukjalim Tertinggal - 181 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Alusi Kelaan Berkembang Tertinggal Alusi Krawain Berkembang - Kawasan Perdesaan Werain Berkembang - 3 Selaru II Selaru Fursuy Tertinggal -

Eliasa Tertinggal -

15 Papua Merauke 2 1 Daerah Perbatasan Sota Sota Berkembang - Erambu Berkembang - Yanggandur Berkembang - Rawa Biru Tertinggal - Elikobel Bupul IX Berkembang - Kweel Tertinggal - Ulilin Bupul XI Tertinggal - Muting Wan Tertinggal - Selaw Tertinggal - Kolam Tertinggal - Boha Tertinggal - Merauke Bokem Mandiri - Nggolar Berkembang - Buti Berkembang - Daerah Terluar dan Komolom Tertinggal - 2 Tertinggal Kimaam Kumbis Tertinggal Sangat Tertinggal 182 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Sabudom Tertinggal - Tabonji Bamol 1 Tertinggal - Bamol 2 Tertinggal - Yeraha Tertinggal - Suam 1 Tertinggal - Suam 2 - - Iliwayab Wanam Tertinggal - Bibikem Tertinggal - Waan Wetau Tertinggal - Konorau Tertinggal - Waan Tertinggal - Tor Tertinggal - Kladar Tertinggal - Kawe Tertinggal - Sibenda Tertinggal - Sabon Tertinggal - Sabon Tertinggal - Sabon Tertinggal - Sabon Tertinggal - Sabon Tertinggal - Sabon Tertinggal -

183 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Sabon Tertinggal -

Sabon Tertinggal - Kawasan Ketahan Wiantre Berkembang - 16 Papua Keerom 2 1 Pangan Sekanto Jaifuri Mandiri -

2 Kawasan Tanaman kering Sekanto Intainmelyan Tertinggal -

Traimilyan Tertinggal - Kawasan Strategis Kapadiri Tertinggal - 17 Papua Barat Raja Ampat 3 1 Pariwisata Waigeo Utara Waigeo Timur Urbinasopen Tertinggal - Meosmanswar Arborek Tertinggal Tertinggal Yenbuba Tertinggal - Yen Waufnor Tertinggal Tertinggal Sawandarek Tertinggal - Sawinggrai Tertinggal - Kabui - - Friwen Tertinggal - Wawiyai Tertinggal - Waisai - - Waigeo Barat Salio Tertinggal - Salio - - Meos Manggara Tertinggal Tertinggal

184 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Saukabu Tertinggal - Pam Tertinggal - Mutus Tertinggal - Manyaifun Tertinggal Tertinggal Gag Tertinggal Tertinggal Teluk Mayalibit Waifol Tertinggal - Kalitoko Tertinggal - Mumes Tertinggal - Beo Tertinggal - Misool Selatan Batbitiem - - Tomolol Tertinggal - wayelbatam - - gamta Tertinggal - kapatcool Tertinggal - Kofiau tolobi Tertinggal - Deer Berkembang - Batanta Utara Wailebet Tertinggal - Arefi Tertinggal Tertinggal Salawati Jefman Berkembang - Selatan Kawasan Pertanian dan Salawati Waijan Tertinggal - 2 Agrobisnis Tengah Kalobo Berkembang - 185 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KAWASAN PERDESAAN LOKASI STATUS DESA NAMA NO. PROVINSI KABUPATEN JUMLAH NO. NAMA KECAMATAN DESA IPD IDM

Waigeo Utara Kabare Tertinggal - Asukweri Tertinggal - Kawasan Salawati Waijan Tertinggal - 3 Perkebunan Tengah Kalobo Berkembang - Waigeo Utara Kabare Tertinggal -

Asukweri Tertinggal -

18 Papua Barat Sorong 4 1 Kawasan Pertanian Aimas Aimas Tertinggal Sangat Tertinggal Salawati Salawati Berkembang - 2 Kawasan Peternakan Segun Klasegun Berkembang - Klamono SP1 Tertinggal Sangat Tertinggal SP2 Berkembang Sangat Tertinggal 3 Kawasan Perkebunan Maudus Dasri Tertinggal - Warbo Tertinggal - Luwalela Tertinggal - Sayosa Sayosa Tertinggal - Klabot Buk Tertinggal - Klabot Tertinggal - 4 Kawasan Perikanan Beraur Kaas Tertinggal - Wanurian Tertinggal - Sumber: Matriks Data / Informasi Kawasan Perdesaan Kabupaten / Kota yang Diinisiasi Direktorat Jenderal Pembangunan Kawasan Perdesaan Tahun 2015

186 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 17. Daftar Unit Permukiman Transmigrasi Bina di Daerah Tertinggal

KODE NO NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI KAWASAN / KTM KECAMATAN NAMA DESA UPT

13 Sumatera Barat I 1308 Pasaman Barat 1 1308001 Aek Nabirong KWS Kota Balingka/Kinali Kota Bakingka Aek Nabirong

16 Sumatera Selatan II 1605 Musi Rawas 2 1605001 Cecar Bunga Mas/V/F/SP.10 KWS Gunung Kembang BTS Ulu Desa Sungai Naik

61 Kalimantan Barat III 6101 Sambas 3 6101043 Sabung SP.1 KTM Subah Subah Desa Sabung Sebunga 4 6101044 Sebunga - Sajingan Besar Desa Sebunga IV 6111 Kayong Utara 5 6111002 Ds. Kamboja/P. Maya KWS Teluk Melano P. Maya Karimata Desa Kamboja 6 6111003 Sei Mata-mata Sp.3 KWS Teluk Melano Simpang Hilir Desa Sei Mata-mata 7 6111004 Sei Mata-mata Sp.4 KWS Teluk Melano Simpang Hilir Ds.Rantau Panjang 8 6111005 P. Maya Kamata/Ds. Satai Lestari KWS Tanjung Satai Pulau Maya Satai Lestari 9 6111006 Satai Lestari SP.2 KWS Pulau Maya Pulau Maya Satai Lestari V 6106 Kapuas Hulu 10 6106020 Nanga Kalis SP.1 KWS Suhaid/Putussibau Nanga Kalis Ds. Nanga kalis 11 6106021 Keliling Semulung SP.1 KWS Putussibau/Keliling Semulung Embaloh Hilir Kiring Nangka

187 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KODE NO NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI KAWASAN / KTM KECAMATAN NAMA DESA UPT

VI 6104 Ketapang 12 6104001 Sei Besar SP.1 KWS Pematang Gadung Matan Hilir Selatan Desa Sei Besar 13 6104002 Sungai Pelang SP.2 KWS Sungai Besar Matan Hilir Selatan Desa Sungai Pelang VII 6110 Melawi 14 6110001 Lengkong Nyadom SP.1 KWS Lengkong Nyadom/Lengkong Ella Hilir Ds Lengkong Nyadom

62 Kalimantan Tengah VIII 6207 Seruyan

15 6207001 Ds. Tanggul Harapan KWS Seruyan Hilir/Seruyan Seruyan Hilir Ds. Tanggul Harapan

65 Kalimantan Utara IX 6503 Nunukan 16 6503007 Simanggaris SP.5 KTM Simanggaris Nunukan Desa Nunukan Barat

75 Gorontalo X 7502 Boalemo 17 7502002 Dusun Longi Pangea SP.4 KTM Pawonsari Wanasari Saritani 18 7502003 Huwongo/Pangea SP.6 KTM Pawonsari Paguyaman Saritani 19 7502004 Lito KWS Lito Paguyaman Pantai Paguyaman Pantai XI 7504 Pahuwato/Marisa 20 7504001 Marisa V/B KWS Marisa Taluditi Desa Mekarti Jaya XII 7505 Gorontalo Utara 21 7505001 Sumulata IV/ Desa Bulantio Timur KWS Sumalata Sumalata Desa Bulontio

188 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KODE NO NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI KAWASAN / KTM KECAMATAN NAMA DESA UPT

72 Sulawesi Tengah XIII 7209 Tojo Una-Una 22 7209001 Balingara (Garkim) KTM Dataran Bulan Ampana Tete Desa Balingara XIV 7203 Donggala 23 7203001 Tinauka Sp.1 KWS Lalundu Rio Pakava Desa Tinauka 24 7203002 Tinauka Sp.2 KWS Lalundu Rio Pakava Desa Tinauka 25 7203003 Tinauka Sp.3 KWS Lalundu Rio Pakava Desa Tinauka XV 7204 Toli-Toli 26 7204029 Lampasio (Garkim) KWS Lampasio Lampasio/Ogodeide Bambalaga XVI 7207 Buol 27 7207003 Dusun Kokobuka (Garkim) KTM Air Terang Lampasio Desa Lumoli 28 7207005 Poongan KTM Air Terang Bokat Desa Poongan 29 7207006 Moppu KTM Air Terang Bukal Desa Mopu XVII 7210 Sigi 30 7210001 Lemban Tongoa KWS Palolo/Lemban Tongoa Palolo Desa Lemban Tongoa 31 7210002 Lemban Tongoa SP.2 KWS Palolo/Lemban Tongoa Palolo Desa Lemban Tongoa XVIII 7208 Parigi Moutong 32 7208001 Ongka SP.1 KWS Lambunu Mapanga Desa Ongka

74 Sulawesi Tenggara XIX 7406 Bombana 33 7406024 Lengora pantai KWS Kabaena/Lengora Pantai Kabaena Tengah Ds. Lengora

189 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KODE NO NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI KAWASAN / KTM KECAMATAN NAMA DESA UPT

XX 7402 Konawe 34 7402034 Awua Jaya KWS Asinua/Unaaha Asinua Desa Awua Jaya

52 Nusa Tenggara Barat XXI 5203 Lombok Timur 35 5203001 Jeringgo KWS Suale/Jeringgo Swela Desa Perigi XXII 5207 Sumbawa Barat 36 5207001 Tongo II Sp.2 KWS Tongo/Sejorong Sekongkang Desa Talonang Baru XXIII 5205 Dompu 37 5205001 Nangakara Sp 2 KWS Sirinomo/Pekat Pekat Doropeti XXIV 5206 Bima 38 5206009 Sori Panihi Sp.5 KTM Tambora Tambora Kawinda To'i 39 5206010 Rade Dara/Sori Panihi SP.6 KTM Tambora Tambora Kawinda Na'e XXV 5204 Sumbawa 40 5204016 Brang Lamar KWS Lunyuk Lunyuk Emang Lestari

53 Nusa Tenggara Timur XXVI 5308 Ende 41 5308001 Kolikapa KWS Malukaro/Mautenda Malukaro Kolikapa XXVII 5305 Alor 42 5305001 Remasingfui KWS Tanglapui Mataru Selatan Mataru 43 5305002 Kaipera KWS Tanglapui Alor Timur Tanglapui XXVIII 5311 Sumba Timur

190 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KODE NO NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI KAWASAN / KTM KECAMATAN NAMA DESA UPT

44 5311003 La Tappu KWS Kahaungu Eti/Kakah Kahaungu Eti Kalak XXIX 5304 Bellu 45 5304001 Halituku/Ds.Naekasa KWS Taksise Barat/Tanyumanu Tasifeto Barat Desa Naekasa 46 5304002 Ulu Klubuk KWS Wewiku/Tanyumanu Wewiku Weoe XXX 5316 Sumba Barat Daya 47 5316001 Walandimu KWS Kodi Bangedo/Balilido Kodi Bangendo Waipadi XXXI 5312 Sumba Barat 48 5312001 Elopare/Gaura SP.2 KWS Laboya Laboya Barat Gaura XXXII 5314 Rote Ndao 49 5314001 Lidor KWS Batutua Nusamanuk Rote Barat Laut Lidor XXXIII 5302 Timor Tengah Selatan 50 5302001 Klus Kualin KWS Kualin/Koa Kualin Kualin

81 MALUKU XXXIV 8101 Maluku Tengah 51 8101033 Besi SP.1/Huaulu SP.1 KWS Sari Putih/Karlutukara Seram Utara Desa Sawai 52 8101034 Karlutu SP.2 KWS Sari Putih/Karlutukara Seram Utara Barat Desa Kerlutu Utara 53 8101035 Sariputih Sp.2 KTM Kobisonta Seram Utara Timur Dusun Slatele 54 8101036 Tanah Merah KTM Kobisonta Seram Utara Timur Sel Tanah Merah 55 8101037 Karlutu SP.1 KWS Sari Putih/Karlutukara Seram Utara Barat Desa Kerlutu Kara 56 8101039 Sariputih SP.4 KTM Kobisonta Seram Utara Timur

191 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

KODE NO NAMA PROVINSI / KABUPATEN / LOKASI KAWASAN / KTM KECAMATAN NAMA DESA UPT

82 Maluku Utara XXXV 8204 Halmahera Selatan 57 8204036 Fida Sp 6 KWS Lane/Towa Gane Timur Fida XXXVI 8206 Halmahera Timur 58 8206026 Patlean Sp 4 KWS Patlean/Toram Maba Utara Desa Patlen XXXVII 8207 Kep. Morotai 59 8207001 Daruba SP.3 KTM Pulau Morotai Morotae Selatan Desa Dehegila 60 8207002 Dehegila SP.3 KTM Pulau Morotai Morotae Selatan Desa Dehegila

91 Papua XXXVIII 9111 Keerom 61 911103 Senggi Sp.1 KTM Senggi Senggi Woslay 62 911104 Senggi Sp.2 KTM Senggi Senggi Woslay XXXIX 9101 Merauke 63 910106 Tanah Miring SP.1 KTM Salor Tanah Miring Sarsang 64 910107 Salor SP.4 KTM Salor Kurik Selor

92 Papua Barat XXXX 9207 Teluk Wondama 65 9207002 Werianggi KWS Wondesi/Nikiwar Wondesi Desa Wamesa Tengah Sumber: Data Permukiman Transmigrasi Bina Edisi Desember 2015

192 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

Lampiran 18. Daftar Kawasan Perkotaan Baru / Kota Terpadu Mandiri di Daerah Tertinggal

NO PROVINSI KABUPATEN NAMA KAWASAN PUSAT KAWASAN DELINIASI KECAMATAN

SANGGAR 1 NUSA TENGGARA BARAT BIMA KTM TAMBORA SORI PONIHI TAMBORA LABANGKA 2 NUSA TENGGARA BARAT SUMBAWA KTM LABANGKA LABANGKA MARONGE PLAMPANG BIBOKI ANLEU BIBOKI MOENLEU DESA/KELURAHAN PONU DAN 3 NUSA TENGGARA TIMUR TIMOR TENGAH UTARA KTM PONU INSANA SEBAGIAN TUAMENSE INSANA UTARA NAIBENU P. MAYA KARIMATA SEPONTI 4 KALIMANTAN BARAT KAYONG UTARA KTM GERBANG KAYONG SEPONTI SIMPANG HILIR TELUK BATANG SAJAD 5 KALIMANTAN BARAT SAMBAS KTM SUBAH BALAI GEMURUH SEJANGKUNG SUBAH

KTM GERBANG MAS PALOH 6 KALIMANTAN BARAT SAMBAS DUSUN ARUK PERKASA SAJINGAN BESAR SEBATIK 7 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN KTM SEBATIK SEBATIK BARAT

8 KALIMANTAN UTARA NUNUKAN KTM SEIMANGGARIS SRI NANTI SEI MANGGARIS

193 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

NO PROVINSI KABUPATEN NAMA KAWASAN PUSAT KAWASAN DELINIASI KECAMATAN

AMPANA TAMPABATU DUSUN 9 SULAWESI TENGAH TOJO UNA-UNA KTM PADAULOYO AMPANA TETE PADAULOYO ULUBONGKA BOLANO LAMBUNU MEPANGA 10 SULAWESI TENGAH PARIGI MOUTONG KTM BAHARI TOMINI RAYA BOLANO BARAT MOUTONG TAOPA BOKAT BUKAL 11 SULAWESI TENGAH BUOL KTM AIR TERANG AIR TERANG MOMUNU TILOAN PAGUYAMAN 12 GORONTALO BOALEMO KTM PAWONSARI MAKMUR (BONGO II) WONOSARI BUDONG-BUDONG 13 SULAWESI BARAT MAMUJU TENGAH KTM TOBADAK TOBADAK TOBADAK TOPOYO SERAM UTARA TIMUR KOBI 14 MALUKU MALUKU TENGAH KTM KOBISONTA KOBISONTA SERAM UTARA TIMUR SETI

MOROTAI BARAT MOROTAI JAYA 15 MALUKU UTARA MOROTAI KTM MOROTAI DARUBA MOROTAI SELATAN MOROTAI TIMUR MOROTAI UTARA

194 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]

NO PROVINSI KABUPATEN NAMA KAWASAN PUSAT KAWASAN DELINIASI KECAMATAN

ANIMHA KURIK 16 PAPUA MERAUKE KTM SALOR KURIK MALIND SEMANGGA TANAH MIRING 17 PAPUA MERAUKE KTM MUTING MUTING MUTING SENGGI 18 PAPUA KEEROM KTM SENGGI WARIS Sumber: Data 48 Kota Terpadu Mandiri

195 [Data dan Informasi Penyiapan Pembangunan Daerah Tertinggal]