BAB III KONDISI OBJEKTIF TEMPAT PENELITIAN A. Gambaran Umum

Total Page:16

File Type:pdf, Size:1020Kb

BAB III KONDISI OBJEKTIF TEMPAT PENELITIAN A. Gambaran Umum BAB III KONDISI OBJEKTIF TEMPAT PENELITIAN A. Gambaran Umum Kota Cirebon Kota Cirebon adalah salah satu kota yang berada di Provinsi Jawa Barat, Indonesia. Kota ini berada di pesisir utara Pulau Jawa atau yang dikenal dengan jalur pantura yang menghubungkan Jakarta-Cirebon- Semarang-Surabaya. Pada awalnya Cirebon berasal dari kata sarumban, Cirebon adalah sebuah dukuh kecil yang dibangun oleh Ki Gedeng Tapa. Lama-kelamaan Cirebon berkembang menjadi sebuah desa yang ramai yang kemudian diberi nama Caruban (carub dalam bahasa Cirebon artinya bersatu padu). Diberi nama demikian karena di sana bercampur para pendatang dari beraneka bangsa diantaranya Sunda, Jawa, Tionghoa, dan unsur-unsur budaya bangsa Arab, agama, bahasa, dan adat istiadat. kemudian pelafalan kata caruban berubah lagi menjadi carbon dan kemudian cerbon. Selain karena faktor penamaan tempat penyebutan kata Cirebon juga dikarenakan sejak awal mata pecaharian sebagian besar masyarakat adalah nelayan, maka berkembanglah pekerjaan menangkap ikan dan rebon (udang kecil) di sepanjang pantai, serta pembuatan terasi, petis dan garam. Dari istilah air bekas pembuatan terasi atau yang dalam bahasa Cirebon disebut (belendrang) yang terbuat dari sisa pengolahan udang rebon inilah berkembang sebutan cai-rebon (bahasa sunda : air rebon), yang kemudian menjadi Cirebon. Gambaran umum kota Cirebon selanjutnya di klasifikasikan dalam beberapa bagian yaitu, sebagai berikut: 1. Geografi Kota Cirebon terletak pada 6°41′LU 108°33′BT pantai Utara Pulau Jawa, bagian timur Jawa Barat, memanjang dari barat ke timur 8 kilometer, Utara ke Selatan 11 kilometer dengan ketinggian dari permukaan laut 5 meter (termasuk dataran rendah). Kota Cirebon dapat 69 70 ditempuh melalui jalan darat sejauh 130 km dari arah Kota Bandung dan 258 km dari arah Kota Jakarta. Kota Cirebon terletak pada lokasi yang strategis dan menjadi simpul pergerakan transportasi antara Jawa Barat dan Jawa Tengah. Letaknya yang berada di wilayah pantai menjadikan Kota Cirebon memiliki wilayah dataran yang lebih luas dibandingkan dengan wilayah perbukitannya. Luas Kota Cirebon adalah 37,54 km2 dengan dominasi penggunaan lahan untuk perumahan (32%) dan tanah pertanian (38%). Wilayah Kotamadya Cirebon dilalui oleh beberapa sungai di antaranya Sungai Kedung Pane, Sungai Sukalila, Sungai Kesunean, dan Sungai Kalijaga. Sebelah Utara dibatasi Sungai Kedung Pane, Sebelah Barat dibatasi Sungai Banjir Kanal, Kabupaten Cirebon, Sebelah Selatan dibatasi Sungai Kalijaga, Sebelah Timur dibatasi Laut Jawa. Sebagian besar wilayah merupakan dataran rendah dengan ketinggian antara 0-2000 dpl, sementara kemiringan lereng antara 0-40 % di mana 0-3 % merupakan daerah berkarateristik kota, 3-25 % daerah transmisi dan 25-40 % merupakan pinggiran. 2. Iklim Tabel 3.1. Curah Hujan dan Temperatur Kota Cirebon Bulan Curah Hujan (mm) Bulan Temperatur 2014 2014 Januari 710.40 Januari 27.45 Februari 319.70 Februari 26.15 Maret 243.40 Maret 28.85 April 216 April 27.50 Mei 85 Mei 28.75 Juni 169.50 Juni 28.35 Juli 62 Juli 27.10 Agustus 0 Agustus 26.95 September 0 September 27.15 Oktober 37 Oktober 27.60 November 66.70 November 28.25 Desember 459.40 Desember 27.75 Tahunan 2369.10 Tahunan 27.65 71 Kota Cirebon termasuk daerah iklim tropis, Rata-rata curah hujan tahunan di kota Cirebon ± 2369.10 mm/tahun. Berdasarkan klasifikasi iklim Schmidt-Ferguson, iklim di kota Cirebon termasuk dalam tipe iklim C dengan nilai Q ± 37,5% (persentase antara bulan kering dan bulan basah). Musim hujan jatuh pada bulan Oktober-April, dan musim kemarau jatuh pada bulan Juni-September. Rata-rata Temperatur tahunan di kota Cirebon ± 27.65 derajat celcius/tahun. Keadaan angin terdapat tiga macam angin : a. Angin Musim Barat : antara Desember sampai Maret b. Angin Pancaroba : antara April sampai November c. Angin Musim Timur : antara Mei sampai Oktober 3. Etimologi Cirebon dikenal dengan nama Kota Udang dan Kota Wali. Selain itu kota Cirebon disebut juga sebagai Caruban Nagari (penanda gunung Ceremai) dan Grage (Negeri Gede dalam bahasa Cirebon berarti kerajaan yang luas). Sebagai daerah pertemuan budaya antara Suku Jawa, Suku Sunda, Bangsa Arab, Bangsa China dan para pendatang dari Eropa sejak beberapa abad silam, masyarakat Cirebon dalam berbahasa biasa menyerap kosakata bahasa-bahasa tersebut kedalam bahasa Cirebon. misalkan saja, kata Murad yang artinya bersusun (serapan dari bahasa arab), kata taocang yang berarti kucir (serapan dari bahasa cina), serta kata sonder yang berarti tanpa (serapan dari bahasa eropa). 4. Sejarah Menurut Manuskrip Purwaka Caruban Nagari, pada abad 15 di pantai Laut Jawa ada sebuah desa nelayan kecil bernama Muara Jati. Pada waktu itu sudah banyak kapal asing yang datang untuk berniaga dengan penduduk setempat. Pengurus pelabuhan adalah Ki Gedeng Alang-Alang yang ditunjuk oleh penguasa Kerajaan Galuh (Pajajaran). Dan di pelabuhan ini juga terlihat aktivitas Islam semakin berkembang. Ki Gedeng Alang-Alang memindahkan tempat permukiman ke tempat permukiman baru di Lemahwungkuk, 5 km arah selatan mendekati kaki 72 bukit menuju kerajaan Galuh. Sebagai kepala permukiman baru diangkatlah Ki Gedeng Alang-Alang dengan gelar Kuwu Cerbon. Pada Perkembangan selanjutnya, Pangeran Walangsungsang, putra Prabu Siliwangi ditunjuk sebagai Adipati Cirebon dengan Gelar Cakrabumi. Pangeran inilah yang mendirikan Kerajaan Cirebon, diawali dengan tidak mengirimkan upeti kepada Raja Galuh. Oleh karena itu Raja Galuh mengirimkan utusan ke Cirebon Untuk menanyakan upeti rebon terasi ke Adipati Cirebon, namun ternyata Adipati Cirebon berhasil meyakinkan para utusan atas kemerdekaan wilayah Cirebon. Dengan demikian berdirilah daerah otonomi baru di Cirebon dengan Pangeran yang menjabat sebagai adipati dengan gelar Cakrabuana. Berdirinya daerah Cirebon menandai diawalinya Kerajaan Islam Cirebon dengan pelabuhan Muara Jati yang aktivitasnya berkembang sampai kawasan Asia Tenggara Kemudian pada tanggal 7 Januari 1681 Cirebon secara politik dan ekonomi berada dalam pengawasan pihak VOC, setelah penguasa Cirebon waktu itu menandatangani perjanjian dengan VOC. Pada tahun 1858, di Cirebon terdapat 5 toko eceran dua perusahaan dagang. Pada tahun 1865, tercatat ekspor gula sejumlah 200.000 pikulan (kuintal), dan pada tahun 1868 ada tiga perusahaan Batavia yang bergerak di bidang perdagangan gula membuka cabang di Cirebon. Pada tahun 1877 Cirebon sudah memiliki pabrik es. Pipa air minum yang menghubungkan sumur-sumur artesis dengan perumahan dibangun pada tahun 1877. Pada masa kolonial pemerintah Hindia Belanda, tahun 1906 Cirebon disahkan menjadi Gemeente Cheribon dengan luas 1.100 ha dan berpenduduk 20.000 jiwa (Stlb. 1906 No. 122 dan Stlb. 1926 No. 370). Kemudian pada tahun 1942, Kota Cirebon diperluas menjadi 2.450 ha dan tahun 1957 status pemerintahannya menjadi Kotapraja dengan luas 3.300 ha, setelah ditetapkan menjadi Kotamadya tahun 1965 luas wilayahnya menjadi 3.600 ha. 73 5. Pemerintahan Setelah berstatus Gemeente Cirebon pada tahun 1906, kota ini baru dipimpin oleh seorang Burgermeester (wali kota) pada tahun 1920 dengan wali kota pertamanya adalah J.H. Johan. Kemudian dilanjutkan oleh R.A. Scotman pada tahun 1925. Pada tahun 1926 Gemeente Cirebon ditingkatkan statusnya oleh pemerintah Hindia Belanda menjadi stadgemeente, dengan otonomi yang lebih luas untuk mengatur pengembangan kotanya. Selanjutnya pada tahun 1928 dipilih J.M. van Oostrom Soede sebagai wali kota berikutnya. Pada masa pendudukan tentara Jepang ditunjuk Asikin Nataatmaja sebagai Shitjo (wali kota) yang memerintah antara tahun 1942-1943. Kemudian dilanjutkan oleh Muhiran Suria sampai tahun 1949, sebelum digantikan oleh Prinata Kusuma. Setelah proklamasi kemerdekaan Indonesia, pemerintah Kota Cirebon berusaha mengubah citra Kota Cirebon yang telah terbentuk pada masa kolonial Belanda dengan simbol dan identitas kota yang baru, berbeda dari sebelumnya. di mana kota ini dikenal dengan semboyannya per aspera ad astra (dari duri onak dan lumpur menuju bintang), kemudian diganti dengan motto yang digunakan saat ini. Pada tahun 2010 berdasarkan survei persepsi kota-kota di seluruh Indonesia oleh Transparency International Indonesia (TII), kota ini termasuk kota terkorup di Indonesia bersama dengan Kota Pekanbaru, hal ini dilihat dari Indeks Persepsi Korupsi Indonesia (IPK-Indonesia) 2010 yang merupakan pengukuran tingkat korupsi pemerintah daerah di Indonesia, kota ini sama-sama mendapat nilai IPK sebesar 3.61, dengan rentang indeks 0 sampai 10, 0 berarti dipersepsikan sangat korup, sedangkan 10 sangat bersih. Total responden yang diwawancarai dalam survei yang dilakukan antara Mei dan Oktober 2010 adalah 9237 responden, yang terdiri dari para pelaku bisnis. 74 6. Pembagian Wilayah Kecamatan di Kota Cirebon adalah: a. Harjamukti b. Kejaksan c. Kesambi d. Lemahwungkuk e. Pekalipan Wilayah administrasi Pemerintah Kota Cirebon berluas 38,10 km2, pada tahun 2014 terdiri dari 5 wilayah kecamatan, 22 kelurahan, 247 Rukun Warga (RW), dan 1.352 Rukun Tetangga (RT). Harjamukti merupakan kecamatan terluas (47%), kemudian berturut-turut Kesambi (22%), Lemahwungkuk (17%), Kejaksan (10%) dan Pekalipan (4%). Pegawai Negeri Sipil (PNS) yang bekerja di Pemerintahan Kota Cirebon pada tahun 2015 mencapai 6.197 orang. Sementara itu, anggota DPRD Kota Cirebon pada tahun 2015 sebanyak 36 orang, yang terdiri 26 laki-laki dan 10 perempuan. Anggota DPRD tersebut terbagi kedalam 9 fraksi, Anggota fraksi terbanyak adalah Fraksi PDIP dengan 7 anggota, Fraksi Golkar 6 anggota,Fraksi Partai Nasdem 4 anggota, Fraksi Partai Gerindra 3 anggota,
Recommended publications
  • DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL I HALAMAN PENGESAHAN Ii KATA
    DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL i HALAMAN PENGESAHAN ii KATA PENGANTAR iii PERNYATAAN HASIL KARYA PRIBADI v PERNYATAAN PUBLIKASI LAPORAN vi DAFTAR ISI vii DAFTAR GAMBAR x BAB 1 PENDAHULUAN 1 1.1 Latar Belakang 1 1.2 Permasalahan 2 1.3 Tujuan Perancangan 2 1.4 Sumber dan Teknik Pengumpulan data 3 1.5 Skema Perancangan 4 BAB II LANDASAN TEORI 5 2.1 Pariwisata 5 2.2 Pemasaran 6 2.2.1 Pengertian Pemasaran 6 2.2.2 Mengidentifikasi Peluang Pemasaran dengan STP 7 2.2.3 Bauran Pemasaran dengan 4P 8 2.2.4 Pemasaran Pariwisata 9 2.2.5 Fokus pemasaran pariwisata 9 2.3 Promosi 10 2.3.1 Pengertian dan Tujuan Promosi 10 2.3.2 Promotion Mix 11 2.3.3 Menganalisa Lingkungan dengan SWOT 12 2.4 Komunikasi 12 Universitas Kristen Maranatha 2.4.1 Macam-Macam Komunikasi 13 2.5 Desain Komunikasi Visual (DKV) 14 2.5.1 Tahapan Membuat Desain Komunikasi Visual 14 BAB III DATA DAN ANALISIS MASALAH 16 3.1 Data dan Fakta 16 3.1.1 Sekilas Tentang Kota Cirebon 16 3.1.2 Cirebon Promotion Center 19 3.1.3 Dampak Krisis Global Terasa Sampai ke Cirebon 21 3.1.4 Hasil Observasi ke Kota Cirebon 22 3.2 Analisis Terhadap Permasalahan 41 3.2.1 Analisa dengan STP 42 3.2.2 Bauran pemasaran dengan 4P 42 3.2.3 SWOT 43 BAB IV PEMECAHAN MASALAH 45 4.1 Konsep Komunikasi 45 4.2 Konsep Kreatif 45 4.3 Konsep Media 46 4.4 Hasil Karya 47 4.4.1 Buku 47 4.4.2 Website 54 4.4.3 Media Promosi Pendukung 58 4.4.4 Bugeting 61 BAB V PENUTUP 62 5.1 Kesimpulan 62 4.2 Saran 62 DAFTAR PUSTAKA LAMPIRAN Universitas Kristen Maranatha KOMENTAR DAN SARAN PENGUJI DATA PENULIS Universitas Kristen Maranatha DAFTAR GAMBAR Gambar 3.1.
    [Show full text]
  • The Islamic Traditions of Cirebon
    the islamic traditions of cirebon Ibadat and adat among javanese muslims A. G. Muhaimin Department of Anthropology Division of Society and Environment Research School of Pacific and Asian Studies July 1995 Published by ANU E Press The Australian National University Canberra ACT 0200, Australia Email: [email protected] Web: http://epress.anu.edu.au National Library of Australia Cataloguing-in-Publication entry Muhaimin, Abdul Ghoffir. The Islamic traditions of Cirebon : ibadat and adat among Javanese muslims. Bibliography. ISBN 1 920942 30 0 (pbk.) ISBN 1 920942 31 9 (online) 1. Islam - Indonesia - Cirebon - Rituals. 2. Muslims - Indonesia - Cirebon. 3. Rites and ceremonies - Indonesia - Cirebon. I. Title. 297.5095982 All rights reserved. No part of this publication may be reproduced, stored in a retrieval system or transmitted in any form or by any means, electronic, mechanical, photocopying or otherwise, without the prior permission of the publisher. Cover design by Teresa Prowse Printed by University Printing Services, ANU This edition © 2006 ANU E Press the islamic traditions of cirebon Ibadat and adat among javanese muslims Islam in Southeast Asia Series Theses at The Australian National University are assessed by external examiners and students are expected to take into account the advice of their examiners before they submit to the University Library the final versions of their theses. For this series, this final version of the thesis has been used as the basis for publication, taking into account other changes that the author may have decided to undertake. In some cases, a few minor editorial revisions have made to the work. The acknowledgements in each of these publications provide information on the supervisors of the thesis and those who contributed to its development.
    [Show full text]
  • Bab Iv Gambaran Umum
    BAB IV GAMBARAN UMUM A. Gambaran Umum Lokasi 1. Geografis. Kota Cirebon terletak pada posisi 108.33º dan 6.41º Lintang Selatan pada pantai Utara Pulau Jawa, bagian timur Jawa Barat, memanjang dari barat ke timur ± 8 kilometer, Utara Selatan ± 11 kilometer dengan ketinggian dari permukaan laut ± 5 meter dengan demikian Kota Cirebon merupakan daerah dataran rendah dengan luas wilayah administrasi ± 37,35 km² atau ± 3.735,8 hektar. 1) Sebelah Utara : Sungai Kedung Pane 2) Sebelah Barat : Sungai Banjir Kanal atau Kabupaten Cirebon 3) Sebelah Selatan : Sungai Kalijaga 4) Sebelah Timur : Laut Jawa 2. Iklim, Air Tanah dan Sungai Kota Cirebon termasuk daerah iklim tropis, dengan suhu udara minimum rata-rata 24,13 ºC dan maksimun rata-rata 31,18 ºC dan banyaknya curah hujan 2.369,1 mm per tahun dengan hari hujan 84 hari. Keadaan air tanah pada umumnya dipengaruhi oleh intrusi air laut, sehingga kebutuhan air bersih masyarakat untuk keperluan minum sebagian besar bersumber dari pasokan Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Kota Cirebon yang sumber mata airnya berasal dari Kabupaten Kuningan. Sedangkan untuk keperluan lainnya sebagian 45 46 besar diperoleh dari sumur dengan kedalaman antara dua meter sampai dengan enam meter, di samping itu ada beberapa daerah atau wilayah kondisi air tanah relatif sangat rendah dan rasanya asin karena intrusi air laut dan tidak dapat digunakan untuk keperluan air minum. Tanah sebagian subur dan sebagian kurang produktif disebabkan tanah pantai yang semakin luas akibat endapan sungai-sungai. Umumnya tanah di Kota Cirebon adalah tanah jenis regosal yang berasal dari endapan lava dan piroklasik (pasir, lempung, tanah liat, tupa, breksi lumpur dan kerikil).
    [Show full text]
  • Laporan Individu Kegiatan Praktik Pengalaman Lapangan (Ppl)
    LAPORAN INDIVIDU HALAMAN PENGESAHAN KEGIATAN PRAKTIK PENGALAMAN LAPANGAN (PPL) UNY Yang bertanda tangan dibawah ini, kami pembimbing kegiatan PPL UNY di SMK N DI SMK N 3 WONOSARI 3 Wonosari, Jl. Pramuka No. 8 Wonosari Gunungkidul Yogyakarta menerangkan Jl. Pramuka No. 8 Wonosari Gunungkidul Yogyakarta dengan sesungguhnya bahwa mahasiswa dibawah ini : Nama : Aisyah Kuncoro Putri NIM : 13511241021 Jurusan : Pendidikan Teknik Boga Telah melaksanakan kegiatan PPL di SMK N 3 Wonosari dari hari Sabtu, 15 Juli 2016 sampai hari Kamis, 15 September 2016. Hasil kegiatan mencakup dalam naskah laporan ini. Wonosari, 15 September 2016 Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pembimbing Dr. Marwanti M.Pd Rustina Anjar R, S.Pd NIP. 195703131983 2 001 NIP. 19790228 200801 2 008 Mengetahui, Kepala Sekolah Koordinator PPL Disusun Oleh : SMK N 3 Wonosari SMK N 3 Wonosari Aisyah Kuncoro Putri NIM : 13511241021 Dra. Susiyanti, M.Pd. Agus Harmadi, S.Pd., MBA. NIP. 19640219 199003 2 005 NIP. 19750525 200604 1 015 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK BOGA JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK BOGA DAN BUSANA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2016 i ii KATA PENGANTAR Sebagai manusia biasa, penulis tentunya menyadari bahwa dalam penyusunan laporan masih ada banyak hal kekurangan yang saat ini mungkin belum dapat di Puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat sempurnakan. Maka dari hal itu dengan penuh keikhlasan penulis mengharapkan dan hidayah-Nya sehingga penulis dapat melaksanakan Praktik Pengalaman kritik dan saran yang membangun dari semua pihak mana saja untuk menjadi suatu Lapangan di SMK NEGERI 3 WONOSARI serta dapat menyelesaikan laporan kelengkapan laporan ini dimasa yang akan datang. pelaksanaan Praktik Pengalaman Lapangan UNY tahun 2016.
    [Show full text]
  • Efforts to Preserve Public Interest in Traditional
    Volume 1, Number 2, January, 2020 p-ISSN: 2777-0915 | e-ISSN 2797-6068 EFFORTS TO PRESERVE PUBLIC INTEREST IN TRADITIONAL CULINARY PRODUCTS IN ORDER TO IMPROVE THE COMMUNITY'S ECONOMY Askarno Universitas Kuningan E-mail : [email protected] Keywords Abstract Efforts to preserve traditional culinary are one Traditional form of protecting traditional culinary delights from the Culinary, Youth variety of western foods that enter Indonesia, especially in the Category, Adult Cirebon region. The goal is to preserve food that is rarely Category traded, even less demanded, therefore researchers want to design a right agarma scheme that still exists in the current era of modernization. This research method with quantitative Article Info methods with the number of respondents classified into 2 Accepted: categories, namely adolescents 12-21 and adults 22-35 years January, 4th 2020 so a total of 30 respondents. The results of this study are Revised: adolescent categories, taste, appearance and presentation January, 12nd 2020 are important in choosing a food. Meanwhile, the adult Approved: category chooses taste, appearance, price, distribution, image and presentation. Traditional culinary interest is an January, 14th 2020 identity of a region and has a cultural entity, that is, 56% of respondents in the youth category choose food because there are cultural values and beliefs in it, and 83% of respondents in the adult category say the same thing. Overall 67% of respondents or the majority of respondents chose food because of cultural values, beliefs. Constraints and the development of traditional food have been evaluated with the advice of researchers, one of which is promoting traditional food with online media, then changing the packaging as attractive as possible with a trademark as a characteristic, easy to remember.
    [Show full text]
  • BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Pertumbuhan Bisnis Di Era Globalisasi Saat Ini Memacu Negara-Negara Di Dunia
    BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Pertumbuhan bisnis di era globalisasi saat ini memacu negara-negara di dunia untuk sebaik mungkin meningkatkan perekonomian negaranya. Diantaranya bisnis yang berkembang saat ini adalah sektor industri pariwisata yang sedang dialami oleh Indonesia. Indonesia memiliki potensi yang kompetitif dibandingkan dengan negara lain dalam bidang industri pariwisata. Banyak keunikan dan keanekaragaman budaya dan wisata yang dimiliki Indonesia. Keunikan sumber daya yang dimiliki oleh suatu wilayah, adalah suatu anugrah yang apabila dikelola dengan baik dapat memberikan keuntungan berbagi pihak. Faktor-faktor tersebut membuat pariwisata di Indonesia mengalami peningkatan jumlah kunjungan wisatawan mancanegara yang signifikan pada setiap tahunnya. Indonesia memiliki 33 destinasi wisata yang tersebar di seluruh pelosok wilayah Republik Indonesia. Namun, pertumbuhan pariwisata di wilayah Indonesia ini tidak merata. Tercatat bahwa hanya 16 daerah yang menyerap 90 persen wisatawan domestik dan mancanegara. Ke-16 destinasi wisata itu adalah Bandung, Jakarta, Yogyakarta, Batam, Bali, Toba, Karakatau, Tanah Toraja, Lombok, Semarang, Jawa, Sumbar, Manado, Sangalaki, Komodo dan Kupang (Kemenbudpar, 2011). Untuk peringkat teratas dari ke-16 destinasi wisata ini, peringkat pertama ditempati oleh Bali. Selain itu, Jawa juga merupakan salah satu destinasi wisata yang termasuk dalam 16 destinasi wisata Indonesia yang diminati wisatawan, karena Ninon Nur Ainun Nisa, 2013 Efektivitas Special Event Bersifat Edutainment
    [Show full text]
  • 207 Sega Jamblang, Icon Kuliner Pengembangan
    Collaborative Governance dalam Pengembangan Pariwisata di Indonesia SEGA JAMBLANG, ICON KULINER PENGEMBANGAN PARIWISATA KOTA CIREBON (DALAM PERSPEKTIF SEJARAH) Yoyon Indrayana1 dan Tri Yuniningsih2 Abstract Sega jamblang is said to have originated from a village in the west of Cirebon Regency, namely Jamblang village, Cirebon. Sega jamblang or in Indonesian means jamblang rice is white rice wrapped in teak leaves with various side dishes. According to the history that developed in the sega jamblang community began during the Kedondong War (1753-1773), the war of the Cirebon people against the Dutch invaders, or when the construction of the Anyer-Panarukan road (1809- 1810) was carried out by Daendels, the Governor General of the Netherlands at that time . While there is another history that tells that sega jamblang began when the construction of the first Sugar Factory was made in Cirebon in 1847. Traditional foods, including sega jamblang, play an important role in food security and independence. All types of traditional food are generally made with local potential, it is not possible to use imported raw materials. At present it is certain that almost every tourist who comes to visit the city of Cirebon in addition to enjoying the attractions, they also stop by to enjoy sega jamblang. Cirebon culinary is actually not only as clear, but there are still many others, such as; Empal Gentong, nasi Lengko, Gejrot tofu, Docang, Satay Sate, Koclok Noodle, and others, but of all the main goals are sega jamblang. Sega Jamblang has become a culinary icon for tourism development in the city of Cirebon. Keywords : Jamblang Rice, Kedongdong War, Anyer-Panarukan Road, Sugar Factory, Culinary Icons.
    [Show full text]
  • Hibah Bersaing
    LAPORAN AKHIR HIBAH BERSAING MODEL PENGEMBANGAN LANSKAP BUDAYA BERDASARKAN WISATA RELIJI BAGI CIREBON Tahun ke 1 dari rencana 2 tahun Ketua Peneliti: DHINI DEWIYANTI TANTARTO, Ir.,MT NIDN. 421116601 Anggota: DINI ROSMALIA, ST., M.Si NIDN. 0303067002 JURUSAN TEKNIK ARSITEKTUR FAKULTAS TEKNIK DAN ILMU KOMPUTER UNIVERSITAS KOMPUTER INDONESIA NOVEMBER 2014 ii RINGKASAN Suatu kebudayaan pada suatu masyarakat tidak terbentuk begitu saja, tetapi selalu melalui proses kesejarahan yang panjang, lengkap dengan berbagai interaksi dan perbaurannya sehingga membentuk suatu budaya yang khas dan mencirikan keunikan lokalnya. Hasil interaksi antara budaya suatu masyarakat dengan lingkungannya dapat menciptakan suatu kawasan yang unik, khas dan spesifik yang dapat disebut cultural landscape atau lanskap budaya. Suatu lanskap budaya yang berada pada bentangan kota merupakan gambaran konkrit dari suatu budaya yang terbentuk pada kawasan bahkan kota tersebut. Keunikan dan kekhasan yang ditampilkan pada kawasan merupakan hasil dari perkembangan peradaban manusia yang berlangsung dari waktu ke waktu dalam bentuk kebudayaan sebagai suatu sumberdaya heritage yang perlu dijaga dan dilestarikan. Menjaga dan melestarikan keberadaan lanskap budaya pada suatu kawasan berarti menjaga warisan bangsa untuk generasi yang akan datang. Salah satu kota di Indonesia yang berpotensi untuk memperlihatkan lanskap budayanya adalah Cirebon. Keunikan dan kesejarahan kota muncul akibat adanya akulturasi budaya yang berasal dari berbagai suku bangsa, agama, dan kepercayaan, di antaranya yaitu Sunda, Jawa, China, dan Arab, serta adanya pengaruh Islam, Kristen, Katholik, Budha, Hindu, dan Kong Hu Cu. Pencampuran budaya berkembang dan membentuk fisik kota dan kehidupannya selama berabad-abad. Cirebon juga merupakan salah satu kota yang disinggahi oleh salah satu wali penyebaran agama Islam yaitu Sunan Kalijaga atau Syekh Syarif Hidayatullah, sehingga masjid-masjid yang ada di Cirebonpun merupakan salah salah satu tujuan wisata reliji.
    [Show full text]
  • STRATEGI PENGEMBANGAN URBAN HERITAGE TOURISMKOTA CIREBON, Theresia Budi Jayanti JAWA BARAT
    STRATEGI PENGEMBANGAN URBAN HERITAGE TOURISMKOTA CIREBON, Theresia Budi Jayanti JAWA BARAT STRATEGI PENGEMBANGAN URBAN HERITAGE TOURISM KOTA CIREBON, JAWA BARAT Theresia Budi Jayanti Jurusan Arsitektur Fakultas Teknik Universitas Tarumanagara Jl. Letjen S. Parman No. 1 Jakarta Barat *Email: [email protected] ABSTRACT Tourism potential of a city can be developed through the city’s historical heritage. The history of Cirebon began around the 15th century, a small village in the Java Sea Coast named Muara Jati and its develop into the kingdom with a King named Walangsungsang (Cakrabumi). In the years 1529-1945, the Kingdom of Cirebon developed into four (4) Royal Palaces, namely: Karatons Kasepuhan, Royal Palaces Kanoman, Royal Palaces Kacirebonan and the Royal Palaces Kaprabonan. It’s cause Cirebon City has potential historical sights. Seeing the potential access of existing and historical value, Cirebon City tourism can be developed through the concept of urban heritage tourism. This study aims to discover the potential and strategies for developing the urban heritage tourism concept in Cirebon City. The research method used descriptive qualitative approach. Primary data obtained by field observations and documentation. Secondary data were obtained through, journals, books and the Internet data that is relevant. Then analysis of urban heritage tourism development strategy through a SWOT analysis. The findings are: access, historic building, cultural daily life, community and government is crucial in the development of urban heritage tourism Cirebon City. Keywords: stategy, urban heritage tourism, Cirebon. PENDAHULUAN dan/atau aktivitas dan fasilitas yang saling berhubungan dan memiliki daya tarik tersendiri Dalam perkembangan perekonomian di sehingga dapat menarik minatwisatawan atau Indonesia, sektor pariwisata merupakan salah pengunjung untuk mengunjungi suatu daerah satu faktor penting.
    [Show full text]
  • 68 Ina Helena Agustina, Astri Mutia Ekasari , Irland Fardani
    Ethos (Jurnal Penelitian dan Pengabdian Masyarakat): 68-81 SISTEM RUANG KERATON KANOMAN DAN KERATON KACIREBONAN THE SPASIAL SYSTEM KERATON KANOMAN DAN KERATON KACIREBONAN 1 2 3 Ina Helena Agustina, Astri Mutia Ekasari , Irland Fardani 1,2,3Fakultas Teknik, Universitas Islam Bandung, Jl. Tamansari No. 1 Bandung 40116 email: [email protected]; [email protected]; [email protected] Abstract. Keraton Kanoman and Kacirebonan have a history of the entry of Islam in West Java. Currently both keraton still have the building intact. In addition, there are also descendants who continue the tradition of the palace. The spatial system of the palace still follows the pattern of the past space. Similarly, the structure of the building. The purpose of writing this paper is to examine the phenomenon of contemporary space in Kanoman palace and Kacirebonan palace. This scientific paper is a research product using Husserl Phenomenology method. The results show the phenomenon of space pattern equation in the palace of Cirebon is the king's residence is the highest peak. Besides the palace in Cirebon facing north. In the North there is the Tomb of Sunan Gunung Djati located on Mount Sembung. This shows the parallel between the worldly life and the end. This phenomenon shows that space and place has something that is intangible, this is evidenced by the phenomenon of layout and the composition of the palace Kanoman and Keraton Kacirebonan. Keywords: Space, Kanoman Keraton, Kacirebonan Keraton. Abstrak. Keraton Kanoman dan Keraton Kacirebonan merupakan bukti fisik sejarah masuknya Agama Islam di Jawa bagian Barat. Saat ini kedua keraton tersebut masih berdiri kompleks bangunannya secara utuh.
    [Show full text]
  • Indication of Source in West Java Province: the First Government's Certification on Local Products in Indonesia
    Indication of Source in West Java Province: the First Government's Certification on Local Products in Indonesia Miranda Risang Ayu Palar, S.H., LL.M., Ph.D. Head of Intellectual Property Centre for Regulation and Application Studies, Department of Law on Information Technology and Intellectual Property, Faculty of Law, Universitas Padjadjaran, West Java, Indonesia Intellectual Property Rights Exclusive Rights Communal IPR Inclusive Rights Intellectual Property Rights Individual IPR Exclusive Rights Communal Intellectual Property Rights Exclusive Rights Lisbon System Paris Convention System EU System TRIPS Agreement Trade Names Controlled Appellations of Origin Geographical Collective Marks Indications Protected Designations of Certification Origin Marks Traditional Indications Specialized of Source Guarrantee Communal Intellectual Property Rights Inclusive Rights Moral Rights Economic & Moral Rights Traditional Intangible Traditional Genetic Indications Cultural Cultural Knowledge Resources of Source Heritage Expression IS, GI, AO in International Legal Instruments Indications of Source (IS) . Paris Convention for the Protection of Industrial Property of 1883 and the 1911 Revision . Madrid Agreement of 1891 for the Repression of False or Deceptive Indications of Source on Goods Geographical Indications (GIs) . Agreement on the Establishment of the World Trade Organization – Agreement on the Trade Related Aspects of Intellectual Property Rights 1994 IS, GIs, AO in International Legal Instruments Appellations of Origin . Lisbon Agreement of 1958 for the Protection of Appellations of Origin and their Registration (rev. 1967, amn. 1979) . Administrative Instructions for the Application of the Lisbon Agreement 2010 . International Convention of 1951 on the Use of Appellations of Origin and Denominations of Cheeses (Stresa Convention) Appellations of Origin & Geographical Indications . Geneva Act of the Lisbon Agreement on Appellations of Origin and Geographical Indications 2015 .
    [Show full text]
  • Bab 1 Pendahuluan
    BAB 1 PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang Penelitian Pariwisata merupakan industri penting bagi perekonomian Indonesia. Usaha jasa pariwisata terus dikembangkan oleh pemerintah Indonesia sebagai upaya pengoptimalan sumber daya alam yang sangat menunjang kemajuan industri pariwisata nasional. Indonesia merupakan negara yang memiliki luas daratan dan lautan sebesar 5.180.053 km2, pulau sebanyak 13.487 dan suku bangsa sebanyak 1.340. Kekayaan alam dan budaya tersebut menjadikan Indonesia dikenal memiliki banyak potensi wisata, mulai dari wisata alam, wisata budaya, wisata sejarah, wisata religi, wisata kuliner, dan wisata belanja. Hal tersebut menjadi daya tarik bagi wisatawan nusantara bahkan wisatawan mancanegara untuk mengeksplore Indonesia. Kekayaan alam dan budaya merupakan komponen penting dalam pariwisata di Indonesia. Alam Indonesia memiliki kombinasi iklim tropis serta garis pantai terpanjang ketiga di dunia setelah Kanada dan Uni Eropa. Indonesia juga merupakan negara kepulauan terbesar dan berpenduduk terbanyak di dunia. Pantai- pantai di Bali, tempat menyelam di Bunaken, Gunung Rinjani di Lombok, dan berbagai taman nasional di Sumatera merupakan contoh tujuan wisata alam di Indonesia. Tempat-tempat wisata itu didukung dengan warisan budaya yang kaya yang mencerminkan sejarah dan keragaman etnis Indonesia yang dinamis dengan 719 bahasa daerah yang dituturkan di seluruh kepulauan tersebut. Candi Prambanan 1 2 dan Borobudur, Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, Keraton Kasepuhan, Toraja, Yogyakarta, Minangkabau, dan Bali merupakan contoh tujuan wisata budaya dan sejarah di Indonesia. Daerah-daerah di Indonesia memiliki pesona tersendiri yang dapat menarik wisatawan untuk berkunjung. Berdasarkan data dari Kementrian Pariwisata Republik Indonesia, terdapat 10 provinsi yang paling banyak di kunjungi oleh wisatawan mancanegara adalah Provinsi Bali, Banten, Kepulauan Riau, Jawa Timur, Sumatera Utara, Jawa Barat, Daerah Istimewa Yogyakarta, Nusa Tenggara Barat, Sulawesi Utara, dan Daerah Khusus Ibukota Jakarta.
    [Show full text]