Erleseen Tower, Dirancang Sebagai Kompetitor Marina Bay Sand

PROPERTY INSIDE – Erleseen Tower dirancang dengan kualitas terbaik dan diyakini akan menjadi kompetitor utama Marina Bay Sands Singapura.

Karena tower keempat dari Meisterstadt Batam ini dilengkapi sky pool and private lounge dengan pemandangan pulau-pulau cantik yang mengelilingi wilayah Pulau Batam.

Erleseen Tower merupakan tower keempat pada pengembangan tahap pertama Meisterstadt Batam yang akan merangkum sebanyak 385 unit luxury apartemen.

Baca juga: Pollux Properti Dan BNI Teken Kerja Sama Fasilitas Pembiayaan KPA

Dengan fasilitas tersebut, maka diyakini Erleseen Tower yang dikembangkan oleh PT Pollux Barelang

Megasuperblok (PT Pollux Properti Tbk.) dapat meningkatkan reputasi Batam sebagai destinasi investasi dan wisata yang sedang bertumbuh dengan pesat.

Erleseen Tower ditawarkan dalam beberapa tipe, mulai dari tipe Studio dengan ukuran mulai dari 24 meter persegi, tipe satu kamar dengan ukuran mulai dari 49 meter persegi hingga tiga kamar dengan ukuran luas mulai dari 80 meter persegi.

Baca juga: Batam, Gula-gula Investasi yang Tak Pernah Mati

Sementara, harga yang ditawarkan mulai dari Rp1,6 miliar. Dalam pemasarannya Erleseen tower hanya dipasarkan sebanyak 88 unit saja.

“Berbeda dengan tower sebelumnya, Erleseen Tower memiliki spesifikasi material yang lebih mewah. Sejak dipasarkan tahap pertama bulan lalu, kita sudah mengalami 2x oversubscribed,” ujar Nico Po, CEO PT Pollux

Properti Indonesia Tbk melalui keterangan pers beberapa waktu lalu.

Meisterstadt Batam dikembangkan di atas lahan seluas 9 hektar. Proyek multifungsi ini nantinya akan merangkum 11 gedung pencakar langit yang terdiri atas 8 menara apartemen sebanyak 6500 unit.

www.propertyinside.id Erleseen Tower, Dirancang Sebagai Kompetitor Marina Bay Sand

Baca juga: Show Unit Solterra Place Tower 2 Hadir Di Cilandak Town Square

Kemudian juga ada hotel bintang lima, rumah sakit bertaraf internasional, mall raksasa, serta perkantoran dengan rencana ketinggian 100 lantai.

Tak kurang, sebesar Rp15 triliun dana investasi yang dipersiapkan perseroan untuk mengembangkan proyek terbesar di Batam tersebut.

Dalam pengembangannya, proyek ini keseluruhan areanya didesain mengikuti standar kota di Jerman yang mengintegrasikan apartemen dengan perkantoran, dan rumah sakit

www.propertyinside.id