BAB I PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Praktik kerja magang adalah salah satu syarat yang wajib sebagai kelulusan mahasiswa dan memperoleh gelar Sarjana. Praktik kerja magang dilakukan dengan tujuan agar penulis mendapatkan pengalaman mengenai dunia dan juga untuk menambah wawasan.

Digital marketing adalah pelengkap pemasaran konvensional yang menggunakan internet dan teknologi informasi (Urban, 2004). Dalam digital marketing dibutuhkan content creator untuk membuat sesuatu lebih menarik untuk dilihat maupun di baca.

IDX Channel, The Official Stock Exchange Channel adalah TV channel pasar modal (capital market) dan bisnis pertama serta satu-satunya di Indonesia, setelah hampir 39 tahun pasar modal melakukan aktivitasnya. IDX Channel adalah sebuah stasiun televisi berita bisnis dan keuangan selama 24 jam yang menjangkau wilayah Indonesia yang membahas tentang perkembangkan pasar. Saluran IDX Channel bisa disaksikan lewat televisi berlangganan Indovision dan MNC Play Media saluran 100, Top TV saluran 89 dan OkeVision saluran nomor 99 kemudian per bulan September 2016 juga bisa disaksikan di First Media channel 398. IDX Channel merupakan saluran televisi hasil kerjasama MNC Channels dengan Bursa Efek Indonesia dan merupakan TV resmi PT Bursa Efek Indonesia seperti tagline-nya yaitu “The Official Channel”. Saluran ini memiliki 2 bahasa yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Stasiun televisi ini pertama kali launching pada tanggal 29 September 2010 dengan nama MNC Business kemudian re-launching dan berubah nama menjadi iBCM Channel (Indonesia Business and Capital Market Channel) pada 10 Agustus 2015 setelah diakuisisi oleh PT Bursa Efek Indonesia sebagai

1 perusahaan joint venture dan pada 10 September 2015 kembali berubah menjadi IDX Channel. Tanggal 10 Agustus 2015 menjadi tanggal bersejarah karena pertama kalinya TV Bursa Efek Indonesia yang kini bernama IDX Channel melakukan siaran perdana, tanggal tersebut sesuai dengan hari ulang tahun PT Bursa Efek Indonesia. Stasiun televisi ini bermarkas di MNC News Center lantai 9, Wisma MNC Tower di Jalan Kebon Sirih Raya Nomor. 17-19 dari kelurahan Kebon Sirih, kecamatan Menteng, Kota Pusat dan di Indonesia Stock Exchange Building, 1st Tower. Jl. Jend. Sudirman Kav 52-53 Jakarta Selatan 12190, Indonesia.

Melihat kualitas MNC, penulis berminat dan memilih untuk mencoba mengirimkan portofolio dan CV. Selain penulis dapat menerapkan apa yang dipelajari oleh penulis di Universitas Multimedia Nusantara, penulis juga mendapatkan wawasan mengenai apa saja yang terjadi di lingkungan sekitar terlebih mengenai pasar modal dan segala hal yang berbau ekonomi.

1.2. Maksud dan Tujuan Kerja Magang Maksud dan tujuan penulis menjalankan program magang ini adalah: - Sebagai syarat kelulusan mata kuliah Internship dan memperoleh gelar sarjana Desain atau S. Ds. - Mencari pengalaman baru dan merasakan sendiri bagaimana dunia kerja agar ketika lulus dan memasuki dunia kerja yang sebenarnya penulis sudah tau gambarannya. Penulis dapat merasakan dan tau bagaimana rasanya dan caranya mencari pekerjaan, wawancara, dan lain sebagainya. - Penulis dapat menerapkan pengetahuan atau skill yang di dapat selama belajar di Universitas Multimedia Nusantara .

1.3. Waktu dan Prosedur Pelaksanaan Kerja Magang Awalnya penulis mulai mengirimkan portofolio dan CV kepada MNC Group dan perusahaan-perusahaan lain pada tanggal 27 Januari 2020, kemudian pada hari yang sama berselang 3 sampai 4 jam penulis mendapatkan email dari

2

HRD yaitu El Vicka Dea isi email tersebut adalah menanyakan beberapa pertanyaan untuk diproses ketahap selanjutnya. Setelah menjawab beberapa pertanyaan yang diberikan penulis diminta untuk datang ke iNews Tower pada tanggal 29 Januari 2020 untuk interview dan membawa beberapa berkas. Setelah memberikan beberapa berkas penulis di perintahkan untuk pergi ke IDX Channel dan di interview lagi, penulis di briefing mengenai jam kantor, dan harus berpakaian bagaimana selama magang, dan pekerjaan-pekerjaan yang akan dilakukan nantinya. Penulis memulai proses magang di IDX Channel di divisi Digital Marketing mulai dari 10 Februari 2020 Kemudian tanggal 27 Februari 2020 penulis baru menyerahkan surat pernyataan magang ke Universitas Multimedia Nusantara kepada BAAK untuk mendapatkan KM 03 – KM 07, kemudian penulis memberikan surat asli pernyataan dari iNews kepada admin FSD sehingga penulis secara resmi memulai proses magang dari tanggal 09 Maret sampai 06 Mei 2020 di IDX Channel di bagian divisi Digital Marketing.

3