Geexbox Bukan Media Player Biasa !
Total Page:16
File Type:pdf, Size:1020Kb
GeeXboX Bukan Media Player Biasa ! Oleh : Teguh Wahyono [email protected] Ingin menikmati tampilan multimedia pada komputer yang berbasis Linux? Mendengarkan musik, memutar video atau display gambar langsung dari CD Drive? GeeXboX-lah jawabannya. GeeXboX adalah sebuah aplikasi media player. Tetapi GeeXboX bukan sekedar media player biasa. GeeXBox adalah sebuah sistem operasi yang berukuran tidak lebih dari 6 MB ISO dan berbasiskan Linux Kernel 2.6 sehingga Anda bisa membakarnya sebagai sebuah bootable CD. Tidak sekedar sebagai bootable CD, tetapi GeeXboX memiliki kemampuan untuk mengenali perangkat-perangkat multimedia komputer Anda seperti video card, sound card, tv-out, cd-rom, dvd-rom dan juga harddisk. Lebih jauh laigi, GeeXboX juga mampu mengenali, menjalankan serta menampilkan file-file multimedia seperti MPEG ½ Movies (file-file MPG, VCD, DVD), MPEG 4 (DivX, XviD), Windows Media Movies, Real Media serta Audio Stream seperti MP3, WAV, AC3 dan lain sebagainya. Live CD GeeXboX merupakan distribusi linux yang dirancang untuk pemakaian komputer sebagai Multi Media Center dengan minimum fuss. Hal itu membuat GeeXboX bisa dijalankan dari CD, USB stick atau jaringan yang berjalan langsung pada memory utama (RAM). Dan itu berarti pula bahwa GeeXboX tidak memerlukan harddisk atau media penyimpanan lain yang lebih besar pada host PC ataupun Mac. Seperti operating system lainnya yang berbasis Linux, GeeXboX menggunakan proses multi-stage bootstrap dengan file system wrappers. File system wrappers adalah sebuah sistem file yang diletakkan di dalam sebuah file atau archive. Di dalam sistem berbasis Unix suatu archive tar bisa berisikan sebuah format wrapper sederhana. GeeXboX menggunakan beberapa wrapper yang berbeda dengan kompresi data untuk mereduksi kapasitas yang digunakan baik dalam CD atau drive USB. Instalasi dan Konfigurasi CD ROM GeeXboX terdiri dari sebuah instalation tool yang dapat melakukan instalasi GeeXboX secara otomatis ke sistem lokal. Anda bisa mendownload file-file GeeXboX dari situs resminya (www.geexbox.org). Beberapa file yang bisa di download seperti misalnya GeeXboX ISO, GeeXboX Generator, GeeXboX source dan GooXboX Old Releases, tetapi untuk versi terbaru hanya disediakan ISO dan Generatornya saja. GeexBox ISO adalah file yang telah siap untuk di bakar (burning) ke dalam CD, yang di dalamnya terdapat file-file sistem operasi untuk multimedia dan entertainment. GeeXboX ISO tersedia dalam English Version dan French Edition. Jika Anda ingin menggunakan bahasa yang lain, maka bisa membuat ISO sendiri dengan menggunakan GeeXboX ISO Generator. GeexBox ISO Generator merupakan paket yang digunakan untuk melakukan modifikasi GeeXboX dengan mudah. File ini mampu menghasilkan ISO image dari GeeXboX sehingga Anda bisa melakukan kustomisasi sesuai kebutuhan. Software ini bersifat multiplatform, bisa bekerja dengan GNU/Linux, Mac OS X dan Windows 9x/NT/2k/XP. Dengan demikian sangat mudah bagi Anda untuk memproduksi image ISO untuk target i386 dan PowerPC. Simple Player GeeXboX memang tidak ditampilkan secara interaktif dengan graphical user interface yang menarik, seperti layaknya sebuah Windows Media Player. Bahkan tidak ada tombol-tombol navigasi yang dominan di dalam tampilannya. GeeXboX dapat dioperasikan secara sederhana, mudah dan mengakomodasi kebutuhan-kebutuhan poko di dalam sebuah player multimedia. Dari menu utama yang muncul pertama kali, Anda bisa menggunakan keyboard, joystick, game pads atau bahkan remote control untuk memilih menu yang Anda inginkan. Pilih menu Open untuk membuka file yang akan dijalankan baik itu file musik, VCD, DVD atau file-file gambar lainnya. Setelah file multimedia dipilih, secara otomatis file tersebut akan dijalankan dan ditampilkan pada layar komputer Anda. Pada opsi yang lain, Anda juga bisa melakukan pengaturan slide show, movies subtitle, fast forward, fast rewind, pengaturan aspect ratio, kontrol volume dan sebagainya. Sedangkan dari ukuran screen video yang akan ditampilkan, Anda bisa memilih opsi original, 4 : 3, 16 : 9 atau cinemascope sehingga Anda bisa menikmati film sesuai pilihan. TV out juga bekerja untuk aplikasi tersebut, tentu saja tergantung pada kemampuan graphic card yang komputer gunakan. Pemakaian remote control juga didukung pada aplikasi ini, khususnya untuk remote control jenis ATI Remote Wonder, Hollywood Remote Control, Medion X10, Pinnacle PCTV, RealMagic, dan Microsoft Media-Center. So, Want to watch a movie in the geek way? Gunakan GeeXboX. )* Penulis adalah dosen FTI UKSW. .