Pedoman Pelaksanaan Sensus Barang Daerah, Nomor Kode Lokasi Unit Daerah Dan Nomor Kode Barang Daerah Di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal
Total Page:16
File Type:pdf, Size:1020Kb
SALINAN WALIKOTA TEGAL PERATURAN WALIKOTA TEGAL NOMOR 8.A TAHUN 2013 TENTANG PEDOMAN PELAKSANAAN SENSUS BARANG DAERAH, NOMOR KODE LOKASI UNIT DAERAH DAN NOMOR KODE BARANG DAERAH DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA TEGAL DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA WALIKOTA TEGAL, Menimbang : a. bahwa berdasarkan ketentuan Pasal 26 Peraturan Daerah Kota Tegal Nomor 17 Tahun 2008 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah, sensus barang milik daerah dilaksanakan setiap 5 (lima) tahun sekali; b. bahwa untuk keterpaduan, keserasian dan tertib administrasi pelaksanaan sensus barang daerah, perlu menetapkan Pedoman Pelaksanaan Sensus Barang Daerah, Nomor Kode Lokasi Daerah, dan Nomor Kode Barang Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal; c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam huruf a dan huruf b perlu menetapkan Peraturan Walikota Tegal; Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 16 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-Daerah Kota Besar dalam Lingkungan Propinsi Jawa Timur, Jawa Tengah, Jawa Barat dan dalam Daerah Istimewa Yogyakarta; 2. Undang-Undang Nomor 17 Tahun 1950 tentang Pembentukan Daerah-Daerah Kota Kecil dalam Lingkungan Propinsi Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat; 3. Undang-Undang Nomor 13 Tahun 1954 tentang Perubahan Undang-Undang Nomor 16 dan Nomor 17 Tahun 1950 tentang Pembentukan Kota-Kota Besar dan Kota-Kota Kecil di Jawa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1954 Nomor 40, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 551); 4. Undang-Undang . - 2 - 4. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437) sebagaimana telah beberapa kali diubah terakhir dengan Undang- Undang Nomor 12 Tahun 2008 tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 59, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4844); 5. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2011 tentang Pembentukan Peraturan Perundang-Undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2011 Nomor 82, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 5234); 6. Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 1986 tentang Perubahan Batas Wilayah Kotamadya Daerah Tingkat II Tegal dan Kabupaten Daerah Tingkat II Tegal (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1986 Nomor 8, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3321); 7. Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 20,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4609) sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2008 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 6 Tahun 2006 tentang Pengelolaan Barang Milik Negara/Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2008 Nomor 78, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4855); 8. Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2007 tentang Perubahan Batas Wilayah Kota Tegal dengan Kabupaten Brebes Provinsi Jawa Tengah di Muara Sungai Kaligangsa (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 48, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4713); 9. Peraturan Presiden Nomor 1 Tahun 2007 tentang Pengesahan, Pengundangan dan Penyebarluasan Peraturan Perundang-Undangan; 10. Peraturan Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Tegal Nomor 6 Tahun 1988 tentang Perubahan Batas dan Luas Wilayah Kotamadya Daerah Tingkat II Tegal dan Memberlakukan Semua Peraturan Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Tegal serta Keputusan Walikotamadya Kepala Daerah Tingkat II Tegal di Wilayah Kotamadya Daerah Tingkat II Tegal (Lembaran Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Tegal Tahun 1989 Nomor 4); 11. Peraturan . - 3 - 11. Peraturan Daerah Kota Tegal Nomor 17 Tahun 2008 tentang Pengelolaan Barang Milik Daerah Daerah (Lembaran Daerah Kota Tegal Tahun 2008 Nomor 17); 12. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 17 Tahun 2007 tentang Pedoman Teknis Pengelolaan Barang Milik Daerah; 13. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 7 Tahun 2010 tentang Batas Daerah Kota Tegal provinsi Jawa Tengah; 14. Peraturan Walikota Tegal Nomor 1 Tahun 2009 tentang Pembentukan Produk Hukum Daerah Kota Tegal (Berita Daerah Kota Tegal Tahun 2009 Nomor 1); MEMUTUSKAN : Menetapkan : PERATURAN WALIKOTA TENTANG PEDOMAN PELAKSANA- AN SENSUS BARANG DAERAH, NOMOR KODE LOKASI UNIT DAERAH DAN NOMOR KODE BARANG DAERAH DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA TEGAL. Pasal 1 Petunjuk Pelaksanaan Sensus Barang Daerah Kota Tegal adalah sebagaimana tercantum dalam Lampiran I yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Walikota ini. Pasal 2 Nomor Kode Lokasi Unit Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal sebagaimana tercantum dalam Lampiran II yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Walikota ini. Pasal 3 Nomor Kode Barang Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal sebagaimana tercantum dalam Lampiran III yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Walikota ini. Pasal 4 Pelaksanaan sensus barang daerah meliputi seluruh barang milik daerah/ dikuasai Pemerintah Kota Tegal. Pasal 5 Nomor Kode Lokasi Unit Daerah dan Nomor Kode Barang Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal sebagaimana dimaksud dalam Pasal 2 dan Pasal 3 digunakan untuk melaksanakan inventarisasi barang daerah dan administrasi Pengelolaan Barang Daerah. Pasal 6 . - 4 - Pasal 6 Ketentuan mengenai Petunjuk Teknis Sensus Barang Daerah Kota Tegal sebagaimana tercantum dalam Lampiran I diatur lebih lanjut oleh Kepala Dinas Pendapatan, Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kota Tegal. Pasal 7 Pada saat Peraturan Walikota ini mulai berlaku : a. Peraturan Walikota Nomor 24 Tahun 2008 Tentang Nomor Kode Lokasi Unit Daerah dan Nomor Kode Barang Daerah di Lingkungan Pemerintah Kota Tegal (Berita Daerah Kota Tegal Tahun 2008 Nomor 24); dan b. Peraturan Walikota Nomor 25 Tahun 2008 Tentang Pedoman Pelaksanaan Sensus Barang Daerah Kota Tegal (Berita Daerah Kota Tegal Tahun 2008 Nomor 25) dicabut dan dinyatakan tidak berlaku. Pasal 8 Peraturan Walikota ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan. Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan Peraturan Walikota ini dengan penempatannya dalam Berita Daerah Kota Tegal. Ditetapkan di Tegal pada tanggal 26 April 2013 April 10 WALIKOTA TEGAL, ttd IKMAL JAYA Diundangkan di Tegal pada tanggal 26 April 2013 SEKRETARIS DAERAH KOTA TEGAL ttd EDY PRANOWO BERITA DAERAH KOTA TEGAL TAHUN 2013 NOMOR 8.A Salinan sesuai dengan aslinya KEPALA BAGIAN HUKUM DAN ORGANISASI ttd LAMPIRAN I BUDI HARTONO, S.H. PERATURAN WALIKOTA TEGAL Pembina NOMOR NIP. 19680216 198903 1 004 POLA TANAM DAN RENCANA TATA TANAM UNTUK MUSIM TANAM PENGHUJAN TAHUN 2012/2013 DAN MUSIM TANAM KEMARAU TAHUN 2013 DI KOTA TEGAL LAMPIRAN I PERATURAN WALIKOTA TEGAL NOMOR 8A TAHUN 2013 TENTANG PEDOMAN PELAKSANAAN SENSUS BARANG DAERAH, NOMOR KODE LOKASI UNIT DAERAH, DAN NOMOR KODE BARANG DAERAH DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KOTA TEGAL PEDOMAN PELAKSANAAN SENSUS BARANG DAERAH KOTA TEGAL BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang. Barang milik daerah merupakan salah satu unsur penting dalam rangka penyelenggaraan pemerintahan dan pelayanan masyarakat. Oleh karena itu pengelolaannya perlu dilakukan secara baik, tertib dan sistematis untuk mendukung pencapaian tujuan penyelenggaraan Pemerintahan Daerah dengan tingkat efektifitas yang memadai. Salah satu bagian yang sangat penting dalam siklus pengelolaan BMD adalah penatausahaan yang terdiri dari kegiatan pembukuan, inventarisasi, dan pelaporan. Inti kegiatan penatausahaan adalah inventarisasi yakni kegiatan atau tindakan untuk melakukan perhitungan, pengurusan, penyelenggaraan, pengaturan, pencatatan data dan pelaporan barang milik daerah dalam unit pemakaian. Dari kegiatan inventarisasi disusun Buku Inventaris yang menunjukkan semua kekayaan daerah yang bersifat kebendaan, baik yang bergerak maupun yang tidak bergerak. Kegiatan Inventarisasi disamping dilakukan secara rutin bersamaan dengan pencatatan langsung atas mutasi barang daerah juga perlu dilakukan setiap lima tahun dalam bentuk Sensus Barang Daerah untuk mendapatkan data yang lebih akurat dan up to date. Untuk mendapatkan data barang yang lebih akurat dan Up to date, maka perlu dilakukan Sensus Barang Daerah Pemerintah Kota Tegal sebagai tindak lanjut hasil dari sensus barang tahun 2008. Petunjuk Teknis Sensus Barang Daerah disusun sebagai petunjuk teknis pelaksanaan sensus barang daerah agar dijadikan pedoman 1 yang tepat dan jelas bagi para pelaksana Sensus Barang Daerah sehingga hasil yang dicapai sesuai dengan yang diharapkan. Adapun yang dimaksud dengan Sensus Barang Daerah adalah kegiatan inventarisasi yang dilaksanakan secara khusus dan menyeluruh untuk mengakuratkan pelaksanaan pencatatan semua Barang Milik Daerah Kota Tegal dan Barang Milik Pemerintah Provinsi serta barang Inventaris milik Negara yang digunakan/dikuasai oleh Pemerintah Kota Tegal dengan cara pencocokan data yang tersedia dengan kondisi lapangan dan pencatatan langsung terhadap barang–barang yang belum tercatat, serta melakukan verifikasi sehingga diperoleh data yang lengkap dan terinci sesuai dengan kenyataan yang sebenarnya. Data barang secara lengkap mempunyai nilai strategis untuk diberdayakan, maka setiap Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) sebagai pengguna/pemakai harus mengetahui secara pasti keberadaan dan sekaligus dapat mengevaluasi hasil-hasil pembangunan/pengadaan di Pemerintah Kota Tegal yang telah dilaksanakan selama lima tahun terahir. B. Ketentuan Umum. Dalam Peraturan Walikota ini yang dimaksud dengan : 1. Daerah adalah Kota Tegal.