Penanganan Sampah Di Pesisir Simeulue Propinsi Aceh (Studi Kasus Di Desa Suka Maju Kecamatan Simeulue Timur)
Total Page:16
File Type:pdf, Size:1020Kb
PENANGANAN SAMPAH DI PESISIR SIMEULUE PROPINSI ACEH (STUDI KASUS DI DESA SUKA MAJU KECAMATAN SIMEULUE TIMUR) TESIS Oleh : CUT HANNELIDA ERIZA 167004015 SEKOLAH PASCASARJANA UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN 2019 Universitas Sumatera Utara PENANGANAN SAMPAH DI PESISIR SIMEULUE PROPINSI ACEH (STUDI KASUS DI DESA SUKA MAJU KECAMATAN SIMEULUE TIMUR) TESIS Diajukan sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar Magister Sains dalam Program Studi Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan pada Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara Oleh : CUT HANNELIDA ERIZA 167004015/PSL SEKOLAH PASCASARJANA UNIVERSITAS SUMATERA UTARA MEDAN 2019 Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara Tanggal Lulus : 11 April 2019 Telah diuji pada Tanggal : 11 April 2019 PANITIA PENGUJI TESIS Ketua : Prof. Dr. R. Hamdani Harahap, M.Si Anggota : 1. Dr. Drs. Fikarwin, M. Antropologi 2. Dr. Ir. Fatimah, MT 3. Rahmawati, S.Hut, M.Si, Ph.D Universitas Sumatera Utara PENANGANAN SAMPAH DI PESISIR SIMEULUE PROPINSI ACEH (STUDI KASUS DI DESA SUKA MAJU KECAMATAN SIMEULUE TIMUR) ABSTRAK Permaslahan sampah tidak henti-hentinya dibahas, karena berkaitan dengan pola hidup serta kebudayaan masyarakat itu sendiri. Kabupaten Simeulue adalah salah satu kabupaten yang mengalami pertumbuhan penduduk dan ekonomi sehingga mengakibatkan peningkatan produksi limbah buangan atau sampah. Setiap pesisir di Kabupaten Simeulue tidak terlepas dari sampah seperti di kawasan pesisir Desa Suka Maju. Kawasan tersebut hampir disepanjang tanggul laut dipenuhi sampah penduduk. Penelusuran lapangan bahwa pemicu penumpukan sampah disebabkan kebiasaan warga yang masih sembarangan membuang sampah serta pihak pemerintah yang kurang memperhatikan kawasan tersebut. kelemahan pemerintah Kabupaten Simeulue adalah pengangkutan sampah, berdasarkan informasi bahwa interval pengangkutan sampah yang terlalu lama hinga 4-5 hari. Kemudian pengangkutan setiap rute petugas tidak dilaksanakan hingga selesai. Dari segi kebijakan pemerintah yang lemah sehingga warga mudah tidak mematuhi aturan. Meningkatnya produksi sampah tanpa pengolahan yang tepat menjadi alasan tidak terciptanya lingkungan yang bersih. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Penelitian ini lebih mengutamakan informasi dari informan yang dianggap dapat memberikan informasi. Informan dipilih dari kalangan masyarakat dan kalangan kedinasan terkait. Hasil penelitian menunjukan bahwa, penangan sampah di Desa Suka Maju masih banyak yang harus diperbaiki, faktor-faktor yang mempengaruhi penanganan sampah yakni kebiasaan, budaya dan prilaku masyarakat, sarana pengumpulan, pengankutan dan pembuangan akhir sampah. Kata Kunci: penanganan sampah, peran pemerintah, peran masyarakat, Simeulue. i Universitas Sumatera Utara WASTE MANAGEMENT IN THE SIMEULUE COAST OF ACEH PROVINCE (CASE STUDY IN SUKA MAJU VILLAGE, SIMEULUE TIMUR DISTRIC) ABSTRACT Waste management is constantly being discussed, because it is related to the lifestyle and culture of the community itself. Simeulue Regency is one of the districts that experienced population and economic growth, resulting in increased production of waste or garbage. Every coastal area in Simeulue Regency is inseparable from garbage such as in the coastal area of Suka Maju Village. The area is almost along the sea wall filled with resident garbage. Field searches that trigger the accumulation of garbage are caused by the habit of residents who are still carelessly dispose of garbage and the government which is not concerned about the area. the weakness of the Simeulue Regency government is the transportation of waste, based on information that the garbage transport interval is too long to 4-5 days. Then the transportation of each officer route is not carried out until it is finished. In terms of government policies that are weak so people easily fail to comply with the rules. Increasing waste production without proper processing is the reason for not creating a clean environment. This research is a type of qualitative research. This research prioritizes information from informants who are considered able to provide information. Informants were selected from the community and related service circles. The results of the study show that there are still many things to handle garbage in Suka Maju Village, the factors that influence waste management are habits, culture and behavior of the community, the means of collecting, transporting and disposing of waste. Keywords: wasted handling, the role of the government, the role of the community, Simeulue. ii Universitas Sumatera Utara KATA PENGANTAR Puji syukur penulis panjatkan kepada Allah SWT, atas rahmat dan hiyah-Nya sehingga tesis ini dapat diselesaikan dengan judul “Penanganan Sampah di Pesisir Simeulue Propinsi Aceh (Studi Kasus di Desa Suka Maju Kecamatan Simeulue Timur)” Selama melakukan penelitian dan penulisan tesis ini, penulis banyak memperoleh bantuan moril dan materil dari berbagai pihak. Oleh karena itu pada kesempatan ini penulis menyampaikan ucapatn terimakasih yang tulus kepada : 1. Prof. Dr. Runtung Sitepu, SH., M.Hum, selaku Rektor Universitas Sumatera Utara; 2. Prof, Dr. Robert Sibarani, MS, selaku Direktur Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara; 3. Bapak Dr. Miswar Budi Mulya, S.Si., M.Si selaku Ketua Program Studi Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan (PSL) Sekolah Pascasarjana Universitas Sumatera Utara. 4. Bapak Prof. Dr. R. Hamdani Harahap, M.Si selaku ketua pembimbing dan Bapak Dr. Drs. Fikarwin, M. Antropologi selaku anggota pembimbing, yang telah banyak membantu penulis dalam mjemberingan dorongan, ide, saran, petunjuk dan bimbingan sehingga tesis ini dapat diselesaikan; 5. Ibu Dr.Ir Fatimah, MT dan Ibu Rahmawaty, S.Hut, M.Si, Ph.D selaku dosen pembanding yang banyak memberikan masukan dan saran serta nasehat; 6. Seluruh dosen dan pegawai yang telah banayak berjasa selama perkuliahan penulis; 7. Ayah saya T. Hanafiah dan ibu saya Suarnida yang tercinta serta Pakcik Ihsan Mikaris, ST, SE yang tersayang selalu mendukung saya dan mendoakan saya dalam menyelesaikan pendidikan; 8. Kepada Engga Sakriadi, S.Sos yang selalu menjadi penyemangat saya setiap hari dan spesial untuk adik Cut Amelia Shopia Zahra yang hendak melanjutkan studi perkuliahan dan saya doakan semoga sukses selalu; 9. Terkhusus teman-teman Gambuters (bang beny, bang jay, bang naek dan oca) yang selalu suport dalam menyelesaikan perkuliahan ini Penulis berharap tesis ini dapat bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan, pemerintah dan masyarakat luas. Tesis ini masih jauh dari kata sempurna karena masih terdapat kelemahan dan kekurangan dari berbagai sisi, oleh karena itu saran dan kritikan sangat diharapkan guna penyempurnaannya. Semoga tesis ini bermanfaat bagi kita semua. Medan, April 2019 Penulis, Cut Hannelida Eriza iii Universitas Sumatera Utara RIWAYAT HIDUP Cut Hannelida Eriza lahir di Kabupaten Simeulue Kecamatan Simeulue Tengah, Kampung Aie tanggal 18 September 1994. Jenjang pendididkan dasar ditempuh di SD Negeri 1 Lamamek, Simeulue Barat (tahun 2001-2006) dan SMP Negeri III Sigulai, Simeulue Barat (tahun 2006-2009). Adapun jenjang pendidikan menenga di SMA Negeri 1 Malasin (tahun 2009-2012). Kemudian penulis melanjutkan kuliah S-1 (tahun 2012-2016) di Universitas Sumatera Utara jurusan Manajemen Sumberdaya Perairan (MSP) di bawah Fakultas Pertanian. Diselah perkuliahan penulis mengikuti beberapa organisasi seperti oraganisasi Horas Diving Club (tahun 2015-2016) yang beranggota seluruhnya dari mahasiswa Manajemen Sumberdaya Perairan USU. Kemudian merupakan anggota Himpunan Mahasiswa Perikanan Indonesia wilayah Sumatera (tahun 2015 hingga sekarang). Penulis juga sempat menjadi Asisten Laboraturium Oceanografi (tahun 2015-2016). Setelah wisudah pada pada bulan Agustus tahun 2016 kembali mendaftar untuk mengikuti kuliah selanjutnya (S-2) pada tahun 2016 diterima kembali menjadi bagian Universitas Sumatera Utara, jurusan Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan. Pada tahun 2019 penulis menyelesaikan studi di Jurusan Pengelolaan Sumberdaya Alam dan Lingkungan dengan judul Tesis “(Penanganan Sampah di Pesisir Simeulue Propinsi Aceh (Studi Kasus di Desa Suka Maju Kecamatan Simeulue Timur)”. Penulis melakukan penelitian di daerah asal dengan tujuan selain lebih bermanfaat kapada daerah penulis juga ingin tau fakta mengenai kebersihan lingkungan di Kabupaten Simeulue sendri. Selanjutnya adalah penulis bertujuan agar penelitian ini dapat dimanfaatkan di kalangan Kabupaten Simeulue. iv Universitas Sumatera Utara DAFTAR ISI Halaman ABSTRAK ....................................................................................................... i ABSTRACT ....................................................................................................... ii KATA PENGANTAR ..................................................................................... iii DAFTAR RIWAYAT HIDUP ......................................................................... iv DAFTAR ISI .................................................................................................... v DAFTAR TABEL ............................................................................................ viii DAFTAR GAMBAR ....................................................................................... ix BAB I . PENDAHULUAN...................................................................... 1 1.1 Latar Belakang ..................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah ...............................................................