59 NUR ZAMZAM AZIZAH 110 2015 0059

Into The Woods adalah film drama fantasi musical yang dirilis tahun 2014. Film ini berasal dari Amerika yang disutradarai oleh dan skenarionya ditulis oleh . Film ini diperankan oleh Meryl Streep, Emily Blunt, James Corden, , , Tracey Ullman, Christine Baranski, Lilla Crawford, Daniel Huttlestone, MacKenzie Mauzy, Billy Magnussen, dan Jhony Deep. Film Into The Woods ini adalah film fantasi yang menggabungkan beberapa dongeng yaitu Little Red Riding Hood, Cinderella, Jack and The Beanstalk and Rapunzel. Film ini lebih banyak menyajikan nyanyian dari para pemerannya. Film ini menceritakan beberapa karakter yang memiliki harapan hidup yang lebih baik dari sebelumnya. Dalam film ini ada beberapa pesan moral yang berusaha untuk disampaikan kepada penonton. Ada beberapa pesan moral yang dapat saya tangkap dari film ini yaitu :

Pertama, ada beberapa adegan dalam film ini seperti saat Ayah dari si tukang roti mencuri sayuran dikebun penyihir yang menyebabkan sang penyihir sangat murka dan akhirnya mengutuk anaknya bahwa dia tidak akan pernah memiliki keturunan. Dan adegan dimana si tukang roti merampas jubah merah dari seorang anak dan membuat anak itu berteriak sekeras mungkin dan pada akhirnya mengembalikkan jubah tersebut. Dari adegan-adegan itu kita bisa mengambil pelajaran bahwa apapun yang kita inginkan itu membutuhkan usaha untuk mendapatkannya. Tidak ada sesuatu yang kita inginkan langsung kita dapatkan. Jika hal tersebut milik orang lain, kita sebaiknya meminta dengan baik-baik kepada sang pemilik. Kita tidak boleh langsung merampasnya karena hal tersebut sangatlah tidak etis.

Kedua, nyanyian Cinderella “mother said be good, father said be nice if everyone is blind, always leaving you behind never mind, always be nice, kind, good.” Dari nyanyian Cinderalla tersebut dapat diambil makna bahwa kita harus selalu berbuat baik, ramah dan patuh kepada setiap orang meskipun tidak ada seorang pun yang melihat kebaikan kita. Jadi kita tetap harus bersikap baik dan ramah.

Ketiga, dari adegan Jack dan ibunya, saat Jack diminta untuk menjual sapi kesanyangannya dipasar dan dia melakukan semua perintah ibunya itu. Dari situ pesan moral yang bisa diambil yaitu kita harus menuruti permintaan orang tua terutama ibu meslipun hal tersebut tidak sesuai dengan kehendak dan keinginan kita sendiri. Meskipun pada film ini Jack terkadang dipukul dan dimarahi oleh ibunya, namun sebenarnya Ibu Jack sangat menyanyangi dia. Maka dari itu, apapun yang dilakukan oleh orang tua kita itu demi kebaikan kita sendiri sebagai seorang anak. Tidak ada orang tua yang menginginkan yang buruk untuknya anaknya.

Keempat, dalam film ini, setelah Little Red Riding Hood di selamatkan oleh tukang roti dia menyanyikan sebuah agu “ take extra care with strangers. Even owners have their dangers and though scary is exciting. Nice is different than good”. Dari lirik lagu itu kita dapat menyimpulkan bahwa kita harus selalu berhati-hati dan waspada kepada orang asing. Karena terkadang ada orang yang tampak bagus dari segi penampilan namun dia memiliki niat yang tidak baik. Maka dari itu kita tidak boleh menilai seseorang dari penampilannya saja. Karena penampilan itu bisa menipu. Terkadang orang yang kita pikir ingin bebuat jahat tetapi ternyata dia memilki niat yang kepada kita.

Kelima, adegan dimana si tukang roti memutuskan untuk meniggalkan anaknya dan dia bertemu dengan ayahnya. Dia begitu marah kepada ayahnya karena telah meninggalkan dia. Namun ayahnya menyesal telah melakukan hal tersebut.dari adegan itu yang dapat kita ambil sebagai pelajaran yaitu penyesalan memang selalu muncul belakangan. Maka dari itu tidak ada gunanya untuk menyesali semua kesalahan yang telah dilakukan di masa lalu. Yang dibutuhkan yaitu bagaimana kita memperbaiki sikap agar kesalahan yang sama tidak sampai terulang untuk kedua kalinya.

Keenam, pada saat Si Raksasa turun dari langit untuk menangkap Jack yang telah membunuh suaminya, dia merusak kerajaan dan hutan. Sehingga Tukang roti, Little red riding hood, Cinderella dan Jack ingin membunuh raksasa agar tidak menimbulkan lagi kekacauan. Maka dari itu mereka bekerja sama untuk mengalahkan sang raksasa sampai akhirnya mereka berhasil. Film ini telah memberikan pesan moral kepada penontonnya bahwa tidak ada seorang pun yang benar-benar hidup sendirian. Karena manusia itu adalah makhluk sosial yang tidak bisa hidup sendiri. Kekeluargaan dapat diperoleh dari saudara maupun orang lain. Sebab keluarga adalah orang yang bisa berbagi rasa dan pengalaman hidup. Dalam film ini juga memberitahukan bahwa bekerja sama itu jauh lebih baik daripada bekerja sendiri. Dalam menyelesaikan suatu masalah jika kita bekerja sama dan menjalin hubungan yang baik maka masalah atau pekerjaan itu akan terselesaikan dengan mudah.