ANALISIS ISI PESAN DAKWAH DALAM LAGU GLENN FREDLY DAN TOMPI DALAM LIRIK LAGU AGAMAMU AGAMAKU

Skripsi Diajukan Kepada Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi Untuk Memenuhi Persyaratan Memperoleh Gelar Sarjana Komunikasi Islam (S. Sos)

Oleh: Redifa Fajar Prasetya 11150510000219

JURUSAN KOMUNIKASI DAN PENYIARAN ISLAM FAKULTAS ILMU DAKWAH DAN ILMU KOMUNIKASI UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH 2020

3

ABSTRAK

Redifa Fajar Prasetya 11150510000219 Analisis Isi Pesan Dakwah dalam Lagu Glenn Fredly dan Tompi dalam Lirik Lagu Agamamu Agamaku

Menulis lirik lagu yang berisi pesan dakwah adalah hal yang sering digunakan para musisi. Pesan dakwah yang disampaikan biasanya berdasarkan masalah kekinian. Lagu Agamamu Agamaku merupakan lagu yang ditulis oleh Glenn Fredly dan Tompi untuk mengampanyekan toleransi beragama. Lirik lagu tersebut mengandung pesan aqidah, muamalah, dan toleransi. Berdasarkan konteks di atas, maka pertanyaan pada penelitian ini adalah bagaimana pesan yang mendominasi dalam lagu Agamamu Agamaku? Kemudian apa relevansi lagu Agamamu Agamaku dengan kondisi saat ini? Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori materi dakwah milik Syukir Asmuni. Teori materi dakwah Islam tergantung pada tujuan dakwah yang hendak dicapai, namun secara global dapat dikatakan bahwa materi dakwah dapat diklasifikasikan menjadi tiga hal pokok yaitu masalah keimanan (aqidah), masalah ke Islaman (syariah), dan masalah budi pekerti (akhlak). Sedangkan metodologi yang dipakai dalam penelitian ini adalah metode analisis isi (content analysis) yang bersifat kualitatif. Metode ini biasanya digunakan untuk mengkaji pesan-pesan apa yang ada dalam media. Analisis ini, biasanya menitik beratkan tentang penelitian kepustakaan yang akan menghasilkan kesimpulan tentang gaya bahasa, kecenderungan isi pada suatu teks, tata tulis, lay out, ilustrasi, dan sebagainya. Hasil penelitian ini peneliti menyimpulkan vahwa pesan dakwah yang terdapat dalam lirik lagu Agamamu Agamaku yaitu pesan aqidah, muamalah, dan toleransi. Sedangkan pesan dakwah yang mendominasi dalam lirik lagu Agamamu Agamaku yaitu pesan toleransi dengan nilai 11. Pesan aqidah berada di urutan kedua yaitu dengan nilai 8. Pesan muamalah berada di urutan terakhir yaitu dengan nilai 4.

Kata Kunci: Glenn Fredly, Tompi, Pesan, Agamamu Agamaku

i

KATA PENGANTAR

Segala puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah melimpahkan segala rahmat, hidayah, dan, petunjuk-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi yang berjudul Analisis Isi Pesan Dakwah dalam Lagu Glenn Fredly dan Tompi dalam Lirik Lagu Agamamu Agamaku ini dengan baik. Skripsi ini disusun untuk memenuhi salah satu syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Sosial pada Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah. Penelitian ini dapat terwujud berkat bantuan dari berbagai pihak, maka pada kesempatan kali ini penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada :

1. Prof. Dr. Hj. Amany Burhanuddin Umar Lubis, Lc., M.A selaku Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatulah Jakarta. 2. Suparto, M.Ed, Ph.D selaku Dekan Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi, Dr. Siti Napsiyah, S.Ag selaku Wakil Dekan I Bidang Akademik, Dr. Sihabudin Nour M.Ag selaku Wakil Dekan II Bidang Administrasi Umum, dan Drs. Cecep Castrawijaya, MA selaku Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan. 3. Dr. Armawati Arbi, M.Si selaku Ketua dan Dr. H. Edy

ii

Amin selaku Sekertaris jurusan Komunikasi Penyiaran Islam, beserta para staff Tata Usaha dan Perpustakaan Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi yang telah membantu selama penulis melakukan studi. 4. Ismet Firdaus, M. Si, selaku Dosen Pembimbing Akademik. Terima kasih telah membimbing saya sehingga penelitian saya bisa lancar. Terima kasih ilmu dan perhatiannya bu. Saya menghormati juga bangga karna bapak adalah Dosen Pembimbing Akademik saya. 5. Kepada seluruh dosen Fakultas Ilmu Dakwah dan Ilmu Komunikasi yang telah tulus mendidik dan memberikan ilmu nya yang berharga untuk saya. 6. Dr. H. Edy Amin selaku Dosen Pembimbing, terima kasih karena telah memberikan waktu, ilmu, dan juga energi selama proses penulisan skripsi ini berlangsung. Kebaikanmu menjadi ibadah pak. 7. Narasumber Skripsi bapak ustad Sartono, bapak pendeta Joses, dan om Deni yang sabar membimbingku dalam bermusik.. 8. Teruntuk Bapak dan Ibuku, Purwadi dan Mugiarti Rahayu. Kata terima kasih ku tak akan pernah habis untuk kedua orang tuaku tersayang. Terima kasih sudah membimbingku menjadi pribadi yang baik. Tanpa motivasi Bapak dan Ibu, saya tidak akan bisa menyelesaikan pendidikan dan skripsi. Kalau tidak ada

iii

kalian mungkin saya sudah menjadi musisi jalanan yang tidak jelas arah hidupnya. Membahagiakan Bapak dan Ibu sudah menjadi tujuan hidup saya. I Love You 3000, Mom, Dad. 9. Untuk kaka-kaka ku yang selalu memotivasi agar skripsi ini cepat selesai dan selalu mengingatkan juga menghiburku. Diyah Utami, kaka perempuanku dan putra pertamanya Raka Prabu Pradana yang sering menanyakan “Abi nggak ke kampus?”. Itu menjadi semangat besar untuk saya menyelesaikan skripsi ini. 10. Teruntuk Muhammad Ferdiansyah, terima kasih menjadi teman yang selalu ada. Terima kasih karena telah menjadi pendengar yang baik dan memotivasi saya agar cepat menyelesaikan skripsi ini. Teman SMA, hingga teman bermusik, banyak sekali yang telah engkau lakukan untuk ku, terima kasih karena sudah mengisi waktu luangku dengan bermain PUBG. 11. Teruntuk Tito Anwar, terima kasih telah menjadi acuan untuk mengerjakan skripsi. Karenamu saya semangat mengerjakan walaupun kamu juga malas mengerjakan skripsi di kampus Telkom Bandung. Terima kasih engkau selalu mengerti cara menghiburku. Berkat engkau, skripsi ini dikerjakan tanpa adanya stress yang berlebihan. 12. Kontras Musik FIDIKOM, terima kasih atas ilmu dan pengalaman yang tak akan bisa ku dapatkan dimana pun.

iv

13. Keluarga Hit Entertainment, Anzen Billa, Fathin, Faiz, dan Ferdi. Terima kasih telah mengisi waktu luangku dan menghibur juga memotivasiku, terima kasih karna selalu ada di waktu gabutku. 14. KPI E, terima kasih telah menjadi teman seperjuangan dan teman diskusi selama kurang lebih 4 tahun ini. Selalu kompak menjadikan kita semua termotivasi untuk lulus dengan predikat Cumlaude. 15. Terima kasih kepada sahabat-sahabatku (Calses), Nursandy, Kidut, Taufan, Tito, Ferdi, Josep, dan Titis yang telah memberikan dukungan mental. Demikian ucapan terima kasih yang bisa penulis sampaikan. Semoga Allah SWT membalas kebaikan-kebaikan mereka dan meridhoi mereka. Meskipun terdapat banyak kekurangan dari penyusunan skripsi ini, penulis berharap skripsi ini dapat bermanfaat bagi semua kalangan.

Jakarta, 09 Juli 2019

v

DAFTAR ISI

ABSTRAK ...... i

KATA PENGANTAR ...... ii

DAFTAR ISI ...... vi

DAFTAR TABEL ...... ix

DAFTAR GAMBAR ...... x

BAB I ...... 1

PENDAHULUAN ...... 1

A. Latar Belakang Masalah...... 1

B. Identifikasi, Batasan, dan Rumusan Masalah ...... 7

C. Tujuan dan Manfaat Penulisan ...... 8

D. Tinjauan Pustaka ...... 10

E. Bingkai Teoritis dan Metodologi Penelitian ...... 11

F. Peta Konsep ...... 20

G. Sistematika Penulisan ...... 24

BAB II ...... 26

TINJAUAN TEORITIS ...... 26

A. Analisis Isi ...... 26

vi

B. Pesan ...... 30

C. Dakwah ...... 32

D. Pengertian Musik dan Lirik...... 38

BAB III ...... 43

BIOGRAFI TOMPI DAN GLENN FREDLY ...... 43

A. Riwayat Hidup Tompi ...... 43

B. Biografi Glenn Fredly ...... 44

C. Karya-Karya Tompi dan Glenn Fredly ...... 50

BAB IV ...... 64

DATA DAN TEMUAN PENELITIAN ...... 64

A. Pesan Dakwah Tompi dan Glenn Fredly dalam Lagu Agamamu Agamaku ...... 64

1. Pesan Akidah ...... 65

2. Pesan Muamalah ...... 66

3. Pesan Toleransi ...... 67

BAB V ...... 69

ANALISIS DAN PEMBAHASAN ...... 69

A.Pesan Dakwah yang Dominan dalam Lagu Agamaku Agamamu ...... 69

1.Pesan Toleransi ...... 69

2.Pesan Akidah ...... 69

3.Pesan Muamalah ...... 70

vii

B.Relevansi Lagu Agamamu Agamaku dengan Kondisi Saat ini ...... 70

BAB VI ...... 74

PENUTUP ...... 74

A.Kesimpulan ...... 74

B.Saran ...... 75

DAFTAR PUSTAKA ...... 76

HASIL WAWANCARA ...... 83

viii

DAFTAR TABEL

Subjek Penelitian...... 13 Objek Penelitian...... 14 Kategorisasi Isi Pesan...... 18 Pesan Akidah dalam Lirik Lagu...... 65 Pesan Muamalah dalam Lirik Lagu...... 66 Pesan Toleransi dalam Lirik Lagu...... 67

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1 ...... 22

Gambar 2 ...... 23

Gambar 3 ...... 51

Gambar 4 ...... 52

Gambar 5 ...... 53

Gambar 6 ...... 54

Gambar 7 ...... 55

Gambar 8 ...... 56

Gambar 9 ...... 57

Gambar 10 ...... 58

Gambar 11 ...... 59

Gambar 12 ...... 60

Gambar 13 ...... 61

Gambar 14 ...... 62

Gambar 15 ...... 63

Gambar 16 ...... 118

Gambar 17 ...... 119

Gambar 18 ...... 120

x

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah Islam adalah agama yang menugaskan umatnya menyiarkan (dakwah) kepada seluruh umat manusia. Lagu dan musik tidak terlepas dari penyebaran islam di Nusantara. Islam tersebar di Nusantara melalui tasawuf. Berbagai bukti kitab-kitab klasik ulama terdahulu berbentuk syair dan lirik yang apabila di sinambukan dengan nada menjadi sebuah lagu. Dakwah hakikatnya adalah upaya untuk menumbuhkan kecenderungan dan ketertarikan, pada apa yang diserukan, yakni Islam. Oleh karena itu, dakwah tidak hanya terbatas pada aktivitas lisan semata tetapi mencakup seluruh aktivitas manusia dan perbuatan yang ditunjukan dalam rangka menumbuhkan kecenderungan dan ketertarikan pada lisan.1 Menyeru manusia ke jalan Allah SWT, merupakan kewajiban sekaligus ibadah yang bisa mengantarkan pelakunya untuk dekat (taqarrub) dengan Tuhannya. Dakwah juga mengajarkan pelakunya bahwa kedudukannya di hadapan Allah adalah sangat tinggi; Allah akan mengangkat

1 Ahmad Mahmud, Dakwah Islam (Bogor:Pustaka Tahriqul, 2002), 13.

1

kedudukannya di dunia maupun di akhirat.2

Dakwah adalah seruan atau ajakan keinsyafan atau usaha mengubah situasi kepada situasi yang lebih baik dan sempurna, baik terhadap pribadi maupun masyarakat. Perwujudan dakwah bukan sekedar usaha peningkatan pemahaman keagamaan dan tingkah laku dan dipandang hidup saja, tetapi juga menuju sasaran yang lebih luas. Apabila pada sekarang ini, harus lebih efektif menuju kepada pelaksanaan ajaran Islam secara menyeluruh dalam berbagai aspek kehidupan.3 Musik memiliki irama, lagu, nada, dan keharmonisan sehingga mampu membuat pendengarnya terbawa masuk dalam isi pesan musik tersebut. Musik dijadikan sebagai salah satu sarana dakwah. Musik menarik perhatian umat manusia, bahkan merawat dan mengobati jiwa manusia. Dakwah yang dikemas melalui musik memiliki pesan moral yang terasa lembut, menyentuh, dan persuasif bila pendengar benar-benar mendengarkan lagu tersebut. M. Arifin dalam bukunya Psikologi Dakwah Suatu Pengantar Studi, memberikan pengertian sebagai berikut: “Dakwah adalah sesuatu kegiatan ajakan, baik berbentuk lisan maupun tulisan (tingkah laku)

2 Ahmad Mahmud, Dakwah Islam (Bogor:Pustaka Tahriqul, 2002), 14. 3 Tuti Alawiyah, Paradigma Baru Dakwah Islam: Pembedayaan Sosialisasi Mad‟u. Dakwah: Jurnal Kajian dan Masyarakat, 7.

2

dan sebagainya dilakukan secara sadar dan berencana dalam usaha mempengaruhi orang lain, baik secara individu maupun kelompok, agar timbul dalam dirinya suatu pengertian, kesadaran, sikap penghayatan serta pengalaman terhadap ajaran agama sebagai pesan yang disampaikan kepadanya dengan tanpa unsur-unsur paksaan.4 Sejarah musik dalam Islam tidak bisa terlepas dari filsuf maupun komponis yang sangat berbakat, Al-Farabi. Al-Farabi adalah komponis yang mampu membuat lirik, lagu, dan nada yang indah. Beliau merupakan filsuf besar pengarang Kitabu Al-Musiqa Al-Kabir, kitab yang membahas tentang musik. Musik yang kita dengar saat ini tidak terlepas dari kitab karangannya. Musik sebagai bagian dari seni merupakan alat komunikasi yang cukup efektif. Seluruh aspek didalamnya dapat memenangkan pikiran seluruh masyarakat. Melalui tradisi pembacaan tilawah dan nyanyian religius yang berhubungan dengan Rasulullah SAW, seperti halnya tradisi bernyanyi debaan dan marhabannan serta serangkaian doa suci, Islam menjadikan musik sebagai tangga untuk mencapai hadirat Ilahi.5 Manusia berusaha mengungkapkan perasaan

4 M. Arifin, Psikologi Dakwah Suatu Pengantar Studi (Jakarta: Bumi Aksara, 1993), 17. 5 Asep Muhyidin dan Agus Ahmad Safei, Metode Pengembangan Dakwah (Bandung: CV Pustaka Setia, 2002), 214.

3

psikologisnya, setidaknya mempunyai peran dalam interaksi manusia dengan lingkungannya terutama saat mendengarkan musik. Islam agama yang memperhatikan keindahan serta mengembangkan intuisi sehingga manusia dapat merasakan dan menikmatinya. Keindahan dapat dirasakan oleh pendengarannya, penglihatan, dan indera yang lainnya. 6 Era globalisasi serta kemajuan ilmu pengetahuan saat ini telah mendorong para da‟i untuk bersaing agar dapat mengimbangi kemajuan yang semakin pesat dan agar nantinya tidak terjadi ketimpangan antara kemajuan di bidang dunia dengan akhirat. Berdakwah itu bukan hak monopoli seorang da‟i saja, akan tetapi merupakan tanggung jawab bagi semua umat Islam yang ada di bumi. Allah SWT melihat ruang lingkup dakwah yang begitu luas. Tidak mungkin hal tersebut dipimpin oleh seorang da‟i saja, sebab meliputi seluruh aspek kehidupan manusia. Pemanfaatan musik sebagai media dakwah sudah dilakukan sejak zaman dahulu. Zaman sekarang dakwah tidak saja dilakukan melalui mimbar yang dihadiri oleh yang berkerudung ataupun berpeci, melainkan dilakukan oleh orang-orang yang bertopi serta remaja. Banyak juga lantunan musik yang syairnya religius, syairnya dibuat oleh pencipta bukan hanya sekedar kata-kata yang indah tetapi mempunyai makna yang sangat dalam.

6 Yusuf Al-Qardawi, Fiqh Musik dan Lagu: Perspektif Al-Qur‟an dan Assunah (Bandung: Mujahid Pers, 2002), 22

4

Umumnya ada tiga metode dakwah yang dapat dilakukan oleh seorang muslim, yaitu:7 1. Dakwah bi Al-Lisan adalah dakwah yang dilaksanakan melalui lisan, yang dilakukan antara lain dengan ceramah- ceramah, khutbah, diskusi, nasihat, dan lain-lain. 2. Dakwah bi Al-Hal adalah dakwah dengan perbuatan nyata yang meliputi keteladanan. Misalnya dengan tindakan amal karya nyata yang dari karya nyata tersebut hasilnya dapat dirasakan secara konkret oleh masyarakat sebagai objek dakwah. 3. Dakwah bi Al-Qalam, adalah dakwah melalui tulisan yang dilakukan dengan keahlian menulis di surat kabar, majalah, buku, maupun internet. Saat ini Glenn Fredly merupakan penyanyi panggung dan masih aktif sebagai penyanyi rohani. Glenn memiliki puluhan album yang telah ia ciptakan. Selain menjadi penyanyi, Tompi juga merupakan seorang dokter bedah. Meskipun begitu sama sekali tidak mengganggu kreativitasnya sebagai musisi. Metode dakwah yang digunakan oleh Glenn Fredly dan Tompi adalah dakwah bi Al-Qalam. Prosesnya melalui tulisan yang berupa lirik kemudian digabungkan dengan irama menjadi sebuah lagu. Hal ini bertujuan untuk menyadarkan umat manusia bahwa toleransi beragama itu penting. Kita

7 Samsul Munir Amin. Ilmu Dakwah (Jakarta: AMZAH, 2009), 11.

5 tidak boleh membeda-bedakan agama satu dengan yang lain. Apabila hal itu terjadi dan tidak ada penyadaran oleh semuanya bisa terpecah belah seluruh umat manusia. Allah SWT menciptakan banyak perbedaan diantara kita. Menurut pandangan Panikkar dan Budhy Munawar Rachman, masing-masing menyebutkan istilah pluralisme dan paralelisme. Sikap teologis paralelisme adalah bisa terekspresi dalam macam-macam rumusan, misalnya : “agama-agama lain adalah jalan yang sama-sama sah untuk mencapai kebenaran yang Sama”; agama-agama lain berbicara secara berbeda, tetapi merupakan kebenaran- kebenaran yang sama sah”; atau “setiap agama mengekspresikan bagian penting sebuah kebenaran”. Paradigma itu percaya bahwa setiap agama mempunyai jalan keselamatan sendiri. Alasan penulis memilih lagu Agamamu Agamaku sebagai objek penelitian adalah kuatnya pesan dakwah tentang toleransi, muamalah, dan syukur. Cara mereka berdakwah menggunakan musik sebagai alat perdamaian sangat inspiratif. Mereka tahu persis masalah yang sedang terjadi di sosial. Sejauh pencarian penulis, Glenn Fredly dan Tompi adalah musisi yang paling gencar menyebarkan kedamaian tentang toleransi beragama maupun masalah kehidupan sosial kekinian. Salah satu lagu yang diciptakan oleh mereka adalah

6

„Agamamu Agamaku‟.Glenn dan Tompi membuat lagu tersebut berdasarkan gejolak ideologi yang terjadi saat ini. Lagu ini dibuat atas keresahan mereka tentang toleransi umat beragama di negri ini. Judul lagu yang ditulis dikutip dari terjemahan ayat terakhir Q.S Al-Kafirun yang artinya „Untukmu agamamu, dan untukku agamaku.”. Analisis isi adalah metode analisis pesan dalam suatu cara sistematis yang menjadi petunjuk untuk mengamati dan menganalisis pesan-pesan tertentu yang disampaikan oleh komunikator. Maka berdasarkan penjelasan latar belakang penulis ingin melihat lebih dalam mengenai strategi yang digunakan, mengingat berbedanya cara berdakwah yang dilakukan oleh Glenn Fredly dan Tompi, proses pengubahan keresahan menjadi suatu karya untuk berdakwah sangat menarik untuk dikaji. Berdasarkan hal tersebut penulis ingin melihat bagaimana ANALISIS ISI PESAN DAKWAH LAGU GLENN FREDLY DAN TOMPI DALAM LAGU „AGAMAMU AGAMAKU‟.

B. Identifikasi, Batasan, dan Rumusan Masalah 1. Identifikasi Masalah

Banyaknya media komunikasi pada zaman ini, baik media cetak atau media elektronik tentu akan memaksimalkan proses dakwah. Kemajuan media komunikasi membuat seseorang dapat berkomunikasi

7

secara intens dan menyebar luas. Pendakwah dapat memanfaatkan hal itu untuk mempengaruhi umat ke jalan yang lebih baik. Penelitian ini hanya meneliti lagu Agamamu Agamaku karya Tompi dan Glenn Fredly maka peneliti mengkonsentrasikan pembahasan hanya pada lirik lagu tersebut.

2. Pembatasan Masalah

Penulis membatasi permasalah pada analisis isi pesan dakwah dalam lagu Glenn Fredly dan Tompi „Agamamu Agamaku‟ sebagai sarana dalam berdakwah dan juga mengajak toleransi beragama melalui lagu. Pembatasan ini dilakukan agar penulis menjadi fokus dan terarah dalam memproses pencarian data. Selain itu, pembatasan masalah ini berguna untuk menghindari perluasan pembahasan. 3. Perumusan Masalah Berdasarkan batasan masalah yang akan dibahas, maka penulis merumuskan masalahnya, yaitu: a) Bagaimana pesan dakwah yang mendominasi dalam lagu Agamamu Agamaku? b) Apa relevansi lagu Agamamu Agamaku dengan kondisi saat ini? C. Tujuan dan Manfaat Penulisan 1. Tujuan Penelitian

8

Adapun tujuan penulisan ini dapat menjawab sesuai dengan rumusan masalah, yaitu: a) Untuk mengetahui isi pesan dakwah yang mendominasi dalam lagu Agamamu Agamaku. b) Untuk mengetahui relevansi lagu Agamamu Agamaku dengan kondisi saat ini 2. Manfaat Penelitian a) Secara praktis Penelitian ini diharapkan menjadi informasi yang dapat menambahkan wawasan dan memberikan masukan positif bagi mahasiswa, masyarakat, dan bagi pihak-pihak yang terkait dalam mengetahui tentang isi pesan dakwah dalam lagu „Agamaku Agamamu‟ yang dipopulerkan oleh Glenn Fredly dan Tompi. Serta memberikan informasi dan masukan pengetahuan untuk penelitian serupa di masa yang akan datang. b) Secara teoritis Penelitian ini diharapkan dapat menjadi bentuk kontribusi penulisan terapan dan memperkaya ilmu di bidang komunikasi, khususnya dalam memahami bagaimana analisis isi pesan dakwah dalam lagu „Agamamu Agamaku‟ yang dipopulerkan oleh Glenn Fredly dan Tompi serta memahami yang menjadi sasaran dalam penyampaian pesan tersebut.

9

D. Tinjauan Pustaka

Demi menghindari segala bentuk plagiat, dalam penulisan laporan penellitian ini telah dikaji di perpustakaan. Menurut kajiannya, penulis telah menemukan hasil penulisan terdahulu yang membahas tentang isi pesan dakwah. yaitu:

1. Analisis Isi Pesan Dakwah dalam Lirik Lagu Grup Musik Vagetoz Album Kuatkan Aku”, yang ditulis oleh Achmad Anwar Sjadad, mahasiswa Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam, Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, tahun 2013. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan dakwah dalam lagu-lagu pop yang dibawakan oleh grup musik Vagetoz. Jenis penelitian ini adalah survai dengan teknik analisis isi, yaitu menjelaskan hasil data yang diperoleh dari penelitian dalam bentuk statistik. Setelah dilakukan analisis diperoleh hasil bahwa pesan dakwah yang terdapat di dalam kedelapan lirik lagu album Kuatkan Aku grup musik Vagetos yaitu pesan akidah, pesan akhlak, dan pesan muamalah. 2. Analisis Isi Pesan Dakwah dalam Lirik Lagu KH Husnu Ma‟ad pada Album Lagu-Lagu Festival Tingkat Nasional Lasqi yang ditulis oleh Yuliyanti, mahasiswi Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam, Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, tahun 2008. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan dakwah dalam lagu-lagu KH Husnu Ma‟ad

10

dalam festival tingkat nasional Lasqi. Jenis penelitian ini adalah survai dengan teknik analisis isi, yaitu menjelaskan hasil data yang diperoleh dari penelitian dalam bentuk statistik. Setelah dilakukan analisis diperoleh hasil bahwa pesan dakwah yang terdapat di dalam lirik lagu KH Husnu Ma‟ad pada album lagu-lagu festival tingkat nasional Lasqi yaitu pesan akidah, pesan akhlak, dan pesan syari‟ah. 3. Analisis Isi Pesan Dakwah dalam Lirik Lagu Jihad Soldier Grup Band Tengkorak, yang ditulis oleh Pandu Priambodo, mahasiswa Jurusan Komunikasi Dan Penyiaran Islam, Fakultas Ilmu Dakwah Dan Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah, tahun 2014. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pesan dakwah dalam lagu Jihad Soldier yang dibawakan oleh grup musik Tengkorak. Penelitian ini menggunakan metodologi penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan analisis isi deskriptif.. Setelah dilakukan analisis diperoleh hasil bahwa pesan dakwah yang terdapat di dalam lirik lagu Jihad Soldier grup musik Tengkorak yaitu pesan akidah, pesan akhlak, dan pesan syari‟ah. E. Bingkai Teoritis dan Metodologi Penelitian 1. Bingkai Teoritis a) Teori Materi Dakwah Materi dakwah sebagai pesan dakwah merupakan isi ajakan, anjuran dan ide gerakan dalam rangka

11

mencapai tujuan dakwah. sebagai isi ajakan dan ide gerakan dimaksud agar manusia menerima dan memahami ajaran tersebut. supaya ajaran islam benar- benar diketahui, dipahami, dihayati,dan diamalkan sebagai pedoman hidup dan kehidupannya.8 Pada dasarnya materi dakwah islam tergantung pada tujuan dakwah yang hendak dicapai, namun secara global dapat dikatakan bahwa materi dakwah dapat diklasifikasikan menjadi tiga hal pokok. yaitu: 1) Masalah Keimanan (Aqidah). Aqidah dalam islam adalah sebagai i‟tikad batiniyah aqidah mencakup masalah-masalah yang erat kaitannya dengan rukun iman. 2) Masalah Ke-islaman (syari‟ah) Syari‟at dalam islam erat hubungannya dengan amal lahir (nyata) dalam rangka mentaati semua peraturan atau hukum Allah guna mengatur hubungan dengan anusia dengan tuhanNya dan mengatur pergaulan hidup manusia dengan manusia. 3) Masalah Budi Pekerti (Akhlak) Masalah akhlak dalam masalah dakwah dari segi aktifitas tentunya sebagai materi dakwah, ini merupakan hasil atau buah ke-imanan dan ke-Islaman

8 Sanwar, Aminudin, Pengantar Studi Ilmu Dakwah (Semarang:1985), 74.

12

seorang.9 2. Metodologi Penelitian Penulisan karya ilmiah ini, penulis menyesuaikan pada metodologi penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan analisis isi deskriptif. Analisis isi ini merupakan suatu penelitian yang bersifat mendalam terhadap suatu informasi tertulis maupun tercetak dalam media massa10. Penelitian analisis isi dipilih oleh penulis dengan berfokus pada lirik lagu dimana pesan dakwah yang dilakukan oleh Glenn Fredly dan Tompi dapat mengajak mad‟u untuk menuju kebaikan, maka diperlukan pengumpulan data dari informan agar dapat mengetahui dan memahami pesan dakwah yang terkandung dalam lagu tersebut. a. Subjek dan Objek Penelitian Dalam penelitian ini subjek penelitiannya adalah Kyai, Pendeta, dan Sastrawan. Sedangkan objek penelitiannya adalah Lagu Agamamu Agamaku dari Tompi dan Glenn Fredly. Tabel. 1 Subjek Penelitian

9 Syukir Asmuni, Dasar-dasar Strategi Dakwah (Surabaya : Al-ikhlas 1983), 60-62. 10 Bambang Setiawan dan Ahmad Muntaha, Metode Penelitian Komunikasi (Jakarta: Universitas Terbuka, 2004), 79.

13

No. Nama Jabatan Tempat Wawancara BAZNAZ Pamulang Permai 2, Muhammad Tangerang Blok D13, RT 9, 1 Sartono Selatan RW 10 Pendeta HKBP Gereja HKBP 2 Joses Titio Pamulang Pamulang Daniel Haryo Baskoro Audio Hendro Engineer, Studio Band Witana 3 Wibowo Composer Harja Pamulang

Tabel. 2 Objek Penelitian No. Lirik Penjelasan Bait 1. 1) Mengingatkan 1-3 kepada umat manusia untuk bersyukur. 2) Mengingatkan kepada umat manusia bahwa Apakah yang selalu semua yang kau cari dalam hidup bernapas pasti mati. dan matimu disetiap 3) Penerapan Adz- hembusan nafasmu. Dzariyat ayat 56. 4) Mengingatkan

14

manusia tentang tujuan hidup (fitrah).

2. 1) Mengingatkan 4-5 kepada umat manusia untuk bersukur. 2) Mengetahui nikmat Tuhan itu selalu mengair. 3) Tuhan tidak hanya memberikan cobaan, namun memberikan nikmat yang banyak. 4) Dialog antara ruh, nafs, kalbu, dan Tak cukupkah nikmat fitrah. Ilahi yang mengalir 5) Mengiingatkan nafasmu samudra manusia untuk jiwamu. bertaubat. 3. Tak pernah berhenti 6-8 1) Keterkaitan antara nikmat Tuhan yang lirik lagu dengan mana sanggup Ar-Rahman ayat engkau ingkari. 13.

4. Tuhan ciptakan 1) Keterkaitan antara 9-10 beragam beda takkan lirik lagu dengan

15

sanggup akalmu Bhineka Tunggal meraba. Ika. 2) Krisis toleransi umat di . 3) Perbedaan antar umat beragama. 4) Menerima apapun yang di ciptakan Allah SWT.

5. 1) Keterkaitan antara 11-12 lirik lagu dengan Al-Kafirun ayat 6. 2) Keterkaitan antara lirik lagu dengan Bhineka Tunggal Ika. 3) Cara menjalin kebersamaan dalam perbedaan. 4) Allah membebaskan manusia untuk memilih agama. Tak diperintahkan jadi 5) Allah tidak sama agamamu memaksa manusia. agamaku hidup 6) Allah memberikan bersama. kasih sayang.

16

7) Konsep Holaqah. 6. 1) Mengingatkan umat 14 manusia bahwa Tuhan itu Agung. 2) Menjelaskan tentang keagungan Tuhan. 3) Tuhan yang agung adalah membuka rahmat. 4) Tuhan tidak memilih manusia Sadarkah Tuhan yang untuk diberikan kau Agung. materi dan rahmat. 7. 1) Memberi tahu umat 15 manusia untuk mengendalikan emosi. 2) Mengedepankan Saat akal sudah tak akal daripada mampu kalahkan emosi. emosimu. 3) Hidup untuk ibadah.

8. Rendahkanlah nada Memberi tahu umat manusia 16 suaramu. untuk rendah hati.

9. Redupkanlah suara 1) Berpikir sebelum 17 hatimu matikan bertindak dan genderang perangmu. menghargai sesama

17

2) Tidak mendahulukan eosi untuk memerangi perbedaan. 10. 1) Memberi tahu umat 18 manusia untuk memberikan maaf. 2) Rendah hati. 3) Mengingatkan manusia untuk mengakui kesalahan. 4) Menerima dan ikhlas atas apa yang Ikhlaskan maafmu. sudah di dapatkan. 11. 1) Bertaubat. 19 2) Dialog komunikasi spiritual dalam komunikasi intra Tuhan ku bersujud pribadi. memohon ampun 3) Mengakui dosaku. kesalahan.

3. Teknik Pengumpulan Data Peneliti menggunakan beberapa teknik pengumpulan data:

18

a) Kategorisasi : Kategorisasi merupakan komponen utama yang harus ada dalam penelitian analisis isi. Oleh karena itu peneliti mengkategorisasikan isi pesan dakwah yang terkandung dalam lagu Agamamu Agamaku yang digolongkan dalam akidah, muamalah, dan toleransi.

Tabel. 3

Kategorisasi Isi Pesan No. Kategori Sub. Kategori Keterangan 1 Dakwah Komunikasi Intra Menerima Diri Dzatiyah Pribadi Sendiri 2 Dakwah Komunikasi Kelompok Menerima Halaqah Perbedaan dalam Kelompok 3 Dakwah Komunikasi Antar Menerima Tsaqafah Budaya dan Agama Perbedaan dalam Budaya dan Agama

b) Wawancara : Pengumpulan data dengan menggunakan komunikasi langsung antara peneliti dengan Kiyai, Pendeta, dan Sastrawan

19

secara mendalam atau sebuah dialog untuk memperoleh informasi mengenai gambaran umum tentang lagu, penciptaan, latar belakang, motif, dan mencari data untuk memperkuat argumentasi. c) Observasi : Observasi merupakan kegiatan untuk memperoleh informasi yang dibutuhkan agar dapat menampilkan gambaran atas suatu peristiwa atau kejadian untuk menjawab suatu penelitian.11 Peneliti akan mendengarkan dan mencari tahu makna lagu Agamamu Agamaku. d) Dokumentasi : Mencari data mengenai hal-hal atau variabel yang berupa foto, teks, maupun hal-hal yang berhubungan dengan lagu Agamamu Agamaku dari Glenn Fredly dan Tompi di internet. F. Komunikasi Intra Pribadi Dakwah Dzatiyah dan Fardiyah 1. Dakwah Dzatiyah melalui pendekatan komunikasi intra pribadi

Dakwah dzatiyah adalah dakwah kepada diri sendiri melalui pendekatan komunikasi di dalam diri. Pendakwah dan mitra dakwah melatih dirinya menjadi manusia yang sehat jasmani sebagai makhluk basyariah. Mereka menjadi

11 V. Wiratna Sujarweni, Metodologi Penelitian (Yogyakarta: Pustaka Baru Press, 2014), 32.

20

manusia yang sehat jiwanya sebagai makhluk insaniyah. Manusia memiliki kapasitas jasmani, potensi-potensi kemanusiaan, dan potensi-potensi kejiwaan. Pendekatan komunikasi intrapribadi ini menjelaskan dakwah dzatiyah. Kata dzatiyah ini mengikuti definisi tarbiyah dzatiyah. Dakwah dzatiyah ini, mengajak diri sendiri untuk mengenal diri sendiri sebagai hamba Allah, khalifah di humi, mengenal Allah yang berkesinambungan dan hubungan komunikasi terjadi hubungan interaktif antara hamba dan pencipta-Nya.12 Dakwah dzatiyah meliputi semua komponen komunikasi dakwah dan proses komunikasi dakwahnya yaitu komunikator, pesan, saluran, dan mitra dakwahnya. Peristiwa dakwah mencakup dimensi komunikasi manusia, bagaimana seseorang berada dalam tiga dimensi komunikasi yaitu, tingkat komunikasi, konteks komunikasi dan saluran komunikasi. Tingkat komunikasi terdiri dari individu, keluarga, sahabat, kelompok, komunitas dan organisasi tingkat lokal, nasional dan internasional. Konteks komunikasinya adalah perdagangan, politik, pendidikan, dan penyuluhan. Saluran komunikasi menggunakan media cetak dan media elektronik, baik langsung maupun tidak langsung. Pendekatan komunikasi

12 Armawati Arbi, Psikologi Komunikasi dan Tabligh, (Jakarta: Amzah, 2012), 17.

21

intrapribadi dalam dakwah dzatiyah, komunikasi intrapribadi meliputi sensasi, persepsi, memori, dan cara berpikir yang Islami. Dakwah Dzatiyah mencakup kekuatan sensasi, persepsi, menjaga memori dan kekuatan cara berpikir pendakwah dan mitra dakwahnya. Sebelum memanggil dan mengajak seseorang, pendakwah memiliki kekuatan kesehatan jasmani, rohani dan kecerdasan spiritual yang tetap menjaga potensi bingkai fitrahnya ke dalam bingkai kepribadian muslim. Seorang pendakwah harus mampu memperhatikan faktor personal dan juga faktor lingkungan dalam menjalankan dakwahnya. Dalam berdakwah para da‟i juga harus mempunyai kecerdasan yang baik dalam menyampaikan pesan dakwahnya.13 Adapun kecerdasan menurut psikologi Islam dalam dimensi manusia adalah kecerdasan intelektual, kecerdasan emosional, dan kecerdasan nafs. Berikut Model Komunikasi Intrapribadi ( Armawati Arbi, 2018 ) :

Gambar 1 Konsep Komunikasi Intra Pribadi

13 Armawati Arbi, Psikologi Komunikasi dan Tabligh, (Jakarta: Amzah, 2012), 83.

22

G. Peta Konsep

Berikut ini penulis akan memaparkan pesan dakwah dalam lagu Agamamu Agamaku. Pesan dakwah ini disebut juga dengan model komunikasi intra pribadi

Gambar 2 Peta Konsep

Dakwah Tsaqofah melalui Pendekatan KAB

Dakwah Dzatiyah Dakwah KAP. melalui KIP Menerima (Berdakwah pada Perbedaan.

Fitrah Mengikat 4 Dimensi Manusia. Dakwah Halaqah Dialog antara melalui

Akal, Ruh, dan Komunikasi Nafs. Kelompok. Menerima Perbedaan Aqidah Pertama Kelompok. Kali. Ketika Manusia diberikan Fitrah Allah atau Nutfah. 23

Dakwah Tsaqafah melalui Komunikasi Antar Budaya dan Kekuatan KIP. Agama. Menerima Diri Sendiri.

Pesan-pesan dakwah diatas merupakan contoh yang positif. Dimana dalam dimensi akidah manusia meyakini adanya perbedaan, dimensi muamalah menjadikan hubungan manusia dalam interaksi sosial sesuai syariat, dan dimensi toleransi menjadikan sikap menghargai perbedaan diantara mereka. H. Sistematika Penulisan BAB I PENDAHULUAN Latar Belakang Masalah, Pembatasan dan Perumusan Masalah, Tujuan Penelitian, Manfaat Penelitian, Metodologi Penelitian, Sistematika Penulisan. BAB II TINJAUAN TEORITIS Definisi Analisis Isi, Pengertian dan Aspek Dakwah,

24

Kategorisasi Pesan Dakwah, Pengertian Lagu dan Musik, Lagu sebagai Media Dakwah. BAB III GAMBARAN UMUM GLENN FREDLY DAN TOMPI Sejarah bermusiknya Glenn Fredly dan Tompi, Visi Dan Misi, Gambaran Umum Lagu Agamamu Agamaku, Biodata Glenn Fredly dan Tompi, Album-Album Glenn Fredly dan Tompi. BAB IV PESAN DAKWAH DALAM LIRIK LAGU AGAMAMU AGAMAKU Pesan Dakwah dalam Lirik Lagu Agamamu Agamaku Termasuk Pesan Toleransi, Pesan Muamalah, dan Pesan Syukur. Pesan Lagu Yang Mendominasi dalam Lirik Lagu Agamamu Agamaku. BAB V PENUTUP Kesimpulan dan Saran.

25

BAB II TINJAUAN TEORITIS A. Analisis Isi Analisis isi adalah metode yang paling awal, paling sentral dan paling dipraktekkan secara luas.14 Analisis isi adalah penelitian yang bersifat pembahasan mendalam terhadap isi suatu informasi tertulis atau tercetak dalam media massa. Metode analisis isi merupakan suatu teknik sistematik untuk menganalisis isi pesan dan mengolah pesan, atau suatu alat untuk mengobservasi dan menganalisis isi perilaku komunikasi yang terbuka dari komunikator yang dipilih.15 Neuman menyebutkan bahwa “content analysis is a technique for gathering and analyzing the content of text”. Pengertian isi dari teks ini bukan hanya tulisan atau gambar saja, melainkan juga ide, tema, pesan, arti, maupun simbol- simbol yang terdapat dalam teks, baik dalam bentuk tulisan (seperti buku, majalah, surat kabar, iklan, surat resmi, lirik lagu, puisi, dan sebagainya), gambar (misalnya film, foto, lukisan, atau pidato. Penelitian ini memiliki kelebihan dibandingkan dengan penelitian survei dan eksperimen

14 Alex Sobur, Analisis Teks Media: Suatu Pengantar Analisis Wacana, Analisis Semiotik dan Analisis Framing, (Bandung: PT. Remaja Rosda Karya, 2004), 4. 15 Burhan Bungin, Metodologi Penelitian Kualitatif Aktualisasi Metodologi Kearah Ragam Kontemporer, (Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2003), 134.

26

karena subjek penelitiannya adalah benda mati yang tidak bereaksi dan penelitiannya dapat membandingkan dengan lebih mudah antara satu subjek dengan subjek lainnya. Misalnya kita dapat melakukan analisis isi terhadap lirik lagu yang diciptakan oleh Ebiet G Ade.16 Seorang peneliti dapat menerapkan prinsip-prinsip penelitian survei, misalnya populasi dan penarikan sampel, kemudian mengolah data, dan menampilkannya pada tabel atau grafik. Perbedaannya hanya terdapat pada unit analisisnya. Jika pada penelitian survei digunakan unit analisis individu, keluarga, atau masyarakat, pada penelitian analisis isi unit analisisnya dapat berupa majalah. Jika kita ingin meneliti tentang kata-kata salah yang ada pada majalah A, kita dapat menentukan populasinya adalah majalah A dengan teknik penarikan sampel acak sederhana pada halaman utama, dan sebagainya. Kemudian kita olah dan sajikan data tersebut. Content analysis menurut Bacus adalah analisis ilmiah tentang isi pesan suatu komunikasi.17 Sedangkan menurut R. Holsti, analisis isi adalah suatu metode analisis pesan dalam suatu cara sistematis yang menjadi petunjuk untuk mengamati dan menganalisis pesan-pesan tertentu yang

16 Bambang Prasetyo, Metode Penelitian Kuantitatif Teori dan Aplikasi (Jakarta: PT Raja Grafindo Persada 2013), 167. 17 Noeng Muhadjir, Metodologi Penelitian Kualitatif EDISI IV (Yogyakarta: Rake Sarasin 2000), 68.

27

disampaikan oleh komunikator. Holsti menengahkan lima ciri content analysis, yaitu:

1. Teks perlu diproses dengan aturan dan prosedur yang telah dirancang. 2. Teks diproses secara sistematis; mana yang termasuk dalam suatu kategori, mana yang tidak termasuk ditetapkan berdasarkan aturan yang sudah ditetapkan. 3. Proses menganalisis data haruslah mengarah ke pemberian sumbangan pada teori; ada relevasi teoritiknya. 4. Proses analisis tersebut mendasarkan pada deskripsi yang dimanifestasikan. 5. Bagaimana content analysis haruslah menggunakan teknik-teknik kuantitatif.18 Fungsinya yang begitu kompleks, media massa seperti surat kabar, majalah, film, novel, dan bentuk komunikasi lain dapat berperan dalam segala aktivitas individual ataupun organisasi, termasuk sebagai sumber informasi yang menciptakan kerangka berpikir bagi masyarakat. Media massa meneruskan pengetahuan dan nilai-nilai dari generasi terdahulu.19 Penggunaan analisis isi dilakukan bila

18 Noeng Muhadjir, Metodologi Penelitian Kualitatif EDISI IV (Yogyakarta: Rake Sarasin, 2000), 71. 19 Alex Sobur, Analisis Teks Media Suatu Pengantar Untuk Analisis Wacana, Analisis Semiotik, Analisis Framing, (Bandung: Remaja Rosdakarya, 2012), 31.

28

ingin memperoleh keterangan dari isi komunikasi yang disampaikan dalam bentuk lambang. Analisis isi dapat juga digunakan untuk menganalisis semua bentuk komunikasi seperti: surat kabar, buku, puisi, lagu, cerita, lukisan, pidato, surat, peraturan undang-undang, musik, iklan dan sebagainya.20 Analisis isi merupakan salah satu metode yang dapat menganalisis hampir semua bentuk komunikasi, yaitu dengan memperlajari isi media baik itu surat kabar, radio, film, televisi maupun semua bentuk-bentuk dokumentasi lainnya. Lewat analisis isi, peneliti dapat menganalisa gambaran isi, karakterisik pesan, dan perkembangan dari suatu isi.21 Analisis isi kuantitatif menfokuskan risetnya pada isi komunikasi yang tersurat. Karena itu tidak dapat digunakan untuk mengetahui isi komunikasi yang tersirat. Karena itu diperlukan suatu analisis isi yang lebih mendalam dan detail untuk memahami produk isi media dan mampu menghubungkanya dengan konteks sosial/realitas yang terjadi sewaktu pesan dibuat. Karena semua pesan (teks, simbol, gambar dan sebagainya) adalah produk sosial dan budaya masyarakat. Inilah yang disebut analisis isi kualitatif.22

20 Jumroni dan Suhaimi, Metode-metode Penelitian Komunikasi (Jakarta: UIN Press, 2006), 68. 21 Ayu Erifah Rossy dan Umaimah Wahid, Analisis Isi Kekerasan Seksual dalam Pemberitaan Media Online Detik.com, (Jakarta:Universitas Budi Luhur, 2015), 157. 22 Rahmat Kriyantono, Teknis Praktis Riset Komunikasi (Disertai Contoh Praktis Riset Media, Public Relations, Advertasing, Komunikasi Organisasi, Lomunikasi Pemasaran), (Jakarta:Kencana Prenada Media Group, 2007), 247.

29

Analisis isi kualitatif ini bersifat sistematis, analitis tapi tidak kaku seperti dalam analisis kuantitatif. Kategorisasi dipakai hanya sebagai guide, diperbolehkan konsep-konsep atau kategorisasi yang lain muncul selama proses riset. Saat ini telah banyak metode analisis yang berpijak dari pendekatan analisis isi kualitatif. Antara lain analisis framing, analisis wacana, analisis tekstual, semiotic, analisis retorika, dan ideological criticism. Periset dalam melakukan analisis bersikap kritis terhadap realitas yang ada dalam teks yang dianalisis. Pendekatan kritis tersebut dipengaruhi oleh pandangan Marxis yang melihat media bukanlah kesatuan yang netral, tetapi media dipandang sebagai alat kelompok dominan untuk memanipulasi dan mengukuhkan kekuasaan dengan memarjinalkan kelompok yang tidak dominan. Pada dasarnya analisis isi kualitatif (kritis) memandang bahwa segala macam produksi pesan adalah teks, seperti berita, iklan, sinetron, lagu, dan simbol-simbol lainnya yang tidak bisa lepas dari kepentingan-kepentingan sang pembuat pesan.23 B. Pesan Pesan dapat diartikan sebagai suatu kumpulan pla, isyarat, dan simbol. Pesan dalam model Shannon Weaver, sebagaimana dikutip oleh Roudhonah diartikan sebagai sesuatu yang dikirim kemudian diterima dalam proses

23 Rahmat Kriyantono, Teknis Praktis Riset Komunikasi (Disertai Contoh Praktis Riset Media, Public Relations, Advertasing, Komunikasi Organisasi, Lomunikasi Pemasaran),(Jakarta:Kencana Prenada Media Group, 2007), 247- 248.

30

komunikasi yang tiada lain adalah data, fakta, kata simbol, dan isyarat. Jadi pesan merupakan sesuatu yang disampaikan dan dikirim oleh komunikator dan diterima oleh komunikan yang bisa terdiri atas isyarat ataupun simbol yang sebenarnya tidak mengandung makna. Makna adalah balasan terhadap pesan. Makna akan timbul bila seseorang yang menafsirkan isyarat atau simbol bersangkutan dan berusaha memahami artinya.24 Secara garis besar pesan dapat dibedakan dalam dua jenis, yaitu sebagai berikut: 1. Pesan Verbal Pesan verbal merupakan jenis simbol yang menggunakan kata. Kata-kata tersebut adalah suatu abstraksi dari realitas individual yang tidak mampu meninimbulkan reaksi yang merupakan totalitas objek atau konsep yang diwakili oleh kata-kata. Pesan verbal termaksud dalam semua jenis simbol yang memakai satu kata atau lebih25. Jenis pesan verbal yaitu komunikasi dengan muka, komunikasi dengan mata, komunikasi dengan sentuhan, komunikasi antar ruang, dan komunikasi antar waktu. 2. Pesan Non-verbal

24 Roudonah, Ilmu Komunikasi, (Depok: Rajawali Press, 2019), 107- 108 25 Marhaeni Fajar, Ilmu Komunikasi: Teori &Praktek, (Yogyakarta: Graha Ilmu, 2009), 52.

31

Pesan non verbal merupakan perbuatan manusia yang dilakukan secara sengaja dikirimkan dan diinterpretasikan seperti tujuannya dan memiliki potensi akan adanya umpan balik dari yang menerimanya. Pesan non verbal serupa dengan komunikasi lisan yang menggunakan saluran komunikasi diantara keduanya saling menguatkan satu sama lain.26 Marhaeni dengan mengutip Larry A. Samovar dan Richard E. Porter mengemukakan bahwa komunikasi non verbal mencakup semua rangsangan (kecuali rangsangan verbal) dalam komunikasi yang dibuat oleh individu dan digunakan juga oleh individu itu sendiri, yang memiliki nilai pesan tersembunyi bagi pengirim dan penerima. Istilah non verbal ini biasa digunakan untuk mendeskripsikan suatu peristiwa dalam komunikasi di luar ata-kata yang terucap tertulis. Misalnya bahasa tubuh ada isyarat tangan, gerakan kepala, ekspresi wajah, dan tatapan mata. Kemudian ada sentuhan, penampilan fisik yang berupa busana dan karakteristik fisik ada warna dan lain-lain.27 C. Dakwah 1. Pengertian Dakwah

26 Suryanto, Pengantar Ilmu Komunikasi, (Bandung: CV Pustaka Setia, 2015), 183-185. 27 Marhaeni Fajar, Ilmu Komunikasi: Teori & Praktek, 53-54.

32

Secara etimologi dakwah berasal dari bahasa Arab yang da‟aa yang artinya mengajak, mengundang, dan memanggil. Kemudian menjadi kata yad‟uw yang mengandung arti panggilan, undangan, dan ajakan. Sedangkan Prof. H. Mahmud Yunus berpendapat bahwa kata dakwah mempunyai dua akar yaitu: da‟aa berarti menyeru, memanggil, mengajak, dan menjamu. Kedua adalah du‟aa yang mengandung arti memanggil, mendo‟a, dan memohon.28 Dakwah secara etimologi berasal dari kata da‟a, yad‟u, da‟watan yang berarti mengajak, menyeru, memanggil dan mengundang. Dakwah Islam dapat dipahami sebagai ajakan, seruan, panggilan kepada Islam untuk orang lain masuk ke dalam Sabilillah (Jalan Allah) secara menyeluruh (Kaffah), baik melalui lisan, tulisan maupun perbuatan.29 Pada prakteknya, pengertian dakwah secara umum tidak dapat dipisahkan denga pengrtian komunikasi itu sendir. Dakwah dan komunikasi mempunyai satu pengertian dan tujuan yang sama. Hakikat komunikasi adalah proses pernyatan antar manusia. Hal tersebut adalah pikiran atau perasaan seseorang kepada orang lain

28 Mahmud Yunus, Kamus Arab-Indonesia (Jakarta: Hidakarya Agung,1990), 127. 29 Ismah Salmah, Strategi Dakwah di Era Millenium. (Dakwah Jurnal & Komunikasi), 2.

33

dengan megugakn bahasa sebagai penyalurnya.30 Pikiran dan perasaan adalah isi pesan dalam berkomunikasi, sedangkan bahasa adalah sebagai lambang berkomunikasi. Sebagaimana firman Allah SWT dalam surah Al- Baqarah ayat 208 : ۤ ٰٰٓياَ ُّيهَا الَّ ِذ ْي َي ٰا َهٌُىا ْاد ُخلُ ْىا فِى ِّالس ْل ِن َكافَّةً ۖ َّو ََل جَحَّبِ ْعُىا ُخطُ ٰى ِت َّالش ْي ٰط ِۗ ِي اًَِّ ٗه لَ ُك ْن َع ُذ ٌّو ُّهبِ ْي ي “Hai orang-orang yang beriman, masuklah kamu ke dalam Islam keseluruhan, dan janganlah kamu turut langkah-langkah syaitan. Sesungguhnya syaitan itu musuh yang nyata bagimu.”

Dan juga dalam firman-Nya dalam surah Al-Imron ayat 104 : ْ َو ْلحَ ُك ْي ِّه ٌْ ُك ْن اُ َّهة يَّ ْذ ُع ْى َى اِلَى ْال َخ ْي ِر َويَؤ ُه ْرُو َى بِ ْال َو ْع ْرُو ِف َويَ ٌْهَ ْى َى َع ِي ٰۤ ْال ُو ٌْ َك ِ رِۗ َواُول ىِ َك هُ ُن ْال ُو ْفلِ ْحُى َى “Dan hendaklah ada di antara kamu segolongan umat yang menyeru kepada kebajikan, menyuruh kepada yang ma'ruf dan mencegah dari yang munkar; merekalah orang-orang yang beruntung.” Sedangkan dakwah menurut terminology (istilah) mengandung beberapa arti yang beraneka ragam. Hal ini tergantung dari sudut mana para ahli ilmu dakwah memberikan pengertian atau mendefinisikan dakwah itu sendiri, sehingga

30 Onong Uchjana Efendy, Ilmu, Teori, dan Filsafat Komunikasi (Bandung: PT Citra Aditya Bakti, 2003), 28.

34

antara definisi satu dengan yang lainnya terdapat kesamaan dan perbedaan. Untuk lebih jelasnya, di bawah ini penulis menyajikan beberapa definisi dakwah: a) M. Quraish Shihab : “Dakwah adalah seruan atau ajakan kepada keinsyafan atau usaha mengubah situasi kepada situasi yang lebih baik dan sempurna, baik terhadap pribadi maupun masyarakat.”31 b) Wardi Bachtiar : “Dakwah adalah suatu proses upaya mengubah sesuatu situasi kepada situasi lain yang lebih baik sesuai ajaran Islam, atau suatu proses mengajak manusia ke jalan Allah yaitu Al-Islam.”32 c) M. Idris A. Shomad : “Dakwah Islam ialah menyampaikan Islam kepada umat manusia seluruhnya dan mengajak mereka untuk komitmen dengan Islam pada setiap kondisi dimana serta kapan saja, dengan metodologi dan sarana tertentu, untuk tujuan tertentu.”33 d) Tim Penyusun Ensiklopedi Islam : “ Dakwah adalah setiap kegiatan yang bersifat menyeru, mengajak, dan memanggil orang untuk beriman dan taat kepada Allah sesuai dengan garis akidah, syariat dah akhlak

31 Quraish Shihab, Membumikan Al-Qur‟an; Fungsi dan Peran Wahyu dalam Kehidupan Masyarakat (Bandung: Mizan, 1996), 194. 32 Wardi Bachtiar, Metodologi Penelitian Ilmu Dakwah (Jakarta; Logos, 1997), 31. 33 M. Idris A. Shomad, Diktat Ilmu Dakwah; Fakultas Dakwah dan Komunikasi (Jakarta:UIN Syarif Hidayatullah, 2004), 3.

35

Islamiyah.”34 Akan tetapi dakwah sebagai suatu konsepsi Islam, penuhnya mengandung arti menyeru atau mengajak kepada kebaikan, sesuai dengan ajaran nilai-nilai Islam. Jadi, seruan atau ajakan kepada kejahatan tidak termasuk dalm konsep dakwah Islam. Dengan demikian, jelaslah bahwa pada hakikatnya tidak hanya menyeru atau mengajak manusia, tetapi lebih baik dari itu adalah mengubah manusia baik individu maupun kelompok, menuju ajaran dan nilai-nilai Islam. Dengan demikian, makna konsep dakwah transformasi sosial, perubahan individu dan transformasi dari kondisi kurang baik atau tidak baik menuju kondisi yang lebih baik.35 2. Sarana Dakwah Berdakwah harus disampaikan dengan cara-cara yang santun, beradab dan menjunjung tinggi martabat manusia sebagai makhluk yang dimuliakan Allah di muka bumi. Apalagi, secara faktual kondisi objek dakwah atau sasaran dakwah Islam sangat heterogen, dilihat dari sisi pemahaman dan pengalaman keagamaannya, tingkat pendidikan, sosial ekonomi, lingkungan kerja, tempat tinggal, dan lain-lain.

34 Tim Penyusun, Ensiklopedi Islam (Jakarta: Ichtiar Baru Van Hoere), 280. 35 Irvan Hielmy, Dakwah Bil Hikmah (Yogyakarta: Mirta Pustaka,2002), 11.

36

Oleh karena itu, dakwah membutuhkan sarana-sarana yang membuatnya dapat mencapai berbagai kalangan. Sarana atau media dakwah adalah perangkat yang digunakan pelaku dakwah (ad-da‟i) agar diterima oleh obyek dakwah (al- mad‟u), di antaranya yaitu dakwah bil- lisan, seperti berpidato, ceramah, diskusi, bimbingan, penyuluhan, dan sebagainya. Kemudian dakwah bil qalam, seperti membuat karya tulis, menulis artikel, menulis surat pembaca, dan lainnya. Lalu dakwah bil i‟lsmi, melalui televisi, majalah, radio, koran, blog, Twitter, Facebook dan lain-lain. Dakwah bil-haal, terwujud dalam perbuatan-perbuatan nyata dan mencerminkan ajaran Islam yang secara langsung dapat dilihat, dirasakan dan diteladani oleh mad‟u.36 3. Metode Dakwah Metode dakwah adalah cara-cara tertentu yang dilakukan oleh seorang dai (komunikator) kepada mad‟u untuk mencapai suatu tujuan atas dasar hikmah dan kasih sayang. Hal ini mengandung arti bahwa pendekatan dakwah harus bertumpu pada suatu pandangan human oriented menempatkan penghargaan yang mulia atas diri manusia.37 Dakwah ini secara umum ada tiga berdasarkan

36 Aidil Heryana, Majalah Ummi edisi Juli 2011, (Jakarta: PT. Insan Media Pratama), 102-103. 37 Toto Tasmara, Komunikasi Dakwah, (Jakarta: Gaya Media Pratama, 1997), 43.

37

al-Qur‟an surat An- Nahl; 125, yaitu: Metode Bil Hikmah, Metode Mau‟izhah Hasanah dan Metode Mujadalah. 4. Tujuan Dakwah Tujuan dakwah secara umum adalah mengubah perilaku sasaran dakwah agar mau menerima ajaran Islam dan mengamalkannya dalam tataran kenyataan kehidupan sehari-hari, baik yang berkaitan dengan masalah pribadi, keluarga maupun sosial kemasyarakatan, agar memperoleh kehidupan yang penuh keberkahan, kebaikan di dunia dan akhirat serta terbebas dari azab api neraka.38 D. Pengertian Musik dan Lirik Abu Sulaiman Al-Khaby mengatakan bahwa setiap yang menimbulkan suara secara berkesinambungan dengan sesuatu dan menyusun temponya secara teratur, maka itulah yang disebut lagu menurut orng Arab. Kebanyakan bentuk dari pemisalan/sajak dari sebuah lirik dan nadzam.39 Musik adalah ilmu atau seni menyusun nada atau suara dalam urutan kombinasi dan hubungan temporal untuk menghasilkan komposisi suara yang mempunyai kesatuan dan keseimbangan, juga musik merupakan nada atau suara yang tersusun sedemikian rupa hingga mengandung irama, lagu dan keharmonisan.40 Dari pengertian di atas, lirik lagu

38 Didin Hafidhuddin, Dakwah Aktual, (Jakarta: Gema Insani Press, 1998), 78 39 Cecep Suherma, Musik Sebagai Media Dakwah (Studi Kasus Kelompok Debu) (Jakarta: UIN Syarif Hidayatullah, 2004), 2. 40 Depdikbud RI, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta: Perum

38

berarti karya sastra yang berisi curahan pribadi yang diungkapkan dengan suara yang berirama, atau juga susunan kata sebuah nyanyian. Lirik lagu merupakan kata-kata yang diiringi alat musik (instrumental). Sedangkan musik adalah bidang seni yang berhubungan deng alat-alat musik dan irama yang keluar dari alat-alat musik itu. Bidang musik membahas cara menggunakan instrumen musik, masing- masing alat musik mempunyai nada tertentu. Disamping itu, seni musik membahas cara membuat not, bermacam aliran musik misalnya musik vokal atau musik instrumental.41 Menurut kamus besar bahasa Indonesia, lirik lagu berarti karya sastra (puisi) yang berisi perasaan pribadi, atau juga susunan kata sebuah nyanyian.42 Masa kini, seiring dengan masuknya media elektronik ke Indonesia, masuk pula berbagai jenis musik barat, seperti pop, jazz, blues, rock, dan R&B. Demikian pula dengan musik-musik negeri India yang banyak dibawa melalui film-filmnya. Dari perkembangan ini terjadi perpaduan antara musik asing dan musik Indonesia. Musik India mengalami perpaduan dengan musik melayu sehingga menghasilkan jenis musik dangdut. Maka, muncul pula musisi Indonesia yang beraliran pop, jazz, blues, rock,

Balai Pustaka,1998), 602. 41 Ahmad Musabikh, Analisis Isi Grup Nasyid Izzatul Islam Dalam Dakwah dan Jihad, Skripsi S1 Komunikasi Penyiaran Islam, Fakultas Dakwah dan Komunikasi, (Jakarta: UIN Syarif Hidayatullah, 2006), 15. 42 Tim Penyusun Kamus Pembinaan dan Pengembangan Bahasa. Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta: Bina Aksara,1986), 598.

39

dan R&B. Berkembang pula jenis musik yang memadukan unsur kederahan Indonesia dengan unsur musik Barat, terutama alat-alat musiknya. Jenis musik ini sering disebut dengan musik etnis.43 Pada zaman dahulu, pada permulaan masuknya Islam ke Indonesia, para da‟i dari kalangan Walisongo menjadikan musik sebagai media dakwah. Dan ternyata efektif. Penyampaian dakwah tidak akan sampai kepada sasarannya apabila tidak membaur dan mengakomodasi dengan perilaku, kebudayaan, dan keadaan masyarakat. Singkatnya, apa yang selalu mereka kerjakan dan mereka sukai, disanalah kita bisa menjadikannya media untuk berdakwah.44 Dengan cara di atas, mereka akan langsung menerima pesan-pesan yang disampaikan tanpa mencegah apa yang mereka sukai. Justru dengan cara seperti ini, mereka akan terasa lebih menikmati, ketimbang terpaksa. Dalam arti sempit media dakwah dapat diartikan sebagai alat bantu dakwah, atau yang populer disebut sebagai alat peraga. Alat bantuatau media dakwah memiliki peranan atau kedudukan sebagai penunjang tercapainya tujuan dakwah. Artinya proses dakwah tanpa adanya media tisak akan

43http://www.docstoc.com/docs/28535421/PERKEMBANGAN- MUSIK-DI-INDONESIA-SEPERTI-MUSIK-TRADISIONAL 44 http://qultummedia.com/20080111222/info/Senandung- Cahaya-Islam-Melalui-Pop- Religi.html

40

tercapai dengan maksimal.45 Apabila media dakwah dilihat dari instrumennya, maka dapat dilihat dari empat sifat. Menurut Drs. Slamet Muhaimin Abda yaitu yang bersifat visual, audiotif, audio visual, dan cetak. 1. Media visual yaitu alat yang dapat dioperasikan untuk kepentingan dakwah dengan melalui indera penglihatan seperti film, slide, transparansi, overhead proyektor, gambar, foto, dan lain-lain. 2. Media auditif yaitu alat-alat yang dapat dioperasikan sebagai sarana penunjang dakwah yang dapat ditangkap melalui indera pendenganran, seperti radio, tape recorder, telepon, telegram, lagu dan sebagainnya. 3. Media audio visual yaitu alat-alat dakwah yang dapat didengar juga sekaligus dapat dilihat, seperti film, televisi, video, dan sebagainya. 4. Media cetak yaitu cetakan dalam bentuk tulisan dan gambar sebagai pelangkap informasi tulisan, seperti buku, surat kabar, majalah, buletin, booklet, leaflet, dan sebagainnnya.46 Musik sebagai bagian dari seni merupakan alat komunikasi yang cukup efektif, melalui seruan aspek yang terdapat di dalamnya musik dapat mempengaruhi emosi

45 Asmuni Syukir, Dasar-Dasar Strategi Dakwah Islam, 18.

46 H. Hasanuddin, Hukum Dakwah Tinjauan Aspek Hukum Dalam Berdkwah di Indonesia (Jakarta: PT. Pedoman Ilmu Jaya), 43-44.

41 orang yang menikmatinya. Musik merupakan bagian komunikasi massa yang disampaikan kepada audiens melalui aktivitas listening (mendengar), musik merupakan sumber yang mudah untuk mendapatkan kesenangan, terutama bagi anak muda. Lebih lanjut musik bisa sebagai jalan untuk berinteraksi, musik mampu mengkomunikasikan kondisi emosi dengan mudah, menggambarkan suasana hati, memacu respon emosional dari pendengar atau bisa jadi menciptakan perasaan atau kesan emosi.

42

BAB III BIOGRAFI TOMPI DAN GLENN FREDLY

A. Riwayat Hidup Tompi Teuku Adifitrian atau lebih dikenal sebagai Tompi lahir di Lhokseumawe, Aceh pada 22 September 1978 , merupakan musisi jazz yang namanya sudah tidak asing lagi bagi penikmat musik jazz Indonesia. Tompi menghabiskan masa kecilnya di Aceh lalu datang ke Jakarta pertama kali pada tahun 1997 untuk melanjutkan studinya di Universitas Indonesia fakultas Kedokteran. Walaupun tompi sangat dikenal sebagai penyanyi namun ia telah menyandang gelar dokter umum dan spesialis di bidang Bedah Plastik. Perjalanan karir tompi sebagai musisi bemula dari kegiatan kampus yang selalu diikutinya disela-sela kuliah, Tompi mulai memberanikan diri untuk tampil bernyanyi. Mulai dari sinilah olah vokalnya terus berkembang dan terbentuk melalui pertemuannya dengan beberapa nama besar di bidang seni musik dan tarik suara seperti Bertha dan Tjut Deviana. Tompi terus mendalami bakat dan hobi bernyanyi melalui berbagai sanggar tari di Aceh, dimana ia dapat mempelajari tari sambil bernyanyi dan bermain alat music gendang. Selain bernyanyi, Tompi juga mengembangkan dirinya untuk bisa mencipta lagunya sendiri. Ia mulai menciptakan beberapa lagunya sendiri di sela-sela waktu

43

senggangnya. Tompi mendapatkan inspirasi lagu dari suasana sekitar ataupun pengalaman pribadi dari orang orang terdekatnya. Walaupun dikenal masyarakat sebagai penyanyi jazz professional. Tompi juga tidak meninggalkan profesinya sebagai dokter begitu saja, setelah lulus dari Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia tompi kemudian menempuh spesialisasi di bidang bedah plastik. Tompi juga sempat bekerja sebagai dokter umum di IGD Rumah Sakit Koja, Tanjung Priok, lalu beralih menjadi dokter okupasi di PT National Panasonic, dan terakhir di US Embassy dan kemudian mendirikan sebuah klinik spesial untuk bedah estetik, pelayanan gigi dan kulit yang diberikan nama yang sedikit unik yaitu Beyoutiful Clinic, di daerah Jakarta Selatan. Karirnya terus berjalan dengan mulus meskipun tompi memiliki dua profesi yang harus diemban, tapi tompi tidak sedikit mengeluh dan menjalaninya dengan professional. Saat ini pun tompi tengah di sibuknya dengan grup barunya yaitu Trio Lestari yang berisi musisi papan seperti Glenn fredly dan Sandy Sandhoro. Meski disibukkan dengan jadwal prakteknya sebagai seorang dokter namun Tompi tetap produktif berkarya menghasilkan lagu-lagu jazz terbaik. B. Biografi Glenn Fredly Suaranya yang bagus mengantarkan Glenn Fredly memenangkan berbagai lomba menyanyi. Ia terus berkarya

44 dan masuk sebagai penyanyi papan atas Indonesia. Pria kelahiran Jakarta, 30 September 1975 ini adalah putra daerah asal Maluku. Ia anak dari Hengky Latuihamallo dan Linda Latuihamallo. Sejak kecil, ia sudah mencintai dunia tarik suara. Berbagai perlombaan menyanyi ia sabetnya dengan juara. Mulai menjuarai lomba menyanyi yang diadakan oleh Yayasan Musik Indonesia pada 1984, Vini Vidi Vici, hingga Cipta Pesona Bintang RCTI 1992. Namun, Glenn mengawali karier sebagai penyanyi profesional pada tahun 1995 setelah dia lulus SMA. Saat itu dia menjadi vokalis Funk Section. Setelah bergabung tiga tahun bersama Funk Section, Glenn kemudian mencoba peruntungan dengan menjadi penyanyi solo. Penyanyi berkulit sawo matang ini kemudian membuat album solonya dengan judul Glenn. Album itu berisi delapan 8 buah lagu. Salah satu lagunya adalah lagu Cukup Sudah yang dibuat juga video klipnya. Selain lagu yang dikenal sebagai lagu pertama Glenn masuk dunia music itu, juga ada lagu lain seperti Kau dan Mobil Mama yang menjadi hits di Malaysia. Produktivitas Glenn dalam mencipta lagu kembali dilanjutkan dengan munculnya album kedua diluncurkan pada tahun 2000 dengan tajuk Kembali. Album ini terdapat beberapa hits seperti Salam Bagi Sahabat dan Kasih Putih.

45

Seperti album perdananya, album ini masih bernaung di bawah Sony Music Indonesia dengan produser Aminoto Kosin. Kedua album Glenn ini dinilai belum memenuhi keinginan major label baik itu dari segi popularitas maupun penjualan. Meski demikian Glenn terus berkarya dan meluncurkan album ketiganya bertajuk Selamat Pagi, Dunia! (2003) dengan keraguan dari pihak produser. Tak disangka album ini laris manis dan dan banyak lagu yang menjadi hits. Lagu yang paling digemar dan sering diputar baik di televisi maupun radio adalah Januari. Lagu-lagu dalam album itu memang terlihat banyak bertema kesedihan dan patah hati. Banyak pihak menilai inspirasi lagu itu dari kisah cinta Glenn yang kandas bersama Lucy AB Tree. Antusiasme pada album ini begitu besar dan laris di pasaran. Hal ini sampai membuat pihak Sony Music Indonesia membuat album repackage tahun 2004, dikemas dengan bonus VCD karaoke dan Unplugged Live Performance. Album itu juga yang kemudian menjadikan Glenn dikenal sebagai penyanyi dan pencipta lagu romantis. Maka kemudian dia mendapat banyak tawaran membuat lagu pihak lain, misalnya tahun 2005 Glenn ditawari untuk membuat satu buah album sebagai soundtrack dari film baru Cinta Silver. Satu tahun kemudian Glenn mengeluarkan album lagi sebagai penghargaan dan rasa hormatnya kepada musisi-musisi terdahulu, bertajuk Aku & Wanita.

46

Pada tahun yang sama Glenn meluncurkan album ketujuh dengan judul Terang. Kemasan suguhan terbaru dari Glenn ini adalah album yang bernuansa Natal dikarenakan berbarengan dengan Natal 2006. Tahun 2007 Glenn kembali mengeluarkan album tergressnya, bertajuk Happy Sunday. Album ini diklaim sebagai wahana dalam memancarkan spirit baru memandang kehidupan secara global melalui media musik. Pada Anugerah Musik Indonesia 2001, Glenn meraih penghargaan dalam kategori lagu terbaik dan penyanyi pria terbaik kategori musik R&B. Pada tahun 2004, Glenn ikut serta dalam album milik bertajuk Salute to Koes Plus/Bersaudara. Dia menyanyikan dua lagu dalam album tersebut. Glenn menjadi pembimbing bagi grup vokal Pasto dalam sebuah acara pencarian bakat di Trans TV. Pasto memenangi kontes tersebut. Pada awal tahun 2005, Glenn menciptakan lagu Kita untuk Mereka, yang didedikasikan untuk korban Tsunami di Aceh. Lagu tersebut dinyanyikan oleh kelompok bernama Indonesian Voices, terdiri dari penyanyi-penyanyi Indonesia, termasuk almarhum Gito Rollies, Harvey Malaiholo, Rio Febrian, Duta Sheila on 7, Fadly Padi, Kikan Cokelat, Ahhmad Albar, Vina Panduwinata, Baim, Delon, Tia AFI, Ruth Sahanaya, Syahrani, Ubiet, dan lain-lain. Bersama dengan Indonesian Voices, Glenn ikut menyanyikan lagu Rumah Kita dalam album Tribute untuk Ian Antono. Glenn

47 juga berkolaborasi dengan Tohpati, menyanyikan lagu Jejak Langkah. Pada 3 April 2006, Glenn menikah dengan penyanyi yang merupakan mantan istri aktor Surya Saputra. Pernikahan mereka sempat menjadi sorotan media sampai berhari-hari karena berlangsung secara tertutup. Pernikahan yang dihelat di Uluwatu, Bali, beberapa saat setelah Dewi bercerai ini memang menimbulkan kontroversi. Selain karena tertutup mereka juga beda agama (Glenn beragama Protestan sedangkan Dewi Sandra beragama Islam). Dewi yang merupakan seorang mu'allaf menyatakan dirinya tetap Islam walaupun bersama Glenn. Namun, pernikahan itu tak langgeng. Glenn mengajukan gugatan cerai terhadap istrinya, melalui Pengadilan Agama Jakarta Selatan pada 12 Maret 2009. Setelah bercerai dengan Dewi Sandra, Glenn meluncurkan album terakhirnya yang bertajuk Lovelution, dia memutuskan mundur dari musik, Glenn juga berencana pindah dari Jakarta. Rencana kepindahan Glenn tersebut dipicu oleh keinginannya untuk mengembangkan bisnisnya. Glenn mengatakan ada rumah di Maluku dan ingin kembali ke kampung asalnya. Meski lahir dan besar di Jakarta, tapi asalnya dari sana. Kabar ini kemudian memicu gosip tak sedap. Rencana mundurnya Glenn digosipkan karena dia sedang

48 mengidap AIDS. Namun, kabar itu segera dibantahnya. Glenn mengaku tidak terkena penyakit AIDS, tetapi menderita penyakit pencernaan akut hingga pernah pingsan. Demi membuktikan bahwa dia masih sehat, pelantun Cuma Kamu ini mengadakan konser pada Sabtu, 6 Februari 2010 di Esplanade Theatre, Singapura. Ada 14 lagu yang disiapkannya untuk menghibur para penggemarnya di negara tetangga itu. Namun, Glenn Fredly mengakui akan mundur di dunia musik yang telah membesarkan namanya itu pada tahun 2011. Di akhir tahun 2011 Glenn kembali dengan berkolaborasi bersama Ras Muhammad membawakan lagu bertajuk Tanah Perjanjian yang mengangkat skandal di Papua. Lagu ini dibagikan secara gratis lewat situs resmi RollingStone. Album Luka, Cinta, dan Merdeka rilis di tahun berikutnya bersama band pengiring tetapnya, Bakuucakar. Ada 12 trak pada album inidengan 11 lagu buatan Glenn sendiri dan 1 lagu karya Dewi Lestari berjudul Malaikat Juga Tahu. Beberapa lagu di album ini mengangkat isu yang terjadi salah satunya seperti lagu bertajuk Jakarta yang mengangkat angkuhnya ibukota. Glenn juga merilis buku karyanya sendiri untuk merayakan 20 tahun berkarya di belantika musik Indonesia. Pada tahun 2016, tepat di hari ulang tahun Glenn dan 30 tahun Ruth Sahanaya berkarya di belantika music Indonesia, Glenn membuat konser bertajuk Tanda Mata Glenn Fredly

49

untuk Ruth Sahanaya di Balai Sarbini. Sebagai musisi papan atas, Glenn sudah memiliki label sendiri bernama Musik Bagus yang sudah menggawangi musisi baru seperti Yura Yunita, Gilbert Pohan, dan Tiara Degrasia. Di sisi lain, Glenn ternyata sudah mendalami profesi baru sebagai produser film. Ia pernah meng-handle film Cahaya dari Timur (2014), Filosofi Kopi (2015), dan Surat dari Praha (2016). Meski begitu dunia tarik suara tetap di hatinya. 47

C. Karya-Karya Tompi dan Glenn Fredly 1. Kumpulan Album Glenn Fredly : a) Hidayah Album Hidayah Glenn Fredly – Hidayah Glenn Fredly – Glenn Label : Royal Prima Musikindo dan Bumi Entertainment Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2016 Genre : Pop, Jazz, RnB, dan Blues Lagu : Alfatihah (Dian Pramana Putra), Tuhan Tak Perlu Dibela (Hafis Della MC, Kunokini, Indra Lesmana, Archipelago Choir), Damai Dijiwa (Archi Harahap), Syahadat (Dian Pramana Putra),

47 https://www.viva.co.id/siapa/read/594-glenn-fredly (di akses pada Minggu, 28 Juli 2019. Pukul 21.32.

50

Maha Rindu (Kamila), Keyakinan Hati (Nikita Willy), Hihasi (Hidup Hanya Sekali) (Teddy Adhitya, Idang Rashidi, Yance Manusama, Aldy Neo, Rayendra Sunito, Tompi), Senyuman dari Surga (Jozz Felix), Kembali PadaMu (Motif Band ft. Toto & Fathdina), Rahasia Illahi (Rieka Roslan, Iga Mawarni, Dian HP), Rayakan (Dian Panendra), Alhamdulillah (Fathdina) b) Glenn Gambar 3 Album Glenn

Glenn Fredly – Glenn Label : Sony BMG Music Entertaintment Inc. Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 1998 Genre : Pop Lagu : Kau, Pintaku, Cukup Sudah, Making Love, Esok

51

Kan Masih Ada, Let Go, Mimpi Biru, Mobil Mama, dan Reprise.

c) Kembali Gambar 4 Album Kembali

Glenn Fredly – Kembali Label : Sony BMG Music Entertaintment Inc. Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2000 Genre : Pop, Jazz Lagu : Janjiku, Salam Bagi Sahabat, Kasih Putih, Rame- Rame, KKTT (Terpana), Nada Jiwa, Kafe Biru, dan Kembali.

52

d) Selamat Pagi, Dunia! Gambar 5 Album Selamat Pagi Dunia!

Glenn Fredly – Selamat Pagi, Dunia! Label : Sony BMG Music Entertaintment Inc. Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2002 Genre : Pop, Jazz Lagu : Tepesona feat. Audy, Januari, Belum Saatnya, Selama Kau Mau, Sekali ini saja, Selamat Pagi, Pada Satu Cinta, Hatiku Terganggu, Tetes embun, Aku Masih Disini.

53

e) Ost. Cinta Silver Gambar 6 Album Ost Cinta Silver

Glenn Fredly – Ost Cinta Silver Label : Sony BMG Music Entertainment Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2005 Genre : Pop Lagu : You are My Everything (ft. Red), Kisah Romantis, Pantai Cinta, L.O.V.E, Dansa, Pengakuan Lelaki (ft. Pazto), Di Seberang Hati, Nada Jiwa, Pada Satu Cinta (Original Version), Selalu Tersenyum (ft. Parkdrive), Akhir Cerita Cinta (re-arrange Version), dan Di Sisa Hati.

54

f) Happy Sunday Gambar 7 Album Happy Sunday

Glenn Fredly – Happy Sunday Label : Sony BMG Music Entertainment Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2007 Genre : Pop Lagu : Happy Sunday, Kisah Yang Salah, Kugadaikan Cintamu, Jauh, Kalah, Seandainya, RRP Anthem, Naksir Beratz, MJ (masih jomblo), Sayangi Bumi Hari Ini, Ngga Sanggup, Ksatria Cinta, dan '45.

55

g) Private Collection Gambar 8 Album Private Collection

Glenn Fredly – Private Collection Label : Sony BMG Music Entertainment Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2008 Genre : Pop Lagu : Terserah, Hikayat Cintaku (ft. Dewi Persik), Belum Saatnya (Berpisah), Pada Satu Cinta, Habis, Di Sisa Hati, Januari (ft. Kenny G), Kafe Biru, K.K.K.T. (terpana), Mimpi Biru, Janjiku, dan Akhir Cerita Cinta (akustik).

56

h) Lovevolution Gambar 9 Lovevolution

Glenn Fredly - Lovevolution Label : Sony BMG Music Entertainment Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2010 Genre : Pop Lagu : Pelangi, Tersimpan, Nyali Terakhir, Linda (I Want You), Lovevolution, Let's Say Love, Brown Eyed Girl, Timur, Hurt So Bad, Aku & Sepedaku, How Can I, No One Else But You, Cuma Kamu, dan Karena Cinta.

57

2) Kumpulan Album Tompi : a. Soulful Ramadhan Gambar 10 Album Soulful Ramadhan

Tompi – Soulful Ramadhan Label : Royal Prima Musikindo Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2006 Genre : Pop, Jazz Lagu : Ramadhan Datang, Doa Untuk Aceh, Muhammad Telah Mengajarkan Kita, Idul Fitri, Kurindukan Rasul, Assalamualaika, Salam, Dzikir, Tell Me Why?, dan Menyebut NamaMu.

58

a) T Gambar 11 Album T

Tompi - T Label : Royal Prima Musikindo Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2005 Genre : Pop, Jazz Lagu : My Music, Selalu Denganmu, Cinta Yang Kucari, No More, Tentang Kamu, Arti Hatimu, This Way, Bintang Jatuh, I Will Teach You How To Dance, How Much You Mean To Me, When You Miss Somebody, dan Dance With Me.

59

b) Playful Gambar 12 Album Playful

Tompi - Playful Label : Royal Prima Musikindo Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2007 Genre : Pop, Jazz Lagu : Balonku, Lulu dan Siti, Salahkah, Jangan Kau Ganggu Cintaku, Can U Feel My Music?, Valentine's Day, Aku Tak Mau, Kekagumanku, I am Fallin' In Love, Engkaulah Satu Satunya, Even If, Soft Shoe, dan T Scat.

60

c) My Happy Life Gambar 13 Album Happy Life

Tompi – My Happy Life Label : Royal Prima Musikindo Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2008 Genre : Pop, Jazz Lagu : Menghujam Jantungku, L-O-V-E, Happy Life, Sedari Dulu, If It‟s True, Love Letter, Just To Be With You, No Matter What U Do, dan Funk This Time.

61

d) Paris Jakarta Express Gambar 14 Album Paris Jakarta Express

Tompi – Paris Jakarta Express Label : E-Motion Entertainment Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2009 Genre : Pop, Jazz Lagu : Meugrob, Regret, Suara Cintamu, My Radio, It's A Wonderful Night, Let Me Take Your Heart (Sin Lahe), Dans Les Rues De Jakarta, Bintang Bersinar (Star Light), You've Got It, Pulang, Ruang Hatimu, dan Hello Salamualaeikum.

62

e) Tak Pernah Setengah Hati Gambar 15 Album Tak Pernah Setengah Hati

Tompi – Tak Pernah Setengah Hati Label : Royal Prima Musikindo Format : Kaset dan Digital Platform Rilis : 2010 Genre : Pop, Jazz Lagu : Bagaimana Caranya Aku, Jatuh Cinta, Bukan Pacarmu, Aku Sungguh Sungguh, Tak Tergoyah, Biar Saja, Sungguh Mati, Bila Aku, You're The One, dan Tak Pernah Setengah Hati.

63

BAB IV DATA DAN TEMUAN PENELITIAN

A. Pesan Dakwah Tompi dan Glenn Fredly dalam Lagu Agamamu Agamaku Lirik lagu Agamamu Agamaku “Tuhan menciptakan beragam beda takkan sanggup akalmu meraba.” Artinya ketidak mampuan akal mencari tahu tentang perbedaan agama dan tuhan mana yang paling benar. “Tak diperintahkan jadi sama agamamu agamaku biar berbeda” dalam penggalan lirik ini terlihat jelas kandungan Q. S. Al-Kafirun ayat 6. “Tak diperintahkan jadi sama agamamu agamaku kita hidup bersama” dalam penggalan lirik tersebut menjelaskan toleransi beragama. “Tak cukupkah nikmat Illahi yang mengalir nafasmu samudra jiwamu” dalam penggalan lirik tersebut menjelaskan tentang rasa syukur atas nikmat dari sang maha kuasa. Pada bab ini, penulis akan menganalisis isi pesan dakwah dalam lagu Agamamu Agamaku menggunakan pedoman tiga kategori, yaitu akidah, muamalah, dan toleransi.

64

1. Pesan Akidah Tabel 4 Pesan Akidah dalam Lirik Lagu Pesan Akidah Bait Jumlah Illahiyat 1, 2, 3, 6, 11, 8 12, 14, 15, Nubuwwat - Ruhaniyat - Sam‟iyyat - 8 Total 8 Dalam lagu Agamamu Agamaku penulis menemukan banyak pesan dakwah yang mengandung pesan akidah. Berikut ini salah satu kalimat dalam lirik lagu Agamamu Agamaku yang memuat pesan akidah: “Apakah yang selalu kau cari dalam hidup dan matimu disetiap hembusan nafasmu” Aqidah ialah iman yang kuat kepada Allah dan apa yang diwajibkan berupa tauhid (mengesakan Allah dalam peribadatan), beriman kepada malaikat-Nya, kitab- kitab- Nya, rasul-rasul-Nya, Hari Akhir, takdir baik dan buruknya dan mengimani semua cabang dari pokok-

65

pokok keimanan ini serta hal-hal yang masuk dalam kategorinya berupa prinsip-prinsip agama.48 Secara etimologis atau bahasa, akidah berakar dari kata aqada-ya,qidu, aqan, aqidatan. Aqdan berarti simpul, ikatan, perjanjian dan kokoh. Setelah berbentuk menjadi aqidah berarti keyakinan. Relevansi antara kata aqdan dan aqidah adalah keyakinan itu tersimpul dengan kokoh di dalam hati.49 2. Pesan Muamalah

Tabel 5 Pesan Muamalah dalam Lirik Lagu Pesan Muamalah Bait Jumlah Al-Qununul Khas - - Al-Qununul „Am 7, 8, 9, 10, 4 Total 4 Muamalah adalah aturan-aturan Allah SWT yang ditunjukkan untuk mengatur kehidupan manusia dalam urusan keduniaan dan sosial kemasyarakatan, dalam artian dimanapun manusia berada dia harus senantiasa mengikuti aturan yang telah ditetapkan Allah, karena dalam Islam tidak ada pembeda antara amalan dunia

48 Syaikh Abdullah bin Abdul Aziz al-Jibrin, Cara Mudah Memahami Aqidah Sesuai Al-Qur‟an, As-Sunnah dan Pemahaman Salafus Shahih, (Jakarta: Pustaka At-Tazkia, 2006), 3. 49 Yunahar Ilyas, Kuliah Aqidah Islam, (Yogyakarta: LPPI, 2013), 1.

66

dengan amalan akhirat, sebab sekecil apapun amalan manusia di dunia harus didasarkan pada ketetapan Allah.

Pengertian muamalah dapat dilihat dari dua segi, yang pertama dari segi bahasa yaitu muamalah berasal dari kata amala-yuamilu-muamalatan yang artinya saling bertindak, saling berbuat dan saling mengalahkan.50 Dengan demikian dapat diartikan bahwa muamalah berarti ketetapan Allah yang mengatur hubungan manusia dengan sesamanya dan dengan lingkungannya (alam sekitar). 3. Pesan Toleransi Tabel 6 Pesan Toleransi dalam Lirik Lagu Pesan Akidah Bait Jumlah

Toleransi Agama 4, 5, 13, 14, 11 15, 16, 17, 18, 19, 20, 21 Toleransi Budaya - - Toleransi Politik - - Total 11

50 Hendi Suhendi, Fiqih Muamalah, (Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2002), 1.

67

Secara bahasa atau etimologi toleransi berasal dari bahasa Arab tasyamuh yang artinya ampun, ma‟af dan lapang dada.51 Dalam Webster‟s Wolrd Dictonary of American Languange, kata toleransi‟ berasal dari bahasa Latin, tolerare yang berarti menahan, menaggung, membetahkan, membiarkan, dan tabah.52 Dalam bahasa Inggris, toleransi berasal dari kata tolerance/ tolerantion yaitu Kesabaran, kelapangan dada, atau suatu sikap membiarkan, mengakui dan menghormati terhadap perbedaan orang lain, baik pada masalah pendapat (opinion), agama/kepercayaan maupun dalam segi ekonomi, sosial dan politik.53 Kamus Besar Bahasa Indonesia (2005) dijelaskan, toleransi adalah sifat atau sikap toleran, yaitu bersifat atau bersikap menenggang (menghargai, membiarkan, membolehkan) pendirian (pendapat, pandangan, kepercayaan, kebiasaan, kelakuan) yang berbeda atau bertentangan dengan pendirian sendiri, misalnya toleransi agama (ideologi, ras, dan sebagainya).54 .

51 Ahmad Warson Munawir, Kamus Arab Indonesia al-munawir (Yogyakarta: Balai pustaka Progresif), 1098. 52 David G. Gilarnic, Webster‟s Wold Dictionary of America Language (New York: The World Publishing Company, 1959), 799. 53 John M. Echols dan Hassan Shadily, Kamus Inggris Indonesia (Jakarta: PT. Gramedia, 2007), h. 595 54 W.J.S. Poerwadarminta, Kamus Besar Bahasa Indonesia (Jakarta: Balai Pustaka, 2005), 1204.

68

BAB V ANALISIS DAN PEMBAHASAN

A. Pesan Dakwah yang Dominan dalam Lagu Agamaku Agamamu Berikut ini penulis akan memaparkan pesan-pesan dakwah yang paling dominan dalam lagu Agamamu Agamaku, yaitu: 1. Pesan Toleransi Pesan toleransi terletak diposisi pertama.hal ini karena pesan toleransi yang paling dominan diantara pesan lainnya. Toleransi mengandung pesan yang membahas tentang memupuk kebersamaan ditengah perbedaan. Selain itu ditekankan juga hubungan antara Surah Al-Kafirun dengan lagu Agamamu Agamaku. Pesan toleransi dalam pembahasan ini mengandung 11 pesan. 2. Pesan Akidah Pesan akidah terletak diposisi kedua. Akidah mengandung pesan yang membahas tentang kepercayaan kita terhadap Allah SWT. Pentingnya beribadah dan

69

menjauhi larangan Allah SWT juga dibahas dalam akidah. Pesan toleransi dalam pembahasan ini mengandung 8 pesan. 3. Pesan Muamalah Pesan muamalah terletak diposisi ketiga. Muamalah mengandung pesan yang membahas tentang aturan-aturan Allah, kebersamaan, serta perbuatan kita terhadap sesama manusia. Selain itu ditekankan juga hubungan antara Surah Al-Kafirun dengan lagu Agamamu Agamaku. Pesan toleransi dalam pembahasan ini mengandung 4 pesan. B. Relevansi Lagu Agamamu Agamaku dengan Kondisi Saat ini Pada saat itu Glenn Fredly mengajak Tompi ke sebuah konser di Ambon. Konser tersebut berisikan penampilan seniman dari kelompok muslim dengan seniman gereja. Satu panggung dan berkarya bersama sangat membuat Tompi kaget. Saat itu Tompi menangis karena merasa terharu dengan kebersamaan atau toleransi yang terjalin antar umat beragama di Ambon. Glenn Fredy merasakan bahwa perbedaan memang sudah digariskan seperti itu dan tidak bisa di lawan. Glenn pun terlahir dari keluarga yang memiliki kepercayaan atau agama yang berbeda-beda. Kakeknya seorang pendeta dan anaknya beberapa seorang muslim. Kondisi hari besar dalam agama masing-masing membuat toleransi semakin erat.

70

“Tidak ada yang aneh dalam sebuah perbedaan”kata Glenn Fredly dalam acara Narasi Talks. Glenn Fredly cukup dekat dengan orang- orang muslim, bahkan dari kecil ibunya selalu mengajarkan bahwa orang muslim itu sebagai saudara. Pada saat Glenn Fredly mengeluarkan album Hidayah, Tompi sempat mendapat beberapa whatsapp pindahnya Glenn ke agama islam. Namun kabar tersebut ditepis oleh Glenn dan mengatakan bahwa Glenn Fredly sedang merayakan atau menuangkan perasaannya lewat album tersebut. Tompi lahir di Aceh dan sangat merindukan kota kelahirannya tersebut. Aceh mempunyai ruang sendiri di hatinya. “yang gue sebel 1 sih, suasana hari besar agama di Jakarta kurang kental. Kalau di Aceh H-1 sebelum ramadhan ada hari potong daging. Mau kaya atau miskin kita makan bareng.” Hari besar itu biasa disebut Meugang. Selama bulan puasa masyarakat Aceh selalu tarawih dan menjadikan hal tersebut seperti budaya. Berbeda kalau di ambon, persiapan berbuka puasa disiapkan oleh orang-orang non muslim. Indahnya toleransi yang dijalin di Ambon sangat dirindukan juga oleh Glenn Fredly.

71

Berbeda halnya dengan toleransi beragama yang terjalin di Ambon, pada saat itu ada berita tentang penolakan pembangunan Pure atau rumah ibadah di daerah Bali. Padahal menurut Tompi dengan banyaknya pure disana pun tidak akan mengikis keimanan kita. Glenn Fredly percaya bahwa menjadi Indonesia dengan keberagaman kebudayaan menjadi bangsa itu sangat indah. “Aqidah itu keyakinan pada diri seseorang terhadap sang Maha Pencipta, kita berkeyakinan bahwa Allah itu Satu, Rasulullah sebagai utusannya itu Aqidah namanya, jadi seandainya kalau ada sesuatu yang menyimpang dari Aqidah ya harus kita tidak ikuti” ujar pak Sartono, seorang ustad dan kiyai di lingkungan Pamulang 2. Beliau menganjurkan untuk menjalankan perintah Allah dan menjauhi segala larangannya. Karena pada dasarnya segala ajaran yang diajarkan oleh Rasulullah terhadap umatnya adalah menuju hal yang baik, maka dari itu kita sebagai umat Rasul harus mengikuti ajarannya. ل َ ُك ْن ِد ْيٌُ ُك ْن َولِ َي ِد ْي ِي “Untukmu agamamu dan untukku agamaku” Terjemahan ayat ke 6 surah Al-Kafirun sangat pas dengan lagu Agamamu Agamaku yang menjadi pembahasan. Menurut Daniel Kirnadi, seorang guru musik dan juga musisi

72 proses pembuatan lagu biasanya didasari oleh perasaan yang timbul dari penciptanya. Perasaan haru Tompi melihat kolaborasi antar umat beragama menjadi alasan Tompi membuat lagu Agamamu Agamaku. “Perbuatan baik sebuah aqidah kalo dalam bahasa Islam (agama Islam) itu ajaran tentunya. Kristiani juga betul, sama, bahwa tentang kebenaran, kebaikan terhadap sesama itu juga bagian daripada pengajaran yang harus diterangkan kepada semua orang.” Menurut seorang Pendeta agama Kristen di HKBP (Huria Kristen Batak Protestan) Pamulang, semua agama pasti mengajarkan umatnya ke arah yang lebih baik. Tidak ada satupun agama yang mengajarkan keburukan. Pada dasarnya agama adalah pedoman hidup yang menjadi acuan kita untuk berperilaku terhadap apapun.

73

BAB VI PENUTUP

A. Kesimpulan Berdasarkan hasil penelitian dari proses wawancara, observasi, dan data yang dikumpulkan mengenai pesan dakwah dalam lagu Agamamu Agamaku. Maka penulis menarik kesimpulan dari hasil penelitian yaitu sebagai berikut: 1. Dari 21 kumpulan lirik dalam lagu Agamamu Agamaku dari Glenn Fredly dan Tompi yang paling dominan adalah 11 pesan toleransi, 8 pesan akidah, dan 4 pesan muamalah. 2. Glenn Fredly dan Tompi menciptakan lagu Agamamu Agamaku setelah mereka menyaksikan pertunjukan musik yang ditampilkan oleh seniman yang berlatar belakang agama Islam dan Kristen. Mereka memiliki spirit bahwa perbedaan agama tidaklah menghalangi untuk hidup rukun dan damai. Semua agama ada untuk mengajarkan umatnya

74

ke arah yang benar dan tidak ada agama yang mengajarkan ke arah yang salah.

B. Saran Dalam kesempatan kali ini penulis akan memberikan saran untuk kelanjutan karya dari Tompi dan Glenn Fredly, yaitu: 1. Perbanyak lagu-lagu kebaikan yang bertemakan dakwah untuk segala golongan, agama, ras, suku, dan budaya. Karena musik adalah bahasa universal yang bisa diterima segala kalangan. 2. Sering hadir di acara-acara keagamaan untuk membuktikan bahwa Indonesia adalah negara yang damai dan memiliki ragam budaya.

75

DAFTAR PUSTAKA

Alawiyah, Tuti. Paradigma Baru Dakwah Islam: Pembedayaan Sosialisasi Mad‟u. Dakwah: Jurnal Kajian dan Masyarakat. al-Jibrin, Syaikh Abdullah bin Abdul Aziz. Cara Mudah Memahami Aqidah Sesuai Al-Qur‟an, As-Sunnah dan Pemahaman Salafus Shahih. Jakarta: Pustaka At-Tazkia, 2006. Al-Qardawi, Yusuf. Fiqh Musik dan Lagu: Perspektif Al Qur‟an dan Assunah. Bandung: Mujahid Pers, 2002. Amin, Samsul Munir. Ilmu Dakwah. Jakarta: AMZAH, 2009. Arifin, M. Psikologi Dakwah Suatu Pengantar Studi.

76

Jakarta: Bumi Aksara, 1993. Arbi, Armawati. Psikologi Komunikasi dan Tabligh. Jakarta: Amzah, 2012. Asmuni, Syukir. Dasar-dasar Strategi Dakwah. Surabaya : Al-ikhlas 1983. Bachtiar, Wardi. Metodologi Penelitian Ilmu Dakwah.Jakarta; Logos, 1997. Bungin, Burhan. Metodologi Penelitian Kualitatif Aktualisasi Metodologi Kearah Ragam Kontemporer. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada, 2003. Depdikbud RI. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Perum Balai Pustaka,1998. Echols, John M. dan Hassan Shadily. Kamus Inggris Indonesia. Jakarta: PT. Gramedia, 2007. Efendy, Onong Uchjana. Ilmu, Teori, dan Filsafat Komunikasi. Bandung: PT Citra Aditya Bakti, 2003. Fajar, Marhaeni. Ilmu Komunikasi: Teori &Praktek. Yogyakarta: Graha Ilmu, 2009. Gilarnic, David G. Webster‟s Wold Dictionary of America Language. New York: The World Publishing Company, 1959. Hafidhuddin, Didin. Dakwah Aktual. Jakarta: Gema Insani

77

Press, 1998 Hasanuddin. Hukum Dakwah Tinjauan Aspek Hukum Dalam Berdkwah di Indonesia. Jakarta: PT. Pedoman Ilmu Jaya. Heryana, Aidil. Majalah Ummi edisi Juli 2011. Jakarta: PT. Insan Media Pratama. Hielmy, Irvan. Dakwah Bil Hikmah. Yogyakarta: Mirta Pustaka,2002.

Ilyas, Yunahar. Kuliah Aqidah Islam. Yogyakarta: LPPI, 2013. Jumroni dan Suhaimi. Metode-metode Penelitian Komunikasi. Jakarta: UIN Press. 2006. Kriyantono, Rahmat. Teknis Praktis Riset Komunikasi ( Disertai Contoh Praktis Riset Media, Public Relations, Advertasing, Komunikasi Organisasi, Komunikasi Pemasaran.

Jakarta:Kencana Prenada Media, 2007. Mahmud, Ahmad. Dakwah Islam. Bogor:Pustaka Tahriqul, 2002. Muhadjir, Noeng. Metodologi Penelitian Kualitatif EDISI IV. Yogyakarta: Rake Sarasin 2000. Muhyidin, Asep dan Agus Ahmad Safei. Metode

78

Pengembangan Dakwah. Bandung: CV Pustaka Setia, 2002. Munawir, Ahmad Warson. Kamus Arab Indonesia al munawir. Yogyakarta: Balai pustaka Progresif. Musabikh, Ahmad. Analisis Isi Grup Nasyid Izzatul Islam Dalam Dakwah dan Jihad. Jakarta: UIN Syarif Hidayatullah, 2006. Poerwadarminta, W.J.S. Kamus Besar Bahasa

Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka, 2005.

Prasetyo, Bambang. Metode Penelitian Kuantitatif Teori dan Aplikasi. Jakarta: PT Raja Grafindo Persada 2013. Roudonah. Ilmu Komunikasi. Depok: Rajawali Press, 2019. Safei, Agus Ahmad. Metode Pengembangan Dakwah. Bandung: CV Pustaka Setia, 2002. Salmah, Ismah. Strategi Dakwah di Era Millenium. Dakwah Jurnal & Komunikasi. Sanwar, Aminudin. Pengantar Studi Ilmu Dakwah. Semarang:1985. Setiawan, Bambang dan Ahmad Muntaha. Metode Penelitian Komunikasi. Jakarta: Universitas Terbuka, 2004. Shihab, Quraish. Membumikan Al-Qur‟an; Fungsi dan

79

Peran Wahyu dalam Kehidupan Masyarakat. Bandung: Mizan, 1996. Shomad, M. Idris A. Diktat Ilmu Dakwah; Fakultas Dakwah dan Komunikasi. Jakarta:UIN Syarif Hidayatullah, 2004. Sobur,Alex. Analisis Teks Media: Suatu Pengantar Analisis Wacana, Analisis Semiotik dan Analisis Framing. Bandung: PT. Remaja Rosda Karya. 2004. Suhendi, Hendi. Fiqih Muamalah. Jakarta: PT. Raja

Grafindo Persada, 2002. Suherma, Cecep. Musik Sebagai Media Dakwah (Studi Kasus Kelompok Debu). Jakarta: UIN Syarif Hidayatullah, 2004. Sujarweni, V. Wiratna. Metodologi Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Baru Press, 2014. Suryanto. Pengantar Ilmu Komunikasi. Bandung: CV Pustaka Setia, 2015. Syukir, Asmuni. Dasar-Dasar Strategi Dakwah Islam. Surabaya : Al-ikhlas, 1983. Tasmara, Toto. Komunikasi Dakwah. Jakarta: Gaya Media Pratama, 1997.

Tim Penyusun Kamus Pembinaan dan Pengembangan

80

Bahasa. Kamus Besar Bahasa Indonesia.

Jakarta: Bina Aksara,1986. Tim Penyusun. Ensiklopedi Islam. Jakarta: Ichtiar Baru Van Hoere. Wahid, Umaimah dan Ayu Erifah Rossy. Analisis Isi Kekerasan Seksual dalam Pemberitaan Media Online Detik.com. Jakarta:Universitas Budi Luhur, 2015. Yunus, Mahmud. Kamus Arab-Indonesia. Jakarta: Hidakarya Agung, 1990. http://www.docstoc.com/docs/28535421/PERKEMBANG AN-MUSIK-DI-INDONESIA-SEPERTI-MUSIK- TRADISIONAL http://qultummedia.com/20080111222/info/Senandung- Cahaya-Islam-Melalui-Pop- Religi.html https://www.viva.co.id/siapa/read/594-glenn-fredly (di akses pada Minggu, 28 Juli 2019. Pukul 21.32.

Hasil observasi dan wawancara Wawancara dengan Ustad Muhammad Sartono pada Rabu, 22 Januari 2020. Wawancara dengan Daniel Kirnadi pada Kamis, 27 Februari 2020. Wawancara dengan Pendeta Joses pada Minggu, 19 Juli 2020.

81

82

HASIL WAWANCARA

Narasumber : Muhammad Sartono Hari/Tanggal : Rabu, 22 Januari 2020 Tempat Wawancara : Rumah Pak Sartono 1. Apakah dalam agama islam terdapat Akidah, Muamalah, dan Toleransi? Pasti, ya karena bahwa semua agama harus diyakini, kita sebagai umat Islam ya jelas agama dasarnya Al-Qur‟an dan Al-Hadits di dalam Al-Qur‟an disebutkan :

إِ َّى ِّالذ َيي ِع ٌْ َذ ََّّللاِ ْ ِاْل ْس ََل ُم َو َها ْاخحَلَ َف الَّ ِذ َيي أُوجُىا ْال ِكحَ َاب إِ ََّل ِه ْي بَ ْع ِذ َها َج َاءهُ ُن ْال ِع ْل ُن بَ ْغيًا بَ ْيٌَ ْهُن َو َه ْي يَ ْكفُ ْر بِآَيَ ِات ََّّللاِ فَإِ َّى ََّّللاَ َس ِريعُ ْال ِح َس ِاب

“Sesungguhnya agama disisi Allah ialah Islam. Tidaklah berselisih orang-orang yang diberi Al- Kitab kecuali setelah mereka memperoleh ilmu, karena kedengkian di antara mereka. Barangsiapa ingkar terhadap ayat-ayat Allah, maka sungguh Allah sangat cepat perhitungan-Nya.” (QS. Ali Imran: 19)

83

Tetapi dalam ber muamalah juga disebutkan di dalam surat Al-Kafirun لَ ُك ْن ِديٌُ ُك ْن َولِ َى ِد ِيي ل َ ُك ْن ِديٌُ ُك ْن َولِ َى ِد ِيي

“Bagiku Agamaku, Bagimu Agamamu.” (QS. Al Kaifrun:6)

Artinya kalau seandainya dalam bermuamalah atau toleransi itu ya paling sangat dianjurkan, karena bagaimanapun juga sikap baik dan amal soleh itu tidak terlepas daripada akan seseorang. Kalau kita berbaik-baik dengan sesama manusia kita juga pasti baik terhadap Allah, karena bagaimanapun juga manusia sebagai makhluk ciptaan Allah. Tapi kalau masalah Aqidah tidak bisa ditawar-tawar, karena tadi “Lakum Dinnukum Waliadin” tetapi dalam bermuamalah baik kita tentang berdagang, tentang silahturahmi literasi sosial dan sebagainya kita harus sama-sama menghormati, Karena bagaimanapun juga yang namanya Ukhuwah atau persaudaraan itu ada beberapa hal yang harus kita pegang terutama adalah ukhuwah Islamiyah persaudaraan diantara sesama Islam, lalu yang kedua Ukhuwah Masyariah persaudaraan diantara sesama Manusia, dan yang ketiga Ukhuwah Fatoniyah artinya persaudaraan

84

antar Negara. Jadi kalau kita sesama Negara, sesama Bangsa itu juga harus kita jadikan saudara yang namanya Negara ya artinya kita harus saling menghormati dan lain sebagainya, kurang lebih begitu kalau dalam hal muamalah. Aqidah itu keyakinan pada diri seseorang terhadap sang Maha Pencipta, kita berkeyakinan bahwa Allah itu Satu, Rasulullah sebagai utusannya itu Aqidah namanya, jadi seandainya kalau ada sesuatu yang menyimpang dari Aqidah ya harus kita tidak ikuti. Umpanya kita menduakan Tuhan, percaya kepada dukun, percaya kepada jabatan, percaya kepada harta itu artinya menduakan Sang Maha Kuasa itu bisa luntur Aqidah kita. Tidak memiliki Aqidah, artinya semua apapun yang terjadi di muka bumi harus karena Allah, baik kehidupan kita, rezeki kita, jodoh kita, bahkan kematian kita itu namanya Aqidah, kalau menyimpang, menduakan kekuasaan Allah keluar dari Aqidah misalnya disebut murtad. 2. Apa arti Akidah? Aqidah itu keyakinan pada diri seseorang terhadap sang Maha Pencipta, kita berkeyakinan bahwa Allah itu Satu, Rasulullah sebagai utusannya itu Aqidah namanya, jadi seandainya kalau ada sesuatu yang menyimpang dari Aqidah ya harus kita tidak ikuti, umpanya kita menduakan Tuhan, percaya kepada dukun, percaya kepada jabatan,

85

percaya kepada harta itu artinya menduakan Sang Maha Kuasa itu bisa luntur Aqidah kita, tidak memiliki Aqidah, artinya semua apapun yang terjadi di muka bumi harus karena Allah, baik kehidupan kita, rezeki kita, jodoh kita, bahkan kematian kita itu namanya Aqidah, kalau menyimpang, menduakan kekuasaan Allah keluar dari Aqidah misalnya disebut murtad. 3. Bagaimana cara umat menjalankan akidahnya? Yang pastinya ketentuannya adalah Al-Qur‟an dan Al- Hadits sejauh apapun yang kita lakukan kalau menyimpang dari itu berarti menyimpang dari Aqidah makanya dalam satu diskusi atau perdebatan kalau seandainya menyimpang daripada itu. Apabila kau berselisih pendapat dengan sesamanya kembalikan kepada Allah. Kalau berbeda pendapat, artinya boleh berbeda pendapat kalau menurut Islam kalau seandainya menyimpang dari Allah dan Rasulnya ya jangan kita ikuti, itu Aqidah.

4. Apa saja pelanggaran atau larangan yang biasa dilakukan umat terhadap akidahnya? Yang dilarang itu yang menduakan Tuhan seperti halnya kita berobat, anjuran Islam itu berobat kepada ahlinya. Contoh ke Dokter kan Dokter itu dia mempelajari, menganalisa anatomi tubuh ya dari ujung rambut sampai

86

ujung kaki. Tapi seandainya kita berobat yang lain yang dianjurkan oleh Islam itu ya udah menyimpang udah murtad. Bagaimanapun juga penyakit itu kan Allah yang menjadikan juga Allah yang menyembuhkannya, makanya kalau kita pernah dengar ya bahwa di Mekkah itu ada Rumah Sakit tapi sepi dari kunjungan, karena dia yakin kepada Allah. Kalau seandainya dia sakit dia Istighfar mohon ampun kepada Allah, masih sakit lagi sedekah, kalau masih sakit lagi barulah berpuasa, cara-cara metode Islam begitu yang namanya pengobatan. Seperti itu jadi kalau seandainya kita sakit ya kadang-kadang lebih percaya sama Dokter, sedangkan dokter hanya sababiyah nya saja kalau seandainya kita percaya sama Dokter itu juga termasuk musrik. Dokter itu hanya perantara, asbab saja tetapi penyakit hanya Allah juga menyembuhkannya. Seperti halnya obat, itu hanya perantara saja, kita harus yakin bahwa segala sesuatu baik penyakit atau sembuh itu karena Allah walaupun tidak berobat ya, nah seperti itu, itu yang harus kita sikapi dalam Islam. Melenceng dari keyakinan itu pelanggarannya, keluar dari ketentuan Allah dan Rasul.

5. Apa yang biasa bapak siarkan untuk umat perihal akidah?

87

Karena kebetulan ilmu semuanya juga ada langit di atas langit bagaimanapun juga terus belajar. Bagaimana pun juga belajar dalam islam itu sejak buaian sampai liang lahat kita harus belajar. Bapak juga usia sekarang sudah 68 tahun tapi terus belajar arti belajar dari penglaman- pengalaman yang sudah, karena manusia yang baik itu adalah belajar dari pengalaman-pengalaman yang telah lalu dan dijadikan peringatan untuk menapakkan ke depan itu konsep dalam kehidupan. Seperti itu kita harus belajar dari pengalaman-pengalaman yang sudah dan jadikan pengalaman sebagai guru yang paling baik, karena pengalaman adalah guru yang paling baik dan seharusnya manusia seperti itu. 6. Apa arti muamalah? Muamalah itu interaksi sosial seperti halnya kita berniaga, kita bekerja terus apapun yang kita lakukan apapun profesinya itu namanya muamalah. Muamalah artinya kita harus mengedepankan Allah dan Rasulnya, kalau dia sebagai pedagang harus jujur jangan mengurangi timbangan. Sebagai profesi Guru juga harus mengedapankan tutur yang baik, kalau yang namanya Guru kan dalam bahasa jawa Digugu dan Ditiru harus menjadi contoh teladan yang baik. Seperti kasus yang sekarang menerpa ini, dimana Guru mengajarkan pramuka ya dia tidak lihat dengan alam sekelilingnya,

88

sekarang kan lagi musim hujan, anak-anak dipaksa untuk menyusuri sungai nah akhirnya terjadi hanyut bahkan sampai ada yang hilang bahkan sampai ada yang meninggal tapi juga sangat disayangkan kepolisian juga terlalu berlebihan. Guru diperlakukan seperti maling dan garong digunduli, dipakai baju loreng, digelandang tidak pakai alas kaki nah itu juga termasuk tidak baik artinya tidak profesional ini polisi. Seharusnya bagaimanapun juga Guru juga manusia biasa punya khilaf punya salah, seharusnya kalau belum yakin bahwa itu salah tidak boleh di jastifikasi seperti itu, seperti itu dalam muamalah. 7. Bagaimana cara menerapkan muamalah? Ya dalam menerapkan muamalah tetap juga dasar hukumnya Allah dan Rasul. Selagi apapun interaksi sosial kalau kita di dasari sama Allah dan RasulNya ya insyaAllah, bagaimanapun juga kehidupan ini sangat sebentar ya. Nah kita kalau berinteraksi baik dengan tetangga sebagai pedagang dengan pembeli kalau semua didasari atas karena Allah akan menjadi tenang aja semuanya. Itu menerapkan muamalah. 8. Apa saja pelanggaran atau larangan yang biasa umat lakukan terhadap muamalah? Ya seperti itu dalam Al-Quran sudah sangat banyak riwayat-riwayat atau kisah-kisah yang begitu bisa

89 membawa petaka bagi kaum atau bagi seseorang. Contoh di umat terdahulu itu tatkala ia mengurangi timbangan diingatkan oleh para utusan Nabi itu akhirnya tidak mematuhi atas Allah dan Rasulnya dia celaka. Pun juga tatkala Nabi Nuh juga mengingatkan kepada umatnya untuk selalu taat kepada Allah dan Rasulnya bahkan dicemoohkan pun sampai kepada putra nya istrinya gak mematuhi apa yang disampaikan Nabi Nuh akhirnya celaka didalam muamalah itu kalau seandainya atas dasar ketentuan Allah dan Rasulnya InsyaAllah selamat. Dasarnya aqidah nya atas ketentuan Allah dan Rasulnya. Manusia kan punya kecenderungan selalu berkeluh kesah terkadang ketidak sabaran, jadi ingin instan itu makanya terkadang melakukannya itu terlalu ingin cepat-cepat umpamanya dalam cara berjualan menguarngi timbangan atau juga membuat merugikan konsumen, itu yang dilarang oleh Islam. Harusnya kaya contoh Nabi itu, kalau seandainya dia jualan Nabi itu menyatakan “nih kalau kain ini benar-benar utuh tidak rusak” ya diperlihatkan gak boleh tertutupi harus jelas, apa yang dijualnya, berapa harganya dan didalam Islam yang namanya mengambil untung itu juga jangan terlalu banyak. Okelah, memang dalam Islam kan namanya jualan kan sah-sah saja ya namanya juga jual beli tetapi keuntungan juga tidak boleh berlebihan, umpamanya mengambil paling banyak 10%.

90

Bermuamalah terlalu besar mengambil keuntungan juga kurang baik memang boleh, atau sah-sah saja sih orang jualan. Kalau yang namanya jualan kan ada ijab qabulnya ya, tetapi kalau seandainya ngambil keuntungannya terlalu besar itu juga tidak di anjurkan dalam Islam. Sering saya sampaikan kalau semua hal yang terkait dengan muamalah itu harus tercatat, umpamanya dalam interaksi jual beli ataupun juga apa yang harus dilakukan dalam hal muamalah ya itu harus ada cara-cara tersendiri. Bagaimanapun juga apalagi masalah hutang itu juga harus tercatat, ada catatannya, semuanya seandainya tercatat dalam bahasa management ini apa namanya, management lah ya, nah itu InsyaAllah akan menjadi baik.

9. Apa yang biasa bapak siarkan untuk muamalah? Yang saya ketahui, tentang muamalah itu yang paling jelas di dalam surat Wal-Asri, itu mungkin catatan dan pedoman yang harus kita lakukan, bagaimanapun juga firman Allah menyebutkan: َو ْال َع ْص ِر 1) “Demi masa” اِ َّى ْ ِاَل ًْ َس َاى لَفِ ْي ُخ ْس ر 2) “Sungguh manusia berada dalam kerugian” اِ ََّل الَّ ِذ ْي َي ٰا َهٌُ ْىا َو َع ِولُىا ّٰالصلِ ٰح ِث َوجَ َى َاص ْىا بِ ْال َح ِّق ە

91

َوجَ َى َاص ْىا بِ َّالص ْب ِر 3) “kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran.” Nah itu Rugi boleh dikatakan terjabar secara penuh, ditafsir secara meluas, itu bisa rugi dalam hal muamalah, rugi dalam urusan dunia, rugi dalam urusan Akherat, siapa yang tidak merugi?. Kalau ketiga itu bisa kita jalankan dalam aspek kehidupan sehari-hari InsyaAllah tidak akan merugi selama-lamanya. 10. Apa arti toleransi? Toleransi itu artinya menghargai satu diantara yang lain, itu toleransi jelas sekali kalau dalam Islam itu jelas, itu dalam surat Al-Kafirun kan Lakum Dyinnukum Waliyadyin “Bagimu agamu, bagiku Agamaku”. Karena di dalam riwayat nya firman Allah ini diturunkan tatkala kaum jahiliyah menawarkan kepada Rasulullah sehari ikut agama saya, nah sehari ikut agama mu, nah di dalam Islam tidak boleh seperti itu. Kalau yang namanya aqidah, tidak boleh mencla mencle harus yakin, jadi gak boleh di campur adukkan. Jadi. “janganlah kau campurkan kebatilan dan kebenaran” nah pun juga dalam hal beribadah kalau sudah yakin bahwa Allah adalah Tuhanku AllahuRabbi harus yakin apapun ketentuan Allah ya kita

92 ikuti. Tidak boleh kita sehari beragama Nasrani besok agama Islam. Jadi arti di dalam Indonesia ini sudah jelas, apalagi dasarnya kan sudah pancasila, jadi seandainya mereka- mereka yang menjalankan syariatnya dalam ketentuan agamanya ya silahkan yang penting kita tidak mencampur adukan bersama mereka. Bagi Umat Islam juga begitu dalam menjalankan ketentuan ibadahnya juga harusnya seperti itu. Jadi artinya, toleransi ini begitu sangat baik lah di dalam kita bangsa Indonesia dengan agama apapun juga, dengan hindu dengan budha mereka bersama-sama kita hormati, dimana kala mereka sedang beribadah, merekan hari raya umat atau hari raya lainnya kita hormati mereka dalam menjalankan ibadahnya masing- masing, pun juga dari kalangan mereka pun juga, dari kalangan non muslim nya juga menghormati. Nah ini menimbulkan keharmonisan, tetapi kalau seandainya kita mencampur adukan hal itu, nah ini namanya bukan toleransi lagi. Masuk kedalam wilayah nya mereka itu yang tidak benar, itu menurut saya ya. InsyaAllah itu, kalau seandainya hal itu dilakukan ya seperti disini aja lah khususnya kita di lingkungan masjid Al-Ikhlas tatkala ada umat lain yang sedang nyepi, kita hargai, kita tidak membikin gaduh mereka, karena mereka juga beribadah pun juga tatkala seandainya bulan puasa,

93

bulan puasa kan orang beramai-ramai beribadah ya kita tetapkan juga, jam 10 malam itu paling lama karena mereka juga butuh istirahat, speaker mesjid itu gak perlu kita keluarkan suaranya keras-keras, kalau mau ngaji sampai lewat jam tidur tetapi kita tidak menggunakan speaker luar, nah ini bentuk-bentuk toleransi di dalam berinteraksi sosial dengan keluarga. 11. Bagaimana toleransi menurut islam? Nah kalau pelanggaran itu, kalau seandainya kita menyebarkan agama kepada orang-orang yang sudah beragama itu salah besar, kita ada aturan-aturan nya, karena yang namanya hukum itu ada dua, ada hukum agama ada hukum digama, jadi kalau seandainya hukum agama dilanggar mereka-mereka menyebarkan agama dengan dalih misioneris karena dalam aturan bernegara juga dilarang menyebarkan agama kepada orang yang beragama, pun dalam Islam juga jelas-jelas begitu, ada firman Allah menyebutkan “Tidak ada paksaan dalam agama” makanya manakala ada orang mualaf ya seseorang yang baru masuk Islam itu ditanya, apakah ini atas dasar keinginan sendiri atau paksaan, kalau seandainya dia mau bersyahadat itu harus ditanyakan, karena bagaimanapun juga Islam mendirikan tuntunan dalam Al-Qur‟an itu “Tidak ada paksaan dalam agama” pun juga didalam aspek kehidupan sehari-hari agama lain

94

juga yang dilarang menyebarkan agama kepada orang yang beragama, nah kecuali mereka-mereka yang animisme, kita dakwah ya kita sampaikan karena dakwah sendiri itu bukan hanya dengan cara lisan, karena ujung- ujungnya orang beragama yang paling baik ajaranya, orang yang berakhlak baik, nah itu indikasi seseorang yang baik dalam beragama itu bagaimana akhlaknya makanya Rasulullah di dalam salah satu sabdanya “aku diutus semata-mata untuk memperbaiki akhlak” nah itu. 12. Perilaku apa yang mencerminkan tentang toleransi? Al-Qur‟an menyebutkan “dan janganlah kau jual ayatKu dengan harga yang sedikit” kalau seandainya dia menjual agama, ini musibah sebenarnya. Karena bagaimanapun juga kalau Islam sudah berkata Islam itu sudah berpolitik sebenarnya, tapi kalau dia menjual-jual ayat atas nama agama untuk berpolitik sebenarnya tidak baik dalam berpolitik. Karena bagaimanapun juga kalau kita bicara Islam itu sudah bicara politik sebenarnya tapi yang dilarang oleh Islam itu yang menjual-jual ayat untuk kepentingan politik, nah itu yang dilarang karena bagaimanapun juga refleksi dalam politik. Tarolah masa pilpres kemarin banyak caleg-caleg kita itu yang berkampanye itu dengan cara menjual agama, itu yang tidak akan bisa abadi. 13. Apa yang biasanya bapak siarkan untuk toleransi?

95

Bagaimanapun juga, ujung-ujung daripada pemerintahan hasil akhir yang harus dicapai itu ada untuk kesejahteraan umat dan rakyat, tapi kalau seandainya dia sudah terpilih tapi dia tidak bisa mensejahterakan. Nol besar politik yang mereka lakukan karena bagaimanapun juga di Indonesia ini memang boleh dikatakan yang paling besar dalam hal berpolitik ini karena sistemnya ya seperti itu demokrasi. Akhirnya setelah dia mengularkan ongkos menjadi besar, dia kembali. Seharusnya hal itu yang harus kita rubah jangan punya sifat pragmatis. Harusnya kita mencari taro lah Calon Presiden Caleg segala macem kalau dia hobi mengeluarkan dengan politik-politik uang akhirnya kan ongkos besar dan ketika dia sudah berkuasa, ingin kembali, ingin balik modal itu harus ada edukasi politik kepada umat, kepada rakyat harusnya ya tadi jangan pragmatis. InsyaAllah kalau Indonesia ke depan kita edukasi politik secara benar itu akan menjadi ringan, tidak akan high cost lagi. Nah seperti itu kira-kira. 14. Apa itu musik menurut agama islam? Kalau musik ya sebenarnya dalam Islam ini masih menjadi perdebatan para ulama. Ada yang menyebutkan haram karena musik adalah nyanyian setan, tetapi ada yang lain yang menyebutkan Mubah. Artinya sah-sah saja, dalam Islam yang disarankan musik itu yang tidak

96

menimbulkan birahi yang cenderung membawa maksiat, karena bagaimanapun juga kadang-kadang musik sering dicampuri dengan hal-hal seperti minuman keras ada joget-joget yang erotis jadi itu yang dilarang. 15. Apakah musik itu haram? Tetapi kalau pesan-pesan dakwah yang disampaikan seperti lagu ini agamamu agamaku nah ini ada misi dakwah yang diterapkan contoh yang paling bapak senangi liriknya Rhoma Irama itu lagu keramat itu kan luar biasa. Makanya lirik-lirik Rhoma Irama ini tidak luntur oleh jaman tidak lekang oleh waktu, karena liriknya sangat bagus. Bimbo, lirik-liriknya luar biasa kapanpun di dengarkan lagu-lagu ini ada pesan moral yang bisa kita terima dan bisa disampaikan itu dijadikan metode dakwah yang paling baik jadi intinya. Kalau musik ini selagi disampaikan secara dakwah nasehat, atau pantun itu Mubah hukumnya tetapi kalau musik yang isinya bisa membawa kaum daratan contohnya musik Rock kadang- kadang sering diiringi dengan kekerasan, minuman keras, nah itu yang dilarang kalau di Islam.

16. Apakah lagu agamamu agamaku termasuk bagian dari dakwah? Ya pastinya, karena bagaimanapun juga di alam

97 demokrasi ini juga budaya umat kita Indonesia saling menghargai dengan dasar pancasila yang jelas dasar sila pertama yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa. Artinya apapun agama nya itu di akomodir oleh Indonesia ini dengan Agama. Konghucu juga sudah masuk padahal sebenarnya konghucu bukan agama tetapi budaya, tetapi masuk jadi agama kepercayaan. Tap yang sekarang MPR juga disebutkan tidak beragama itu harus hengkang dari bumi Indonesia. Nah ini salah satu kalimat Lakum Dyinukum Waliadyin itu ada untuk toleransi yang sangat baik siapapun orang yang beragama ya harus kita sama-sama hargai baik dia Kristen, baik dia Budha, Hindu, Konghucu harus saling bahu membahu di dalam bermuamalah. Jadi ingat sosial, artinya jadi harmonis sekali kalau kita memahami makna dari lagu Lakum Dyinnukum WaliyaDyin tadi. Itu lagu yang sangat bagus menurut saya. Karena mereka sama-sama menghargai yang beragama, mereka punya agama nasrani tetapi punya interaksi sosial yang baik. Bagaimanapun juga, siapapun orang yang beragama tatkala dia kembali kepada sang pencipta. Karena pada dasarnya setiap yang beragama kan baik untuk menuntun ke jalan yang baik lah ya. Karena yang namanya manusia kan tidak akan hidup selama-lamanya, akan kembali kepada sang pencipta ya kalau dalam bahasa

98

lain “Banyak jalan menuju ke Roma” tapi tetap akan menuju ke Surga nya masing-masing karena mereka punya keyakinan semua yang baik dan diterima Tuhannya ya akan masuk Surga. Pilihan nya kan cuma ada dua setelah orang meninggal satu surga, satu neraka di agama lain pun juga sama seperti itu. Kalau seandainya yang baik akan masuk surga dan selamat dalam kehidupan kecuali orang yang tidak beragama. Tidak beragama itu tidak meyakini akan hari kebangkitan dan seluruh umat beragama, baik dari Hindu, Budha, Kristen, Islam itu meyakini akan ada kehidupan setelah kematian semua sama. 17. Berdasarkan 3 pengertian sebelumnya, Lagu Agamamu Agamaku mencakup bagian yang mana? Pesan yang dominan dari lagu itu tentang toleransi, itu misi yang paling dominan karena pesan tadi mengambil kalimat dari Lakum Dyinnukum WaliyaDyin itu bentuk toleransi yang dilakukan oleh para pengemban- pengemban dakwah dan manusia semuanya jadi bukan pelaku dakwah nya saja. Artinya manusia manapun juga harus punya nilai-nilai toleransi pesan-pesan yang di sampaikan dalam lagu itu ya itu pesannya. Kalau menurut saya ya di dalam muamalah itu yang penting saling menghargai, saling bertoleransi Islam mengajarkan “Barang siapa yang beriman kepada Allah dan Hari

99

Akhir maka hormatilah tetanggamu”. Nah dalam perspektif kehidupan bertetangga itu ya paling dekat itu tetangga, itu dalam urusan warga. Dalam urusan negara, dengan bangsa yang besar, Indonesia juga dengan Singapura, dengan Malaysia, tetangga itu, nah itu dalam perspektif kenegaraan artinya siapapun manusia agamanya, kalau saling menghargai itu InsyaAlla akan menjadi baik. Karena indikasi orang beriman ini disejajarkan Iman kepada Allah dan hari akhir itu menghormati tetangga artinya sejajar. Barang siapa yang beriman kepada Allah dan Hari Akhir maka hormatilah tetangga mu. Tetangga ya itu tadi, dalam lingkup kecil dalam bermasyarakat, RT, tingkat lebih tinggi RW, kelurahan, antar, lurah, yang lebih tinggi lagi, Camat antar Camat, kemudian antar Bupati antar Kota dalam lingkup Negara ya antar Negara itu tetangga. Nah itu tadi, kalau kita bahas secara luas ya seperti itu penafsiran secara luasnya, nah dalam bertetangga itu bukan sekedar lingkup kecil saja, ya dari RT, RW, Lurah, Camat ya sampai ketingkat Nasional lah, nah itu tetangga namanya, ya kita saling menghormati InsyaAllah kehidupan ini menjadi tentaram tidak ada gesekan-gesekan yang menimbulkan ketidak harmonisan kalau sama-sama menghargai.

100

Nama : Daniel Haryo Baskoro Hendro Wibowo Hari/Tanggal : Kamis, 27 Februari 2020 Tempat Wawancara : Studio Band, Witana Hardja

1. Apakah lagu termasuk salah satu komponen dalam sebuah musik?

Sesuai dengan pengertian awalnya, lagu adalah seni nada atau suara dalam urutan , kombinasi, temporal, dan biasanya diiringi dengan alat musik untuk menghasilkan irama atau suara berirama yang disebut dengan lagu. Sesuai dari pengertian diatas sudah jelas, bahwa lagu merupakan komponen dalam musik. 2. Apa arti lagu?

Lagu adalah seni nada atau suara dalam urutan, kombinasi lagu, dan hubungan temporal yang biasanya di iringi dengan alat musik untuk menghasilkan musik yang mengandung irama atau lagu lirik berirama yang di sebut dengan lagu. Lagu dapat dinyanyikan secara solo, duet, trio, atau koir. Lagu dapat di kategorikan pada banyak jenis, bergantung pada ukuran yang di gunakan. 3. Bagaimana cara membuat sebuah lagu?

Seseorang membuat lagu biasanya berdasarkan pengalaman apa yang dia alami sebelumnya. Contohnya

101

lagu cinta, beberapa orang mengatakan bahwa kesedihan merupakan karya terbaik. Karya atau lagu yang diciptakan pengalaman atau kejujuran maka hasilnya akan baik atau bagus. Apapun aspeknya, kalau sesuatu yang dibuat dari hati pasti hasilnya akan baik. Contohnya adalah lagu yang kita bahas, Agamamu Agamaku. Lagu tersebut dibuat berdasarkan pengalaman sang penulis, sudah pasti dibuat dengan hati. Hasilnya lagu tersebut pasti bagus. Lagu tersebut memiliki makna yang dalam dan juga luas. Aspek kehidupan tentang toleransi beragama juga kuat dasarnya. 4. Apa perbedaan lagu yang umum dengan lagu yang bertujuan untuk dakwah?

Karena saya seorang non muslim, saya hanya menjelaskan apa yang saya tahu soal pertanyaan ini. Kalau tidak salah arti dakwah itu adalah menyampaikan kebaikan. Jadi perbedaannya mungkin terletak pada lirik dan tujuan lagunya. Karena melalui lirik kita dapat meyampaikan pesan apa yang ingin ditujukan. Kalau lagu umum atau lagu kebanyakan biasanya hanya berisi tentang pengalaman yang pencipta alami, tanpa menyisipkan pesan untuk pendengarnya. Pesan dalam hal apa? Sudah pasti pesan untuk hal kebaikan. Memang semua lagu memiliki arti dan makna, tapi yang memiliki pesan dan kekuatan pesan itu sangat kuat biasanya dapat

102

digolongkan sebagai penyampaian dakwah. 5. Apa yang biasa bapak siarkan untuk anak didik terkait arti lagu?

Ya karena saya sudah malang melintang di dunia permusikan, mulai dari cafe, sempat ikut Dewa 19, dan mengajar musik paling saya hanya memberi tahu bahwa pesan yang disampaikan dari sebuah lagu harus kuat. Artinya jangan sampai lagu yang kita sampaikan tidak jelas maksudnya. Mulai dari proses penulisan lirik harus dipikirkan matang-matang. Tidak boleh asal dalam membuat karya. Kalau buat saya hidup hanya berbuat baik itu klise ya, tapi sebuah karya itu abadi. Karena saya hidup di musik dan karya yang saya hasilkan adalah lagu, maka dari itu setiap karya yang dibuat haruslah tepat sasaran. Artinya makna dan tujuan lagu harus jelas arahnya, tidak boleh blur. 6. Apa arti lirik?

Menurut saya lirik merupakan komponen penting dalam sebuah lagu. Artinya tanpa lirik lagu seperti tanpa makna. Tapi karya instrumental juga memiliki makna. Lirik yang di ciptakan diambil peran oleh notasi-notasi dalam lagu tersebut. Lirik merupakan komponen yang sangat kuat untuk menyampaikan sebuah pesan dalam lagu. Karena didalamnya terdapat kata-kata, pelafalan, dan arti yang

103

kuat untuk menyampaikan sebuah pesan. Jadi dalam proses pembuatan sebuah lirik sangat menentukan kemana pesan akan ditujukan. 7. Bagaimana cara menerapkan lirik yang pas untuk dakwah?

Lirik yang pas untuk berdakwah biasanya berisi nilai-nilai kebaikan. Poin-poin pesan yang ditujukan harus jelas. Tidak boleh kita membuat lirik untuk berdakwah secara asal-asalan. Karena itu akan merusak esensi dalam sebuah lagu tersebut. Seperti contohnya lagu Agamamu Agamaku. Sudah jelas bahwa lagu tersebut merupakan lagu yang mengandung nilai kebaikan. Nilai kebaikan berarti juga ada dakwah yang disiarkan dalam lagu tersebut. Dakwah yang seperti apa? Sudah jelas dakwah yang kita bahas tentang aqidah, muamalah, dan toleransi. Kenapa saya bisa tahu hal tersebut? Karena dalam lirik banyak sekali kata-kata yang merujuk kepada hal tersebut. 8. Apa saja pelanggaran atau larangan yang biasa musisi lakukan terhadap lirik lagu?

Tidak ada pedoman pasti untuk musisi atau pencipta karya tentang larangan. Tapi lagu yang tidak jelas lirik, makna, dan mengandung pesan negatif sudah pasti dilarang. Karena bicara tentang lagu kita bicara tentang keindahan. Pada dasarnya lagu dibuat untuk menghibur bukan untuk

104

menyesatkan pendengarnya. 9. Apa arti musik?

Musik yaitu suara yang disusun sehingga mengandung irama, lagu, dan keharmonisan terutama dari suara yang dihasilkan dari alat-alat yang dapat menghasilkan irama. Musik yang baik biasanya memiliki ke 3 unsur yang baik juga. . 10. Boleh atau tidak seorang musisi membuat musik untuk berdakwah?

Segala hal apapun itu bentuknya, kalau demi kebaikan ya sah-sah saja. Dakwah ditujukan ya untuk kebaikan, bukan keburukan. Maka dari itu sudah jelas tidak apa-apa seorang musisi membuat musik untuk berdakwah. Karena dakwah ditujukan untuk menyadarkan bukan untuk menyesatkan. Kalau lagu untuk dakwah teologi nya harus ada. Contohnya manusia adalah alat musik. Jadi pada saat manusia menggerakkan anggota tubuhnya, sama dengan dia sedang memainkan alat musik untuk berdakwah. Kalau mengaji dengan menggunakan nada sama dengan kita sedang memainkan alat musik. Kita harus belajar sejarah tentang musik. Awalnya musik diciptakan untuk dakwah. Raja Daud berdoa sampai telungkup dan menyentuh tanah, dia beranggapan kalau dirinya hanya debu di mata Tuhan. Zabur diciptakan oleh

105

Daud adalah kumpulan nyanyian Daud untukmengekspresikan keindahan Tuhan. 11. Apakah perbedaan antara Lagu, Lirik, dan Musik?

Sebenarnya tidak ada perbedaan dari ketiga aspek tersebut. Semuanya berada dalam satu kesatuan. Kalau ditanya seperti itu saya hanya bisa menjawab seperti itu. Cara menempatkan lirik untuk berdakwah sesuai apa yang kita rasakan atau tujukan terhadap Tuhan. Tidak ada larangan dalam pembuatan lirik. Selama kata- kata tersebut masih berdasarkan etika masih wajar-wajar saja. Semua kembali ke pendengar, dan pendengar akan mencari sendiri makna dari lirik yang dituliskan oleh penciptanya. 12. Apakah musik itu haram?

Musik itu awalnya diciptakan untuk Tuhan. Dahulu kala banyak sekali lagu-lagu yang diciptakan untuk Tuhan, salah satunya lagu Africa Bam Bata. Africa Bam Bata adalah musik untuk memuji dewa yang mereka percaya. Lagu di ciptakan untuk pemujaan atau pengalaman pribadi penciptanya. Hasil yang membedakan lagu dakwah dan umum adalah liriknya. Komposisi lirik sangat penting untuk menentukan apakah itu lagu dakwah atau bukan.

106

13. Apa yang biasanya bapak siarkan untuk musik?

Saya sering memberi tahu adik-adik dan teman-teman kalau bermusiklah dengan hati. Apa yang kita ciptakan dengan hati akan sampai juga ke hati pendengarnya. Jangan asal dalam menciptakan sebuah karya atau musik. Karena itu semua abadi dan bisa diputar kapan saja kita inginkan. 14. Apakah pesan yang dominan dari lagu Agamamu Agamaku?

Sesuai apa yang saya dengar, pesan toleransi menjadi dominan. Mengapa? Karena setip lirik yang disampaikan mengarah kesana. Saya memang belum tahu bagaimana sejarahnya lagu ini dibuat, tetapi setelah saya dengarkan dan baca liriknya secara keseluruhan, kuat pendapat saya pesan yang dominan adalah pesan toleransi. Maka dari itu setiap penulisan lirik itu penting untuk mengetahui makna dari sebuah lagu.

107

Narasumber : Joses Titio Hari/Tanggal : Minggu, 19 Juli 2020 Tempat Wawancara : Gereja HKBP Pamulang

1. Apakah di agama nasrani terdapat Akidah, Muamalah, dan Toleransi?

Sebelumnya, saya ingin menanggapi istilahnya terlebih dahulu, saya fikir itu lagu sudah mewakili perasaan, keinginan, semua orang ketika lagu tersebut di telaah dengan seksama ada sebuah karya yang luar biasa yang boleh kita petik disana. Nah dari sudut kacamata kekristenan, bahwa perbuatan baik itu tidak bisa dilepaskan dengan apa yang terucap sebagai sebuah kesaksian dalam sebuah agama termasuk dalam kekristenan sendiri, ketika saya berkata saya orang Kristen tentu perbuatan saya juga yang kristiani tentunya yang mana dalam hal itu bahwa perbuatan saya sehari-hari yang mencerminkan bahwa saya orang Kristen jadi ketika saya memperkenalkan diri sebagai orang Kristen tidak hanya identitas tetapi demi kepada perbuatan saya bagaimana saya boleh ada baik terhadap orang lain termasuk Islam. Dan tentunya itu adalah tuntutan dari pada iman percaya saya, dalam kekristenan bahwa apa yang kami ikuti dari firman Tuhan yang tertulis dalam Al- Kitab. Ya segala nya harus sesuai bahwa perbuatan baik

108

selama di dunia ini, ya menjadi sebuah menu utama yang harus dilakukan. 2. Apa arti Akidah?

Perbuatan baik sebuah aqidah kalo dalam bahasa Islam (agama Islam) itu ajaran tentunya. Kristiani juga betul, sama, bahwa tentang kebenaran, kebaikan terhadap sesama itu juga bagian daripada pengajaran yang harus diterangkan kepada semua orang. 3. Bagaimana cara umat menjalankan akidahnya?

Untuk menjalankan tentu sudah ada ditentukan garisan nya, ada Rule yang tentunya dari umat kristiani itu yang paling utama adalah yang disebut dengan hukum taurat sebagai platform dan diatas itu juga ada pengajaran yang secara verbal yang disampaikan oleh Yesus sebagai Tuhan yang kami anggap, yang kami Imani dan juga tokoh-tokoh dalam dunia kekristenan tentunya, dan tentunya semua bersumber dari Al-Kitab. Satu-satunya sumber utama dan terutama dalam Aqidah (maaf saya pake bahasanya orang muslim) satu-satunya yang utama dan terutama. Maaf sebelumnya saya juga pernah juga belajar, selain Al-Kitab ada juga yang namanya sunah Rasul atau juga yang disebut dengan, pokoknya ada banyak yang menjadi sumber terhadap ajaran Islam, Kristen itu hanya satu tidak ada yang lain, kalaupun ada mungkin literatur-literatur yang lain dan semuanya

109

bersumber dari Al-Kitab itu sendiri juga, pengembangan dari Al-Kitab. 4. Apa saja pelanggaran atau larangan yang biasa dilakukan umat terhadap akidahnya?

Yang pertama sebenarnya banyak hal tidak ada yang beda dengan agama-agama yang lain tentunya, hanya saja persoalan yang saya ngeliat pribadi bukan mereka tidak tahu, tapi kelengahan yang terjadi itu mungkin bahasa tepatnya, lengah. Padahal sama saja dengan agama-agama lain mungkin tidak sadar dia siapa, pada saat pelanggaran semua orang sebabnya bisa salah, jenis pelanggaran masing-masing seperti tadi, seperti itu. 5. Apa yang biasa bapak siarkan untuk umat perihal akidah?

Yang pertama kembali ke ajaran kekristenan itu tidak boleh ditawar-tawar, itu harga mati. Yang kedua bahwa sekalipun kita masih hidup di dunia justru semakin ketika kita masih di dunia ini kita diminta untuk berlaku seperti yang diajarkan oleh Yesus dan juga Al-Kitab. 6. Apa arti muamalah?

Mungkin kalau dalam istilah mungkin berbeda, pasti berbeda tapi ketika berbicara soal hubungan antara manusia satu dengan yang lain, tentu sama saja dengan agama-agama yang lain tapi secara khusus bahwa umat

110

kekristenan melihat bahwa semua manusia itu ciptaan Tuhan ada Tuhan yang sama yang menciptakan hanya saja yang membedakan ya cara pandang orang terhadap Tuhan itu berbeda-beda, nah itu dari kesaksian Al-Kitab sedangkan manusia pertama Adam dan Hawa dalam Al- Kitab itu meski mereka berdua manusia tetapi cara pandang mereka terhadap orang tentu berbeda, itu gambaran kehidupan manusia sampai zaman sekarang yang pasti umat Kristen melihat bahwa antara manusia yang satu dengan yang lain adalah makhluk ciptaan Tuhan. 7. Bagaimana cara menerapkan muamalah?

Cara penerapannya biasanya umat dianjurkan untuk terus bermanfaat. Artinya dalam bersosialisasi harus berguna untuk masyarakat. Peduli dengan sesama juga perlu dilakukan untuk mengamalkan hal tersebut. Karena kalau kita hanya memikirkan diri sendir dan tidak berguna atau bermanfaat untuk orang lain maka kita gagal dalam bermuamalah itu sendiri. 8. Apa saja pelanggaran atau larangan yang biasa umat lakukan terhadap muamalah?

Saya fikir gimana ya, kalau soal pelanggaran adalah ketika dia tidak menghargai bahwa dia adalah bagian daripada orang lain. Artinya seperti ini kira-kira, dia hidup seolah-olah hanya dia saja yang hidup dia tidak

111

memikirkan orang lain. Firman Tuhan juga banyak berbicara soal itu, bagaimana kita boleh perduli dengan orang lain, bagaimana kita berbuat kepada orang lain sebagai gambaran itu berbuat kepada Allah, kepada Tuhan. Nah ketika saya berbuat yang baik kepada orang lain itu sama dengan berbuat kepada Allah, seperti itu. 9. Apa yang bapak siarkan untuk muamalah?

Untuk topik bagaimana seseorang itu terhadap orang lain yang pasti kita menyadari kita tidak bisa hidup sendiri itu yang pertama. Kedua, kita butuh orang lain juga dalam kehidupan kita. Ketiga bahwa apapun alasannya, tidak ada alasan untuk tidak berbuat baik kepada orang lain. Karena itu bagian atau tuntutan daripada iman percaya orang Kristen, seperti itu. 10. Apa arti toleransi?

Dasarnya dari bahasa latin, artinya mengenal diri sendiri dan mengenal orang lain itu tadi secara singkatnya dan bagaimana kita melihat bahwa saya berbeda dengan orang lain. Dari kacamata kekristenan bahwa toleransi itu adalah kata yang tepat untuk melihat sebuah kekayaan dalam artian kekayaan ciptaan Tuhan. Bagaimana saya boleh hidup bersama dengan orang lain yang berbeda dengan segala sesuatunya, baik latar belakang, agama, suku dan segala macamnya itu kehidupan, kata yang bisa menjembatani adalah toleransi. Dari sudut agama

112

kekristenan bahwa toleransi itu adalah sesuatu yang realita kehidupan yang harus dijalani. Pertama, ketika kita mengaku bertoleran kepada orang lain. Pada saat yang sama kita menghargai, kita mengakui bahwa kita adalah manusia yang beragama. Artinya Allah yang kita sembah adalah yang menciptakan manusia yang beragama. Kedua, justru keberagaman itulah sebuah kekayaan yang menjadikan hidup kita ini berwarna. 11. Bagaimana toleransi menurut agama anda?

Saya sungguh mensyukuri keberagaman yang Tuhan ciptakan itu dasarnya. Seandainya semua kita sama, satu merk, satu type, satu model, tentu sudah hidup kita ini susah dan bahkan akan menjemukkan, memuakan, artinya keberagaman itu sungguh luar biasa. Ketika masing- masing orang mengambil cara hidup yang berbeda-beda ya itu juga kita syukuri. Kita tidak bisa memaksakan satu hal kepada orang lain untuk sama, ketika terjadi sesuatu hal yang memanas soal perbedaan agama. 12. Perilaku apa yang mencerminkan tentang toleransi?

Saya selaku rohaniawan saya sangat menyesalkan sikap orang yang tidak mampu dan bahkan tidak bisa hidup dalam sebuah perbedaan. Ketika berbicara soal agama, tentu berbicara soal pribadi seseorang. Ketika berbicara soal kepercayaan adalah hak yang sangat mendasar pada seseorang, karena saya tidak bisa memaksakan iman

113

percaya saya kepada orang lain. Artinya itu adalah soal pilihan hidup, nah ketika saya melihat ada sesuatu yang berbeda dengan saya tentu saya tidak akan bahkan berani untuk menyalahkan dia dengan kacamata saya sendiri. Itu adalah hak asasi hidup dia untuk berbicara soal kepercayaan. Kalau mengupas tentang lagu nya Tompi dengan Glenn Fredly, ya benar secara pribadi saya sangat setuju bahwa keberagaman itu justru ada sebuah kekayaan. Tidak hanya kekayaan justru ada sebuah kekuatan dalam perjalanan kehidupan kita ini, kira-kira seperti itu. 13. Apa yang biasanya bapak siarkan untuk toleransi?

Hal yang paling utama saya tidak akan menegur dia dalam hal itu secara verbal karena masing-masing orang bisa berbeda. Yang kedua, saya tidak akan pernah berlaku seperti mereka justru saya akan memperlihatkan dihadapan mereka bahwa saya menghargai orang lain dalam segala sesuatu nya, itu cara yang paling tepat saya fikir. Ketika untuk mengingatkan secara langsung kepada orangnya ya mungkin suatu saat ketika hubungan diluar konteks itu terjadi ya mungkin dengan kemesraan bisa terjadi mengingatkan dia pelan-pelan, menyadarkan dia. Itu berbicara soal psikologis, kita harus tahu tempat, posisi, suasana hati dia juga, kita tidak bisa langsung memberikan sebuah arahan disaat yang tidak tepat.

114

Karena itu bagaimanapun itu akan istilahnya mental, nah itu tadi dimulai dari pendekatan-pendekatan yang dimulai dari diri saya sendiri. Pendekatan saya bahwa saya tidak mau berlaku seperti dia, saya tetap menganggap dia sebagai saudara, berlaku baik dengan dia, sehingga pada suatu saat nanti dia boleh menerima saya dihadapan dia maka pada saat itu saya boleh menegur dia. Mungkin ya tidak mengajari atau mendoktrin tapi hanya memberi sebuah gambaran soal metode ya artinya ada satu metode yang pasti bisa berubah-berubah dan berbeda. 14. Apa itu musik menurut agama anda?

Ketika berbicara soal hubungan musik dengan kekristenan itu berbicara soal ibadah dan rangkaian ibadah. Awalnya itu tidak terlepas dari budaya yang sudah sejak dahulu menghidupi kehidupan bermusik. Ketika dalam ibadah itu musik dimasukan untuk mengiringi ibadah, untuk bagian dari ibadah ada sebuah pendekatan yang lebih cepat untuk memperkenalkan apa yang kita imani lewat musik tersebut sehingga pada saat ini bahwa antara musik dengan ibadah umat kristiani tidak bisa terlepaskan tidak bisa dipisah bahwa dengan menggunakan musik juga ada sebuah kekayaan talenta yang Tuhan berikan dipakai untuk memuji Dia dalam ibadah. Sebenarnya tidak hanya orang Kristen, sebenarnya orang Muslim juga kalau memang di dalami sangat kaya.

115

Katakan asal daripada agama Islam, Muslim itu kan dari dunia Arab, mereka juga budayanya. Ini bukan berbicara soal agama, budaya nya juga sudah ada musik hanya saja mungkin “tidak memakai”, awalnya ya tidak memakai pendekatan musik untuk sebuah menyiarkan agama, tapi belakangan ini nampaknya sudah semakin sama itu terlihat dari adanya pengajian-pengajian dam khasidah. Berdoa itu tidak pernah ada musiknya, karena dalam ibadah orang Kristen juga terdiri dari berdoa, bernyanyi, dan pembacaan firman. Jadi ketika berdoa tidak ada itu musik. Ketika membaca firman tidak ada musik dan ketika khotbah tidak ada musik. Artinya untuk melakukan penyembahan itu dilakukan dalam tiga hal itu, bernyanyi, mendengar firman atau membaca firman kemudian berdoa, ketika bernyanyi mereka bermusik. Gak seperti itu, artinya kita ibadah pada umumnya di gereja itu terdiri dari tiga hal besar tadi, bernyanyi, berdoa dan mendegar firman atau membaca firman dan tentu masing-masing agama beda dong tata ibadahnya. Bahkan di tengah orang Kristen juga bisa berbeda-beda tata ibadahnya. Ada orang Kristen yang sama sekali tidak pakai musik bahkan ada juga orang Kristen yang ibadahnya dari awal sampai akhir itu musik terus. Itu tergantung gerejanya pendekatan seperti apa yang mau disampaikan atau dilakukan mengajak umatnya untuk

116

menyembah Tuhan. Nah itu tadi dikalangan kekristenan juga banyak ragam banyak gereja yang satu dengan yang lain banyak perbedaan. Dalam hal itu juga kata toleransi sangat-sangat bermanfaat. Biasanya yang namanya lagu rohani itu adalah diambil dari isi Al-Kitab juga. Kembali seperti yang kita bicarakan tadi, apakah bentuk buku, bentuk nyanyian semua bersumber dari Al-Kitab, syair nya itu terinspirasi dari Al-Kitab sehingga lagu itu menjadi sebuah pujian dalam ibadah, soal musik ya tentunya adalah sebuah pelengkap. 15. Berdasarkan 3 pengertian sebelumnya, Lagu Agamamu Agamaku mencakup bagian yang mana?

Dari kacamata kekristenan tentunya kalau saya melihat bahwa lagu agamamu agamaku itu masih lebih dominan pada aqidah dengan toleransi. Yang nomor satu toleransi, karena itu tadi saya menghargai keberagaman tadi bagaimanapun juga pola fikir kita berbeda-beda satu- satunya yang bisa menjembatani itu kata toleransi tadi, tidak ada yang lain kalau kita melihat lagu tadi ya, lagunya si Tompi dan Glenn tadi

117

Gambar 16

Wawancara bersama Pendeta

118

Gambar 17

Wawancara bersama Ustad

119

Gambar 18

Wawancara bersama Ahli Musik

120

121