Mengulas Lengkap Dari Smartphone Unggulan Xiaomi, Seri Mi Mix 3
Mengulas Lengkap Dari Smartphone Unggulan Xiaomi, Seri Mi Mix 3 Xiaomi sepertinya telah berhasil menarik perhatian banyak orang dari seluruh kalangan, bagaimana tidak, dengan menghadirkan produk smartphone unggulan mereka yaitu dari Pocophone F1 setelah perilisannya menuai hasil penjualan yang luar biasa banyak. Tetapi ternyata smartphone berspek gahar dan berharga rendah tersebut bukanlah satu-satunya smartphone dalam portofolio Xiaomi pada tahun 2018 kemarin itu. Lihat saja dalam waktu dekat ini Xiaomi digembor-gemborkan akan meriliskan kembali produk smartphone terbarunya, yaitu dari seri Xiaomi Mi Mix 3. Menurut kabar yang ada, ini adalah smartphone yang bakal dilengkapi dengan chipset paling kencang pada masanya besutan dari Qualcomm, yaitu seri Snapdragon 845. Lebih dari itu, untuk memastikan tiap pengoperasiannya dapat berjalan lancar, Xiaomi juga akan menyematkan RAM berkapasitas super jumbopada Mi Mix 3. Salah satu hal paling menariknya lagi, Xiaomi Mi Mix 3 ini dinilai sebagai pesaing berat Galaxy S9 yang juga jadi smartphone terbaik dan terbaru milik Samsung pada masa itu. Ingin tahu informasi lebih singkatnya mengenai review Xiaomi Mi Mix 3 ini ? Lihat saja ulasan selengkapnya berikut ini. Review Lengkap Dari Smartphone Xiaomi Mi Mix 3, Smartphone Unggulan Yang Mampu Untuk Saingi Galaxy S9 Mengikuti trend yang lagi berlangsung di tahun 2018 lalu, Xiaomi juga akan membekali Mi Mix 3 itu dengan kamera ganda berbasis teknologi AI, yang semakin sempurna lagi dengan adanya kemampuan charging nirkable Qi, konektifitas 5G, serta layar dengan bentang 5.99 inch dengan berasio aspek 18 : 9. Tak hanya jika smartphone Xiaomi Mi Mix 3 ini dikatakan sebagai salah satu smartphone yang jadi pesaing berat Samsung Galaxy S9 kala itu.
[Show full text]