Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik putusan.mahkamahagung.go.id

P U T U S A N Nomor 1632 K/Pdt/2020

DEMI KEADILAN BERDASARKAN KETUHANAN YANG MAHA ESA Mahkamah Agung MRepublik A H K A M A H A G U N G Indonesia memeriksa perkara perdata pada tingkat kasasi telah memutus sebagai berikut dalam perkara antara: I. PT BANK MANDIRI (Persero), TBK., berkedudukan di Plaza Mandiri, Jalan Jend. Gatot Subroto, Kav. 36-38, , cq Bank Mandiri Kantor Wilayah , berkedudukan di Jalan Basuki Rahmat, Nomor 129-137, Kota Surabaya, Jawa Timur, cq Kantor Cabang Bank Mandiri, berkedudukan di Gedung Medan Pemuda, Lantai I, Jalan Pemuda, Nomor 27-31 Surabaya, diwakili oleh Dedy Teguh Krisnawan, S.H., selaku Senior Vice President pada Legal Group PT Bank Mandiri (persero) Tbk, dalam hal ini memberi kuasa kepada Wahyu Kordaning B., S.H., M.H., dan kawan-kawan, Para Advokat pada Kantor Hukum Wahyu Kordaning (“WK Law Firm”), beralamat di Perkantoran Cibubur Village Apartment KA-LT-GF-9/10, Mahkamah AgungJalan RadarRepublik Auri, Nomor 1, Cibubur, JakartaIndonesia Timur, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 30 Oktober 2019; Pemohon Kasasi I juga sebagai Turut Termohon Kasasi II; II. M. , SENIOR VICE PRESIDENT PT BANK MANDIRI (PERSERO), Tbk., berkedudukan di Plaza Mandiri, Jalan Jend. Gatot Subroto, Kav. 36-38, Jakarta, cq Bank Mandiri Kantor Wilayah Surabaya, berkedudukan di Jalan Basuki Rahmat, Nomor 129-137, Kota Surabaya, Jawa Timur, cq Kantor Cabang Bank Mandiri, berkedudukan di Gedung Medan Pemuda, Lantai I, Jalan Pemuda Nomor 27-31 Surabaya, dalam hal ini memberi kuasa kepada Wahyu Kordaning B., S.H., M.H., dan kawan-kawan, Para Advokat pada Kantor Hukum Wahyu

Halaman 1 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 1

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

Kordaning (“WK Law Firm”), beralamat di Perkantoran Cibubur Village Apartment KA-LT-GF-9/10, Jalan Radar Auri, Nomor 1, Cibubur, Jakarta Timur, berdasarkan Surat Mahkamah AgungKuasa Republik Khusus tanggal 30 Oktober 2019; Indonesia Pemohon Kasasi II juga sebagai Turut Termohon Kasasi I; L a w a n PT ANANDA JATAKA BAYU SEJAHTERA, berkedudukan di Jalan Ratna, Nomor 14, Kelurahan Ngagel, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya, diwakili oleh Andrianto Suhartono, dalam hal ini memberi kuasa kepada Eko Budiono, S.H., M.H., dan kawan-kawan, Para Advokat pada Kantor Advokat/Penasihat Hukum ”EKO BUDIONO, S.H., M.H.”, beralamat di Kompleks AJBS World, Jalan Ratna Nomor 14, Surabaya, Jawa Timur, berdasarkan Surat Kuasa Khusus tanggal 2 April 2018; Termohon Kasasi I juga sebagai Termohon Kasasi II; D a n: 1. KEPALA KANTOR PELAYANAN KEKAYAAN NEGARA DAN LELANG (KPKNL) SURABAYA, berkedudukan di Mahkamah AgungGedung Republik Keuangan Negara, 5th Floor, JalanIndonesia Indrapura, Nomor 5, Krembangan Selatan, Krembangan, Kota Surabaya, Jawa Timur; 2. BADAN PERTANAHAN NASIONAL KOTA SURABAYA I, berkedudukan di Jalan Taman Puspa Raya, Blok D, Nomor 10, Komplek Citra Raya Sambikerep, Surabaya; 3. ISY KARIMAH SYAKIR, S.H., M.Kn, M.H., selaku Notaris & Pejabat Pembuat Akta Tanah, beralamat di Jalan Prapanca 21, Surabaya, Jawa timur; Para Turut Termohon Kasasi I dan Para Turut Termohon Kasasi II; Mahkamah Agung tersebut; Membaca surat-surat yang bersangkutan yang merupakan bagian

Halaman 2 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 2

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

tidak terpisahkan dari putusan ini; Menimbang, bahwa berdasarkan surat-surat yang bersangkutan, Penggugat dalam gugatannya memohon kepada Pengadilan Negeri Mahkamah AgungSurabaya untuk memberikan Republik putusan sebagai berikut: Indonesia 1. Menerima dan mengabulkan gugatan Penggugat untuk seluruhnya; 2. Menyatakan ke-3 (tiga) objek berupa: a. Sebidang tanah dan bangunan swalayan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 286, seluas 24.736 m², atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak di Jalan Ratna Nomor 14, Kelurahan Ngagel, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya; b. Sebidang tanah dan bangunan ex hotel sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 41, seluas 6.010 m², atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak Jalan Mustika Nomor 14, Kelurahan Ngagel, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya; c. Sebidang tanah dan bangunan rumah tinggal (LT/LB + 450/439 m²) sebagaimana Sertifikat Hak Milik Nomor 1742, atas nama Ali Soeseno Andy ditulis juga H. Ali Suseno Andy, yang terletak di Perumahan Puncak Permai I Nomor 26, Kelurahan Tanjungsari, Kecamatan Tandes, Kota Surabaya; Mahkamah Agung Adalah sah milik Penggugat; Republik Indonesia 3. Menyatakan bahwa Tergugat I, Tergugat II , Tergugat III telah melakukan perbuatan melawan hukum; 4. Menyatakan pelaksanaan lelang pada tanggal 28 Desember 2017 sebagaimana Risalah Lelang Nomor 1733/45/2017 tanggal 28 Desember 2017 adalah cacat hukum dan harus dibatalkan; 5. Menghukum Tergugat I, Tergugat III untuk membayar kerugian materiil maupun imaterial kepada Penggugat secara tanggung renteng dengan total kerugian materiil dan imaterial sebesar Rp324.168.690.000,00 + Rp250.000.000.000,00 = Rp574.168.690.000,00 (lima ratus tujuh puluh empat miliar seratus enam puluh delapan juta enam ratus sembilan puluh ribu rupiah), secara tunai dan sekaligus kepada Penggugat pada saat perkara ini diputus oleh Pengadilan Negeri Surabaya;

Halaman 3 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 3

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

6. Menghukum Tergugat III untuk segera mengembalikan Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 286 dan Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 41 kepada Penggugat; Mahkamah Agung7. Menyatakan perjanjian Republik atau Akta Corporate Guarante Indonesia, Cross Collateral dan Cross Default yang dibuat oleh Penggugat dan Tergugat I yang bertentangan dengan undang-undang harus dibatalkan; 8. Menghukum Tergugat I dan Tergugat II untuk tidak melaksanakan lelang ilang atas objek sengketa yaitu: a. Tanah dan bangunan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 286 atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak di Jalan Ratna Nomor 14 Surabaya; b. Tanah dan bangunan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 41 atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak di Jalan Mustika Nomor 14 Surabaya; c. Tanah dan bangunan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 1742 atas nama H. Ali Suseno Andy, yang terletak di Perumahan Puncak Permai I Nomor 26, Tandes Surabaya. Jika ketiga objek tersebut masih dalam proses sengketa di Pengadilan; 9. Menyatakan Tergugat I dan Tergugat III untuk tidak melakukan tindakan Mahkamah Agunghukum apapun juga terhadapRepublik objek sengketa selama gugatan Indonesia ini belum berkekuatan hukum tetap; 10. Menghukum Tergugat I untuk memberikan kesempatan terakhir kepada Penggugat untuk dapat melakukan reschedule/penjadwalan ulang terkait kredit Penggugat; 11. Menghukum Turut Tergugat I untuk melaksanakan roya atas nama Penggugat; 12. Menghukum Turut Tergugat I untuk tidak melakukan perbuatan hukum atas objek sengketa sampai dengan perkara ini berkekuatan hukum tetap; 13. Menghukum Turut Tergugat II untuk segera memberikan seluruh salinan APHT kepada Penggugat atau copynya yang sesuai dengan aslinya;

Halaman 4 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 4

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

14. Menghukum Tergugat I, Tergugat III secara tanggung renteng untuk membayar uang paksa (dwangsom) kepada Penggugat sebesar Rp1.000.000.000,00 (satu miliar rupiah) setiap hari keterlambatan atau Mahkamah Agunglalai melaksanakan Republikisi putusan ini, sejak putusan dibacakan Indonesia oleh Majelis Hakim Pengadilan Negeri Surabaya; 15. Menyatakan putusan ini dapat dijalankan terlebih dahulu (uitvoerbaar bij voorraad) walaupun ada upaya hukum verzet, banding, maupun kasasi; 16. Menghukum seluruh pihak yang berkaitan dengan objek sengketa untuk mematuhi isi putusan ini; 17. Menghukum Tergugat I, Tergugat II, Tergugat III secara tanggung renteng untuk membayar biaya yang timbul dengan adanya perkara ini; Atau: apabila Majelis Hakim Pemeriksa Perkara ini berpendapat lain, mohon putusan yang seadil-adilnya (ex aequo et bono); Menimbang, bahwa terhadap gugatan tersebut Para Tergugat dan Para Turut Tergugat mengajukan eksepsi yang pada pokoknya: Tergugat I: 1. Penggugat tidak memiliki legal standing untuk mewakili PT Ananda Jataka Bayu Sejahtera dan mengajukan gugatan; 2. Gugatan Penggugat tidak jelas/kabur (obscuur libel); Mahkamah 3.AgungGugatan Penggugat kurangRepublik pihak (plurium litis consortium); Indonesia Tergugat II: - Gugatan Penggugat kurang pihak (plurium litis consortium); Tergugat III: 1. Penggugat tidak memiliki legal standing untuk mewakili PT Ananda Jataka Bayu Sejahtera dan mengajukan gugatan; 2. Gugatan Penggugat tidak jelas/kabur (obscuur libel); 3. Gugatan Penggugat kurang pihak (plurium litis consortium); Turut Tergugat I: - Gugatan Penggugat error in persona; Turut Tergugat II: 1. Persona Standi in judicio; 2. Litis pendent is;

Halaman 5 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 5

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

3. Obscuur libel; Menimbang, bahwa terhadap gugatan tersebut Pengadilan Negeri Surabaya telah memberikan Putusan Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., Mahkamah Agungtanggal 16 Oktober 2018, Republik dengan amar sebagai berikut: Indonesia Dalam Eksepsi: - Menolak eksepsi Para Tergugat dan Para Turut Tergugat untuk seluruhnya; Dalam Pokok Perkara: 1. Mengabulkan gugatan Penggugat untuk sebagian; 2. Menyatakan ke-3 (tiga) objek berupa: - Sebidang tanah dan bangunan swalayan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 286, seluas 24.736 m², atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak di Jalan Ratna Nomor 14, Kelurahan Ngagel, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya; - Sebidang tanah dan bangunan ex hotel sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 41, seluas 6.010 m², atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak Jalan Mustika Nomor 14, Kelurahan Ngagel, Kecamatan Wonokromo, Kota Surabaya; - Sebidang tanah dan bangunan rumah tinggal (LT/LB + 450/439 m²) Mahkamah Agungsebagaimana Sertifikat Republik Hak Milik Nomor 1742, atasIndonesia nama Ali Soeseno Andy ditulis juga H Ali Suseno Andy, yang terletak di Perumahan Puncak Permai I Nomor 26 Kelurahan Tanjungsari, Kecamatan Tandes, Kota Surabaya; Adalah sah milik Penggugat in casu PT Ananda Jataka Bayu Sejahtera dan atau Group PT AJBS; 3. Menyatakan bahwa Tergugat I, Tergugat II, Tergugat III telah melakukan perbuatan melawan hukum; 4. Menyatakan pelaksanaan lelang pada tanggal 28 Desember 2017 sebagaimana Risalah Lelang Nomor 1733/45/2017 tanggal 28 Desember 2017 adalah cacat hukum dan harus dibatalkan; 5. Menghukum Tergugat I dan Tergugat III secara tanggung renteng untuk membayar kerugian materiil dan imaterial kepada Penggugat/PT

Halaman 6 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 6

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

Ananda Jataka Bayu Sejahtera sebesar Rp324.168.690.000,00 (tiga ratus dua puluh empat miliar seratus enam puluh delapan juta enam ratus sembilan puluh ribu rupiah) secara tunai dan sekaligus sejak Mahkamah Agungputusan ini mempunyai Republik kekuatan hukum tetap; Indonesia 6. Menghukum Tergugat I dan Tergugat II untuk tidak melaksanakan lelang ulang atas objek sengketa yaitu: a. Tanah dan bangunan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 286 atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak di Jalan Ratna Nomor 14 Surabaya; b. Tanah dan bangunan sebagaimana Sertifikat Hak Guna Bangunan Nomor 41 atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera, yang terletak di Jalan Mustika Nomor 14 Surabaya; c. Tanah dan bangunan sebagaimana Sertifikat Hak Milik Nomor 1742 atas nama H. Ali Suseno Andy, yang terletak di Perumahan Puncak Permai I Nomor 26, Tandes Surabaya; Jika ketiga objek sengketa tersebut masih dalam proses sengketa di Pengadilan; 7. Menyatakan Tergugat I dan Tergugat III untuk tidak melakukan tindakan hukum apapun juga terhadap ketiga objek sengketa tersebut Mahkamah Agungselama gugatan ini belumRepublik berkekuatan hukum tetap; Indonesia 8. Menghukum Tergugat I untuk memberikan kesempatan terakhir kepada Penggugat untuk dapat melakukan reschedule/penjadwalan ulang terkait kredit Penggugat; 9. Menghukum Turut Tergugat I untuk melaksanakan roya atas nama Penggugat; 10. Menghukum Turut Tergugat II untuk segera memberikan seluruh salinan APHT kepada Penggugat atau copynya yang sesuai dengan aslinya; 11. Menghukum seluruh seluruh pihak yang berkaitan dengan objek sengketa untuk mematuhi isi putusan ini; 12. Menolak gugatan Penggugat untuk selain dan selebihnya;

Halaman 7 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 7

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

13. Menghukum Tergugat I, Tergugat II, Tergugat III secara tanggung renteng untuk membayar biaya yang timbul dengan adanya perkara ini sebesar Rp1.371.000,00 (satu juta tiga ratus tujuh puluh satu ribu Mahkamah Agungrupiah); Republik Indonesia Menimbang, bahwa dalam tingkat banding Pengadilan Tinggi Surabaya telah memberikan Putusan Nomor 140/PDT/2019/PT SBY., tanggal 16 April 2019 dengan amar sebagai berikut: - Menerima permohonan banding dari Kuasa Hukum Pembanding I juga Terbanding semula Tergugat I, dan dari Kuasa Hukum Pembanding II juga Terbanding semula Tergugat III, serta dari Kuasa Hukum Pembanding III juga Terbanding semula Tergugat II; - Menguatkan putusan Pengadilan Negeri Surabaya tanggal 16 Oktober 2018 Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., yang dimohonkan banding tersebut; - Menghukum Pembanding I juga Terbanding semula Tergugat I, Pembanding II juga Terbanding semula Tergugat III, Pembanding III juga Terbanding semula Tergugat II, secara tanggung renteng untuk membayar biaya perkara dalam ke dua tingkat pengadilan, yang dalam tingkat banding ditetapkan sebesar Rp150.000,00 (seratus lima puluh Mahkamah Agungribu rupiah); Republik Indonesia Menimbang, bahwa sesudah putusan terakhir ini diberitahukan kepada Pemohon Kasasi I dan Pemohon Kasasi II masing-masing pada tanggal 22 Oktober 2019 kemudian terhadapnya oleh Pemohon Kasasi I dan Pemohon Kasasi II dengan perantaraan kuasanya berdasarkan Surat Kuasa Khusus masing-masing tanggal 30 Oktober 2019 diajukan permohonan kasasi masing-masing pada tanggal 31 Oktober 2019 sebagaimana ternyata dari Akta Permohonan Kasasi masing-masing Nomor 168/Akta.Pdt.Kasasi/ 2019/PT SBY., junco Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., juncto Nomor 140/ PDT/2019/PT SBY., dan Nomor 169/Akta.Pdt.Kasasi/ 2019/PT SBY., junco Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., juncto Nomor 140/PDT/2019/PT SBY., yang dibuat oleh Panitera Pengadilan Negeri Surabaya, permohonan tersebut diikuti dengan memori kasasi yang memuat alasan-alasan yang

Halaman 8 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 8

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

diterima di Kepaniteraan Pengadilan Negeri tersebut masing-masing pada tanggal 13 November 2019; Menimbang, bahwa permohonan kasasi a quo beserta alasan- Mahkamah Agungalasannya telah diberitahukan Republik kepada pihak lawan denganIndonesia saksama, diajukan dalam tenggang waktu dan dengan cara yang ditentukan dalam undang-undang, oleh karena itu permohonan kasasi tersebut secara formal dapat diterima; Menimbang, bahwa berdasarkan memori kasasi yang diterima tanggal 13 November 2019 merupakan bagian tidak terpisahkan dari putusan ini, Pemohon Kasasi I meminta agar: 1. Menerima permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi; 2. Membatalkan Putusan Pengadilan Tinggi Surabaya Nomor 140/PDT/2019/ PT SBY., tanggal 16 April 2019 dan Putusan Pengadilan Negeri Surabaya Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., tanggal 16 Oktober 2018; Mengadili Sendiri: Dalam Eksepsi: 1. Mengabulkan eksepsi Tergugat I untuk seluruhnya; 2. Menyatakan gugatan tidak dapat diterima; Mahkamah AgungDalam Pokok Perkara: Republik Indonesia 1. Menolak gugatan Penggugat untuk seluruhnya; 2. Menghukum Penggugat membayar biaya perkara; Atau: Mohon putusan yang seadil-adilnya (ex aequo et bono); Menimbang, bahwa berdasarkan memori kasasi yang diterima tanggal 13 November 2019 merupakan bagian tidak terpisahkan dari putusan ini, Pemohon Kasasi II meminta agar: 1. Menerima permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi; 2. Membatalkan Putusan Pengadilan Tinggi Surabaya Nomor 140/PDT/2019/ PT SBY., tanggal 16 April 2019 dan Putusan Pengadilan Negeri Surabaya Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., tanggal 16 Oktober 2018;

Halaman 9 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 9

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

Mengadili Sendiri: 1. Menolak gugatan Penggugat Asli/Terbanding/Termohon Kasasi terhadap Pemohon Kasasi semula, Tergugat III; Mahkamah Agung2. Menghukum TermohonRepublik Kasasi untuk membayar Indonesia biaya perkara menurut hukum; Atau: Mohon putusan yang seadil-adilnya (ex aequo et bono); Menimbang, bahwa terhadap memori kasasi dari Pemohon Kasasi I dan Pemohon Kasasi II tersebut, Termohon Kasasi I dan Termohon Kasasi II telah mengajukan kontra memori kasasi masing-masing tanggal 23 Desember 2019 yang pada pokoknya menolak permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi I dan Pemohon Kasasi II; Menimbang, bahwa terhadap alasan-alasan tersebut Mahkamah Agung berpendapat: Bahwa, setelah meneliti secara saksama memori kasasi masing- masing pada tanggal 13 November 2019 dan kontra memori kasasi masing- masing tanggal 23 Desember 2019 dihubungkan dengan pertimbangan Judex Facti dalam hal ini Pengadilan Tinggi Surabaya telah salah menerapkan hukum, dengan pertimbangan sebagai berikut: Mahkamah AgungBahwa Judex Facti Republik telah salah menerapkan hukumIndonesia dengan menyatakan pelaksanaan lelang sebagai perbuatan melawan hukum atas dasar adanya perbedaan nama Termohon Lelang/PT Ananda Jataka Bayu Sejahtera/ Penggugat sedangkan Akta Pemberian Hak Tanggungan (APHT), Sertifikat Hak Tanggungan (SHT), Surat Keterangan Pendaftaran Tanah (SKPT) atas nama PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera; Bahwa Judex Facti tidak mempertimbangkan telah terjadinya Perjanjian Kredit Cross Collateral dan Cross Default yang intinya Pasal 1 Perjanjian Kredit itu bahwa semua aset termasuk objek sengketa menjadi jaminan utang dari bukan hanya untuk PT Aneka Jasa Bersama Sejahtera tetapi juga untuk keempat Perusahaan di bawah Grup AJBS (Anak Jaya Bapak Sejahtera) termasuk Penggugat (T.I.24 sampai dengan T.I.28) sesuai Pasal 3 ayat (2) Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1996 tentang Hak

Halaman 10 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 10

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

Tanggungan; Bahwa pergantian nama Penggugat yang sebelumnya bernama PT Anak Jaya Bapak Bersama menjadi PT Ananda Jataka Bayu Sejahtera yang Mahkamah Agungtelah disahkan oleh KementerianRepublik Hukum dan Hak AsasiIndonesia Manusis dan tertuang dalam Addendum Perjanjian ke 14 Perjanjian Kredit (P-51/T.I.2); Bahwa pelaksanaan lelang sudah sesuai peraturan perundang- undangan. Tentang harga jual lelang yang rendah sebagaimana didalilkan Penggugat tidak dapat menjadi pembenaran bahwa lelang telah cacat hukum karena lelang tersebut merupakan lelang ulang; Bahwa putusan Judex Facti dapat menimbulkan akibat buruk atau preseden bahwa pihak berutang dan telah terbukti wanprestasi justru memperoleh keuntungan finansial yang merugikan kreditur; Menimbang, bahwa berdasarkan pertimbangan di atas, Mahkamah Agung berpendapat bahwa terdapat cukup alasan untuk mengabulkan permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi I: PT BANK MANDIRI (Persero), TBK., dan Pemohon Kasasi II: M. ISWAHYUDI, SENIOR VICE PRESIDENT PT BANK MANDIRI (PERSERO), Tbk., dan membatalkan Putusan Pengadilan Tinggi Surabaya Nomor 140/PDT/2019/PT SBY., tanggal 16 April 2019 yang menguatkan Putusan Pengadilan Negeri Surabaya Nomor Mahkamah 388/Pdt.G/2018/PNAgung Sby., tanggalRepublik 16 Oktober 2018 serta Mahkamah Indonesia Agung mengadili sendiri perkara ini dengan amar putusan sebagaimana yang akan disebutkan di bawah ini; Menimbang, bahwa oleh karena Termohon Kasasi I juga sebagai Termohon Kasasi II berada di pihak yang kalah, maka dihukum untuk membayar biaya perkara dalam semua tingkat peradilan; Memperhatikan Undang Undang Nomor 48 Tahun 2009 tentang Kekuasaan Kehakiman, Undang Undang Nomor 14 Tahun 1985 tentang Mahkamah Agung sebagaimana telah diubah dengan Undang Undang Nomor 5 Tahun 2004 dan perubahan kedua dengan Undang Undang Nomor 3 Tahun 2009 serta peraturan perundang-undangan lain yang bersangkutan; M E N G A D I L I: - Mengabulkan permohonan kasasi dari Pemohon Kasasi I: PT BANK

Halaman 11 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 11

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

MANDIRI (Persero), TBK. dan Pemohon Kasasi II: M. ISWAHYUDI, SENIOR VICE PRESIDENT PT BANK MANDIRI (PERSERO), Tbk. tersebut; Mahkamah Agung- Membatalkan Putusan Republik Pengadilan Tinggi Surabaya Indonesia Nomor 140/PDT/ 2019/PT SBY., tanggal 16 April 2019 yang menguatkan Putusan Pengadilan Negeri Surabaya Nomor 388/Pdt.G/2018/PN Sby., tanggal 16 Oktober 2018: MENGADILI SENDIRI: Dalam Eksepsi: - Menolak eksepsi Para Tergugat dan Para Turut Tergugat untuk seluruhnya; Dalam Pokok Perkara: - Menolak gugatan Penggugat seluruhnya; - Menghukum Termohon Kasasi I juga sebagai Termohon Kasasi II untuk membayar biaya perkara dalam semua tingkat peradilan, yang dalam tingkat kasasi sejumlah Rp500.000,00 (lima ratus ribu rupiah); Demikianlah diputuskan dalam rapat musyawarah Majelis Hakim pada hari Rabu, tanggal 29 Juli 2020 oleh Prof. Dr. Takdir Rahmadi, S.H., LL.M., Hakim Agung yang ditetapkan oleh Ketua Mahkamah Agung sebagai Ketua Mahkamah Majelis,Agung Dr. H. Zahrul Rabain, Republik S.H., M.H., dan Dr. Dwi Sugiarto, Indonesia S.H., M.H., Hakim-hakim Agung sebagai Hakim Anggota dan diucapkan dalam sidang terbuka untuk umum pada hari itu juga oleh Ketua Majelis dengan dihadiri Para Hakim Anggota tersebut dan oleh Selviana Purba, S.H., LL.M., Panitera Pengganti dengan tidak dihadiri oleh para pihak.

Hakim-hakim Anggota: Ketua Majelis,

ttd./ ttd./

Dr. H. Zahrul Rabain, S.H., M.H. Prof. Dr. Takdir Rahmadi, S.H., LL.M.

Halaman 12 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 12

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia Direktori Putusan Mahkamah Agung Republik Indonesia putusan.mahkamahagung.go.id

ttd./ Mahkamah AgungDr. Dwi Sugiarto, S.H., M.H.Republik Indonesia Panitera Pengganti,

ttd./

Selviana Purba, S.H., LL.M.

Biaya-biaya Kasasi: 1. M e t e r a i…………….. Rp 6.000,00 2. R e d a k s i…………….. Rp 10.000,00 3. Administrasi kasasi……….. Rp484.000,00 Jumlah ……………… Rp500.000,00

UNTUK SALINAN MAHKAMAH AGUNG RI a/n. PANITERA PANITERA MUDA PERDATA Mahkamah Agung Republik Indonesia

H. ANDI CAKRA ALAM, S.H., M.H. Nip. 19621029 198612 1 001

Halaman 13 dari 13 hal. Put. Nomor 1632 K/Pdt/2020 Mahkamah Agung Republik Indonesia

Disclaimer Kepaniteraan Mahkamah Agung Republik Indonesia berusaha untuk selalu mencantumkan informasi paling kini dan akurat sebagai bentuk komitmen Mahkamah Agung untuk pelayanan publik, transparansi dan akuntabilitas pelaksanaan fungsi peradilan. Namun dalam hal-hal tertentu masih dimungkinkan terjadi permasalahan teknis terkait dengan akurasi dan keterkinian informasi yang kami sajikan, hal mana akan terus kami perbaiki dari waktu kewaktu. Dalam hal Anda menemukan inakurasi informasi yang termuat pada situs ini atau informasi yang seharusnya ada, namun belum tersedia, maka harap segera hubungi Kepaniteraan Mahkamah Agung RI melalui : Email : [email protected] Telp : 021-384 3348 (ext.318) Halaman 13

Mahkamah Agung Republik Indonesia

Mahkamah Agung Republik Indonesia