FISIP BERBANGGA : Khofifah Indar Parawansa, Alumnus FISIP Unair, Resmi Dilantik Sebagai Gubernur Jawa Timur 2019 - 2024

Rabu, 13 Februari 2019 Sumber : http://fisip.unair.ac.id/berita/read/839/fisip-berbangga-khofifah-indar-parawansa-alumnus-fisip-unair-resmi-dilantik-sebagai-gubernur-jawa- timur-2019-2024

Surabaya – Humas | Tepat pada hari ini (13/2) Khofifah Indar Parawansa resmi dilantik sebagai Gubernur Jawa Timur periode 2019 – 2024 setelah memenangkan Pilkada Jawa Timur, 27 Juni 2018 lalu. Khofifah beserta wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak, dilantik oleh Presiden Republik , , di Istana Negara, . Pelantikan Khofifah juga menjadi salah satu tanda kesuksesan lainnya yang mampu diraih oleh alumni FISIP Unair. Khofifah merupakan alumnus FISIP Unair pada tahun 1990. Semasa kuliah, Khofifah merupakan mahasiswi yang aktif dalam berorganisasi internal maupun eksternal kampus. Sebelum menjadi gubernur Jawa Timur, Khofifah telah menjabat dan memegang berbagai peranan penting dalam pemerintahan Indonesia. Khofifah pernah menjabat sebagai Menteri Negara Pemberdayaan Wanita Kabinet Persatuan Nasional pada tahun 1999 – 2001, berikutnya Khofifah juga merupakan Ketua Komisi VII DPR RI pada tahun 2004 – 2006. Lalu tepat sebelum Khofifah menjadi Gubernur Jawa Timur, Khofifah juga menjabat sebagai Menteri Sosial Kabinet Kerja 2014 – 2018. Pencapaian-pencapaian yang telah diraih oleh Khofifah tersebut tentunya menjadi motivasi dan inspirasi bagi segenap civitas akademika FISIP Unair untuk melakukan yang terbaik bagi bangsa dan negara.

Segenap keluarga besar FISIP Unair mengucapkan: Selamat dan Sukses atas pelantikan Khofifah Indar Parawansa sebagai Gubernur Jawa Timur 2019 – 2024. (ism/yul)