Seni Budaya HANYA DIPERGUNAKAN UNTUK LINGKUNGAN SENDIRI Kata Pengantar Puji syukur dipanjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas rahmat dan karunia-Nya, sehingga kami dapat menyusun bahan ajar modul manual untuk Bidang Keahlian Pariwisata, khususnya Program Keahlian Akomodasi Perhotelan. Sumber dan bahan ajar pokok Kurikulum 2013 adalah modul, baik modul manual maupun interaktif dengan mengacu pada Standar Kompetensi Nasional (SKN) atau standarisasi dunia kerja. Khusus untuk sekolah menengah kejuruan, modul merupakan media informasi yang dirasakan efektif, karena isinya yang singkat, padat informasi dan mudah dipahamai bagi peserta didik. Sehingga proses pembelajaran yang tepat guna akan dapat dicapai. Modul ini diharapkan akan digunakan sebagai sumber belajar pokok atau akan dijadikan pedoman dalam melakukan suatu kegiatan tertentu oleh peserta didik, untuk mencapai komptensi kerja standar yang diharapkan dunia kerja. Sebab di dalam modul ini akan dipelajari mengenai Seni Budaya yang berisi tentang materi Seni Rupa, Seni Musik, Seni Tari dan Seni Teater. Semoga materi pembelajaran ini dapat bermanfaat bagi perserta didik atau pihak lain yang ingin mempelajari Materi Pembelajaran Seni Budaya. Kami mengharapkan saran dan kritik dari para pakar akademik sebagai bahan untuk melakukan peningkatan kualitas modul. Diharapkan Seni Budaya para pemakai berpegang pada azas keterlaksanaan, kesesuaian, dan fleksibelitas dengan mengacu pada perkembangan IPTEKS pada dunia kerja dan potensi SMK serta dukungan kerja dalam rangka membekali kompetensi standar pada peserta didik. Demikian, semoga modul ini dapat bermanfaat bagi kita semua, khususnya peserta didik SMK Bidang Keahlian Pariwisata, Program Studi Keahlian Akomodasi Perhotelan atau praktisi yang sedang mengembangkan bahan ajar modul SMK. Bandung Barat, Oktober 2017 Penulis Seni Budaya Daftar Isi KATA PENGANTAR DAFTAR ISI PETA KEDUDUKAN MODUL MEKANISME PEMBELAJARAN GLOSARIUM BAB 1 PENDAHULUAN A. DESKRIPSI MODUL B. PRASARAT MEMPELAJARI MODUL C. PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL D. TUJUAN AKHIR E. CEK KEMAMPUAN BAB 2 KEGIATAN PEMBELAJARAN 1 KONSEP BUDAYA 1. PENGERTIAN BUDAYA 2. UNSUR UNSUR BUDAYA 3. CIRI BUDAYA 4. RAGAM BUDAYA LATIHAN SOAL BAB 3 KEGIATAN PEMBELAJARAN 2 KONSEP SENI 1. PENGERTIAN SENI 2. KONSEP SENI 3. FUNGSI SENI 4. MACAM-MACAM SENI LATIHAN SOAL BAB 4 KEGIATAN PEMBELAJARAN 3 SENI RUPA 1. SENI RUPA DUA DIMENSI A UNSUR DAN OBJEK KARYA SENI RUPA DUA DIMENSI B MEDIA, BAHAN DAN TEKNIK KARYA SENI RUPA DUA DIMENSI C PROSES BERKARYA SENI RUPA D BERLATIH KARYA SENI RUPA DUA DIMENSI Bab 5 2 SENI RUPA TIGA DIMENSI A. PENGERTIAN KARYA SENI RUPA 3 DIMENSI B. JENIS KARYA SENI RUPA 3 DIMENSI C. MEDIA, BAHAN, DAN TEKNIK BERKARYA SENI RUPA TIGA DIMENSI NILAI ESTETIS KARYA SENI RUPA TIGA DIMENSI D. BERKARYA SENI RUPA 3 DIMENSI LATIHAN SOAL Seni Budaya Bab 6 KEGIATAN BELAJAR 4 SENI MUSIK 1. PENGERTIAN MUSIK 2. MUSIK SEBAGAI SIMBOL 3. JENIS MUSIK 4. FUNGSI MUSIK 5. RAGAM ALAT MUSIK Seni Budaya Peta Kedudukan Modul Modul Seni Budaya ini merupakan salah satu kompetensi yang harus dikuasai oleh peserta didik, modul ini merupakan bagian dari rangkaian pembelajaran dari kompetensi lain di bidang keahlian Pariwisata, khusus pada program keahlian Akomodasi Perhotelan. Kompetensi – Kompetensi tersebut saling berkaitan antara satu dengan yang lainnya, sehingga cara mempelajarinya juga harus berurutan dan tuntas dari setiap Kompetensi yang disajikan untuk lebih jelasnya dapat dilihat pada peta kedudukan Kompetensi Seni Budaya berikut ini. Seni Budaya Mekanisme Pembelajaran Star Lihat Kedudukan Modul Baca Petunjuk Penggunaan Modul Pengisian Cek Pencapaian Kemampuan >70 % Pencapaian < 70 % Pencapaian Kegiatan Belajar 1 < 70 % Kegiatan Belajar n Evaluasi Tertulis dan Praktek Modul Berikutnya/Uji Kompeteni Pencapaian >70 % Seni Budaya BAB I Pendahuluan A. DESKRIPSI MODUL B. PRASYARAT MEMPELAJARI MODUL C. PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL D. TUJUAN AKHIR E. CEK KEMAMPUAN Seni Budaya A. DESKRIPSI MODUL Standar kompetensi Seni Budaya meliputi ranah tujuan yang harus dimiliki oleh peserta didik, yaitu pengetahuan, sikap, dan keterampilan. Dalam kompetensi Seni Budaya kalian akan menemukan 4 bidang seni yaitu seni rupa, musik tari dan teater. Dari ke empat bidang ini, sekolah wajib menyelenggarakan dan kalian wajib mengikuti 2 dari 4 bidang seni yang ditawarkan tersebut. Materi kompetensi Seni Budaya ini walaupun sebagian besar berisi pembelajaran keterampilan praktek berkarya seni, wawasan apresiasi dan kritik seni serta pameran dan pergelaran karya seni, tetapi pada hakikatnya dapat kalian gunakan sebagai media pembelajaran untuk membantu memahami materi pembelajaran lainnya di sekolah maupun dalam kehidupan di luar sekolah. Pendidikan melalui kompetenssi Seni Budaya ini pada hakekatnya merupakan proses pembentukan manusia (peserta didik) melalui seni. Pendidikan Seni Budaya secara umum berfungsi untuk mengembangkan kemampuan setiap peserta didik menemukan pemenuhan dirinya (personal fulfillment) menjadi pribadi yang utuh. Makna budaya dalam pembelajaran Seni Budaya menunjukkan upaya mentransmisikan (melestarikan dan mengembangkan) warisan budaya (kesenian) yang tersebar diberbagai suku bangsa di Indonesia. Melalui aktivitas kompetensi seni budaya, kalian sebagai peserta didik difasilitasi untuk memperluas kesadaran sosial dan dapat digunakan sebagai jalan untuk menambah pengetahuan. Tujuan kompetensiseni budaya ini sejalan dengan tanggung jawab yang luas dari tujuan pendidikan secara umum. Seni Budaya B. PRASYARAT MEMPELAJARI MODUL Sebagaimana dalam pembelajaran menggunakan system moduler, adanya hubungan keterkaitan antara satu standar kompetensi dengan standar kompetensi yang lainnya merupakan suatu ciri pembelajaran yang berkesinambungan. Seperti yang telah disampaikan pada Peta Kedudukan Modul di atas, bahwa standar kompetensi Seni Budaya tidak berdiri sendiri melainkan ditunjang oleh standar kompetensi lainnya. Adapun prasyarat pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang harus dimiliki pada saat mempelajari kompetensi ini adalah: Konsep budaya, konsep seni, macam- macam seni: Seni Rupa, Musik, Tari Dan Teater. Materi pembelajaran seni budaya dalam modul ini merupakan revisi kompetensi seni budaya sebelumnya berisi pengetahuan, materi dan cara belajar seni di sekolah dengan guru sebagai fasilitator yang menyediakan peluang bagi peserta didik untuk menjadi pribadi yang utuh melalui pengalaman seni berdasarkan sesuatu yang dekat dengan kehidupan dan dunia kalian. Melalui pendidikan seni budaya, kalian diharapkan dapat melakukan studi tentang warisan budaya artistik sebagai salah satu bentuk yang signifikan dari pencapaian prestasi manusia. Bentuk-bentuk kesenian yang kalian jumpai dalam kehidupan sehari-hari maupun warisan budaya masyarakat di masing- masing daerah diharapkan dapat menumbuhkembangkan kesadaran terhadap peran sosial seni di masyarakat. Dengan demikian, kalian akan menemukan seni sebagai sesuatu yang penuh arti, otentik dan relevan dalam kehidupan. C. PETUNJUK PENGGUNAAN MODUL Sebelum mempelajari modul ini perhatikanlah dan ikutilah petunjuk- Seni Budaya petunjuk dan cara-cara mempelajarinya baik oleh peserta didik maupun oleh guru atau fasilitator agar pembelajaran dapat berjalan sesuai dengan prosedur yang ada pada petunjuk penggunaan modul ini. 1. Penjelasan Bagi Siswa 1. Bacalah dengan cermat modul ini. Setiap modul ini merupakan keterampilan dan pengetahuan yang Anda perlukan untuk dapat sukses mempelajari Standar Kompetensi ini. 2. Bila dalam proses memahami materi Anda kesulitan, diskusikan dengan teman-teman Anda atau konsultasikan dengan guru/instruktur. 3. Persiapkan alat tulis dan bahan praktek yang diperlukan sesuai sub kompetensi yang dipelajari. 4. Kerjakan tugas-tugas, baik secara individu maupun kelompok dengan jujur dan teliti serta bertanggung jawab. 5. Kerjakan Tes Formatif dan Tugasnya. 6. Tes Formatif, Tugas dan Lembar Kerja yang pada akhir pembelajaran adalah untuk menguji sejauh mana tingkat penguasaan terhadap kompetensi tersebut. 7. Apabila telah kompeten dengan memperoleh nilai minimal 7,00 lanjutkan ke kegiatan belajar berikutnya. Apabila belum memenuhi standar minimal yaitu 7,00 (tujuh) maka harus mengulangi dari kegiatan belajar yang masih belum berhasil sampai memperoleh ssandar minimal yang ditentukan 8. Setelah berakhir mempelajari sub kompetensi ke 3 dan dinyatakan lulus dari semua sub kompetensi, maka kerjakan evaluasinya. Tes evaluasi adalah tes untuk menguji kemampuan penguasaan siswa secara keseluruhan dari kompetensiSeni Budaya. Seni Budaya 9. Jika Anda telah menguasai secara tuntas semua kegiatan belajar dalam modul ini, ajukanlah uji kompetensi. 10. Apabila ada hal yang kurang dimengerti tanyakan ke fasilitator atau guru. 2. Peran Fasilitator/Guru 1. Bacalah modul ini dengan seksama. Bagian ini merupakan keterampilan dan pengetahuan yang diperlukan oleh peserta didik dalam mencapai tujuan dari Standar Kompetensi ini. 2. Bantulah peserta didik dalam merencanakan proses pembelajaran. 3. Bimbinglah peserta didik melalui tugas-tugas pelatihan yang dijelaskan dalam tahapan belajar. 4. Membantu peserta didik memahami konsep-konsep dan praktek baru dan menjawab pertanyaan peserta didik mengenai proses pemelajaran. 5. Membantu peserta didik untuk menentukan dan mengakses sumber tambahan lain yang diperlukan untuk belajar. 6. Mengorganisasikan kegiatan belajar kelompok jika diperlukan. 7. Merencanakan seorang ahli/pendamping guru dari tempat kerja untuk membantu jika diperlukan. 8. Merencanakan proses penilaian dan menyiapkan perangkatnya. 9. Melaksanakan penilaian.
Details
-
File Typepdf
-
Upload Time-
-
Content LanguagesEnglish
-
Upload UserAnonymous/Not logged-in
-
File Pages114 Page
-
File Size-