oleh: Pemenang Writingthon Asian Games Kategori Pelajar dan Mahasiswa ©2018 Diterbitkan oleh: Kementerian Komunikasi dan Informatika bekerja sama dengan Bitread Publishing ISBN: 978-602-5877-80-3 BUKU INI MILIK NEGARA DAN TIDAK UNTUK DIPERJUALBELIKAN Pengantar Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia “Momentum Asian Games 2018 harus dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya untuk kepentingan bangsa.” –Presiden Joko Widodo akyat Indonesia saat ini tengah berbangga. Event bergengsi se-Asia kini Rkembali diselenggarakan di tanah air kita. Sebelumnya, Asian Games ke-4, yang diselenggarakan pada 1962, juga diselenggarakan di Indonesia. Saat itu, Republik Indonesia telah genap berusia 17 tahun sejak hari kemerdekaannya. Presiden Soekarno dan para founding father bangsa ini menjadikan momentum tersebut untuk menunjukkan pada dunia bahwa Indonesia ada, Indonesia bisa. Kendati saat itu, segudang permasalahan yang kompleks turut menyelimuti bangsa Indonesia sebagai sebuah negara yang masih sangat muda. Persoalan dana, infrastruktur, keamanan, sumber daya, dan lain sebagainya menjadi cerita tersendiri yang menghiasi prestasi bangsa ini. Namun, demi menunjukkan eksistensi merah-putih di pentas dunia dan demi membuktikan kedaulatan negeri kita, seluruh bangsa Indonesia bersatu mendukung perhelatan akbar tersebut. Bagi sebuah negeri yang baru merdeka dengan segala problematikanya, menjadi tuan rumah sebuah event besar dunia merupakan suatu pencapaian yang luar biasa. Tahun ini, tepatnya pada tanggal 18 Agustus–2 September 2018, bangsa ini seolah kembali mengulang sejarah. Kita kembali menjadi tuan rumah Asian Games, dengan segenap martabat dan potensi yang telah kita miliki sekarang. Kementerian Komunikasi dan Informatika turut menyaksikan euforia tersebut. Bahkan, kami memiliki tanggung jawab untuk menggelorakan semangat tersebut, agar ingar-bingar dan kemeriahan Asian Games bisa menjangkau seantero negeri, bahkan ke seluruh dunia. Dari Sabang sampai Merauke, harus turut merasakan gempita Asian Games ke-18. Ini bukan semata perhelatan masyarakat Jakarta dan Palembang, ini adalah Aku Bangga Asian Games di Negeriku III hajat kita sebagai sebuah bangsa yang besar. Bahkan, gelaran Asian Games merupakan sebuah momen kolektif negara-negara se-Asia. Mata dunia saat ini tertuju pada kita, pada Indonesia. Maka, Kementerian Komunikasi dan Informatika dengan berbagai cara berupaya menunaikan tugas tersebut, untuk menggaungkan Asian Games sehingga event tersebut menjadi milik seluruh rakyat Indonesia. Buku ini merupakan sekelumit bukti kegembiraan dan dukungan masyarakat Indonesia dalam menyambut Asian Games. Energy of Asia menjadi tema Asian Games tahun ini. Energy of Asia merupakan simbol keragaman budaya dan warisan (legacy) sebagai identitas Asia. Indonesia bisa dibilang merupakan representasi dari itu semua. Pancaran energi serta makna Asian Games semakin kuat dan berkesan, manakala kita saksikan bagaimana anak-anak bangsa turut andil dalam menyuarakan dukungan bagi Asian Games yang datang dari 34 provinsi di seluruh Indonesia. Buku ini merangkum gegap gempita dukungan tersebut, menyimbolkan kebhinekaan sebagai elemen-elemen yang menyusun kekuatan, bahwa perbedaan itu merupakan berkah yang membuat kita dapat saling mengisi dan saling melengkapi. Keanekaragaman yang pada gilirannya menjadi sebuah energi dan kekuatan, seperti halnya tema yang digaungkan pada Asian Games edisi ini. Maka, Kementerian Komunikasi dan Informatika menangkap kemeriahan 34 provinsi mendukung Asian Games dalam buku ini. Akhir kata, semoga buku ini dapat menginspirasi dan menjadi salah satu catatan manis dari rangkaian gelaran Asian Games ke-18 di Jakarta dan Palembang. Saatnya menunjukkan pada dunia bahwa Indonesia bisa. Selamat Membaca. “Kita tunjukkan pada dunia, Indonesia bangsa yang besar, yang mampu maju ke muka memimpin pembebasan bangsa-bangsa di dunia menuju dunia barunya.” – Ir. Soekarno Rudiantara IV Pemenang Kompetisi Writingthon Asian Games Daftar Isi Kata Pengantar – III Daftar Isi – V Menakar Kekuatan Soft Diplomacy Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games 2018 – 1 Oleh: Muhammad Haikal Razi (Aceh) Domainee De La Romanee Conti – 8 Oleh: Ghea Charya Padanta Ginting (Sumatra Utara) Asian Games untuk Indonesia – 13 Oleh: Vhira Nadiandra Pratiwi (Sumatra Barat) Indonesia dan Identitas Bernama Olahraga dan Budaya – 18 Oleh: Iqbal Novanda (Riau) Lebih dari B Aja – 25 Oleh: Rizky Clarinta Putri (Jambi) Pesta di Tepi Musi – 30 Oleh: Salma Afifah (Bengkulu) Asian Games 2018 sebagai Hadiah Ulang Tahun Kemerdekaan Indonesia Ke-73 – 35 Oleh: Ria Siti Juairiah (Sumatra Selatan) Aku Bangga Asian Games di Negeriku V Ngapain Dukung Asian Games 2018? – 41 Oleh: Ida Lestari (Lampung) Generasi Energi Tanpa Batas, Sang Anak Bangsa – 47 Oleh: Cynthia Nofentary Purba (Kepulauan Riau) Asian Games 2018: Pesta Olahraga dan Upaya Perdamaian – 52 Oleh: Muhammad Ammar Hidayahtulloh (Bangka Belitung) Peluang Memperkenalkan Budaya Indonesia dalam Asian Games 2018 – 59 Oleh: Fathan Huda (Kalimantan Utara) Mendukung Asian Games 2018 dengan Menjadi Netizen yang Memiliki Bibit, Bebet, Bobot, dan Turut Memerangi Hoax – 63 Oleh: Angelia Loreta (Kalimantan Barat) Aku, Indonesia, dan Asian Games – 69 Oleh: Rinaldi (Kalimantan Tenggara) Sepak Terjang Asian Games 1962 untuk Asian Games 2018 – 74 Oleh: Alfian Fikri Fahrurroaizi (Kalimantan Timur) Asian Games untuk Indonesia Lebih Baik – 81 Oleh: Nagawati Limata (Kalimantan Selatan) Karung Emas itu Milik Indonesia – 85 Oleh: Daniah Arthamevia Putri Hidayah (Banten) Nostalgia – 90 Oleh: Nur Azizah Maharani (Jawa Barat) VI Pemenang Kompetisi Writingthon Asian Games Indonesia Sebagai Tuan Rumah Asian Games: Sejarah, Tantangan, dan Dukungan Masyarakat – 98 Oleh: Muhamad Fajar Irfandi (DKI Jakarta) Aku Akan Meneriakkan Namamu di Gbk, Kawan! – 104 Oleh: Ilham Dary Athallah (Jawa Tengah) Rasa Bangga Indonesia untuk Asian Games Ke-18 – 112 Oleh: Azzahra Larasati (Daerah Istimewa Yogyakarta) Saya Bangga Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games 2018 – 117 Oleh: Ivtachul Ma’rifah (Jawa Timur) Sinergi Muda Berkarya – 121 Oleh: Made Naraya Laksmayuda Sumaniaka (Bali) Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games: “Harus Bangga atau Kecewa?” – 126 Oleh:Mahdi Singaparado (Nusa Tenggara Barat) Aku Bangga Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games – 133 Oleh: Oktavianus Dato Toda (Nusa Tenggara Timur) Perspektif Seorang Pelajar: Bangga Indonesia Jadi Tuan Rumah Asian Games 2018 – 136 Oleh: Gabriela Eliana (Sulawesi Utara) Memanjat Tebing Juara Asian Games 2018 untuk Indonesia – 143 Oleh: Vivi Oktaviani Pulukadang (Gorontalo) Aku Bangga Asian Games di Negeriku VII Upaya Peningkatan Awareness” Penonton dan Pengunjung Internasional – 149 Oleh: La Ode Rifaldi Nedan Prakasa (Sulawesi Tenggara) Indonesia Membanggakan melalui Asian Games – 160 Oleh: Muhammad Ayyub (Sulawesi Barat) Asian Games, Kemenangan Kedua untuk Indonesia – 165 Oleh: Fathul Khair Tabri (Sulawesi Selatan) Dari Sulawesi Tengah untuk Asian Games 2018 – 171 Oleh : Zulrafli Aditya (Sulawesi Tengah) Aku Bangga Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games Ke-18 Tahun 2018 – 178 Oleh: Darfianto (Maluku Utara) 178 Gemakan Raungan Asian Games 2018, Karena Asian Games 2018 Adalah Kita – 183 Oleh: Johanes Marcelino Matmey (Maluku) Aku Bangga Indonesiaku – 188 Oleh: Anita I. Atiameru (Papua Barat) Aku Bangga Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games – 192 Oleh: Natalia Tabuni (Papua) Tentang Penulis – 195 VIII Pemenang Kompetisi Writingthon Asian Games Menakar Kekuatan Soft Diplomacy Indonesia sebagai Tuan Rumah Asian Games 2018 Oleh: Muhammad Haikal Razi (Aceh) “Asian Games bukan hanya terbatas pertandingan olahraga, tetapi juga mengusung harga diri bangsa.” -Ir. Soekarno- urang dari sebulan lagi, pesta olahraga Asian Games 2018 akan Kdigelar. Tak kurang dari 19 ribu atlet terbaik di Asia akan berkumpul di Jakarta dan Palembang untuk bertanding menjadi pemenang di berbagai cabang olahraga. Sebagai acara olahraga terbesar di dunia setelah Olimpiade, Asian Games adalah ajang bergengsi yang diikuti oleh bangsa-bangsa Asia dan diorganisir oleh Olympic Council of Asia (OCA). Demi menyukseskan Asian Games 2018, pemerintah dan INASGOC turut melakukan serangkaian kegiatan guna menaikkan branding Asian Games, baik di dalam negeri maupun luar negeri, yang mengakibatkan kemeriahan Asian Games terlihat di seluruh penjuru tanah air. Menariknya lagi, Asian Games 2018 akan menjadi kado indah bagi Indonesia pasalnya upacara pembukaan Asian Games 2018 akan digelar tepat sehari setelah peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-73. Sebagai rakyat Indonesia, tentu ada kebanggaan tersendiri melihat bangsa kita mampu menjadi tuan rumah event olahraga prestisius ini, karena pada dasarnya pergelaran Asian Games 2018 tidak hanya sebagai ajang olahraga, tapi juga sebagai Aku Bangga Asian Games di Negeriku 1 momentum menunjukkan kekuatan soft diplomacy kita sebagai negara berpengaruh di Asia. Sejarah mencatat, ini merupakan Asian Games ke-dua yang diselenggarakan di Indonesia. Lima puluh enam tahun silam, di saat Indonesia masih berusia 17 tahun acara serupa digelar di ibukota Indonesia, Jakarta. Persiapan Asian Games 1962 dipimpin langsung oleh Presiden Soekarno. Untuk mencapai tujuannya, beliau harus berhasil menampilkan identitas baru Indonesia, yakni sebuah identitas sebagai bangsa yang besar dan berdaulat. Jakarta sebagai tuan rumah harus sempurna merepresentasikan wajah Indonesia sebagai bangsa yang besar. Oleh karena itu, pemerintah Indonesia mempersiapkan suatu mahakarya yang monumental pada masanya, Stadion Utama Gelora Bung Karno
Details
-
File Typepdf
-
Upload Time-
-
Content LanguagesEnglish
-
Upload UserAnonymous/Not logged-in
-
File Pages216 Page
-
File Size-