ANALISIS MINAT PETANI MUDA BERWIRAUSAHA DALAM BIDANG PERTANIAN KOPI (Study Kasus Di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo)

ANALISIS MINAT PETANI MUDA BERWIRAUSAHA DALAM BIDANG PERTANIAN KOPI (Study Kasus Di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo)

ANALISIS MINAT PETANI MUDA BERWIRAUSAHA DALAM BIDANG PERTANIAN KOPI (Study Kasus di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo) TESIS Oleh: EVI ESALY KABAN – 177024009 MAGISTER STUDY PEMBANGUNAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2021 Universitas Sumatera Utara ANALISIS MINAT PETANI MUDA BERWIRAUSAHA DALAM BIDANG PERTANIAN KOPI (Study Kasus di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo) TESIS Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat untuk Memperoleh Gelar Magister Studi Pembangunan dalam Program Studi – Studi Pembangunan pada Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara Oleh: EVI ESALY KABAN – 177024009 MAGISTER STUDY PEMBANGUNAN FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN ILMU POLITIK UNIVERSITAS SUMATERA UTARA 2021 Universitas Sumatera Utara Universitas Sumatera Utara Telah diuji pada Tanggal : 8 Pebruary 2021 PANITIA PENGUJI TESIS Ketua : Prof. Dr. Erika Revida, MS. Anggota : 1. Prof. Dr. Humaizi, MA. 2. Prof. Dr. R. Hamdani Harahap, M.Si. 3. Dra. Ria Manurung, M.Si Universitas Sumatera Utara PERNYATAAN “ANALISIS MINAT PETANI MUDA BERWIRAUSAHA DALAM BIDANG PERTANIAN KOPI (Study Kasus di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo)” Dengan ini penulis menyatakan bahwa tesis ini disusun sebagai syarat untuk memperoleh gelar Magister Studi Pembangunan pada Program Studi – Studi Pembangunan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara adalah benar merupakan hasil karya peneliti sendiri. Adapun pengutipan-pengutipan yang penulis lakukan pada bagian-bagian tertentu dari hasil karya orang lain dalam penulisan tesis ini, telah penulis cantumkan sumbernya secara jelas sesuai dengan norma, kaidah, dan etika penulisan ilmiah. Apabila di kemudian hari ternyata ditemukan seluruh atau sebagian tesis ini bukan hasil karya penulis sendiri atau adanya plagiat dalam bagian-bagian tertentu, penulis bersedia menerima sanksi pencabutan gelar akademik yang penulis sandang dan sanksi-sanksi lainnya sesuai dengan peraturan perundangan yang berlaku. Medan, Pebruary 2021 Penulis, Evi Esaly Kaban Universitas Sumatera Utara ANALISIS MINAT PETANI MUDA BERWIRAUSAHA DALAM BIDANG PERTANIAN KOPI (Study Kasus di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe Kabupaten Karo) Abstrak Keterlibatan kaum muda dalam pertanian semakin menurun dari tahun ke tahun. Pertanian dianggap tidak menjanjikan pendapatan yang cukup, kotor dan tidak berpendidikan. Rendahnya minat kaum muda dalam pertanian akan mempengaruhi keberlanjutan pertanian. Pola wirausaha dalam bidang pertanian atau wirausaha pertanian diyakini dapat meningkatkan pendapatan petani yang pada akhirnya menarik minat petani muda dalam bidang pertanian. Selain itu, wirausaha pertanian juga diyakini dapat memberikan cara pandang baru bahwa pertanian tidak berarti kuno, kotor dan tidak berpendidikan. Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis minat petani muda dalam melakukan wirausaha pertanian kopi. Metode penelitian yaitu metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Data penelitian menggunakan data primer dan data sekunder. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik Diskusi Kelompok Terfokus dan Wawancara Informan Kunci. Informan kunci dalam penelitian ini adalah petani muda dalam rentang usia 18-40 tahun yang memiliki kebun kopi sendiri, berasal dari keluarga petani dan melakukan pemrosesan kopi sendiri. Analisis data dilakukan dengan menggunakan tiga tahapan: kondensasi data, penyajian data dan melakukan verifikasi/menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa petani muda dengan rentang usia 19 – 40 tahun memiliki minat dalam wirausaha pertanian kopi. Minat tersebut didasari atas kesempatan untuk meningkatkan penghasilan melalui hasil olahan kopi. Selain pendapatan yang meningkat, prestise bahwa menjadi petani dan pengolah kopi memberikan cara pandang baru dan kebanggan untuk petani muda. Beberapa kendala yang dihadapi petani muda dalam berwirausaha adalah akses terhadap modal yang dirasa kurang karena kepemilikan lahan masih milik keluarga, kurangnya disiplin dan karakter sebagai wirausaha. Kata Kunci : Petani Muda, Kopi, Wirausaha Universitas Sumatera Utara ANALYSIS OF THE INTEREST OF YOUNG FARMERS IN COFFEE AGRICULTURE (Case Study in Tanjung Barus Village, Barusjahe District, Karo Regency) Abstract The involvement of young people in agriculture is decreasing from year to year. Agriculture is considered not promising enough income, dirty and uneducated. The low interest of young people in agriculture will affect the sustainability of agriculture. The entrepreneurial pattern in agriculture or agricultural entrepreneurship is believed to be able to increase farmers' income which in turn attracts young farmers in agriculture. In addition, agricultural entrepreneurship is also believed to be able to provide a new perspective that agriculture does not mean ancient, dirty and uneducated. The purpose of this study was to analyze the interest of young farmers in doing entrepreneurship in coffee farming. The research method is a descriptive research method with a qualitative approach. The research data uses primary data and secondary data. Data collection was carried out using Focus Group Discussion techniques and Key Informant Interviews. Key informants in this study were young farmers in the age range 18-40 years who have their own coffee gardens, come from farming families and carry out their own coffee processing. Data analysis was carried out using three stages: data condensation, data presentation and verification / drawing conclusions. The results of this study indicate that young farmers aged 19-40 years have an interest in coffee farming entrepreneurship. This interest is based on the opportunity to increase income through processing coffee. In addition to increasing income, the prestige that being a coffee farmer and processor provides a new perspective and pride for young farmers. Some of the obstacles faced by young farmers in entrepreneurship are access to capital that they feel is lacking because land ownership still belongs to their families, lack of discipline and character as entrepreneurs. Keywords: Young Farmers, Coffee, Entrepreneurship Universitas Sumatera Utara KATA PENGANTAR Tesis dengan judul “Analisis Minat Petani Muda Berwirausaha dalam Bidang Pertanian Kopi (Study Kasus di Desa Tanjung Barus, Kecamatan Barusjahe, Kabupaten Karo)” ini ditulis untuk memenuhi salah satu sayarat untuk mencapai Sarjana Strata 2 (S2) pada Program Studi – Studi Pembangunan Universitas Sumatera Utara. Tesis ini berhasil diselesaikan berkat bimbingan dan campur tangan Allah yang Maha Pengasih dan Penyayang yang mengirimkan berbagai pihak yang membantu Penulis menyelesaikan karya tulis ini. Untuk itu, Penulis ingin menyampaikan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada yang terhormat para pembimbing: Prof. Dr. Erika Revida Saragih, MS dan Prof Dr. Humaizi, MA, dimana di tengah-tengah kesibukannya masih tetap meluangkan waktunya untuk memberikan bimbingan, petunjuk, dan mendorong semangat penulis untuk menyelesaikan penulisan tesis ini. Perkenankanlah juga, penulis menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam penyelesaian studi ini, kepada: 1. Bapak Dr. Muryanto Amin, M.Si. selaku Rektor Universitas Sumatera Utara dan juga selaku Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara. 2. Bapak Prof. Dr. Badaruddin, M.Si. selaku Ketua Program Studi Pembangunan Universitas Sumatera Utara. 3. Bapak Prof. Dr. Hamdani Harahap, M.Si. selaku Sekretaris Program Studi Pembangunan Universitas Sumatera Utara yang juga selaku dosen Penguji yang memberikan banyak masukan dan umpan balik untuk penyempurnaan tulisan ini. 4. Ibu Dra. Ria Manurung, MSi. selaku dosen Penguji yang memberikan banyak masukan dan umpan balik untuk penyempurnaan tulisan ini Universitas Sumatera Utara 5. Bapak/Ibu Dosen Pengajar selama penulis menempuh kuliah di Program Studi Pembangunan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Sumatera Utara. 6. Bang Rasad dan Kak Dina selaku staff di Program Studi Pembangunan, yang sangat membantu dalam proses pengurusan administrasi perkuliahan. 7. Pemerintah Kabupaten Karo, Dinas Pertanian dan Perkebunan, Badan Penyuluhan Pertanian, kelompok pemuda Tanjung Barus dan para narasumber yang sangat kooperatif dalam memberikan data, informasi untuk mendukung penelitian dan penulisan karya tulis ini. 8. Kedua Ibuku: Elisabeth Tarigan dan Bagengena br. Kaban dengan semua doa dan harapan yang memacu semangat Penulis 9. Teman-teman di MSP35, khususnya Ema Sinulingga, Jenny Yelina Rambe, dan Pebri Sakinah yang memberikan semangat dan menjadi teman bertukar pikiran selama proses penulisan dan selama perkuliahan. 10. Terakhir, tetapi bukan yang terkecil: Suamiku, Rubensi Ginting yang menjadi „devil’s advocate‟ dalam penulisan ini, yang memberikan pertanyaan- pertanyaan yang memaksa Penulis untuk berfikir dan menuliskan ulang sehingga semakin menyempurnakan penulisan ini. Tulisan ini secara khusus Penulis persembahkan untuk Samuel dan Kejora, supaya Tesis ini dapat menjadi bukti bahwa belajar tidak pernah usai. Akhirnya terima kasih kepada semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu. Penulis berharap semoga Tesis ini dapat bermanfaat dan permintaan maaf yang tulus jika seandainya dalam penulisan ini terdapat kekurangan dan kekeliruan. Medan, 3 Pebruary 2021 Penulis Evi Esaly Kaban Universitas Sumatera Utara DAFTAR ISI DAFTAR ISI .......................................................................................................... 6 DAFTAR

View Full Text

Details

  • File Type
    pdf
  • Upload Time
    -
  • Content Languages
    English
  • Upload User
    Anonymous/Not logged-in
  • File Pages
    113 Page
  • File Size
    -

Download

Channel Download Status
Express Download Enable

Copyright

We respect the copyrights and intellectual property rights of all users. All uploaded documents are either original works of the uploader or authorized works of the rightful owners.

  • Not to be reproduced or distributed without explicit permission.
  • Not used for commercial purposes outside of approved use cases.
  • Not used to infringe on the rights of the original creators.
  • If you believe any content infringes your copyright, please contact us immediately.

Support

For help with questions, suggestions, or problems, please contact us