Consortium Holyland Present Celeb Program

Total Page:16

File Type:pdf, Size:1020Kb

Consortium Holyland Present Celeb Program

CONSORTIUM HOLYLAND PRESENT CELEB PROGRAM

[Cairo Sinai Holyland Amman Petra] - 11 DAYS - Katolik

Ziarah Bersama : Meriam Bellina

Berangkat = 09 Mar 2018 - 19 Mar 2018

Hari 1, Jakarta – Abu Dhabi - Cairo Para peserta Tour berkumpul di Terminal 2 D/E Bandara Soekarno Hatta. Diharapkan datang 3 jam sebelum keberangkatan menuju Cairo (Mesir).

Hari 2, Cairo (L/D) Siang hari setibanya di Cairo anda akan diajak untuk makan siang di Chinese Food Restaurant, kemudian Anda akan melakukan city tour mengunjungi Old City Cairo, Gereja Abu Serga, Ben Ezra Synagogue, Gereja Gantung, dan Gereja Sampah tempat Allah melakukan mujizat memindahkan Gunung di Gunung Mukatam. Makan malam di Hotel dengan menu Grill Chicken yang sangat enak. Anda akan bermalam di Cairo.

Hari 3 , Cairo - St Catherine (B/L/D) Seusai Sarapan kita akan mengunjungi Toko Parfum yang sangat terkenal, kemudian bersama-sama Kita akan mengunjungi Pyramid Raja Cheops, Chepren, Mekurinos & Sphinx. Lalu sebelum makan siang, Anda akan diajak untuk mengunjungi tempat pembuatan kertas Papyrus. Setelah itu Kita akan menuju St Catherine melewati terusan Suez dan Mara (tempat Musa mengubah air pahit menjadi manis). Kemudian Anda akan diajak makan malam Seafood di St Catherine. Setelah itu Anda dapat beristirahat sebelum mendaki Gunung Sinai di Hotel.

Hari 4, St.Catherine – Taba Border – Eliat – Bethlehem (B/L/D) Anda akan diajak untuk mendaki Gunung Sinai pada pukul 00.00 (Bagi yang tidak ingin naik dapat beristirahat di Hotel). *Kita dapat mendaki Gunung Sinai apabila cuaca mendukung. Siang hari Kita akan makan siang di Nuweiba Korean Food Restaurant. Setelah makan siang, Anda akan meninggalkan Mesir untuk masuk ke Tanah Perjanjian (Israel) melalui Taba Border. Setelah memasuki wilayah Israel, Anda akan diajak menuju ke Hotel melalui Eliat yaitu kota hiburan malam Israel dan Laut Merah. Malam hari siap memasuki kota Mulia Jerusalem. Bermalam di Bethlehem.

Hari 5, Bethlehem – Jerusalem – Bethlehem (B/L/D) Pagi hari setelah sarapan, Anda akan diajak untuk mengunjungi Toko Perhiasan dan barang-barang Rohani terbaik di Kota kelahiran Yesus. Setelah itu Anda akan diajak menuju Gereja Tempat Lahir Yesus, dilanjutkan Gereja Padang Gembala. Lalu setelah makan siang, Kita akan mengunjungi Gereja Kenaikan Yesus Kristus, Gereja Tempat Yesus Mengajar Doa Bapa Kami, Rumah Imam Agung Kayafas, dan King David Tomb. Hari ini juga Anda akan diajak berfoto group dengan latar belakang Masjid Dome of The Rock yang sangat terkenal. Lalu Anda akan diantar kembali ke Hotel untuk bermalam di Bethlehem.

Hari 6, Bethlehem - Jerusalem - Jericho - Qumran - Dead sea - Bethlehem (B/L/D) Pagi hari seusai sarapan, Kita akan diajak mengungjungi Gereja St Anna untuk melakukan Misa Kudus. Kemudian selanjutnya bersiap-siap Kita akan mengunjungi tempat Pilatus untuk melakukan napak tilas jalan Salib Tuhan Yesus di Via Dolorosa. Setelah itu Kita bersama-sama akan mengunjungi makam Yesus, melihat tempat Salib Yesus ditemukan, tempat batu yang terbelah setelah gempa bumi,dan melihat Bukit Golgota. Kemudian Anda akan diajak mengunjungi Toko Souvenir yang sangat terkenal. Lalu Anda akan diajak melihat Tembok Ratapan tempat Umat Yahudi berdoa. Siang hari Kita akan melanjutkan perjalanan mengunjungi Jericho Kota tertua di dunia untuk makan siang, mengunjungi Toko yang menjual kurma Terbaik di Israel dan melihat pohon Zacheus. Setelah itu Kita akan melanjutkan perjalanan menuju Qumran tempat ditemukannya 11 gua berisi 900 gulungan Kitab Suci. Sore hari Kita akan menuju ke Dead Sea (daratan terendah di muka bumi dengan kadar garam mencapai 30%) untuk mengapung dan bersantai. Bermalam di Bethlehem.

Hari 7, Bethlehem – Caesarea - Haifa– Cana – Tiberias (B/L/D) Pagi hari setelah sarapan Kita meninggalkan Jerusalem menuju Caesarea Pantai Mediterania untuk melihat aquaduct. Kemudian ke Haifa, kota pelabuhan dimana terdapat gua Ellia di Gereja Stella Maris di Gunung Karmel. Kita akan melihat Taman Bahai yang sangat indah dan makan siang di Japanese Chinese Restaurant. Setelah itu ke Cana tempat mujizat Yesus mengubah air menjadi anggur. Misa kudus untuk memperbaharui janji pernikahan bagi pasangan suami istri, membeli oleh-oleh Cana wedding wine. Lalu Kita kana mengunjungi Gereja Kabar Gembira di Nazareth (Gereja tertinggi). Dan bermalam di Restal Hotel / setara.

Hari 8, Nazareth - Mt. Tabor - Mt. Beatitude– Capernaum – Yardenit - Amman (B/L/D Pagi hari setelah sarapan, Anda akan diajak mengunjungi Gunung Tabor tempat Yesus dipermuliakan bersama Nabi Musa dan Elia dan melihat lembah Armagedon, kemudian kita akan ke Yardenit tempat Yesus di Babtis di Sungai Yordan, sekaligus Kita akan memperbaharui janji Babtis. Dan Anda akan diajak untuk berlayar di Danau Galilea dengan menggunakan Perahu Jaman Yesus. Setelah itu Kita makan siang dengan menu Ikan Petrus. Setelah makan siang Kita akan mengunjungi Gereja Sabda Bahagia, dan Anda akan diajak ke tempat pembuatan Diamond terbaik yang sangat terkenal. Lalu Kita akan melewati perbatasan Sheikh Hussein untuk menuju ke Amman. Anda akan diajak untuk menginap di Harir Hotel / setara.

Hari 9 , Amman - Mt. Nebo - Petra (B/L/D) Pagi hari Anda akan diajak untuk menuju Mt. Nebo tempat Nabi Musa melihat Bangsa Israel masuk ke Tanah Perjanjian. Kemudian kita akan mengunjungi tempat pembuatan Mozaik terbaik, disana juga menyediakan produk-produk Dead Sea terbaik. Setelah makan siang, Kita akan bersama-sama melihat salah satu dari 7 keajaiban dunia yaitu Petra. Yang sering disebut sebagai “kota batu”. Tempat ini merupakan Kota Kuno Bangsa Arab dan dikenal juga sebagai “The Red Rose City”. Kota suku Nabatean ini disebutkan dalam Alkitab Perjanjian Lama dengan nama “Sela”. Dan diperkirakan sebagai tempat 3 orang Majus lewat untuk menemui Bayi Yesus. Malam hari, Anda akan diajak untuk bermalam di Petra.

Hari 10, Petra - Amman - Abu Dhabi Setelah sarapan Anda diantar kembali ke Perbatasan, setelah itu Kita akan menuju Bandara Amman dan terbang kembali ke Tanah Air Indonesia.

Hari 1 1, Abu Dhabi - Jakarta Tiba di Bandara Soekarno Hatta Jakarta. Welcome Home! Terima kasih atas kepercayaan Anda, sampai jumpa di kesempatan yang akan datang dengan Tour & Ziarah bersama Kami yang akan datang. Tuhan Yesus memberkati Anda & seluruh Keluarga.

Detail Harga (Peserta Dewasa) Biaya Tour Dewasa (Min. 30 Pax) USD 2.640 Permintaan 1 Orang/Kamar (single room suplement) USD 500 Anak-Anak (Usia 0 - 2 tahun) USD 970 Anak-Anak (Usia 2 - 11 tahun) ** Disc. USD 100 Note** : Sharing room dengan orang tua (Ayah dan Ibu)

BIAYA PERJALANAN SUDAH TERMASUK : • Tiket pesawat pulang pergi kelas ekonomi ETIHAD AIRWAYS / setara (non refundable) • Pengurusan Check in dan bagasi pada waktu keberangkatan • 4 Star ++ Hotel • Pastor pembimbing / Pendeta • Bagasi cuma-cuma seberat 23 kg x 2 (sesuai ketentuan Perusahaan Penerbangan) • Asuransi perjalanan by Zurich • Visa, tax dan border Mesir, Sinai, Israel, Jordan, Sheik Hussein border (PP) • Makan pagi di Hotel, makan siang dan makan malam sesuai acara • Bus dengan fasilitas Wi/Fi & A/C • Professional local Guide bersertifikasi dan berbahasa Indonesia • Sertifikat perjalanan ziarah dan mineral water 2 botol / orang / hari • Tips untuk local guide, drivers, porter, dan restaurants • Regular entrances : Gereja-Gereja, naik perahu, Gunung Tabor, Aquaduct in Caesera, Qumran, Sphinx, Pyramids, Gunung Nebo. • Souvenir Menarik • Waiting Meals [at Soekarno Hatta Airport] • Fasilitas jemput-antar dari Bandara ke Rumah di hari Anda pulang • Bonus Kunjungan & Wahana : Western Tunnel, Glass Boat, Yad Vashem • 2 Botol Air Mineral / hari / orang • Magnetic Picture / Person

BIAYA PERJALANAN TIDAK TERMASUK : • Pengeluaran pribadi (laundry, telp, minibar, makanan tambahan, dll) • Kelebihan berat bagasi • Tour tambahan di luar itinerary (Cable Jericho, Caesarea Park, Masada, Temple Institude, Nazareth Village, dll)

SYARAT PENDAFTARAN : • Melengkapi form pendaftaran dan melunasi uang muka sebesar $500 / orang • Pendaftaran paling lambat adalah 40 hari sebelum tanggal keberangkatan • Pelunasan biaya tour paling lambat 30 hari sebelum tanggal keberangkatan • Menyerahkan Passport yang masih berlaku minimal sampai 6 bulan setelah tanggal pulang • Foto copy kartu keluarga (Keperluan Visa) • Nama orang tua (Ayah & Ibu), nama Kakek, pekerjaan, status pernikahan, negara terakhir yang dikunjungi (Keperluan Visa)

BIAYA PEMBATALAN : • 30 Hari atau lebih dari tanggal keberangkatan : sebesar uang muka • 29 - 21 hari sebelum tanggal keberangkatan : 50% dari biaya tour • 21 - 7 hari sebelum tanggal keberangkatan : 75% dari biaya tour • 6 - hari keberangkatan (tidak hadir di hari keberangkatan) : 100% dari biaya tour

CATATAN TAMBAHAN & KETENTUAN LAIN : • Harga dapat berubah sewaktu-waktu dengan ataupun tanpa pemberitahuan terlebih dahulu : jumlah minimum peserta tidak tercapai, perubahan kurs valuta asing, perubahan harga tiket pesawat, harga hotel, dll. Syarat ini juga berlaku untuk semua peserta yang telah melunasi biaya tour sebelum keberangkatan. • Apabila terjadi force majeur, maka Kami berhak melakukan pembatalan atau perubahan jadwal perjalanan demi untuk kebaikan semua peserta tour. • Kami berhak melakukan pembatalan perjalanan apabila jumlah peserta tidak mencapai jumlah minimum yang diperlukan dan semua kebijaksanaan yang telah diputuskan merupakan keputusan mutlak dan tidal data diganggu gugat. • Apabila di dalam perjalanan terjadi : perubahan peraturan Pemerintah setempat, perubahan jadwal pesawat terbang, karantina, kelebihan bagasi, kehilangan pasport, kehilangan barang berharga lain, hal lain yang mengakibatkan peserta tidak dapat melanjutkan perjalanan (sakit / meninggal dunia), kecelakaan akibat kelalaian sendiri, penahanan di Imigrasi, Hotel atau Bandara, serta mengalami gangguan lain (Force Majeur) di luar kuasa Kami, maka semua resiko adalah diluar tanggung jawab Perusahaan Tour & Travel. Dan semua biaya perjalanan yang belum terpakai tidak dapat dikembalikan. Apabila timbal biaya-biaya lain akibat masalah tersebut, semuanya menjadi tanggung jawab peserta. • Permintaan Khusus untuk kamar, kelas dalam pesawat, makanan tau hal-hal lainnya dapat kami penuhi tergantung ketersediaan dan kondisi. Semua biaya tambahan yang timbal akibat permintaan tersebut akan di bebankan sepenuhnya kepada peserta yang bersangkutan. • Jika peserta dengan kehendak sendiri menyimpang atau membatalkan sebagian atau sepenuhnya dari acara yang telah ditentukan, tidak dapat menuntut pengembalian uang atas service yang belum atau tidak digunakan. Penambahan biaya yang dibutuhkan untuk perubahan atau penambahan acara tersebut menjadi tanggung jawab peserta yang bersangkutan. • Pembayaran dapat menggunakan Rupiah atau US Dolar, Perusahaan tidak dapat menjamin dapat memberikan nilai tukar kurs murah kepada peserta. • Semua Peseta dianggap telah mengetahui dan menerima, serta menyetujui semua ketentuan yang disebutkan diatas.

Recommended publications